Materi Ajar Geografi
PERAIRAN DARAT DAN DAERAH ALIRAN SUNGAI (DAS)
Trio Mardiansyah No UKG : 201698532527 PPG DALJAB UNIVERSITAS
MUHAMMADIYAH MATARAM
MATERI AJAR GEOGRAFI "PERAIRAN DARAT DAN DAERAH
ALIRAN SUNGAI (DAS)" BERBASIS MODEL
PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING UNTUK
SISWA KELAS X SMA
PENYUSUN
TRIO MARDIANSYAH, S.Pd
PPG DALJAB ANGKATAN 1 TAHUN 2021
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MATARAM
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 1
DAFTAR ISI
HALAMAN JUDUL ..................................................................................................... 1
DAFTAR ISI .................................................................................................................. 2
PETA KONSEP .............................................................................................................. 3
PENDAHULUAN .......................................................................................................... 4
A. Identias Modul .......................................................................................................... 4
B. Kompetensi Dasar ..................................................................................................... 4
C. Petunjuk Penggunaan Modul .................................................................................... 4
D. Materi Pembelajaran ................................................................................................. 5
E. Tujuan Pembelajaran .................................................................................................. 5
F. Uraian Materi Ajar...................................................................................................... 5
I. Hidrologi ............................................................................................................. 6
II. Siklus Hidrologi .................................................................................................. 6
III. Potensi, Sebaran dan Pemanfaatan Perairan Darat ............................................. 14
IV. Perairan Darat Untuk Kehidupan Manusia ......................................................... 59
G. Tes Sumatif ................................................................................................................ 64
H. Glosarium ................................................................................................................... 69
I. Daftar Pustaka ............................................................................................................ 71
J. Lampiran (LKPD RPP) .............................................................................................. 72
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 2
DAFTAR GAMBAR
Gambar 1. Jumlah Air di Bumi....................................................................................... 8
Gambar 2. Proses Terjadinya Siklus Air......................................................................... 10
Gambar 3. Intesitas Penguapan di Bumi......................................................................... 10
Gambar 4. Transpirasi..................................................................................................... 11
Gambar 5. Evapotranspirasi............................................................................................ 11
Gambar 6. Bentuk Presipitasi ......................................................................................... 12
Gambar 7. Aliran Permukaan ......................................................................................... 13
Gambar 8. Siklus Pendek................................................................................................ 14
Gambar 9. Siklus Menengah........................................................................................... 14
Gambar 10. Siklus Panjang............................................................................................. 15
Gambar 11. Great Salt Lake............................................................................................ 16
Gambar 12. Danau Toba, termasuk Danau Air Tawar ................................................... 17
Gambar 21. Waduk Pluit, Jakarta ................................................................................... 21
Gambar 22. PLTA Waduk Wonogiri.............................................................................. 22
Gambar 26. Pengolahan Rawa Pasang Surut.................................................................. 26
Gambar 30. Peta Persebaran Rawa di Indonesia ............................................................ 29
Gambar 31. Nipah........................................................................................................... 30
Gambar 32. Air Berdasarkan Letaknya .......................................................................... 31
Gambar 33. Distribusi Vertikal air tanah ........................................................................ 33
Gambar 34. Tipe Akuifer ................................................................................................ 34
Gambar 35. Aquifer Bentuklahan Gunungapi ................................................................ 35
Gambar 36. Aquifer Bentuklahan Fluvial....................................................................... 35
Gambar 37. Aquifer Bentuklahan Struktural Perbukitan Lipatan .................................. 35
Gambar 40. Penampang sungai Hulu, tengah, dan hilir ................................................. 38
Gambar 41. Sungai Mata Air .......................................................................................... 38
Gambar 42. Sungai Air Hujan ........................................................................................ 39
Gambar 43. Sungai Gletser ............................................................................................. 39
Gambar 60. Delta Arcuate .............................................................................................. 53
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 3
DAFTAR TABEL
Tabel 1. Bentuklahan Asal Proses Fluvial ...................................................................... 45
Tabel 2. Macam Pola Aliran, Karakteristik, dan Wilayah Perkembangannya ............... 58
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 4
PETA KONSEP
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 5
A. Identitas Modul PENDAHULUAN
Mata Pelajaran
Kelas : Geografi
Alokasi Waktu :X
Judul Modul : 2 X 3 JP
: PERAIRAN DARAT & DAERAH ALIRAN SUNGAI (DAS)
B. Kompetensi Dasar
3.7 Menganalisis dinamika hidrosfer dan dampaknya terhadap kehidupan
4.7 Menyajikan proses dinamika hidrosfer menggunakan peta, bagan, gambar, tabel,
grafik, vidio, dan/atau animasi
C. Petunjuk Penggunaan Modul
Pada pembelajaran menggunakan modul ini Kalian akan mendapatkan materi
Dinamika Hidrosfer dan pengaruhnya bagi kehidupan. Untuk memahami materi
pembelajaran tersebut kalian dapat mempelajari modul ini dengan memperhatikan
petunjuk penggunaan modul dengan baik, agar materi pelajaran dapat dengan mudah
Kalian pelajari dan pahami.
1. Pelajari dan pahami alur pembelajaran yang disajikan dalam modul ini
2. Pelajari dan pahami tujuan pembelajaran yang ingin dicapai dalam modul ini
3. Pelajari uraian materi secara sistematis dan mendalam dalam setiap kegiatan
pembelajaran
4. Kerjakan soal latihan di akhir kegiatan pembelajaran untuk mengetahui tingkat
penguasaan materi
5. Diskusikanlah secara kelompok dan atau dengan guru jika mengalami kesulitan
dalam pemahaman materi
6. Lanjutkan pada kegiatan pembelajaran berikutnya jika sudah mencapai ketuntasan
yang diharapkan
7. Kerjakan soal evaluasi pada akhir modul ini untuk mengetahui ketuntasan
penguasaan materi.
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 6
D. Materi Pembelajaran
Modul ini terbagi menjadi 3 kegiatan pembelajaran dan di dalamnya terdapat uraian
materi, LKPD, RPP
Pertama : Siklus Hidrologi, Potensi
Kedua : Potensi, sebaran, dan pemanfaatan perairan darat
Ketiga : Konservasi air tanah dan Daerah Aliran Sungai (DAS).
E. Tujuan Pembelajaran
Setelah kegiatan pembelajaran ini diharapkan Kalian dapat menganalisis Perairan Darat
& Daerah Aliran Sungai (DAS)
F. Uraian Materi Ajar
Bacalah artikel masalah kekeringan dibawah ini.
30 Persen Wilayah Berpotensi Kekeringan Selama Kemarau, tahun 2020
Area sawah kekeringan di Desa Seuneubok Baro, Kecamatan Cot Girek, Aceh Utara, Selasa (28/1/2020)(KOMPAS.com/MASRIADI )
Deputi Bidang Klimatologi BMKG, Drs Herizal MSi dalam keterangan tertulisnya mengatakan bahwa dari berbagai kondisi
tersebut diperkirakan musim kemarau di sebagian wilayah Indonesia akan cenderung basah, mencapai sekitar 50 persen wilayah.
Kecenderungan musim kemarau yang basah maksudnya adalah meskipun sudah memasuki musim kemarau, tetapi curah hujan
masih bisa terjadi dalam kategori rendah hingga sedang. "Namun perlu tetap diwaspadai adanya potensi kekeringan di 30 persen
wilayah Zona Musim (ZOM)," tuturnya. Berdasarkan perkembangan musim kemarau dan prospek curah hujan 6 bulan
mendatang, BMKG menilai tidak ada ancaman potensi anomali iklim global yang signifikan, namun tetap diwaspadai potensi
kekeringan.
Sumber : Kompas.com
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 7
Para Siswa, tahukah Kalian mengapa jumlah cadangan air di suatu tempat dan suatu
waktu berbeda dengan daerah dan waktu yang lain? Modul ini akan memberi penjelasan,
alasan-alasan pertanyaan tersebut! Simak dan pahami materi berikut!
