The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.
Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by ayipayik1308, 2022-07-10 23:52:39

Modul Muarif (1)

Modul Muarif (1)

KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, yang telah
melimpahkan rahmat dan hidayah-Nya sehingga kami selaku penulis dapat
menyelesaikan penyusunan modul dengan judul “Kode Etik Insinyur dan Etika”
dengan baik dan lancar. Modul ini memuat tentang pentingnya seorang peserta
Program Studi Pendidikan Profesi Insinyur Teknik Mesin untuk memiliki
pemahaman tentang Kode Etik dan Etika Seorang Insinyur Teknik Mesin.

Unit kode etik insinyur dan etika ini berlaku bagi calon insinyur
profesional di bidang teknik khususnya teknik mesin yang bekerja pada lingkup
pelatihan dan pendidikan dibidang teknik mesin serta mencakup beberapa kegiatan
berupa melaksanakan kode etik insinyur sesuai tata laku profesi keinsinyuran yang
berlaku, menerapkan wawasan dan kaidah-kaidah kelestarian lingkungan dan
menerapkan tanggung jawab profesioanl atas tindakan dan karya profesinya
dibidang teknik msin

Modul ini berisi materi tentang Kode etik dan etika seorang insinyur teknik
mesin yang sudah diatur oleh Persatuan Insinyur Indonesia (PII) sebagai Induk
Organisasi Insinyur di indonesi. Didalam modul ini juga dilengkapi latian-latihan
soal serta evaluasi dengan tujuan untuk mengukur sejauh mana keberhasilan
kompetensi yang dicapai oleh peserta PSPPI.

Penulis modul menydari bahwa masih terdapat kelemahan serta
kekurangannya, baik pada isi materi, bahasa, dan penyajiannya. Penulis sangat
mengharapkan adanya tanggapan berupa kritik dan saran guna penyempurnaan
modul ini.

Semarang, 2022

i

DAFTAR ISI

Halaman

JUDUL ..............................................................................................................
KATA PENGANTAR....................................................................................... i
DATAR ISI ........................................................................................................ ii
DAFTAR INFORMASI VISUAL.................................................................... v
PETUNJUK PENGGUNAAN MODUL ......................................................... vi
PENDAHULUAN.............................................................................................. vii

A. Latar Belakang.................................................................................... vii

B. Deskripsi Singkat................................................................................ viii

C. Tujuan Pembelajaran .......................................................................... viii

D. Dasar Hukum...................................................................................... viii

E. Elemen Kompetensi dan Kriteria Unjuk Kerja................................... ix

F. Kegiatan Pebelajaran dan Uraian Materi............................................ ix

KEGIATAN PEMBELAJARAN 1: MELAKSANAKAN KODE ETIK
INSINYUR SESUAI TATALAKU PROFESI KEINSINYURAN YANG
BERLAKU DI BIDANG TEKNIK MESIN ................................................ 1
Indikator Keberhasilan ........................................................................................ 1
Uraian Materi ...................................................................................................... 1

A. Tanggung jawab pada kesejahteraan kesehatan dan keselamatan
masyarakat di atas tanggung jawabnya kepada profesi. ..................... 1

B. Menjunjung tinggi kehormatan, martabat dan nilai luhur profes ....... 4

C. Melakukan pekerjaan, hanya dalam batasan kompetensinya. ............ 5

D. Mengembangkan nama baik berdasarkan prestasi dan tidak
bersaing secara curang........................................................................ 9

E. Menerapkan kemampuan profesionalnya untuk kepentingan
pemberi kerja keinsinyuran ............................................................... 13

F. Melakukan pengembangan kemampuan profesional secara
berkelanjutan. ..................................................................................... 16

G. Membantu dan mendorong rekan kerjanya untuk memajukan
pengetahuan dan pengalaman mereka. ............................................... 22

Latihan................................................................................................................. 24
Rangkuman ......................................................................................................... 26
Evaluai Kegiatan Pembelajaran 1 ...................................................................... 29
Tindak Lanjut dan Umpan Balik......................................................................... 35

ii

KEGIATAN PEMBELAJARAN 2 MENERAPKAN WAWASAN DAN
KAIDAH-KAIDAH KELESTARIAN LINGKUNGAN DI BIDANG
TEKNIK MESIN............................................................................................... 36
Indikator Keberhasilan ........................................................................................ 36
Uraian Materi ...................................................................................................... 36

A. Menyadari bahwa saling ketergantungan dan keaneka-ragaman
ekosistem adalah dasar bagi kelangsungan hidup manusia. ............... 36

B. Menyadari keterbatasan daya dukung lingkungan hidup untuk
menyerap perubahan yang dibuat manusia......................................... 42

C. Tindakan keinsinyuran yang diperlukan untuk memperbaiki,
mempertahankan dan memulihkan lingkungan hidup....................... 44

D. Penggunaan yang bijaksana atas sumber-daya tak terbarukan
dengan memperkecil atau mendaur-ulang limbah dan
mengembangkan sumber-daya alternatif lain .................................... 46

E. Pekerjaan keinsinyurannya dengan penggunaan bahan baku dan
enerji secara hemat dan dengan menerapkan kaidah pengelolaan
lingkungan berkelanjutan ................................................................... 50

F. Memperhatikan keseluruhan dampak dari siklus hidup produk dan
proyek terhadap lingkungan hidup .................................................. 53

Latihan................................................................................................................. 60
Rangkuman ......................................................................................................... 62
Evaluai Kegiatan Pembelajaran 2 ....................................................................... 65
Tindak Lanjut dan Umpan Balik......................................................................... 69

KEGIATAN PEMBELAJARAN 3: MENERAPKAN TANGGUNG
JAWAB PROFESIONAL ATAS TINDAKAN DAN KARYA
PROFESINYA DI BIDANG TEKNIK MESIN ............................................. 70
Indikator Keberhasilan ........................................................................................ 70
Uraian Materi ...................................................................................................... 70

A. Risiko dan tanggung-gugat (liabilities) profesional, dan sanggup
bertanggung jawab.............................................................................. 70

B. Menerapkan dengan tepat persyaratan kesehatandan keselamatan
kerja (K-3) sesuai SOP ....................................................................... 72

C. Menyelidiki kebutuhan keselamatan masyarakat dan bertindak
untuk memecahkan masalah keselamatan yang mungkin timbul....... 78

D. Mengambil tindakan pencegahan yang tepat dalam menangani
pekerjaan yang berbahaya. ................................................................ 80

E. Memperhatikan kaidah-kaidah pencegahan dan penanganan
bencana alam serta pemulihan akibatnya. .......................................... 84

iii

Halaman
Latihan................................................................................................................. 91
Rangkuman ......................................................................................................... 92
Evaluai Kegiatan Pembelajaran 3 ....................................................................... 94
Tindak Lanjut dan Umpan Balik......................................................................... 99
KUNCI JAWABAN .......................................................................................... 100
DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................ 101
GLOSARIUM.................................................................................................... 102

iv

DAFTAR INFORMASI VISUAL

Halaman

Gambar 1 tingkatan kualifikasi capaian profesional insinyur ......................... 16

Gambar 2. siklus hidup produk ....................................................................... 53

Gambar 3 Keselamatan dan kesehatan kerja ................................................... 73

v

PETUNJUK PENGGUNAAN MODUL

Petunjuk Bagi Peserta PSPPI
Untuk memperoleh hasil belajar secara maksimal, dalam menggunakan modul
Menyelenggarakan Pendidikan dan Pelatihan Teknik Mesin ini, maka langkah-
langkah yang perlu dilaksanakan oleh peserta PSPPI antara lain:

1. Bacalah dan pahami dengan seksama uraian-uraian materi yang ada pada
masing-masing materi pokok. Bila terdapat materi yang kurang jelas, peserta
PSPPI dapat bertanya pada dosen/instruktur yang mengampu kegiatan belajar.

2. Kerjakan latihan soal dan evaluasi pada setiap materi pokok untuk mengetahui
seberapa besar pemahaman yang telah dimiliki terhadap materi-materi yang
dibahas dalam setiap materi pokok.

3. Untuk materi pokok yang terdiri dari pembelajaran teori, perhatikanlah hal-hal
berikut ini:
a. Perhatikan petunjuk-petunjuk yang berlaku
b. Pahami setiap langkah pembelajaran dengan baik.

4. Jika belum menguasai level materi yang diharapkan, ulangi lagi pada materi
pokok sebelumnya atau bertanyalah kepada dosen/instruktur yang mengampu
kegiatan pembelajaran yang bersangkutan.

Petunjuk Bagi Dosen/Instruktur

Dalam setiap kegiatan belajar dosen/instruktur berperan untuk:
1. Membantu peserta PSPPI dalam merencanakan kegiatan belajar.
2. Membimbing peserta PSPPI melalui tugas-tugas pelatihan yang dijelaskan

dalam kegiatan belajar.
3. Membantu peserta PSPPI dalam memahami konsep, praktik baru, dan

menjawab pertanyaan mengenai kegiatan belajar.
4. Membantu peserta PSPPI untuk menentukan dan mengakses sumber tambahan

lain yang diperlukan untuk kegiatan belajar.

vi

PENDAHULUAN
A. Latar Belakang

Program Studi Pendidikan Profesi Insinyur merupakan program pendidikan
tinggi setelah program sarjana untuk membentuk kompetensi keinsinyuran. Setelah
dinyatakan lulus dalam pendidikan maka orang tersebut akan menyandang gelar
insinyur ( Ir.). Insinyur Teknik Mesin adalah seseorang yang mempunyai gelar
profesi di bidang keinsinyuran teknik mesin. Insinyur Teknik Mesin merupakan
profesi yang mempunyai kompetensi integrasi beberapa cakupan disiplin teknik
dalam fungsi perekayasaan atau keinsinyuran yang dapat mencakupi bidang
kompetensi: 1) Melaksanakan kode etik insinyur dan etika profesi keinsinyuran
teknik mesin; 2) Memiliki kemampuan berkomunikasi; 3) Bekerja sebagai insinyur
teknik mesin profesional; 4) Melakukan kegiatan manajemen usaha praktik
keinsinyuran; 5) Mengerjakan perencanaan atau perancangan keinsinyuran bidang
teknik mesin; 6) Mengerjakan penelitian, pengembangan dan komersialisasi hasil
penelitian di bidang teknik mesin; 7) Menyelenggarakan pendidikan dan pelatihan
bidang teknik mesin; 8) Mengelola bahan baku dan komponen; 9) Mengerjakan
proses produksi dan manufaktur; 10) Melaksanakan pekerjaan konstruksi/instalasi
bidang teknik mesin; 11) Melaksanakan manajemen pengelolaan aset/barang
modal; 12) Mengelola rantai pasok (supply chain).

