Kata Pengantar
Alhamdulillah dengan segala puja dan puji syukur atas kehadirat Allah SWT. atas
limpahan rahmat, hidayah, dan karunia-Nya, karena dengan-Nya, saya dapat menyelesaikan
tugas sekolah, yaitu Modul Praktik Debian.
Adapun maksud dan tujuan pembuatan modul ini yaitu untuk membahas materi dan
praktik dalam menggunakan Debian 9 Stretch sebagai server yang telah saya pelajari selama
ini di sekolah.
Modul ini saya susun dengan maksimal berkat bantuan dari berbagai pihak dan sumber
sehingga dapat memperlancar pembuatan modul ini. , Untuk itu, saya ucapkan rasa terima kasih
yang sebesar-besarnya kepada Ibu Fitriyana Ririn, S. Kom yang telah membantu dan
membimbing saya dalam pembuatan modul ini, serta berbagai sumber referensi yang tidak bisa
saya sebutkan satu-persatu.
Modul ini tentu saja jauh dari kata sempurna dan masih banyak kekurangan didalamnya
dari segi susunan kalimat maupun tata bahasanya. Oleh karena itu, saya mengharapkan kritik
dan saran yang membangun demi kesempurnaan modul ini. Akhir kata, saya berharap semoga
modul ini dapat memberikan bermanfaat bagi saya sendiri, dan khususnya bagi para pembaca
budiman umumnya.
Tenggarong, 07 Juni 2020
Muhammad Rifan Setiadi
ii
Daftar Isi
Kata Pengantar .................................................................................................................. ii
BAB 1 ................................................................................................................................. 2
Pendahuluan....................................................................................................................... 2
1.1 Latar Belakang ......................................................................................................... 2
1.2 Tujuan Praktik............................................................................................................. 2
1.3 Manfaat Praktik ....................................................................................................... 3
1.4 Rumusan Masalah .................................................................................................... 3
BAB 2 ................................................................................................................................. 5
Debian 9 Stretch ................................................................................................................. 5
2.1 Pengertian Debian .................................................................................................... 5
2.2 Fungsi dan Kegunaan Debian .................................................................................. 5
2.3 Kelebihan dan Kekurangan Debian......................................................................... 5
2.4 Versi-Versi Debian ................................................................................................... 6
2.5 Perintah dan Fungsi di Debian 9 Stretch............................................................... 10
2.6 Pengertian Port Jaringan ...................................................................................... 24
BAB 3 ............................................................................................................................... 32
INSTALASI DEBIAN 9................................................................................................... 32
3.1 Persiapan Instalasi.................................................................................................. 32
3.2 Langkah-langkah Installasi.................................................................................... 32
BAB 4 ............................................................................................................................... 54
4.1 Static ........................................................................................................................... 54
4.1.1 Pengertian Static.................................................................................................. 54
4.1.2 Fungsi Static ........................................................................................................ 54
4.1.3 Langkah-langkah Konfigurasi Static.................................................................. 54
4.1.4 Fungsi Perintah Static ......................................................................................... 61
4.2 Dynamic Host Configuration Protocol (DHCP Server) ............................................ 63
4.2.1 Pengertian DHCP Server .................................................................................... 63
4.2.2 Fungsi DHCP Server ........................................................................................... 63
4.2.3 Langkah-langkah Konfigurasi DHCP Server..................................................... 64
4.2.4 Fungsi Perintah DHCP Server ............................................................................ 74
iii
4.3 DNS Server ................................................................................................................. 76
4.3.1 Pengertian DNS Server........................................................................................ 76
4.3.2 Fungsi DNS Server .............................................................................................. 76
4.3.3 Langkah-langkah Konfigurasi DNS Server........................................................ 77
4.3.4 Fungsi Perintah DNS Server ............................................................................... 89
4.4 Web Server ................................................................................................................. 94
4.4.1 Pengertian Web Server........................................................................................ 94
4.4.2 Fungsi Web Server .............................................................................................. 94
4.4.3 Langkah-langkah Konfigurasi Web Server........................................................ 96
4.4.4 Fungsi Perintah Web Server ..............................................................................101
4.5 Secure Shell (SSH Server) .........................................................................................104
4.5.1 Pengertian SSH Server .......................................................................................104
4.5.2 Fungsi SSH Server..............................................................................................104
4.5.3 Langkah-langkah Konfigurasi SSH Server .......................................................105
4.5.4 Fungsi Perintah SSH Server...............................................................................109
4.6 Mail Server ................................................................................................................111