Gambar 1. Jumlah Air di Bumi
Sumber : https://andimanwno.wordpress.com/2021/03/16/persebaran-air-di-bumi-hidrosfer/
I. Hidrologi
Para Siswa, Secara etimologi, hidrologi berasal dari kata hydros yang berarti
air, dan logos yang berarti ilmu. Secara umum pengertian hidrologi adalah ilmu tentang
air atau ilmu yang mempelajari tentang masalah air. Di satu sisi, banyak ditemukan
tulisan-tulisan yang mendefinisikan hidrologi secara umum, dan sebaliknya banyak
pula ditemukan definisi hidrologi secara spesifik yang mengacu pada sudut pandang
ilmu si pembuat definisi. Namun demikian pada prinsipnya terdapat kesamaan
pengertian yaitu bahwa hidrologi adalah ilmu yang mempelajari tentang air. Dengan
definisi air ini maka air bukan benda alam yang bersifat statis, tetapi air dipandang
sebagai benda alam yang sangat dinamis.
Ilmu yang mempelajari air adalah Hidrologi. Hidrologi adalah cabang ilmu
geografi fisik yang berurusan dengan air dimuka bumi yang sebatas pada lapisan
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 8
kehidupan dengan sorotan khusus pada sifat, fenomena, dan distribusi air di daratan
(Linsley et al., 1975). Namun untuk memahami hidrologi, perlu didukung oleh
keilmuan lainnya seperti Meteorologi, Klimatologi, Geologi, Geomorfologi, Pedologi,
Hidraulika, Statistik, Matematika, dan Kimia Air, serta ilmu terapan lainnya. Menurut
"The International Association of Scientific Hydrology" (Linsley et al.,1975) hidrologi
dapat dibagi menjadi lima cabang yaitu:
1. Potamologi (potamology), khusus mempelajari aliran air permukaan dalam alur
(suface stream)
2. Limnologi (limnology), khusus mempelajari air yang relatif diam seperti air Danau.
3. Geohidrologi (geohydrology), khusus mempelajari air dibawah permukaan tanah
pada zone jenuh air.
4. Kriologi (crylogy), khusus mempelajari es dan salju.
5. Hidrometeorologi (hydrometeorology), khusus mempelajari masalah-masalah
yang ada antara meteorologi dan hidrologi.
II. Siklus Hidrologi
A. Pengertian Siklus Hirologi
Pembahasan tentang ilmu hidrologi tidak dapat dilepaskan dari siklus hidrologi.
Air terdapat di permukaan Bumi, di dalam tanah, dan di udara. Wujud air tidak hanya
cair, tetapi dapat berwujud padat (es dan salju) dan gas (uap air). Air di bumi selalu
bergerak dari suatu tempat ke tempat lain dan berubah dari wujud satu ke wujud lain.
Air tersebut mengalami sirkulasi yang tidak pernah berhenti dari laut ke atmosfer, ke
daratan, dan kembali ke laut bersamaan dengan proses perubahan wujud. Siklus
hidrologi merupakan proses yang menjamin ketersediaan air di muka Bumi untuk
mencukupi kebutuhan hidup bagi makhluk hidup.
Perputaran massa air di Bumi diawali dengan proses pemanasan muka Bumi
oleh pancaran sinar matahari. Dengan adanya panas ini maka air akan menguap menjadi
uap air dari semua tanah, sungai, danau telaga, waduk, kolam, sawah, laut dan badan
air yang lain. Proses demikian dinamakan penguapan (evaporation). Penguapan juga
terjadi pada semua tanaman yang disebut pemeluhan/transpirasi (transpiration).
Sebagian air mencari jalannya sendiri melalui permukaan dan bagian atas tanah menuju
sungai, sementara lainnya menembus masuk lebih jauh ke dalam tanah menjadi bagian
dari air tanah (groundwater). Di bawah pengaruh gaya gravitasi, baik aliran air
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 9
permukaan (surface streamflow) maupun air dalam tanah bergerak ke tempat yang lebih
rendah yang dapat mengalir ke laut. Sejumlah besar air permukaan dan air bawah tanah
dikembalikan ke atmosfer oleh penguapan dan pemeluhan (transpirasi) sebelum
sampai ke laut.
Gambar 2. Proses Terjadinya Siklus Air
Sumber : https://upload.wikimedia.org/wikipedia/commons/1/19/Watercyclesummary.jpg
B. Proses-proses siklus hidrologi.
Proses-proses yang mengikuti siklus hidrologi adalah:
a) Evaporasi adalah proses air berubah dari padat menjadi gas atau uap air di
atmosfer. Air berpindah dari permukaan menuju atmosfer melalui evaporasi,
proses perubahan uap air menjadi gas. Sekitar 90% proses evaporasi berasal
dari lautan, 10% berasal dari perairan darat dan vegetasi. Angin memindahkan
uap air mengelilingi bumi, mempengaruhi kelembaban udara di bumi.
Sebagian air menguap sebagai gas di luar awan dan penguapan lebih intens
dengan adanya suhu hangat. Hal ini ditunjukkan dengan gambar, dimana
penguapan terkuat terjadi di daerah khatulistiwa (ditandai dengan warna merah
dan kuning)
Gambar 3. Intesitas Penguapan di Bumi
Sumber : http://ww2010.atmos.uiuc.edu/(Gh)/guides/mtr/hyd/evap.rxml
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 10
b) Transpirasi adalah proses penguapan air ke atmosfer dari daun dan batang
tanaman. Tanaman menyerap air tanah melalui akar-akar. Tanaman memompa
air naik dari tanah untuk memberikan nutrisi ke daun. Proses memompa
didorong oleh penguapan air melalui pori-pori kecil yang disebut stomata yang
ditemukan di bawah daun.
Gambar 4. Transpirasi
Sumber : http://ww2010.atmos.uiuc.edu/(Gh)/guides/mtr/hyd/trsp.rxml
c) Evapotranspirasi, Adalah gabungan dari evaporasi dan transpirasi tumbuhan
yang hidup di permukaan bumi.
Gambar 5. Evapotranspirasi
d) Kondensasi, adalah perubahan wujud benda ke wujud yang lebih padat,
seperti gas (atau uap) menjadi cairan.
e) Presipitasi, ketika titik-titik air, salju dan es di awan ukurannya semakin besar
dan menjadi berat, mereka akan menjadi hujan. Presipitasi pada pembentukan
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 11
hujan, salju, dan hujan batu (hail) berasal dan kumpulan awan. Awan-awan
tersebut bergerak diatur oleh arus udara. Sebagai contoh, ketika awan-awan
tersebut bergerak menuju pegunungan, awan-awan tersebut menjadi dingin,
menjadi jenuh air,dan jatuh sebagai hujan, salju, dan hujan es batu (hail).
Gambar 6. Bentuk Presipitasi
Sumber : http://majalah1000guru.net/wp-content/uploads/Ed35-fisika-3.jpg
Keempat jenis presipitasi dibedakan oleh keberadaan massa udara hangat (di
atas 0°C) pada perjalanannya menuju muka bumi. \
1) Hujan (Rain), massa udara hangat dominan menguasai jalur kristal es,
termasuk di dekat tanah, sehingga kristal es tersebut segera mencair
dan tetap dalam keadaan cair saat ia menyentuh muka bumi.
2) Hujan Beku (freezing rain), adanya massa udara hangat sepanjang
perjalanan menyebabkan butir kristal es yang telah mencair itu kembali
bertemu massa udara dingin. Butir-butir air tidak sempat membeku
sebelum mencapai muka bumi, tetapi membeku setelah bersentuhan
dengan objek-objek di permukaan dan melapisinya dengan es.
3) Hujan Es (Sleet), massa udara hangat yang dihadapi butir kristal es
tidak setebal pada kondisi pertama dan kedua. Karenanya, butir kristal
es yang telah meleleh itu bisa kembali membeku, membentuk butir
butir kecil es.
4) Salju (Snow), tidak ada massa udara hangat yang signifikan untuk
melelehkan kristal es sehingga kristal ini bisa mencapai permukaan
Bumi tetap dalam bentuk kristal.
