100 Teknik lukisan yang menggunakan kombinasi berbagai variasi ukuran dan warna titik dikenal dengan sebutan Pointilisme. 2. Garis Menurut jenisnya, garis dapat dibedakan menjadi garis lurus, lengkung, panjang, pendek, horizontal, vertikal, diagonal, berombak, putus-putus, patah- patah, spiral dan Iain-Iain. Kesan yang ditimbulkan dari macam-macam garis dapat berbeda-beda, misalnya garis lurus berkesan tegak dan keras, garis lengkung berkesan lembut dan lentur, garis patah-patah berkesan kaku, dan garis spiral berkesan lentur. Sedangkan menurut wujudnya garis dapat dibedakan menjadi: ➢ Garis nyata, merupakan garis yang dihasilkan dari coretan atau goresanlengkung. ➢ Garis semu, merupakan garis yang muncul karena adanya kesan balanspada bidang, warna atau ruang. 3. Bidang Bidang merupakan pengembangan garis yang membatasi suatu bentuk sehingga membentuk bidang yang melingkupi dari beberapa sisi. Bidang mempunyai sisi panjang dan lebar, serta memiliki ukuran. 4. Bentuk Bentuk juga dapat dikelompokkan menjadi dua macam, yaitu: a. Bentuk geometris Bentuk geometris merupakan bentuk yang terdapat pada ilmu ukur meliputi: ➢ Bentuk kubistis, contohnya kubus dan balok. ➢ Bentuk silindris, contohnya tabung, kerucut, dan bola. b. Bentuk nongeometris Bentuk nongeometris berupa bentuk yang meniru bentuk alam, misalnya manusia, tumbuhan, dan hewan. 5. Ruang Ruang dapat digolongkan menjadi dua, yaitu: Ruang dalam bentuk nyata, misalnya ruangan pada kamar, ruangan pada patung. Ruang dalam bentuk khayalan (ilusi), misalnya ruangan yang terkesan dari sebuah lukisan. 6. Warna Teori Brewster adalah teori yang menyederhanakan warna yang ada di alam menjadi 4 kelompok warna. Keempat kelompok warna tersebut, yaitu: warna primer, sekunder, tersier, dan warna netral. Teori ini pertama kali dikemukakan pada tahun 1831. Kesan yang timbul oleh pantulan cahaya pada mata disebut warna. Warna
101 dapat dikelompokkan menjadi tiga, yaitu: ➢ Warna pokok atau primer, yaitu warna yang tidak berasal dari warnaapapun, meliputi warna merah, kuning, dan biru. ➢ Warna sekunder merupakan campuran dari warna primer. Contoh: merah + kuning : jingga biru + kuning : hijau merah + biru : ungu ➢ Warna tertier merupakan hasil campuran antara warna primer dan warna sekunder. Contoh: kuning + hijau : kuning kehijau-hijauan biru + ungu : ungu kebiruan jingga + merah : jingga kemerahan Selain jenis-jenis warna di atas terdapat pula warna netral, yaitu warna putih dan hitam. 7. Tekstur Tekstur adalah sifat dan keadaan suatu permukaan bidang atau permukaan benda pada sebuah karya seni rupa. Setiap benda mempunyai sifat permukaan yang berbeda. Tekstur dibedakan menjadi tekstur nyata dan tekstur semu. Tekstur nyata adalah nilai raba yang sama antara penglihatan dan rabaan. Sedangkan tekstur semu adalah kesan yang berbeda antara penglihatan dan perabaan.
102 8. Gelap Terang Suatu objek bisa memiliki intensitas cahaya yang berbeda pada setiap bagiannya. Demikian pula pada karya seni rupa. Seperti lukisan pemandangan alam. Adanya perbedaan intensitas cahaya akan menimbulkan kesan mendalam. Amati gambar di bawah ini.
103 PJOK Juli - September BAB I PERMAINAN BOLA BESAR Permainan bola besar adalah jenis olahraga yang dilakukan secara beregu dengan menggunakan bola berukuran besar. Ada beberapa jenis olahraga yang menggunakan bola besar, diantaranya adalah sepak bola, bola voli dan lain-lain. A. Sepak Bola Dalam bahasa Inggris, sepak bola disebut dengan football, sedangkan di Amerika Serikat permainan ini disebut dengan soccer. Sepak bola adalah suatu cabang olahraga sepak yang menggunakan sebuahbola berbahan kulit, karet ataupun plastik dan dimainkan oleh dua tim yang masing- masing tim beranggotakan 11 pemain inti dan beberapa pemain pengganti. Permainan sepak bola berlangsung selama dua babak dan setiap babak berdurasi 45 menit. Setiap pertandingan sepak bola dipimpin oleh satu orang wasit yang dibantu oleh dua hakim garis. Tujuan permainan sepak bola adalah untuk memasukkan bola ke dalam gawang lawan sebanyak mungkin sehingga memenangkan pertandingan. Selain untuk mencetak gol sebanyak mungkin, sepak bola memiliki beberapa tujuan seperti berikut ini: • Menghalau atau mencegah bola agar tidak masuk ke gawang sendiri • Membangun kerjasama tim agar permainan lebih solid • Membangun mentalitas dan menjaga sportifitas antar pemain sepak bola • Meningkatkan kebugaran dan kesehatan tubuh. Sepak bola biasanya dimainkan di lapangan yang cukup luas. Lapangansepak bola adalah tempat/permukaan tanah luas yang ditumbuhi rumput dan digunakan untuk melakukan permainan sepakbola. Rumput lapangan sepakbolaumumnya adalah rumput alami, meskipun ada juga lapangan yang sudahmenggunakan rumput sintetis. FIFA (Federation Internationale de Football Association) yang merupakan induk organisasi sepakbola duni telah menentukan batasan mengenai panjang dan lebar sebuah lapangan sepak bola. Panjang lapangan antara 100 – 110 meter dan lebar lapangan antara 64 – 75 meter. Lapangan permainan dibagi menjadi 2 bagian. Sebuah garis tengah yang memiliki lingkaran tengah berukuran 9,15 m menjadi batas kedua bagian tersebut. Lapangan sepak bola memiliki daerah gawang berukuran 5,5 m dan titik pinalti yang berjarak 11 m dari garis gawang.
104 Pemain sepak bola yang baik mengerti dan terampil melakukan tehnik dasar sepak bola. Teknik- teknik dasar ini meliputi menendang, menggiring, mengoper danmenerima bola. 1. Menendang Bola Menendang bola adalah teknik memindahkan bola menggunakan kaki sesuai target yang dituju. Menendang bola ada bermacam-macam, diantaranya menendang bola dengan kaki bagian dalam, menendang bola dengan punggung kaki dan menendang bola dengan kaki bagian luar. 2. Menggiring Bola Menggiring bola adalah suatu gerakan membawa bola dengan cepat atau dengan menggunakan kedua kaki yang saling bergantian. Menggiring bola ada bermacam-macam, diantaranya menggiring bola dengan kaki bagian dalam, menggiring bola dengan punggung kaki dan menggiring bola dengan kaki bagian luar. 3. Mengoper Bola (passing) Mengoper bola adalah teknik memindahkan bola dari satu pemain ke pemain lainnya yang masih dalam satu tim. 4. Menahan Bola Menahan bola adalah menghentikan bola yang diterima dari passing teman satu tim agar bola tidak lepas dari penguasaan. Beberapa istilah dalam sepak bola : •Hand ball Hand ball adalah pelanggaran dari satu pemain yang secara sengaja atau tidak sengaja memegang atau menyentuh bola dengan tangan. Hand ball tidak berlaku bagi penjaga gawang. Hukuman untuk pelanggaran hand ball adalah tendangan bebas bagi lawan. Jika hand ball terjadi di daerah pinalti, hukumannya adalah tendangan pinalti bagi tim lawan.
105 •Gol Bola dianggap masuk ke gawang (gol) apabila seluruh bagian bola telah melewati garis gawang baik secara menggelinding maupun melambung. •Lemparan ke dalam (throw in) Lemparan ke dalam (throw in) adalah suatu cara untuk memulai kembali permainan. Lemparan ke dalam diberikan kepada lawan dari pemain terakhir yang menyentuh bola ketika bola keluar dari area garis lapangan. B. Bola Voli Permainan Bola Voli adalah permainan yang diciptakan oleh William G. Morgan pada tahun 1895 dengan nama minitonette yang kini dikenal sebagai Volley Ball atau Bola Voli. Permainan voli sendiri dapat dimainkan di lapangan indoor maupun outdoor dengan ukuran 18×9 meter dengan net untuk putra 2,43 m danputri 2,24 m. Permainan bola voli berada di bawah naungan FIVB (Federation Internationale de Volleyball). Tidak seperti permainan lain, permainan bola voli tidak memiliki batasan waktu. Permainan bola voli dimainkan oleh 6 pemain inti dan beberapa pemain pengganti. Dalam permainan ini, pemenang adalah tim atau regu yang terlebih dahulu mengumpulkan poin atau angka hingga 25 yang disebut juga dengan rally point. Terdapat empat teknik dasar permainan bola voli, yaitu teknik servis, teknik passing, teknik smash dan teknik blocking. 1. Servis Servis merupakan pukulan bola yang dilakukan melewati net ke area yang kosong di daerah lawan supaya mendapatkan poin. Servis dilakukan untuk mengawali permainan atau setelah salah satu tim mendapatkan poin. a. Servis Bawah Servis ini dilakukan dengan tangan di bawah, siku diluruskan dan ayunan tangan dari belakang ke depan melalui samping badan, salah satu tangan memegang bola dan bola tersebut dilambungkan sedikit baru dipukul. b. Servis Atas
106 Servis ini dilakukan dengan melambungkan bola ke atas dengan salah satu tangan atau dua tangan, lentingkan tubuh dan tangan ke belakang, kemudian pukul bola dengan telapak salah satu tangan ke depan. Ketika memukul bola ke depan, pindahkan juga beban tubuh ke depan. 2. Passing Passing merupakan suatu upaya yang dilakukan oleh seorang pemain untuk memberikan bola kepada teman satu tim. Teknik passing dapat dilakukan dengan dua cara, pasiing atas dan passing bawah 3. Smash Smash merupakan teknik dasar permainan bola voli yang dilakukan dengan memukul bola ke area lawan yang kosong dengan menggunakan tangan sambil melompat. Ada empat hal yang harus diperhatikan ketika melakukan smash, yaitu sikap awalan, tolakan, pukulan dan sikap mendarat.
