The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.
Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by Sapto Winarno Santoso, 2024-03-19 09:26:36

AMI_ebook_19Maret

AMI_ebook_19Maret

(19.3.2024) 133 15.Untuk menarik pengikut, lakukanlah ketulusan, dan hargai komitmenmu. 16.Pemimpin yang cerdas hanya bertarung setelah syarat kemenangan telah dipenuhi. 17.Pelakukan pengikutmu sebagai keluarga. 18. Kesetiaan bisa didapat, tetapi tidak akan pernah bisa dibeli. 19.Hargai mereka yang bekerja dengan baik. 20. Pemimpin yang efektif mengerti kerja sama, karena kerja sama tim adalah kunci kemenangan. 21.Carilah saran dari mereka yang berani tidak sependapat. 22. Rangkul orang yang kemampuannya melebihimu. 23. Dengarkan pendapat pasangan hidupmu. 24. Pemimpin yang bertanggungjawab harus bisa mengayomi. 25. Waspada akan kesombongan. 26. Bersikap tegas untuk menghindari pertikaian. 27. Seorang Pemimpin tidak akan lupa untuk memuji dan berterimakasih. Demikian nilai-nilai kepemimpinan yang saya pelajari bersama Ami.


(19.3.2024) 134 S 47. TEMAN ALUMNI SMP XIII GRUP KNK (Sumber: Dodi, Ihsan & Irfan) ahabat-sahabat dari ex. SMP XIII Grup KNK merupakan jalinan pesahabatan yang cukup kompak, rutin mengadakan reuni dengan berganti-ganti lokasi. Teman-teman itu antara lain Shanty, Daisy, Meiva, Tommy, Joy, dan lain-lainnya. Kami ucapkan terima kasih atas perhatiannya kepada Ami selama dalam pengobatan sampai di akhir hayatnya. Pada bulan Juni 2023, para sahabat ini mengunjungi rumah kami. Daisy dan Shanty termasuk yang sering memesan kartu-kartu Omah Padma. Terima kasih atas apresiasinya. Tidak banyak yang bisa kami tulis di sini, namun foto-foto di bawah ini akan lebih banyak berbicara tentang keakrabannya: Teman-teman Ami ketika mengunjungi kediaman kami


(19.3.2024) 135 48. Teman Alumni FAL TRISAKTI (Sumber : Dodi, Ihsan & Irfan) mi berhubungan erat sekali dengan teman-teman dari Alumni FAL (Fakultas Arsitektur Lansekap) Universitas Trisakti, yang satu angkatan, dan satu profesi. Dalam setahun pasti mengadakan pertemuan. Tidak semuanya berprofesi sebagai Arsitek Lansekap, ada yang bidang kerjanya berbeda, atau menjadi ibu rumah tangga. Sejak Ami menjalani pengobatan tahun 2021 mereka selalu memberikan perhatian dan mendoakan. Yang kami ketahui nama-namanya antara lain : Santi, Rika, Ina, Menik, Lena, Ai, Yanti, Hanra, Apri, Titi, dan lain lain, Pada awal 2023 mereka mengadakan reuni besar di daerah Puncak. Foto-foto nya bisa dilihat sebagai berikut. Di sebuah acara pernikahan di Masjid Istiqlal A


(19.3.2024) 136 Pada bulan Oktober 2023 teman-teman alumni menjenguk AMI di rumah Cinere.


