PENAHBISAN KOLEKTIF Sebuah persembahan monumental penuh berkat sarat makna sejarah dan penuh nilai kebaikan Perhelatan sakral gerejawi milik Tuhan Hajat persekutuan yang di dalamnya Ia turut bekerja Pelaksanaannya tuntas sudah Tinggallah kini cerita tentang Dia yang luar biasa
Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 i DAFTAR ISI PENGANTAR ………………………………………………………………........................ 1 BAGIAN I LAPORAN PERSIAPAN PELAKSANAAN KEGIATAN ………………….............. 5 Penunjukan Dan Penetapan Tempat Penahbisan ………………................ 6 Suasana Psikologis Panitia Pelaksana …………………………………................ 9 Pembekalan Dan Doa Bersama …………………………………………….............. 10 Membangun Soliditas Persekutuan ……………………………………................ 11 Menggalang Komitmen Jemaat …………………………………………................ 13 Ajakan Untuk Mulai Bekerja ………………………………………………............... 14 BAGIAN II LANGKAH-LANGKAH BERPENGHARAPAN …………………………….............. 18 Berdoa Dan Berusaha ………………………………………………………................ 19 Progres Yang Menakjubkan ………………………………………………............... 20 Rapat Pleno Dan Rapat Kelompok ……………………………………................ 21 Penjajagan Kebutuhan Sarana Pendukung ………………………….............. 22 Penjelasan Teknis ……………………………………………………………….............. 22 Pematangan Rencana Menuju Finalisasi ……………………………............... 24 Rapat Koordinasi Dengan Majelis Jemaat …………………………................ 26 Progres Persiapan Semakin Luar Biasa ………………………………............... 27 Komunikasi Lanjut Sebagai Tuan Rumah …………………………….............. 27 BAGIAN III KERJA KERAS MENUJU HARI H …………………………………………................ 29 Mempersiapkan Hal-Hal Teknis ………………………………………….............. 30 Komunikasi Dan Koordinasi Lintas Seksi Kepanitiaan ………................ 34 Mempersiakan Kebutuhan Penahbisan ……………………………............... 35 BAGIAN IV PROSES PENGGALANGAN DANA ……………………………………….............. 41 Ada Campur Tangan Tuhan ……………………………………………................ 42 Sarana Penggalangan Dana ……………………………………………................ 45 Surat Keputusan MS tentang Personalia Panitia ……………….............. 54
ii Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 BAGIAN V KEBIJAKAN RENCANA PERSIAPAN DAN PELAKSANAAN …....................... 59 Hasil Rapat Pleno Sebagai Kebijakan ………………………………...................... 60 Buku Kebijakan Rencana Pelaksanaan P{enhabisan ………....................... 61 Alur Teknis Pelaksanaan Penahbisan ……………………………........................ 65 Data Petugas Lapangan Pendukung ………………………………...................... 74 Sarana Dan Fasilitas Pendukung ……………………………………....................... 81 Unit Organisasi Kepanitiaan Dengan Wilayah Kerja ………....................... 87 Kesiapan Telknis Pelaksanaan Acara Penahbisan ……………...................... 92 Layout Ruangan Lantai Atas …………………………………………........................ 96 Layout Ruangan Lantai Bawah ………………………………………....................... 97 Bagan Alur Pelayanan Penghadir ……………………………………...................... 98 Rambu-Rambu Informasi ………………………………………………....................... 99 Lokasi Ekternal Gereja Yang Digunakan …………………………....................... 100 BAGIAN VI PELAKSANAAN GLADI RESIK …………………………………………........................ 101 Presentasi Koordinator Seksi Kepanitiaan ……………………........................ 102 Gladi Resik Dalam Pelaksanaan ……………………………………........................ 102 Pemberitahuna Ulang Hal Baru ……………………………………........................ 103 BAGIAN VII LAPORAN KOMPREHENSIF PELAKSANAAN KEGIATAN ……...................... 104 Petugas Di Garis Depan Dan Hujan Deras ………………………...................... 105 Parkir, Kemanan dan Registrasi ……………………………………........................ 105 Melayani Meski Basah Kuyup ………………………………………........................ 106 Proses Kebaktian Penahbisan ………………………………………......................... 107 Prosesi Iring-Iringan Pendeta ……………………………………….. . ...................... 107 Perjalanan Proses Kebaktian Kebaktian ……………………..... . ...................... 109 Proses Penahbisan …………………………………………………………...................... 110 Pembacaan Naskah-Naskah …………………………………………........................ 111 Jumlah Pendeta Yang Hadir ……………………………………………...................... 112 Jumlah Penghadir …………………………………………………………........................ 113 Persembahan Kebaktian ………………………………………………........................ 115 Teks Pembawaan Acara …………………………………………………...................... 115 Vidiotron ………………………………………………………………………....................... 115
Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 iii Genset 160 KVA ……………………………………………………………....................... 115 Tata Kebaktian penhabisan ……………………………………………...................... 116 LAPORAN DAN SAMBUTAN ……………………………………………....................... 126 Laporan Pantia ………………………………………………………………....................... 126 Sambutan MJ GKP jemaat Kampung Tengah …………………........................ 127 Sambutan MJ GKP Jemaat Haurgeulis ……………………………....................... 128 Sambutan MPH PGIW DKI Jakarta …………………………………....................... 129 Sambutan Kepala Kelurahan Tengah ……………………………....................... 130 Sambutan Kapolres Jakarta Timur …………………………………....................... 131 Sambutan Majelis Sinode ………………………………………………....................... 132 Pastor Pastorum ……………………………………………………………....................... 133 PENGABADIAN MOMEN Foto Khusus ……………………………………………………………………...................... 134 Foto Bersama MS dan Para Pendeta ………………………………....................... 135 Foto Bersama MJ dan Keluarga ………………………………………....................... 136 RAMAH-TAMAH Pemberian Ucapan Selamat ……………………………………………....................... 136 Penutupan Seluruh Acara ………………………………………………........................ 137 Acara Akhir ……………………………………………………………………........................ 137 Lancar, Aman Dan Terkendali …………………………………………....................... 138 BAB VIII KONSISTENSI TERHADAP KOMITMEN ……………………………........................ 139 Kosistenisi Terbaik Untuk Tuhan ……………………………………........................ 140 Konsistensi Terbaik Untuk Segalanya ………………………………...................... 140 Konsistensi Terbaik Untuk Para Tamu ……………………………....................... 140 Konsistensi Terbaik Untuk Lingkungan ……………………………....................... 141 Konsistensi Terbaik Yang Membawa Rejeki ……………………........................ 141 BAGIAN IX LAPORAN DAN ANALISIS KEUANGAN ……………………………........................ 142 Penyusunan Rencana Anggaran ………………………………………....................... 143 Rencana Pengeluaran ……………………………………………………........................ 144
iv Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 Rencana Penerimaan ……………………………………………………........................ 144 Tentang Keuangan …………………………………………………………....................... 145 Recana Dan Realisai Penerimaan Dan Analisis ………………....................... 145 Rencana Dan Realisasi Pengeluaran Dan Analisis …………........................ 146 Rekap Realisasi Penerimaan Dan Pengeluaran ……………........................ 147 BAGIAN X TANGGAPAN PENGHADIR ………………………………………………...................... 148 Kesan Spontan ………………………………………………………………........................ 149 Tanggapan Terhadap Pola Pelayanan Bagi Penghadir …........................ 149 Tanggapan Terhadap Penyediaan Area Umum dan Khusus.................... 150 Tanggapan terhadap Pelkayanan Kesehatan …………………........................ 151 Tanggapan Terhadap Penyediaan Toilet Fortable ……………...................... 152 Tanggapan Terhadap Sajian Konsumsi ……………………………....................... 152 Suasana Para Pendeta Ketika Di Area Transit …………………....................... 154 Tanggapan Terhadap Sarana Dan Fasilitas ………………………...................... 155 Tanggapan terhadap Penyajian Acara ……………………………........................ 155 BAGIAN XI CATATAN KHUSUS …………………………………………………………........................ 157 Kesimpulan ……………………………………………………………………....................... 158 Rekomendasi …………………………………………………………………....................... 159 Catatan Tentang Pers ……………………………………………………........................ 161 BAGIAN XII KENANGAN INDAH DI MOMEN PENAHBISAN …………………………............. 166 PENUTUP ………………………………………………………………………....................... 170 Tuhan Mengubah Semuanya …………………………………………....................... 170 Bersyukur Dalam Segala Hal Dan Sesuatu ……………………......................... 172
Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 1 PENGANTAR Penahbisan sebagai proses legitimasi pemberian jabatan Pendeta kepada seorang Vikaris, di lingkungan GKP, secara normatif sesungguhnya merupakan tugas, kewenangan dan tanggung jawab Majelis Sinode. Namun ketika hal itu ditata dan dipersiapkan sebagai sebuah atau rangkaian acara, maka penahbisan menjadi sebuah proses yang di dalamnya ada peristiwa gerejawi yang bermuatan makna secara teologis, organisatoris dan juga sosiologis. Makna secara teologis, setidaknya proses penahbisan diyakini dari dalamnya ada tersimpan dan mengalir kekuatan moral spiritual yang bersumber dari Tuhan dalam bentuk berkat, Makna secara organisatoris, setidaknya proses penahbisan dipahami sebagai aktivitas persekutuan yang berlangsung di dalam koridor ketentuan Gereja yang berlaku. Makna secara sosiologis, setidaknya proses penahbisan menjadi gerakan kebersamaan bukan saja di kalangan internal gereja tapi melibatkan unsur masyarakat eksternal Gereja. Sejak beberapa tahun silam, GKP telah menerapkan proses penahbisan tidak lagi tunggal tapi secara kolektif. Kebijakan pelaksanaan penahbisan yang demikian tentu banyak dilatarbelakangi faktor yang mempertimbangkannya. Di antaranya adalah faktor efisiensi dari segi waktu pelaksanaan maupun dari sisi finansial yang mendukungnya. Namun satu hal yang harus digarisbawahi, bahwa proses penahbisan tunggal ataupun proses penahbisan kolektif keduanya memiliki esensi nilai dan makna yang sama. Untuk tahun 2024 adalah tahun ke sekian GKP melaksanakan penahbisan Vikaris ke dalam jabatan Pendeta. Kebijakan yang ditetapkan pun sama dengan pelaksanaan penahbisan seperti tahun-tahun sebelumnya yakni penahbisan secara kolektif. Secara operasional penahbisan sebagai sebuah atau rangkaian proses, bisa didelegasikan kepada Jemaat yang di dalamanya ada Vikaris yang siap untuk ditahbiskan ke dalam jebatan pendeta dan juga yang siap untuk dipanggil menjadi Pendeta jemaat yang bersangkutan.