107 4. Blocking Blocking dilakukan untuk menahan atau mencegah serangan smash yang dilancarkan oleh pemain lawan. Blocking dapat dilakukan dengan menggunakan kedua tangan dengan diiringi lompatan tinggi, kemudian menahan bola supaya tidak masuk ke area sendiri. Latihan Mandiri 1. Sebutkan 4 teknik dasar dalam permainan sepak bola! 2. Jelaskan perbedaan dari FIFA dan FIVB! 3. Tuliskan jumlah pemain inti dalam permainan sepak bola dan bola voli! 4. Apa yang kamu ketahui tentang permainan bola besar? 5. Sebutkan apa saja teknik dasar yang terdapat dalam permainan bola voli! BAB II PERMAINAN BOLA KECIL Permainan bola kecil adalah jenis olahraga yang dilakukan secara beregu atau individu dengan menggunakan bola berukuran kecil. Ada beberapa jenis olahraga yang menggunakan bola kecil, diantaranya adalah tenis meja, bulutangkis, bola kasti dan masih banyak yang lainnya. Tenis Meja Tenis meja atau dikenal dengan istilah ping-pong merupakan suatu cabang olahraga permainan yang dimainkan menggunakan meja sebagai tempat untuk memantulkan bola yang dibatasi oleh net pada sisi tengah meja dan dimainkan dengan cara memukul bola menggunakan bet atau raket hingga bola memantul di atas meja dan menuju ke arah sisi meja lainnya (lawan). Permainan tenis meja tidak memiliki batasan waktu. ITTF (International Table Tennis Federationi) sebagai induk dunia tenis meja telah menentukan terkait peralatan yang dibutuhkan dalam permainan tenis meja, yaitu meja, net, bola dan bet. 1. Meja Meja yang digunakan untuk permainan tenis meja berbentuk persegi panjang dan
108 terbuat dari kayu dengan permukaan yang rata. Meja yang digunakan biasanya berwarna gelap seperti hijau tua, pada setiap tepi meja diberi garis putih dengan lebar 2 cm. Meja harus diletakkan pada permukaan yang datar. 2. Net Net berfungsi sebagai pembagi meja menjadi dua bagian yang sama luasnya. Net yang digunakan dalam permainan tenis meja biasanya terbuat dari nilon atau bahan lain yang sejenis. Umumnya berwarna hijau tua dan di bagian sisinya dilapisi dengan kain atau pita yang berwarna putih. 3. Bola Bola dalam permainan tenis meja terbuat dari bahan seluloid. Bola biasanya berwarna putih, tapi ada juga yang berwarna oranye.
109 4. Bet Alat pemukul dalam permainan tenis meja disebut bet. Bet harus terbuat dari kayu dengan kedua permukaan daun pemukul dilapisi karet. Jenis kayu yang dipergunakan akan menentukan pukulan raket yang dihasilkan. Jika kayu yang digunakan bertekstur lunak maka pantulan bolanya pun lambat, namun baik untuk mengontrol bola dan biasanya digunakan oleh pemain dengan teknik bertahan. Sebaliknya jika kayu bet bertekstur keras maka pantulan bola menjadi lebih cepat sehingga cocok digunakan oleh pemain dengan tipe menyerang. Latihan Mandiri 1. Apa yang kamu ketahui tentang permainan bola kecil? 2. Berapakah ukuran panjang dan lebar dari lapangan tenis meja? 3. Jelaskan apa itu ITTF! 4. Apa perbedaan dari bet bertekstur lunak dan bet bertekstur keras?
110 Teknologi Informasi dan Komunikasi Juli - September BAB I INTERNET A. Sejarah Internet Internet merupakan jaringan komputer yang dibentuk oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat pada tahun 1969, melalui proyek ARPA yang disebut ARPANET (Advanced Research Project Agency Network). Proyek ARPANET merancang bentuk jaringan, seberapa besar informasi dapat dipindahkan dan akhirnya semua standar yang mereka tentukan menjadi cikal bakal pembangunan protokol baru dikenal sebagai TCP/IP. Secara umum ARPANET diperkenalkan pada bulan Oktober 1972. ARPANET dipecah menjadi dua yaitu "MILNET" untuk keperluan militer. Gabungan kedua jaringan akhirnya dikenal DARPA internet, yang kemudian disederhanakan menjadi internet. 1. Internet di Dunia Sejarah internet didunia mulai pada tahun 60-an, yaitu ketika Levi c.Finch dan Robert W.Taylor. Peneliti utama dalam pengembangan paket switching adalah Donald Davies, Paul baran, Leonard Kleinrock. Secara garis besar, perkembangan internet didunia sebagai berikut: • Tahun 1967-1970 (Lawrence G. Roberts dari MIT mempresentasikan rencana pembangunan ARPANET) • Tahun 1968 (Proposal ARPANET dibuat untuk memulai proyek tersebut • Tahun 1970 (Host ARPANET mulai menggunakan Network Control Protocol (NPC) • Tahun 1971 -1988 (Roy Tomlinson dari BNN menciptakan program e-mail) • Tahun 1975 (Steve Walker membuat mailing list) • Tahun 1979 (Tom truscott dan Jim elis memperkenalkan USENET • 15 Maret 1986 (symbolic.com tercatat sebagai domain pertama) • Tahun 1988 (Internet Relay chat (IRC) diciptakkan oleh Jarkko Oikrane • Tahun 1986 (National Science Foundation (NSF) backbone dibentuk 2. Internet di Indonesia Pada awal tahun 1990 internet mulai dikenal di indonesia. Saat itu jaringan internet di indonesia leboh dikenal dengan paguyuban network, dimana semangat kerja sama, kekeluargaan, dan gotong royong sangat hangat danterasa diantara para pelakunya. Perkembangan internet di Indonesia dapat digambarkan sebagai berikut: • Tahun 1992 (berawal dari BPPT - UI - LAPAN) • Tahun 1994 (Indointernet sebagai ISP komersial pertama) • Tahun 1996 (Kurang lebih 20 ISP komersial dan 40 ISP menunggu izinoperasi • Tahun 2004 (telah lebih dari 20 ISP, dan koneksinya telah bertambah banyak
111 B. Manfaat Internet 1. Internet dapat digunakan sebagai; • Media promosi. Internet digunakan untuk sarana iklan produk barang danjasa • Media penelitian. Dapat memperoleh sumber referensi dan bahanpenelitian dari layanan internet • Media pertukaran data. Kita dapat melakukan pertukaran data denganorang lain 2. Media komunikasi. • Chatting dengan langsung dapat melihat gambar orang yang sedang chat juga. • Surat menyurat dengan menggunakan e-mail • Berkomunikasi online atau langsung seperti SMS di handphone 3. Media Informasi. Memberikan layanan informasi diberbagai bidang Keunggulan Internet sebagai Media Informasi dan Komunikasi • Interaktivitas dan jangkauan global (dapat saling berinteraksi dalam mengirim informasi dan dalam jangkauan yang dunia melalui internet) • Kecepatan akses (dapat mendapatkan informasi secara cepat melalui internet, bahkan langsung terhubung dengan pihak yang diinginkan) • Akses 24 jam (kita dapat mengakses internet kapanpun) • Konektivitas dan jangkauan global (internet bersifat dunia sehingga komunikasi tidak dibatasi ruang 4. Kerugian dari Penggunaan internet • Carding (pencurian nomor karu kredit), Seseorang bisa melakukan kejahatan untuk mencuri uang dari kartu kredit yang tidak dilengkapi dengan sistem keamanan tinggi • Adanya ancaman virus, Setiap komputer yang terhubung dengan internet pasti akan mendapat ancaman virus • Perjudian, dengan jaringan yang tersedia, para penjudi tidak perlu ke tempat khusus untuk memenuhi keinginannya. • Pornografi, dengan adanya situs situs porno yang semakin menjamur di internet, maka para generasi muda cenderung bertambah semakin rusak, karena mereka dengan bebas mengakses informasi informasi negatif. C. Aplikasi-aplikasi Dalam Internet • File Transfer Protocol, adalah suatu aplikasi internet yang digunakan untukmengirim dan mengambil file ke atau dari sebuah komputer lain • Telnet, adalah suatu aplikasi internet yang digunakan untuk mengaskses komputer lain yang letakknya lebih jauh • Gopher, adalah suatu aplikasi internet yang digunakan untuk mencari informasi yang ada diinternet dalam bentuk teks
112 • Pocket Internet Gopher (PING), adalah suatu aplikasi internet yang digunakanuntuk mengecek koneksi pada satu komputer ke lainnya • Facebook, adalah saran sosial yang menghubungkan orang orang denganteman dan rekan lainnya • World Wide Web (WWW), merupakan sautu bentuk dokumen di internet yangdisimpan di server server yang terdapat di seluruh dunia. • Electronic Mail (E-mail), merupakan suatu aplikasi internet sebagai saranakomunikasi surat menyurat dalam bentuk elektronik • Mailing list, merupakan suatu aplikasi internet yang digunakan sebagai sarana diskusi atau bertukar informasi • Newsgroup, adalah suatu aplikasi internet untuk berkomunikasi satu denganyang lain • Internet Relay Chat (IRC), adalah suatu aplikasi internet yang digunakanuntuk berkomunikasi langsung dalam bentuk teks. D. Istilah-istilah dasar internet • Chat: sebuah program yang diterapkan dalam sebuah jaringan komputer yang digunakan oleh user untuk mengirim dan menerima pesan • Chatting: istilah khusus yang digunakan untuk melakukan interaksi di programchat • Client: sebuah komputer yang bertugas menerima data dan informasi yangtelah diolah oleh server • Script: kumpulan perintah yang disusun dalam bahasa komputer tertentu • Plugin: program khusus yang dapat ditambahkan pada program interaktif atauanimasi dalam sebuah webpage disebut script • Internet - TV: dimodifikasi untuk dapat menampilkan halaman halaman yangada pada sebuah erbsite diinternet • Protocol: aturan aturan yang ada untuk melakukan tugas terntentu • HTTP (HyperText Trsndfer protocol): protokol yang digunakan untukmempertukarkan informasi di internet • POP (Post Office Protocol): Protokol yang digunakan untuk mengambil emailyang disimpan di server • Dial up: program yang terdapat dikomputer untuk mengatur modem dan mengatur hubungan antara komputer • Off line: kondisi dimana koneksi komputer ke internet dalam keadaan terputus • Download: proses pengambilan file dari sebuah komputer server • JPEG ( Joint Photographic Experts Group): format file yang memuat databeripa gambar • Server: komputer yang memberi layanan kepada komputer lain
113 BAB II SISTEM JARINGAN A. Pengertian dan Sejarah Jaringan Komputer Jaringan komputer adalah sekumpulan komputer, serta perangkat perangkat lain pendukung komputer yang saling terhubung dalam suatu kesatuan. Konsep jaringan komputer lahir pada tahun 1940-an di Amerika dari sebuah proyek pengembangan komputer di laboratorium Bell dan group riset Harvard University yang dipimpin profesor H. Aiken. Pada mulanya proyek tersebut hanyalah ingin memanfaatkan sebuah perangkat komputer yang harus dipakai bersama. Untuk mengerjakan beberapa proses tanpa banyak membuang waktu kosong dibuatlah proses beruntun, sehingga beberapa program bisa dijalankan dalam sebuah komputer dengan dengan kaidah antrian. Di tahun 1950-an ketika jenis komputer mulai membesar sampai terciptanya super komputer, maka sebuah komputer mesti melayani beberapa terminal. Untuk itu ditemukan konsep distribusi proses berdasarkan waktu yang dikenal dengan nama TSS (Time Sharing System), maka untuk pertama kali bentuk jaringan (network) komputer diaplikasikan. Pada sistem TSS beberapa terminal terhubung secara seri ke sebuah host komputer. Dalam proses TSS mulai nampak perpaduan teknologi komputer dan teknologi telekomunikasi yang pada awalnya berkembang sendiri-sendiri. B. Jenis-jenis Jaringan Komputer Jaringan Komputer berdasarkan metode ditribusi data 1. Jaringan Terpusat Yang dimaksud jaringan terpusat adalah jaringan yang terdiri dari komputer client dan komputer server dimana komputer client bertugas sebagai perantara dalam mengakses sumber informasi/ data yang berasal dari komputer server. 2. Jaringan Terdistribusi Jaringan ini merupakan hasil perpaduan dari beberapa jaringan terpusat sehingga memungkinkan beberapa komputer server dan client yang saling terhubung membentuk suatu sistem jaringan tertentu. C. Jaringan Komputer Berdasarkan Hubungan Fungsional Komputer dalam Pemrosesan Data 1. Jaringan Client-Server Jaringan ini terdiri dari satu atau lebih komputer server dan komputer client.