Dalam menyelenggarakan Program Studi Pendidikan Profesi Insinyur
Teknik Mesin khusunya pada Unit M.71INS02.001.1 (Kode Etik Insinyur dan Etika
), keberadaan modul memiliki peranan yang penting bagi peserta untuk membantu
mengetahui, memahami, serta mengaplikasikan materi pembelajaran yang
disampaikan oleh dosen/instruktur pengampu mata kuliah. Penyusunan modul ini
mengacu pada Surat Keputusan Menteri Ketenagakerjaan RI Nomor 132 Tahun
2018 Tentang Penetapan SKKNI yang merupakan salah satu bagian dari pemetaan
kompetensi Insinyur Teknik Mesin yang termasuk dalam cakupan disiplin teknik
dalam area fungsi keinsinyuran atau perekayasaan secara umum yang tercantum
dalam Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2014 tentang Keinsinyuran.

vii

B. Deskripsi Singkat

Modul ini membahas tentang Kode Etik dan Etika Seorang Insinyur Teknik
Mesin yang profesional yang bekerja di lingkungan teknik mesin yang mengcakup
materi tentang pelaksanaan kode etik insinyur, penerapan wawasan kaidah-kaidah
kelestarian lingkungan serta penerapan tanggung jawab profesional seorang
insinyur teknik mesin.

C. Tujuan Pembelajaran

1. Tujuan Instruktional Umum (TIU)
Setelah mengikuti kegiatan pembelajaran pada modul ini, maka peserta
PSPPI diharapkan dapat memahami serta menerapan kode etik, etika dan
sikap
kerja Insinyur Teknik Mesin Profesional dalam melaksanakan praktik
dibidang keinsinyuran mesin dan teknologi kejuruan mesin.

2. Tujuan Instruktional Khusus (TIK)
Setelah selesai mengikuti pembelajaran ini peserta didik dapat
1) Mengetahui kode Etik dan Etika Insinyur Teknik Mesin
2) Melaksanakan Kode Etik dan Etika Insinyur Teknik Mesin

D. Dasar Hukum

1. Undang-Undang .1 Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1999 tentang
Perlindungan Konsumen

2. Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan
3. Undang-Undang Nomor 4 tahun 2009 tentang Pertambangan Mineral Dan

Batubara
4. Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2014 tentang Perindustrian
5. Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2014 tentang Keinsinyuran
6. Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2017 tentang Jasa Konstruksi
7. Peraturan tentang Perhubungan dan Transportasi

viii

E. Elemen Kompetensi Dan Kriteria Unjuk Kerja

1.

ix

2.

3.
x

F. Kegiatan Pembelajaran dan Uraian Materi

1. Melaksanakan Kode Etik Insinyur Sesuai Tatalaku Profesi
Keinsinyuran Yang Berlaku di Bidang Teknik Mesin
a. Menempatkan tanggung jawab pada kesejahteraan, kesehatan dan
keselamatan masyarakat di atas tanggung jawabnya kepada profesi,
kepada kepentingan golongan, atau kepada rekan sesama insinyur.
b. Bertindak dengan menjunjung tinggi kehormatan, martabat dan nilai
luhur profesi.
c. Melakukan pekerjaan, hanya dalam batasan kompetensinya.
d. Mengembangkan nama baik berdasarkan prestasi dan tidak bersaing
secara curang.
e. Menerapkan kemampuan profesionalnya untuk kepentingan pemberi
kerja keinsinyuran secara penuh amanah.
f. Melakukan pengembangan kemampuan profesional secara
berkelanjutan.
g. Secara aktif membantu dan mendorong rekan kerjanya untuk
memajukan pengetahuan dan pengalaman mereka.

2. Menerapkan Wawasan dan Kaidah-Kaidah Kelestarian Lingkungan
a. Menyadari bahwa saling ketergantungan dan keaneka-ragaman
ekosistem adalah dasar bagi kelangsungan hidup manusia.
b. Menyadari keterbatasan daya dukung lingkungan hidup untuk
menyerap perubahan yang dibuat manusia.

xi

c. Menggalakkan tindakan keinsinyuran yang diperlukan untuk
memperbaiki, mempertahankan dan memulihkan lingkungan hidup.

d. Menggalakkan penggunaan yang bijaksana atas sumber-daya tak
terbarukan dengan memperkecil atau mendaur-ulang limbah dan
mengembangkan sumber-daya alternatif lain sejauh mungkin.

e. Berusaha mencapai tujuan pekerjaan keinsinyurannya dengan
penggunaan bahan baku dan enerji secara hemat dan dengan
menerapkan kaidah pengelolaan lingkungan berkelanjutan.

f. Memperhatikan keseluruhan dampak dari siklus hidup produk dan
proyek terhadap lingkungan hidup.

g. Memperhitungkan pengaruh yang mungkin muncul dari tindakan
keinsinyuran terhadap faktor budaya atau warisan sejarah.

3. Menerapkan Tanggung Jawab Profesional Atas Tindakan Dan Karya
Profesinya Di Bidang Teknik Mesin
a. Memperhitungkan risiko dan tanggung-gugat (liabilities) profesional,
dan sanggup bertanggungjawab untuk itu.
b. Menerapkan dengan tepat persyaratan kesehatandan keselamatan kerja
(K-3).
c. Menyelidiki kebutuhan keselamatan masyarakat dan bertindak untuk
memecahkan masalah keselamatan yang mungkin timbul.
d. Mengambil tindakan pencegahan yang tepat dalam menangani
pekerjaan yang berbahaya.
e. Memperhatikan kaidah-kaidah pencegahan dan penanganan bencana
alam serta pemulihan akibatnya

xii

1KEGIATAN PEMBELAJARAN

MELAKSANAKAN KODE ETIK INSINYUR
SESUAI TATALAKU PROFESI KEINSINYURAN

YANG BERLAKU

Indikator Keberhasilan

Setelah mempelajari materi pada Kegiatan Pembelajaran 1 Tentang Kode etik inisinyur
sesuai tatalaku profesi yang berlaku, maka diharapkan peserta PSPPI:
1. Mampu melaksanakan tanggung jawabnya kepada masyarakat diatas kepentingan

profesi
2. Mampu menjunjung tinggi kehormatan, martabat dan nilai luhur profesi.
3. Mampu melakukan pekerjaan hanya dalam batasan kompetensinya.
4. Mampu mengembangkan nama baik berdasarkan prestasi dan tidak bersaing

secara curang.
5. Mampu menerapkan kemampuan profesionalnya untuk kepentingan pemberi kerja

keinsinyuran secara penuh amanah.
6. Mampu pengembangan kemampuan profesional secara berkelanjutan.
7. Mampu Aktif membantu dan mendorong rekan kerjanya untuk memajukan

pengetahuan dan pengalaman mereka

Uraian Materi

A. Tanggung Jawab pada Kesejahteraan Kesehatan dan Keselamatan
Masyarakat di Atas Tanggung Jawabnya Kepada Profesi Insinyur

1. Pengertian Profesi
Profesi Merupakan suatu pekerjaan yang mengandalkan keterampilan dan

keahlian khusus yang didapat melalui pengalaman kerja. Profesi merupakan suatu
pekerjaan yang menuntut keterampilannya sesuai dengan perkembangan ilmu dan

1

teknologi. Sebagai langkah awal Fleddermann (2006: 19) mengemukakan bahwa kita
harus dapat membedakan kata profesi dari kata-kata lain yang sering disama artikan
dengan profesi (Profession) yaitu pekerjaan (Job) dan bidang pekerjaan (occupation).
Semua pekerjaan yang digaji dapat dianggap sebagai job, tanpa memperdulikan tingkat
keahlian yang dilibatkan serta tanggung jawab yang diberikan.

Profesi menurut kamus besar bahasa indonesia yaitu bidang pekerjaan yang
dilandasi pendidikan keahlian (keterampilan, kejujuran dan sebagainya) tertentu.
Sedangkan menurut Brooks (2004) dalam Agoes dan Ardana (2014: 122) profesi
merupakan suatu kombinasi fitur, kewajiban dan hak yang semuanya dibingkai dalam
seperangkat nilai-nilai profesional yang umum, nilai-nilai yang menentukan bagaimana
keputusan dibuat dan bagaimana tindakan dilaksanakan. Rusalan (2014: 50) juga
menjelasakan bahwa profesi berasal dari bahasa latin, profesuess yang meiliki arti
suatu kegiatan atau pekerjaan yang semula dihubungkan dengan sumpah dan janji yang
bersifat religius. Artinya bahwa secara historis pemakaian istilah profesi tersebut
adalah menunjukkan seseorang yang memiliki ikatan batin dengan pekerjaan.

Keraf (1998: 35) mengemukakan bahwa profesi adalah pekerjaan yang
dilakukan sebagai nafkah hidup dengan mengandalkan keahlian serta keterampilan
yang tingi dengan melibatkan komitmen pribadi (moral) yang mendalam. Menurut
Bertans (2013: 219) profesi adalah suatu masyarakat moral (moral community) yang
memiliki cita-cita dan nilai-nilai bersama, mereka membentuk suatu profesi disatukan
juga karena latar belakang pendidikan yang sama dan bersama-sama memiliki keahlian
yang tertutup bagi orang lain.

2. Tanggung jawab profesi insinyur
Sebagai seorang insinyur profesional, kita harus mendedikasikan keahlian dan

pengetahuan profesional kita kepada kemajuan dan peningkatan kesejahteraan manusia.
Keahlian dan pengetahuan yang kita miliki seharusnya kita persembahkan tanpa pamrih demi
kepentingan masyarakat. Didalam suatu keahlian istimewa terletak kewajiban untuk
menggunakannya dalam pelayanan kepada umat manusia.

