Pada edisi VIII ini, kami, kru redaksi MENTARI “Meniti Tangga Prestasi” mengambil tema Sekolah Adiwiyata. Selain mendukung suksesnya SMPN 15 Yogyakarta dalam menuju Sekolah Adiwiyata, harapannya peserta didik bisa termotivasi untuk lebih peduli lingkungan dan menjaga kelestarian alam.