114 Biasanya terdiri dari satu komputer server dan beberapa komputer client. Komputer server bertugas menyediakan sumber daya data, sedangkan komputerclient hanya dapat menggunakan sumber daya data tersebut. 2. Jaringan Peer to Peer Dalam jaringan ini, masing-masing komputer, baik itu komputer server maupun komputer client mempunyai kedudukan yang sama. Jadi, komputer server dapat menjadi komputer client, dan sebaliknya komputer client juga dapat menjadi komputer server. 3. Jaringan Komputer berdasarkan Jangkauan Wilayahnya a. Local Area Network Atau yang sering disingkat dengan LAN merupakan jaringan yang hanya mencakup wilayah kecil saja, semisal warnet, kantor, atau sekolah. Umumnya jaringan LAN luas areanya tidak jauh dari 1 km persegi. Keuntungan jaringan LAN adalah: Proses back up yang mudah dan cepat Risiko kehilangan data sangat kecil Komunikasi antar karyawan dapat dilakukan. Pertukaran file dapat dilakukan dengan mudah Pemakaian printer dapat digunakan oleh semua klienFile data yang keluar masuk dapat dikontrol.
115 b. MAN (Metropolitan Area Network). Jenis jaringan komputer MAN ini adalah suatujaringan komputer dalam suatu kota dengan transfer data berkecepatan tinggi yangmenghubungkan suatu lokasi seperti sekolah, kampus, perkantoran dan pemerintahan. Sebenarnya jaringan MAN ini adalah gabungan dari beberapa jaringan LAN. Jangkauan dari jaringan MAN ini bisa mencapai 10 - 50 kilo meter. ➢ Keuntungan MAN adalah, Cakupan wilayah lebih luas mempermudah hal dalam berbisnis keamanan dalam jaringan lebih baik. ➢ Kerugian MAN adalah: Menggunakan biaya operasional menjadi target cracker untuk mengambil keuntungan pribadi memperbaiki jaringan MAN diperlukan waktu yang cukup lama. c. WAN singkatan dari Wide Area Network. WAN adalah jenis jaringan Komputer yangmencakup area yang cukup besar. contohnya adalah jaringan yangmenghubugkan suatu wilayahatau suatu negara dengan negara lainnya. ➢ Keuntungan jaringan WAN: Dokumen yang biasa dikirimkan, dapat dikirim melalui fax, dikirim melalui email dengan biaya relatif murah. Pooling data dapat dilakukan setiap hari Server kantor pusat dapat berfungsi sebagai bank dataKomunikasi antarkantor dapat menggunakan e-mail.
116 Bahasa Arab Juli - September الباب األول ِه ْجِريَّة ُس ال َّسنَة ال ْ َرأ Kompetensi Dasar Menganalisis gagasan dan teks naratif sederhana yang berkaitan dengan: ِه ْجِريَّة ُس ال َّسنَة ال ْ رأ) َTahun Baru Islam) beserta susunan gramatikal: المضارع فعل
117 َسنَة ِه ْجِريَّة َجِدْي َدة Tahun Hijriyah Baru َمِدْيَنة. ْص َحابُهُ ِم ْن َم َّكِة اِلَى ال َ َها َج َر ال َّر ُسْول ص.م وأ Hijrah Rasulullah SAW dan para sahabatnya dari Makkah ke Madinah. . ْي َم َّكةَ ُهْم فِ َرتَ ُهْم وِت َجا ْمَوالَ َ ُهْم وأ َر ُكْوا و َطَن ُهْم وبُيُ ْوتَ ُه ْم، تَ Mereka meninggalkan tanah airnya (tempat tinggal), rumahnya, hartanya dan pekerjaannya di Makkah. ْوا ا ُ تُل َن َيقْ ار أ َرادَ ال ُكفَّ َ ِه ْج َر أ ة. ْ ْص َحاَبهُ ِلل َ ِ َّي وأ َن َّي ْمَنعُ ْوا الَّنب ار أ َرادَ ال ٌكفَّ َ ْص َحاَبهُ، وأ َ ِ ّي وأ لَّنب ال َكِل َمة ال َم ْعنَى ُهْم Harta ْمَوالَ َ أ ُهْم Pekerjaan َرتَ ِت َجا Ingin/menginginkan َرادَ َ أ ْوا Membunuh ُ تُل َيقْ َي ْمَنعُ ْوا mencegah/Melarang ال َكِل َمة ال َم ْعنَى َها َج َر Hijrah ْص َحاب Sahabat Para َ أ َر ُكْوا Meninggalkan تَ َو َطَن ُهْم Mereka Air Tanah ُهْم Rumah بُيُ ْوتَ ال َكِل َمة ال َم ْعنَى ِه ْجِر ّي Hijriyah Kalender ِوْيم ال التَّقْ َساِل ِمْين Selamat ِإل تَا ْس ََلِمي ِرْي ُخ Islam Sejarah ا َحاِدثَة Kisah َمة Penting َع ِظْي ال َكِل َمة ال َم ْعنَى Menyelamatkan َن َّجاهُ َل Menjadikan َجعَ َيْوم Hari َو َص َل Sampai َو َض َع Meletakkan َع ِن فَردَ ا ُت اْل ِقَرائَ ِة ال ُم ال ِقَرا َءة إستمع وأقرأ النص
118 Orang kafir ingin membunuh Nabi Muhammad SAW dan para sahabatnya. Dan keinginan orang kafir melarang/mencegah Nabi Muhammad SAW dan sahabatnya untuk hijrah. ْص َحابُهُ. َ َ َّن هللا َن َّجاهُ وَن َجى أ َمِدْيَن ِة َساِل ِمْي َن ِِلَ ول ْص َحابُهُ اِلَى ال ّ ِ ْي وأ ِك ْن َو َص َل الَّنب Akan tetapi Nabi Muhammad SAW dan para sahabatnya tiba di Madinah dengan selamat karena Allah SWT yang menyelamatkannya. ِه ْج َرة َحاِدثَة ِإل َكاَن ْت ال ْس ََلِمي. ِرْيخ ا َمة فِي التَّا َع ِظْي Hijrah Rasul SAW ini menjadi kisah sangat penting dalam sejarah islam ِه ْجِر ّي ِلذَا . ِوْيم ال َّو ُل َيْوم ِم َن التَّقْ َ ِه ْج َرة أ ُمْو َن َيْوم ال ُم ْسِل َل ال َجعَ jadi orang islam (muslim) menetapkan/menjadikan hari pertama hijrah itu sebagai awal dari kalender hijriyah. ِن ال َخ َّطاب َر ِض َي هللاُ َعْنهُ. ِه ْجِر ّي ُهَو ُع َمَر ب ِوْيم ال َّو ُل َم ْن َو َض َع التَّقْ َ وأ Dan orang yang pertama membawa Kalender Hijriyah yaitu Umar bin Khattab R.A. قل )ص( إذا كان العبارة صحيحة وقل )خ( إذا كان العبارة خطاء! َّول ِم ْن َش ْهِر ِْلَ ْون ِب َسَن ٍة ِه ْجِرَّية َجِدْيدَة فِي ا ُ ُمْون َي ْحتَِفل ١ُ م ْسِل َر َم . اَل َضان ْ َماٍم َكِبْيٍر ْهِت ِ ُم َحا َض َرة الِدّْيِنَّية ِبإ ل ْ لَى ا ِ ُمْون َي ْستَ ِمعُ ْون إ ٢ُ م ْسِل ْ . اَل لَى القَا ِه َرة ِ ْص َحابُه ِم ْن َم َّكة إ َ َوأ ٣َ .ها َج َر اَل َّر ُسْول ص.م َمِدْيَنة ل ْ لَى ا ِ َهبُ ْوا إ َوذَ َو َطَن ُهْم َر ُكْوا ٤َ كافِ ُرْون تَ ْ . اَل ِه ْج َرة ل ُكفَّ ْ َرادَ ا َ ٥ .أ ْ ْص َحابهُ ِلل َ ِ ْي َوأ َن َّي ْمَنعُ ْوا اَلَّنب ار أ ْص َحابُهُ َ ْي َوأ ِب ٦ ن َّ ْوا اَل ُ تُل َنَّيقْ ار أ ُكفَّ ْ . َي ْستَ ِطْي ُع اَل ِه ْجِري ل ْ ِوْيم ا ق َّو ُل َيْوم ِم َن التَّْ َ ِه ْج َرة أ ل ْ ُمْون َيْو ُم ا ٧ُ م ْسِل ْ َل اَل . َجعَ ْ ِجِرْي َن بُيُ ْوتًا فِي ا ٨ُ مَها َم . َكا َن ِلل ِدْيَنة ْ ل ْص َحابُهُ َ َوَن َجى أ َّن هللاَ َن َّجاهُ َمِدْيَنة َساِل ِمْين، ِِلَ ل ْ لَى ا ِ ْص َحابُهُ إ َ ْي َوأ ِب َو َص َل اَلَّن .٩ َرة َجا َمِدْيَنة ِللِتّ ل ْ لَى ا ِ ْص َحابُهُ إ َ َوأ َر َك اَل َّر ُسْول ص.م ١٠.تَ التدريبات
119 ْس َما ُء ال ُّش ُه ْور َمِر أ يَّة َ القَ Nama-nama Bulan dalam Islam (االستماع) ‘Istima رقْم َّ ال ار َ ي ِ ِال ْخت ْ ا ة َ اب َ ِإلج ْ ا أ ب ج د ١ ش و ا ل ... ٢ م ح ر م ... ٣ ر ج ب - ... Dengarkan mufradat-mufradat yang disebutkan gurumu lalu cocokkan dengan jawaban yang tersedia serta tulis di kotak jawaban yang telah disediakan إستمع وأعد التدريبات على المفردات المفردات ِخيْ ر بيْ ُع َرِ بيْ ُع َرِ اِلَ ُم َح َّرم فَر َص َّول اِلَ َر َج شَ ْعَبان ِخيْ ر اِد َم ُج ب َّول اِد َم ُج ل اِلَ ل اِلَ ل ِح َّجة ْ ْعدَة ذُوا لقَ ْ َر َم َضان شَ َّوال ذُوا
120 رقْم َّ ال ار َ ي ِ ِال ْخت ا ة ْ َ اب َ ِإلج ْ ا أ ب ج َر َها َج َر ١ َه ... َج َر َها َجا َحاِديثَ ... َحاِدثَ ة َح ة ٢ِ دثَة َّو ٣ ال ْي ُع اِلَ ِ َر َّول اب ْي ُع اِلَ ِ َر َّول ب ْي ُع اِلَ ِ َر ... ب َص ر ٤ فَر َص ر افَ َص ... فَا ِإل ٥ْ سََلم ِإل تَا ْسََلِمي ِر تَ ْي ُخ ِرْي ُخ ا ا م ِإل ْسلَ تَ ... ِرْي ُخ ا َمة َم ٦ ة َماة َعا ِظْي َع ِظْي ... َع ِظْي ٧َ ساِل ِمْين َسِل ِمن َساِلم ... َر ٨ ادَ ا َ َر أ ادَا َ َر أ ادَ أ ... َ ِر قَ يَّة َمِر ٩ يَّة َما ِر قَ يَّاة قَ ... َما َساَن َس اة َن َس اة ١٠َ نة ...
