i Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup
Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup ii Unit Pembelajaran 08 KLASIFIKASI MAKHLUK HIDUP MATA PELAJARAN IPA MADRASAH TSANAWIYAH Penanggung Jawab Direktorat GTK Madrasah Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama Republik Indonesia Penyusun Sutowijoyo Nani Rohmani Vivin Novaliana Nenih Enik Kurniawati Gunaryo Setyo Nugroho Reviewer Muhamad Yani Copyright © 2020 Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan Madrasah Hak Cipta Dilindungi Undang-undang Dilarang mengcopy sebagian atau keseluruhan isi buku ini untuk kepentingan komersial tanpa izin tertulis dari Kementerian Agama Republik Indonesia
iii Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup KATA PENGANTAR Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh Undang – undang Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen Pasal 1 ayat 1 menyatakan bahwa Guru adalah pendidik profesional dengan tugas utama mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai, dan mengevaluasi peserta didik pada Pendidikan Anak Usia Dini jalur Pendidikan Formal, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah. Agar dapat melaksanakan tugas utamanya dengan baik, seorang guru perlu meningkatkan kompetensi dan kinerjanya secara bertahap, berjenjang, dan berkelanjutan melalui Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) guru. Untuk itu saya menyambut baik terbitnya modul ini sebagai panduan semua pihak dalam melaksanakan program PKB. Peningkatan Kompetensi Pembelajaran merupakan salah satu fokus upaya Kementerian Agama, Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) dalam meningkatkan kualitas madrasah melalui pembelajaran berorientasi keterampilan berpikir tingkat tinggi, kontekstual, dan terintegrasi dengan nilai-nilai keislaman. Program PKB dilakukan mengingat luasnya wilayah Indonesia dan kualitas pendidikan yang belum merata, sehingga peningkatan pendidikan dapat berjalan secara masif, merata, dan tepat sasaran. Modul ini dikembangkan mengikuti arah kebijakan Kementerian Agama yang menekankan pada pembelajaran berorientasi pada keterampilan berpikir tingkat tinggi atau higher order thinking skills (HOTS) dan terintegrasi dengan nilai-nilai keislaman. Keterampilan berpikir tingkat tinggi adalah proses berpikir kompleks dalam menguraikan materi, membuat kesimpulan, membangun representasi, menganalisis, dan membangun hubungan dengan melibatkan aktivitas mental yang paling dasar. Sementara, nilai-nilai keislaman diintegrasikan dalam pembelajaran sebagai hidden curriculum sehingga tercipta generasi unggul sekaligus beriman dan bertakwa serta berakhlak mulia.
Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup iv Sasaran Program PKB ini adalah seluruh guru di wilayah NKRI yang tergabung dalam komunitas guru sesuai bidang tugas yang diampu di wilayahnya masing-masing. Komunitas guru dimaksud meliputi kelompok kerja guru (KKG), Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP), dan Musyawarah Guru Bimbingan Konseling (MGBK). Model pembelajaran yang digunakan dalam modul ini adalah melalui moda Tatap Muka In-On-In sehingga guru tidak harus meninggalkan tugas utamanya di madrasah sebagai pendidik. Semoga modul ini dapat digunakan dengan baik sebagaimana mestinya sehingga dapat menginspirasi guru dalam materi dan melaksanakan proses pembelajaran. Kami ucapkan terima kasih atas kerja keras dan kerja cerdas para penulis dan semua pihak terkait yang dapat mewujudkan Modul ini. Semoga Allah SWT senantiasa meridhai dan memudahkan upaya yang kita lakukan. Aamiin. Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh Jakarta, Oktober 2020 An. Direktur Jenderal, Direktur Guru dan Tenaga Kependidikan Madrasah, Muhammad Zain
v Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup DAFTAR ISI KATA PENGANTAR................................................................................................................iii DAFTAR ISI .............................................................................................................................. v DAFTAR TABEL .....................................................................................................................vii DAFTAR GAMBAR................................................................................................................viii 01 PENDAHULUAN.................................................................................................................1 A. Latar Belakang ................................................................................................................1 B. Tujuan................................................................................................................................1 C. Manfaat............................................................................................................................2 D. Sasaran............................................................................................................................2 E. Petunjuk Penggunaan ..................................................................................................2 02 TARGET KOMPETENSI ...................................................................................................6 A. Target Kompetensi Guru .............................................................................................6 B. Target Kompetensi Peserta Didik.............................................................................. 7 1. Kompetensi Dasar.................................................................................................. 7 2. Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)............................................................ 7 03 MATERI DAN ORGANISASI PEMBELAJARAN...................................................9 A. Ruang Lingkup Materi ..................................................................................................9 B. Organisasi Pembelajaran.............................................................................................9 04 KEGIATAN PEMBELAJARAN....................................................................................... 10 A. Pengantar...................................................................................................................... 10 B. Aplikasi dalam Dunia Nyata ........................................................................................11 C. Integrasi Keislaman......................................................................................................12
Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup vi D. Bahan Bacaan...............................................................................................................12 1. Bahan Bacaan 1: Karakteristik Makhluk Hidup ..................................................12 2. Bahan Bacaan 2: Klasifikasi Makhluk Hidup ......................................................21 E. Aktivitas Pembelajaran...............................................................................................30 1. Aktivitas Pembelajaran Topik 1: Menjelaskan jenis dan ciri – ciri makhluk hidup................................................................................................................................30 2. Aktivitas Pembelajaran Topik 2: Pengenalan dan Penggunaan Mikroskop.......................................................................................................................35 A. Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD)......................................................................39 B. Pengembangan Soal HOTS...................................................................................45 05 PENILAIAN.......................................................................................................................47 A. Latihan Soal Asesmen Kompetensi Guru (AKG) ..................................................47 B. Penilaian ........................................................................................................................54 1. Penilaian untuk Guru................................................................................................54 2. Penilaian untuk Peserta Didik...............................................................................57 06 PENUTUP........................................................................................................................ 60 GLOSARIUM ...........................................................................................................................61 DAFTAR PUSTAKA ..............................................................................................................63
vii Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup DAFTAR TABEL Tabel 1 Target Kompetensi Guru..................................................................................6 Tabel 2 Target Kompetensi Dasar Peserta Didik ...................................................... 7 Tabel 3 Indikator Pencapaian Kompetensi Peserta Didik.......................................8 Tabel 4 Organisasi Pembelajaran .................................................................................9 Tabel 5 Takson Pada Makhluk hidup..........................................................................21 Tabel 6 Bagian – bagian dan fungsi mikroskop......................................................26 Tabel 7 Desain Pembelajaran topik 1 pertemuan 1..................................................31 Tabel 8 Desain Pembelajaran topik 1 pertemuan 2................................................33 Tabel 9 Refleksi Pelaksanaan Pembelajaran On Job Training Topik 1..............35 Tabel 10 Desain Pembelajaran Topik 2 Pertemuan 1...............................................36 Tabel 11 Refleksi Pelaksanaan Pembelajaran On Job Training Topik 2.............38 Tabel 12 Kisi-Kisi Pengembangan Soal HOTS...........................................................45 Tabel 13 Instrumen Penilaian Diri Bagi Guru..............................................................54 Tabel 14 Instrumen penilaian guru oleh asesor/fasilitator ..................................... 56 Tabel 15 Instrumen penilaian diri bagi peserta didik................................................58 Tabel 16 Instrumen penilaian peserta didik oleh guru............................................ 59
Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup viii DAFTAR GAMBAR Gambar 1 Alur Tatap Muka In-On-In............................................................................ 4 Gambar 2 Peranan klorofil yang terdapat di dalam kloroplas sebagai ...............11 Gambar 3 Organ Respirasi pada tumbuhan dan manusia ....................................13 Gambar 4 Beberapa Organisme Uniseluler..............................................................14 Gambar 5 Pemenuhan Nutrisi pada hewan dan manusia .....................................15 Gambar 6 Keberadaan Gas Etilen pada tanaman cabe yang membuat............16 Gambar 7 QR Code Generator Video perkembangbiakan vegetatif pada hewan .............................................................................................................17 Gambar 8 Penampang alat – alat ekskresi pada manusia....................................18 Gambar 9 Berbagai bentuk paruh burung ................................................................19 Gambar 10 Mikroskop dan bagian – bagiannya.......................................................26 Gambar 11 Cara menggunakan mikroskop ...............................................................29
1 Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup 01 PENDAHULUAN A. Latar Belakang Pendidikan merupakan proses yang sangat strategis dalam mencerdaskan kehidupan bangsa sehingga harus dilakukan secara profesional. Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen Pasal 10 ayat (1) mengamanatkan bahwa guru yang profesional harus memiliki kompetensi pedagogik, kompetensi kepribadian, kompetensi sosial, dan kompetensi profesional. Keempat kompetensi tersebut bersifat holistik dan merupakan suatu kesatuan yang menjadi ciri guru profesional. Agar dapat melaksanakan tugas profesinya dengan baik, seorang guru perlu meningkatkan kompetensi dan kinerjanya secara bertahap, berjenjang, dan berkelanjutan melalui Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) guru. Strategi pelaksanaan PKB guru madrasah yang ditempuh oleh Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan Madrasah adalah melalui KKG/MGMP/MGBK, Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi, dan Kementerian Agama Pusat. Untuk mendukung program tersebut, diperlukan modul sebagai salah satu aternatif sumber bahan ajar bagi guru untuk mempelajari konten materi, merancang pembelajaran dan cara mengajarkannya, mengembangkan Lembar Kerja Peserta Didik, mengembangkan instrumen penilaian dan evaluasi proses dan hasil belajar. B. Tujuan Tujuan modul ini adalah: 1. Meningkatkan kompetensi pedagogis dan kompetensi profesional guru melalui kegiatan PKB. 2. Meningkatkan hasil Asesmen Kompetensi Guru (AKG). 3. Menfasilitasi sumber belajar guru dan peserta didik dalam mengembangkan kurikulum, mempersiapkan dan melaksanaan pembelajaran yang mendidik.
Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup 2 C. Manfaat Manfaat yang ingin dicapai: 1. Sebagai sumber belajar bagi guru dalam melaksanakan PKB untuk mencapai target kompetensi pedagogis dan kompetensi profesional tertentu. 2. Sebagai sumber bagi guru dalam mengembangkan kurikulum, persiapan dan pelaksanaan pembelajaran yang mendidik. 3. Sebagai bahan malakukan asesmen mandiri guru dalam rangka peningkatan keprofesionalan. 4. Sebagai sumber dalam merencanakan dan melaksanakan penilaian dan evaluasi proses dan hasil belajar peserta didik. 5. Sebagai sumber belajar bagi peserta didik untuk mencapai target kompetensi dasar. D. Sasaran Adapun sasaran modul ini adalah: 1. Fasilitator nasional, provinsi, dan kabupaten/kota 2. Pengawas Madrasah 3. Kepala Madrasah 4. Ketua KKG/MGMP/MGBK 5. Guru 6. Peserta didik. E. Petunjuk Penggunaan Agar Anda berhasil dengan baik dalam mempelajari dan mempraktikkan modul ini, ikutilah petunjuk belajar sebagai berikut: 1. Bacalah dengan cermat bagian pendahuluan sampai Anda memahami benar tujuan mempelajari Unit Pembelajaran ini. 2. Pelajarilah dengan seksama bagian target kompetensi sehingga Anda benarbenar memahami target kompetensi yang harus dicapai baik oleh diri Anda sendiri maupun oleh peserta didik.