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 12
f) Infiltrasi dan Perkolasi, air hujan yang jatuh ke permukaan bumi khususnya
daratan meresap ke dalam tanah dengan cara mengalir secara infiltrasi atau
perkolasi melalui celah-celah dan pori-pori tanah dan batuan, sehingga
mencapai muka air tanah (water table) yang kemudian menjadi air bawah
tanah.
g) Surface run off, air dapat bergerak akibat aksi kapiler atau air dapat bergerak
secara vertikal atau horizontal di bawah permukaan tanah hingga air tersebut
memasuki kembali sistem air permukaan. Air permukaan, baik yang mengalir
maupun yang tergenang (danau, waduk, rawa), dan sebagian air bawah
permukaan akan terkumpul dan mengalir membentuk sungai dan berakhir ke
laut.
Gambar 7. Aliran Permukaan
Sumber:
https://belajar.kemdikbud.go.id/SumberBelajar/tampilajar.php?ver=11&idmateri=78&mnu=Materi2&kl=9
C. Macam-macam Siklus Hidrologi/Air.
Dalam kehidupan manusia di permukaan bumi ini terdapat tiga macam siklus air
yaitu sebagai berikut.
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 13
1) Siklus Kecil atau Pendek
Gambar 8. Siklus Pendek
Sumber : https://andimanwno.wordpress.com/2021/03/21/siklus-hidrologi/
Air laut mendapat sinar matahari, kemudian mengalami penguapan yang
semakin lama semakin banyak. Setelah mencapai ketinggian tertentu,
temperatur udara menurun, maka terjadilah kondensasi (pengembunan), dan
terbentuklah awan yang mengakibatkan turunnya hujan di atas permukaan laut
tersebut. Siklus ini dinamakan dengan siklus pendek.
2) Siklus Sedang
Gambar 9. Siklus Sedang/Menengah
Sumber : https://andimanwno.wordpress.com/2021/03/21/siklus-hidrologi/
Air laut yang mendapat sinar matahari, kemudian menguap. Uap air tersebut
terbawa oleh angin ke daratan. Akibat suhu udara di atas daratan (biasanya
pegunungan) dingin, maka terjadilah kondensasi sehingga terbentuklah awan.
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 14
Jika awan tersebut telah jenuh oleh uap air, terjadilah hujan. Air hujan tersebut
ada yang mengalir di permukaan bumi, meresap ke dalam tanah, ada yang
masuk danau, sungai, dan akhirnya kembali ke laut. Siklus (peredaran) air ini
disebut siklus sedang.
3) Siklus Panjang atau Siklus Besar
Gambar 10. Siklus Panjang
Sumber : https://andimanwno.wordpress.com/2021/03/21/siklus-hidrologi/
Siklus ini terjadi karena pengaruh panas sinar matahari yang mengakibatkan
air laut menguap. Uap air tersebut terbawa oleh angin jauh ke wilayah daratan.
Setelah mengalami pendinginan, uap air tersebut berubah menjadi kristal es
sehingga terjadilah hujan salju. Salju yang berkumpul membentuk padang
salju yang kemudian mencair dan mengalir pada sungai es (gletser). Setelah
mencair akhirnya kembali ke laut. Siklus air ini disebut siklus panjang.
III. Potensi, sebaran, dan pemanfaatan perairan darat
A. Danau
Bentang perairan darat yang juga banyak kita jumpai adalah danau. Secara
sederhana, danau dapat diartikan sebagai suatu cekungan muka Bumi yang secara
alamiah terisi oleh massa air (umumnya air tawar) dalam jumlah relatif besar. Sebagian
besar sumber air yang mengisi cekungan danau berasal dari air hujan dan aliran sungai
yang bermuara ke danau yang bersangkutan. Pada beberapa wilayah yang memiliki
tingkat penguapan sangat tinggi, kita jumpai danau yang airnya memiliki kadar garam
atau salinitas tinggi. Contoh danau air asin, antara lain Great Salt Lake, Laut Kaspia,
dan Laut Mati.
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 15
Disebut danau bila memenuhi syarat berikut ini.
1. Air cukup dalam sehingga terbentuk strata suhu air secara vertikal.
2. Vegetasi air yang mengapung tidak cukup menutupi seluruh permukaan air dan
hanya berada dipinggiran danau.
3. Sudah menunjukkan adanya riak yang mampu membentuk gelombang.
Lalu tahukah Kalian tentang macam-macam danau?
1. Berdasarkan jenis airnya, danau dibedakan menjadi dua macam, yaitu sebagai
berikut.
a) Danau Air Asin
Dikatakan danau air asin karena airnya asin. Pada umumnya danau air asin terdapat
di daerah semiarid dan arid dimana terjadi proses penguapan yang sangat kuat dan
danau bersifat tertutup sehingga air yang ada tidak terganti. Ketika danau
mengering, terdapat lapisan garam di dasar danau. Contoh : Great Salt Lake di
Amerika Serikat.
Gambar 11. Great Salt Lake
Sumber: https://cache-
graphicslib.viator.com/graphicslib/pageimages/360x240/166945_shutterstock_135015434.jpg
b) Danau Air Tawar
Dikatakan danau air tawar karena airnya tawar. Danau air tawar terutama terdapat
di daerah-daerah yang beriklim humid (basah) dengan curah hujan tinggi. Pada
umumnya jenis danau ini mendapatkan sumber air dari hujan dan mengalirkan
airnya kembali ke laut sehingga termasuk dalam danau terbuka. Contohnya adalah
danau-danau yang ada di Indonesia.
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 16
Gambar 12. Danau Toba, termasuk Danau Air Tawar
Sumber: https://encrypted-
tbn0.gstatic.com/images?q=tbn:ANd9GcQrfCjcd43pQ15CVA8TPgIFe8wrT3ud2MBcl9nvtY4Z_
vR8s7PFA
2. Berdasarkan proses terbentuknya, danau dibedakan menjadi tujuh macam, yaitu
sebagai berikut.
a) Danau Tektonik yaitu danau yang terjadi akibat adanya proses tektonik yang
mengakibatkan dislokasi lapisan batuan, seperti lipatan, dan patahan. Pada bagian
muka Bumi yang mengalami pemerosotan diisi oleh air. Contoh danau tektonik
yang terdapat di Indonesia antara lain Danau Poso, Towuti, Singkarak, Tempe, dan
Takengon.
Gambar 13. Danau Singkarak
Sumber: http://4.bp.blogspot.com/-
DHMPrl460d8/UbWFwLk0woI/AAAAAAAAAo4/TmqHlQO7GHk/s1600/danausingkarak.jpg\
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 17
b) Danau Vulkanik yaitu jenis danau yang terletak pada bekas lubang kepundan
(kawah) sebuah gunungapi, seperti Danau Kelimutu, Kerinci, Rinjani, Telaga
Warna, dan Danau Batur.
Gambar 14. Danau Kelimutu
Sumber: http://4.bp.blogspot.com/-
DHMPrl460d8/UbWFwLk0woI/AAAAAAAAAo4/TmqHlQO7GHk/s1600/danausingkarak.jpg
c) Danau Tekto-vulkanik merupakan jenis danau yang terbentuk dari gabungan proses
tektonik dan vulkanik, misalnya Danau Toba.
Gambar 15. Danau Toba
Sumber: https://andimanwno.wordpress.com/2021/04/09/perairan-darat-danau-jenis-dan-
manfaatnya/
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 18
d) Danau Karst (Dolina) yaitu danau yang biasa dijumpai di wilayah berbatu gamping
sebagai akibat pelarutan batu kapur yang membentuk cekungan-cekungan yang
terisi air.
Gambar 16. Danau Doline Telaga Biru
Sumber: https://andimanwno.wordpress.com/2021/04/09/perairan-darat-danau-jenis-dan-
manfaatnya/
e) Danau Glasial yaitu jenis danau yang terbentuk akibat erosi oleh gletser. Jenis
danau glasial banyak dijumpai di wilayah sekitar kawasan iklim kutub. Contoh
danau glasial antara lain Danau Ontario, Danau Superior, Danau Mc. Kanzie,
Danau Michigan, dan Danau St. Laurence di sekitar Amerika Serikat dan Kanada.