2

Seorang Insinyur harus memegang hal terpenting seperti keselamatan,
kesehatan dan kesejahteraan masyarakat dalam pelaksanaan tugas profesional mereka.

a. Insinyur harus mengakui bahwa hidup, keselamatan, kesehatan dan
kesejahteraan masyarakat umum tergantung pada teknik penilaian, keputusan
dan praktik yang dimasukkan ke dalam struktur, mesin, produk, proses dan
perangkat.

b. Insinyur tidak akan menyetujui atau menyegel rencana dan / atau spesifikasi
yang bukan dari desain yang aman bagi kesehatan dan kesejahteraan publik
serta tidak sesuai dengan standar teknis yang berlaku.

c. Jika penilaian profesional insinyur dikesampingkan dalam keadaan dimana
keselamatan, kesehatan, dan kesejahteraan publik langka, Insinyur harus
memberitahu klien atau petinggi dari konsekuensi yang mungkin dan
memberitahukan otoritas dan situasi tepat yang lain, yang mungkin
diperlukan.
1) Insinyur harus memungkinkan untuk melakukan dan menyediakan standar
apapun yang dipublikasikan, tes kode dan prosedur pengendalian kualitas
yang akan memungkinkan masyarakat untuk memahami tingkat harapan
keselamatan atau hidup yang terkait dengan menggunakan produk desain,
dan sistem yang mereka pertanggungjawabkan.
2) Insinyur akan melakukan review keselamatan dan keandalan desain,
produk atau sistem yang mereka pertanggungjawabkan sebelum mereka
memberikan persetujuan untuk rencana desain.
3) Jika insinyur mengamati kondisi yang mereka percaya akan
membahayakan keselamatan umum atau kesehatan, mereka harus
memberitahu otoritas dan situasi yang tepat.

d. Insinyur harus memiliki pengetahuan atau alasan untuk dapat dipercaya oleh
orang lain atau perusahaan yang mungkin melanggar setiap ketentuan atau
pedoman ini. Mereka akan menyajikan informasi tersebut kepada otoritas

3

yang tepat secara tertulis dan harus bekerja sama dengan kewenangan yang
sesuai dalam memberikan informasi lebih lanjut atau bantuan yang mungkin
diperlukan.
1) Mereka harus memberitahu otoritas yang berwenang jika kajian tentang

keselamatan dan keandalan dari produk atau sistem belum dibuat atau
ketika desain menyebabkan bahaya kepada masyarakat melalui
penggunaannya.
2) Mereka harus menahan persetujuan produk atau sistem ketika perubahan
atau modifikasi yang dibuat akan menghasilkan kinerja yang buruk
sehingga mempengaruhi keselamatan dan keandalan yang bersangkutan.
e. Insinyur harus mencari peluang untuk melayani urusan kewarganegaraan
secara konstruktif dan bekerja untuk kemajuan kesehatan, keselamatan dan
kesejahteraan komunitas mereka.
f. Insinyur harus berkomitmen untuk meningkatkan lingkungan dan
meningkatkan kualitas hidup.

B. Bertindak dengan Menjunjung Tinggi Kehormatan, Martabat
dan Nilai Luhur Profesi

Untuk Menjunjung Tinggi Martabat Profesi Dalam hal ini kode etik dapat
menjaga pandangan dan kesan dari pihak luar atau masyarakat, agar mereka jangan
sampai memandang rendah atau remes terhadap profesi akan melarang. Oleh
karenya, setiap kode etik suatu profesi akan melarang berbagai bentuk tindak-
tanduk atauk kelakuan anggota profesi yang dapat mencemarkan nama baik profesi
terhadap dunia luar. Dari segi ini, kode etik juga sering kali disebut kode kehormatan.

Insinyur menegakkan dan memajukan integritas, kehormatan dan martabat
profesi engineering dengan:

a. Menggunakan pengetahuan dan keterampilan untuk peningkatan kesejahteraan
manusia;

4

b. Bersikap jujur dan tidak memihak, dan melayani dengan kesetiaan masyarakat,
petinggi mereka dan klien;

c. Berjuang untuk meningkatkan kompetensi dan keahlian profesi rekayasa
d. Mendukung masyarakat profesional dan tata laku profesi
e. Insinyur harus tidak sadar bergaul dengan tidak menggunakan izin dari mereka

nama atau nama perusahaan dalam usaha bisnis oleh setiap orang atau
perusahaan yang mereka tahu, atau memiliki alasan untuk percaya, sedang
terlibat dalam bisnis atau profesional praktek-praktek yang bersifat penipuan
atau tidak jujur.
f. Insinyur tidak akan menggunakan asosiasi dengan non-insinyur, perusahaan,
atau kemitraan untuk tindakan tidak etis.

C. Melakukan Pekerjaan Hanya Dalam Batasan Kompetensinya

Kompetensi adalah kemampuan kerja setiap individu yang mencakup aspek
pengetahuan, keterampilan, dan sikap kerja yang sesuai dengan standardisasi yang
diharapkan (Badan Nasional Sertifikasi Profesi , 2014).

1. Kompetensi dan Kehati-hatian Profesional dalam bekerja
Setiap anggota harus melaksanakan jasa profesionalnya dengan berhati-hati,

kompetensi dan ketekunan, serta mempunyai kewajiban untuk mempertahankan
pengetahuan dan ketrampilan profesional pada tingkat yang diperlukan untuk
memastikan bahwa klien atau pemberi kerja memperoleh manfaat dari jasa profesional
dan teknik yang paling mutakhir. Hal ini mengandung arti bahwa anggota mempunyai
kewajiban untuk melaksanakan jasa profesional dengan sebaikbaiknya sesuai dengan
kemampuannya, demi kepentingan pengguna jasa dan konsisten dengan tanggung
jawab profesi kepada publik. Kompetensi diperoleh melalui pendidikan dan
pengalaman. Anggota seharusnya tidak menggambarkan dirinya memiliki keahlian
atau pengalaman yang tidak mereka miliki. Kompetensi menunjukkan terdapatnya
pencapaian dan pemeliharaan suatu tingkat pemahaman dan pengetahuan yang
memungkinkan seorang anggota untuk memberikan jasa dengan kemudahan dan

5

kecerdikan. Dalam hal penugasan profesional melebihi kompetensi anggota atau
perusahaan, anggota wajib melakukan konsultasi atau menyerahkan klien kepada pihak
lain yang lebih kompeten. Setiap anggota bertanggung jawab untuk menentukan
kompetensi masing masing atau menilai apakah pendidikan, pedoman dan
pertimbangan yang diperlukan memadai untuk bertanggung jawab yang harus
dipenuhinya. Kehati-hatian profesional mengharuskan anggota untuk memenuhi
tanggung jawab profesionalnya dengan kompetensi dan ketekunan.

Hal ini mengandung arti bahwa anggota mempunyai kewajiban untuk
melaksanakan jasa profesional dengan sebaik-baiknya sesuai dengan kemampuannya,
derni kepentingan pengguna jasa dan konsisten dengan tanggung-jawab profesi kepada
publik. Kompetensi diperoleh melalui pendidikan dan pengalaman. Anggota
seyogyanya tidak menggambarkan dirinya mernilki keahlian atau pengalaman yang
tidak mereka punyai. Dalam semua penugasan dan dalam semua tanggung-jawabnya,
setiap anggota harus melakukan upaya untuk mencapai tingkatan kompetensi yang
akan meyakinkan bahwa kualitas jasa yang diberikan memenuhi tingkatan
profesionalisme tinggi seperti disyaratkan oleh Prinsip Etika. Kompetensi profesional
dapat dibagi menjadi 2 (dua) fase yang terpisah:

a. Pencapaian Kompetensi Profesional. Pencapaian kompetensi profesional pada
awalnya memerlukan standar pendidikan umum yang tinggi, diikuti oleh
pendidikan khusus, pelatihan dan ujian profesional dalam subyek-subyek
yang relevan, dan pengalaman kerja. Hal ini harus menjadi pola
pengembangan yang normal untuk anggota.

b. Pemeliharaan Kompetensi Profesional. Kompetensi harus dipelihara dan
dijaga melalui kornitmen untuk belajar dan melakukan peningkatan
profesional secara berkesinambungan selama kehidupan profesional anggota.

Pemeliharaan kompetensi profesional memerlukan kesadaran untuk terus
mengikuti perkembangan profesi termasuk di antaranya pernyataan-pernyataan
akuntansi, auditing dan peraturan lainnya, baik nasional maupun internasional yang

6

relevan. Kompetensi menunjukkan terdapatnya pencapaian dan pemeliharaan suatu
tingkatan pemahaman dan pengetahuan yang memungkinkan seorang anggota untuk
memberikan jasa dengan kemudahan dan kecerdikan Poin-poin yang perlu
diperhatikan dalam prinsip ke-lima ini yaitu :

a. Anggota harus menerapkan suatu program yang dirancang untuk memastikan
terdapatnya kendali mutu atas pelaksanaan jasa profesional yang konsisten
dengan standar nasional dan internasional.

b. Dalam hal penugasan profesional melebihi kompetensi anggota atau
perusahaan, anggota wajib melakukan konsultasi atau menyerahkan klien
kepada pihak lain yang lebih kompeten.

c. Anggota harus tekun dalam memenuhi tanggung-jawabnya kepada penerima
jasa dan publik. Ketekunan mengandung arti pemenuhan tanggung-jawab
untuk memberikan jasa dengan segera dan berhatihati, sempurna dan
mematuhi standar teknis dan etika yang berlaku.

2. Kehati-hatian Profesional
Kehati-hatian profesional mengharuskan anggota untuk merencanakan dan

mengawasi secara seksama setiap kegiatan profesional yang menjadi tanggung-
jawabnya.

a. Kerahasiaan
Setiap anggota harus menghormati kerahasiaan informasi yang diperoleh

selama melakukan jasa profesional dan tidak boleh memakai atau mengungkapkan
informasi tersebut tanpa persetujuan, kecuali bila ada hak atau kewajiban profesional
atau hukum untuk mengungkapkannya. Kepentingan umum dan profesi menuntut
bahwa standar profesi yang berhubungan dengan kerahasiaan didefinisikan bahwa
terdapat panduan mengenai sifat sifat dan luas kewajiban kerahasiaan serta mengenai
berbagai keadaan di mana informasi yang diperoleh selama melakukan jasa profesional
dapat atau perlu diungkapkan.

