Jangan Pernah Berhenti Belajar
keadaan seperti itu, keadaan seperti itu tidak akan bisa terulang
ke dua kalinya dengan teman yang sama, jam yang sama,
kejadian yang sama itu sangat tidak mungkin terulang kembali.
Saya sangat merasa waktu yang dilalui begitu cepat berlalu ketika
dipenghujung acara saya merasa sangat sedih sulit untuk
menyadari kenyataan ini.
Namun kita harus selalu menjalani waktu yang terus
mengalir saya akan menjadikan pengalaman ini sebagai sebuah
cerita yang akan selalu saya ingat, semoga kakak-kakak pembina,
semua crew dan teman-teman peserta KML IHKLAS BAKTI 2021
semoga sehat selalu tetap semangat dan jangan berhenti belajar.
Semoga materi yang disampaikan dan materi yang diterima
kemudian materi itu disampaikan ke peserta didik menjadi amal
jariyah sebagai ilmu yang bermanfaat sehingga bisa menambah
derajat surga kita kelak.
Amiin Ya Robbal Alamin.
141
Pelangi Nusantara di Bumi Witaraga
Karya: Surya Dwi Yulianti
Ini adalah KML yang ke tujuh yang saya tahu info
penyelenggaraan setelah saya mengikuti KMD. Dua kali di
daftarkan KML oleh Ketua Kwaran saya waktu itu tetapi selalu
bertepatan kegiatannya setelah saya melahirkan hehehe yang 4
waktu yang tidak bisa ditinggalkan dan juga pernah ada yang
berangkat KML tapi tidak ada rekom dari kepala sekolah yang
diberangkatkan hanya 3orang dari gugus depan kami. Akhirnya
saya bisa KML dengan segala kekurangan yang tidak boleh
meninggalkan tugas asli dan benturan dengan banyak kegiatan
sekolah dan seringnya lampu mati badan kurang enak setelah
vaksin tetap membuat saya kuat harus menyelesaikan misi saya.
Selama mengikuti kegiatan ini saya bersyukur mendapatkan
banyak ilmu dan kawan-kawan dari berbagai tempat baik dari
dalam kota dan luar negeri menambah wawasan saya bahwa
banyak sekali kakak–kakak yang sangat bersemangat dan
senang dengan pramuka. Semoga pertemanan ini akan terus
menumbuhkan semangat kita dalam mendidik penerus pramuka.
Materi yang diberikan sangatlah luar biasa. Para pemateri
selalu memberikan materi dengan luar biasa agar kita bisa
menerima dengan baik apa yang sudah diberikan.
Semoga dengan mengikuti ini saya semakin lebih mantap
lagi dalam menjadi pembina gugus depan. Dengan bekal yang
sudah diberikan selama mengikuti KML. Materi–materi yang
diberikan kalau hanya untuk menumpuk itu percuma jadi baiknya
142
KML Bianglala Luar Biasa
ilmu yang sudah kita dapat dari KML ini kita aplikasikan di gugus
depan yang bisa berguna untuk adik-adik pramuka dan juga
untuk kemajuan gugus depan kita.
Semakin lebih baik lagi dalam memanajemen gugus depan
yang ada di gugus depan.
Pesan:
Jangan pernah berhenti untuk terus belajar kembangkan
ilmu dan teruslah belajar demi membentuk diri dan adik-adik
pramuka menjadi pribadi yang baik dan berkarakter baik
Untuk kakak pendamping saya terima kasih dorongan-
dorongan dan motivasinya.
Sekali lagi terima kasih kakak pelatih dan pendamping kalian
luar biasa
Salam Witaraga
Untuk menuliskan 3 lembar itu berat seperti rindu kata Dilan
dan berat seperti berat badan saya karena saya tidak pintar
merangkai kata seperti Dilan.
143
Pelangi Nusantara di Bumi Witaraga
Karya: Wilhelmus Werong, S.S
KML 2021 di Pusdiklatcab Witaraga dari hari Jumat 12
Maret 2021 s/d Minggu, 14 Maret 2021 yang dilanjutkan
kemudian dari hari Jumat, 19 Maret 2021 s.d Minggu 21
Maret 2021. Ada kesan dan pesan yang saya peroleh selama
mengikuti kegiatan ini.
