HUKUM HAK ASASI MANUSIA
Perlindungan Hak Asasi Manusia (HAM) selalu berkaitan
dengan seberapa jauh pelaksanaan berbangsa dan bernegara
oleh pemerintah (penguasa) dalam memperhatikan hak-hak
warga negara (hak warga sipil). Salah satu indikator yang dapat
dijadikan acuan adalah tersedianya beberapa instrumen termasuk
institusi dalam suatu negara yang dikategorikan menghargai dan
melindungi HAM. Termasuk Indonesia sebagai salah satu negara
yang secara tegas disebutkan dalam konstitusinya atau UUD
Negara Republik Indonesia Tahun 1945.
Persoalan HAM merupakan persoalan universal yang tidak
dibatasi oleh sekat-sekat wilayah, sehingga setiap negara harus
memberikan perlindungan HAM melalui pembentukan berbagai
instrumen dan institusi yang memberikan jaminan perlindungan
HAM tersebut.
Buku ini mencoba menguraikan hukum HAM secara
sederhana sehingga mudah dipahami antara lain: Selayang pandang
HAM, Sejarah lahir dan perkembangan HAM, HAM dalam perspektif negara hukum, HAM dalam perspektif Konstitusi dan
tentang peradilan HAM.
Buku ini terbit karena keinginan yang kuat dari penulis untuk
memberikan kontribusi keilmuan khususnya hukum dari sisi Hak
Asasi Manusia (HAM) bagi para penstudi hukum dan para
pembaca yang ingin memahami dasar-dasar perlindungan HAM
dari sudut pandang negara hukum, konstitusi maupun korelasi
dengan berbagai hal.
Semoga buku ini dapat memberikan secercah harapan dahaga
keilmuan tentang hukum dan HAM. Tiada gading yang tak retak,
saran dan kritik sangat diharapkan penulis untuk menyempurnakan
buku ini.
-
Follow
-
0
-
Embed
-
Share
-
Upload