121
122
123 ➢ أجب عن السؤال وإمإل الفراغ! (Jawablah pertanyaan yang kosong dalam kotak dan lengkapilah!) ْن ت ي ُه ه و ْن أ أ ت ن ا ْح ُن أ ن ُب ُب ْكتُ ي ْكتُ َ أ ْعُمِلْي َن ي ْعُم ُل تَ ي أ ُك ُل ُك ُل ْ ْ تَأ ي ْدُر ُس تَ ْد ُر ُس ُس نَ ْجِل ُس ي ْج ل التدريبات
124 الباب الثاني ِذ ْكِرى َم ْوِلِد ال َّر ُس ْول ِ ال َح ْف ُل ب Kompetensi Dasar Menyusun teks naratif sederhana yang berkaitan dengan tema: َح ْف ال َمْوِلِد ال َّر ُسْول ِ ب ل) Peringatan Kelahiran Nabi Muhammad SAW)
125 ال َكِل َمة ال َم ْعنَى Hari Senin نِ َنْي ْ ِإلث َيْوِم ا َعاِم الِفْيل Gajah Tahun َرَباهُ Mengajarinya هُ Kakeknya ُّ َجد ُّمهُ Pamannya َع ال َكِل َمة ال َم ْعنَى ُوِلدَ Dilahirkan ْط ِن Perut َب ُّمهُ Ibunya ُ أ َي Wafat ِ ُوفّ تُ بُ ْوهُ Bapaknya َ أ ال َكِل َمة ال َم ْعنَى ِّصغَر Kecil Ketika ِعْندَ ال َع َم َل Pekerjaan ِر َعاَية Pengembala الغَنَم Kambing تَ َزَّوج Menikahi ال َكِل َمة ال َم ْعنَى ْس َرى Perjalanan َي ْسِر أ - ي َ Berdagang/ berniaga َرة ِت َجا َرَّباهُ َجدَّهُ kakeknya Diajari Pengembala kambing ِر َعاَية الغََنم َح َمى - َي ْحِمي Melindungi فَردَ ا ُت ال ُم
126 َح ْف ال ِ َمْوِلِد ال َّر ُسْول ل ب Peringatan Kelahiran Nabi Muhammad SAW َّول. ْي ُع اِلَ ِ ْي َع َش َر ِم ْن َش ْهِر َرب اِن َّ ْي َعاِم الِفْيل، الث ِن، فِ َنْي ْ ِإلث ْي َيْوِم ا ُوِلدَ فِ Nabi Muhammad SAW dilahirkan pada hari senin di tahun gajah, 12 Rabiul Awwal ُّمهُ. ُ ْط ِن أ ْي َب ِن و ُهَو فِ بُ ْوهُ و َكا َن اب ُن َش ْهَرْي َ َي أ ِ ُوفّ َوتُ Ayahnya wafat dua bulan setelah dia (Nabi) didalam perut ibunya بُو َطاِلب. َ ُّمهُ أ ِب، َرَّباهُ َع ّ ُم َطل َي َجدَّهُ َعْبدُ ال ِ ُوفّ َّما تُ ِب. ولَ ّ ُم َطل هُ َعْبدُ ال ُّ َرَباهُ َجد فَ Kakeknya Abdul Mutholib mengajarinya (Nabi), dan ketika kakeknya wafat, dia (Nabi) diajari pamannya Abu Tholib. ْي ِر َعاَية الغََنم. ِّصغَر، َع َم َل ُم َحَّمد فِ ِعْندَ ال Ketika kecil pekerjaan Nabi Muhammad ialah pengembala kambing تَ َزَّوج َخِدْي َجة و َكا َن َع ْمُرهُ َخ ْم ًسا و ِع ْشِرْي َن َسَنة Nabi Muhammad menikahi Khadijah umur 25 tahun. ➢ إستمع الكالم مدرسك وثم رتب الكلمة لتصبح جملة ! (Dengarkanlah ucapan gurumu, kemudian susunlah kata dibawah ini menjadi sebuah kalimat !) ِرْيخ ِبِذ ْكِرى- التَّا َّول- َرِبْي ُع اِلَ ِبي- ا ْحتَفَل- َمْوِلد- ِم ْن- 12 - 1 .الَّن ال ِقَرا َءة إستمع وأكتب إستمع وأقرأ النص التدريبات
127 َهذَا- قَا َعة ْي- و- ِل َمع- فِ َّطاِلَبات- ا ْجتَ َحْفل- ال طََّلب- ال ُّ َم ْد َر َسة- ال 2 .ال ل ْجَنة- ال َّر ُسْول َّ َمْوِلد- َن ْح ُن- ال َحْفل- ْع َضاء- ِل َ 3 .أ ➢ ترجم هذه الجملة إلى اللغة العربية! (Terjemahkanlah kalimat dibawah ini ke dalam Bahasa Arab!) 1. Abdul Muthalib meninggal dan umur Nabi Muhammad SAW saat itu 8 tahun 2. Nabi Muhammad SAW menikah dengan Khadijah pada saat umurnya 25 tahun 3. Nabi wafat ketika umur 63 tahun di Madinah
128 إقرأ وترجم اللغة اإلندونيسية
129
130
131 Webing Tema Kelas IX Oktober-Desember 2023 Kajian Q.S. Al-Isra : 23 Hadis Berbakti Kepada Orang Tua Allah Al-Majid Kisah Uwais Al-Qarni Interaksi terhadap orang tua Perbuatan/ sikap terhadap orang tua Mendengarkan orang tua “Alhamdulillah, Allah Al-Majid Yang Maha Mulia sifat-Nya dijadikan contoh untuk menjalani kehidupan sehari-hari, untuk menumbuhkan sifat terpuji”
132 Panduan Isi Materi Tema bulan Oktober-Desember SMPIT Al-Lauzah Tahun Pelajaran 2023/2024 Jl. Palapa, Parung Beunying, Serua. Ciputat Tangerang Selatan Semester : Ganjil Kelas : IX (Sembilan) Tema : Alhamdulillah, Allah Al-Majid Yang Maha Mulia sifat-Nya dijadikan contoh untuk menjalani kehidupan sehari-hari, untuk menumbuhkan sifat terpuji A. Al-Qur’an QS. Al-Isra: 23 ِب َ و ُ اه َّ ي ِ ٓا إ َّ ل ِ إ ۟ ٓوا ُ د ُ ب ْ ع َ ا ت َّ ل َ أ َ ك ُّ ب َ ر ىَٰ ضَ َ ق َ و ٱ َ ك َ ِعند َّ ن َ غ ُ ل ْ ب َ ا ي َّ م ِ إ ۚ ا ن سََٰ ْ ِح إ ِ ن ْ ي َ لِد ََٰ و ْ ل ٱ ْ و َ آ أ َ م ُ ه ُ د َ ح َ أ َ ر َ ِكب ْ ل ا يم ِ ر َ اك ل ْ و َ ا ق َ م ُ ه َّ ل ل ُ ق َ ا و َ م ُ ه رْ َ ه ْ ن َ ا ت َ ل َ ٍ و ف ُ آ أ َ م ُ ه َّ ل ل ُ ق َ ا ت َ ل َ ا ف َ م ُ اه َ ِكل Artinya: Dan Tuhanmu telah memerintahkan supaya kamu jangan menyembah selain Dia dan hendaklah kamu berbuat baik pada ibu bapakmu dengan sebaikbaiknya. Jika salah seorang di antara keduanya atau kedua-duanya sampai berumur lanjut dalam pemeliharaanmu, maka sekali-kali janganlah kamu mengatakan kepada keduanya perkataan "ah" dan janganlah kamu membentak mereka dan ucapkanlah kepada mereka perkataan yang mulia. B. Hadits Nabi ِي ف ُ ه َ ل َ د َ م ُ ي ْ ن َ َ َ ب أ ح َ أ ْ ن َ : »م َ م َ ل سَ َ ِه و ْ ي َ ل َ ع ى اَّللُ َ ل ِ صَ َ اَّلل ُ ول سُ َ ر َ ال َ : ق َ ال َ ٍك ق اِل َ م ِ ن ْ ِس ب َ ن َ أ ْ ن َ ع ُ ه َ ِحم َ ر ْ ِصل َ ي ْ ل َ ِه و ْ ي َ الِد َ و َ ر َ ب َ ي ْ ل َ ِقِه ف ْ ز ِ ِي ر ف ُ ه َ ل َ اد َ ز ُ ي ْ ن َ أ َ ِه و ِ ر ْ م ُ ع Artinya: Dari Anas bin Malik radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda; “Siapa yang ingin dipanjangkan umurnya dan ditambahkan rezkinya, maka hendaknya ia berbakti kepada kedua orang tuanya dan menyambug silaturrahim (kekerabatan).” (HR. Ahmad). C. Asmaul Husna Allah Al-Majid yang berarti Yang Maha Mulia. Sifat-Nya dijadikan contoh untuk menjalani kehidupan sehari-hari, untuk menumbuhkan sifat terpuji D. Kisah Kisah Inspiratif Berbuat Baik Baik Kepada Orang Tua
133 Uwais Al Qarni tinggal di Yaman bersama ibunya. Ia dikenal tak pernah lelah dalam merawat ibunya yang lumpuh. Diceritakan sang Ibu adalah seorang yang cacat dengan penyakit kusta yang membuat kulitnya menjadi belang-belang. Uwais selalu merawat dan memenuhi semua permintaan ibunya. Namun hanya satu yang sulit untuk ia kerjakan. Sang ibu meminta dapat mengerjakan haji. “Anakku, mungkin Ibu tak lama lagi akan bersamamu. Ikhtiarkan agar ibu dapat mengerjakan haji,” pinta sang ibu. Mendengar itu, Uwais termenung. Dikarenakan perjalanan yang jauh dari Yaman ke Makkah, sementara mereka adalah keluarga yang miskin dan tidak mempunyai kendaraan seperti unta pada zamannya. Dengan hati yang kuatnya, ia membeli seekor anak lembu dan setiap pagi ia menggendong bolak balik anak lembu itu untuk memperkuat tubuhnya. Ia sempat dikira gila orang di lingkungannya dan banyak juga yang menganggapnya aneh. Setelah 8 bulan berlalu dan musim haji datang, ia memenuhi permintaan sang ibu dengan menggendongnya berjalan kaki dari Yaman ke Makkah untuk menunaikan ibadah haji. Walaupun sangat sulit bagi Uwais Al