2 Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 Dalam hal penentuan tempat pelaksanaan penahbisan, itu pun sebenarnya merupakan kewenangan Majelis Sinode. Akan tetapi dalam praktiknya bisa saja tidak dilakukan oleh Majelis Sinode sendiri, melainkan secara bersama melalui sinergitas dengan beberapa jemaat. Semua itu adalah hal yang lazim. Namun prosesnya tetap melalui kesepakatan bersama yang dihasilkan dari pertemuan khusus antara Majelis Sinode dengan Majelis Jemaat yang jemaatnya memiiki Vikaris yang siap untuk ditahbiskan. Jadi, dengan mekanisme dialogis itulah Majelis Sinode bersama Majelis Jemaat berkepentingan bersepakat menentukan di mana tempat pelaksanaan acara penahbisan dilangsungkan. Faktor utama yang menjadi pertimbangan untuk menentukan tempat pelaksanaan acara penahbisan di antaranya adalah tingkat kesiapan jemaat yang akan ditunjuk menjadi tempat pelaksanaan penahbisan, baik dari aspek sarana dan fasilitas yang dimiliki serta aspek ketersediaan SDM yang akan merancang dan melaksanakan dan juga aspek ketersediaan dana yang mendukung kebutuhan penyelenggaraan penahbisan. Dengan demikian, sekalipun terjadi penunjukan tempat pelaksanaan acara penahbisan di salah satu jemaat, hal itu tidak berarti tanggung jawab sepenuhnya berada di jemaat yang ditunjuk, akan tetapi tetap dipikul bersama antara Majelis Sinode dengan Jemaat yang ditunjuk. Untuk pelaksanaan penahbisan yang bertempat di GKP Jemaat Kampung Tengah, selain ditentukan oleh kewenangan Majelis Sinode, juga atas pertimbangan usulan yang disampaikan GKP Jemaat Kampung Tengah yang konon memiliki kerinduan untuk itu. Jadi adanya kewenangan Majelis Sinode dan adanya usulan dari GKP Jemaat Kampung Tengah, serta dukungan GKP Jemaat Haurgeulis, akhirnya bermuara pada satu kesepakatan bersama yang menetapkan GKP Kampung Jemaat Tengah menjadi tempat pelaksanaan acara penahbisan. Selanjutnya, Jika dalam kesepakatan tersebut ada keterlibatan GKP Jemaat Haurgeulis. Hal yang menjadi alasan kuat untuk itu adalah bahwa di Jemaat Haurgeulis ada Vikaris yang juga akan ditahbiskan pada kesempatan yang bersamaan.
Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 3 Sekalipun tempat pelaksanaan penahbisan akan dilakukan di GKP Jemaat Kampung Tengah, namun secara organisasi dan berdasarkan lingkup kegiatan yang berskala sinodal, tanggung jawab pelaksanaan tetap berada di pundak bersama antara Majelis Sinode, Majelis jemaat GKP Kamung Tengah dan Haurgeulis. Dengan demikian acara penahbisan kolektif dimaksud berada dalam sinergitas pelaksanaan tiga pihak yaitu, Majelis Sinode, Majelis Jemaat GKP Kampung Tengah dan Majelis Jemaat GKP Haurgeulis. Oleh karena itu, maksud dari penahbisan kolektif ini berskala sinodal jika dilihat dari aspek penyelenggaraannya adalah merupakan gerak kebersamaan seluruh bagian jemaat GKP. Sedangkan secara lokal proses penyiapan berada di bawah koordinasi Jemaat yang ditunjuk sebagai tempat pelaksanaan yang secara operasional dipersiapkan seluruhnya oleh sebuah kepanitiaan. Dalam konteks penuntasan kegiatan penahbisan yang sudah selesai dilakukan, maka pada kesempatan ini perkenankan Panitia penahbisan menyampaikan laporan pertanggung jawaban dengan maksud : 1. Untuk memenuhi standar normatif organisasional karena secara kelembagaan eksistensi kepanitiaan tidak berdiri sendiri tetapi berada dalam koordinasi Majelis Jemaat dan Majelis Sinode. 2. Untuk mendokumentasikan proses kerja sehingga memungkinkan isi laporan menjadi informasi untuk penyelenggaraan acara yang sama di waktu ke depan. 3. Untuk menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan sekaligus menyampaikan permohonan maaf atas berbagai hal yang dirasakan kurang berkenan. 4. Untuk kepentingan pengakhiran masa tugas panitia yang ketika dibentuk mendapat pengesahan dari dan oleh Majelis Sinode. Sebagai informasi awal dan agar lebih memudahkan dalam memahami seluruh isi laporan, berikut disampaikan sistematika isi laporan dimaksud berdasarkan garis besar yang terdiri dari empat bagian besar :
4 Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 1. Laporan kegiatan persiapan pelaksanaan kegiatan 2. Laporan pelaksanaan kegiatan 3. Laporan Dan Analisis keuangan 4. Catatan Khusus Jika dalam laporan ini lebih banyak mengangkat tentang GKP Jemaat Kampung Tengah, kiranya hal tersebut dapat dimaklumi. Sebab proses perencanaan kegiatan, penyusunan anggaran yang berproses melalui mekanisme organisasi berupa rapat pleno dan rapat kelompok, hingga proses pelaksanaan penahbisan, semuanya dilakukan di GKP Jemaat Kampung Tengah. Sehubungan dengan laporan pertanggungjawaban ini, hal yang diharapkan adalah substani yang disajikan dapat diketahui dan diterima dengan senang hati, bahkan lebih dari harapan tersebut, kiranya laporan ini dapat menjadi referensi untuk keperluan yang sama di waktu-waktu mendatang. Jakarta, 11 Februari 2024 Panitia Pelaksana Bersama Acara Penahbisan Kolektif tahun 2024 GKP Jemaat Kampung Tengah dan Haurgeulis
Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 5 BAGIAN I LAPORAN PERSIAPAN PELAKSANAAN KEGIATAN
6 Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 Penunjukan Dan Penetapan Tempat Penahbisan Proses penunjukan dan penetapan tempat pelaksanaan acara penahbisan tahun 2024 memang berjalan cukup panjang. Perjalanan itu sudah dimulai secara informal sekitar bulan Novermber 2023. Perjalanan yang cukup panjang itu, terjadi selain karena ada rencana pelaksanaannya secara kolektif, juga menunggu proses kepastian percakapan teologi untuk satu orang Vikaris yang bervikariat di GKP Jemaat Haurgeulis. Setelah berjalan beberapa waktu, akhirnya kesepakatan penahbisan kolektif mendapat keputusan final dari Majelis Sinode, setelah mempertimbangkan percakapan teologi untuk Vikaris yang ada di Haurgeulis yang dilakukan oleh Majelis Sinode pada tanggal 4 Desember 2023. Saat mulai menentukan tempat pelakssanaan pasca percakapan teologi Vikaris GKP Jemaat Haurgeulis, terjadi proses tarik ulur antara Majelis Sinode, Majelis GKP Jemaat Tengah dan Majelis GKP Jemaat Haurgeulis. Dalam prosesnya memang sempat terbahas informasi tempat pelaksanaan di salah satu Jemaat di wilayah Klasis Purwakarta yang memang membuka diri untuk penyelenggaraan acara tersebut. Informasi tempat tersebut, bukan merupakan keputusan final Majelis Sinode tapi lebih merupakan informasi alternatif yang ditawarkan jika di kedua jemaat, Kampung Tengah dan Haurgeulis memang tidak memungkinkan untuk menjadi tempat penyelenggaraan acara penahbisan. Pada sisi lain di balik informasi alternatif tempat peneyelenggaraan penahbisan sebenarnya GKP Jemaat Kampung Tengah telah menyampaikan keinginannya untuk menjadi tempat pelaksanaan penahbisan atas dasar kerinduan. Namun usulan tersebut belum mendapat respons karena kemungkinan belum didukung dan diperkuat dengan informasi yang meyakinkan Majelis Sinode untuk mengambil keputusan akhir tentang tempat pelaksanaan. Dalam situasi dan kondisi yang masih bergumul dengan masalah tempat pelaksanaan yang belum berkeputusan final, Majelis Sinode dalam ragka mengambil keputusan akhir, pada pertengahan bulan Desember 2023 mernyarankan GKP Jemaat Kampung Tengah dan Haurgeulis segera membentuk kepanitiaan bersama untuk penyelenggaraan acara
Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 7 penahbisan yang hasilnya segera dilaporkan ke Majelis Sinode. Imbauan pembentukan Panitia penahbisan yang disampaikan oleh Majelis Sinode direspons dengan cepat dan pada tanggal 18 Desember 2023 GKP Jemaat Kampung Tengah bersama Haurgeulis menggelar pertemuan online dengan fasilitas media zoom. Melalui pertemuan itu sturktur organisasi dan personalia panitia penahbisan berhasil dibentuk dan dalam beberapa hari selanjutnya kepanitiaan yang sudah dibentuk dilaporkan kepada Majelis Sinode dengan harapan mendapat penetapan melalui surat Keputusan Majelis Sinode. Setelah laporan pembentukan panitia penahbisan bergulir di Majelis Sinode, ternyata pegesahannya tidak didasarkan pada surat keputusan tapi berdasarkan hasil keputusan rapat internal Majelis Sinode yang diinformasikan kemudian dalam kesempatan rapat Zoom tanggal 5 Januari 2024. Bersamaan dengan pelaksanaan rapat zoom dimaksud, diinformasi oleh Majelis Sinode bahwa keberadaan Panitia telah mendapat persetujuan rapat internal Majelis Sinode. Berdasarkan informasi yang berkembang tentang penentuan tempat pelaksanaan yang infonya mulai mengerucut dan mengarah kepada kedua jemaat bersangkutan, Majelis Jemaat sebelum membentuk kepanitiaan disarankan oleh Jemaat yang dilibatkan proses pembentukan kepanitiaan agar segera membuat semacam analisisis SWOT yang di dalamnya menginformasikan beberapa hal saja terutama yang berkaitan dengan situasi dan kondisi di Kampung Tengah yang secara lebih khusus berhubungan dengan faktor kekuatan dan kelemahan serta peluang yang ada secara obyektif, jujur dan transparan. Hal ini menjadi sangat penting untuk menjadi pertimbangan Majelis Sinode dalam mengambil keputusan akhir soal tempat pelaksanaan. Saran tersebut disampaikan karena usulan yang pernah disampaikan oleh Majelis Jemaat GKP Jemaat Kampung Tengah kepada Majelis Sinode dirasakan belum cukup jika hanya dilatarbelakangi kerinduan dengan alasan belum pernah menjadi tempat atau tuan rumah acara penahbisan. Dengan menyampaikan secara utuh hal-hal tersebut diharapkan Majelis Sinode mendapat keyakinan ketika mengambil keputusan tentang tempat pelaksanaan. Walhasil dari pertemuan yang digelar melalui Zoom pada tanggal 5 Januari 2024, akhirnya Majelis Sinode memutuskan tempat pelaksanaan
8 Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 penahbisan dilakukan di GKP Jemaat Kampung Tengah. Dan keputusan itu disepakati juga oleh GKP Jemaat Haurgeulis yang sejak semula sudah menyerahkan persoalan tempat pelaksanaan penahbisan kepada Majelis Sinode dan sesuai sinyal yang disampaikan GKP Jemaat Kampung Tengah. Saat keputusan akhir Majelis Sinode yang ditetapkan tanggal 5 Januari 2024, maka sejak itu GKP Jemaat Kampung Tengah sah menjadi tempat pelaksanaan acara penahbisan kolektif tahun 2024. Bersamaan dengan penetapan tersebut ada perasan lega dan menggembirakan. Tetapi beberapa waktu kemudian sedikit demi sedikit dijumpai juga lika-liku jalan yang sarat dengan tantangan karena saat sebelum keputusan tentang tempat ditetapkan banyak hal belum terpikiran secara lebih jauh, termasuk berbagai kebutuhan yang harus disiapkan. Tantangan yang dihadapi ternyata bukan saja muncul karena durasi waktu yang tersedia begitu singkat yang berdampak pada proses persiapan di lapangan, tetapi karena banyak hal yang sebelumnya terbaikan dan tidak terpikirkan dengan baik sehingga situasi dan kondisi yang dihadapi pasca keputusan tentang tempat pelaksanaan serasa menegangkan baik bagi Majelis jemaat, terlebih lagi bagi Panitia. Keputusan sudah diambil. Palu sudah diketuk dan penetapan tempat pelaksaan acara penahbisan di GKP Jemaat Kampung Tengah sudah diterima dengan sadar. Satu hal yang terpenting dari semua itu, bahwa proses yang terjadi adalah sebuah pengalaman yang menjadi pembelajaran berarti bagi GKP Jemaat Kampung Tengah karena dari dalamnya terlihat betapa sulit menjadi bijaksana dalam mempertimbangkan, mengkaji bahkan mengagas sebuah keinginan yang disertai dengan pemikiran yang prospektif jauh ke depan.. Menyadari ada tugas dan tanggung jawab pelaksanaan acara penahbisan yang sudah menanti di depan, bagaimanapun panitia harus berjalan ke depan dan hal itu harus dilakukan dengan secepat dan sebaik munkin dan konsisten. Apalagi waktu pelaksanaan penahbisan yang ditetapkan tanggal 5 Februari 2024, bagaimanapun panitia harus bekerja maksimal dan total di tengah segala keterbatasan yang ada. Itulah situasi awal di titik nol pemberangkat GKP Jemaat Kampung Tengah melaksanakan tugas dalam durasi waktu singkat dengan tantangan yang begitu banyak.
Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 9 Suasana Psikologis Panitia Pelaksana Pasca penetapan tempat pelaksanaan penahbisan muncul berbagai pikiran, perasaan dan aneka suasana dan realitas batin yang bukan sebuah anda-andai, melainkan fakta yang disadari betul telah bercampur aduk di dalam diri Panitia. Situasi dan kondisi kebatinan yang timbul, bukan juga sekadar reaksi atau respons sesaat atas sebuah keputusan yang harus diterima, akan tetapi sebuah konsekuensi logis dari usulan dan keinginan kuat yang dilatarbelakangi oleh kerinduan yang kerap digaungkan oleh GKP Jemaat Kampung Tengah. Harus diakui dengan jujur penetapan GKP Jemaat Kampung Tengah sebagai tempat pelaksanaan penahbisan kolektif Vikaris ke dalam jabatan Pendeta GKP, selain sebagai suatu yang menggembirakan, juga akhirnya menguak kesadaran atas realitas yang dimiliki yang ternyata jauh dari memadai menjadi suasana yang cukup menegangkan dan mengkawatirkan. Tentu tak berlebihan jika keadaan itu dikatakan menjadi salah satu sumber permasalahan sekaligus tantangan yang sangat berat dalam melaksanaan acara penahbisan. Oleh karena itu, dari realitas banyaknya keterbatasan dan kekurangan, akhirnya muncul di tubuh kepanitiaan suasana tambahan setelah kegembiraan yaitu suasana yang bingung, kawatir bahkan hampir menjurus pada sikap pesimis. Begitulah suasana psikologis Panitia yang muncul pasca penunujukan dan penetapan GKP Jemaat Kampung Tengah sebagai tempat pelaksanaan Penahbisan. Suasana yang semula sarat dengan kegembiraan ternyata dalam beberapa waktu singkat berubah. Situasi dan kondisi gembira meskipun tidak sepenuhnya hilang, tapi diakui menurun karena dibayangi dengan situasi dan kondisi yang cukup membuat pikiran semakin tegang, kawatir yang menjurus pesimis yang semua itu dipicu oleh banyaknya tantangan akibat banyaknya realitas keterbatasan yang dimiliki GKP Jemaat Kampung Tengah. Situasi dan kondisi itu, benar-benar kondisi riil yang dirasakan ketika terjadi percakapan informal di kalangan Panitia. Dari kondisi itu yang menjadi pertanyaan penting adalah kenapa realitas itu baru terpikirkan ?