Pada pertengahan Maret ini, saya mendapat informasi dari
ka Justanti bahwa ada kegiatan KML Online yang dilaksanakan
oleh Pusdiklatcab kota Malang dan tentu Saya sangat tertarik
karena pada tahun 2017 saya sudah mengikuti KMD di Kwarcab
2603 Jayapura. Jadi, dengan KML ini Saya bisa memfokuskan
tujuan ingin menjadi pembina golongan apa? Dan buat yang anak
pramuka, pasti ingin juga ikut KMD dan KML, jadi pramuka bukan
hanya sekadar ikut ramai.
Ternyata, KML daring kali ini dirasa seperti KML luring,
karena pelatih dan pendamping sangat kreatif. Jadi saya tetap
berniat mengikutinya dan sangat antusias, walaupun agak sedih
karena hari-hari terakhir mengikuti sambil tidur karena demam
dan menutup kamera dan hanya mendengar suara tetapi tetap
semangat mengikuti dan mengerjakan semua tugas yang
diberikan. Terus terang saya tidak putus asa karena dari hari
pertama sampai hari terakhir ini, banyak materi baru yang saya
dapat, walaupun pada praktiknya saya sudah lakukan tetapi
masih ada banyak yang tidak sesuai.
144
Tetap Semangat!!
KML daring ini dilaksanakan dengan media aplikasi
Zoom, Whatsapp Grup dan Google Classroom. Selama
pelaksanaan dari pekan pertama, euforia yang dirasakan dibenak
ini sangat sama dan mirip dengan kegiatan luring. Walaupun
mungkin kita akan tertawa sendiri, bernyanyi sendiri dan
melakukan sendiri di depan monitor. Tapi jujur, ini sangat asyik
bahkan bisa sekaligus menghibur diri sendiri.
Para pelatih yang ikut berkontribusi juga luar biasa keren,
karena ada pelatih pendamping yang selalu setia menyapa
peserta satu persatu sebelum mulai kegiatan kemudian ikut
mengisi materi pada KML daring ini. Walaupun kegiatan ini
daring tapi tetap jam kursus serta latihan keterampilan tetap
mengikuti seperti kegiatan luring sehingga kami yang sudah
dibuat menjadi beberapa kelompok harus ekstra kerjasama untuk
menyelesaikan semua tugas yang dibatasi waktu.
Untuk tugas sendiri lebih banyak dengan video WA tentang
Gerakan Pramuka dan Kepramukaan, serta tugas Word dan PPT
pada umumnya.
Peserta yang ikut KML ini semua golongan (siaga,
penggalang dan penegak), kami dibagi lagi menjadi beberapa
kelompok kecil dengan menggunakan nama-nama tarian
Nusantara sehingga dibuat sama dengan dinamika kelompok
pada umumnya.
Dan itulah cerita Saya mengikuti kegiatan Kursus Pembina
Pramuka Mahir tingkat Lanjut di Pusdiklatcab Witaraga Kota
Malang, pengalaman dan pengetahuan yang didapat sangat
berkesan dan bermanfaat.
145
Pelangi Nusantara di Bumi Witaraga
Karya: Wisnu Febri Susanto, S.Pd.
Awal mengikuti KML Witaraga di Malang berdasarkan
informasi yang diberikan kakak pelatih yang berada di
kwarcab Batam, beliau menyampaikan ada KML Mandiri
di adakan di Kota Malang, ketika itu saya sangat gembira
mendengarnya, sebab KML ini sudah lama sekali saya tunggu-
tunggu untuk dapat berkesempatan mengikutinya. saya mulai
menjelajahi WhatsApp dan menghubungi Panitia untuk
mendaftar. Dalam angan dan benak saya mulai membayangkan,
seperti apa rasanya KML daring di Malang, setelah saya
mengikuti secara langsung, sungguh di luar pikiran dan angan
saya. Ternyata KML daring di kota Malang sangat luar biasa.
Saya mengatakan di dalam diri dan memuji bahwa kegiatan
KML daring di Kwartir Cabang Malang serasa Luring, apalagi
disampaikan dengan materi yang kreatif, inovatif,
menyenangkan, dan penuh tantangan. hal ini tidak lepas dari
peran aktif kakak pelatih, pembina pendamping dan tentunya
kakak panitia yang sudah bekerja keras menyukseskan acara ini.
para pemateri pun sangat luar biasa karena mereka adalah para
pemateri yang sangat mumpuni dibidangnya. banyak ilmu,
pengalaman, dan pengetahuan yang dapat saya petik dan ambil
untuk diri saya pribadi dan untuk gugus depan saya beserta
untuk Gerakan Pramuka umumnya yang akan saya salurkan dan
kembangkan nantinya.