3 Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup 3. Kegiatan Pembelajaran untuk menyelesaikan setiap Unit Pembelajaran dilakukan melalui model Tatap Muka In-On-In sebagai berikut: - Kegiatan In Servive Learning 1. Kegiatan ini dilakukan secara tatap muka bersama fasilitator dan teman sejawat untuk mengkaji materi dan melakukan kegiatan pembelajaran, meliputi: mempelajari konten materi ajar dan mendiskusikan materi ajar yang sulit atau berpeluang terjadi miskonsepsi, mendesain pembelajaran yang sesuai dengan daya dukung madrasah dan karakteristik peserta didik, mempelajari dan melengkapi LKPD, serta mempersiapkan intrumen penilaian proses dan hasil belajar. - Kegiatan On Service Learning. Pada tahap ini, Anda dapat mengkaji kembali uraian materi secara mandiri dan melakukan aktivitas belajar di madrasah berdasarkan rancangan pembelajaran dan LKPD yang telah dipersiapkan. Buatlah catatan-catatan peluang dan hambatan yang ditemui selama pelaksanaan pembelajaran. Hasil kegiatan on baik berupa tugas lembar kerja maupun tugas lainnya dilampirkan sebagai bukti fisik bahwa Anda telah menyelesaikan seluruh tugas on yang ada pada Unit Pembelajaran. - Kegiatan In Servive Learning 2. Tahap ini dilakukan secara tatap muka bersama fasilitator dan teman sejawat untuk melaporkan dan mendiskusikan hasil kegiatan on. Arahkan diskusi pada refleksi untuk perbaikan dan pengembangan pembelajaran. 4. Ujilah pemahaman konsep Anda dengan mengerjakan latihan soal penilaian, kemudian cocokkan jawaban Anda dengan kunci jawaban yang tersedia di bagian akhir masing- masing Unit Pembelajaran. 5. Lakukan penilaian mandiri sebagai refleksi ketercapaian target kompetensi. Dalam melaksanakan setiap kegiatan pada modul ini, Anda harus mempertimbangkan prinsip kesetaraan dan inklusi sosial tanpa membedakan suku, ras, golongan, jenis kelamin, status sosial ekonomi, dan yang berkebutuhan khusus. Kesetaraan dan inklusi sosial ini juga diberlakukan bagi pendidik, tenaga
Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup 4 kependidikan dan peserta didik. Dalam proses diskusi kelompok yang diikuti lakilaki dan perempuan, perlu mempertimbangkan kapan diskusi harus dilakukan secara terpisah baik laki-laki maupun perempuan dan kapan harus dilakukan bersama. Anda juga harus memperhatikan partisipasi setiap peserta didik dengan seksama, sehingga tidak mengukuhkan relasi yang tidak setara. Gambar 1 Alur Tatap Muka In-On-In Sebelum mempelajari atau mempraktikkan modul ini, ada beberapa alat dan bahan yang harus disiapkan oleh guru dan peserta didik agar proses Pembelajaran berjalan dengan baik. 1. Alat dan Bahan yang harus disiapkan oleh guru: a. Laptop/gawai dan akses internet b. Buku paket/referensi c. Lembar Kerja Peserta Didik d. Instrumen penilaian proses
5 Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup 2. Alat dan Bahan yang harus disiapkan oleh peserta didik: a. Buku paket/referensi b. Alat tulis lengkap c. Mikroskop 1 set d. Cutter e. Bawang merah dan jagung manis Unit Pembelajaran dalam modul ini dibagi dalam dua topik, dengan total alokasi waktu yang digunakan diperkirakan Jam Pembelajaran: 1. In Service Learning 1 : 6 JP 2. On Service Learning : 4 JP 3. In Service Learning 2 : 4 JP
Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup 6 02 TARGET KOMPETENSI A. Target Kompetensi Guru Target kompetensi guru didasarkan pada Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor 16 Tahun 2007 Tentang Standar Kualifikasi Akademik dan Kompetensi Guru. Dalam Unit Pembelajaran ini, target kompetensi yang dituangkan hanya yang terkait kompetensi pedagogis dan kompetensi profesional sebagai berikut: Tabel 1 Target Kompetensi Guru Ranah Kompetensi Target Kompetensi Guru Kompetensi Pedagogis 1. Menentukan tujuan pembelajaran materi karakteristik dan klasifikasi makhluk hidup. 2. Menciptakan pengalaman belajar yang sesuai untuk mencapai tujuan pembelajaran. 3. Menata materi karakteristik dan klasifikasi makhluk hidup secara benar sesuai dengan pendekatan yang dipilih dan karakteristik peserta didik. 4. Menyusun rancangan pembelajaran yang lengkap. 5. Menggunakan media pembelajaran dan sumber belajar yang relevan dengan karakteristik materi pembelajaran dan peserta didik untuk mencapai tujuan pembelajaran secara utuh. 6. Mengambil keputusan transaksional dalam pembelajaaran sesuai dengan situasi yang berkembang saat pembelajaran. 7. Mengembangkan indikator dan instrumen penilaian dan evaluasi proses dan hasil belajar peserta didik. 8. Menganalisis hasil penilaian proses dan hasil belajar peserta didik untuk berbagai tujuan. 9. Melakukan refleksi terhadap pembelajaran yang telah dilaksanakan dan memanfaatkannya untuk perbaikan dan pengembangan pembelajaran.
7 Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup Kompetensi Profesional 1. Menguasai materi, struktur, konsep, dan pola pikir keilmuan tentang karakteristik dan klasifikasi makhluk hidup. 2. Memahami kompetensi inti, kompetensi dasar, dan tujuan pemelajaran materi karakteristik dan klasifikasi makhluk hidup. 3. Mengembangkan materi karakteristik dan klasifikasi makhluk hidup dari berbagai sumber. 4. Melakukan refleksi mandiri terhadap penguasaan materi karakteristik dan klasifikasi makhluk hidup dan memanfaatkannya dalam rangka peningkatan keprofesionalan. B. Target Kompetensi Peserta Didik Target kompetensi peserta didik dalam Unit Pembelajaran ini dikembangkan berdasarkan Kompetensi Dasar kelas VII semester 1 (satu) sesuai dengan permendikbud nomor 37 tahun 2018 Tentang Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar Pelajaran Kurikulum 2013 Pada Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah sebagai berikut: 1. Kompetensi Dasar Tabel 2 Target Kompetensi Dasar Peserta Didik No. Kompetensi Dasar Target Kompetensi Dasar 3.13 Menganalisis karakteristik dan klasifikasi makhluk hidup. Menganalisis data karakteristik dan klasifikasi makhluk hidup. 3.14 Menyimpulkan hasil analisis data karakteristik dan klasifikasi makhluk hidup. Menyimpulkan hasil analisis data karakteristik dan klasifikasi makhluk hidup. 2. Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK) Kompetensi dasar dikembangkan menjadi beberapa indikator pencapaian kompetensi sebagai acuan bagi guru untuk mengukur pencapaian kompetensi
Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup 8 dasar. Dalam rangka memudahkan guru menentukan indikator yang sesuai dengan tuntunan kompetensi dasar, indikator dibagi menjadi tiga kategori, yaitu indikator pendukung, indikator kunci, dan indikator pengayaan sebagai berikut: Tabel 3 Indikator Pencapaian Kompetensi Peserta Didik Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi 3.13 Menganalisis data karakteristik dan klasifikasi makhluk hidup. IPK Pendukung: 3.13.1 Menyebutkan macam – macam makhluk hidup 3.13.2 Menjelaskan ciri – ciri makhluk hidup. 3.13.3 Menjelaskan klasifikasi makhluk hidup. IPK Inti: 3.13.4 Menganalisis data hasil pengamatan ciri – ciri makhluk hidup. 3.13.5 Mengelompokkan makhluk hidup berdasarkan persamaan ciri – ciri IPK Pengayaan: 3.13.6 Menganalisis Hasil pengamatan melalui mikroskop. 4.13 Menyimpulkan hasil analisis data pengamatan karakteristik dan klasifikasi makhluk hidup. IPK Pendukung: 4.13.1 Pengamatan di lingkungan sekitar. IPK Inti: 4.13.2 Melakukan pengamatan pada lingkungan sekitar dengan memperhatikan karakteristik makhluk hidup. 4.13.3 Mengolah data hasil pengamatan. 4.13.4 Menyimpulkan hasil pengamatan pada tabel pengklasifikasian makhluk hidup. 4.13.5 Membuat laporan hasil pengamatan. 4.13.6 Membuat kunci determinasi 4.13.7 Menyajikan hasil pengamatan. IPK Pengayaan: 4.13.8 Menggambar hasil pengamatan yang diperoleh dari mikroskop.