4.6.1 Pengertian Mail Server.......................................................................................111
4.6.2 Fungsi Mail Server .............................................................................................111
4.6.4 Jenis-jenis Mail Server .......................................................................................113
4.6.5 Contoh Mail Server ............................................................................................114
4.6.6 Langkah-langkah Konfigurasi Mail Server.......................................................114
4.6.7 Fungsi Perintah Mail Server ..............................................................................136
4.7 Proxy Server ..............................................................................................................143
4.7.1 Pengertian Proxy Server ....................................................................................143
4.7.2 Fungsi Proxy Server ...........................................................................................143
4.7.3 Jenis-jenis Proxy Server .....................................................................................144
4.7.4 Kegunaan Proxy Server......................................................................................146
4.7.5 Perbedaan Transparent dan Non-Transparent Proxy Server ..........................146
4.7.6 Manfaat Proxy Server ........................................................................................147
4.7.7 Langkah-langkah Konfigurasi Proxy Server.....................................................147
4.7.8 Fungsi Perintah Proxy Server ............................................................................161
BAB 5 ..............................................................................................................................164
iv
Troubleshooting ..............................................................................................................164
5.1 Masalah Pada Static ..............................................................................................164
5.2 Masalah Pada DHCP Server.................................................................................165
5.3 Masalah Pada DNS Server ....................................................................................166
5.4 Masalah Pada Web Server ....................................................................................168
5.5 Masalah Pada SSH Server ....................................................................................168
5.6 Masalah Pada Mail Server ....................................................................................169
5.7 Masalah pada Proxy Server ..................................................................................171
BAB 6 ..............................................................................................................................172
Studi Kasus......................................................................................................................172
6.1 Sekilas Info ............................................................................................................172
6.2 Cara Kerja Proxy Server ......................................................................................172
6.3 Penyelesaian Studi Kasus ......................................................................................175
6.4 Proxy Server Mode Transparent ..........................................................................188
6.5 Proxy Server Mode Non-Transparent ..................................................................191
BAB 7 ..............................................................................................................................196
Penutup ...........................................................................................................................196
7.1 Kesimpulan............................................................................................................196
7.2 Saran......................................................................................................................196
Daftar Pustaka ................................................................................................................197
v
1
BAB 1
Pendahuluan
1.1 Latar Belakang
Salah satu produk Open Source yang sekarang sedang berkembang pesat adalah Linux,
secara teknik Linux adalah suatu sistem operasi bertipe Unix yang bersifat multi user dan multi
tasking yang dapat berjalan pada semua platform (Wiryana: 2001).
Seiring dengan kemajuan teknologi informasi, telah menimbulkan dampak yang cukup
besar bagi kehidupan manusia. Kemajuan ini telah menuntut segala sesuatunya berjalan dengan
cepat. Komputer sebagai salah satu hasil dari kemajuan teknologi informatika. Komputer
diharapkan membantu mempercepat dan memudahkan kinerja seseorang dalam tugas sehari-
hari.
Dari pada itu, peranan server dalam jaringan komputer merupakan sesuatu yang
terintegrasi dalam era sekarang ini. Jaringan komputer adalah sebuah hubungan antar computer
yang bisa saling sharing informasi, sharing media / peripheral dengan computer lain. Dalam
pembahasan ini menggunakan Linux Debian 9
1.2 Tujuan Praktik
Adapun tujuan dilakukannya pembuatan modul ini untuk memperjelas dan
mengembangkan pengetahuan mengenai Debian 9 Strecth. Seperti Aplikasi DHCP server
untuk memberikan IP Address kepada Client secara otomatis , SSH server untuk menyetting
PC server tanpa harus datang ke PC servernya, Web server untuk tampilan menu utama dari
server atau menu utama dari host komputer dalam jaringan, DNS server memiliki kemampuan
untuk mengubah IP Address menjadi nama domain atau sebaliknya, FTP server yang didesign
untuk file transfer secara cepat dan tepat, Proxy server untuk penghematan bandwidth dan
2
penyaringan akses website tertentu dan Email server untuk berkomunikasi dengan user lain
dalam jaringan.
1.3 Manfaat Praktik
Manfaat dari pembuatan modul ini tiada lain hanya untuk mempermudah di saat belajar
dan dijadikan referensi untuk menghafal dan menambah ilmu yang akan sangat bermanfaat di
saat kita akan menggunakan ilmu tersebut.
1.4 Rumusan Masalah
Semua materi-materi yang bersangkutan di dalam Debian 9 supaya dapat bisa lebih
mudah untuk di mengerti dan dapat di pahami dengan seksama. Bagaimana mengkonfigurasi
dengan benar pada setiap paket, pengertian dan fungsi setiap paket, agar lebih mudah untuk
proses pembelajaran untuk memahami setiap materi.
3
4
BAB 2
Debian 9 Stretch
2.1 Pengertian Debian
Debian merupakan sistem operasi komputer yang tersusun dari paket-paket perangkat
lunak yang dirilis sebagai perangkat lunak bebas dan terbuka dengan lisensi mayoritas GNU
General Public License dan lisensi perangkat lunak bebas lainnya. Berikut fungsi dan kegunaan
debian.