Poin-poin yang perlu diperhatikan dalam prinsip kerahasiaan :

7

1) Anggota mempunyai kewajiban untuk menghormati kerahasiaan informasi
tentang klien atau pemberi kerja yang diperoleh melalui jasa profesional
yang diberikannya. Kewajiban kerahasiaan berlanjut bahkan setelah
hubungan antara anggota dan klien atau pemberi kerja berakhir.

2) Kerahasiaan harus dijaga oleh anggota kecuali jika persetujuan khusus
telah diberikan atau terdapat kewajiban legal atau profesional untuk
mengungkapkan informasi.

3) Anggota mempunyai kewajiban untuk memastikan bahwa staf di bawah
pengawasannya dan orang-orang yang diminta nasihat dan bantuannya
menghormati prinsip kerahasiaan.

4) Kerahasiaan tidaklah semata-mata masalah pengungkapan informasi.
Kerahasiaan juga mengharuskan anggota yang memperoleh informasi
selama melakukan jasa profesional tidak menggunakan atau terlihat
menggunakan informasi terse but untuk keuntungan pribadi atau
keuntungan pihak ketiga.

5) Anggota yang mempunyai akses terhadap informasi rahasia tentang
penerima jasa tidak boleh mengungkapkannya ke publik. Karena itu,
anggota tidak boleh membuat pengungkapan yang tidak disetujui
(unauthorized disclosure) kepada orang lain. Hal ini tidak Profesional dan
Profesionalisme Kerja berlaku untuk pengungkapan informasi dengan
tujuan memenuhi tanggung jawab anggota berdasarkan standar
profesional. Kepentingan umum dan profesi menuntut bahwa standar
profesi yang berhubungan dengan kerahasiaan didefinisikan dan bahwa
terdapat panduan mengenai sifat dan luas kewajiban kerahasiaan serta
mengenai berbagai keadaan di mana informasi yang diperoleh selama
melakukan jasa profesional dapat atau perlu diungkapkan.

Berikut ini adalah contoh hal-hal yang harus dipertimbangkan dalam
menentukan sejauh mana informasi rahasia dapat diungkapkan.

8

1) Apabila pengungkapan diizinkan. Jika persetujuan untuk
mengungkapkan diberikan oleh penerima jasa, kepentingan semua pihak
termasuk pihak ketiga yang kepentingannya dapat terpengaruh harus
dipertimbangkan.

2) Pengungkapan diharuskan oleh hukum. Beberapa contoh di mana anggota
diharuskan oleh hukum untuk mengungkapkan informasirahasia adalah :
a) Untuk menghasilkan dokumen atau memberikan bukti dalam proses
hukum; dan
b) Untuk mengungkapkan adanya pelanggaran hukum kepada publik.

b. Perilaku Profesional
Setiap anggota harus berperilaku yang konsisten dengan reputasi profesi yang

baik dan menjauhi tindakan yang dapat mendiskreditkan profesi. Kewajiban untuk
menjauhi tingkah laku yang dapat mendiskreditkan profesi harus dipenuhi oleh anggota
sebagai perwujudan tanggung-jawabnya kepada penerima jasa, pihak ketiga, anggota
yang lain, staf, pemberi kerja dan masyarakat umum.

c. Standar Teknis
Setiap anggota harus melaksanakan jasa profesionalnya sesuai dengan standar

teknis dan standar proesional yang relevan. Sesuai dengan keahliannya dan dengan
berhati-hati, anggota mempunyai kewajiban untuk melaksanakan penugasan dari
penerima jasa selama penugasantersebut sejalan dengan prinsip integritas dan
obyektivitas.

D. Mengembangkan Nama Baik Berdasarkan Prestasi dan Tidak
Bersaing Secara Curang

Dalam melaksanakan kegiatan keinsinyuran profesional, seorang isinyur harus
mengambangkan nama baiknya yang bedasarkan prestasi kerjanya serta tidak bersaing
secara curang dalam pelaksanaan praktiknya. Berikut hal-hal yang dapat dilakukan
oleh seorang insinyur dalam pengembangan nama baik keinsinyuranya ?

9

1. Insinyur tidak akan membayar atau menawarkan suatu hal untuk melakukan
kecurangan, baik secara langsung maupun tidak langsung, kepada komisi,
kontribusi politik, atau hadiah, atau pertimbangan lain dalam rangka untuk
profesionalitas kerja, dan berusaha mendapat gaji melalui kerja lembaga.

2. Insinyur harus melakukan negosiasi kontrak untuk bidang jasa secara adil dan atas
dasar kompetensi dan kualifikasi untuk jenis profesi yang diperlukan.

3. Insinyur harus menegosiasikan metode dan tingkat kompensasi yang sepadan
dengan yang telah disepakati oleh pihak yang bersangkutan. Sebuah pikiran yang
searah antara satu pihak dengan pihak lain dalam suatu kontrak sangat penting
untuk menimbulkan rasa keyakinan.

4. Insinyur tidak akan berupaya untuk menggantikan insinyur lain yang bekerja
setelah menyadari bahwa langkah yang pasti telah diambil terhadap pekerjaan
yang lain atau setelah mereka dipekerjakan.
a) Mereka tidak akan meminta pekerjaan dari klien yang sudah memiliki
Insinyur dan terikat kontrak untuk pekerjaan yang sama.
b) Mereka tidak akan menerima pekerjaan dari klien yang sudah memiliki
Insinyur untuk pekerjaan yang sama sebelum selesai atau sebelum dibayar
kecuali persyaratan kerja atau pembayaran dalam kontrak sedang diproses
atau jasa kontrak Insinyur yang bersangkutan telah dihentikan secara tertulis
oleh salah satu pihak.
c) Dalam hal penyelesaian kontrak kerja, calon insinyur harus memberi saran
untuk Insinyur yang bersangkutan sedang terlibat dalam proses penyelesaian
kontrak.

5. Insinyur tidak diperbolehkan untuk meminta, mengusulkan atau menerima suatu
komisi secara kontingen dalam keadaan apapun, dimana penilaian profesi mereka
akan dikompromikan / didiskusikan, atau di saat darurat dengan ketentuan yang
telah digunakan sebagai alat untuk mempromosikan atau mengamankan komisi
seorang profesional.

10

6. Insinyur tidak akan memalsukan atau mengizinkan penafsiran yang salah atas
mereka, atau asosiasi mereka, kualifikasi akademis atau profesional. Mereka tidak
akan menggambarkan atau melebih-lebihkan derajat dalam tanggung jawab
mereka atau tugas pokok untuk sebelumnya. Brosur atau presentasi lainnya
merupakan suatu pekerjaan policitation, brosur atau slide yang bersangkutan
tersebut tidak akan menggambarkan fakta tentang pengusaha, karyawan, asosiasi,
usaha patungan, atau prestasi masa lalu mereka dengan maksud dan tujuan untuk
meningkatkan kualifikasi dari pekerjaan mereka.

7. Insinyur dapat mengiklankan bidang profesinya hanya sebagai sarana informasi
dan terbatas pada hal berikut:
a) kartu dan daftar suatu profesi diakui dan layak untuk dipublikasikan, asalkan
adanya konsistensi dalam ukuran dan berada dalam bagian publikasi secara
teratur yang dikhususkan untuk bidang profesi seperti kartu dan listing.
Informasi yang ditampilkan harus dibatasi oleh nama perusahaan, alamat,
nomor telepon, simbol yang sesuai, nama-nama peserta pokok dan bidang
praktek dari perusahaan tersebut secara berkualitas.
b) Tanda pada peralatan, kantor, dan lokasi proyek yang memberikan pelayanan
kepada mereka terbatas pada nama perusahaan, alamat, nomor telepon dan
jenis pelayanan yang sesuai.
c) Brosur, kartu nama, kop surat dan lainnya seperti representasi pengalaman,
fasilitas, personil dan kapasitas untuk membuat suatu pelayanan,
menyediakan dan tidak menyesatkan terhadap tingkat partisipasi dalam
proyek-proyek yang bersangkutan dan pendistribusiannya tersebut tidak
pandang bulu.
d) Bagian listing diklasifikasikan direktori telepon, nama, alamat, nomor telepon
dan spesialisasi di mana perusahaan tersebut telah memenuhi syarat tanpa
menggunakan jenis khusus atau tebal.

11

8. Insinyur dapat menggunakan serta menampilkan iklan dalam sebuah bisnis yang
diakui dan bermartabat, sesuai dengan kenyataan, dan hanya menyangkut bidang
teknik, bebas dari kesombongan, tidak mengandung ungkapan pujian atau
implikasinya, tidak menyesatkan sehubungan dengan sejauh mana partisipasi
insinyur tersebut dalam bidang jasa atau proyek yang dijelaskan.

9. Insinyur dapat mempersiapkan artikel untuk persiapan atau penyajian fakta yang
bermartabat dan bebas dari kesombongan atau implikasi pujian. Artikel tersebut
tidak akan berarti tanpa partisipasi langsung dari mereka dalam pekerjaan yang
bersangkutan kecuali kredit yang diberikan kepada orang lain untuk berbagi
pekerjaan.

10. Insinyur dapat memperpanjang izin untuk nama-nama mereka yang akan
digunakan dalam iklan komersial, yang mungkin diterbitkan oleh produsen,
kontraktor, pemasok bahan, dll, hal tersebut hanya dapat dilakukan dengan cara
yang sederhana, mengakui martabat dari partisipasi dan lingkup dari proyek atau
produk yang dijelaskan. Izin tersebut tidak termasuk dukungan publik terhadap
produk.

11. Insinyur dapat mengiklankan perekrutan personil dengan publikasi atau dengan
distribusi khusus. Informasi yang disajikan harus ditampilkan dengan cara yang
bermartabat, terbatas pada nama perusahaan, alamat, nomor telepon, simbol yang
sesuai, nama-nama peserta pokok, bidang praktek di mana perusahaan yang
memenuhi syarat dan gambaran perusahaan yang sesuai, kualifikasi yang
dibutuhkan dan manfaat yang didapatkan.