9 Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup 03 MATERI DAN ORGANISASI PEMBELAJARAN A. Ruang Lingkup Materi Ruang lingkup materi karakteristik dan klasifikasi makhluk hidup di Madrasah Tsanawiyah meliputi: a. Penjelasan ciri – ciri makhluk hidup b. Pengertian klasifikasi makhluk hidup c. Pengelompokan klasifikasi makhluk hidup berdasarkan pengamatan d. Pengertian kunci determinasi e. Pembuatan kunci determinasi f. Pengenalan mikroskop. B. Organisasi Pembelajaran Guna memudahkan guru dalam mempelajari modul ini, kita akan membaginya menjadi dua topik bahasan dengan alokasi waktu sebagai berikut: Tabel 4 Organisasi Pembelajaran No. Materi Jumlah JP In - 1 On In - 2 1 Pengertian, pengamatan, dan pengklasifikasian makhluk hidup. 3 2 2 2 Membuat kunci determisasi dan pengamatan menggunakan mikroskop. 3 2 2 Total Jam Pembelajaran PKB 6 4 4
Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup 10 04 KEGIATAN PEMBELAJARAN A. Pengantar Unit Pembelajaran ini disusun sebagai salah satu aternatif sumber belajar bagi guru maupun peserta didik untuk memahami materi karakteristik dan klasifikasi makhluk hidup. Melalui pembahasan materi pada Unit Pembelajaran ini dan video pembelajaran yang menyertainya, guru dapat memiliki dasar pengetahuan untuk mengajarkan materi tersebut kepada peserta didik. Sementara bagi peserta didik, dapat digunakan sebagai sumber belajar untuk mencapai kompetensi dasar yang ditetapkan. Unit Pembelajaran ini dilengkapi dengan target kompetensi guru maupun peserta didik agar terjadi sinkronisasi antara kompetensi yang harus dimiliki guru dengan kompetensi dasar yang harus dikuasai peserta didik. Bahan bacaan sengaja disusun secara singkat dan padat sehingga diharapkan memudahkan guru dan peserta didik dalam memahami konten dan menghindarkan dari kesalahan konsep. Aplikasi klasidikasi dan karakteristik makhluk hidup dalam dunia nyata serta integrasi nilai-nilai keislaman akan mendorong pembelajaran yang kontekstual sekaligus menanamkan nilai-nilai karakter peserta didik. Unit Pembelajaran juga dilengkapi contoh alternatif aktivitas pembelajaran, lembar kegiatan peserta didik (LKPD), dan contoh kisi-kisi pengembangan intrumen penilaian HOTS guna memudahkan guru dalam merancang pembelajaran yang sesuai dengan daya dukung madrasah dan karakteristik peserta didik. Di akhir Unit Pembelajaran terdapat latihan tes formatif yang dapat dijadikan intrumen penilaian diri bagi guru sebelum melaksanakan Asesmen Kompetensi Guru (AKG) maupun peserta didik dalam hal penguasaan materi.
11 Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup B. Aplikasi dalam Dunia Nyata Berbagai keanekaragaman yang terdapat di belahan Bumi adalah anugerah dari Allah SWT yang Maha Pemurah. Allah telah menciptakan berbagai makhluk hidup dan berbagai benda dengan sangat teratur sehingga keberadaannya saling membutuhkan antara satu dengan yang lainnya. Oleh karena itu, kita harus selalu menanamkan rasa bersykur kepada Allah dengan menjaga keberadaan lingkungan, baik lingkungan abiotik maupun lingkungan biotik. Komponen lingkungan abiotik meliputi udara, tanah, air, intensitas cahaya, dan lain sebagainya yang keberadaannya sangat dibutuhkan oleh lingkungan biotik seperti tumbuhan, hewan dan makhluk hidup lainnya. Salah satu peranan lingkungan abiotik yang sering kita jumpai adalah proses fotosintesis. Fotosintesis merupakan proses sintesis karbohidrat dari bahan – bahan anorganik (CO2 dan H2O) pada tumbuhan berpigmen dengan bantuan sinar matahari. Energi radiasi sinar matahari yang ditangkap oleh klorofil berfungsi melancarkan proses fotosintesis. Proses tersebut digunakan untuk mereaksikan CO2 dan H2O menjadi glukosa. Selain menjadi energi kimia dalam bentuk glukosa, hasil reaksinya menghasilkan oksigen yang dapat digunakan oleh tumbuhan untuk beraktivitas, seperti tumbuh, berkembang, dan bernapas. Gambar 2 Peranan klorofil yang terdapat di dalam kloroplas sebagai Sumber : freepik.com
Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup 12 C. Integrasi Keislaman Allah SWT telah menciptakan zat hijau daun sebagaimana tertuang dalam surah Al-An’am ayat 99; َۡخ َر ۡجنَا ِمنۡهُ َخ ِضٗرا نُّ ۡخِر ِ ِهۦ نَبَا َت ُك لِ َش ۡيٖء فَأ َۡخ َر ۡجنَا ب ٗء فَأ ِء َمآ ن َز َل ِم َن ٱل َّس َمآ َ ٓي أ ِذ َّ َو ٱل َوهُ َرا ِكٗبا ا ُّمتَ َحب ٗ ُج ِمنۡهُ ۡعنَا ٖب َوٱل َّزۡيتُو َن َوٱل ُّر َ ٖت ِ مۡن أ َّٰ َو َجنَّ َواٞن دَانِيَةٞ ِعَها قِنۡ ۡ َو ِم َن ٱلنَّ ۡخ ِل ِمن َطل ْ ُظ ُرٓوا ٍِۗ ه ٱن ب َر ُمتَ َشَّٰ َو َغۡي ِٗها َّما َن ُمۡشتَب ِقَۡوٖم يُۡؤ ِمنُو َن ٖت ل َّٰ يَ ِل ُكۡم ََلٓ َّٰ َّن فِي ذَ ِ إ ِعِهٓۦۚٓ َمَر َويَنۡ ۡ ث َ ِذَآ أ َمِرِهٓۦ إ َّٰى ثَ لَ ِ إ ٩٩ Artinya; “Dan Dialah yang menurunkan air hujan dari langit, lalu Kami tumbuhkan dengan air itu segala macam tumbuh-tumbuhan maka Kami keluarkan dari tumbuh-tumbuhan itu tanaman yang menghijau. Kami keluarkan dari tanaman yang menghijau itu butir yang banyak; dan dari mayang korma mengurai tangkai-tangkai yang menjulai, dan kebun-kebun anggur, dan (Kami keluarkan pula) zaitun dan delima yang serupa dan yang tidak serupa. Perhatikanlah buahnya di waktu pohonnya berbuah dan (perhatikan pulalah) kematangannya. Sesungguhnya pada yang demikian itu ada tanda-tanda (kekuasaan Allah) bagi orang-orang yang beriman” (Q.S. Al – An’am:99) Ayat tersebut memberikan penekanan khusus saat pembentukan buah (dengan daun yang berwarna hijau) dimulai, dalam kaitannya dengan kematangan buah (ketika tidak ada lagi buah baru terbentuk karena sebagian daunnya mulai berwarna kuning dan sel-sel di dalamnya mati). Ilustrasi ini tampak jelas pada tanaman padi-padian. D. Bahan Bacaan 1. Bahan Bacaan 1: Karakteristik Makhluk Hidup Karakteristik mahluk hidup merupakan segala sesuatu yang berkaitan dengan identitas atau ciri – ciri yang dimiliki oleh makhluk hidup. Secara umum, ciri-ciri yang ditemukan pada makhluk hidup adalah bernapas, bergerak, makan dan minum, tumbuh dan berkembang, berkembang biak, mengeluarkan zat sisa, peka terhadap rangsang, dan menyesuaikan diri terhadap lingkungan.