Gambar 17. Danau Finger, New York
Sumber: https://arisudev.files.wordpress.com/2011/12/finger_lake.jpg?w=500&h=332
f) Cirques yaitu danau yang airnya berasal dari pencairan es. Cirques banyak
dijumpai di wilayah pegunungan tinggi yang Sebagian tubuhnya tertutup massa es.
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 19
g) Danau Buatan atau sering disebut Bendungan (Waduk). Seperti halnya sungai,
danau merupakan wahana sumber daya air yang dapat kita manfaatkan bagi
kebutuhan hidup manusia. Selain untuk memenuhi kebutuhan air bersih, dalam
sektor perikanan danau adalah salah satu sumber penghasil ikan air tawar yang
cukup potensial. Contoh danau di negara kita sebagai penghasil ikan air tawar
Gambar 18. Waduk Sermo
Sumber: http://www.piknikdong.com/wp-content/uploads/2015/03/MengenalKeindahan-Waduk-
Sermo-Kulon-Progo.jpg
3. Penyebab Hilangnya Danau. Suatu danau dapat hilang karena beberapa hal
berikut:
a) Pembentukan delta-delta dan sedimentasi di danau yang mengakibatkan
penyempitan dan pendangkalan danau yang akhirnya membuat danau menghilang.
Gambar 19. Pengerukan material sedimentasi di Danau Buyan, Bali
Sumber http://singarajafm.com/wp-content/uploads/2016/06/160617.-mud-pengerukan-
sedimentasiDanau-Buyan-1-1024x682.jpg
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 20
b) Gerakan tektonik berupa pengangkatan dasar danau.
c) Penguapan yang tinggi terutama di daerah kering
Gambar 20. Danau Waiau, Hawaii yang mengering
Sumber https://2.bp.blogspot.com/-
h47Aea0O08/VUS1BnUBaYI/AAAAAAABEO8/_ozwkEUNI4o/s1600/36.jpg
d) Sungai-sungai yang mengalir keluar dari danau menimbulkan erosi dasar pada bibir
danau sehingga bibir danau semakin rendah dan air yang keluar dari danau semakin
banyak. Akibatnya danau akan kehabisan air dan mengering.
Luas perairan danau alam di Indonesia sekitar 518.240,2 ha atau 0,27% dari
luas daratan Indonesia. Sebagian besar diantaranya belum dimanfaatkan secara
maksimal. Air danau di Indonesia sebagian besar masih aman kecuali Danau / Waduk
Pluit di Jakarta. Danau ini sudah tidak layak dari segala jenis peruntukan karena
memiliki kandungan nitrat, fosfat, klorida, dan sulfat yang sangat tinggi.
Gambar 21. Waduk Pluit, Jakarta
Sumber https://cdns.klimg.com/merdeka.com/i/w/news/2016/07/14/729149/670x335/4pompa-
waduk-pluit-rusak-istana-dan-balai-kota-terancam-banjir.jpg
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 21
Permasalahan lain yang dialami danau-danau di Indonesia adalah proses
sedimentasi, seperti yang terjadi di Danau Tempe (Sulawesi Selatan), Danau Sentani
(Papua), Danau Singkarak (Sumatera Barat), Danau Tondano, dan Danau Limboto
(Sulawesi Utara). Upaya yang harus dilakukan dalam rangka pembinaan dan
pengelolaan danau antara lain dengan menjaga kelestarian hutan di sekitar danau.
Hal ini agar ketersediaan air tetap terjaga dan menanggulangi tingkat
sedimentasi yang berlebihan. Upaya lainnya adalah memberikan penyuluhan dan
melatih masyarakat mengenai pentingnya mempertahankan kualitas hutan, tanah, dan
air.
4. Pemanfaatan Danau
1) Merupakan tempat berlangsungnya siklus hidup jenis flora maupun fauna yang
bersifat penting. Seperti yang kita ketahui bersama bahwa danau merupakan tempat
hidup berbagai jenis flora dan fauna.
2) Merupakan sumber air bersih yang dimanfaatkan oleh masyarakat yang berada di
lingkungan sekitarnya. Air yang ada di danau merupakan air yang bersih. Apabila
danau tersebut merupakan jenis danau air tawar, maka air danau tersebut dapat
dimanfaatkan untuk berbagai macam kepentingan, diantaranya rumah tangga,
industri, maupun pertanian (untuk mengairi lahan persawahan atau ladang).
3) Sebagai sumber listrik. Air danau juga dapat dijadikan sebagai sumber pembangkit
listrik, yakni Pembangkit Listrik Tenaga Air.
Gambar 22. PLTA Waduk Wonogiri
Sumber http://assets.kompas.com/data/photo/2016/12/15/1834220IMG-20161215-
WA0780x390.jpg
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 22
4) Sarana rekreasi keluarga.Di danau terdapat banyak aktivitas yang dapat dilakukan,
seperti memancing, berkeliling danau menggunakan perahu, maupun sekedar
menikmati pemandangan alam yang ada di sekitarnya
Gambar 23. Danau Ciburuy, Bandung
Sumber http://www.buahatiku.com/wp-content/uploads/2015/02/situ-ciburuy-300x199.jpg
5) Sebagai sarana edukasi. Ekosistem danau juga mempunyai fungsi sebagai sarana
edukasi atau pendidikan tentang ketergantungan makhluk hidup terhadap
lingkungannya. Danau dapat dijadikan sebagi objek penelitian tentang ekosistem,
kualitas air danau, dll.
B. Rawa
Lahan rawa adalah lahan yang sepanjang tahun, atau selama waktu yang
Panjang dalam setahun, selalu jenuh air (saturated) atau tergenang (waterlogged)
air dangkal. Rawa selalu tergenang air baik dari air hujan, air tanah, atau air
permukaan lainnya dan tidak ada jalan untuk pelepasan airnya secara lancar. Rawa
adalah daerah rendah yang tergenang air dan pada umumnya permukaan air rawa
selalu dibawah atau sama dengan permukaan air laut, sehingga airnya selalu
menggenang dan permukaan airnya selalu tertutup oleh tumbuhan air, tidak
bergerak (static) atau mengalir, baik air tawar, payau, maupun air asin,
termasuk juga wilayah laut yang kedalaman airnya, pada keadaan surut terendah
tidak melebihi enam meter
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 23
Gambar 24. Rawa
Sumber
https://2.bp.blogspot.com/P_98mVF_Od0/Vrl88lkRTcI/AAAAAAAAAgg/I1tiPdgCfSw/s640/Pe
ngertian%2BRawa%252C%2BJenis%2Bdan%2B
Manfaat.jpg
1. Karakteristik rawa antara lain :
a) Air rawa adalah airnya asam dan berwarna coklat tampak kehitamhitaman.
b) Air rawa disekitar pantai sangat dipengaruhi oleh pasang surutnya air laut.
c) Pada saat air laut pasang permukaan rawa banyak tergenang dan saat air surut,
daerah ini kering.
d) Rawa di tepi pantai banyak ditumbuhi oleh Pohon Bakau sedangkan yang ada
di daerah pedalaman banyak ditumbuhi Palem Nipah (sejenis palem).
e) Kadar keasaman airnya tinggi.
f) Airnya tidak dapat di minum.
g) Dasar rawa terdapat tanah gambut.
2. Klasifikasi Rawa
Berdasarkan Tingkat Genangan Airnya
a) Rawa yang Selalu Tergenang
Adalah rawa yang tidak pernah kering sepanjang tahun, terbentuk oleh
genangan air hujan atau air tanah yang tidak mempunyai pelepasan. Air di rawa
tersebut sangat asam dan berwarna kemerah-merahan. Di rawa tersebut hamper
tidak ada organisme yang dapat hidup.