2.2 Fungsi dan Kegunaan Debian
Sistem Operasi Debian ini biasanya lebih dikaitkan untuk membangun sebuah server.
Yang berfungsi sebagai berikut:
1. Penyedia layanan (seperti DNS server, Mail server, Proxy server, dll).
2. Pengatur proses jaringan (seperti fungsi router, repeater, dll).
3. Berfungsi untuk melakukan troubleshooting, dalam artian bisa mendeteksi
kesalahan yang ada pada hardware, software, maupun network (jaringan).
2.3 Kelebihan dan Kekurangan Debian
Berikut kelebihan dan kekurangan debian;
a. Kelebihan :
1. Merupakan sistem operasi yang kestabilan programnya telah teruji, tidak
mudah hang, walaupun telah dinyalakan non-stop selama berbulan-bulan.
2. Sistem operasi yang “Open Source”, dalam artian semua daftar program dari
sistem operasi tersebut dapat dilihat dan diubah tanpa adanya larangan.
5
3. Sistem operasi yang “Free Software”, dengan arti kita dapat menyalin,
mengambil, mengcopy, dan menyebarkannya dengan bebas.
b. Kekurangan :
1. Cukup sulit untuk dikonfigurasi bagi pemula.
2. Proses pengembangan / update dari sistem debian yang cukup lama.
2.4 Versi-Versi Debian
Versi-Versi Linux Debian yang dirilis sebagai basis OS untuk sistem operasi
menggunakan nama-nama dari tokoh animasi Toy Story untuk setiap versinya, berikut versi-
versi Debian.
1. Debian 1.1 Buzz (17 Juni 1996)
Rilis pertama Debian yang sudah menggunakan kode. Nama-nama yang
digunakan adalah para tokoh-tokoh dalam film Toy Story, diantaranya adalah Buzz
Lightyear. Dalam hal ini Bruce Perrens menggantikan Ian Murdock, dan kebetulan Bruce
bekerja di Pixar, perusahaan yang memproduksi film. Rilis sepenuhnya dalam format ELF,
menggunakan kernel linux versi 2.0, dan mencakup 474 paket data.
2. Debian 1.2 Rex (12 Desember 1996)
Semuanya pasti kenal dinosaurus plastik Rex. Rilis ini memuat 848 paket data
yang dijalankan oleh 120 developer.
3. Debian 1.3 Bo (5 Juni 1997)
Bo Peep seorang pengembala perempuan di film Toy Story. memuat 974 paket
data yang dijalankan oleh 200 developer.
4. Debian 2.0 Hamm (24 Juli 1998)
6
Hamm adalah seorang celengan babi di film Toy Story. Berbasis multiarsitektur
pertama yang dikembangkan oleh Debian. ditambahkan support ke arsitektur Motorola
68000 series. dengan Ian Jackson sebagai Ketua Proyeknya. Rilis ini membuat transisi
menuju ke libc6, dan memuat 1500 paket data dan dijalankan hampir 400 orang developer.
5. Debian 2.1 Slink (9 Maret 1999)
Slink adalah seekor anjing berpegas yang ada di film Toy Story. Dua arsitektur
ditambahkan yaitu : Alpha dan SPARC. Dengan Wichert Akkerman sebagai Ketua
Proyeknya. Rilisan ini memuat 2250 paket data dan membutuhkan 2 set CD resmi.
6. Debian 2.2 Potato (15 Agustus 2000)
Bernama "Mr. Potato" di film Toy Story. Rilisan ini ditambahkan support ke
arsitektur PowerPC dan ARM. Rilisan ini memuat paket data binari sekitar 3900 dan 2600
untuk source paket datanya dan dijalankan 450 orang Developer Debian.
7. Debian 3.0 Woody (19 Juli 2002)
Woody adalah tokoh utama dari film Toy Story. Banyak arsitektur yang
ditambahkan, yakni : IA-64, HP PA-RISC, MIPS (big endian), MIPS (little endian), dan
S/390. Memuat 8500 paket data binari dan dijalankan 900 orang developer.
8. Debian 3.1 Sarge (6 Juni 2005)
Sarge adalah mainan plastik yang berbentuk tentara berwarna hijau. Tidak ada
arsitektur yang ditambahkan. Meski port AMD64 yang tidak resmi diterbitkan pada waktu
yang sama dan didistribusikan melalui server baru yang bernama Allioth. Menambahkan
fitur baru yang disebut debian-installer. Rilis dengan lebih dari 30 bahasa didalamnya.
Memuat 15.400 paket data binari dan 14 set CD binari resmi.