(19.3.2024) 137


(19.3.2024) 138 49. AMI & KULINER (Bagian1. Kuliner di rumah sendiri) (Sumber : Dodi, Ihsan & Irfan) isah tentang Ami & Kuliner dibagi dalam 3 bagian cerita, Bag.1 Kuliner di rumah sendiri, Bag, 2. Kuliner diluar rumah, dan Bag.3. Instagram Kuliner. Sejak ada aplikasi facebook, path, instagram dll. Orang bisa memanfaatkannya sebagai ruang untuk mengekspresikan dirinya. Demikian pula Ami , dengan jiwa seninya bisa berekspresi disitu. Salah satu kebutuhan primer manusia adalah makan dan minum. Kuliner bahkan telah berkembang menjadi life-style manusia. Ami yang gemar fotografi, sangat suka mengabadikan suasana kuliner yang indah dan unik. Kuliner tidak berarti harus berupa hidangan yang lux atau mahal, tapi bisa berupa teh, kopi, jajan pasar atau sekedar panganan yang sederhana seperti singkong dan jagung rebus sekalipun bisa dikemas dengan menarik. Ini bagian kuliner di rumah sendiri, lokasi bisa di ruang tamu, ruang makan, kamar, teras, taman, bahkan di dapur. Kegemaran ini bisa melatih kepekaan kita terhadap lingkungan, keindahan, menghargai sebuah proses kerja, proses bisnis, dan expertise. Ami suka memotret sajian kuliner, di rumah setiap ada makanan atau jajanan, baik yang dibuat sendiri maupun dibeli di pasar atau dari di toko kue, atau pemberian saudara dan sahabat, maka selalu difoto dahulu. Sebelumnya ditaruh dalam tata letak tetentu sesuai keinginan hatinya, secara estetik. Kadang dihiasi dengan bunga atau tanaman dari taman sendiri, atau dengan pernak-pernik milik Ami. Banyak sekali koleksi foto-foto kuliner yang dimiliki, dipilihkan beberapa foto untuk halaman tuisan ini. Disamping itu beberapa kuliner ada yang dibuat gambar sketsanya, bahkan menjadi desain kartu bergambar. Ami juga kerap menjamu rekanrekannya yang mengunjungi, menjadi kesempatan untuk memotret jamuannya. Sering juga Ia memotret makanan pemberian saudara atau rekannya, dan dikirimkan fotonya baik lewat wa ataupun diposting di medsos sebagai tanda apresiasi dan terimakasih. Pada saat menata kuliner untuk difoto, selalu muncul jiwa seninya, penataan diberi ornamen-ornamen tertentu, bisa berupa buku, tea-set, barang pecah-belah, lukisan, gambar sketsa tanaman dll. Puitisnya Ami, ada salah satu foto tentang kopi & cookies ditambahkan halaman buku yang tertulis “….. Ada bumbu masakan yang membuat semua masakan terasa nikmat, Bumbu itu diberi nama “Bersyukur”. Foto-foto Ami tentang kuliner di rumah sendiri. K


(19.3.2024) 139


(19.3.2024) 140


(19.3.2024) 141


(19.3.2024) 142 Kuliner yang dibuat gambar sketsa. Semoga bisa dinikmati dan menginspirasi.


(19.3.2024) 143 50. AMI & KULINER (Bag.2. Kuliner di Luar Rumah ) (Sumber : Dodi, Ihsan & Irfan) isah tentang Ami & Kuliner dibagi dalam 3 bagian cerita, Bag.1 Kuliner di rumah sendiri, Bag. 2. Kuliner diluar rumah, dan Bag.3. Instagram Kuliner. Sudah dijelaskan di bagian ke 1 bahwa orang bisa memanfaatkan aplikasi media sebagi ruang untuk mengekspresikan dirinya. Ada istilah sekarang ngopi-ngopi cantik. Lokasi kuliner bisa di resto, café , warung, atau kaki-lima sekalipun. Kegemaran ini bisa melatih kepekaan kita terhadap lingkungan, keindahan, menghargai sebuah proses kerja, proses bisnis, dan expertise. Ami di sela-sela kesibukan sebagai ibu rumah tangga dan pekerjaan lansekapnya, sering memenuhi undangan sahabatsahabatnya untuk reuni atau kumpul-kumpul di suatu lokasi. Ami pasti akan memilih jenis makanan yang sehat. Bahkan rekan-rekannya sudah mengerti jika mengajak Ami, pasti mereka akan memilihkan tempat makan yang sehat. Mereka juga paham Ami tidak boleh terlalu kelelahan. Sama juga dengan KakakKakak dan keponakan Ami akan melakukan hal yang sama. Saat berkuliner di luar rumah, Ami tidak lupa memotret hidangan kulinernya, bahkan bagian-bagian yang menarik dari café atau kedai akan diabadikan juga untuk background. Sangat banyak koleksi foto-foto kuliner yang ada, dipilihkan beberapa foto untuk halaman tuisan ini. Pada salah satu postingan kulinernya Ami menuliskan “ Urip Kui Mampir Ngombe” atau hidup itu adalah mampir sejenak untuk minum. K


(19.3.2024) 144 Foto-foto kuliner diluar rumah.