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 24
Gambar 25. Rawa Selalu Tergenang
Sumber https://2.bp.blogspot.com/-
GLcxwVRCU8M/VFs2hx6Q3UI/AAAAAAAAEZ4/9z9k-Z1CboE/s320/rawa.jpg
b) Rawa yang Tidak Selalu Tergenang
Jenis rawa ini memperoleh pergantian air tawar yang berasal dari limpahan air
sungai saat terjadi pasang naik air laut. Proses pergantian air yang senantiasa
berlangsung mengakibatkan kondisi air di wilayah rawa tidak terlalu asam
sehingga beberapa jenis hewan dan tanaman mampu hidup dan beradaptasi
dengan wilayah ini. Jenis flora khas yang tumbuh di wilayah rawa antara lain
mangrove, nipah, dan rumbia. Penduduk yang tinggal di sekitar kawasan pantai
biasa memanfaatkan wilayah rawa ini dengan budidaya sawah pasang surut.
Gambar 26. Pengolahan Rawa Pasang Surut
Sumber http://www.pusdatarawa.or.id/wp-content/gallery/kalsel-batola/3.jpg
Berdasarkan Kondisi Air dan Jenis Tumbuhan Yang Hidup
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 25
a) Swamp
Menyatakan wilayah lahan, atau area yang secara permanen selalu jenuh air,
permukaan air tanahnya dangkal, atau tergenang air dangkal hampir sepanjang
waktu dalam setahun. Air umumnya tidak bergerak, atau tidak mengalir
(stagnant), dan bagian dasar tanah berupa lumpur. Pada umumnya daerah ini
ditumbuhi flora seperti lumut, rumput- rumputan, semak-semak, dan tumbuhan
jenis pohon.
Gambar 27. Swamp
Sumber https://cdn.pixabay.com/photo/2013/12/16/10/52/swamp229250_960_720.jpg
b) Marsh
Rawa yang genangan airnya bersifat tidak permanen, namun mengalami
genangan banjir dari sungai atau air pasang dari laut secara periodik, dimana
debu dan liat sebagai muatan sedimen sungai seringkali diendapkan. Tanahnya
selalu jenuh air, dengan genangan relatif dangkal. Marsh biasanya ditumbuhi
berbagai tumbuhan akuatik, atau hidrofitik, berupa lumut dan rumput, seperti
sejenis rumput rawa berbatang padat, yang batangnya dapat dianyam menjadi
tikar, topi, atau keranjang.
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 26
Gambar 28. Marsh
Sumber https://cdn.pixabay.com/photo/2015/03/29/15/58/marsh697390_960_720.jpg
c) Bog
Rawa yang tergenang air dangkal, dimana permukaan tanahnya tertutup lapisan
vegetasi yang melapuk, khususnya lumut sebagai vegetasi dominan, yang
menghasilkan lapisan gambut (bereaksi) masam. Ada dua macam bog, yaitu
“blanket bog” dan “raised bog”. Blanket bog adalah rawa yang terbentuk
karena kondisi curah hujan tinggi, membentuk deposit gambut tersusun dari
lumut, menutupi tanah seperti selimut pada permukaan lahan yang relatif rata.
Raised bog adalah akumulasi gambut masam yang tebal, disebut “hochmoor”,
yang dapat mencapai ketebalan 5 meter.
Gambar 29. Bog
Sumber http://wetlife2.gpf.lt/wp-content/uploads/2014/09/1_tituline3.jpg
d) Rawa Pasang Surut
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 27
Rawa pasang surut merupakan rawa yang jumlah kandungan airnya selalu
berubah-ubah (pasang surut), hal ini dikarenakan oleh adanya pengaruh pasang
surutnya air laut. Bakau adalah tanaman yang sering ada di daerah ini.
3. Perseberan Rawa di Indonesia
Sumberdaya lahan rawa di Indonesia, sebagai salah satu pilihan lahan
pertanian di masa depan, secara dominan terdapat di empat pulau besar di luar Jawa,
yaitu Pulau Sumatera, Kalimantan, dan Papua, serta sebagian kecil di Pulau
Sulawesi.
Di Sumatera, penyebaran lahan rawa secara dominan terdapat di dataran
rendah sepanjang pantai timur, terutama di Provinsi Riau, Sumatera Selatan dan
Jambi, serta dijumpai lebih sempit di Provinsi Sumatera Utara dan Lampung.
Di pantai barat, lahan rawa menempati dataran pantai sempit, terutama di
Provinsi Nanggro Aceh Darussalam (sekitar Meulaboh dan Tapaktuan), Sumatera
Barat (Rawa Lunang, Kabupaten Pesisir Selatan), dan Bengkulu (selatan kota
Bengkulu).
Di Kalimantan, penyebaran lahan rawa yang dominan terdapat di dataran
rendah sepanjang pantai barat, termasuk wilayah Provinsi Kalimantan Barat;
pantai selatan, dalam wilayah Provinsi Kalimantan Tengah, dan sedikit di
Kalimantan Selatan; serta pantai timur dan timur laut, dalam wilayah Provinsi
Kalimantan Timur. Penyebaran rawa lebak yang cukup luas, terdapat di daerah
hulu Sungai Kapuas Besar, sebelah barat Putussibau, Kalimantan Barat, serta di
sekitar Danau Semayang dan Melintang, sekitar Kotabangun, di Daerah Aliran
Sungai (DAS) bagian tengah Sungai Mahakam, Kalimantan Timur.
Di Sulawesi, penyebaran lahan rawa relatif tidak luas, dan terdapat tempat
di dataran pantai yang sempit. Lahan rawa yang relative agak luas ditemukan
di pantai barat daya kota Palu, dalam wilayah Kabupaten Mamuju, kemudian
di sekitar Teluk Bone, sepanjang pantai timur-Iaut Palopo, dan sedikit di pantai
selatan Kabupaten Toli-toli di sekitar Teluk Tomini.
Di Papua, penyebaran lahan rawa yang terluas terdapat di dataran rendah
sepanjang pantai selatan, termasuk wilayah Kabupaten Fakfak, dan pantai
tenggara dalam wilayah Kabupaten Merauke. Kemudian di daerah Kepala
Burung, di sekeliling Teluk Berau-Bintuni, dalam wilayah Kabupaten
Manokwari dan Sorong. Selanjutnya di sepanjang dataran pantai utara,
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 28
memanjang dari sekitar Nabire (Kabupaten Paniai) sampai Sarmi (Kabupaten
Jayawijaya). Penyebaran lahan rawa lebak yang cukup luas terdapat di lembah
Sungai Membramo, yang terletak hampir di bagian tengah pulau.
Gambar 30. Peta Persebaran Rawa di Indonesia
4. Manfaat Rawa
a) Persawahan pasang surut
Baik di Kalimantan maupun di pantai timur Pulau Sumatera, rawa-rawa banyak
dijadikan sebagai wilayah persawahan pasang surut.
b) Menghasilkan kayu
Di daerah pedalaman Kalimantan dan pantai timur Sumatera, rawa banyak
menghasilkan kayu, seperti bakau, ulin, meranti, dan sebagainya.
c) Menghasilkan nipah dan rumbia
Nipah dan rumbia banyak terdapat di rawa-rawa pantai. Daunnya digunakan
sebagai atap rumah oleh penduduk setempat. Rawa yang menghasilkan nipah
dan rumbia banyak terdapat di wilayah pantai Sulawesi Selatan, Maluku, dan
Papua.
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 29
Gambar 31. Nipah
d) Wilayah permukiman
Di daerah Kalimantan dan pantai timur pulau Sumatera, daerah rawa banyak
dijadikan sebagai wilayah permukiman. Wilayah ini dihuni oleh penduduk
setempat dan transmigran dari Jawa, Bali, dan Lombok.
e) Perikanan
Di daerah-daerah rawa air tawar banyak terdapat ikan air tawar yang
dimanfaatkan penduduk sebagai lauk pauk. Daerah rawa air payau
dimanfaatkan penduduk untuk memelihara ikan bandeng, udang, dan kepiting
bakau. Adapun di daerah rawa air asin, pohon bakau menjadi tempat
bersarangnya kepiting dan udang
C. Air Tanah
Air tanah adalah air yang bergerak di dalam tanah yang terdapat di dalam ruang
antara butir-butir tanah yang meresap ke dalam tanah dan bergabung membentuk
lapisan tanah yang disebut akuifer. Air tanah dapat disebut aliran yang secara alami
mengalir ke permukaan tanah melalui pancaran atau rembesan.