9. Debian 4.0 Etch (8 April 2007)
Etch yaitu mainan meja gambar di film Toy Story. Satu arsitektur ditambahkan,
yaitu AMD64, dan support resmi dari m68k telah turun. Rilis ini melanjutkan fitur debian-
installer. Tetapi ada beberapa fitur yang mungkin memikat para pengguna debian pada
7
waktu itu seperti Graphical Installation, Cryptographic Verification of Downloaded
Package, Partisi lebih fleksibel, konfigurasi mail disederhanakan, pemilihan desktop lebih
fleksibel, Sederhana tapi lokalisasi meningkat dan mode baru, termasuk mode rescue.
Rilisan ini memuat 18.000 paket data binari dan 20 set CD (3 DVD) resmi. Dijalankan oleh
sekitar 1300 orang developer
10. Debian 5.0 Lenny (Februari 2009)
Nama yang berasal dari film toy story yaitu mainan teropong berwarna biru yang
tidak bisa berbicara. Satu arsitektur telah ditambahkan dalam pengeluaran ini : ARM EABI
(atau armel). Support untuk prosesor ARM terbaru dan menggantikan port ARM yang
lama. Port m68k sudah tidak terdapat dalam pengeluaran kali ini, meskipun masih tersedia
untuk distribusi yangg tidak stabil. Pengeluaran kali ini tidak memiliki fitur Port FreeBSD,
meskipun banyak pekerjaan yang telah terselesaikan dalam port ini agar membuat port ini
sesuai standar namun belum mencapai standar yang dibutuhkan untuk pengeluaran ini.
pengeluaran kali ini support untuk Paltform Marvell's Orion yang digunakan di banyak
storage devices dan juga support untuk berbagai netbook, terutama untuk PC Eee dari
Asus. Lenny juga berisi alat pembangun untuk Emdebian yang mengizinkan Debian untuk
membongkar pasang dan menyembunyikan serta menyelaraskan sistem penyimpanan
ARM. Juga merupakan pengeluaran pertama yang menyediakan versi gratis dari teknologi
Sun’s Java, yang dapat memungkinkan untuk menyediakan aplikasi java di sesi pertama.
11. Debian 6.0 Squezee (Februari 2011)
Squeeze adalah nama dari Alien Hijau Bermata Tiga yang terdapat pada film Toy
Story. Peluncuran telah dibekukan pada 6 agustus 2010, dengan banyak dari pengembang
debian yang ke sepuluh di Debconf, Kota New York. Ketika dua arsitektur (alpha dan
hppa) sedang jatuh. Dua arsitektur dari port FreeBSD yg baru (kfreebsd-i386 dan kfreebsd-
amd64) yang di buat seperti Technology Preview. Termasuk kernel dan userland tools yang
sebaik software milik server (meskipun belum ada fitur desktopnya). ini adalah pertama
kalinya pendistribusian Linux mengulur waktu dan juga mengizinkan penggunaan kernel
non-Linux.
8
12. Debian 7.0 Wheezy (Mei 2013)
Nama dari Boneka Penguin dengan dasi merah yang suka bernyanyi di film Toy
Story. Pada Debian Wheezy ini, ditambahkan arsitektur armhf dan rilis pertama yang
mendukung instalasi & booting di perangkat firmware UEFI.
13. Debian 8.0 Jessie (April 2015)
Nama dari Boneka Cowboy Wanita yang pertama muncul di Toy Story 2.
Arsitektur yang ditambahkan pada Debian Jessie ini yaitu arsitektur 64-bit PC (amd64) &
32-bit PC (i386), 64 bit ARM (AArch64), EABI ARM (armel), Hard Float ABI ARM
(armhf), PowerPC, IBM System z, MIPS (big & little endian), POWER Processors.
14. Debian 9.0 Stretch (Juni 2017)
Nama dari Gurita ungu yang sebelumnya bersifat antagonis di Toy Story 3. Pada
Debian Stretch terdapat fitur baru, yaitu dukungan untuk PC 32-bit dengan arsitektur i586
telah dihilangkan, Kernel Linux 4.9 seri LTS, Set alat forensik digital baru, PHP 7.0 akan
menjadi default, GCC 6 akan menjadi compiler default, Python 3.5 akan default, MariaDB
untuk mengganti MySQL, X.Org Server 1.19.2, Systemd 232.
15. Debian 10.0 (Pertengahan 2019)
Nama Buster berasal dari anak anjing Andy yang dia dapatkan sebagai hadiah
natal. Nantinya, fitur baru akan ada di Debian 10.0, yaitu AppArmor akan menjadi default,
Wayland akan default dengan GNOME 3, Kernel baru cukup untuk support mounting
SMBv3 encrypted shares, dan Tool "find-dbgsym-packages". Karena kejadian yang
melibatkan pemasok CD vendor yang mengeluarkan versi tidak resmi berlabel rilis 1.0,
maka rilis resmi 1.0 tidak pernah dibuat. Namanama sandi rilis Debian diambil dari nama-
nama karakter film Toy Story. Distro yang tidak stabil, dinamakan Sid, yang dalam film
tersebut adalah anak tetangga yang mempunyai emosi tidak stabil dan suka
menghancurkan mainannya.