12. Insinyur tidak dikatakan kompeten apabila desain yang digunakan bertujuan untuk
mendapatkan komisi dalam proyek-proyek tertentu, kecuali adanya ketentuan
yang telah dibuat untuk kompensasi yang layak didapatkan untuk semua desain
yang dikirim.

12

13. Insinyur tidak akan bersikap jahat atau memalsukan sesuatu secara langsung atau
tidak langsung, melukai reputasi bidang profesi, prospek, praktek atau pekerjaan
insinyur yang lain, dan mengkritik karya insinyur lain tanpa pandang bulu.

14. Insinyur tidak harus melakukan tindakan rekayasa apapun terhadap pelayanan
yang dilakukan secara gratis, kecuali terdapat pada bidang profesi jasa untuk
organisasi yang sifatnya non-profit sipil, amal, agama atau yang lainnya. Ketika
menjabat sebagai anggota organisasi tersebut, insinyur berhak mempergunakan
pengetahuan teknik pribadi mereka dalam organisasi yang bersangkutan.

15. Insinyur tidak akan menggunakan peralatan, perlengkapan, laboratorium maupun
fasilitas kantor dari petinggi mereka untuk melaksanakan praktek di luar
perusahaan tersebut tanpa persetujuan dari pihak yang bersangkutan.

16. Dalam hal menggunakan fasilitas bebas pajak atau pajak dibantu oleh pihak lain,
insinyur tidak harus menggunakan pelayanan mahasiswa kurang dari tingkat
kompetensi atau sebanding karyawan lainnya, termasuk tunjangan.

E. Menerapkan Kemampuan Profesionalnya Untuk Kepentingan
Pemberi Kerja Keinsinyuran Secara Penuh Amanah

1. Insinyur harus menghindari semua konflik kepentingan yang dikenal dengan
petinggi atau klien mereka dan harus segera memberitahukan petinggi atau klien
mereka dari setiap bisnis asosiasi, kepentingan, dari keadaan yang dapat
mempengaruhi penilaian atau kualitas pelayanan mereka.

2. Insinyur harus berada dibawah tingkat kesadaran dalam melakukan tugas apapun
yang akan sengaja dapat menciptakan potensi konflik atau kepentingan individu
antara mereka sendiri dan klien atau petinggi mereka.

3. Insinyur tidak akan menerima kompensasi, keuangan atau sebaliknya, lebih dari
satu pihak untuk melayani proyek yang sama, atau untuk melayani proyek yang
sama dan berkaitan, kecuali keadaan sepenuhnya diungkapkan atau disetujui
kepada, untuk, dan oleh semua pihak yang berkepentingan.

13

4. Insinyur tidak akan meminta atau menerima keuangan atau pertimbangan berharga
lainnya, termasuk desain teknik bebas, dari bahan atau peralatan pemasok untuk
menentukan produk mereka.

5. Insinyur tidak akan meminta atau menerima gratifikasi secara langsung atau tidak
langsung dari kontraktor, agen mereka, atau pihak lain yang berhubungan dengan
klien mereka atau pengusaha, sehubungan dengan pekerjaan yang mereka
pertanggungjawabkan.

6. Ketika dalam pelayanan publik sebagai anggota, penasehat, atau karyawan dari
badan pemerintah atau departemen, Insinyur tidak akan berpartisipasi dalam
pertimbangan atau tindakan sehubungan dengan layanan yang disediakan oleh
mereka atau organisasi dalam praktek rekayasa pribadi atau produk mereka.

7. Insinyur tidak akan meminta atau menerima kontrak teknik dari pihak
pemerintahan dimana suatu pokok, pejabat atau karyawan dalam organisasi
mereka berfungsi sebagai anggota.

8. Ketika terdapat hasil dari studi mereka, tetapi Insinyur percaya proyek tidak akan
berhasil, mereka akan memberitahu petinggi atau klien mereka.

9. Insinyur harus menerima informasi yang datang kepada mereka dalam
menjalankan tugas dan menjamin kerahasiaannya, dan tidak akan memanfaatkan
informasi demi keuntungan pribadi, jika tindakan tersebut merugikan kepentingan
klien, petinggi, atau masyarakat.

10. Mereka tidak akan mengungkapkan informasi rahasia mengenai urusan bisnis atau
proses teknis dari klien sekarang atau mantan atau klien atau penawar dalam suatu
evaluasi tanpa persetujuannya. (2) Mereka tidak akan mengungkapkan informasi
rahasia atau temuan apapun kepada komisi atau dewan yang menjadi anggota
mereka.

11. Ketika mereka menggunakan desain yang diberikan kepada mereka oleh klien,
desain ini tidak akan diduplikasi oleh Insinyur bagi orang lain tanpa meminta izin
kepada pihak yang bersangkutan.

14

12. Sedangkan dalam mempekerjakan orang lain tidak akan menggunakan upaya
promosi atau negosiasi untuk bekerja atau membuat pengaturan kerja lainnya
sebagai seorang kepala sehubungan dengan proyek-proyek khusus yang telah
mereka dapatkan dalam suatu pengetahuan tertentu dan khususnya tanpa
persetujuan dari semua pihak yang berkepentingan.

13. Insinyur harus bertindak secara adil kepada semua pihak ketika menyelenggarakan
suatu kontrak konstruksi (atau lainnya).

14. Sebelum melakukan pekerjaan untuk orang lain dimana Insinyur dapat membuat
perbaikan, rencana, desain, penemuan, atau catatan lain yang mungkin sesuai
dengan hak cipta atau hak paten, mereka akan masuk ke dalam perjanjian yang
positif tentang kepemilikan.

15. Insinyur harus mengakui dan menerima kesalahan mereka sendiri ketika terbukti
salah dan menahan diri dari memanipulasi atau mengubah fakta untuk
membenarkan keputusannya. m. Insinyur tidak akan menerima pekerjaan di luar
bidang profesi mereka atau uang tanpa sepengetahuan petinggi mereka.

16. Insinyur tidak akan berupaya untuk menarik karyawan dari petinggi lain
menggunakan keterangan palsu atau menyesatkan.

17. Insinyur tidak akan meninjau pekerjaan insinyur lain kecuali dengan pengetahuan
tentang insinyur tersebut, kecuali tugas / perjanjian kontrak untuk pekerjaan yang
telah dihentikan.
a) Insinyur yang berada dalam pemerintahan, industri atau pendidikan berhak
untuk meninjau dan mengevaluasi karya insinyur lainnya ketika diperlukan
untuk tugastugas mereka.
b) Insinyur yang berada dalam bidang penjualan atau industri kerja berhak untuk
membuat perbandingan rekayasa produk mereka dengan produk lain dari
pemasok.
c) Insinyur yang berada dalam bidang penjualan tidak akan menawarkan atau
memberikan rekayasa konsultasi atau desain atau saran selain hal yang khusus

15

berlaku untuk peralatan, bahan atau sistem yang dijual atau ditawarkan untuk
dijual oleh mereka.

F. Melakukan Pengembangan Kemampuan Profesional Secara
Berkelanjutan.

Gambar 1. tingkatan kualifikasi capaian profesional insinyur
Profesi harus dikembangkan secara berkelanjutan sebagai jawaban terhadap
tuntutan zaman.Untuk mengembangkan profesi, menurut pendapat Tatty S.B. Amran,
memerlukan hal-hal yang terkait dengan “KASAH” sebagaimana yang dijelaskan
berikut ini.
1. Knowledge (Pengetahuan): sesuatu yang didapat dari membaca dan pengalaman.
Pengetahuan dapat dibedakan menjadi empat macam yaitu:
a. Pengetahuan biasa, yaitu pengetahuan tentang hal – hal biasa, kejadian sehari

– hari yang selanjutnya disebut pengetahuan.

16

b. Pengetahuan ilmiah, yaitu pengetahuan yang mempunyai sistem dan metode
tertentu yang selanjutnya disebut ilmu pengetahuan.

c. Pengetahuan filosofis, yaitu semacam ilmu istimewa yang mencoba
menjawab hal-hal yang tidak terjawab oleh ilmu – ilmu biasa yang sering
disebut dengan filsafat.

d. Pengetahuan teologis, yaitu pengetahuan tentang keagamaan, pengetahuan
tentang pemberitahuan dari Tuhan.

2. Ability (Kemampuan): meliputi kemampuan yang bisa dipelajari, yaitu
pengetahuan dan keterampilan, dan yang alamiah yaitu bakat.

3. Skill (Keterampilan): merupakan keahlian yang diperoleh dari latihan/melakukan
secara terus menerus dan bermanfaat untuk jangka panjang.

4. Attitude (Sikap diri): sikap diri merupakan suatu konsep yang tertanam pada diri
seseorang yang dibentuk oleh suasana lingkungan.

5. Habit (Kebiasaan diri): kegiatan yang harus terus menerus dilakukan yang tumbuh
dari dalam pikiran yang dilandasi dengan kesadaran bahwa usaha membutuhkan
proses yang panjang.

Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 11 Tahun 2014 Tentang
Keinsinyuran menjelaskan bahwa :
1. Pengembangan keprofesian berkelanjutan bertujuan:

a. memelihara kompetensi dan profesionalitas Insinyur; dan
b. mengembangkan tanggung jawab sosial Insinyur pada lingkungan profesinya

dan masyarakat disekitarnya.
2. Pengembangan keprofesian berkelanjutan diselenggarakan oleh PII dan dapat

bekerja sama dengan lembaga pelatihan dan pengembangan profesi.
3. Standar Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan disusun dan ditetapkan oleh

Dewan Insinyur Indonesia sesuai dengan perkembangan kemajuan ilmu
pengetahuan dan teknologi.