146
Pramuka Selalu di Hati
Pengalaman-pengalaman yang sangat menguras emosi,
fikiran, kreativitas, dan kekompakan tim, bagaimana tidak kita
dituntut melakukan kegiatan yang serba serbi daring tetapi
diminta untuk melakukannya secara luring, itulah hal yang
menarik menuntut kreativitas kita. ada hal yang juga menarik saat
menerima materi dari kak Nurma, kak Vita, dan kak yang lainnya
sampai kita diminta praktik dirikan tenda, buat sandi dari alam,
proses mengajar online dan banyak lagi. Hal ini merupakan
pengalaman yang baru bagi saya secara pribadi dan banyak
manfaatnya yang bisa saya petik.
Semua kegiatan disampul dan dikemas dengan kreatif sekali,
bagaimana tidak materi ini bisa saya katakan sukses sebab bisa
membuat kami semua selaku peserta KML bisa berperan aktif
melaksanakan seluruh materi dan perintah yang diberikan walau
dilaksanakan dari daring. sampai-sampai kami juga berjuang
dengan hati riang dan ikhlas dalam menempuh materi dan
mengumpulkan semua tugas yang diberikan kepada kami tanpa
ada beban dan dongkol dihati kami.
Yang juga paling teringat di dalam benak saya, bagaimana
saya juga harus menyesuaikan diri dengan daring mencari solusi
untuk tampil mengajar dengan peserta yang tidak tatap muka,
kita harus melaksanakan pengajaran dengan skenario yang telah
di tentukan.
Intinya saya sangat bersemangat karena ini merupakan
kegiatan yang sangat luar biasa apalagi kegiatan ini juga di ikuti
oleh teman-teman kita dari KBRI Malaysia dan Japan, sehingga
kegiatan ini serasa seperti KML internasional padahal kegiatan ini
adalah kegiatan sekala Nasional bisa dikatakan juga kegiatannya
Kwarcab Malang.
Saya berharap kegiatan seperti ini akan terus dipertahankan
dan dikembangkan lagi dengan materi-materi yang menantang,
kreatif, inovatif dan menuntut kerjasama tim seperti sekarang
yang saya rasakan. Saya akan dengan bangga mengatakan “saya
pembina lulusan Kwarcab Kota Malang” yang melaksanakan
147
Pelangi Nusantara di Bumi Witaraga
proses daring tetapi serasa luring. hal ini dikarenakan pemateri
yang berkualitas.
Akhir Kata semoga kakak semua dalam keadaan sehat,
sukses dalam menjalankan rutinitasnya sehari-hari, dan ilmu yang
diberikan kepada kami akan menjadi ladang pahala kakak semua.
salam dari saya kepada kakak semua. “salam dari Bumi
Segantang Lade” Budaye Melayu di junjung tinggi. Gerakan
Pramuka selalu dihati, tunas kelapa menjangkar didiri, mati satu
tumbuh seribu, hal ini menyampaikan semangat kami.
Batam, 21 Maret 2021
Wisnu Febri Susanto, S.P
148
Profesional Itu tidak Mengejar Nilai
Karya: Slamet Supriyanto
Nama: Slamet Supriyanto
Alamat: Shiga Ken konan shi Ishibe Minami 3-4-2-1 JAPAN
Hobi: Kano, gowes, pendakian, memancing, touring, masak,
camp, memotret, menembak, dan membantu orang lain di saat
ada kesulitan selagi kita bisa dan mampu.
Kesan KML: saya senang sekali dapat mengikuti KML Witaraga.
Saya banyak mendapatkan teman dari berbagai daerah,
pengetahuan dan ilmu serta bertemu kakak-kakak pelatih yang
149
Pelangi Nusantara di Bumi Witaraga
hebat. Walaupun tidak bertatap muka langsung (daring). Kakak-
kakak pelatih baik dan profesional dalam menyampaikan materi
sehingga mudah dimengerti. yg mudah di pahami.
Semoga Pusdiklatcab Witaraga tetap berkelanjutan mengadakan
even kegiatan KMD, KML, KPD dll. Sukses selalu Pusdiklat
Witaraga Kota Malang.
Moto: Profesional itu tidak mengejar nilai. Profesional itu
mengejar hasil. Karena nilai belum tentu ada hasil tetapi kalau
hasil pasti ada NILAI.
150
Profesional Itu tidak Mengejar Nilai
151
Pelangi Nusantara di Bumi Witaraga
152