The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.

Modul ini beriskan materi tentang bentuk dasar busana kutang serta busana tradisional Indonesia bentuk dasar kutang

Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by novia.wati9, 2022-02-10 11:26:28

Modul Busana Tradisional Indonesia Bentuk Dasar Kutang

Modul ini beriskan materi tentang bentuk dasar busana kutang serta busana tradisional Indonesia bentuk dasar kutang

Keywords: busana tradisional,busana tradisional Indonesia,bentuk dasar kutang

Gambar 2.27 Busana Tradisional Maluku Utara
Sumber :Buku Kreasi Busana Daerah Indonesia (2019)

MALUKU UTARA

93

Kegiatan belajar 2

Bentuk dasar busana Wanita suku Ternate adalah kutang, karena
merupakan baju kurung panjang yang disebut dengan kimun gia. Pada bagian
bawah mengenakan nona rok. Pelengkap busana dilengkapi dengan kokudu
atau selendang dan koci –koci yaitu sebagai penutup bahu. Pada bagian kepala
mengenakan mahkota popili yaitu mahkota yang terbuat dari bahan beludru
dan dilengkapi dengan hiasan bulu burung.

Pada bentuk dasar busana pria suku Ternate yaitu kaftan, karena terdiri
dari baju yang berbentuk jubah panjang nan mewah dan dipasangkan dengan
celana berwarna hitam atau putih. Busana tersebut dilengkapi dengan lenso
kepala atau tuala lipat yaitu penutup kepala. Pada bagian pinggan terdapat
lilitan kain yang panjangnya 1,5 meter yang berfungsi untuk menyelipkan
sebuah keris.

94

MALUKU
TENGAH

95

Gambar 2.28 Busana Cele
Sumber :Buku Kreasi Busana Daerah Indonesia (2019)

MALUKU TENGAH

96

Kegiatan belajar 2

Maluku merupakan wilayah yang banyak dipengaruhi dari kebudayaan
yang datang dari kebudayaan Tiongkok, Arab dan Eropa. Perkembangan
busana dapat dilihat dari busana adat yang terdapat di Ambon.
Bentuk dasar busana wanita Ambon yaitu kutang, karena merupakan baju
kurung dengan memiliki belahan kecil pada bagian belakang untuk
memudahkan cara pemakaian. Baju tersebut merupakan baju cele. Baju cele
biasa dipadukan dengan kain salele

Bentuk dasar busana pria ada dua yaitu kutang dan kaftan. Kutang pada
baju dalamnya atau disebuat baju baniang yang berwarna putih dan berbahan
satin dengan memiliki belahan pada bagian depan untuk memudahkan
pemakaian. Pada bagian luar bentuk dasar busananya yaitu kaftan karena baju
tersebut seperti baju kemeja tanpa kancing dan berlengan panjang. Untuk
bagian bawah dipadukan dengan celana panjang dengan bahan yang serupa
baju baniang. Untuk bagian pinggang dilengkapi dengan ban pinggang
berwarna merah dan hiasan keemasan pada bagian pinggir ban pinggang.

97

KEPULAUAN
NUSA TENGGARA

98

NUSA
TENGGARA

BARAT

99

Gambar 2.29 Busana Tradisional Suku Sasak
Sumber :Buku Kreasi Busana Daerah Indonesia (2019)

NUSA TENGGARA
BARAT

100

Kegiatan belajar 2

Lombok merupakan salah satu pulau terbesar di Nusa Tenggara Barat.
Penduduk asli yang tinggal di pulau tersebut adalah suku Sasak. Bentuk
dasar busana wanita suku Sasak adalah kutang. Sebutan untuk baju wanita
suku Sasak adalah lamung. Lamung berwarna hitam dengan hiasan pada
pinggiran baju dengan model sederhana yaitu selembar kain yang dilipat
membentuk segi empat lalu diberi lubang leher segitiga untuk memudahkan
cara mengenakannya. Busana tersebut dipadukan dengan kemben (sarung)
yang berwarna senada. Dengan mengenakan aksesoris seperti anting
(sengkang), gelang tangan (teken ima) dan gelang kaki (teken nae).
Bentuk dasar busana pria suku Sasak adalah kaftan, karena berbentuk model
jas tertutup dipadukan dengan kereng (kain panjang) yang bermoti khas
Lombok. Untuk menambahkan kegagahannya diselipkan keris dibagian
pinggang. untuk bagian kepala ditambahkan ikat kepala dari kain songket.