(19.3.2024) 145


(19.3.2024) 146


(19.3.2024) 147 51. AMI & KULINER (Bag.3. Masakan Ami & Irfan) (Sumber : Dodi, Ihsan & Irfan) idak banyak yang tahu bahwa anak kami Irfan membuat instagram tentang masak memasak. Namanya @west_coastjkt, postingan pertama 15 Agustus 2020. Sudah ada 50 postingan, tetapi sengaja tidak terlalu dipromokan, makanya followernya Cuma kami-kami saja. Itu Cuma menyalurkan hobi memasak si Irfan, dan juga Ibunya jika sedang berkeinginan membuat masakan sendiri. Yang penting foto-fotonya dibuat bagus. Itu semua masakan mereka berdua. Jadi dokumentasi sudah lengkap tentang apa yang bisa dibuat Irfan dan Ibunya. Ini tujuannya karena diawal covid perlu aktifitas yang bermanfaat. T


(19.3.2024) 148 Apa saja sih yang pernah dibuat masakannya : 1. Lemon herbs roasted chicken (Irfan) 2. Pancake with maple syrup & fruit (Ami) 3. Dalgona Coffee (Ami) 4. Potato Gratin & Salad (Ami) 5. Apple Pie (Ami) 6. Steak marinated chicken with honey & soy sauce (Irfan) 7. Bread puddings with toppings (Ami) 8. Baked potato with broccoli & cheesse (Ami) 9. Beef tenderloin steak with black pepper (Irfan) 10. Nasi Kebuli ayam (Ami) 11. Bread pudding with cinnamon choco & brown sugar (Ami) 12. Beef teriyaki (Irfan) 13. Spagheti Bolognese (Irfan) 14. Banana Cake (Ami)


(19.3.2024) 149 15. Pasta gravy with sausage (Irfan) 16. Beef steak (Irfan) 17. Beef lasagna (Ami) 18. Chocolate Cookies (Ami) 19. Strawberry pie (Ami) 20. Nasi biryani ayam (Irfan) 21. Mini Pizza (Ami) 22. Potato pancake (rosti) with Bradwurst (Irfan) 23. Grilled mozzarella beef bowl (Irfan) 24. Kue cubit (Ami) 25. Choco banana bread (Ami) 26. Baked dory fish with potato (Irfan) 27. Fried dory fish with broccoli potato (Ami) 28. Fudgie brownies (Ami) 29. Homemade quesadilla (Irfan) 30. Grilled lemon dory fish with spinach (Irfan) 31. Grilled salmon (Ami & Irfan) 32. Ikan dori cabe garam (Irfan) 33. Dory steam (Ami) Semoga bermanfaat dan menginspirasi.


(19.3.2024) 150 52. AMI & JOGJA (Sumber : Dodi, Ihsan & Irfan) ogyakarta adalah kota kelahiran Ami. Ia selalu senang untuk pergi ke Yogya. Sebelum kami dikaruniai anak, sudah bebarapa kali ke Yogya. Setelah anak-anak masuk SD baru bisa pergi lagi ke Yogya, mengingat anak kami kembar. Ami selalui kangen berat terhadap kuliner Yogya, mulai dari gudeg, bakmi jawa, bakpia, soto kadipiro, sate klathak, nasi lodeh dari kopi klothok, bakso Bethesda, ayam goreng, rujak es krim dll. Ada tempat-tempat khas yang menjadi favorit seperti toko kue Trubus, jajanan pasar Ngasem dll. Belum lagi café-café yang bermunculan di seputar Yogya. Jika kami dengan anak-anak ke Yogya, Ami pasti diajak kulineran oleh KakakKakak Ami yang tinggal di Yogya , atau yang memiliki rumah di Yogya dan sedang berada disana. Pada bulan Mei 2022, kami mengantar Irfan ke Yogya karena akan mulai kuliah off-line semester 3 di Fakultas Ekonomi UII. Itu adalah perjalanan Ami ke Yogya yang terakhir, sesudah itu Ami tidak sempat kesana lagi. Bulan Oktober 2022 Ami dirawat untuk DB, bulan Desember 2022, saya, Ami dan Ihsan terkena Covid omicron (Irfan sudah lebih dahulu terkena). Selanjutnya Januari 2023 sampai dengan Juni 2023, Ami harus menjalani khemoterapy ringan. Ihsan juga harus terapi khusus waktu itu. Jadi praktis mencari waktu untuk bisa ke Yogya sangat sulit, artinya yang kondisi kami semua dalam keadaan fit bersama. Membawa Ihsan yang berkebutuhan khusus pergi jauh sangat menyenangkan, tetapi saya dan Ami juga harus punya persiapan dalam hal energi dan emosi yang stabil. Ini adalah foto favorit Ami, Gunung Merapi dan Merbabu, yang selalu dikirim Irfan diambil dari teras apartemen milik Mas Yose Rizal, tempat mondoknya selama di Yogya. Foto ini jadi obat kangen kami kepada Irfan. Penuh harapan dan doa kami kepada Irfan agar selalu sehat, aman dan lancar selama kuliah disana. Y