Qarni, baginya keutamaan dirinya adalah merawat dan mengabulkan semua permintaan ibunya. Ketegarannya tersebut menjadi kisah mulia bagi anak dan ibu semasa zaman Rasullulah SAW. Ketika Uwais sedang menunaikan ibadah haji bersama ibunya, Uwais berjalan menggendong ibunya wukuf di Ka'bah. Sang ibu meneteskan air mata telah melihat Baitullah. Sang ibu cukup kaget dengan permintaan dan doa Uwais setelah mendengar apa yang diucapkan Uwais. “Ya Allah, ampuni semua dosa ibu,” kata Uwais. “Bagaimana dengan dosamu?” tanya sang Ibu keheranan. Uwais menjawab, “Dengan terampuninya dosa ibu, maka ibu akan masuk surga. Cukuplah ridha dari ibu yang akan membawaku ke surga.” Seketika Allah SWT memberikan karunia untuknya, keinginan tulusnya dan cinta ibunya membuat ia sembuh dari penyakit kulitnya, dan tertinggal bulatan putih sebesar dua dirham di tengkuknya. Kewajiban anak terhadap orang tua: 1. Menghormati, menyayangi dan taat kepada orang tua. 2. Segera datang ketika dipanggil. 3. Berbicara dengan sopan, lemah lembut dan tidak cuek terhadap orang tua 4. Menghindari hal-hal yang tidak disukai atau membuat orang tua marah. 5. Menafkahi orang tua ketika dewasa. 6. Merawat orang tua ketika sakit. 7. Menjaga nama baik orang tua. 8. Mendoakan kebaiakan dunia dan akhirat dll. E. Memilih Bahasa Yang Baik dan Sopan Ketika Berbicara dengan Orang Tua Adab terhadap orang tua adalah sikap dan perilaku yang baik dan sopan yang ditunjukkan kepada orang tua. Adab ini merupakan bagian penting dari budaya dan
134 norma sosial di banyak masyarakat. Adab terhadap orang tua mencerminkan penghormatan, penghargaan, dan rasa terima kasih kita terhadap peran dan kontribusi orang tua dalam kehidupan kita. Memilih bahasa yang baik dan sopan kepada orang tua berarti menggunakan katakata yang santun, menghormati, dan menghargai saat berkomunikasi dengan mereka. Ini mencakup penggunaan kata-kata sopan seperti "tolong," "terima kasih," "maaf," dan "permisi" dalam percakapan sehari-hari. Selain itu, memilih bahasa yang baik dan sopan juga berarti menghindari penggunaan kata-kata kasar, menghina, atau merendahkan. Pemilihan bahasa yang baik dan sopan kepada orang tua mencerminkan rasa hormat, penghargaan, dan perhatian kita terhadap mereka. Ini adalah bagian dari adab terhadap orang tua yang penting dalam banyak budaya dan norma sosial. Dengan menggunakan bahasa yang baik dan sopan, kita menunjukkan kesopanan dan penghormatan kepada orang tua sebagai bentuk penghormatan terhadap posisi mereka dalam keluarga dan peran mereka dalam hidup kita. Berbicara dengan bahasa yang baik dan sopan kepada orang tua menciptakan lingkungan komunikasi yang positif dan saling pengertian. Ini membantu menjaga hubungan yang sehat dan harmonis antara orang tua dan anak, dan menciptakan atmosfer yang nyaman untuk berkomunikasi secara terbuka dan jujur. Memilih bahasa yang baik dan sopan kepada orang tua juga melibatkan penggunaan nada yang lembut dan penuh perhatian dalam bicara kita. Komunikasi yang lembut dan sopan tidak hanya mencakup kata-kata yang digunakan, tetapi juga bagaimana kita menyampaikan pesan kita. Memiliki sikap dan perilaku yang baik dalam berbicara dengan orang tua membantu menciptakan ikatan emosional yang kuat dan saling pengertian antara generasi yang lebih tua dan lebih muda. Memilih bahasa yang baik dan sopan kepada orang tua adalah cara kita menunjukkan penghormatan dan cinta kepada mereka. Dengan memperhatikan bagaimana kita berbicara dan berkomunikasi dengan orang tua, kita dapat membangun hubungan yang harmonis, saling menghormati, dan saling mendukung satu sama lain. Memilih bahasa yang baik dan sopan saat berbicara dengan orang tua juga sangat penting. Berikut beberapa tips untuk menggunakan bahasa yang tepat dan sopan: 1. Hindari bahasa kasar: Jauhkan diri dari menggunakan kata-kata kasar atau tidak pantas saat berbicara dengan orang tua. Pilih kata-kata yang santun dan menghormati mereka. 2. Gunakan kata-kata sopan: Perhatikan penggunaan kata-kata sopan seperti "tolong," "terima kasih," "maaf," dan "permisi." Ini menunjukkan rasa hormat dan sopan santun dalam berkomunikasi dengan orang tua.
135 3. Hindari penghinaan atau ejekan: Jangan menggunakan bahasa yang menghina atau merendahkan orang tua. Jaga sikap hormat dan hindari lelucon yang bisa merendahkan atau menyakiti perasaan mereka. 4. Berbicara dengan nada yang lembut: Selain memilih kata-kata yang baik, pastikan untuk berbicara dengan nada yang lembut dan menghormati. Jangan terlalu keras atau tergesa-gesa dalam bicara Anda. 5. Dengarkan dengan sabar: Ketika orang tua berbicara, dengarkan dengan sabar dan jangan buru-buru memotong atau menyelesaikan kalimat mereka. Berikan perhatian penuh dan tanggapi dengan penuh perhatian. Penting untuk diingat bahwa adab terhadap orang tua dan pemilihan bahasa yang baik dan sopan adalah bentuk penghormatan dan penghargaan kita kepada mereka. Melalui sikap dan perilaku yang baik, kita dapat memperkuat ikatan keluarga dan membangun hubungan yang harmonis dengan orang tua kita. F. Contoh Interaksi Kepada Orang Tua 1. Makan Bersama 2. Bepamitan Sebelum Pergi. 3. Belajar Ditemani Keluarga. 4. Pergi Jalan - Jalan Bersama Keluarga. 5. Membersihkan Rumah. 6. Saling menyapa dengan anggota keluarga yang lain. 7. Berkumpul untuk saling menceritakan berbagai pengalaman. 8. Diskusi yang dilakukan oleh anak dan orang tua. 9. Mengajak orang rumah untuk beribadah bersama. G. Bentuk Perbuatan Baik dan Buruk Kepada Orang Tua Contoh Perbuatan Baik Terhadap Orang Tua: 1. Bertutur kata lembut kepada orang tua. 2. Membantu menyelesaikan pekerjaan rumah. 3. Patuh terhadap perintah orang tua. 4. Selalu bersikap sopan kepada orang tua. 5. Selalu sabar dan tahan amarah. 6. Memberikan hadiah kepada orang tua. 7. Tidak pernah menyia-nyiakan kerja keras orang tua. 8. Merawat orang tua. 9. Menghormati pilihan orang tua. 10.Selalu memprioritaskan orang tua.
136 Contoh Perbuatan Buruk Terhadap Orang Tua: 1. Menyakiti fisik. 2. Menyakiti perasaannya. 3. Berkata 'Ah' dan mengeraskan suara. 4. Membicarakan keburukan orang tua. 5. Mencaci atau menjadi sebab dicaci orang. 6. Membelalakkan mata. 7. Sangat membebani. 8. Tidak peduli dan menjauhi orang tua. 9. Tidak mengakui orang tua. 10.Berlaku zalim.