90

KKeeggiaiattaan belaajjaarr12

BUSANA TRADISIONAL INDONESIA
BENTUK DASAR KUTANG

D. LATIHAN

Setelah mempelajari Kegiatan Belajar 2 peserta didik diminta
untuk mengerjakan latihan tentang busana tradisional Indonesia
bentuk dasar kutang.

Peserta didik diminta melakukan diskusi kelompok dengan
petunjuk sebagai berikut :

1.Membentuk kelompok masing - masing 3 orang perkelompok
2.Melakukan diskusi kelompok dengan membahas materi

mengenai busana tradisional Indonesia bentuk dasar kutang
3.Mempresentasikan hasil kerja kelompok pada kelompok lain

101

KKeeggiaiattaan belaajjaarr12

BUSANA TRADISIONAL INDONESIA
BENTUK DASAR KUTANG

E. RANGKUMAN

Busana tradisional Indonesia berdasarkan bentuk dasar
busana kutang memiliki persamaan memakainya yaitu sama
- sama dikenakan melalui bagain atas kepala. Dalam materi
ini busana tradisional bentuk dasar kutang digeneralisasikan
pada tiap pulau.

1.Busana tradisional pulau Sumatera
2.Busana tradisional pulau Jawa
3.Busana tradisional pulau Kalimantan
4.Busana tradisional pulau Sulawesi
5.Busana tradisional pulau Maluku
6.Busana tradisional pulau Nusa Tenggara

102

Kegiatan belajar 2

BUSANA TRADISIONAL INDONESIA
BENTUK DASAR KUTANG

F. TES FORMATIF

Petunjuk :
Tes formatif ini terdiri dari test pilihan ganda dan benar - salah. Agar hasil tes anda
memuaskan, sebelum menjawab pertanyaan harap dibacaan soal dengan seksama
agar mampu menjawab pertanyaan yang benar.

A. Pilihan Ganda
Pilihlah jawaban yang menurut anda paling benar dan beri tanda silang (x)!

1.bentuk yang menyerupai pipa untuk menutupi sesuatu, dahulu bahan yang
dikenakan yaitu . . .
A. bentuk dasar busana kutang
B. bentuk dasar busana bungkus
C. bentuk dasar busana
D. bentuk dasar busana kaftan

2. Berikut gambar yang bukan merupakan busana tradisional Indonesia bentuk
dasar kutang adalah . . .

A. C.

B. D.

103

Kegiatan belajar 2

BUSANA TRADISIONAL INDONESIA
BENTUK DASAR KUTANG

3. Perhatikan gambar berikut ini!

Gambar tersebut merupakan gambar busana tradisional bentuk dasar kutang daerah. . .

A. Nusa Tenggara C. Lampung

B. Maluku D. Sulawesi Utara

4. Ciri khas bentuk dasar kutang adalah ...

A. memiliki belahan full C. dikenakan melalui kepala

B. cara mengenakan dengan dililitkan D. mempunyai resleting

5. Busana yang termasuk bentuk dasar kutang adalah . . .

A. baju kurung C. rok

B. kemeja D. celana

104

Kegiatan belajar 2

BUSANA TRADISIONAL INDONESIA
BENTUK DASAR KUTANG

B. Benar - Salah
Bacalah pernyataan dibawah ini dengan cermat, kemudian tulis huruf (B) jika
pernyataan benar dan huruf (S) jika pernyataan salah pada kolom yang tersedia!
Aesan Gede termasuk kedalam bentuk dasar busana kutang
Busana Bodo termasuk kedalam bentuk dasar kutang
Baju Satu Sut merupakan baju tradisional daerah Riau
Baju Ulee Balaan merupakan baju tradisional dari daerah Maluku
Ciri khas busana bentuk dasar kutang yaitu dikenakan melalui kepala

105

Kegiatan belajar 2

BUSANA TRADISIONAL INDONESIA
BENTUK DASAR KUTANG

UMPAN BALIK DAN TINDAK LANJUT

Setelah menjawab pertanyaan tes formatif 1, sekarang saatnya anda
mencocokan jawaban dengan kunci jawaban pada bagian akhir modul.

Rumus : Jumlah Jawaban Benar x 100
Tingkat Kepuasan = Jumlah Soal

Keterangan :

100 - 90% : Baik Sekali

89 - 80% : Baik

79 - 70% : Cukup

<70% : Kurang

Jika anda sudah mencapai tingkat kepuasan 80% atau lebih, maka
anda dapat melanjutkan untuk mempelajari kegiatan belajar 2.