10 Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 Jawaban yang jujur atas pertanyaan tersebut adalah karena hal itu tidak terpikir sebelumnya dan Panitia baru sadar kalau keberadaannya banyak memiliki keterbatasan dan minim sarana serta fasilitas pendukung. Belum lagi soal tuntutan pelaksanaan acara Penahbisan kolektif yang tidak sederhana dengan cakupan yang bukan lingkup lokal, atau klasikal melainkan lingkup sinodal yang akan melibatkan banyak pihak internal maupun eksternal dan membutuhkan sarana dan fasilitas yang tidak sedikit bahkan sangat kompleks, itupun tidak terpikiran sama sekali. Demikian juga halnya setelah memperoleh informasi dari proses survei di salah satu jemaat yang pernah melaksanakan penahbisan, maka dari hasil yang didapat bukan saja memperoleh informasi yang mendukung kegembiraan, tetapi malah menambah kualitas ketegangan dan tingkat kekawatiran serta pesimisme semakin tinggi. Betapa tidak, karena dari jemaat yang disurvei diketahui berbagai sarana dan fasilitas pendukung pelaksanaan penahbisan cukup tersedia dan memadai, sementara di GKP Jemaat Kampung Tengah tidak ada sama sekali. Jadi sangat wajar rasanya kalau di tubuh kepanitiaan di GKP Jemaat Kampung Tengah tumbuh suasana psikolgis yang kurang nyaman akibat dari banyaknya keterbatasan atau minimnya sarana dan fasilitas pendukung acara penahbisan. Pembekalan dan Doa Bersama Keberadaan Panitia Penahbisan yang sudah dibentuk dan sudah dilaporkan ke Majelis Sinode bahkan telah disetujui rapat internal Majelis sinode, namun karena situasi dan kondisi waktu itu Majelis Sinode begitu banyak agenda kegiatannya, maka legitimasi kepanitiaan tidak dilakukan dengan peneguhan dalam sebuah momen khusus seperti halnya kebaktian. Hal yang dilakukan, dengan tanpa mengurangi makna peneguhan adalah berupa pembekalan dan doa bersama yang dipimpin langsung oleh unsur Majelis Sinode dalam hal ini Pdt. Bayu laksono didampingi Ibu Seriwati Ginting dan Bapak Edwin Handiman. Proses pembekalan dilakukan melalui penyampaian renungan singkat firman Tuhan berdasarkan Injil Matius 3 : 3 “Sesungguhnya dialah yang
Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 11 dimaksudkan nabi Yesaya ketika ia berkata: "Ada suara orang yang berseru-seru di padang gurun: Persiapkanlah jalan untuk Tuhan, luruskanlah jalan bagi-Nya”. Melalui firman Tuhan tersebut di harapkan hal-hal yang akan dilakukan Panitia dalam konteks penahbisan sebagai langkah mempersiapkan jalan bagi Tuhan. Sedangkan untuk mendukung keberadaan panitia yang akan melaksanakan tugas dan tanggung jawab, Pdt. Bayu Laksono menyerahkannya kepada Tuhan dalam doa bersama. Pembekalan dan doa bersama ini dilakukan setelah 1 minggu penunjukan tempat pelaksanaan penahbisan yaitu tanggal 12 Januari 2024 melaluia rapat Zoom. Membangun Soliditas Persekutuan Menyadari banyaknya keterbatasan dan kekurangan sarana fasilitas pendukung yang dapat mempengaruhi secara negatif atas persiapan dan pelaksanaan acara penahbisan, Panitia tidak stagnan sampai di situ. Panitia paham dan sadar bahwa pendelegasian tugas dan tanggung jawab tersebut bukan semata milik Majelis Jemaat dan Panitia, tetapi menjadi bagian integral seluruh warga jemaat. Dari pemahaman dan kesadaran itulah, Panitia sebelum melangkah lebih jauh, atas ijin Majelis Jemaat mengayunkan langkah awal dengan cara membangun soliditas persekutuan agar terjadi kesepahaman dalam pandangan dan gerakan dalam konteks persiapan dan pelaksanaan acara penahbisan. Strategi yang diterapkan adalah dengan memanfaatkan kebaktian khusus di bagian pewartaan jemaat sebagai momen yang efektif untuk menyampaikan pesan kepada seluruh jemaat agar dapat mencapai tujuan yang diharapkan. Strategi yang diusulkan itu mendapat respons positif dan di kebaktian minggu 14 Januari 2024 Panitia mulai menggalang soliditas persekutuan dimaksud dengan memberikan penjelasan berkisar pada masalah : 1. Tugas dan tanggung jawab yang dipercayakan oleh Majelis Sinode adalah kesekapatan bersama antara Majelis Sinode, Majelis Jemaat GKP Kampung Tengah dan Majelis Jemaat GKP Haurgeulis.
12 Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 2. Tugas dan tanggung jawab yang didelegasikan itu bukan kepada Majelis Jemaat atau Panitia, melainkan kepada GKP Jemaat Kampung Tengah. Sehingga dengan pendelegasian yang demikian berarti tugas dan tanggung jawab pelaksanaan acara penahbisan berada di pundak seluruh warga jemaat. 3. Tugas dan tanggung jawab yang didelegasikan itu, bukan hal yang ringan tapi tugas dan tanggung jawab yang sangat berat. Sebab acara penahbisan berskala sinodal yang melibatkan dan menghadirkan banyak orang dari seluruh bagian GKP di desa dan di kota, baik dalam wujud jemaat maupun Badan-Badan Pelayanan, dan juga meghadirkan unsur-unsur lembaga oikumene, Lembaga kerjasama antar Gereja-Gereja terdekat dan unsur lingkungan serta pemerintahan daerah setempat. 4. Penahbisan adalah sebuah proses legitimasi pemberian jabatan Pendeta kepada seorang vikaris yang dalam hal ini adalah vikaris yang selama ini menjalankan masa vikariatnya di GKP Jemaat Kampung Tengah. Oleh karena itu, acara penahbisan yang akan dilaksanakan di GKP Jemaat Kampung Tengah harus dterima dan pahami dengan baik, sekalipun sebagai hajat sinodal namun dalam konteks pemanggilan Pendeta Jemaat, acara penahbisan memiliki relavansi langsung dengan kepentingan GKP Jemaat Kampung Tengah. 5. Berdasarkan pemahaman di atas, maka kewajiban jemaat mendukung seluruh rangkaian acara pelaksanaan penahbisan mulai dari tahap persiapan hingga pelaksanaannya, adalah sebuah kemutlakan yang harus diterima dengan sukacita. Begitulah salah satu langkah awal yang menandai dimulainya proses persiapan menuju pelaksanaan acara penahbisan. Selanjutnya, secara lebih jauh disadari bahwa membangun soliditas persekutuan belum cukup sampai pada pemberian pemahaman yang berhubungan dengan tugas dan tanggung jawab yang harus dilaksanakan serta tentang konsep pelaksanaan penabihsan yang berskala sinodal. Akan tetapi harus juga disertai dengan upaya
Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 13 penggalangan masal yang bertujuan membangun deklarasi komitmen secara bersama agar semangat untuk bekerja lebih maksimal dan total. Menggalang komitmen jemaat adalah hal yang perlu untuk mencapai goal yang diharapkan. Hal itu pun diyakini karena komitmen jemaat yang berhasil digalang adalah salah satu kekuatan moral yang dapat menumbuhkan semangat yang secara psikologis bisa menciptakan sense of belonging (perasaan memiliki) terhadap tugas tanggung jawab yang dipercayakan serta menjadi proses internalisasi amunisi segar yang dapat mendorong proses penyiapan dan pelaksanaan acara penahbisan dilakukan dengan totalitas yang tinggi. Menggalang Komitmen Jemaat Melanjutkan upaya membangun soliditas persekutuan yang telah dilakukan dengan memberikan penjelasan sekitar tugas dan tanggung jawab pelaksanaan acara penahbisan sebagai tanggung jawab seluruh bagian jemaat, maka pada kesempatan yang sama di kebaktian Minggu 14 Januari 2024 , Panitia pun melakukan upaya penggalangan komitmen jemaat dengan tujuan mendeklarasi dukungan jemaat terkait proses penggalangan dana dan pengadaan sarana yang dibutuhkan untuk mendukung pelaksanaan acara sebagaimana sudah dipapaprkan di dalam proposal yang siap disitribusi dan sebagian substansinya pun sudah diinformasikan melalui warta jemaat. Bagi Panitia upaya penggalangan komitmen adalah bagian dari strategi yang lahir karena ada kebutuhan terhadap sarana dan fasilitas serta adanya rencana anggaran yang sudah dibuat yang nilainya Rp 125 juta rupiah yang dalam waktu singkat harus dapat dihimpun secara maksimal. Dengan demikian berkaitan dengan kebutuhan sarana dan nilai anggaran yang cukup siginifikan besarnya, Panitia yakin bahwa komitmen jemaat, akan mendukung proses penggalangan dana bahkan bukan tidak mungkin dceklarasi komitmen akan mendorong jemaat untuk turut berkontribusi secara nyata.
14 Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 Untuk itulah di waktu yang sama dan sejalan dengan ajakan Pendeta Konsulen yang saat itu berkhotbah pada kebaktian dimaksud, digalanglah komitmen jemaat dengan tujuan agar lebih tergerak untuk bersikap dan bertindak kondusif terhadap rencana pelaksanaan acara penhabisan. Adapun komitmen jemaat yang berhasil digalang berupa pernyataan sikap sebagai berikut : 1. Jemaat dengan keyakinan iman menyatakan bahwa tugas dan tanggung jawab melaksanakan acara penahbisan pasti “BISA” dilaksanakan. 2. Jemaat dengan penuh pengharapan menyatakan “SIAP DAN OPTIMIS” dapat merancang segala sesuatu untuk kepentingan pelaksanaan acara penahbisan. 3. Jemaat dengan kasih menyatakan “BERSEDIA” menjkadi penolong dalam memenuhi kebutuhan terkait pelaksanaan penahbisan. Bagi Panitia, komitmen jemaat tersebut adalah dukungan dan amunisi moral yang sekaligus pencerminan dari sebuah soliditas persekutuan yang di sisi lain bisa menambah semangat dan optimisme untuk langkahlangkah selanjutnya yang akan dilakukan dan diproses dengan kerja keras yang serius dan sungguh-sungguh. Komitmen lain yang juga dideklarasikan adalah kesepakatan bersama untuk memberikan yang terbaik seperti untuk Tuhan. Ajakan Untuk Mulai Bekerja Upaya membangun soliditas persekutuan dan upaya menggalang komitmen jemaat sudah dilakukan dan substansinya pun diyakini sebagai salah satu solusi terbaik untuk keperluan proses persiapan selanjutnya. Bagi panitia anggaran Rp 125 juta rupiah adalah jumlah yang tidak keciil. Tetapi sangat besar. Apalagi kondisi jemaat yang baru saja dikolek untuk mendukung kebutuhan Natal tahun 2023 yang jaraknya belum satu bulan, jelas wajar jika Panitia sempat merasa ragu mengajak kembali Jemaat untuk berpartisipasi. Namun, di balik itu Panitia juga
Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 15 menyadari betul bahwa sumber utama untuk memenuhi anggaran adalah jemaat. Jadi terkait anggaran sebenarnya Panitia berada di dalam kondisi yang dilematis. Satu sisi ada perasaan membebani jemaat dan di sisi lain punya harapan karena peranan jemaat cukup menentukan. Dalam kesadaran itu, Panitia berusaha untuk keluar dari perasaan kawatir, ragu dan perasaan membebani jemaat. Akhirnya Panitia pun berkomitmen, bagaimanapun langkah kongkrit di tengah jemaat yang sudah memiliki soliditas persekutuan dan sudah digalang komitmennya, harus dilakukan hal yang kongkrit. Untuk selanjutnya, sebelum hal itu dilakukan, Panitia kembali memanfaatkan kesempatan yang masih ada di tanggal 14 Januri 2024 untuk mengajak jemaat bersedia merealisasi komitmen yang sudah dinyatakan sebelumnya. Agar harapan dimaksud terpenuhi, maka kesempatan yang dberikan Majelis Jemaat benar-benar dimanfaatkan oleh Panitia untuk mengajak jemaat bersama-sama Panitia dan Majelis Jemaat memulai kerja mempersiakan segala sesuatunya dengan menyampaikan beberapa penegasan sebagai berikut : 1. Penegasan kembali bahwa tugas dan tanggung jawab pelaksanaan acara penahbisan bukanlah tugas dan tanggung jawab Majelis jemaat dan Panitia semata Melainkan tugas dan tanggung jawab bersama seluruh jemaat. 2. Penjelasan tentang kebaradaan Majelis Jemaat dan Panitia lebih bersifat mengakomodasi, mengkoordinir dan menata peranacaan serta pelaksanaannya. 3. Penjelasan tentang pemenuhan kebutuhan dana untuk mendukung pelaksanaan adalah tanggung jawab dan kewajiban seluruh warga jemaat sebagaimana diatur di dalam PPTG GKP Bab X pasal 41 ayat 4 dan 5 yang mengatur tentang kewajiban dan tanggung jawab anggota jemaat dalam bentuk doa dan persembahan dana.