1. Faktor-faktor yang mempengaruhi aliran air tanah
1) Tingkat porositas tanah dan batuan
Porositas tanah adalah ruang volume pori-pori tanah yang dapatmeoloskan
air dari satu lapisan ke lapisan yang lain.
2) Kemiringan lereng
Lereng yang miring memiliki tingkat infiltrasi lebih tinggi daripada
lerengyang landai atau lereng yang datar. Air hujan yang jatuh di wilayah
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 30
dataran tinggi lebih cepat bergerak sebagai air larian (run off), sedangkanair
yang jatuh di wilayah datar lebih banyak meresap melalui pori-poritanah.
3) Tingkat kelembaban tanah
Tanah kering memiliki kemampuan untuk menyerap air lebih banyak
dibanding dengan tanah yang lembap atau basah.
2. Klasifikasi air tanah
1) Beradasarkan letaknya
a) Air tanah freatis
Air tanah ini terjadi karena adanya penyerapan air dari
permukaan tanah. Air tanah ini dimanfaatkan manusia dalam bentuk
sumur dangkal dengan kedalaman 15 – 30 meter. Air tanah ini volume
nya tergantung dengan musim. Ketika musim penghujan, volumenya
akan banyak, namun ketika musim kemarau, volumenya akan sedikit.
Air tanah permukaan disebut juga freatik atau air tanah dangkal.
Air tanah ini berada di atas permukaan batuan kedap air. Lapisan kedap
air merupakan lapisan yang sulit dilalui air tanah. Contoh dari jenis
lapisan itu adalah lapisan lempung. Lapisan kedap air disebut pula
lapisan impermeable.
Sebaliknya, lapisan tidak kedap air memiliki sifat mudah dilalui
air. Lapisan ini disebut sebagai lapisan permeable. Contoh lapisan
permeable adalah pasir kerikil.
b) Air tanah artesis
Air yang terperangkap diantara dua lapisan kedap air.
Letaknyajauh di dalam tanah. Untuk pemanfaatan perlu dibuat sumur
artesis atau sumur bor.
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 31
Gambar 32. Air Berdasarkan Letaknya
Sumber: https://andimanwno.wordpress.com/2021/03/22/perairan-darat-air-tanah-ground-
water/
2) Berdasarkan asal-airnya
a) Air tanah meteorik
Air tanah yang airnya berasal dari hujan dan gletser.
b) Air tanah tubir
Air tanah yang airnya berasal dari dalam perut bumi, seperti airtanah
yang tersimpan di dalam batuan sedimen.
c) Air tanah juvenile
Mata air panas yang naik ke permukaan karena gas-gas magma yang
dilepaskan
d) Air tanah fosil
Air tanah yang terperangkap dalam rongga-rongga batuan dan tetap
tinggal dalam batuan tersebut sejak penimbunan terjadi.
3) Manfaat air tanah bagi manusia
a) Sebagai bagian dari siklus hidrologi.
b) Memenuhi kebutuhan sehari-hari, seperti memasak dan mencuci.
c) Membantu proses produksi pada industri kecil atau industri rumah
tangga.
d) Sebagai sumber irigasi pertanian, yang dialirkan melalui sumur bor.
Airtanah (groundwater) adalah air yang bergerak dan berada di bawah
permukaan tanah di dalam zona jenuh (saturation zone) dimana tekanan
hidrostatiknya sama atau lebih besar dari tekanan atmosfer. Kandungan airtanah
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 32
suatu daerah dapat dipengaruhi oleh iklim/musim, imbuh air (water recharge),
kondisi geomorfologi, kondisi geologi (macam batuan dan setiap batuan), aktivitas
manusia, dan vegetasi. Gambar 33 menyajikan distribusi vertikal air tanah.
Gambar 33. Distribusi Vertikal air tanah
Sumber: http://bordansedotwcmurah.blogspot.com/2014/05/tekanan-air-dan-kecepatan-
aliran_11.html
Keberadaan air tanah sangat ditentukan oleh keadaan batuan. Sifat batuan
terhadap airtanah dapat dikelompokkan menjadi empat sebagaimana berikut ini.
1. Akuifer, batuan yang mampu menyimpan dan mengalirkan air dalam jumlah
yang berarti. Contoh : pasir, batupasir, kerikil, batugamping.
2. Akuitar, batuan yang mampu menyimpan air tetapi hanya dapat mengalirkan air
secaara terbatas. Contoh : pasir lempungan, batupasir lempungan.
3. Akuiklud, batuan yang mampu menyimpan air tetapi tidak dapat
mengalirkannya dalam jumlah yang berarti. Contoh : lempung, lanau, tuf halus,
serpih.
4. Akuifug, batuan yang tidak dapat menyimpan dan mengalirkan air. Contoh :
granit, batuan beku yang kompak dan padat.
Berdasarkan sifat batuannya tersebut, maka akifer merupakan formasi batuan
yang mempunyai peran penting dalam penyedia air tanah. Akuifer berdasarkan
kedudukan airnya dapat dikelompokkan dalam empat tipe berikut ini.
1. Akuifer bebas adalah akuifer yang muka air tanah merupakan batas atas dari
daerah jenuh air.
2. Akuifer tertekan adalah akuifer yang terletak diantara dua lapisan kedap air dan
mempunyai tekanan lebih besar dari tekanan atmosfer.
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 33
3. Akuifer setengah tertekan adalah akuifer yang sepenuhnya jenuh air dan lapisan
atas dibatasi oleh lapisan setengah kedap air.
4. Akuifer menggantung adalah massa air tanah terpisah dari air tanah induk oleh
lapisan yang relatif kedap air dan terletak di atas daerah jenuh air. Gambar 34.
menyajikan tipe akuifer.
Salah satu faktor penentu karakteristik aquifer adalah bentuklahan. Air tanah
pada bentuklahan gunungapi terletak di batuan piroklastik yang berselang seling
dengan lava. Pada bentuklahan fluvial, tipe akuifer bebas, mengantung, atau tertekan
akan dapat dijumpai tergantung dari endapan fluvialnya. Sementara bentuklahan
struktural, air tanah mudah dimanfaatkan bila ada pada material batu pasir di bagian
permukaan singkapan.
Gambar 34. Tipe Akuifer
Sumber: https://mistergendon95.blogspot.com/2018/09/sifat-batuan-terhadap-airtanah.html
Untuk karst berkembang aliran di dalam rongga batuan kapur berupa aliran
Conduit, Fissure, dan Diffuse. Selanjutnya aliran tersebut akan bergabung sebagai
sistem sungai bawah tanah. Sementara untuk bentuklahan marin air tanah terdapat
zona interface antara intrusi air laut dengan aliran air tanah dari daratan Gambar 35-
39 berikut menyajikan karakteristik aquifer di bentuklahan gunungapi, fluvial,
perbukitan lipatan, karst, dan marin.
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 34
Gambar 35. Aquifer Bentuklahan Gunungapi
(Mandel & Shiftan, 1981)
Gambar 36. Aquifer Bentuklahan Fluvial
(Mandel & Shiftan, 1981)
Gambar 37. Aquifer Bentuklahan Struktural Perbukitan Lipatan
(Mandel & Shiftan, 1981)
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 35
Gambar 38. Aquifer Bentuklahan Karst
(Adji, 2009)
Gambar 39. Aquifer Bentuklahan Marin
(McDonald dan Partners, 1984 dalam Santoso, 2012)
D. Sungai
Sungai dapat didefinisikan sebagai massa air tawar yang mengalir secara
alamiah mulai dari sumber air sampai ke muara. Sumber air sungai umumnya
berasal dari mata air yang keluar dari dalam tanah melalui celahcelah atau retakan
batuan. Selain dari resapan air hujan sumber air sungai dapat pula berupa pencairan
es atau gletser. Adapun badan-badan air yang dapat berfungsi sebagai muara sungai
antara lain laut, danau, atau sungai lain.