17

4. Pengembangan keprofesian berkelanjutan merupakan syarat untuk perpanjangan
Surat Tanda Registrasi Insinyur.

5. PII melakukan pemantauan dan penilaian atas pelaksanaan Pengembangan
Keprofesian Berkelanjutan.

1. Pengembangan Profesionalisme
Profesional berarti memiliki kemampuan teknis dan operasional yang

diterapkan secara optimum dalam batas batas etika profesi. Seorang profesional adalah
a person who does something with great skill. Syarat-syarat yang harus dipenuhi dalam
pengembangan profesionalisme adalah sebagai berikut (Ruslan, 2014: 64):

a. Pengakuan. Perlunya memperoleh pengakuan terhadap kemampuan dan
eksistensi seseorang sebagai profesional secara serius dan resmi yang telah
memiliki keterampilan, keahlian, pengalaman dan pengetahuan tinggi serta
manfaatnya dalam melaksanakan suatu pekerjaan atau aktivitasnya terhadap
pelayanan individu, masyarakat, organisasi dan negara.

b. Organisasi. Kehadiran tenaga profesional sangat diperlukan baik yang dapat
memberikan manfaat, pelayanan, ide atau gagasan yang kreatif dan inovatif
maupun yang berkaitan dengan produktifitas terhadap kemajuan suatu
organisasi. Organisasi merupakan wadah tepat untuk mengembangkan
kemampuan dan keterampilan bagi seorang profesional.

c. Kriteria. Pelaksanaan peranan, kewajiban dan tugas serta kemampuan
profesional tersebut dituntut sesuai dengan kriteria standar profesi, kualifikasi
dan teknis keahlian memadai, pengalaman, dan pengetahuan yang jelas dan
dapat dipertanggungjawabkan berdasarkan standar teknis, operasional dan kode
etik profesi. |

d. Kreatif. Seorang profesional harus memiliki kemampuan untuk
mengembangkan ide dan gagasan yang kaya dengan buah pikiran yang
cemerlang, inovatif, dan kreatif demi tercapainya kemajuan bagi dirinya,

18

organisasi, produktivitas dan memberikan manfaat serta pelayanan kepada
masyarakat.
b. Konseptor. Seorang profesional paling tidak memiliki kemampuan untuk
membuat atau menciptakan konsep-konsep kerja atau manajemen yang jelas,
baik perencanaan strategi, pelaksanaan, koordinasi, komunikasi maupun
pengevaluasian baik dalam pencapaian rencana kerja jangka pendek maupun
jangka panjang dan sekaligus menciptaka! Citra positif.
Kumorotomo (2015: 142) mengemukakan bahwa untuk pengembangan pribadi
prbadi yang tangguh dan menciptakan aparatur yang bersih, berwibawa dan sekaligus
profesional, ada beberapa aspek pengembangan kualitas manusia yang dperlukan,
yaitu:
a. Pengembangan sosial (social development), yaitu untuk meningkatkan berbagai
keahlian dan keterampilan dalam membina hubungan antar pribadi.
b. Pengembangan emosional (emotional development), yaitu untuk membina
kesadaran diri yang lebih besar dan ketangguhan emosi.
c. Pengembangan intelektual (intelectual development), yaitu untuk memajukan
pengetahuan, kearifan, dan berbagai keterampilan praktis.
d. Pengembangan watak (character development), yaitu untuk menyempurnakan
perilaku manusia sehingga senantiasa sejalan dengan moral dan nilai-nilai etika.
e. Pengembangan spiritual (spiritual development), yaitu untuk memupuk kesadaran
yang lebih besar terhadap makna kehidupan dan makna kemanusiaan.
Oleh karena itu, pengembangan kualitas manusia hendaknya menghasilkan
manusia-manusia yang memiliki keutuhan karakter, yang hidup sesuai dengan asas-
asas Nilai yang konsisten dan tidak mudah menyelewengkan kebaikan moral dengan
pertimbangan keuntungan, kemginan dan perasaan pribadi. Untuk membentuk
Manusia yang selalu memakai ukuran-ukuran moral dan Mengau norma-norma etika
peran serta segenap Unsur Masyaraxat merupakan sesuatu yang mutiak dipertukan.

19

2. Insinyur sebagai Profesional
Profesional artinya orang yang menyatakan sebagai orang dengan kualifikasi

seperti yang diharapkan dalam bidang tertentu. Hal ini menunjukkan bahwa menjadi
profesional berarti bukan hanya harus Menguasai pengetahuan, tetapi juga bersedia
terikat pada Standar, perilaku yang seharusnya. Holtzapple dan Reece (2011: 617)
menyatakan bahwa seorang profesional adalah Orang yang memiliki karakter sebagai
berikut:
a. Telah melalui pelatihan intelektual yang panjang, artinya bahwa profesionalisme

didapatkan melalui pendidikan.
b. Lulus ujian kualifikasi, artinya bahwa profesional harus menunjukkan penguasaan

tingkat pengetahuan tertentu.
c. Keahlian vital, artinya bahwa keahlian profesional sangat penting bagi berjalannya

Fungsi masyarakat yang benar.
d. Monopoli, artinya bahwa masyarakat memberikan hak monopoli kepada

profesional untuk melakukan pekerjaan di bidangnya.
e. Otonomi, artinya bahwa masyarakat mempercayai profesional untuk mengatur

dirinya sendiri.
f. Kode etik, artinya bahwa para profesional diatur oleh aturan yang diterapkan pada

dirinya sendiri.
Sebagai seorang insinyur tentunya kita menginginkan kesuksesan dalam karir

keinsinyuran kita, Kesuksesan maksimal dapat dicapai dengan menguasai beberapa
sikap yang salah satunya adalah kepandaian akademik. Beberapa sifat-sifat yang harus
di miliki dalam meningkatkan kesempatan untuk meraih sukses dalam karir
keinsinyuran kita menurut Holtzapple dan Reece (2011:72-75) adalah:

1) Kemampuan interpersonal, yaitu kemampuan insinyur untuk berkomunikasi
bukan hanya sesama insinyur yang berpendidikan sama, tetapi juga dengan para
bawahan yang biasanya berpendidikan lebih rendah dan dengan profesional di
bidang lain.

20

2) Kemampuan berkomunikasi, yaitu kemampuan untuk berkomunikasi baik
secara lisan maupun secara tertulis.

3) Kepemimpinan, yaitu kemampuan untuk memimpin sebuah tim atau organisasi
teknik. Birowo (2016:80) menyatakan bahwa kekuatan seorang pemimpin
adalah manakala dia dapat menjadi role model, panutan bagi anggotanya.

4) Kompetensi, yaitu kemampuan yang ditunjukkan oleh pengetahuan,
keterampilan dan sikap kerja profesional

5) Berpikir logis, yaitu kemampuan pengambilan keputusan secara rasional dan
bukan emosional.

6) Berpikir kuantitatif, yaitu kemampuan mengubah ide-ide kualitatif kedalam
model-model matematis yang kuantitatif.

7) Mengikuti sampai tuntas, yaitu harus tetap menjaga motivasi dan mengikuti
sebuah proyek sampai selesai.

8) Pendidikan yang berkelanjutan, yaitu sebuah pendidikan hanyalah awal dari
sebuah pembelajaran Sepanjang hidup

9) Menjaga sebuah perpustakaan yang profesional, yaitu menjadikan diri kita
sebagai pekerja bagi pengetahuan kita dan buku adalah sumber paling siap
untuk menimba.pengetahuan.

10) Keandalan, yaitu kemampuan untuk bekerja sesuai dengan batasan waktu yang
ditentukan.

11) Jujur, yaitu disamping kemampuan teknik maka kejujuran adalah nilai yang
sangat dihargai di dunia Industri.

12) Organisasi, yaitu kemampuan kerja tim terorganisasi untuk menyelesaian
proyek.

13) Daya nalar, yaitu kemampuan common sense dalam bidang teknik.
14) Keingintahuan, yaitu sifat harus selalu belajar dan berusaha untuk memahami

dunia.

21

15) Keterlibatan dalam suatu komunitas, yaitu keikutsertaan dalam organisasi
profesi.

16) Kreativitas, yaitu pengembangan bakat yang dimiliki seorang insinyur

G. Membantu dan Mendorong Rekan Kerjanya Untuk Memajukan
Pengetahuan dan Pengalaman Mereka

Seorang Insinyur harus melanjutkan pengembangan profesi mereka
sepanjang karir mereka, serta harus memberikan peluang bagi pengembangan
profesional untuk insinyur lainnya yang berada di bawah pengawasan mereka.
1. Insinyur harus mendorong karyawan mereka untuk melakukan rekayasa lebih

lanjut terhadap pendidikan mereka.
2. Insinyur harus mendorong karyawan mereka agar terdaftar pada bidang profesi

tertentu sedini mungkin.
3. Insinyur harus mendorong karyawan untuk menghadiri dan mempresentasikan

makalah pada pertemuan dengan masyarakat secara profesional.
4. Insinyur harus mendukung bidang profesi masyarakat dan teknis menyangkut

disiplin mereka.
5. Insinyur harus memberikan kredit yang tepat untuk pekerjaan rekayasa mereka

yang kreditnya akan jatuh tempo, dan mengakui kepentingan kepemilikan
orang lain. Kapan saja mungkin bisa dilakukan karena kredit tersebut adalah
milik orang-orang yang mungkin bertanggung jawab untuk desain, penemuan,
tulisan atau prestasi lainnya.
6. Insinyur akan berusaha untuk memperluas pengetahuan umum teknik, dan
tidak akan berpartisipasi dalam suatu hal yang tidak benar, tidak adil atau
manipulasi laporan yang berlebihan tentang bidang profesi teknik.
7. Insinyur harus menjunjung tinggi semua prinsip yang sesuai dan kompensasi
yang memadai untuk mereka yang terlibat dalam pekerjaan rekayasa.

22

8. Insinyur harus menetapkan tugas profesional insinyur yang akan digunakan
dalam pelatihan dan pengalaman mereka sejauh mungkin, dan mendelegasikan
fungsi-fungsi yang lebih rendah untuk subprofesi atau teknisi.

9. Insinyur harus menyediakan calon karyawan rekayasa dengan informasi yang
lengkap tentang kondisi kerja dan status yang diusulkan pada tempat kerja
mereka, dan setelah bekerja harus menjaga segala informasi maupun
perubahan yang terjadi pada mereka.

23

LATIHAN

Petunjuk Jawaban Latihan!

Untuk menjawab soal latihan ini dengan benar, Anda harus membaca dan

mempelajari Kegiatan Pembelajaran 1 dalam Modul yang meliputi materi:

1. Menempatkan tanggung jawab pada kesejahteraan, kesehatan dan keselamatan

masyarakat di atas tanggung jawabnya kepada profesi, kepada kepentingan

golongan, atau kepada rekan sesama insinyur.