16 Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 4. Penjelasan soal kadar kualitas persembahan atau dukungan dana yang tidak ditetapkan berdasarkan jumlah nominal. Akan tetapi kualitas dukungan atau pun persembahan lebih ditentukan oleh sikap yang dimunculkan saat memberi persembahan sebagaimana terdapat di dalam 2 Korintus 9:7 yang menekankan soal kerelaan hati, tidak dengan sedih hati atau karena paksaan tapi dengan sukacita. Sejalan dengan upaya awal yang dilakukan baik berupa penjelasan tugas dan tanggung jawab, upaya membangun soliditas persekutuan dan penggalangan komitmen jemaat, maka hari Minggu tanggal 14 Januari 2024 boleh dibilang sebagai titik awal pemberangkatan panitia secara bersama menuju pelaksanaan acara penahbisan kolektif yang dipercayakan Majelis Sinode GKP dengan kendaraan yang digunakan berupa : 1. Soliditas persekutuan yang sudah dibentuk berupa komitmen bersama yang merefkeksi makna Iman, Pengharapan dan Kasih. Soliditas dan komitmen persekutuan yang merefleksikan iman adalah penyataan keyakinan bahwa jemaat BISA melaksanakan acara penahbisan di GKP Jemaat Kampung Tengah. Soliditas dan komitmen persekutuan yang merefleksikan pengharapan, adalah kesiapan dan optimisme jemaat “SIAP” untuk mendukung perencanaan dan rancangan pelaksanaan penahbisan kolektif dengan maksimal. Sedangkan Soliditas dan komitmen persekutuan yang merefleksikan kasih adalah pernyataan KESEDIAAN DAN KESANGGUPAN jemaat untuk menjadi penolong Panitia dalam mengatasi berbagai kebutuhan pelaksanaan acara penahbisan. 2. Doa dan penyerahan diri kepada Tuhan yang dipimpin langsung oleh Pendeta Konsulen yang saat itu menjadi Pelayan Firman kebaktian MInggu. Doa yang disampaikan saat itu adalah bentuk kesadaran bahwa segala sesuatu yang dipersiapkan dan akan dilaksanakan ada dalam rencana dan kehendak Tuhan.
Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 17 Jadi dengan kendaraan soliditas dan komitmen iman, pengharaan dan kasih serta iringan doa dan penyerahan diri yang antero, itulah yang menghantar Panitia bekerja dari tahap persiapan hingga pelaksanaan lewat rapat pleno dan rapat kelompok serta berbagai persiapan teknis.
18 Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 BAGIAN II LANGKAH-LANGKAH BERPENGHARAPAN
Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 19 Berdoa Dan Berusaha Soliditas persekutuan dan komitmen jemaat terhadap tugas yang didelegasikan Majelis Sinode GKP kepada GKP Jemaat Kampung Tengah untuk melaksanakan acara penahbisan kolektif adalah bentuk nyata dukungan moral jemaat sekaligus sebuah sinyal dan indikasi keseriusan dan kesungguhan Jemaat yang akan menjadi payung perjalanan persiapan Panitia di saat hujan badai dan panas terik. Bahkan lebih jauh lagi bagi Panitia soliditas persekutuan dan komitmen Jemaat adalah pendorngan semangat sekaligus jaminan kuat untuk mendapat kebutuhan material yang akan berdampak positif pada kelancaran persiapan dan pelaksanaan tugas secara total. Dukungan lain berupa produk organisasi yang lazim adalah proposal kegiatan. Keberadaan perangkat adminsitrasi formal organisatoris ini pun dirasakan sangat membantu gerak dan langkah panitia menjadi lebih memiliki legalitas dalam upaya penggalangan dana ke dalam atau pun keluar jemaat. Beberapa pendukung di atas akhirnya digenapi dengan doa khusus yang dipimpin Pendeta Konsulen dalam kebaktian minggu 14 Januari 2024, yang bagi Panitia doa tersebut adalah sumber kekuatan rohani yang sangat diyakini dapat memampukan Panitia melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya. Oleh karena itu persoalan BERDOA DAN BERUSAHA menjadi prinsip utama yang mewarnai dan menopang perjalanan berat panitia ketika melakukan persiapan atas segala sesuatu untuk kepentingan pelaksanaan acara penahbisan. Melalui dua hal tersebut yakni berdoa dan berusaha, maka sejak tanggal 14 Januari 2024 dimulailah gerak cepat Panitia melakukan persiapan, dengan menyebarluaskan informasi, merancang pengadaan kebutuhan dan menggalang dana melalui distribusi proposal serta usaha lainnya, baik ke dalam maupun ke luar lingkungan jemaat yang semuanya dapat dipertanggungjawabkan. Seluruh perjalanan yang ada ditempuh dengan kendaraan yang bernama bsoliditas persekutuan dan komitmen jemaat yang sudah dibangun dan di galang sebelumnya.
20 Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 Progres Yang Menakjubkan Minggu tanggal 14 Januari Panitia mulai berangkat menunaikan tugasnya dengan iringan doa dan kendaraan soliditas persekutuan dan komitmen iman, pengharapan dan kasih serta dengan prinsip berdoa dan berusaha. Upaya yang dilakukan dalam satu minggu, dari aspek pendanaan telah menunjukan informasi yang cukup menakjubkan. Secara grafis realitasnya mengalami peningkatan dan berprospek menggembirakan. Dari sisi kebutuhan sarana dan fasilitas pun menginformasikan adanya perkembangan yang telah mendapatkan solusi yang kondusif. Progres seperti itu memang menjadi penting karena beberapa kebutuhan urgen acara penahbisan harus dipersiapkan sejak awal. Misalnya area perparkiran, area transit Pendeta, area ramah-tamah, area welcome drink, area registrasi dan area keamanan. Dukungan keluarga-keluarga di sekitar gedung Gereja yang rumah dan halamannya akan dijadikan area tertentu guna menunjang pelaksanaan acara penahbisan pun sudah mendapat kepastiannya ijinnya. Dari sekian progres yang sudah diinformasikan oleh seksi-seksi kepanitiaan, satu hal progres yang paling menakjubkan adalah perolehan hasil dari upaya penggalangan dana. Sebab berdasarkan laporan sementara Bendahara yang dishare dari hari ke hari dalam kurun waktu satu minggu telah memperlihatkan kenaikan yang signifikan. Laporan Bendahara sungguh sangat menggembirakan, karena secara berangsur-angsur kondisi keuangan Panitia mampu meredakan dan menurunkan tensi yang sebelunya cukup tinggi bahkan rasa kawatir dan pesimis yang sempat muncul cukup kuat di awal penunjukan tempat pelaksanaan acara penahbisan. Dengan adanya progres yang signifikan dari upaya penggalangan dana, Panitia semakin yakin dan optimis bahwa pelaksanaan tugas dan tanggung jawab penyelenggaraan acara penahbisan kolektif akan dapat dilaksanakan dengan maksimal. Pada sisi yang lain, keyakinan iman Panitia bahkan Majelis jemaat dan jemaat yang mengetahui progres pendanaan lewat warta jemaat, pun semakin bertambah. Bahkan dari percakapan sesaat dengan beberapa
Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 21 anggota jemaat, terungkap pernyataan bahwa hal yang menakjubkan yang terjadi dalam penggalangan dana adalah benar karena kuasa Tuhan. Benar-benar Tuhan memberkati. Benar-benar Tuhan menyediakan yang dibutuhkan agar GKP Jemaat Kampung Tengah dapat memberikan yang terbaik untuk pelaksanaan acara penahbisan seperti untuk Tuhan. Begitulah ungkap seorang ibu seusai kebaktian Minggu. Rapat Pleno dan Rapat Kelompok Mekanisme organisasi yang diterapkan untuk kepentingan mempersiapkan dan merencanakan kebutuhan serta untuk mendapatkan informasi yang pasti tentang kebutuhanm yang harus diadakan untuk pelaksanaan panahbisan adalah Rapat Pleno dan rapat kelompok. Mengingat jangka waktu kerja hingga hari H tidak lebih lebih dari 25 hari kerja, maka kebijakan yang diambil oleh Panitia untuk keperluan konsolidasi, komunukasi, koordinasi serta evaluasi progresif diatur dengan menerapkan mekanisme organisasi sebagai berikut : 1. Rapal Pleno Panitia setiap hari minggu yang dari perhitungan waktu, hanya tersedia 3 kali hari minggu yang efektif yaitu tanggal 14, 21 dan 28 Januari 2024. Sedangkan tanggal 4 Februari dipergunakan waktunya secara khusus oleh setiap seksi kepanitiaan untuk check and recheck atas segala sesuatu yang sudah persiapkan serta persiapan panitia melakukan gladi resik bersama Majelis Sinode. Rapat pleno dilakukan secara onsite di Kampung Tengah dan dengan media zoom yang mengikutsertakan Haurgeulis. Hasil rapat pleno onsite diinformasikan juga ke Haurgeulis agar dapat mengikuti progress yang terjadi. 2. Rapat Kelompok dilakukan selama tengah minggu dalam rentang waktu tanggal 14, 21 dan 28 Januari 2024. Tujuan untuk mengkonsolidasikan dan mengintensifikasi serta finalisasi berbagai rencana yang sudah dipersiapkan yang akan dibawa selanjutnya ke dalam rapat pleno.