Pembagian wilayah sungai.
Berdasarkan letaknya, sungai dapat dibagi menjadi tiga bagian, yaitusebagai
berikut.
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 36
a) Bagian Hulu, memiliki karakteristik sebagai berikut:
1) arus sungai deras;
2) arah erosi ke dasar sungai (erosi vertikal);
3) lembahnya curam;
4) lembahnya berbentuk V;
5) kadang-kadang terdapat air terjun;
6) terdapat erosi mudik.
7) tidak terjadi pengendapan (sedimentasi).
8) terdapat batu-batu besar dan runcing.
b) Bagian Tengah, memiliki karakteristik sebagai berikut:
1) arus air sungai tidak begitu deras;
2) erosi sungai mulai ke samping (erosi horizontal);
3) aliran sungai mulai berkelok-kelok; dan
4) mulai terjadi proses sedimentasi dan (pengendapan) karena kecepatan air
mulai berkurang.
5) batu-batu bersudut bulat, dengan ukuran lebih kecil dari daerah hulu.
c) Bagian Hilir, memiliki karakteristik sebagai berikut:
1) arus air sungai tenang;
2) terjadi banyak sedimentasi;
3) erosi ke arah samping (horizontal);
4) sungai berkelok-kelok (terjadi proses meandering);
5) terkadang ditemukan meander yang terpotong sehingga membentuk kali
mati/danau tapal kuda (oxbow lake); dan
6) di bagian muara kadang-kadang terbentuk delta.
7) terdapat batu-batu kecil bersudut bulat.
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 37
Gambar 40. Penampang sungai Hulu, tengah, dan hilir
Sumber: Sumber : http://harirustianto.blogspot.com
Sungai juga dibedakan menjadi beberapa macam menurut kriteria-kriteria tertentu
sebagai berikut.
a) Berdasarkan Asal atau sumber Airnya
1) Sungai yang Bersumber dari Mata Air
Sungai semacam ini biasanya terdapat di daerah yang mempunyai curah
hujan sepanjang tahun dan alirannya tertutup vegetasi.
Gambar 41. Sungai Mata Air
Sumber : https://andimanwno.wordpress.com/2021/03/24/perairan-darat-klasifikasi-jenis-jenis-
sungai/
2) Sungai yang Bersumber dari Air Hujan
Sungai hujan yaitu sungai yang airnya bersumber dari air hujan. Sungai di
Indonesia pada umumnya termasuk sungai jenis ini, sebab wilayah
Indonesia beriklim tropis dan banyak turun hujan.
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 38
Gambar 42. Sungai Air Hujan
Sumber : https://andimanwno.wordpress.com/2021/03/24/perairan-darat-klasifikasi-jenis-jenis-
sungai/
3) Sungai Gletser
Sungai gletser yaitu sungai yang sumber airnya berasal dari pencairan es.
Sungai jenis ini biasanya hanya terdapat di daerah dengan ketinggian di atas
5.000 m dari permukaan laut.
Gambar 43. Sungai Gletser
Sumber : https://andimanwno.wordpress.com/2021/03/24/perairan-darat-klasifikasi-jenis-jenis-
sungai/
4) Sungai Campuran
Sungai campuran yaitu sungai yang sumber airnya berasal dari air hujan
dan pencairan es. Contoh sungai campuran di Indonesia adalah Sungai
Memberamo dan Sungai Digul di Papua.
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 39
Gambar 44. Sungai Campuran
Sumber : https://andimanwno.wordpress.com/2021/03/24/perairan-darat-klasifikasi-jenis-jenis-
sungai/
b) Berdasarkan Genetiknya atau Arah Aliran
Gambar 45. Sungai menurut arah alirannya
(Sumber: Sumber : www.agrobisnisinfo.com
1. R (sungai Resekuen)
Sungai yang mengalir searah dengan kemiringan batuan. Sejajar dengan
sungai konsekuen. Merupakan anak sungai subsekuen yang terbentuk
setelah sungai konsekuen dan sungai subsekuen pada bidang erosi yang
baru dan pada level lebih rendah.
2. K (sungai Konsekuen)
Sungai yang alirannya searah dengan kemiringan batuan yang dilaluinya.
Terdapat dua jenis sungai konsekuen.
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 40
➢ Konsekuen lateral : menuruni lereng-lereng asli yang ada di permukaan
bumi seperti dome, pegunungan blok, atau dataran yang baru terangkat.
➢ Konsekuen longitudinal : memiliki aliran sejajar dengan bagian puncak
gelombang pegunungan.
3. O (sungai Obsekuen)
Sungai yang mengalir berlawanan arah dengan kemiringan struktur batuan
dan juga sungai konsekuen.
4. S (sungai Subsekuen)
Sungai yang mengalir sejajar dengan arah perlapisan. Mengalir pada
bidangyang relatif tahan erosi. Umumnya tegak lurus dengan sungai
konsekuen.
5. I (sungai insekuen)
Sungai yang arah mengalirannya tidak teratur.
c) Berdasarkan Debit dan Volumenya
Menurut keadaan airnya, sungai dibagi menjadi sungai empat, yaitu:
1. Sungai permanen
Sungai permanen adalah sungai yang debit airnya tetap sepanjang tahun.
Contoh sungai permanen adalah sungai-sungai yang ada di Kalimantan
(Sungai Kapuas), Sumatra (Sungai Musi)
2. Sungai periodik/ sungai musiman
Sungai periodik adalah sungai yang apabila musim penghujan debit
(jumlah) air nya banyak, namun saat kemarau debit airnya berkurang.
Contoh sungai ini adalah sungai-sungai yang ada di Jawa, yakni Sungai
Bengawan Solo, Sungai Progo, dan lain sebagainya.
3. Sungai episodik/ sungai intermitten
Sungai episodik merupakan sungai yang apabila musim penghujan airnya
banyak, namun apabila musim kemarau, kering. Contohnya adalah Sungai
Batanghari di Sumatra.
4. Sungai ephemeral
Sungai ephemeral merupakan sungai yang apabila musim pengujan ada
airnya dalam jumlah yang sedikit.
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 41
Gambar 46. Sungai berdasarkan kontinyuitas aliran air tanahnya.
(Sosrodarsono dan Takeda , 1977)
Alur sungai berkembang karena adanya gerakan air ke arah melintang
dan arah memanjang (Maryono, 1999). Secara melintang aliran akan
membentuk alur yang membentur tebing sungai, daerah bantaran, daerah
peralihan, dan badan sungai. Aliran sungai mengakibatkan erosi tebing dan
mengendapkan sedimen.
Arah memanjang sungai dari hulu ke hilir dapat dibedakan menjadi
daerah erosi atau degradasi di bagian hulu, daerah seimbang di bagian tengah,
dan daerah akumulasi atau agradasi di bagian hilir. Arah memanjang sungai
dalam morfologi klasik, sungai dapat dibedakan menjadi lurus, bercabang
cabang, dan meander. Bentuk alur sungai ini sangat ditentukan oleh
kemiringan dasar sungai dan jenis sedimen yang menyusun dasar sungai.
Semua sungai berkecenderungan mengalir membentuk pola berliku-liku
(sinuous pattern). Air yang mengalir cenderung turbulen sehingga lengkungan
dan ketidakseragaman dalam kanal membelokkan aliran air ke sisi lain tepian
sungai. Keadaan ini menjadikan alur sungai relatif tidak lurus tetapi berkelok
kelok. Gambar 47 berikut menyajikan pembentukan meander sungai.
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 42
Gambar 47. Proses pembentukan meander sungai
(Huggett, 2003)
d) Berdasarkan Struktur Geologinya
Sementara berdasarkan struktur geologinya sungai dapat dibedakan sebagai
berikut.