2. Bertindak dengan menjunjung tinggi kehormatan, martabat dan nilai luhur profesi.

3. Melakukan pekerjaan, hanya dalam batasan kompetensinya.

4. Mengembangkan nama baik berdasarkan prestasi dan tidak bersaing secara

curang.

5. Menerapkan kemampuan profesionalnya untuk kepentingan pemberi kerja

keinsinyuran secara penuh amanah.

6. Melakukan pengembangan kemampuan profesional secara berkelanjutan.

7. Secara aktif membantu dan mendorong rekan kerjanya untuk memajukan

pengetahuan dan pengalaman mereka.

Untuk memperdalam pemahaman Anda mengenai materi di atas, silakan Anda

mengerjakan soal latihan berikut ini!

1. sebutkan pengertian dari profesi dan kompetensi?

2. sebutkan cara seorang Insinyur menegakkan dan memajukan integritas,

kehormatan dan martabat profesi engineeringnya

3. Jelaskan hal-hal yang diperlukan dalam pengembangangan profesi menurut Tatty

S B Amran !

4. Sebutkan isi dari Undang-Undang Republik indonesi Nomor 11 Tahun 2014

Tentang Keinsinyuran yang mengatur tentang pengembangan keprofesian

berkelanjutan ?

24

5. Sebutkan dan jelaskan sifat-sifat yang harus di miliki dalam meningkatkan
kesempatan untuk meraih sukses dalam karir keinsinyuran menurut
Holtzapple dan Reece

25

RANGKUMAN

Profesi Merupakan suatu pekerjaan yang mengandalkan keterampilan dan
keahlian khusus yang didapat melalui pengalaman kerja. Sebagai seorang insinyur
profesional, kita harus mendedikasikan keahlian dan pengetahuan profesional kita
kepada kemajuan dan peningkatan kesejahteraan manusia. Keahlian dan pengetahuan
yang kita miliki seharusnya kita persembahkan tanpa pamrih demi kepentingan
masyarakat. Didalam suatu keahlian istimewa terletak kewajiban untuk
menggunakannya dalam pelayanan kepada umat manusia.

Seorang Insinyur harus memegang hal terpenting seperti keselamatan,
kesehatan dan kesejahteraan masyarakat dalam pelaksanaan tugas profesional mereka.
1. Insinyur harus mengakui bahwa hidup, keselamatan, kesehatan dan kesejahteraan

masyarakat umum tergantung pada teknik penilaian, keputusan dan praktek yang
dimasukkan ke dalam struktur, mesin, produk, proses dan perangkat.
2. Insinyur tidak akan menyetujui atau menyegel rencana dan / atau spesifikasi yang
bukan dari desain yang aman bagi kesehatan dan kesejahteraan publik serta tidak
sesuai dengan standar teknis yang berlaku.
3. Jika penilaian profesional insinyur dikesampingkan dalam keadaan dimana
keselamatan, kesehatan, dan kesejahteraan publik langka, Insinyur harus
memberitahu klien atau petinggi dari konsekuensi yang mungkin dan
memberitahukan otoritas dan situasi tepat yang lain, yang mungkin diperlukan
4. Untuk Menjunjung Tinggi Martabat Profesi Dalam hal ini kode etik dapat menjaga
pandangan dan kesan dari pihak luar atau masyarakat, agar mereka jangan
sampai memandang rendah atau remes terhadap profesi akan melarang.

Insinyur menegakkan dan memajukan integritas, kehormatan dan martabat
profesi engineering dengan:
1. Menggunakan pengetahuan dan keterampilan untuk peningkatan kesejahteraan

manusia;

26

2. Bersikap jujur dan tidak memihak, dan melayani dengan kesetiaan masyarakat,
petinggi mereka dan klien;

3. Berjuang untuk meningkatkan kompetensi dan keahlian profesi rekayasa
4. Mendukung masyarakat profesional dan tata laku profesi
5. Insinyur harus tidak sadar bergaul dengan tidak menggunakan izin dari mereka

nama atau nama perusahaan dalam usaha bisnis oleh setiap orang atau perusahaan
yang mereka tahu, atau memiliki alasan untuk percaya, sedang terlibat dalam
bisnis atau profesional praktek-praktek yang bersifat penipuan atau tidak jujur.
6. Insinyur tidak akan menggunakan asosiasi dengan non-insinyur, perusahaan, atau
kemitraan sebagai 'cloak' untuk tindakan tidak etis.

Setiap anggota harus melaksanakan jasa profesionalnya dengan berhati-hati,
kompetensi dan ketekunan, serta mempunyai kewajiban untuk mempertahankan
pengetahuan dan ketrampilan profesional pada tingkat yang diperlukan untuk
memastikan bahwa klien atau pemberi kerja memperoleh manfaat dari jasa profesional
dan teknik yang paling mutakhir. Hal ini mengandung arti bahwa anggota mempunyai
kewajiban untuk melaksanakan jasa profesional dengan sebaikbaiknya sesuai dengan
kemampuannya, demi kepentingan pengguna jasa dan konsisten dengan tanggung
jawab profesi kepada publik

Profesional artinya orang yang menyatakan sebagai orang dengan kualifikasi
seperti yang diharapkan dalam bidang tertentu. Hal ini menunjukkan bahwa menjadi
profesional berarti bukan hanya harus Menguasai pengetahuan, tetapi juga bersedia
terikat pada Standar, perilaku yang seharusnya. Holtzapple dan Reece (2011: 617)
menyatakan bahwa seorang profesional adalah Orang yang memiliki karakter sebagai
berikut:
1. Telah melalui pelatihan intelektual yang panjang, artinya bahwa profesionalisme

didapatkan melalui pendidikan.
2. Lulus ujian kualifikasi, artinya bahwa profesional harus menunjukkan penguasaan

tingkat pengetahuan tertentu.

27

3. Keahlian vital, artinya bahwa keahlian profesional sangat penting bagi berjalannya
Fungsi masyarakat yang benar.

4. Monopoli, artinya bahwa masyarakat memberikan hak monopoli kepada
profesional untuk melakukan pekerjaan di bidangnya, |

5. Otonomi, artinya bahwa masyarakat mempercayai profesional untuk mengatur
dirinya sendiri.

28

EVALUASI KEGIATAN PEMBELAJARAN 1

Pilihlah salah satu jawaban yang menurut Anda paling tepat dari beberapa
alternatif jawaban yang disediakan!
1. Bagaimana cara seorang insinyur menegakkan dan memajukan integritas,

kehormatan dan martabat profesi engineering ?
a. Menggunakan pengetahuan dan keterampilan untuk peningkatan

kesejahteraan manusia;
b. Insinyur harus mengakui bahwa hidup, keselamatan, kesehatan dan

kesejahteraan masyarakat umum tergantung pada teknik penilaian, keputusan
dan praktek yang dimasukkan ke dalam struktur, mesin, produk, proses dan
perangkat.
c. Insinyur harus memiliki pengetahuan atau alasan untuk dapat dipercaya oleh
orang lain atau perusahaan yang mungkin melanggar setiap ketentuan atau
pedoman ini.
d. Insinyur harus mencari peluang untuk melayani urusan kewarganegaraan
secara konstruktif dan bekerja untuk kemajuan kesehatan, keselamatan dan
kesejahteraan komunitas mereka.
e. Insinyur harus berkomitmen untuk meningkatkan lingkungan dan
meningkatkan kualitas hidup.

2. Dibawah ini yang termasuk poin-poin kerahasian dalam kehati-hatian profesional
adalah….
a. Kerahasian hendaknya dijaga oleh semua orang bukan dari anggotanya saja
b. Kerahasiaan harus dijaga oleh anggota kecuali jika persetujuan khusus telah
diberikan atau terdapat kewajiban legal atau profesional untuk
mengungkapkan informasi.
c. Anggota tidak mempunyai kewajiban untuk memastikan bahwa staf di
bawah pengawasannya dan orang-orang yang diminta nasihat dan
bantuannya menghormati prinsip kerahasiaan.

29

d. Kerahasiaan semata-mata masalah pengungkapan informasi.
e. Anggota yang mempunyai akses terhadap informasi rahasia tentang

penerima jasa sangat boleh mengungkapkannya ke publik

3. Hal yang dapat dilakukan oleh seorang insinyur untuk mengembangkan nama
baiknya adalah, kecuali….
a. Insinyur harus melakukan negosiasi kontrak untuk bidang jasa secara adil dan
atas dasar kompetensi dan kualifikasi untuk jenis profesi yang diperlukan.
b. Insinyur tidak akan membayar atau menawarkan suatu hal untuk melakukan
kecurangan, baik secara langsung maupun tidak langsung, kepada komisi,
kontribusi politik, atau hadiah, atau pertimbangan lain dalam rangka untuk
profesionalitas kerja, dan berusaha mendapat gaji melalui kerja lembaga.
c. Insinyur tidak akan berupaya untuk menggantikan insinyur lain yang bekerja
setelah menyadari bahwa langkah yang pasti telah diambil terhadap pekerjaan
yang lain atau setelah mereka dipekerjakan.
d. Insinyurd akan meminta pekerjaan dari klien yang sudah memiliki Insinyur
lain dan terikat kontrak untuk pekerjaan yang sama.
e. Insinyur tidak diperbolehkan untuk meminta, mengusulkan atau menerima
suatu komisi secara kontingen dalam keadaan apapun, dimana penilaian
profesi mereka akan dikompromikan / didiskusikan, atau di saat darurat
dengan ketentuan yang telah digunakan sebagai alat untuk mempromosikan
atau mengamankan komisi seorang profesional.