22 Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 Penjajagan Kebutuhan Sarana Pendukung Untuk memastikan berbagai kebutuhan yang harus dipersiapkan pengadaannya, Seksi-Seksi kepanitian melakukan berbagai kegiatan, baik berupa penjajagan, pembandingan, mencari literasi dan pengecekan harga secara langsung (On The Spot) ke lokasi tempat pengadaan barang maupun secara tidak langsung (on line). Tujuan utama melakukan hal-hal tersebut untuk mendapat informasi yang pasti dan jelas agar perencanaan, baik materi yang dibutuhkan maupun harga yang ditawarkan, sesuai dengan kemampuan anggaran yang dimiliki dan sesuai dengan harapan. Penjelasan Teknis Waktu persiapan terus bergulir. Hari H pelaksanaan acara penahbisan semakin dekat. Berbagai kebutuhan pendukung terus dinventarisasi dan dari informasinya, ternyata sudah banyak yang mendapat titik terang untuk proses pengadaan dan penyediaannya. Namun demikian, dalam soal titik aman jika dihubungkan dengan estimasi jumlah penghadir yang dikaitakan dengan kapasitas ruangan yang ada memang masih menjadi pergumulan serius. Menyikapi sinyal dan kondisi tersebut, Jemaat yang secara persekutuan menjadi bagian integral Panitia yang sudah berkomitmen sebagai penyelenggaraan acara, adalah realitas yang masih bisa dikondisikan untuk kepentingan mensiasati kapasitas daya tampung ruangan tempat penyelenggaraan acara penahbisan. Atas dasar itu, dengan ijin Majelis Jemaat, Panitia kembali berkomunikasi dengan jemaat di dalam kebaktian Minggu tanggal 21 Januari 2024. Tujuannya adalah agar jemaat memahami pergumulan yang dihadapi oleh Panitia terutama tentang kapasitas atau daya tampung ruangan di lantai atas dan bawah, sehingga dengan komunikasi yang dilakukan diharapkan dapat memberikan ide serta gagasan dalam mencari serta mendapatkan solusi terbaik terkait daya tampung ruangan. Dari kesempatan yang diberikan di saat kebaktian Minggu tanggal 21 Januari 2024, Panitia kembali berkomunikasi dengan Jemaat menyampaikan beberapa hal sebagai berikut :
Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 23 1. Penegasan bahwa posisi dan kedudukan jemaat sama seperti dengan Majelis dan Panitia yaitu sebagai tuan rumah penyelenggaraan acara penahbisan. 2. Penegasan bahwa Jemaat bersama Majelis jemaat dan Panita berkedudukan sebagai tuan rumah, berkewajiban menerima, melayani dan memperlakukan tamu undangan dengan sebaiknya-baiknya. 3. Penegasan bahwa sebagai Tuan rumah, Jemaat bersama Majelis jemaat dan Panitia wajib memberikan yang terbaik sebagaimana pesan firman Tuhan dalam Kolose 3 : 23 yang intinya berbuat sesuatu dengan segenap hati seperti untuk Tuhan dan bukan seperti untuk manusia. Jadi atas dasar firman Tuhan tersebut Jemaat diajak untuk menjadi tuan rumah dengan menunjukan sikap penerimaan, pelayanan dan perlakuan yang terbaik untuk para penghadir, tamu dan undangan seperti melakukan untuk Tuhan. 4. Penegasan ketika jemaat, Majelis Jemaat dan Panitia memberikan yang terbaik hendaknya dilandasi oleh firman Tuhan sebagaimana tertulis di dalam Filipi 2 : 3-4 yang intinya menganggap orang lain lebih utama dari diri sendiri dan jangan hanya kepentingan sendiri tapi juga kepentingan orang lain. 5. Penegasan terkait ruangan kebaktian utama di lantai atas akan diseting sedemikian rupa dengan menata blok-blok yang disediakan untuk para tamu dan undangan. Ada kelompok Pendeta, ada utusan jemaat-jemaat, ada perwakilan lembaga oikumene, ada perwakilan lembaga kerja sama antar gereja, ada keluarga yang ditahbiskan, ada sahabat yang ditahbiskan da nada unsur lingkungan masyarakat serta pemerintahan. Mengkomunikasikan kondisi ruangan yang diseting demikian tujuannya adalah agar jemaat maklum terhadap situasi dan kondisi yang akan dialami dan juga maklum seandainya tidak mendapat tempat di lantai atas, karena sebagai tuan rumah bagaimanapun harus dapat memberikan yang terbaik. Oleh
24 Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 karena itu, dengan informasi yang disampaikan diharapkan jemaat sebagai tuan rumah menjadi maklum dan legowo jika tidak mendapat tempat duduk di lantai atas atau harus memberikan pelayan yang terbaik untuk para tamu. Panitia meyakini bahwa sikap dan pemahaman jemaat yang demikian akan menjadi bagian penyaluran berkat Tuhan yang dengan nyata sudah lebih dahulu mengalir ke GKP Jemaat Kampung Tengah. Pematangan Rencana Menuju Finalisasi Pada hari minggu tanggal 28 Januari setelah sebelumnya disampaikan ulang hal-hal yang berkaitan dengan tugas dan tanggung jawab sebagai tuan rumah, juga disampaikan informasi yang berkaitan dengan kemungkinan-kemungkinan jumlah penghadir yang harus mendapat pelayanan dengan baik. Pesan-pesan yang disampaikan bertujuan membnagun kesadaran yang lebih jauh dalam konteks menerima tamu. Agar pesan sejalan dengan tujuan, maka pesan yang disampaikan bekaitan dengan nilai-nilai pelayanan sosial yang harus dipelihara dan dipertahankan selama ini yang terus dkembangkan dan harus diimplementasikan juga pada momen acara penahbisan. Nilai-nilai pelayanan sosial yang disampaikan sebagai berikut : 1. GKP Jemaat Kampung Tengah tumbuh dan berkembang selain oleh kuasa Roh Kudus, juga melalui keberadan keluarga-keluarga yang menerapkan konsep pelayanan sosial yang bertujuan membangun hubungan baik dengan lingkungan sekitarnya. 2. Konsep pelayanan sosial yang bertujuan membangun relasi yang kondusif secara nyata dilakukan oleh para penduhulu gereja, adalah faktor yang tidak dapat dipungkiri membuat gedung gereja jemaat ini berdiri hingga saat ini dan diterima oleh lingkungan dengan baik. 3. Konsep pelayanan sosial yang dikembangkan oleh para pendahulu gereja, dalam praktiknya diimplementasi dengan
Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 25 keterbukaan sikap, ketulusan hati dan mengutamakan kepentingan orang lain ketika menerima kehadiran setiap tamu yang datang baik ke rumah warga jemaat maupun ke gereja. 4. Atas nialai-nilai luhur yang pernah dilakukan oleh para penduhulu yang menjadikan gereja ini tetap eksis tumbuh bersama lingkungannya, hendaknya terpelihara dengan baik dan terus dilanjutkan termasuk ketika Jemaat akan menerima banyak tamu yang akan mengikuti dan menyaksikan acara penahbisan. Untuk mewujudkan maksud terdalam dari hal yang disampaikan tersebut, Panitia kembali menegaskan bahwa jemaat dalam posisi dan kedudukan sebagai tuan rumah, hendaknya konsep pelayanan sosial yang diajarkan oleh para pendahulu gereja di GKP Jemaat Kampung Tengah dapat diterapkan dengan baik saat menerima, memperlakukan, melayani dan menghargai serta menghormati tamu penghadir yang datang di GKP Jemaat Kampung Tengah terkait acara penahbisan. Setelah kebaktian Minggu selesai dilaksanakan, Panitia melanjutkan dengan rapat pleno untuk keperluan mematangkan dan menyetujui semua rencana dan rancangan kegiatan yang akan dilakukan dan juga untuk memastikan pengadaan dan penyediaan kebutuhan yang kenyataannya masih bersifat dinamis alias kemungkinan bisa saja berubah, bertambah, berkurang atau berganti. Selain itu, rapat pleno yang saat itu dilakukan dimaksudkan untuk menghimpun berbagai keputusan rapat pleno sebelumnya dan untuk mengkompliasinya kesepakatan untuk dijadikan materi laporan ke rapat Majelis Jemaat pada tangga 1 Feruari 2024. Pertimbangan berkordinasi dengan Majelis Jemaat adalah karena kedudukan Panitia berada dalam koordinasi Majelis Jemaat yang dari sisi tanggung jawab, Majelis Jemaat perlu mendapat informasi tentang progres persiapan yang sudah dilakukan oleh Panitia sekaligus sebagai bahan masukan kepada Majelis Jemaat jika harus berkoordinasi dengan Majelis Sinode. Tujuan lain berkoordinasi dengan Majelis jemaat juga dalam rangka memperoleh persetujuan prinsip atas rencana yang sudah dibuat untuk menjadi kebijakan Panitia yang menjadi dasar pedoman pelaksanaan.