137 Webbing Lesson Plan Oktober – Desember 2023 Level /Kelas : IX (Sembilan) Tema : Adab Subtema : Adab Terhadap Orang Tua Goal tema : 1. Siswa mengetahui Allah Al-Majid Yang Maha Mulia, Sifat-Nya dijadikan contoh untuk menjalani kehidupan sehari-hari, untuk menumbuhkan sifat terpuji 2. Siswa mengetahui perbuatan dan komunikasi yang baik kepada orang tua 3. Siswa mampu menggunakan bahasa yang baik dan sopan ketika berbicara kepada orang tua 4. Siswa mampu menerapkan etika yang baik kepada orang tua - Mampu mengidentifikasi jenis teks cerita pendek - Mampu menelaah teks kritik atau pujian dari teks tanggapan - Mengidentifikasi unsur pembangun karya sastra dalam teks cerita pendek yang dibaca atau didengar - Menelaah struktur dan aspek kebahasaan cerita pendek yang dibaca atau didengar “Alhamdulillah, Allah AlMajid Yang Maha Mulia sifat-Nya dijadikan contoh untuk menjalani kehidupan sehari-hari, untuk menumbuhkan sifat terpuji” Kosakata : - Transformasi - Undang-undang - Kedaulatan - Perubahan - Globalisasi - Unnecessary waste - Orphan - Laa Annafi - Laa Nahy Konsep : - Transformasi - Tekanan Pada Zat - Sistem Jaringan - Internet PAI/PI : Menghormati orang tua dan guru Surat: Al-Kahfi 1-10 AL-Kahfi 101-110 Doa : Do’a Penutup Majlis Hadits : Hadits Menguap Asmaul Husna Al-Majid Kegiatan Pendukung : - Kelas Konsultasi - Pembagian Rapot - PHBI - Guru tamu - Program Kelas - Hari Guru - PAS Ganjil - ATP - SLE - Pemilu BES - Class Meeting - Memahami Q.S Al-Isra:23 - Menjelaskan konsep tekanan pada zat pada dan cair. - Memahami ketentuan tentang bentuk dan kedaulatan negara sesuai UUD RI 1945 - Memahami dasar-dasar sistem jaringan - Menganalisis perubahan kehidupan soisal budaya Bangsa Indonesia dalam menghadapi arus globalisasi untuk memperkokoh kehidupan kebangsaan - Menelaah perubahan keruangan dan interaksi antar ruang negaranegara Asia dan benua lainnya. - Siswa mampu menerapkan sikap bersaudara terhadap sesama muslim - Siswa mampu mengambil peran di dalam kelompok. - Siswa mampu bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. - Siswa mampu menunjukkan perilaku hormat dan taat orang tua dan guru Gross Motor: -Mempraktikkan variasi dan kombinasi gerak spesifik dalam berbagai permainan bola kecil sederhana dan atau tradisional -Mempraktikkan alat music dengan lagu daerah dan nasional Physical health: - Merawat kesehatan mental dengan cara berteman dan bersahabat dengan baik Fine Motor: - Membuat karya seni lukis dengan berbagai bahan dan teknik - Menyanyikan lagu daerah dan nasional
138 TARGET PENGAJARAN AL-QUR’AN METODE BITTAJWID DO’A DAN HADITS TAHUN AJARAN 2023-2024 KELAS 9 Bulan Oktober-Desember Tahsin tahfidz Surah Al-Kahfi ayat 1-10 Surah Al-Kahfi ayat 101-110 Do’a Penutup Majelis ا َ ك َ ان َ ح ْ ب ُ س َُّ َ ه ك َ ي ّللَا ْ َ ل ِ ب إ ُ ْ و ُ ت َ أ َ و َ ُ ك ِفر ْ غ َ ت س ْ َ أ تَ ْ ن َ أ َ لا ِ إ َ له ِ إ َ لا ْ ن َ أ ُ د َ ه ْ ش َ أ َ ِدك ْ م َ ِبح َ و Artinya : “ Maha Suci Engkau ya Allah, dan dengan memuji kepada-MU aku bersaksi bahwa tiada Tuhan selain Engkau. Aku memohon ampun dan bertaubat kepada-Mu Hadits Menguap ا َ ث َ ا ت َ ذ ِ إ َ أ ْ ع ضَ َ ي ْ ل َ م ف ُ ك ُ د َ ح َ أ ُ َب ه ْ ِمن ُ ك َ ح ضْ َ ي َ ان َ ط ْ ي َّ الش َّ ِ ن إ َ ِ ى ف و ْ ع َ ي َ لا َ ى ِفيِه و َ ل َ ع ُ ه َ د َ ي Artinya: ‘’Apabila seseorang diantara kamu menguap, hendaklah ia letakkan tangannya atas mulutnya, dan jangan berbunyi, sebab setan akan menertawakannya (bila ia melakukan hal itu)’’.
139 Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Oktober - Desember MENUAI KEBERKAHAN DENGAN RASA HORMAT DAN TAAT KEPADA ORANGTUA DAN GURU A. Menghormati Orangtua dan Guru Keharmonisan dan kebahagiaan hidup sebuah keluarga akan terwujud jika semua anggota keluarga saling menghormati dan menyayangi. Anak menghormati orangtua, dan orangtua menyayangi anaknya. Seorang adik menghormati kakaknya, dan kakak menyayangi adik-adiknya. Sikap saling menghormati dan menyayangi seperti ini harus dibiasakan mulai dari keluarga. Pembiasaan dan penanaman akhlak mulia sejak dari dalam keluarga akan membentuk karakter positif seorang anak. Menghormati dan menyayangi kedua orangtua merupakan kewajiban seorang anak. Sikap menghormati dan menyayangi kedua orangtua dapat dimaksudkan sebagai bentuk balas budi kita kepada mereka. Namun balas budi kita tak akan bisa sepadan dengan pengorbanannya. Sangatlah wajar apabila kita diwajibkan Allah Swt. untuk menghormati kedua orangtua. Mengingat jasa-jasanya kepada kita sungguh tak ternilai. Kewajiban menghormati kedua orangtua banyak tertuang dalam al- Qur‘ǎn, diantaranya Q.S. allsrǎ‘/17:23 berikut ini: Artinya: “Dan Tuhanmu telah memerintahkan agar kamu jangan menyembah selain Dia dan hendaklah berbuat baik kepada ibu bapak. Jika salah seorang di antara keduanya atau kedua-duanya sampai berusia lanjut dalam pemeliharaanmu, maka sekali-kali janganlah engkau mengatakan kepada keduanya perkataan “ah” dan janganlah engkau membentak keduanya, dan ucapkanlah kepada keduanya perkataan yang baik.” (Q.S. alIsrā’/17:23) Ayat tersebut menegaskan bahwa Allah Swt. mewajibkan kita berbuat baik kepada ibu bapak. Tutur kata kita kepada keduanya haruslah lemah lembut. Mengucapkan kata “ah” kepada orangtua saja tidak dibolehkan oleh agama, apalagi mengucapkan kata-kata atau memperlakukan mereka dengan lebih kasar daripada itu. Ketika kita sedang dinasihati orangtua dengarkan baik-baik, jangan memotong pembicaraan. Kita berusaha menampilkan sikap terbaik supaya kedua orangtua merasa dimuliakan. Nasihat-nasihat tersebut kita laksanakan dengan sebaik- baiknya.
140 Ibnu Mas’ud, seorang sahabat Rasulullah saw. bertanya, “Wahai Rasulullah, siapakah yang lebih berhak aku pergauli dengan baik?”. Beliau menjawab: “Ibumu”. Kutanyakan lagi, “Lalu siapa lagi?” beliau menjawab: “Ibumu”. Aku bertanya lagi, “Siapakah lagi?”. Beliau menjawab: “Ibumu”.Aku bertanya lagi, “Siapakah lagi?”. Beliau baru menjawab: “Kemudian barulah bapakmu, kemudian kerabat yang paling terdekat yang terdekat”. Sumber: Hadis yang diriwayatkan oleh At-Tirmizi Menghormati kedua orangtua akan mendatangkan keberkahan hidup bagi seorang anak. Mengapa demikian? Karena dengan menghormati kedua orangtua mereka akan merasa senang dan bangga. Mereka akan berdoa kepada Allah Swt. agar anak-anaknya mendapat perlindungan-Nya. Doa orangtua sangat berarti bagi anak-anaknya. Inilah yang akan menjadikan hidup kita berkah. Anak yang menghormati kedua orangtuanya akan selalu meminta nasihat, petunjuk, dan doa. Inilah cerminan anak salih/salihah. Anak salih tidak menganggap orangtuanya bodoh dan ketinggalan zaman. Mereka juga tidak merasa malu dan menyesal dengan keadaan orangtua. Meskipun pendidikan seorang anak lebih tinggi dari kedua orangtua, ia tetap tidak meremahkan dan menganggap rendah orangtuanya. Mereka memposisikan orangtua di tempat yang mulia. Setiap hari meminta doa restu kedua orangtua agar citacitanya tercapai. Ada seseorang bertanya kepada Rasulullah saw., antara bapak dan ibu manakah yang lebih berhak diperlakukan dengan baik? Cermatilah kisah berikut ini ! Anak salih juga akan menghormati gurunya sebagaimana ia menghormati kedua orangtua. Guru telah berjasa besar mendidik kita menjadi pintar dan berakhlak mulia. Ia akan selalu mengikuti pelajaran dengan penuh semangat. Mengerjakan tugas sekolah dengan baik dan tepat waktu. Mendengarkan dan melaksanakan nasihat dan petunjuk dengan sungguh-sungguh. Pantang bagi anak salih untuk menyakiti hati gurunya. Justru ia akan selalu berusaha membuat gurunya senang dan bangga dengannya. Ia akan selalu minta nasihat dan doa dari setiap guru yang mengajar di kelas. Jika dalam satu hari ia mendapat doa dari empat guru, maka dalam satu minggu ia akan mendapat dua puluh delapan kali doa dari guru- guru tersebut. Berarti dalam satu bulan ia mendapat seratus dua belas kali doa, dan seribu tiga ratus empat puluh empat kali doa dalam satu tahun. Subhanallah, doa-doa dari bapak dan ibu guru inilah yang turut andil dalam kesuksesan dan keberkahan hidup kita. Sungguh Allah Swt. mengabulkan semua doa hamba-Nya,
141 apalagi doa itu dipanjatkan dengan ikhlas oleh bapak dan ibu guru secara berulang-ulang dan terus menerus. Tentu doa-doa ini sulit kita dapatkan jika kita sering membuat bapak ibu guru kecewa dan sakit hati karena perilaku buruk yang kita lakukan. Oleh karena itu hormatilah bapak dan ibu guru dengan sepenuh hati. Contoh lain akhlak anak salih, saat berjalan dan berpapasan dengan bapak atau ibu guru mereka akan menyapa sambil tersenyum dan mencium tangannya. Sikap mulia ini adalah salah satu bentuk sikap menghormati bapak dan ibu guru baik ketika di sekolah maupun di luar sekolah. B. Taat kepada Orangtua dan Guru Perhatikan Q.S. Luqmǎn/31:14 berikut ini. Artinya: “Dan Kami perintahkan kepada manusia (agar berbuat baik) kepada kedua orangtuanya. Ibunya telah mengandungnya dalam keadaan lemah yang bertambahtambah, dan menyapihnya dalam usia dua tahun) Bersyukurlah kepada-Ku dan kepada kedua orangtuamu. Hanya kepada Aku kembali-mu.” (Q.S. Luqmān/31:14) Seorang anak wajib mentaati kedua orangtua. Ketaatan seorang anak kepada kedua orangtua merupakan bentuk “birrul walidain”. Birrul walidain adalah berbakti kepada kedua orangtua. Berbakti kepada kedua orangtua termasuk salah satu amalan paling mulia dalam agama. Berbakti kepada orangtua akan mendatangkan banyak keberkahan dan keutamaan bagi seorang anak. Keberkahan ini dapat dirasakan baik ketika masih hidup di dunia maupun kelak di akhirat. Beberapa keberkahan dan keutamaan tersebut adalah sebagaimana berikut ini: a. Berbakti kepada orangtua merupakan salah satu kunci masuk surga. Allah Swt. akan membuka pintu surga bagi anak yang berbakti kepada kedua orangtuanya. Bahkan akan mendapat kedudukan dan derajat yang tinggi di surga. Hal ini dikarenakan rida Allah Swt. tergantung dari rida orangtua, murka Allah Swt. juga tergantung murka orangtua. Anak yang durhaka kepada orangtuanya tidak akan masuk surga atau dengan kata lain, ia akan masuk neraka. b. Berbakti kepada kedua orangtua merupakan bagian dari "jihǎd fi sabilillǎh" atau berjuang di jalan Allah Swt. Jihad memiliki nilai pahala sangat besar di sisi Allah Swt. Seorang anak yang ikhlas berbakti kepada kedua orangtuanya akan mendapat pahala sangat besar dari Allah Swt.