(19.3.2024) 151 Dan ini adalah foto Stasiun KA Yogyakarta, yang selalu dipotret Irfan dan dikirimkan ke WA keluarga sesaat sebelum dia naik KA pulang ke Jakarta. Ibunya pasti bahagia sekali Karena beberapa jam lagi akan bertemu Irfan. Berikut ini adalah foto-foto perjalanan ke Yogya sampai dengan 2022. Mas Hapsoro (Kakak Ipar)


(19.3.2024) 152 Kumpul-kumpul dengan Mas Kongko, Mbak Tatiek, Mas Aduk dan Mbak Ines Arung Jeram Magelang Disebuah café di Selo (jalan diantara Gn Merapi & Merbabu)


(19.3.2024) 153 Disebuah penginapan di Jl. Palagan Jalan mengitari alun-alun depan Keraton Restoran Tradisinal “Cengkir”


(19.3.2024) 154 Jeep Tour di kaki Gunung Merapi Pantai Depok Phinisi Sleman Jajanan Pasar Ngasem


(19.3.2024) 155 V 53. VERTICAL GARDEN (Sumber: Dodi) ertical Garden adalah jenis taman yang disusun secara vertical. Ini merupakan inovasi baru, biasanya dibuat seperti itu dengan pertimbangan karena ruang untuk taman yang sempit, untuk exterior dinding high-rise building, untuk green area di apartemen, untuk mendapatkan efek green-aestethic, untuk cover dari sebuah hidden area, dan maksud-maksud lainnya. Hal yang paling utama adalah mendesain vertical frame & rack dari bahan besi untuk tempat diletakannya tanaman. Kemudian memilih tanaman yang sesuai untuk mendapatkan nuansa-nuansa tertentu. Yang tak kalah penting adalah saluran air untuk menyiram vertical garden tersebut, bisa secara manual maupun dengan cara otomatis. Pada sistem penyiraman yang otomatis, keran air digerakkan oleh electrical-timer yang disetel jam berapa mau menyemprotkan air, dan selama berapa menit. Beberapa contoh vertical-garden yang telah dibuat Ami : 1. Kediaman Bapak Yose Rizal.


(19.3.2024) 156 2. Kediaman seorang rekan alumni SMP. 3. Kediaman seorang rekan komunitas Laz. 4. Kediaman kami sendiri.


(19.3.2024) 157 54. JALAN KAKI PAGI (Sumber: Dodi, Ihsan & Irfan) ami sebenarnya sedang senang-senangnya olah raga jalan kaki di pagi hari. Ican sebagai anak berkebutuhan khusus perlu punya kegiatan fisik yang rutin untuk menjaga berat badannya dan juga berguna untuk pengendalian emosional. Bagi Irfan, si kembar yang bungsu, jalan kaki pagi bersama untuk mengingatkan kala dia kuliah di Yogya untuk tidak melupakan olah raga di sana. Saya sendiri juga harus berolah raga untuk menurunkan kadar lemak dan gula. Begitu pula bagi Ami untukmenjaga kesehatannya. Udara pagi dan sinar matahari sangat baik untuk menjaga kesehatan sel-sel dalam tubuh, serta memperbaiki sel-sel yang rusak. Ami selalu kelihatan bahagia sekali dan kelihatan semangat pada saat-saat kebersamaan itu. Supaya tidak bosan, lokasi untuk jalan kaki pagi selalu berganti-ganti di lingkungan Cinere. Sesekali kami pergi ke GBK Senayan atau ke Pantai Indah Kapuk kalau Irfan yang kuliah di Yogya kebetulan sedang liburan ke Jakarta. Ini juga merupakan kebahagiaan yang lain lagi bagi Ami, bisa bertemu dengan Irfan, untuk melepas rasa kangennya. Kami selalu mengambil foto dan video walaupun dalam durasi pendek saja. Pada bulan September 2024, manakala Ami mulai menurun kondisi kesehatannya, maka Ami lebih banyak istirahat di rumah. K