26 Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 Rapat Koordinasi Dengan Majelis Jemaat Sesuai dengan kesekapatan rapat tanggal 28 Januari 2024, maka pada tanggal 1 Februari 2024 Panitia melakukan rapat koordinasi bersamaan dengan pelaksanaan rapat rutin Majelis Jemaat. Pembahasan materi rapat berpedoman pada kompilasi hasil rapat sebelumnya yang sudah dirangkum dalam satu bendel dengan judul rangkumam RESUME HASILRAPAT PANITIA TANGGAL 14,21 DAN 28 JANUARI. Dalam rapat tersebut, yang saat itu dipimpin oleh Pendeta Konsulen, ada beberapa hal yang pembahasannya intensif di antaranya adalah : 1. Berkaitan dengan teknis pelaksanaan penahbisan, yang di dalamnya soal tugas Majelis jemaat, soal proses penhabisan, peralatan yang disertakan dan juga teknis penghimpunan persembahan di lantai atas dan lantai bawah. 2. Berkaitan penambahan handle untuk mengalirkan strum dari genset ke innstalasi listrik yang ada di gedung gereja. Pengadaan handle ini berfungsi bukan hanya untuk momen penahbisan saja tapi untuk kepentingan jangka panjang . Terhadap hal ini secara prinsip rapat Majelis menyetujui untuk dieksekusi. 3. Soal undangan Camat Kramat Jati sehubungan rencana hadirnya Kapolres Jakarta Timur. Untuk mengundang Camat Kramat Jati prinsipnya Majelis akan menindaklanjuti dan secara khusus akan dibahas di internal Majelis jemaat. 4. Terhadap hal lainnya yang dirangkum ke dalam bendel resume terutama yang berkaitan dengan akomodasi dan transportasi, Keamanan, Humas perlengkapan, Konsumsi dan acara, pada prinsipnya Majelis Jemaat menyetujui. Sesuai dengan yang dkemukan di awal rapat, bahwa jika resume ini mendapat persetujuan prinsip dari Majelis jemaat, maka selanjutnya akan dijadikan Kebijakan Panitia atas perencanaan atas pelaksanaan acara Penahbisan. Kebijakan inilah yang selanjutnya dikomunikasikan kepada Majelis Sinode sebelum dan pada saat acara gladi resik. Secara lengkap isi resume yang sudah mendapapersetujuan Majelis jemaat ada dalam Kebijakan Rencana Persaiapan Pelaksanaan Penahbisan.
Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 27 Progres Persiapan Semakina Luar Biasa Berdasarkan informasi yang disajikan oleh masing-masing seksi kepanitiiaan pada Hari Sabtu tanggal 3 Februari 2024 saat melakukan pertemuan (apel) siaga yang bertujuan mempersiapkan diri untuk acara gladi resik, diperoleh fakta persiapan yang luar biasa. Setiap Seksi Kepanitiaan benar-benar sudah memiliki kesiapan dengan data dan konsep kerja sebagaimana disepakati dalam rapat-rapat sebelumnya. Progres dimaksud selain sangat menggembirakan juga dapat dpertanggungjawabkan serta dijadikan pedoman untuk acara gladi resik. Informasi tentang progres persiapan yang disampaikan seksi-seksi kepanitiaan saat pertemuan siaga tanggal 3 Februari 2024, menunjukan realitas data yang luar biasa. Pasalnya kebutuhan sarana dan fasilitas pendukung sudah terakomodir dengan baik dan 90% lebih kebutuhan sudah tersedia bahkan siap untuk digunakan. Aspek keamanan, aspek akomodasi dan transportasi, aspek publikasi, aspek hubungan masyarakat, aspek perlengkapan, aspek konsumsi dan aspek acara semuanya telah memperlihatkan data yang menujukan kesiapan. Demikian juga halnya dari aspek dana, yang diperoleh bukan saja informasi yang menggembirakan, tapi realitas fisik pendanaan yang sudah ada di rekening Bendahara, siap untuk didistribusi secara maksimal guna memenuhi kebutuhan kerja seksi-seksi kepanitiaan. Sebagai bentuk apresiasi sekaligus sebagai upaya mendorong tumbuhnya rasa tanggung jawab terhadap tugas yang dipercayakan, maka pada kesempatan pertemuan siaga dimaksud diinformasikan bahwa sebelum memasuki acara inti gladi resik, setiap koordinator seksi kepanitiaan diwajibkan mempresentasikan rancangan kerja dan hal-hal yang sudah dipersiapkannya terkait pelaksanaan acara penahbisan. Komunikasi Lanjut Sebagai Tuan Rumah Pada kebaktian Minggu tanggal 28 Januari 2024, Panitia dengan penuh keyakinan dan perasaan syukur yang amat dalam, kembali berkomunikasi dengan Jemaat. Bukan saja menyampaikan progres persiapan yang sudah dilakukan, tetapi menyampaikan pula beberapa
28 Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 hal yang lebih bersifat aplikatif etik berkaitan dengan pelayanan bagi para penghadir acara penahbisan. Selain hal-hal yang bersifat penegasan ulang, juga disampaikan poin penting yang berhubungan langsung dengan pelaksanaannya. Di antaranya adalah : 1. Penegasan atas prinsip pelaksanaan acara untuk memberikan yang terbaik bagi para pengahdir, tamu dan undangan berdasarkan Kolose 3 :23 2. Penegasan agar jemaat bersikap mengutamakan kepentingan orang lain berdasarkan Filipi 2:3-4 3. Penegasan imbauan agar Jemaat mengedepankan sikap yang rmaklum jika mendapatkan tempat duduk di lantai bawah karena dalan konteks acara penahbisan, kedududkan warga jemaat adalah sebagai tuan rumah.
Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 29 BAGIAN III KERJA KERAS MENUJU HARI H
30 Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 Mempersiapkan Hal-Hal Teknis Secara keseluruhan proses kerja menuju hari H dilakukan oleh unsur panitia tiga hari sebelum hari pelaksanaan. Proses kerja dimulai dengan pemotongan rumput area parkir yang ada dibekas lapangan bola Kramat Jati oleh pasukan seksi akomodasi dan transportasi. Kemudian pemasangan kerangka tenda di 8 (delapan) titik oleh seksi perlengkapan disertai dengan penyiapan materi rambu-rambu informasi untuk penunjukan area pakir, registrasi ruang welcome drink, ruang transit Pendeta bahkan sampai penunjuk tempat toilet. Sedangkan untuk memenuhi kebutuhan akomodasi hotel buat tamu-tamu khusus dari Bandung dan Haurgeulis telah disiapkan 1 (satu) minggu sebelum hari H oleh seksi akomodasi. Hal tersebut dilakukan untuk menghindari kesulitan mendapat akomodasi sesuai dengan keinginan dan kebutuhan. Menjelang H-1 volume pekerjaan semakin bertambah dan proses kerja semakin intensif oleh hampir seluruh seksi kepanitiaan mulai dari seksi keamanan, seksi akomodasi, seksi publikasi, seksi humas, seksi perlengkapan, seksi konsumsi dan seksi acara. Dalam catatan yang diperoleh dari pantauan langsung dan tidak langsung sepertinya seksi perlengkapan adalah salah satu seksi kepanitiaan yang paling berjibaku bahkan kerja hingga subuh. Pekerjaan bidang ini tergolong berat dan riskan karena selain membutuhkan pemikiran, juga membutuhkan kekuatan fisik dan keahlian serta keterampilan khusus. Pekerjaan yang dilakukan seksi perlengkapan seperti itu bukan karena kejar tayang, tapi memang volume pekerjaan yang begitu banyak dan yang pengadaannya harus diperoleh lewat kerja sama dan negosiasi dengan pihak eksternal mulai dari tenda, kursi, genset, AC tower, toilet fortable, kipas angin blower dan juga pembuatan valet lantai ruang transit dan jalan untuk prosesi Pendeta. Satu hal yang menjadi catatan penting lainnya, bahwa pekerjaan yang dilakukan oleh usur panitia, semuanya dilakukan dalam suasana yang sukacita dan penuh tanggunng jawab meskipun tidak bisa dipungkiri ada kenyataan yang sangat melelahkan bahkan terkadang menyulitkan.
Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 31 Rekapitulsasi atas hal-hal yang dikerjakan oleh unsur panitia yang dimulai H-3 hingga H-1 adalah sebagai berikut : 1. Seksi Akomodasi dan Transportasi • Pembookingan hotel • Melakukan pemotongan rumput di area parkir eks lapangan bola. • Penyiapan area parkir motor sepanjang pinggir kali baru. • Penyiapan payung dan mantel untuk antisipasi hujan. • Penyiapan tenaga penyeberang jalan dan petugas payung. Pemantapan koordinasi dengan petugas lapangan. 2. Seksi Keamanan • Melakukan koordinasi dan pertemuan teknis dengan petugas keamanan dari unsur Polsek dan Koram,il Kramat Jati dan unsur Kelurahan Tengah serta unsur keamanan internal jemaat. • Melaukan security briefing yang dikoordinir olehj coordinator keamanan dengan menghadirkan seluruh personila keamanan internal dan eksternal. • Menegaskan ulang tentang obyek dan titik pengamanan berdasarkan ring pengamanan. 3. Seksi Publikasi dan Dokumentasi • Menyiapan spanduk tema penahbisan. • Perancaangan sistem disitribsi informasi untuk live streaming. • Melakukan inventarisasi serta cek kualitas dan penataan peralatan audio visual yang digunakan dalam acara penahbisan.