142 c. Berbakti dan menghormati orangtua dapat melebur dosa-dosa besar. Dosa- dosa yang pernah dilakukan seorang anak akan mendapat ampunan dari Allah Swt. disebabkan ia berbakti kepada kedua orangtuanya. Ampunan Allah Swt. merupakan karunia sangat berharga bagi seorang manusia, sebab, ampunan Allah Swt. akan menjadikan hidup kita tenang dan bahagia, baik di dunia maupun di akhirat kelak. Bentuk berbakti kepada kedua orangtua beragam, di antaranya dengan menaati perintah mereka. Sikap terbaik seorang anak ketika dimintai tolong orangtuanya adalah segera melaksanakan dengan senang hati dan tak mengharap imbalan. Berkaitan dengan hal ini, bacalah kisah inspiratif berikut ini ! Kisah Gadis Kecil dan Ayahnya Seorang gadis kecil sedang berjalan bersama ayahnya menyeberangi sebuah jembatan. Ayahnya merasa khawatir dengan keselamatan putrinya kalau jatuh ke sungai. Untuk itu, dia menyuruh putrinya agar memegang erat-erat tangannya “Anakku, peganglah eraterat tangan ayahmu ini, agar kamu tidak terjatuh.” Putrinya menjawab dengan tegas, “Tidak, ayah. Ayahlah yang harus memegang tanganku erat-erat.” “Ayo, peganglah tangan ayah, agar kamu tidak terjatuh, putriku,” seru ayahnya lagi. Putrinya itu juga dengan cepat menjawab, “Tidak mau, kumohon Ayah peganglah tanganku.” Dengan heran ayahnya kemudian bertanya, “Apa bedanya, putriku?” Putrinya menjawab, “Ya, Ayah. Bila saya yang memegang tangan Ayah, bisa jadi saya tidak kuat memegangnya lalu terlepas. Namun, bila Ayah yang memegang tanganku, maka engkau tidak akan melepaskannya sama sekali.” Sumber: 110 Hikmah untuk Setiap Muslim Di samping berbakti kepada orangtua, kita harus taat kepada guru. Sebagaimana wajib hukumnya mematuhi kedua orangtua, wajib pula mematuhi perintah para guru selama tidak bertentangan dengan syariat agama Islam. Guru adalah orangtua kedua setelah orangtua kandung atau orangtua asuh. Guru telah berjasa besar dalam mendidik dan mengajari kita berbagai ilmu pengetahuan, serta menanamkan akhlak mulia. Ia tak kenal lelah berusaha maksimal guna mencerdaskan anak bangsa. Menghormati, menyayangi, serta memuliakan guru merupakan perilaku terpuji yang harus kita lakukan. Segala perintah dan nasihatnya kita laksanakan sepenuh hati. Setiap
143 Dalam sebuah hadis riwayat al-Baihaqi, Rasulullah saw. bersabda: “Barangsiapa yang merendahkan gurunya, akan ditimpakan oleh Allah kepadanyatiga azab (penderitaan): 1. sempit rezekinya, 2. hilang manfaat ilmunya, 3. keluar dari dunia ini (wafat) tanpa iman.” Sumber: Hadis yang diriwayatkan oleh al-Baihaqi saat kita doakan mereka supaya mendapat perlindungan Allah Swt. Jika ini dilakukan oleh seluruh murid, maka sungguh ini akan membawa keberkahan bagi pendidikan di Indonesia. Guru telah berjasa melestarikan dan menyampaikan ajaran Islam sehingga kita memiliki akidah yang lurus, serta memahami antara yang haq dan batil. Rasulullah saw. memerintahkan umat Islam untuk menghormati dan menaati guru. Hal ini disebabkan guru adalah pewaris ilmu dan menjadi salah satu jalan menuju keberkahan ilmu. Ilmu yang berkah adalah ilmu yang dimanfaatkan dan diamalkan dalam kehidupan sehari-hari. Seorang murid dilarang meremehkan dan merendahkan gurunya. Rasulullah saw. telah mengingatkan kita semua agar tidak merendahkan seorang guru. Perhatikan hadis berikut ini: Sabda Rasulullah saw. tersebut menegaskan bahwa kalian dilarang untuk merendahkan, apalagi menghina, atau mencela guru, baik secara langsung maupun tidak langsung. Sikap ini harus dipegang sungguh- sungguh, sebab bisa jadi suatu saatkalian lebih pintar dari guru-guru kalian. Meskipun demikian, kalian harus tetap rendah hati dan menghormatinya, karena pada hakikatnya kepandaian kalian saat ini adalah berkat didikan guru-guru kalian dahulu. Merendahkan guru merupakan sikap tercela dan menjadi cerminan bahwa yang bersangkutan tidak memiliki rasa terima kasih kepada guru
144 PPKn Oktober - Desember BENTUK DAN KEDAULATAN NEGARA SESUAI UUD NRI TAHUN 1945 A. Pengertian Kedaulatan Kedaulatan berasal dari kata "daulat" daulat dalam bahasa Arab artinya "kekuasaan atau dinasti pemerintahan. Jadi kedaulatan berarti kekuasaan tertinggi atau kekuasaan yang tidak terletak di bawah kekuasaan tertentu atau kekuasaan yang tertinggi yang ada dalam suatu Negara. B. Jenis Kedaulatan Menurut Jean Bodin (1500 - 1590), Ada dua jenis kedaulatan yaitu: 1. Kedaulatan kedalam (intern), yaitu kekuasaan tertinggi di dalam negara untuk mengatur fungsinya. Pemerintah berhak mengatur segala kepentingan rakyat melalui berbagai lembaga negara dan perangkat lainnya, tanpa campur tangan negara lain. Kedaulatan ke dalam merupakan kedaulatan yang dimiliki suatu negara untuk mengatur dan menjalankan organisasi negara sesuai dengan peraturan perundangan yang berlaku di negara tersebut, dan rakyat harus patuh dan tunduk dengan apa yang digariskan pemerintah. 2. Kedaulatan ke luar (ekstern), yaitu kekuasaan tertinggi di dalam negara untuk mengadakan hubungan dengan negara lain serta mempertahankan wilayah dari berbagai ancaman dari luar. Negara berhak mengadakan hubungan atau kerjasama dengan negara lain guna kepentingan nasionalnya. Kedaulatan ke Iuar merupakan kedaulatan yang berkaitan dengan wewenang untuk mengatur pemerintahan dan menjaga keutuhan wilayah suatu negara yang sepatutnya juga dihormati negara lain. Pelaksanaan konsep kedaulatan keluar seperti adanya hubungan diplomatik, perjanjian antarnegara, hubungan dagang dan sosial budaya. Sifat sifat kedaulatan yaitu sebagai berikut : 1. Sifat Kedaulatan Absolut atau Asli 2. Permanen (tetap) 3. Tidak terbatas 4. Tunggal bulat atau tidak terbagi-bagi. Teori Kedaulatan Terdapat beberapa teori kedaulatan yang dikemukakan oleh para ahli kenegaraan, antara lain sebagai berikut: 1) Teori Kedaulatan Tuhan 2) Teori kedaulatan Raja 3) Teori kedaulatan rakyat 4) Teori Kedaulatan negara
145 5) Teori kedaulatan hukum Tokoh pengamat paham teori kedaulatan rakyat adalah John Locke, Thomas Hobbes Montesquieu, dan Jean John Rousseau. John Locke John Locke berpendapat bahwa, negara dibentuk melalui perjanjian masyarakat. Sebelum membentuk negara, manusia hidup sendiri-sendiri dan tidak ada peraturan yang mengikat mereka untuk memenuhi kebutuhannya kemudian mereka mengadakan suatu perjanjian membentuknegara. Perjanjian itulah yang disebut dengan perjanjian masyarakat atau kontrak sosial. Perjanjian masyarakat ada dua, yaitu perjanjian antarindividu dan perjanjian antarindividu dengan penguasa. Meskipun demikian rakyat tidak menyerahkan seluruh hak-hak manusia kepada penguasa. Rakyat tetap mempertahankan hak-hak asasinya seperti hak hidup, hak milik, hak mendapat kemerdekaan. Penguasa tetap melindungi hak-hak tersebut dan mengaturnya dalam UUD negara tersebut. Menurut John Locke, individu mempunyai hak-hak yang tidak dapat dilepaskan berupa hak-hak kodrat yang dimiliki individu sebagai manusia sejak ia hidup dalam keadaan alamiah. Hak-hak itu mendahului adanya kontrak sosial yang dibuat kemudian, dan karena itu hak-hak itu tidak dapat dihapuskan dengan adanya kontrak sosial tersebut. Menurut John Locke kekuasaan negara dibagi dalam tiga kekuasaan, yaitu kekuasaan legislatif, kekuasaan eksekutif dan kekuasaan federatif yang masing-masing terpisah satu sama lain. Kekuasaan legislatif adalah kekuasaan membuat peraturan dan undang-undang. Kekuasaan eksekutif adalah kekuasaan melaksanakan undangundang dan di dalamnya termasuk kekuasaan mengadili, sedangkan kekuasaan federatif adalah segala kekuasaan yang meliputi segala tindakan untuk menjaga keamanan negara dalam hubungannya dengan negara lain seperti hubungan luar negeri (alliansi). Lembaga Tinggi Negara dan Lembaga-lembaga Pelaksana Kedaulatan Rakyat Lembaga Lembaga Tinggi Negara 1) Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) 2) Presiden 3) Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) 4) Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) 5) Mahkamah Agung (MA) 6) Mahkamah Konstitusi 7) Dewan Perwakilan Daerah (DPD) 8) Komisi Yudisial (KY)