9
2.5 Perintah dan Fungsi di Debian 9 Stretch
Disini akan membahas perintah dan fungsi yang ada pada Debian 9 dan kegunaan pada
perintah tersebut.
Berikut macam macam perintahnya.
1. help
Untuk melihat pengertian dari beberapa perintah. Berikut contohnya.
root@debian:~# help
Gambar 2.5.1 Help
10
2. ifconfig
Digunakan untuk mengecek jaringan secara lengkap. Berikut contohnya.
root@debian:~# ifconfig
Gambar 2.5.2 ifconfig
3. dir
Digunakan untuk melihat direktori.
root@debian:/etc/bind# cd /var/www/html/rifan
root@debian:/var/www/html/rifan# dir
Gambar 2.5.3 dir
Bisa dilihat kita berada di direktori index.html.
11
4. mkdir
Digunakan untuk menambahkan direktori/folder.
root@debian:/var/www/html# mkdir rifan
Gambar 2.5.4 mkdir
5. adduser
Digunakan untuk menambahkan user pada linux.
root@debian:~# adduser rifan
Gambar 2.5.5 adduser
6. apt-get install
Digunakan untuk menginstall paket linux. Contoh apt-get install “packet yang akan
di install”. Berikut conrohnya
12
root@debian:~# apt-get install bind9
Gambar 2.5.6 apt-get install
7. reboot
Digunakan untuk merestart system linux.
root@debian:/etc/bind# reboot
Gambar 2.5.7 reboot
Setelah di reboot.
13
Gambar 2.5.8
8. poweroff
Digunakan untuk mematikan system linux.
root@debian:~# poweroff
Gambar 2.5.9 poweroff
9. ip a
Digunakan untuk melihat IP address dan hal yang terkait dengannya.
14
root@debian:~# ip a
Gambar 2.5.10 ip a
10. cp
Digunakan untuk menggandakan file.
root@debian:/etc/bind# cp db.local db.forward
root@debian:/etc/bind# cp db.127 db.reverse
Gambar 2.5.11 cp
11. cat
Digunakan untuk melihat (read) file.
root@debian:~# cat rifan.txt
15
Gambar 2.5.12
12. clear
Digunakan untuk membersihkan scroll teks bekas konfigurasi.
root@debian:~# clear
Gambar 2.5.13 clear
Setelah di clear
16
Gambar 2.5.14 setelah di clear
13. nano
Untuk membuat atau mengedit file text.
root@debian:~# nano rifan.txt
Gambar 2.5.15 nano
Disini kita bebas mau memberi kalimat apapun.
17
Gambar 2.5.16 konfigurasi
14. history
Digunakan untuk melihat jejak/bekas/sejarah yang pernah di enter.
root@debian:~# history
Gambar 2.5.17 history
18
15. ls
Melihat isi file dari direktori aktif/menampilkan isi dalam bentuk list dari sebuah
direktori.
root@debian:/etc/bind# ls
Gambar 2.5.18 ls
16. pwd
Digunakan untuk menampilkan nama direktori dimana anda saat itu sedang berada.
root@debian:/etc/bind# pwd
Gambar 2.5.19 pwd
17. rm
Menghapus file.
root@debian:/etc/bind# rm db.forward
root@debian:/etc/bind# ls
19
Gambar 2.5.20 rm
18. cd
Pindah ke folder selanjutnya.
root@debian:/etc/bind# cd rifan
root@debian:/etc/bind/rifan#
Gambar 2.5.21 cd
19. cd ..
Pindah ke folder sebelumnya.
root@debian:/etc/bind/rifan# cd ..
root@debian:/etc/bind#
Gambar 2.5.22 cd..
20
20. ls -lh
Menampilkan dalam bentuk list secara detail.
root@debian:/etc/bind# ls -lh
Gambar 2.5.22 ls -lh
21. cd /"direktori"/"direktori"
Langsung masuk ke direktori yang kita inginkan.
root@debian:~# cd /etc/bind
root@debian:/etc/bind#
Gambar 2.5.23 cd /direktori/direktori
21
22. chmod
Mengganti mod dari file.
root@debian:~# chmod 777 /var/www/mail -R
Gambar 2.5.24 chmod
23. ping
Untuk pengujian koneksi.
root@debian:~# ping 192.168.99.9
root@debian:~# ping 192.168.99.10
Gambar 2.5.25 ping
22
24. service “paket” restart
Merestart paket pada linux.
root@debian:~# service networking restart
Gambar 2.5.26 service paket restart
25. a2ensite
Digunakan untuk meng-akifkan konfigurasi virtualhost yang telah kita buat didalam
apache.
root@debian:/etc/apache/sites-available# a2ensite mail.conf
Gambar 2.5.27 a2ensite
26. nslookup
Mengecek domain.
root@debian:/etc/bind# nslookup rifansetiadi.com
23
Gambar 2.5.28 nsloookup
Itulah beberapa perintah-perintah dasar yang saya ketahui pada linux Debian.