106

Tes Sumatif

1. Bagaimana perasaan anda setelah mempelajari modul ini?

2. Apa hal terpenting setelah anda mempelajari modul ini?
3. Rencana apa yang akan anda lakukan untuk meningkatkan

pemahaman materi kegiatan pembelajaran pada modul ini?

107

Kunci Jawaban

Kegiatan Belajar Satu
Latihan

1.Bentuk dasar busana ialah satuan bentuk yang merupakan tradisi bagi
masyarakat yang menceritakan tentang sejarah dan bentuk dasar
busana

2.Bungkus, kutang, kaftan dan celana
3.Bentuk dasar busana kutang ialah bentuk yang menyerupai pipa atau

silinder untuk menyelubungi tubuh.
4.Tunic, kandys, kolobus, stola dan kalasiris
5.


108

Kunci Jawaban

Kegiatan Belajar 1

Tes Formatif 1

Pilihan Ganda Benar Salah
1. C 1. S
2. B 2. B
3. D 3. S
4. B 4. B
5. A 5. B

Kegiatan Belajar 2

Tes Formatif 2

Pilihan Ganda Benar Salah
1. A 1. S
2. D 2. B
3. C 3. B
4. C 4. S
5. A 5. B

109

Glosarium

baju bodo busana adat bagi perempuan Sulawesi Selatan yang

dipakai sebagai pakaian kebesaran setiap acara.

baju cele busana yang berasal dari Maluku

bungkus busana bungkus terdiri dari selembar bahan yang
dililitkan sekeliling badan sehingga dapat menutupi

bagian pada tubuh, terlepas dari bahannya berbentuk

persegi atau persegi panjang

busana segala sesuatu yang dikenakan pada tubuh, baik dengan

maksud melindungi tubuh maupun memperindah

penampilan tubuh.

cekak musang baju Kurung Tulang Belut

celana pakaian luar yang menutup pinggang sampai mata kaki,
kadang-kadang hanya sampai lutut, yang membungkus

batang kaki secara terpisah

kaftan bentuk dasar busana istimewa karena berbentuk

geometris yang terdiri dari bahan berbentuk persegi

panjang serta gabungan dari poncho dan kutang.

kutang bentuk yang menyerupai pipa atau silinder untuk

menyelubungi tubuh.

110

modul satu kesatuan bahan pembelajaran yang dapat dipelajari

oleh peserta didik secara mandiri. Didalamnya terdapat

komponen dan petunjuk yang jelas sehingga peserta

didik dapat mengikuti secara runut tanpa campur tangan

pengajar.

satu sut busana tradisional suku Riau

tradisional sikap dan cara berpikir serta bertindak yang selalu

berpegang teguh pada norma dan adat kebiasaan yang

ada secara turun-temurun

Ulee Balaang busana tradisional suku Aceh Barat

111

Daftar Pustaka

Ernawati, Izwerni & Nelmira, W. (2008). Tata Busana Jilid 1. Direktorat
knknk Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan.
Karnavian, T.S. (2020). Pesona Baju Adat Pengantin Indonesia. Dewan
knknkn Kerajinan Nasional Indonesia.
Maeliah, Melly & Tresna, Pipin. (2018). Sejarah Busana. Gapura Press
knknkn Bandung.
Wesnina. (2021). Busana Nusantara (B. Guskarmata (ed)). CV Sadari.
Wesnina. (2021). Sejarah Perkembangan Mode Busana (B. Guskarmata
knknkn (ed)). CV Sadari.

112

Modul ini membahas tentang busana tradisional
Indonesia berdasarkan bentuk dasar kutang. Busana
tradisional dapat mencirikan identitas wilayah
tersebut. Bentuk dasar busana kutang ialah bentuk
busana yang menyerupai pipa yang terbuat dari kulit
kayu yang dipukul – pukul hingga membentuk busana
yang dapat menutupi tubuh dari bagian bawah ketiak
hingga panjang yang diinginkan dan cara
mengenakannya disorongkan dari atas kebawah
melalui kepala.

Modul ini bertujuan untuk mengetahui berbagai
macam bentuk dasar busana kutang untuk membantu
peserta didik dalam mempelajari busana tradisional
Indonesia serta membantu peserta didik dalam
menambah wawasan sumber ide untuk membuat
design.

Pendidikan Tata Busana
Universitas Negeri Jakarta


Click to View FlipBook Version