4. Seorang insinyur dapat mengiklankan bidang profesinya sebagai sarana
informasi dan terbatas dalam hal berikut…
a. Brosur, kartu nama, kop surat dan lainnya seperti representasi pengalaman,
fasilitas, personil dan kapasitas untuk membuat suatu pelayanan,
menyediakan dan tidak menyesatkan terhadap tingkat partisipasi dalam

30

proyek-proyek yang bersangkutan dan pendistribusiannya tersebut tidak
pandang bulu.
b. kartu dan daftar suatu profesi diakui dan layak untuk dipublikasikan, asalkan
adanya konsistensi dalam ukuran dan berada dalam bagian publikasi secara
teratur yang dikhususkan untuk bidang profesi seperti kartu dan listing.
Informasi yang ditampilkan harus dibatasi oleh nama perusahaan, alamat,
nomor telepon, simbol yang sesuai, nama-nama peserta pokok dan bidang
praktek dari perusahaan tersebut secara berkualitas.
c. Tanda pada peralatan, kantor, dan lokasi proyek yang memberikan pelayanan
kepada mereka terbatas pada nama perusahaan, alamat, nomor telepon dan
jenis pelayanan yang sesuai.
d. Bagian listing diklasifikasikan direktori telepon, nama, alamat, nomor telepon
dan spesialisasi di mana perusahaan tersebut telah memenuhi syarat tanpa
menggunakan jenis khusus atau tebal.
e. Semua Benar

5. Salah satu tujuan pengembangan keprofesian berkelanjutan adalah…
a. tenaga profesional sangat diperlukan baik yang dapat memberikan manfaat,
pelayanan, ide atau gagasan yang kreatif dan inovatif maupun yang berkaitan
dengan produktifitas terhadap kemajuan suatu organisasi.
b. memperoleh pengakuan terhadap kemampuan dan eksistensi seseorang
sebagai profesional
c. pemantauan dan penilaian atas pelaksanaan Pengembangan
d. Memelihara kompetensi dan profesionalitas insinyur
e. kemampuan untuk mengembangkan ide dan gagasan yang kaya dengan buah
pikiran yang cemerlang, inovatif, dan kreatif demi tercapainya kemajuan
bagi dirinya, organisasi, produktivitas dan memberikan manfaat serta
pelayanan kepada masyarakat.

31

6. Syarat-syarat yang harus dipenuhi dalam pengembangan profesionalisme
menurut ruslan adalah….
a. Pengakuan, organisasi, kriteria, kreatif, konseptor
b. Konseptor, oraganisasi, kejujuran, adil
c. Kejujuran, adil, organisasi, kreatif
d. Kreatif dan pengakuan
e. Adil, jujur, pengakuan, kriteria, konseptor

7. Holtzapple dan Reece menyatakan bahwa seorang profesional adalah Orang yang
memiliki karakter sebagai berikut, kecuali….
a. Telah melalui pelatihan intelektual yang panjang, artinya bahwa
profesionalisme didapatkan melalui pendidikan.
b. Lulus ujian kualifikasi, artinya bahwa profesional harus menunjukkan
penguasaan tingkat pengetahuan tertentu.
c. Pengembangan sosial (social development), yaitu untuk meningkatkan
berbagai keahlian dan keterampilan dalam membina hubungan antar pribadi.
d. Keahlian vital, artinya bahwa keahlian profesional sangat penting bagi
berjalannya Fungsi masyarakat yang benar.
e. Monopoli, artinya bahwa masyarakat memberikan hak monopoli kepada
profesional untuk melakukan pekerjaan di bidangnya

8. Insinyur tidak akan menerima kompensasi, keuangan atau sebaliknya, lebih dari
satu pihak untuk melayani proyek yang sama, atau untuk melayani proyek yang
sama dan berkaitan, kecuali keadaan sepenuhnya diungkapkan atau disetujui
kepada, untuk, dan oleh semua pihak yang berkepentingan.
Kalimat diatas merupakan salah satu tugas dari seorang insinyur profesonal
dalam hal….
a. kemampuan profesionalnya untuk kepentingan pemberi kerja keinsinyuran
secara penuh amanah.

32

b. pengembangan kemampuan profesional secara berkelanjutan
c. membantu dan mendorong rekan kerjanya untuk memajukan pengetahuan dan

pengalaman mereka
d. Mengembangkan nama baik berdasarkan prestasi dan tidak bersaing secara

curang.
e. Semua salah.

9. Insinyur tidak akan membayar atau menawarkan suatu hal untuk melakukan
kecurangan, baik secara langsung maupun tidak langsung, kepada komisi,
kontribusi politik, atau hadiah, atau pertimbangan lain dalam rangka untuk
profesionalitas kerja, dan berusaha mendapat gaji melalui kerja lembaga.
Kalimat diatas merupakan salah satu tugas dari seorang insinyur profesonal dalam
hal….
a. kemampuan profesionalnya untuk kepentingan pemberi kerja keinsinyuran
secara penuh amanah.
b. pengembangan kemampuan profesional secara berkelanjutan
c. membantu dan mendorong rekan kerjanya untuk memajukan pengetahuan dan
pengalaman mereka
d. Mengembangkan nama baik berdasarkan prestasi dan tidak bersaing secara
curang.
e. Semua salah.

10. Pengertian pengetahuan teoligis adalah….
a. pengetahuan tentang hal – hal biasa, kejadian sehari – hari yang selanjutnya
disebut pengetahuan
b. yaitu pengetahuan tentang keagamaan, pengetahuan tentang pemberitahuan
dari Tuhan.
c. semacam ilmu istimewa yang mencoba menjawab hal-hal yang tidak terjawab
oleh ilmu – ilmu biasa yang sering disebut dengan filsafat.

33

d. pengetahuan yang mempunyai sistem dan metode tertentu yang selanjutnya
disebut ilmu pengetahuan

e. sesuatu yang didapat dari membaca dan pengalaman

34

TINDAK LANJUT DAN UMPAN BALIK

Periksalah jawaban Anda dengan Kunci Jawaban Evaluasi Materi Kode Etik
Insinyur yang terdapat di bagian akhir Modul ini. Hitunglah jumlah jawaban Anda yang
benar. Kemudian gunakan rumus di bawah ini untuk mengetahui tingkat penguasaan
Anda.

Tingkat penguasaan = ℎ x 100%

10

Arti tingkat penguasaan yang Anda capai: Interprestasi
Sangat Baik
Persentase penilaian
90%-100% Baik
80% - 89% Cukup Baik
70% - 79% Kurang baik
0% - 70%

Bila tingkat penguasaan Anda mencapai 80% atau lebih, silahkan menuju ke
materi selanjutnya. Tetapi apabila tingkat penguasaan Anda masih di bawah
80%, ulangi kembali materi, terutama pada bagian yang belum Anda kuasai.

35

2KEGIATAN PEMBELAJARAN

MENERAPKAN WAWASAN DAN KAIDAH-KAIDAH
KELESTARIAN LINGKUNGAN

Indikator Keberhasilan

Setelah mempelajari materi pada Kegiatan Pembelajaran 2 Tentang, Wawasan dan
kaidah-kaidah kelestarian lingkungan, maka diharapkan peserta PSPPI:
1. Dapat Menyadari bahwa saling ketergantungan dan keaneka-ragaman ekosistem

adalah dasar bagi kelangsungan hidup manusia.
2. Dapat menyadari keterbatasan daya dukung lingkungan hidup untuk menyerap

perubahan yang dibuat manusia.
3. Dapat Menggalakkan tindakan keinsinyuran yang diperlukan untuk memperbaiki,

mempertahankan dan memulihkan lingkungan hidup.
4. Dapat Menggalakkan penggunaan yang bijaksana atas sumber-daya tak terbarukan

dengan memperkecil atau mendaur-ulang limbah dan mengembangkan sumber-
daya alternatif lain sejauh mungkin.
5. Mampu mencapai tujuan pekerjaan keinsinyurannya dengan penggunaan bahan
baku dan enerji secara hemat dan dengan menerapkan kaidah pengelolaan
lingkungan berkelanjutan.
6. Dapat Memperhatikan keseluruhan dampak dari siklus hidup produk dan proyek
terhadap lingkungan hidup.

Uraian Materi

A. Menyadari Bahwa Saling Ketergantungan dan Keanekaragaman
Ekosistem Adalah Dasar Bagi Kelangsungan Hidup Manusia

1. Alam Semesta sebagai Satu Kesatuan Sistem

36

Dalam wikipedia Indonesia, alam (dalam artian luas memiliki makna yang setara
dengan dunia alam, dunia Fisik, atau dunia materi) mengacu kepada fenomena dunia
Fisik dan juga kehidupan secara umum. Skala alam terbentang dari sub-atomik sampai
kosmik. Studi tentang alam adalah bagian besar dari ilmu pengetahuan. Meskipun
manusia adalah bagian dari alam, kegiatan manusia sering dipahami sebagai kategori
terpisah dari fenomena alam lainnya.

Kata alam merupakan terjemahan dari bahasa Inggris "nature", yang berasal
dari kata Latin natura, atau "kualitas esensial, disposisi bawaan", dan pada zaman
dahulu, secara harfiah berarti "kelahiran", Natura adalah terjemahan Latin dari kata
Yunani physis, yang awalnya terkait dengan karakteristik bawaan yang dimiliki
tanaman, hewan, dan berbagai fitur lain di dunia. Konsep alam sebagai keseluruhan,
atau alam semesta fisik, merupakan pengembangan konsep aslinya.

Dalam berbagai penggunaan kata tersebut pada saat ini, alam sering mengacu
kepada geologi dan kehidupan liar. Kata alam mungkin mengacu secara umum ke
berbagai jenis tanaman hidup dan hewan, dan dalam beberapa kasus ke proses yang
berhubungan dengan benda mati, mengenai keberadaan jenis-jenis tertentu Suatu
benda dan bagaimana mereka berubah dengan sendirinya, seperti cuaca dan geologi di
bumi, dan materi serta energi dari mana semua hal-hal tersebut tersusun darinya.

Dalam sistem kosmos, manusia dan alam semesta merupakan satu kesatuan
yang tak terpisahkan. Karena memiliki keunggulan dalam sistem kesadaran, maka alam
Semesta menjadi sebuah objek yang sangat penting dalam kehidupan manusia.
Tinjauan ilmiah tentang alam mendekatkan manusia kepada tata laku penciptanya,
dalam artian mampu mempertajam persepsi batin manusia untuk mendapatkan suatu
penglihatan yang lebih dalam. Pengetahuan mengenai alam akan menambah kekuatan
manusia mengatasi alam dan memberinya pandangan total tak terhingga.

Perkembangan pengetahuan manusia dalam merespons berbagai kesulitan yang
terkait dengan penyesuaian diri dengan alam pada akhirnya membuahkan kreasi-kreasi
yang mengungguli sifat-sifat alam. Eksploitasi terhadap alam merusak keseimbangan

37


Click to View FlipBook Version