2.6 Pengertian Port Jaringan
Dalam protokol jaringan TCP/IP, sebuah port adalah mekanisme yang mengizinkan
sebuah komputer untuk mendukung beberapa sesi koneksi dengan komputer lainnya dan
program di dalam jaringan. Port dapat mengidentifikasikan aplikasi dan layanan yang
menggunakan koneksi di dalam jaringan TCP/IP. Sehingga, port juga mengidentifikasikan
sebuah proses tertentu di mana sebuah server dapat memberikan sebuah layanan kepada klien
atau bagaimana sebuah klien dapat mengakses sebuah layanan yang ada dalam server. Port
24
dapat dikenali dengan angka 16-Bit (dua byte) yang disebut dengan Port Number dan
diklasifikasikan dengan jenis protokol transport apa yang digunakan, ke dalam Port TCP dan
Port UDP. Karena memiliki angka 16-bit, maka total maksimum jumlah port untuk setiap
protokol transport yang digunakan adalah 65536 buah.
2.7 Macam-Macam Jenis Port Jaringan
Gambar 2.7.1 Port List Number
Port 21 Merupakan port untuk FTP
File Transfer Protocol (FTP) adalah suatu protokol yang berfungsi untuk tukar-
menukar file dalam suatu network yang menggunakan TCP koneksi bukan UDP. Dua hal yang
penting dalam FTP adalah FTP Server dan FTP Client. FTP server adalah suatu server yang
menjalankan software yang berfungsi untuk memberikan layanan tukar menukar file dimana
25
server tersebut selalu siap memberikan layanan FTP apabila mendapat permintaan (request)
dari FTP client.
FTP client adalah computer yang merequest koneksi ke FTP server untuk tujuan tukar
menukar file. Setelah terhubung dengan FTP server, maka client dapat men-download, meng-
upload, merename, men-delete, dll sesuai dengan permission yang diberikan oleh FTP server.
Port 22 Merupakan port untuk SSH
Secure Shell (SSH) adalah sebuah protokol jaringan kriptografi untuk komunikasi
yang aman, login antarmuka baris perintah, perintah eksekusi jarak jauh, dan layanan jaringan
lainnya antara dua jaringan komputer. Ini terkoneksi, melalui saluran aman atau melalui
jaringan tidak aman, server dan klien menjalankan server SSH dan SSH program klien secara
masing-masing. Protokol spesifikasi membedakan antara dua versi utama yang disebut sebagai
SSH-1 dan SSH-2.
SSH lebih banyak digunakan dijaman sekarang ini karena lebih aman dibandingkan
dengan telnet. Karna koneksi yang dilakukan melalui SSH sudah di dienkripsi terlebih dahulu
agar sulit dilihat data apa yang sedang ditransfer. SSH pun lebih mudah dalam konfigurasi nya.
Manfaat menggunakan akun SSH adalah meningkatkan keamanan data pada komputer
Anda ketika mengakses internet, karena dengan adanya Akun SSH sebagai perantara koneksi
internet Anda, SSH akan memberikan enskripsi pada semua data yang terbaca, baru
mengirimkannya ke server lain.
Port 23 Merupakan port untuk Telnet
Telnet yaitu merupakan suatu protocol yang memungkinkan penggunanya dapat login
dan bekerja pada sistem jarak jauh, seperti jika terdapat program maupun file yang tersimpan
pada komputer jarak jauh tersebut berada di komputer pengguna itu sendiri. Singkatnya Telnet
merupakan perangkat lunak (softwere) yang digunakan untuk melakukan kontrol jarak jauh
pada sistem komputer.
26
Port 25 Merupakan port untuk SMTP
SMTP (Simple Mail Transfer Protocol)
Protokol ini digunakan untuk mengirimkan data dari komputer pengirim surat
elektronik ke server surat elektronik penerima. Protokol ini timbul karena desain sistem surat
elektronik yang mengharuskan adanya server surat elektronik yang menampung sementara,
sampai surat elektronik diambil oleh penerima yang berhak.
SMTP adalah protokol yang cukup sederhana, berbasis teks dimana protokol ini
menyebutkan satu atau lebih penerima email untuk kemudian diverifikasi. Jika penerima email
valid, maka email akan segera dikirim. SMTP menggunakan port 25 dan dapat dihubungi
melalui program telnet. Agar dapat menggunakan SMTP server lewat nama domain, maka
record DNS (Domain Name Server) pada bagian MX (Mail Exchange) digunakan.