(19.3.2024) 158 55. AMI & BERBAGAI KOMUNITAS (Sumber : Dodi) mi orang yang suka bergaul dan mudah bergaul, tidak memilih-milih teman, tidak tinggi hati dan mau berkomunikasi dua arah. Jika tidak ada kesibukan lain, pasti akan hadir dalam undangan-undangan pertemuan dengan berbagai komunitas tersebut. Ami juga bukan orang yang suka mendominasi pembicaraan, Ia sabar dalam mendengar saat temannya bercerita. Saat berkumpul dengan teman, Ami berusaha untuk menambah keseruan suasana. Ami suka humor, dan membuat komentar-komentar untuk menyejukkan suasana. Kami ingin mengakomodir berbagai foto-foto Ami yang tengah berada dalam kelompok-kelompok, berbagai rekan dan sahabat, untuk menghormati seluruh rekan dan sahabat Ami yang telah menjadi temannya, bahkan memberikan perhatian dan doa selama Ami sakit dan perjalanan sampai akhir hayatnya. Sampai saat ini berbagai komunitas tersebut masih suka menziarahi makam. Kami sangat berterimakasih untuk itu. Semoga Allah memberikan limpahan rakhmatNYA Ami punya banyak komunitas, sebagai alumni dari SD, SMP, SMA, masingmasing ada lebih dari satu komunitas. Ditambah lagi kelompok orang tua murid dll. Moms Lazuradi A


(19.3.2024) 159 Komunitas Para Art Crafters Ibu-Ibu Kantor PLN Pusat


(19.3.2024) 160 Orang Tua Murid SMA Dian Didaktika Buku Tahunan SD Lazuardi Alumni SMA 70 Alumni SMA 70 Pelukis Studio 56 Alumni SMA 70 Alumni SMP XIII


(19.3.2024) 161 Alumni FAL Trisakti Pengajian Az Zahra PLN Alumni Paduan Suara Universitas Trisakti


(19.3.2024) 162 56. Ami, Shanty dan Daisy (Sumber : Dodi) anyak sahabat-sahabat Ami yang pernah meminati hasil karya Ami, baik art-craft maupun kartu bergambar, salah satunya Mbak Shanty, sesama alumni SMP XIII, saat Ami dirawat pada bulan Desember 2023 maka Shanty sempat membesuk. Karena Ia harus menjenguk anaknya yang studi di Inggris, dari Inggris masih sempat beberapa kali menanyakan kondisi Ami kepada saya melalui WA, dan mendoakan Ami. Dahulu Shanty pernah menjadi tetangga Keluarga Ami di Pancoran. Sahabat yang satu lagi, Mbak Daisy, juga Alumni SMP XIII. Foto-Foto Shanty dan Daisy telah kami tampilkan di cerita tentang “Teman Alumni SMP XIII”. Daisy pernah meminta Ami membuat art-work dan kartu bergambar sebagai berikut. 1. Mengabadikan “Joglo Biru” yang merupakan sebuah rumah milik Daisy dan suaminya di daerah Kaliurang, Yogyakarta. B


(19.3.2024) 163


(19.3.2024) 164 2. Kartu bergambar tentang Kuda, yang merupakan salah satu hewan favorit Daisy. Maka Ami dan Tim membuatkan gambar kuda fantasi.


(19.3.2024) 165


(19.3.2024) 166 57. ALA VINTAGE PSYCHADELIC (Sumber : Dodi) rfan mulai kuliah off-line semester 2 tahun 2022. Setelah kami antar ke Yogya bulan Mei 2022, kemudian kembali ke Jakarta hanya bertiga dengan Ihsan. Sepanjang perjalanan Ami kadang-kadang sudah mulai kangen sama Irfan karena ini untuk pertama kalinya kami melepas anak kuliah kost berbeda kota. Sementara Irfan terlihat semangat karena akan memulai pengalaman baru hidup mandiri di Yogya. Budenya Irfan, Bude Yayah selalu mengatakan Irfan itu adalah obatnya Ibu. Selama di Jakarta Ami sering minta video call dengan Irfan. Kami membuat WA grup bertiga. Saya dan Ami sering menyapa Irfan lewat WA. Maaf-maaf kalau Irfan terlambat merespon, kami suka tidak sabar dan langsung menelpon. Sementara Irfan kalau mulai boring di Yogya juga suka video-call kadang-kadang untuk diskusi tentang mata kuliah, tentang karakter dosen, teman kuliah, kuliner yogya, podcast yang menarik, atau diskusi politik dan lain-lain. Lama kelamaan terbiasa juga, saling menghubungi bilamana perlu saja, sehingga menghemat pulsa. Irfan tinggal di Apartemen milik Kakak Ami (Mbak Yayah). Irfan kadang-kadang pulang ke Jakarta kalau ada libur-libur antara jumat sampai senin. Kalau Irfan ke Jakarta, selalu kita jemput di Stasiun Gambir. Kemudian hari berikutnya, kadang kami berempat jalan-jalan, dan pada saat yang khusus kami mau quality time dengan Irfan, pergi bertiga, Ihsan di rumah ditemani Mbak Eka (ART pada saat itu). Suatu hari diliburan Natal & Tahun Baru 2023, kami bertiga pergi kesalah satu lokasi yang Irfan sukai yaitu Café Houma di Gunawarman. Sebuah café yang tidak terlalu besar, tetapi didalamnya interior bernuansa vintage psychadelic (kata Irfan), tamu bisa memilih vinyl (PH) untuk didengarkan dengan headset pada pemutarpemutar vinyl yang banyak tersedia. Musiknya Jazzy. Setelah Irfan kembali ke Yogya, saya dan Ami berniat mendekorasi kamar Irfan di Cinere agar bisa bernuansa vintage psychedelic, walaupun dengan barang-barang dan pernak-pernik biasa yang kira-kira bisa menghadirkan suasana tersebut, dan itupun hanya disusun di sebah rak buku. Seperti dibawah inilah fotonya. Ketika Irfan pulang lagi ke Jakarta pada liburan semester 4 di Januari 2023, maka Ia lumayan surprise dengan suasana tersebut. I