32 Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 4. Seksi Hubungan Masyarakt • Melakukan komunikasi dengan pihak eksternal yang diundang. • Menggalang hubungan baik dengan nara sumber yang diundang. • Menata dan mengatur penerimaan tamu dari registrasi hingga ke tempat acara. • Menata dan menentukan pendamping tamu atau undangan khusus. 5. Seksi Dana • Melakukan monitoring dan pendataan terhadap proses penggalangan dana untuk pemuatan buku acara berupa DUDU dan pemasangngan iklan di cover buku acara. • Mengecek dan mencatat penerimaan donasi/kontribusi dari donatur yang sudah berkomitmen tapi belum direaliasi. • Mensinkronkan data donatur untuk keperluan pemuatan DUDU dan iklan di buku acara serta untuk pembuatan surat ucapan terima kasih. 6. Seksi Perlengkapan • Memasang dan menghias tenda di area parkir, regsitrasi dann rambu informasi, untuk keamanan, untuk ruang welcome drink, untuk ruang transit Pendeta dan loading catering, serta ruang kesehatan, dan jalan prosesi. • Penyiapan sarana toilet fortable. • Mendekorasi ruangan kebaktian. • Pemasangan videotron di lantai bawah. • Pemasangan AC Tower • Membuat instalasi listrik • Pemasangan handle untuk genset
Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 33 7. Seksi Konsumsi • Melakukan deal kebutuhan konsumi baik untuk snack maupun makan berat. • Menseting meja makan bersama petugas catering. • Menata petugas konumsi untuk kebutuhan distribusi ke beberapa tempat, warga masyarakat dan juga untuk tugas di area welcome drink dan ruang transit Pendeta. 8. Seksi Acara • Mengkompilasi, menseting dan mencetak materi buku acara. • Membuat rundown acara • Merekrut petugas registrasi, penyambut tamu di area regustrasi, pemandu tamu depan dan pemandu tamu tengah, penerima tamu lantai bawah dan penerima tamu lantai atas serta pengaturan acara dan pengisi acara. • Membuat layout ruangan lantai bawah dan atas 9. Sekretariat • Merancang jadwal rapat pleno Panitia. • Mengkoordinasi pertemuan pleno atau rapat seksi. • Penyiapan proposal kegiatan. • Penyediaan stempel panitia. • Pengadaan kebutuhan yang bersifat urgensi dan emergensi yang tidak dapat ditangani oleh seksi kepanitiaan. • Penggandaan materi informasi. • Melakukan komunikasi internal dan eksternal 10. Tim Kesehatan • Tim ini bekerja di hari H bersamaan dengan kedatangan para penghadir, tamu dan undangan.
34 Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 • Penempatan dokter dan perawat • Penyediaan peralatan pemeriksanaan kesehatan dan obat-obat yang dibutuhkan. Komunikasi Dan Koordinasi Lintas Seksi Kepanitiaan Satu hal yang jarang mendapat perhatian dalam sebuah kepanitiaan yakni adanya korelasi antar seksi kepanitiaan yang bersifat langsung ataupun tidak langsung. Bersifat langsung biasanya berupa kebutuhan pendukung yang otomatis diketahui sejak awal baik oleh seksi kepanitiaan yang bersengkutan maupun oleh seksi lainnya yang terkait. Bersifat tidak langsung biasanya kebutuhan yang pengadaannya harus dikomunikasikan terlebih dahulu sehingga tindak lanjut pengadaannya dimasukan ke seksi lain yang terkait yang memiliki kewenangan untuk pengadaannya dengan terlebi dahulu mendapat persetujuan panitia. Dalam konteks kepanitiaan penahbisan kolektif di GKP Jemaat Kampung Tengah, kegiatan komunikasi dan koordinasi lintas seksi kepanitiaan juga terjadi dan berjalan dengan baik. Misalnya kebutuhan seksi acara tentang peralatan musik tambahan, maka untuk pengadaannya harus dikomunikasikan kepada seksi perlengkapan. Kebutuhan seksi konsumsi terkait ruang loading catering, maka untuk pengadaannya harus berkomunikasi dengan seksi perlengkapan. Kebutuhan seksi Publikasi atau peralatan audio, maka untuk pengadaannya harus berkomunikasi dengan seksi perlengkapan. Di samping itu, kegiatan lintas seksi juga bisa terjadi bukan dalam konteks kebutuhan pendukung berupa material tertentu, tetapi ada juga terkait dengan kebutuhan personil. Misalnya seksi humas butuh pemandu tamu, untuk penyiapannya harus berkomunikasi dengan seksi acara. Berdasarkan realitas yang ada di tengah kepanitiaan penahbisan persoalan kegiatan komunikasi dan koordinasi lintas seksi kepanitiaan adalah salah satu faktor dilakukan dengan baik sehingga membuat soliditas di tubuh kepanitiaan terlihat adanya sinkronisasi hubungan di antara sesama seksi kepanitiaan yang bermuara pada perwujudan kerja tim yang kondusif.
Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 35 MEMPERSIAPKAN KEBUTUHAN PENAHBISAN
36 Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024
Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 37
38 Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024
Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 39
40 Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024
Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 41 BAGIAN IV PROSES PENGGALANGAN DANA
42 Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 Ada Campur Tangan Tuhan Boleh dibilang Seksi Dana kepanitiaan bersama dengan seluruh bagian Jemaat sepertinya berada dalam satu komando untuk bergerilya menggalang dana yang dibutuhkan untuk mendukung pelaksanaan acara penahbisan. Proposal yang sudah siap edar segera dibagikan kepada anggota panitia untuk diteruskan ke para donatur yang dituju. Siapa saja yang bukan unsur Panitia tapi punya relasi dan dapat dipertanggungjawabkan diberikan proposal guna memberikan keyakinan donatur yang akan memberi kontribusi, partisipasi dan dukungan sehingga tergerak untuk berkontribusi dan berpartisipasi dalam jumlah tertentu. Tak ketinggalan rekan-rekan unsur panitia asal GKP Jemaat Haurgeulis yang hari itu ikut rapat onsite pun melakukan hal yang sama bergerilya di wilayahnya demi penggalangan dana acara penahbisan. Di samping upaya penggalangan dana melalui proposal, rupanya anggota Panitia dan warga jemaat yang punya relasi dan dipandang bisa berkontribusi tak lepas dari bidikan kegiatan penggalangan dana. Dengan berbekal komitmen yang meyakini bisa melaksanakan penahbisan, yang siap mendukung perencanaan kegiatan yang akan dilakukan panitia dan bersedia menjadi penolong, sepertinya personal Majelis Jemaat dan warga jemaat dan juga personal panitia secara serentak bergerak memburu relasi masing-masing. Pergerakan penggalangan dana yang secera serentak dimulai tanggal 14 Januari, ternyata dalam waktu satu minggu sudah memberikan infomasi dengan progress yang luar biasa dan mencengangkan. Dana yang digalang oleh seksi dana dan segenap jemaat, baik dari unsur Majelis Jemaat, unsur Panitia maupun anggota jemaat sungguh sangat diluar dugaan dan sepertinya tidak masuk akal kalau realitasnya terus mengalir dan masuk mengisi rekening bank Bendahara Panitia yang semula kosong melompong. Dalam waktu satu minggu upaya penggalangan dana telah mencapai angka ratusan juta. Bagi Panitia dan mungkin Majelis jemaat, jelas kenyataan itu sangat menakjubkan. Ini bukan pekerjaan manusia. Tapi yang pasti ada campur tangan Tuhan. Ada Roh Tuhan yang
Laporan Kronologis Penahbisan Tahun 2024 43 menggerakan, baik para penggalang dana maupun pihak yang digalang. Tuhan berkenan dengan komitmen jemaat dan Tuhan menjawab doa bersama yang dipimpin oleh unsur Majelis Sinode dan Pendeta konsulen saat Panitia mengawali kerja kerasnya pada tanggal 11 dan 14 Januari 2024. Dari proses penggalangan dana yang dilakukan secara serentak, yang didasari oleh iman, pengharapan dan kasih, akhirnya target yang dicanangkan terlampaui. Sampai hari minggu tanggal 28 Januari 2024 dana yang dihimpun telah mencapai angka seratus lima puluhan juta dan hingga tanggal 4 Februari sudah mencapai angka mendekati dua ratusan juta. Di balik hal yang menakjubkan dalam proses penggalangan dana. Panitia tetap berusaha untuk berpikir jernih dengan terus berusaha merenungkan maksud yang terkandung di balik perolehan dana yang melampaui target bahkan boleh dibilang melimpah ruah. Yang jelas dalam nalar awam yang sederhana, dana yang melimpah ruah itu Tuhan yang menyediakan. Karena Dia tahu GKP Jemaat Kampung Tengah banyak memilki keterbatasan sementara di sisi lain sudah berkomitmen untuk memberikan yang terbaik seperti untuk Tuhan. Terhadap realitas itu, sangat diyakini Tuhan berkenan atas rancangan yang dipikirkan oleh GKP Jemaat Kampung Tengah yang mengutamkan dan memperhatikan kepentingan orang lain daripada keberadaannya sendiri. Dengan berkat keuangan yang melimpah, segala sesuatu yang dirancang yang kenyataannya selalu mengalami perubahan dan berdampak pada penambahan biaya, secara pasti tidak bepengaruhi negatif terhadap perencanaan kegiatan termasuk terhadap keadaan pendanaan itu sendiri. Panitia menyadari betul keterbatasan sarana dan fasilitas berkonsekuensi pada tuntutan penambahan kebutuhan yang bisa menyerap dana lebih banyak. Sampai H-3 hal itu benar-benar terjadi dan secara nyata penambahan kebutuhan tetap ada. Meski terjadi penambahan kebutuhan yang menyerap dana tidak sedikit, tapi dengan telah disediaknnya dana oleh Tuhan yang begitu melimpah sehingga