Port 53 Merupakan port untuk DNS
Pengertian DNS (Domain Name System) adalah sebuah sistem yang menyimpan
informasi tentang nama host maupun nama domain dalam bentuk basis data tersebar
(distributed database) di dalam jaringan komputer, misalkan: Internet.
DNS menyediakan alamat IP untuk setiap nama host dan mendata setiap server
transmisi surat (mail exchange server) yang menerima surat elektronik (email) untuk setiap
domain.
DNS adalah (Domain Name System) yang juga memiliki arti untuk mengidentifikasi
setiap komputer sebagai titik dalam suatu jaringan Internet yang menggunakan bantuan sistem
protokol internet adress untuk menerjemahkan dari suatu nama domain ke IP dan begitu juga
sebaliknya.
27
Port 80 Merupakan port untuk HTTP
HTTP adalah sebuah protokol jaringan lapisan aplikasi yang digunakan untuk sistem
informasi terdistribusi, kolaboratif, dan menggunakan hipermedia. Penggunaannya banyak
pada pengambilan sumber daya yang saling terhubung dengan tautan, yang disebut dengan
dokumen hiperteks
Port 110 Merupakan port untuk POP3
POP3 (Post Office Protocol version 3) adalah protokol yang digunakan untuk
mengambil surat elektronik (email) dari server email.
Protokol ini erat hubungannya dengan protokol SMTP di mana protokol SMTP
berguna untuk mengirim surat elektronik dari komputer pengirim ke server.
Protokol POP3 dibuat karena desain dari sistem surat elektronik yang mengharuskan
adanya server surat elektronik yang menampung surat eletronik untuk sementara sampai surat
elektronik tersebut diambil oleh penerima yang berhak. Kehadiran server surat elektronik ini
disebabkan kenyataan hanya sebagian kecil dari komputer penerima surat elektronik yang
terus-menerus melakukan koneksi ke jaringan internet.
Port 143 Merupakan port untuk IMAP
IMAP (Internet Message Access Protocol) adalah protokol standar untuk
mengakses/mengambil e-mail dari server. IMAP memungkinkan pengguna memilih pesan e-
mail yang akan ia ambil, membuat folder di server, mencari pesan e-mail tertentu, bahkan
menghapus pesan e-mail yang ada.
Kemampuan ini jauh lebih baik daripada POP3 (Post Office Protocol versi 3) yang
hanya memperbolehkan kita mengambil/download semua pesan yang ada tanpa kecuali.
28
Port 443 Merupakan port untuk HTTPS
HTTPS (Hypertext Transfer Protocol Securre dan disingkat menjadi HTTPS) dapat
diartikan sebagai bentuk protokol valid dan aman. Hal ini disebabkan perintah dan data melalui
protokol HTTPS ini telah dilindungi dengan sistem Encrypt melalui berbagai format, sehingga
ini akan menyulitkan bagi orang-orang yang mau membajak isi dari dokumen yang dikirim
dengan menggunakan media HTTPS.
Dapat dipahami juga bahwa HTTPS merupakan gabungan dari HTTP dengan
SSL/TSL protokol. Seluruh komunikasi yang dilakukan melalui HTTPS akan dienkripsi dan
dianalisa dengan tujuan untuk keamanan ketika terjadi transaksi data melalui internet.
Port 465 Merupakan port untuk SSL
SSL (Secure Socket Layer) adalah cara sebuah situs web membuat sambungan aman
dengan browser web pengguna. Setiap kali seorang surfer web mengunjungi situs yang aman
yang menggunakan teknologi SSL, menciptakan sebuah link yang terenkripsi antara sesi
browser mereka dan web server. SSL adalah standar industri untuk komunikasi web yang aman
dan digunakan untuk melindungi jutaan transaksi online setiap hari.
Port 587 Merupakan port untuk MSA
MSA (Mail Submission Agent) adalah perangkat lunak komputer yang menerima
email dari Mail User Agent (MUA) dan bekerjasama dengan Mail Transfer Agent (MTA)
untuk mengirimkan sebuah email. Ia menggunakan varian dari Simple Mail Transfer Protocol
(SMTP).
Kebanyakan MTA memiliki fungsi MSA pula, tetapi ada juga program yang secara
khusus dirancang sebagai MSA tanpa memiliki fungsi MTA secara penuh. Dalam sejarah mail
internet, baik fungsi MTA maupun MSA menggunakan port nomor 25. MTA menerima mail
29
yang ditujukan secara lokal dari domain lain, dan MSA menerima submit email dari pengguna
lokal.
Port 993 Merupakan port untuk SIMAP
SIMAP (Secure Internet Mail Access Protocol), protocol ini berfungsi pengamanan
dalam mengakses/mengambil e-mail dari server.
Itulah beberapa port yang dijelaskan, jika ingin mengetahuinya lebih banyak lagi bisa
cari di google atau bisa mencari di link yang tertera https://rian-
share4u.blogspot.com/2012/07/macam-macam-port-pada-jaringan.html dan
https://support.apple.com/id-id/HT202944 .