(19.3.2024) 167 Rak di dekor Ami & Saya di akhir 2022 Di tata ulang oleh Irfan di Feb 2024


(19.3.2024) 168 58. Apakah Artificial-Intelegence Mengancam Seni ? (Sumber : Dodi & Irfan) ami, yaitu saya, Ami dan Irfan sering memdiskusikan topik-topik yang sedang viral, apakah itu politik, hukum, ekonomi, kesenian, kesehatan dll. Supaya kami tidak ketinggalan informasi. Kadang-kadang saya dan Ami diskusi lewat video call conference, karena Irfan kuliah di Yogya. Salah satu yang menjadi topik adalah sejauh apa AI (Artificial Intelegence) akan mempengaruhi kesenian, terutama seni lukis dan sketsa. Berdasarkan data US Career Institute, dari 65 jenis pekerjaan yang paling rendah terdampak resiko adanya AI dan Robot (65 jobs with the lowest risk of automation by AI and robots) maka pekerja dan pengajar Art berada pada posisi nomor 21. Pekerja yang No. 1 paling rendah terdampak AI adalah para Perawat Kesehatan. Sedangkan Arsitek Lansekap No. 62. Apakah data-data itu akan konsisten sepanjang waktu kedepan? Apakah pekerja seni dan seni lukis khususnya masih tetap bisa “bebas dari kemajuan AI” ? sepertinya tidak. Block-diagram diatas adalah struktur umum AI. Masalahnya Machine Learning bisa berkembang sangat pesat ke bidang-bidang manapun, seperti air mengalir mencari jalan keluarnya melalui celah-celah manapun. Diam-diam, dunia berlomba-lomba mengembangkan AI lebih cepat dari perkiraan. Apalagi di drive oleh kondisi geo-politik. Saat ini sudah ada aplikasi berbasis AI yang bisa menyaingi pekerja art, untuk membuat display-display advertising atau untuk maksud apapun. Jadi orang awampun bisa menggunakan aplikasi tersebut untuk membuat gambar, atau lukisan, atau sketsa sesuka hatinya, tinggal ketikkan perintah-perintahnya kemudian klik dan print. Bahkan perintahnyapun bisa tidak perlu diketik, berbicara saja ke lap-top nya, voice-nya akan di convert menjadi bentuk gambar yang diinginkan (dengan high quality image), misalkan kucing berwarna coklat. Perintahkan lagi misal kucing lagi melompat, edit lagi misal mulutnya terbuka, background-nya taman dan seterusnya, dan seterusnya. Lalu kalau mau gambar itu bisa di convert jadi video yang life seperti film animasi. Mungkin orang yang menyukai originalitas lukisan masih ada. Namun jenis-jenis sapuan kuas cat pun bisa di digitalisasi sehingga menyamai aslinya, termasuk jenisK


(19.3.2024) 169 jenis cat nya (cat air, minyak, akrilik). Dunia didepan akan berubah total. Semakin hari gap perbedaan antara karya manusia dan mesin semakin menipis hingga tidak bisa dibedakan, hal ini terbukti dengan SoraAI yang merupakan fitur Open AI yang bisa men-generate video/foto dengan perintah text semau kita. Dahulu kami selalu bilang bahwa ada satu hal tidak dimiliki AI, tetapi dimiliki hanya oleh Manusia yaitu kreatifitas. Tetapi sekarang pertanyaannya bukan “apa hal yang AI tidak akan mampu melakukan?” tetapi, “kapan dan beberapa lama lagi ketika AI bisa melakukan itu.