1. Sungai antiseden, yakni sungai yang dapat mempertahankan arah aliran,
walaupun terjadi terus pengangkatan perlahan-lahan.
Gambar 48. Sungai Antiseden
Sumber : https://andimanwno.wordpress.com/2021/03/24/perairan-darat-klasifikasi-
jenis-jenis-sungai/
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 43
2. Sungai reverse, yakni sungai tidak mampu lagi mengimbangi pengangkatan
sehingga terjadi perubahan arah aliran.
Gambar 49. Contoh Sungai Antiseden yang Menjadi Sungai Reverse di Bekas
Aliran Sungai Bengawan Solo Purba Peratasan DI Yogyakarta dan Jawa Tengah
3. Sungai superposed, yakni sungai yang arah alirannya berada di suatu
daratan paneplain sehingga struktur batuan di dataran tersebut tersingkap.
Gambar 50. Sungai Superposed
Sumber : https://andimanwno.wordpress.com/2021/03/24/perairan-darat-klasifikasi-
jenis-jenis-sungai/
4. Sungai anaklinal adalah sungai yang mengalir di suatu daerah yang
terangkat yang arahnya berlawanan dengan arah aliran sungai.
5. Sungai kompoun adalah sungai asal airnya dari tempat yang struktur
morfologinya bermacam – macam.
6. Sungai komposit adalah sungai yang asal airnya dari tempat yang struktur
geologinya bermacam – macam.
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 44
7. Sungai epigenesis adalah sungai yang mengalami pengikisan batuan keras
pada daerah yang terbuka lapisan sedimennya oleh aliran sungai sehingga
lapisan keras ini terpotong tanpa terjadi perubahan arah aliran sungai.
Bentuklahan asal proses fluvial terbentuk oleh proses air mengalir
memusat (sungai) maupun oleh aliran permukaan bebas (overland flow).
Bentuklahan tersebut memiliki ciri yang dapat diidentifikasi dari pola
keruangan khas berupa aliran memanjang serta material yang terendapkan
sepanjang sisi-sisinya. Karakteristik bentuklahan fluvial terbentuk secara
alamiah melalui proses hidrologi yang berlangsung dalam kurun waktu yang
tertentu di sungai. Proses tersebut dikontrol oleh kondisi unsur-unsur
bentanglahan yang berkembang pada wilayah tersebut, sehingga karakteristik
lingkungan akan menentukan proses hidrologi yang terjadi dan menghasilkan
bentuklahan yang spesifik. Spesifikasi dan karakteristik bentuklahan fluvial
yang dapat dijumpai disajikan pada Tabel 1.
Tabel 1. Bentuklahan Asal Proses Fluvial
Secara sederhana, pembagian zona fluvial terbagi dalam aliran sungai,
tanggul alam di kanan kiri aliran sungai, dan dataran banjir di belakang tanggul
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 45
alam. Tanggul alam terbentuk karena endapan material ketika sungai
mengalami kenaikan muka air. Air pada tengah aliran sungai memiliki
kecepatan yang tinggi dibandingkan pada tepi sungai, sehingga material yang
berat akan mengumpul di sepanjang kanan kiri sungai. Namun ketika air naik
melampau tanggul alam, akan menggenangi wilayah dataran banjir dengan
sedimen yang ringan. Gambar 51 menyajikan penampang sungai secara
sederhana.
Gambar 51. Penampang Morfologi Sungai Secara Sederhana
Bila di tinjau lebih detail, penampang sungai sangat kompleks. Gambar
52 menyajikan penampang sungai beserta materialnya. Dalam gambar
tersebut, morfografi yang disajikan dari kiri ke kanan meliputi ledok banjir,
pointbars, tanggul alam, ledok banjir dan rawa belakang, serta teras berbatuan
aluvium.
Gambar 52. Penampang Morfologi dan Material Sungai
(Huggett, 2003)
Pembentukan bentuklahan fluvial tidak lepas dari proses aliran air
sungai yang membentuk alur sungai. Alur sungai yang berkelok karena energi
kuat gerakan air telah mengerosi tebing sungai pada lokasi yang tergerus.
Untuk energi air yang lemah cenderung mengendapkan material sedimen.
Proses tersebut mengakibatkan terjadinya pelebaran dataran banjir sehingga
tebing teras mengalami kemunduran. Gambar 53 menyajikan pembentukan
teras fluvial.
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 46
Gambar 53. Pembentukan teras fluvial
(Huggett, 2003)
Dalam perjalanannya dari hulu hingga muara, aliran sungai mengikis
lapisan tanah yang dilewatinya dan mengendapkannya di tempat lain.
Aktivitas aliran sungai ini menyebabkan terjadinya berbagai macam
bentuklahan di sepanjang sungai. Morfologi sungai yang dapat kita temui di
sepanjang aliran sungai misalnya :
a) Deposition Bar (Gosong Sungai)
Gosong sungai adalah kumpulan-kumpulan sedimen (pasir atau
kerikil) yang telah diendapkan oleh aliran sungai pada tubuh sungai. Jenis-
jenis gosong sungai antara lain Gosong Tengah (sering disebut sebagai
gosong bercabang, ditemukan pada tipe sungai teranyam), Gosong Tepi
(ditemukan pada tipe sungai meander), dan mulut delta (dapat ditemukan
pada sungai yang membentuk delta sungai.
Gambar 54. Gosong Sungai
Sumber : https://andimanwno.wordpress.com/2021/03/24/perairan-darat-klasifikasi-
jenis-jenis-sungai/
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 47
Gosong sungai umumnya ditemukan pada bagian sungai yang
memiliki aliran air yang tenang dan lambat dan pada bagian yang
terdangkal,gosong sungai umumnya terletak saling sejajar terhadap tepian
sungai dan menempati area terjauh dari meander sungai.
b) Flood Plain (Dataran Banjir)
Dataran banjir berupa dataran yang luas yang berada pada kiri kanan
sungai yang terbentuk oleh sedimen akibat limpasan banjir sungai tersebut.
Umumnya berupa pasir, lanau, dan lumpur.
Gambar 55. Flood Plain
Sumber : https://andimanwno.wordpress.com/2021/03/24/perairan-darat-klasifikasi-
jenis-jenis-sungai/
Umumnya endapan dataran banjir ini didominasi oleh endapan
suspensi seperti lanau dan lumpur, meskipun kadang-kadang muncul batu
pasir halus yang terendapkan oleh arus yang lebih kuat pada saat puncak
banjir.
c) Meander (Kelokan Sungai)
Meander sungai adalah bentuk sungai yang berkelok-kelok yang
terjadi akibat adanya pengikisan dan pengendapan. Aliran sungai ini
membentuk alur di lekukan dalam dan lekukan luar sungai. Lekukan luar
memiliki kecepatan aliran yang lebih besar dibanding lekukan dalam,
sehingga di bagian lekukan dalam sering terjadi erosi
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 48
Gambar 56. Meander
Sumber : https://andimanwno.wordpress.com/2021/03/24/perairan-darat-klasifikasi-
jenis-jenis-sungai/
Meander sebuah sungai kemungkinan besar akan selalu berpindah
tempat karena proses pengendapan dan penggerusan yang selalu terjadi
oleh aliran air sungai. Semakin besar proses penggerusan sisi sungai akan
membuat sisi sungai tersebut semakin bertambah lebar di sisi luarnya, pada
sisi dalam sungai kemudian terjadi pengendapan yang membentuk gosong
sungai di bagian tepi.
d) Oxbow Lake (Danau Tapal Kuda)
Oxbow lake atau danau tapal kuda merupakan danau yang terbentuk
bila sungai yang berkelok-kelok atau sungai meander melintasi daratan
mengambil jalan pintas dan meninggalkan potongan-potongan yang
akhirnya membentuk danau tapal kuda.
Gambar 57. Oxbow Lake
Sumber : https://andimanwno.wordpress.com/2021/03/24/perairan-darat-klasifikasi-
jenis-jenis-sungai/
TRIO MARDIANSYAHMATERI AJAR KB 1 MODUL 5 – TRIO MARDIANSYAH 49