30
31
BAB 3
INSTALASI DEBIAN 9
3.1 Persiapan Instalasi
Gambar 3.1.1 Virtualbox
Sebelum memulai langkah-langkah instalasi debian, kita harus memiliki aplikasi
software virtualbox seperti gambar diatas dan cd / iso debian untuk melakukan tahap instalasi.
3.2 Langkah-langkah Installasi
Langkah-langkah instalasi debian sebagai berikut :
1. Pertama buka virtualbox lalu kemudian klik new, setelah melakukan tahap tersebut maka
langkah selanjutnya adalah membuat debian tersebut sesuai keinginanmu atau perintah yang
ditugaskan.
32
Gambar 3.2.1 Tampilan Awal Saat Ingin Membuat Debian
Berikut tampilan awalnya, ada beberapa yang harus diubah atau diisi seperti Name, Type,
dan Version. Berikut pengisian tampilannya.
Gambar 3.2.2 Tampilan Sesudah Mengisi
Seperti ini tampilannya. Jika sudah ada yang hal yang harus dipahami terutama type linux
dan version debian (64-bit) kemudian next.
33
2. Langkah kedua adalah mengatur memory size atau RAM disini saya mempunyai RAM
4 dan saya mengambil setengah RAM yaitu 2048MB agar tidak terjadinya ngelag atau hang.
Gambar 3.2.3 Mengatur Memory size
3. Selanjutnya next saja karena tidak ada yang perlu diubah dari hard disk sampai storage
on physical hard disk berikut tampilannya.
Gambar 3.2.4 Tampilan Hard disk
34
Gambar 3.2.5 Tampilan Hard Disk File Type
Gambar 3.2.6 Tampilan Storage on physical
4. Langkah berikutnya memasukkan kapasitas debian yang akan digunakan.
35
Gambar 3.2.7 Tampilan file location and size
5. Selanjutnya akan memasuki tahapan instalasi dan disini masukkan iso / cd debian.
berikut tampilannya.
Gambar 3.2.8 Tampilan sebelum memasukkan cd/iso
36
Gambar 3.2.9 Tampilan setelah memasukkan cd/iso
6. Selanjutnya pilih install untuk melakukan installasi setelah memilih install tekan enter
berikut tampilannya.
Gambar 3.2.10 Tahap install
37
7. Pilih language english kemudian enter.
Gambar 3.2.11 Memilih Bahasa
8. Setelah itu memilih country, karena indonesia tidak ada didaftar itu pilihlah other berikut
tampilannya.
Gambar 3.2.12 Memilih wilayah negara
38
Kemudian enter, setelah itu pilih lah asia dan cari negara Indonesia kemudian enter. Berikut
tampilannya.
Gambar 3.2.13 Macam-macam Benua
Gambar 3.2.14 Tampilan setelah memilih other lalu asia
39
9. Untuk Country to base pilih United States berikut tampilannya.
Gambar 3.2.15 Tampilan Country to base
10. Setelah memilih country selanjutnya adalah hostname isi sesuai keinginan atau
perintah. Berikut tampilannya.
Gambar 3.2.16 Tampilan pembuatan hostname
40
11. Setelah hostname selanjutnya masukkan domain name sesuai keinginan atau perintah,
dikosongkan juga boleh. Contoh domain name debian.com, berakhiran .com,sch.id,co.id,dll.
Berikut tampilannya.
Gambar 3.2.17 Pengisian domain
12. Setelah domain selanjutnya ada root password berikut tampilannya.
Gambar 3.2.18 Pengisian password
41
Isi root password sesuai keinginan atau perintah. Guna root password adalah untuk masuk
ke CLI linux Debian.
Gambar 3.2.19 Pemasukkan ulang password
Jika sudah memasukkan password dengan sesuai keinginan atau perintah maka masukkan
ulang kembali password tersebut seperti tampilan diatas.
13. Tahap selanjutnya adalah memberi nama user, isi sesuai keinginan atau yang
diperintahkan, berikut tampilannya.
42
Gambar 3.2.20 Pengisian user dalam CLI linux Debian pada virtual
14. Setelah memberi nama user lanjut membuat username pada linux berikut tampilannya.
Gambar 3.2.21 Pengisian username
43
15. Masukkan password sesuai keinginan atau perintah lalu kemudian masukkan kembali
password yang anda masukkan untuk verifikasi, berikut tampilannya.
Gambar 3.2.22 Masukkan password
Gambar 3.2.23 Verifikasi password
44
Setelah continue, kemudian tunggu beberapa saat (loading) seperti tampilan berikut.
Gambar 3.2.24 Tampilan loading
16. Jika sudah selesai maka tujuan berikutnya adalah time zone berikut tampilannya.
Gambar 3.2.25 Tampilan pada time zone
45