(19.3.2024) 170 T 59. ULANG TAHUN DIRAYAKAN SAHABAT (Sumber: Dodi, Ihsan & Irfan) anggal 30 Juni 1967 adalah hari lahirnya Ami. Pada tahun 2023 kemarin genap 56 tahun, tidak disangka menjadi hari ulang tahun yang terakhir. Perayaan sederhana di rumah dengan saya dan anak-anak. Kemudian datang juga Kakak Ami (Mbak Yayah & suaminya Mas Yos). Pada bulan Juli rupanya teman-teman Ami dari kelompok ibu-ibu orang tua murid eks. SD/SMP Lazuardi (lintas angkatan), disebut Grup EmakEmak, merencanakan merayakan ulang tahun Ami. Ami menceritakan bahwa ditanya senang makan-makan di mana. Lalu direncanakan di Seafood 46 yang enak di dekat Fatmawati. Singkat kata, Ami dijemput menuju ke resto tersebut. Mereka adalah ibu-ibu yang suka bercanda ria. Makan sambil bersenda-gurau dan foto-foto.


(19.3.2024) 171 Ketika Ami mau membayar, ternyata dilarang dan mereka berpatungan mentraktir. Alhamdulillah rezeki anak sholehah kata Ami. Masih berlanjut, mereka kemudian mengajak ngopi di sebuah café bernama “Sejak Mula” di Lebak Bulus. Ami diberi kado berupa tas yang cantik. Selesainya bercanda ria lagi. Sebelum pulang, Ami bilang “kali ini saya yang bayar.” Tapi ternyata mereka lebih cepat membayar lebih dulu. Ami terbengong-bengong mendapat perlakuan istimewa seperti itu. Pokoknya mereka ingin membuat hari spesial yang bisa dikenang oleh Bude Ami, begitu panggilannya karena Ami termasuk yang tertua di komunitas tersebut. Ami berfoto dengan teman-temannya Ami membuka kado yang mereka berikan dan di dalamnya ada selipan kartu ucapannya, dengan tulisan kalimat-kalimat yang membuat Ami berkaca-kaca.


(19.3.2024) 172 “Buat Mbak Ami hebat, kesayangan Kita semua… Kita semua sayang Mbak Ami, we love you not because of who you are, but because of who we are when we’re with you. Semoga mbak Ami selalu semangat menjalani hari demi hari, tetap sehat paripurna, bahagia We love you… “ Terima kasih ibu-ibu sahabat sejati yang luar biasa (Mbak Hanny, Diana, Ken, Tia, Muning, dan lainnya yang kami tidak ingat namanya satu persatu). Kata-kata “kesayangan” menjadi inspirasi dalam membuat ebook ini, dan dijadikan tag line dalam cover e-book oleh ananda Irfan.


(19.3.2024) 173 T 60. TAMAN KELINGAN (Sumber: Dodi, Ihsan & Irfan) aman Kelingan merupakan proyek taman yang terakhir didesain dan dikerjakan oleh Ami. Letaknya di bilangan sebuah rumah pojok di JL. Yusuf Adiwinata, Menteng, Jakarta Pusat. Milik seorang dokter senior onkologi yang sudah pensiun. Saya dan Ami diberi informasi-informasi berharga tentang treatment yang standar. Ami mengerjakan taman di rumah itu setelah dihubungi menantunya (Iin) yang merupakan teman Ami di SMAN 70. Di rumah tersebut terdapat restoran yang bernama Taman Kelingan. Pada saat survei lokasi tersebut, biasanya kami pergi berempat dengan anak-anak. Irfan menemani ibunya di lokasi dan saya bersama Ican naik mobil jalanjalan di area sekitar Menteng. Biasanya kami makan siang di sekitar Gereja Theresia. Yang dikerjakan oleh Ami adalah merenovasi taman yang lama, dengan memanfaatkan tanaman-tanaman yang ada dan dikombinasikan dengan tanaman-tanaman yang baru, sehingga restoran bisa kelihatan lebih apik. Seperti biasa pada setiap pekerjaan taman, Ami selalu dibantu Mang Ewot dan anaknya, seorang tukang pekerja taman yang handal. Pekerjaan selalu dilakukan di hari Senin dan Selasa karena restoran itu memang buka setiap hari Rabu s/d Minggu. Ibu pemilik rumah sangat baik sekali, selalu menyediakan makan siang untuk Ami dan tukang taman, serta sering mengajak ngobrol. Kondisi taman sebelum direnovasi


(19.3.2024) 174 Kondisi taman setelah direnovasi Sahabat-sahabat Ami merencanakan mengunjungi Taman Kelingan sambil kulineran dan ingin melihat hasil-kerja Ami. Mereka adalah ibuibu dari komunitas orang tua murid “Eks. Panitia Buku Tahunan”. Bersama-sama naik MRT dari Fatmawati. Sebenarnya saat itu Ami sudah mulai ada gejala sulit makan dan mual yang ringan. Kami sama sekali tidak mengetahui ini adalah gejala apa. Dalam bulan itu memang sudah ada jadwal untuk cek laboratorium, sehingga kami tanpa curiga tetap menunggu datangnya jadwal lab tersebut. Ami sangat senang sekali bisa menyelesaikan renovasi taman tersebut, menjadi kebanggaan tersendiri untuknya.