146 Sebagaimana dijelas di atas selain Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) dan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), di negara kita yang memiliki tugas pokok pelaksana kedaulatan rakyat adalah Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD). Sistem Pemerintahan Negara Indonesia Ada dua jenis sistem pemerintahan yang terkenal dalam ilmu negara, yakni sistem parlementer dan sistem presidensil. 1. Sistem Parlementer 2. Sistem Presidensil Sistem Pemerintahan Indonesia Dilihat dari teori kenegaraan pemerintahan Indonesia menganut sistem presidensial. Hal ini didasarkan pasa 17 UUD 1945 yang berbunyi: a) Presiden dibantu oleh menteri-menteri negara b) Menteri-menteri itu diangkat dan diberhentikan oleh Presiden c) Setiap menteri membidangi urusan tertentu dalam pemerintahan Adapun beberapa kunci pokok sistem pemerintahan negara Indonesia menurut UUD 1945 adalah sebagai berikut.: a) Indonesia adalah negara yang berdasarkan atas hukum (rechtsstaat). Hal ini menunjukan bahwa negara Indonesia berdasarkan atas hukum (rechtsstaat), bukan berdasarkan atas kekuasaan belaka (machtsstaat). b) Sistem konstitusional Pemerintahan negara berdasarkan atas konstitusi (hukum dasar), tidak bersifat absolutisme (kekuasaan yang tidak terbatas). c) Kekuasaan negara yang tertinggi berada di tangan rakyat dan dilaksanakan menurut UUD. d) Presiden ialah penyelenggara pemerintahan negara. e) Presiden tidak bertanggung jawab kepada Dewan Perwakilan Rakyat. f) Presiden harus mendapat persetujuan Dewan Perwakilan Rakyat untuk membentuk undangundang (UU) dan menetapkan Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN). Oleh karena itu, presiden harus bekerja bersama-sama dengan dewan, tetapi presiden tidak bertanggung jawab kepada dewan, artinya kedudukan presiden tergantung pada dewan. g) Menteri negara ialah pembantu presiden, menteri negara tidak bertanggung jawab kepada Dewan Perwakilan Rakyat. h) Presiden mengangkat dan memberhentikan menteri. Menteri ini tidak bertanggung jawab kepada Dewan Perwakilan Rakyat dan kedudukannya tidak tergantung kepada dewan. i) Kekuasaan kepala negara tak terbatas. j) Meskipun kepala negara tidak bertanggung jawab kepada Dewan perwakilan Rakyat, ia bukan "diktator", artinya kekuasaan tidak terbatas. Ini berarti kekuasaan kepala Negara di batasi oleh undang-undang.
147 Bahasa Indonesia Oktober - Desember BAB III TEKS CERITA PENDEK A. Pengertian Cerita Pendek Cerita pendek (cerpen) adalah cerpen merupakan suatu karya sastra dalam bentuk tulisan yang mengisahkan tentang sebuah cerita fiksi lalu dikemas secara pendek, jelas dan ringkas. Cerpen biasanya hanya mengisahkan cerita pendek tentang permasalahan yang dialami satu tokoh saja. Cerita rekaan yang menurut wujud fisiknya berbentuk pendek. Ukuran panjang atau pendeknya suatu cerita relatif, namun umumnya cerpen habis dibaca sekitar beberapa menit sampai setengah jam. Jumlah kata dalam cerpen sekitar 500-5000 kata. Oleh karena itu, cerita pendek sering diungkapkan sebagai cerita yang dapat dibaca dalam sekali duduk. Cerpen adalah salah satu karya sastra yang berupa cerita pendek yang umumnya berisi tentang cerita fiksi atau fantasi. B. Fungsi Cerpen Pada umumnya cerpen memiliki cerita yang sangat singkat dan jelas. Namun cerpen juga memiliki fungsi seperti karya sastra lainnya. Berikut inilah yang termasuk dalam fungsi cerpen : 1. Fungsi Rekreatif Fungsi rekreatif yaitu sebagai sarana penghibur bagi para pembaca. 2. Fungsi Estetis Fungsi estetis yaitu sebagai nilai estetika atau keindahan yang ada pada cerpen sehingga memberikan kepuasan kepada pembaca. 3. Fungsi Didaktif Fungsi didaktif yaitu sebagai pemberi pelajaran atau pendidikan yang akan bermanfaat bagi para pembaca. 4. Fungsi Moralitaas Fungsi moralitas yaitu sebagai nilai moral berdasarkan isi cerita untuk mengetahui baik buruk yang disampaikan penulis kepada para pembaca. 5. Fungsi Religiusitas Fungsi religiusitas yaitu sebagai pemberi pelajaran yang religius yang nantinya bisa dijadikan sebagai contoh baik oleh pembaca.
148 C. Ciri-Ciri Cerpen Sebuah cerpen memiliki ciri-ciri tertentu yang khas dimana ciri-ciri ini nantinya akan digunakan sebagai pembeda dari karya sastra lainnya. Ciri-ciri cerpen sebagai berikut: 1. Pada umumnya cerpen bersifat fiktif atau berupa karangan dari penulis. 2. Cerpen memiliki susunan kata yang tidak lebih dari 10.000 (sepuluh ribu) kata. 3. Saat membaca cerpen biasanya selesai dengan sekali duduk. 4. Cerpen memiliki bentuk cerita yang sangat singkat. 5. Cerpen memiliki diksi atau pilihan kata yang tidak rumit sehingga mudah dipahami oleh pembaca. 6. Cerpen hanya memiliki alur cerita tunggal atau satu jalan cerita saja. 7. Kisah cerita pada cerpen biasanya berasal dari peristiwa dalam kehidupan sehari-hari. 8. Karakter tokoh pada cerpen sangat sederhana. 9. Di akhir bagian biasanya terdapat pesan moral yang sangat mendalam sehingga membuat pembaca ikut merasakan kisah pada cerpen tersebut. D. Jenis-jenis Cerpen (Cerita Pendek) 1. Cerpen Pendek Seperti yang kita ketahui, cerita pendek adalah jenis cerita yang kurang dari 10.000 kata panjangnya. Jenis pertama dari cerpen adalah Cerpen Pendek. Dan seperti namanya, cerita pendek yang satu ini cenderung lebih pendek daripada jenis cerita pendek lainnya. Panjang kata dari Cerpen Pendek yaitu sekitar 500 hingga 700 kata. Karangan fiktif yang satu ini biasanya digunakan untuk menjelaskan sebuah kejadian dengan bahasa yang singkat, padat, menarik perhatian, dan efektif. Bagian pembuka biasanya sangat sedikit, sekitar 1 hingga 2 paragraf, lalu masuk ke bagian konflik inti. Bagian akhir juga biasanya lebih sedikit daripada jenis cerpen lainnya. 2. Cerpen Sedang Jenis cerita pendek atau cerpen yang kedua yaitu cerita pendek sedang / Cerpen Sedang. Cerita pendek Sedang biasanya memiliki panjang sekitar 700 hingga 1.000 kata panjangnya. Cerpen sedang juga bisa ditemui dengan mudah pada buku-buku pelajaran sekolah karena dianggap efektif dan menarik perhatian. Cerpen Sedang sedikit lebih panjang daripada Cerpen Pendek. Sehingga bagian pembukaannya juga akan lebih panjang sedikit daripada cerpen pendek. Selain itu, penokohan dari tokoh yang diceritakan bisa dijabarkan dengan kalimat yang lebih jelas. Tak hanya itu, Cerpen Sedang biasanya digunakan untuk menjelaskan cerita dengan lebih mendetail.
149 3. Cerpen Panjang Jenis cerpen yang terakhir yaitu Cerpen Panjang. Cerpen yang satu ini biasanya dibuat dengan panjang sekitar 1.000 kata atau lebih. Dan bahkan ada sebuah cerpen yang dibuat mendekati 5.000 kata atau bahkan 10.000 kata. Jenis cerpen yang satu ini memiliki ciri umum yang penuturannya yang santai. Karena penulis ingin menuturkan cerita yang lumayan panjang, biasanya bagian pembukaan dan penutupan cukup panjang pula. Proses memasuki bagian konflik juga lebih panjang dari biasanya, sehingga pembaca bisa lebih memahami cerita dengan lebih mendetail. Biasanya jenis cerita pendek yang satu ini jarang ditampilkan pada buku pelajaran karena cukup panjang. E. Unsur Intrinsik Cerpen Sebuah cerpen atau cerita pendek memiliki suatu unsur pembentuk yang harus ada di dalam cerpen itu sendiri. Unsur ini dinamakan dengan unsur intrinsik. Unsur intrinsik akan membangun kisah cerita yang ingin disampaikan oleh penulis. Berikut inilah beberapa unsur intrinsik: 1. Tema Sebuah cerpen harus memiliki tema cerita. Hal ini karena tema menjadi unsur utama yang ingin disampaikan penulis pada kisah ceritanya. 2. Alur atau Plot Alur atau plot merupakan urutan peristiwa atau jalan cerita pada sebuah cerpen. Pada umumnya alur pada cerpen diawali dengan perkenalan, konflik masalah, lalu penyelesaian. Namun ada beberapa jenis alur cerita yaitu alur maju, alur mundur, dan alur campuran. 3. Setting Setting merupakan penjelasan mengenai latar atau tempat, waktu, dan suasana yang terjadi dalam cerpen tersebut. 4. Tokoh Tokoh merupakan pemeran yang diceritakan dalam sebuah cerpen. Tokoh terdiri dari pemeran utama dan pemeran pendukung. 5. Watak Watak merupakan gambaran sifat dari para pemeran. Watak terdiri dari tiga jenis yaitu protagonis (baik), antagonis (jahat) dan netral. 6. Sudut pandang atau point of view