(19.3.2024) 175 Postingan Ami yang terakhir di Instagram adalah tentang kunjungan ibu-ibu ini ke Taman Kelingan


(19.3.2024) 176 61. Dijamu Santy & Dono di KEPRI (Sumber : Dodi) Pada tahun 2013, kami bertiga (Saya, Ami dan Irfan) melakukan perjalanan ke Batam, saya menghadiri Pameran Kelistrikan Disana. Kesempatan itu kami gunakan untuk mengunjungi Santy , sahabat Ami di FAL Trisakti yang tinggal di Kep. Riau mengikuti suami (Mas Dono) yang bekerja di Hotel & Resort Banyan Tree. Ami sangat kangen kepada Santy yang sudah beberapa tahun tinggal di Kep. Riau. Mereka adalah dua sahabat yang periang dan suka bercanda. Santy dan Dono memiliki putri kembar tiga yang bersekolah di Jakarta. Dahulu saat saya masih Mahasiswa pernah ke Riau untuk kerja praktek di Pertambangan Bauksit. Menaiki Kapal Laut Tampomas tujuan Jakarta – Medan, dan turun di Riau. Pulang ke Jakarta naik pesawat udara. Kami menginap sehari semalam di rumah Santy di Perumahan Karyawan Hotel. Sebuah tempat yang nyaman dan asri. Selama disana kami dijamu makan malam di Hotel, makan pagi di rumah Santy, kemudian berjalan-jalan disekitar Hotel dan Pantai. Makan siang di Hotel lagi, dan selanjutnya sorenya kami meneruskan perjalanan naik Boat kembali ke Batam, dan seterusnya naik pesawat udara ke Jakarta.


(19.3.2024) 177 Demikian perjalanan ke Kep. Riau menjadi kenangan yang indah.


(19.3.2024) 178 62. Realis, Antara Model & Hasil Lukisan (Sumber : Dodi) Saya suka sekali memuji Ami, karena kepiawaiannya melukis sebuah model kedalam sketsa atau lukisan. Dia punya bakat alami. Hasil sketsanya mendekati original model-nya. Saya juga suka mencarikan model atau contoh asli sebuah obyek untuk dilukis oleh Ami. Ada juga model obyek yang diminta oleh sahabatnya untuk digambar. Di halaman ini menampilkan hasil lukisan dalam lembaran berukuran postcard disertai model aslinya. Ami sejak kecil suka menggambar, suka dibimbing kakak-kakaknya. Saya melanjutkan tongkat estafet sebagai sparing partner dalam menggambar. Saat proses menyelesaikan sebuah gambar, Ami sering bertanya, apa kekurangan dalam gambarnya. Saya memberikan opini saya. Hanya memberikan pendapat saja, secara 360 derajat. Perbandingan antara sketsa (dibuat tahun 2023) dan modelnya berikut ini belum ditampilkan dalam halaman yang lain.


(19.3.2024) 179


(19.3.2024) 180 Semoga bermanfaat dan bisa menjadi inspirasi.


(19.3.2024) 181 63. PAMERAN TANAMAN (Sumber : Dodi, Ihsan & Irfan) ebagai seorang Arsitek Lansekap, Ami pasti menyukai melihat PameranPameran Tanaman atau Botanical Exhibition. Banyak jenis-jenis tanaman baru yang dipamerkan, Cara menata lapak pamerannyapun sangat menarik dan modern. Setiap kali melihat pameran pasti Ami juga ikut membeli tanaman yang harganya terjangkau. Cara para peserta menyusun tanaman yang dipamerkan bisa menjadi inspirasi atau contoh untuk diimplementasikan pada taman-taman yang akan dikerjakan Ami. Biasanya Ami mengumpulkan brosur-brosur untuk menambah perbendaharaan informasi. Ia banyak bertanya kepada penjaga stand untuk mempelajari hal-hal yang baru. Berikut foto-foto di Pameran di JHCC Senayan S


(19.3.2024) 182


Click to View FlipBook Version