13 Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup a. Bernapas Pada manusia proses pernapasan dapat diartikan dengan pengambilan oksigen dari lingkungan dan mengeluarkan karbondioksida sebagai hasil dari respirasi yang terjadi di dalam paru – paru. Namun, sistem respirasi yang terjadi di dalam tubuh makhluk hidup berbeda – beda didasarkan pada fungsi organ yang dimiliki oleh masing – masing makhluk hidup. Pada manusia di dalam paru – paru terdapat alveolus yang berfungsi sebagai tempat pertukaran oksigen dengan karbondiosida, sedangkan pada tumbuhan terdapat stomata yang merupakan pintu keluar masuknya oksigen dan karbondioksida. Berikut adalah gambar beberapa proses respirasi yang terjadi pada makhluk hidup. (a) Stomata Sumber : freepik.com b. Bergerak Bergerak dalam bahasa keseharian adalah berpindah kedudukan dari satu tempat ke tempat yang lain, namun lain halnya dengan tumbuhan. Tumbuhan mengalami pergerakan pasif, artinya gerakan pada tumbuhan dilihat dari pergerakan akar, tunas, mekarnya kuncup bunga dll. Pemaparan lebih lanjut untuk pergerakan tumbuhan bisa dilihat pada chanel youtube berikut; https://www.youtube.com/watch?v=9qNBnzvCpUg. Gambar 3 Organ Respirasi pada tumbuhan dan manusia (b) Paru - paru
Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup 14 Berbeda dengan tumbuhan, pada hewan gerakan yang dilakukan adalah gerak aktif. Susunan anatomi pada hewan memungkinkan mengalami pergerakan aktif sehingga bisa berpindah dari satu tempat ke tempat yang lain. Hewan yang berada disekitar kita banyak mengalami pergerakan dengan menggunakan kaki, sayap, maupun sirip. Namun pada beberapa organisme uniseluler, yaitu organisme yang memiliki satu sel dan menyerupai hewan bergerak menggunakan alat khusus seperti kaki semu pada Amoeba, bulu cambuk pada Flagellata, dan bulu getar (silia) pada Cilliata. (a) Amoeba (b) Flagellata (c) Cilliata Gambar 4 Beberapa Organisme Uniseluler Sumber : https://www.amongguru.com/ c. Memerlukan Nutrisi (Makan dan Minum) Makhluk hidup memerlukan makan dan minum untuk menghasilkan energi dan mengubahnya menjadi bentuk energi lain. Secara umum, sumber energi pada hewan diperoleh dari berbagai makhluk hidup lain sesuai dengan jenis makanannya, sedangkan pada manusia pemenuhan nutrisi diperoleh dari bahan makanan yang di konsumsi setiap harinya. Makanan yang masuk ke dalam mulut akan dicerna secara mekanik oleh gigi dan hormon ptialin akan memberikan rasa manis pada makanan. Makanan yang dicerna oleh tubuh menghasilkan energi kimia yang selanjutnya digunakan untuk proses metabolisme dalam tubuh dan dapat memberikan energi pada manusia dalam melakukan segala aktivitas.
15 Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup Gambar 5 Pemenuhan Nutrisi pada hewan dan manusia Sumber : Dok. Kemdikbud Pada gambar disamping adalah proses fotosintesis pada tumbuhan, tahukah kalian bahwa tumbuhan bisa membuat makanannya sendiri melalui proses fotosintesi, lantas bagaimana proses fotosintesis pada tumbuhan ? Tumbuhan memanfaatkan bahan-bahan anorganik di lingkunyannya, termasuk H-2O (air) dan karbondioksida (CO2), untuk membentuk karbohidrat. Prosesnya tentu kompleks. Dimulai dari siklus terang yang menyimpan energi dari cahaya matahari dalam bentuk ATP dan NADPH, hingga siklus gelap yang akhirnya mengubah karbondioksida (CO2) menjadi karbohidrat. Berpikir Kritis
Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup 16 d. Tumbuh dan Berkembang Tumbuh dapat diartikan sebagai bertambahnya ukuran, baik panjang, volume dari salah satu bagian makhluk hidup, sedangkan berkembang adalah proses menuju kematangan pada makhluk hidup. Salah satu ciri pada manusia yang dapat diamati adalah tumbuhnya jakun pada laki – laki serta mulai aktifnya hormon – hormon reproduksi pada perempuan, umumnya perempuan akan mengalami fase menstruasi dimulai pada usia 13 tahun. Sedangkan pada tumbuhan berkembang dapat di amati pada proses pembentukan bunga serta bakal biji. Tanaman cabe mulai berbunga pada usia 1,5 s/d 2 bulan. Setelah itu, hormon – hormon pematangan biji mulai aktif, semisal perubahan warna cabe yang menjadi merah karena disebabkan oleh keberadaan dari hormon gas etilen. Gambar 6 Keberadaan Gas Etilen pada tanaman cabe yang membuat Sumber : www.mediatani.co e. Berkembang biak Salah satu tujuan makhluk hidup berkembang biak adalah melestarikan jenisnya. Pada hewan perkembangbiakan dibedakan dengan cara vegetatif dan generatif. Perkembangbiakan secara vegetatif umumnya terjadi pada makhluk hidup ber sel satu, meliputi membelah diri pada Amoeba SP, tunas pada Hydra SP, dan Fragmentasi pada Planaria SP. Untuk lebih jelasnya bisa dilihat perkembangbiakan pada link berikut ;
17 Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup Gambar 7 QR Code Generator Video perkembangbiakan vegetatif pada hewan Sumber : https://app.qr-code-generator.com/ Perkembangbiakan generatif adalah perkembangbiakan secara kawin, ciri dari perkembangbiakan ini adalah adanya proses bertelur, beranak, serta bertelur dan beranak. Sedangkan proses perkembangbiakan pada tumbuhan meliputi, biji, tunas, umbi, dan spora. f. Peka terhadap Rangsang (Irritabilita) Irritabilita adalah kemampuam mahluk hidup untuk menanggapi rangsang. Makhluk hidup dilengkapi dengan indera untuk menanggapi rangsang, misalnya pada kelelawar memiliki pendengaran yang tajam sehingga bisa memantulkan keberadaan benda dan dapat terbang di malam hari tanpa bertabarakan dengan pohon dan obyek lainnya. Pada tumbuhan, tanggapan terhadap rangsangan bisa berasal dari dalam tumbuhan maupun dari luar tumbuhan seperti gaya tarik bumi, cahaya matahari, dan air. Misalnya pada tanaman bunga matahari dimana bunganya selalu dominan menghadap ke arah timur, daun putri malu akan menguncupkan daunnya ketika disentuh dll. Pada manusia gerakan irritabilita dapat ditunjukkan oleh gerakan pupil yang menutup mata secara otomatis ketika cahaya yang datang ke mata terlalu silau.
Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup 18 g. Mengeluarkan Zat Sisa Tubuh akan secara otomatis melakukan ekskresi atau proses pengeluaran zat sisa dari metabolisme yang telah dilakukan oleh organ tubuh. Pada manusia terdapat 4 organ ekskresi, diantaranya kulit, ginjal, paru – paru, dan hati. (a) Penampang Kulit (b) Penampang ginjal Sumber : www.dosenpendidikan.co.id Sumber : www.materi.co.id (c) Penampang Paru – paru (d) Penampang hati Sumber : www.ekosistem.co.id Sumber : www.plengdut.com Gambar 8 Penampang alat – alat ekskresi pada manusia
19 Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup h. Menyesuaikan Diri terhadap Lingkungan (Adaptasi) Setiap makhluk hidup akan selalu menyesuaikan diri terhadap perubahan yang terjadi di lingkungan. Tujuan utamanya adalah agar dapat bertahan hidup dari perubahan keadaan lingkungan. Adaptasi dibedakan menjadi morfologi, fisiologi dan tingkah laku. Adaptasi morfologi adalah penyesuaian diri terhadap lingkungan yang ditandai dengan perubahan bentuk tubuh. Beberapa contoh dari adaptasi morfologi dapat diamati pada bentuk paruh burung sebagai berikut; Gambar 9 Berbagai bentuk paruh burung Sumber : www.pengajar.co.id Pada beberapa tumbuhan, adaptasi morfologi dilakukan dengan menampakkan salah satu bagian tubuh yang disesuaikan dengan keadaan lingkungannya, misalkan pada tanaman Xerofit atau tanaman kaktus dimana batang dilapisi lapisan lilin yang tebal dan memiliki daun yang berukuran kecil seperti duri. Pada tanaman Hidrofit memiliki bentuk daun yang lebar dan tipis serta memiliki banyak stomata, hal ini dapat dijumpai pada tanaman teratai. Adaptasi fisiologi adalah penyesuaian makhluk tubuh terhadap lingkungan dengan melalui fungsi kerja di organ tubuhnya. Pada hewan, adaptasi fisiologi dapat dilihat dari susunan gigi geraham dan gigi taring. Pada umumnya hewan herbivora atau pemakan rumput tidak memiliki gigi taring, sedangkan hewan carnivora memiliki gigi taring yang digunakan untuk mengoyak daging. Pada beberapa tumbuhan yang penyerbukannya dibantu oleh serangga, adaptasi
Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup 20 yang dilakukan adalah dengan menebarkan aroma yang khas, sehingga serangga tertarik untuk menghampiri dan mengambil madu pada bunga tersebut agar benang sari dapat tertempel di kepala putik. Adaptasi tingkah laku yang dilakukan oleh beberapa tumbuhan tropofit (Jati dan randu) adalah dengan menggugurkan daunnya pada saat musim panas. Hal ini dilakukan untuk mengurangi penguapan. Selain itu, tumbuhan jahe – jahean akan mematikan sebagian tubuhnya yang tumbuh dipermukaan tanah saat lingkungan dalam keadaan kering. Pada hewan, adaptasi tingkah laku ini dapat ditemukan pada bunglon yang memiliki sifat mimikri, yaitu mengubah warna kulitnya ketika keberadaannya sedang terancam ataupun sedang berburu mangsa. Selain itu kebiasaan beruang yang akan melakukan tidur panjang (hibernasi) saat musim dingin dan cicak yang memutuskan ekornya (autotomi) ketika sedang terancam. Selain mimikri terdapat salah satu adaptasi hewan yaitu kamuflase, kamuflase adalah suatu cara yang memungkinkan binatang yang biasanya mudah terlihat menjadi tersamar atau sulit dibedakan dari lingkungan sekitarnya. Selain digunakan untuk menghindari predator, kamuflase juga digunakan untuk memudahkan hewan mencari mangsa atau makanan. Jadi hewan yang ber-kamuflase selalu berusaha menyesuaikan diri dengan lingkungan tempat hidupnya atau lingkungan sekitar dia, atau mencari lingkungan yang bisa menyamarkan tubuhnya. Berpikir Kritis
21 Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup 2. Bahan Bacaan 2: Klasifikasi Makhluk Hidup Klasifikasi makhluk hidup adalah pengelompokan makhluk hidup didasarkan pada persamaan ciri. Pengelompokan makhluk hidup ini bertujuan sebagai berikut; 1. Mendeskripsikan keanekaragaman makhluk hidup berdasarkan persamaan ciri- ciri agar mudah dikenali 2. Mengelompokkan beberapa makhluk hidup ke dalam golongan tertentu berdasarkan persamaan ciri yang dimiliki 3. Mengetahui hubungan kekerabatan antar makhluk hidup 4. Mempelajari evolusi makhluk hidup atas dasar kekerabatan 5. Memberi nama makhluk hidup yang belum teridentifikasi 6. Mempermudah mengenali, membandingkan, dan mempelajari makhluk hidup Sistem klasifikasi dari tahun ke tahun telah mengalami perkembangan dengan pesat. Beberapa perkembangan sistem klasifikasi yang digunakan saat ini adalah sistem klasifikasi Linnaeus berdasarkan takson. Takson adalah urutan klasifikasi makhluk hidup berdasarkan pada ciri yang paling rendah hingga ke ciri yang paling tinggi. Urutan takson pada makhluk hidup sebagaimana disajikan pada tabel berikut ; Tabel 5 Takson Pada Makhluk hidup Sumber : www. wirahadie.com
Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup 22 Kunci Dikotonom Para ahli berpendapat dalam penentuan klasifikasi makhluk hidup baik tumbuhan dan hewan memiliki beberapa kriteria sebagai berikut; Kriteria Klasifikasi Tumbuhan 1. Organ perkembangbiakannya menggunakan spora ataukah bunga 2. Habitusnya berupa perdu, semak ataukah pohon 3. Bentuk dan ukuran daun (melengkung, menjari, sejajar, ataukah menyirip) 4. Cara berkembangbiak dengan generatif ataukah vegetatif Kriteria Klasifikasi Hewan 1. Saluran pencernaan makanan Pada hewan tingkat rendah belum memiliki saluran pencernaan sedangkan pada hewan tingkat tinggi sudah memiliki mulut, saluran pencernaan dan anus. 2. Kerangka tubuh (skeleton) Kerangka tubuh pada hewan dibedakan menjadi 2 yaitu, eksoskeleton (kerangka tubuh diluar) dan endoskeleton (kerangka di dalam tubuh) 3. Anggota gerak Anggota gerak pada hewan ada yang memiliki 2 kaki, 4 kaki, dan tidak memiliki kaki Carolus Linnaeus membuat sistem penamaan atau tata nama makhluk hidup agar diperoleh nama yang sama di manapun berada. Sebagai contoh penamaan gedang. Gedang dalam bahasa jawa memiliki arti sebagai tanaman pisang, namun di daerah lain (sunda) istilah gedang berarti pepaya. Sistem penamaan yang dilakukan oleh Carolus Linnaeus dikenal dengan istilah Binomial Nomenclatur. Aturan penamaan Binomial Nomenclatur adalah sebagai berikut; 1. Nama species terdiri atas 2 kata: kata pertama merupakan nama genus kata kedua merupakan penunjuk spesies
23 Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup 2. Huruf pertama penunjuk nama genus ditulis huruf besar 3. Huruf pertama penunjuk spesies digunakan huruf kecil 4. Nama spesies menggunakan bahasa latin 5. Ditulis dengan garis bawah, cetak miring, atau huruf tebal 6. Nama spesies harus ditulis berbeda dengan huruf – huruf lainnya 7. Jika nama spesies tumbuhan terdiri atas lebih dari 2 kata, kata kedua dan berikutnya harus digabung. 8. Jika nama species hewan terdiri atas 3 kata, kata ketiga menunjukkan bukan nama spesies. Beberapa contoh penulisan nama ilmiah tumbuhan sebagai berikut; Jagung Zea mays Jeruk Keprok Citrus nobilis Jeruk Nipis Citrus aurantifolia Padi Oryza sativa Beberapa contoh penulisan nama ilmiah hewan sebagai berikut; Harimau Panthera tigris Singa Panthera leo Kucing Felis domestycus Badak Rhinoceros sondaicus Banteng Bos sondaicus Kunci Determinasi Untuk menentukan filum atau divisi, kelas, ordo, famili, genus, atau spesies diperlukan suatu kunci yang disebut dengan kunci determinasi. Dasar yang digunakan dalam kunci determinasi adalah mengidentifikasi makhluk hidup dengan menggunakan kunci dikotonom. Beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam pembuatan kunci dikotonom adalah sebagai berikut; 1. Kunci harus dikotomi. 2. Kata pertama dalam tiap pernyataan dalam 1 kuplet harus identik, contoh tumbuhan berumah satu …
Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup 24 tumbuhan berumah dua … 3. Pilihan atau bagian dari kuplet harus kontradiktif, sehingga satu bagian dapat diterima dan yang lain ditolak. 4. Hindari pemakaian kisaran yang tumpang tindih atau hal-hal yang bersifat relatif dalam kuplet, contohnya panjang daun 4-8 cm, daun besar atau kecil. 5. Gunakan sifat-sifat yang bisa diamati. 6. Pernyataan dari dua kuplet yang berurutan jangan dimulai dengan kata yang sama. 7. Setiap kuplet diberi nomor. 8. Buat kalimat pertanyaan yang pendek. Contoh membuat kunci determinasi sebagai berikut; Data pada diagram kunci dikotom di atas, jika ditulis akan menjadi kunci determinasi sebagai berikut. 1. a. Tumbuhan yang berspora ............................................................ 2a b. Tumbuhan yang tidak berspora ................................................. 3a 2. a. Tumbuhan yang berbatang jelas .............................................. Suplir b. Tumbuhan yang tidak berbatang jelas ................................... Lumut 3. a. Berbiji tertutup ............................................................................... 4a
25 Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup b. Berbiji terbuka ............................................................................... Belinjo 4. a. Biji berkeping dua ........................................................................ 5a b. Biji berkeping satu ....................................................................... Jagung 5. a. Berbunga kupu-kupu .................................................................. Kedelai b. Berbunga terompet .................................................................... Terung Kelompok Makhluk Hidup Yang Berukuran Kecil (Mikroskopis) Beberapa hewan yang terdapat disekitar kita memiliki ukuran yang sangat kecil, bahkan secara kasat mata tidak bisa terlihat. Hewan – hewan tersebut umumnya dikategorikan sebagai hewan bersel satu (uniseluler). Dalam pengamatan hewan bersel tunggal tersebut membutuhkan alat bantu yang dinamakan sebagai mikroskop. Mikroskop adalah alat bantu yang memiliki ketelitian lensa yang sangat tinggi. Secara umum mikroskop yang sering digunakan dalam pengamatan di madrasah adalah mikroskop cahaya (Analog). Sedangkan mikroskop elektron biasanya digunakan untuk pendeteksian mikroorganisme yang sangat renik dan umumnya digunakan untuk penelitian lebih kompleks.
Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup 26 Mengenal dan Menggunakan Mikroskop 1. Bagian – Bagian Mikroskop Gambar 10 Mikroskop dan bagian – bagiannya Sumber : www. kelaspintar.id Bagian – Bagian Mikroskop Dan Fungsinya Tabel 6 Bagian – bagian dan fungsi mikroskop Bagian Mikroskop Fungsi Optik Mekanik Lensa okuler Lensa yang berhubungan dengan mata langsung pengintai atau pengamat yang berfungsi untuk memperbesar bayangan objek. Ada 3 buah lensa, yaitu dengan perbesaran 5 x, 10 x, dan 15 x. Lensa objektif Lensa yang berada di dekat objek/ benda berfungsi untuk memperbesar bayangan benda. Susunan lensa biasanya terdiri atas 3 atau 4 buah dengan perbesaran
27 Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup masingmasing 4 x, 10 x, 45 x, dan 100 x. Diafragma Untuk mengatur intensitas cahaya yang masuk ke lensa objektif. Cermin ada dua, yaitu cermin datar dan cekung Cermin berfungsi untuk mengarahkan cahaya pada objek. Cermin datar digunakan ketika cahaya yang dibutuhkan terpenuhi, sedangkan cermin cekung digunakan untuk mengumpulkan cahaya Tabung mikroskop (Tubus) Untuk menghubungkan lensa okuler dan lensa objektif. Meja sediaan (meja preparat) Sebagai tempat meletakkan objek atau preparat yang diamati. Bagian tengah meja terdapat lubang untuk melewatkan sinar Klip (penjepit objek) Untuk menjepit preparat agar kedudukannya tidak bergeser ketika sedang diamati. Lengan mikroskop Untuk pegangan pada saat memindahkan atau membawa mikroskop. Pemutar halus (mikrometer) Untuk menggerakkan(menjauhkan/ mendekatkan) lensa objektif terhadap preparat secara pelan/halus. Pemutar kasar (makrometer) Untuk menggerakkan tubus ke atas dan ke bawah secara cepat. Kondensor Untuk mengumpulkan cahaya yang masuk, alat ini dapat diputar dan dinaikturunkan.
Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup 28 Sekrup (engsel inklinasi) Untuk mengatur sudut atau tegaknya mikroskop. Kaki mikroskop Untuk menyangga atau menopang mikroskop. Sumber : www. wirahadie.com 2. Langkah – langkah menggunakan mikroskop 1. Ambillah mikroskop dari kotak penyimpanannya. Tangan kanan memegang bagian lengan mikroskop dan tangan kiri memegang alas mikroskop. Kemudian, mikroskop diletakkan di tempat yang datar, kering, dan memiliki cahaya yang cukup. 2. Putar revolver, sehingga lensa objektif dengan perbesaran lemah berada pada posisi satu poros dengan lensa okuler yang ditandai bunyi ”klik” pada revolver. 3. Pasang lensa okuler dengan lensa yang memiliki ukuran perbesaran sedang. Cahaya tampak terang berbentuk bulat (lapang pandang), seperti yang terlihat pada gambar. Hal tersebut dapat diperoleh dengan cara berikut. • Atur diafragma untuk mendapatkan cahaya yang terang. • Atur cermin untuk mendapatkan cahaya yang akan dipantulkan ke diafragma sesuai kondisi ruangan. Pengaturan dilakukan dengan cara melihat melalui lensa okuler (apakah lapang pandang sudah terang/jelas?). Ingat bahwa: beberapa mikroskop telah dilengkapi lampu, sehingga tidak perlu mencari cahaya, cukup mengatur posisi diafragma yang sesuai dengan kebutuhan cahaya terang dan lurus dengan lensa okuler dan objektif. 4. Siapkan preparat yang akan diamati, kemudian letakkan di meja. Aturlah agar bagian yang akan diamati tepat di tengah lubang meja preparat. Kemudian, jepitlah preparat itu dengan penjepit objek. 5. Aturlah fokus untuk memperjelas gambar objek dengan cara berikut.
29 Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup ✓ Putar pemutar kasar (makrometer) secara perlahan sambil dilihat dari lensa okuler. Pemutaran dengan makrometer dilakukan sampai lensa objektif berada pada posisi terdekat dengan meja preparat. ✓ Ingat: Jangan memutar makrometer secara paksa karena akan menekan preparat dan menyebabkan peparat rusak/pecah/patah. ✓ Lanjutkan dengan memutar pemutar halus (mikrometer), untuk memperjelas bayangan objek. ✓ Jika letak preparat belum tepat, kaca objek dapat digeser dengan lengan yang berhubungan dengan penjepit. Jika tidak tersedia, preparat dapat digeser secara langsung. 6. Setelah preparat terlihat, untuk memperoleh perbesaran kuat gantilah lensa objektif dengan ukuran dari 10 x, 40 x, atau 100 x dengan cara memutar revolver hingga bunyi klik. Usahakan agar posisi preparat tidak bergeser. Jika hal ini terjadi, kamu harus mengulangi dari awal. 7. Setelah selesai menggunakan mikroskop, bersihkan mikroskop dan simpan pada tempat penyimpanan. Gambar 11 Cara menggunakan mikroskop Sumber : Pustekom Depdiknas 2008
Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup 30 E. Aktivitas Pembelajaran 1. Aktivitas Pembelajaran Topik 1: Menjelaskan jenis dan ciri – ciri makhluk hidup a. Kegiatan In Learning Service-1 ( 6 JP) Aktivitas ini dilakukan secara tatap muka bersama fasilitator dan teman sejawat untuk mengkaji materi dan melakukan kegiatan pembelajaran. Langkah-langkah Kegiatan: 1) Membaca bagian pendahuluan modul untuk memahami tujuan pembelajaran dan target kompetensi guru dan peserta didik. 2) Peserta dibagi menjadi beberapa kelompok. 3) Setiap kelompok diberikan tanggungjawab untuk menelaah contoh aktivitas peserta didik dalam pembelajaran yang akan dilakukan dalam aktivitas on disesuaikan dengan daya dukung dan karakteristik peserta didik, menelaah LKPD, dan membuat instrumen penilaian HOTS. 4) Jika diperlukan, peserta dapat melakukan simulasi pembelajaran atau mengerjakan/mempraktikkan LKPD. 5) Setiap kelompok mempresentasikan hasil telaahnya. b. Kegiatan On Job Training (4 JP) Pada kegiatan ini, setiap guru mempraktikkan pembelajaran terhadap peserta didik di madrasah masing-masing sesuai dengan perangkat pembelajaran yang telah disempurnakan pada kegiatan in-1. Contoh model pembelajaran yang dapat digunakan adalah model Discovery Learning (DL) dengan sintak: 1) Pemberian stimulus (Stimulation) 2) Mengidentifikasi masalah (Problem Statement) 3) Mengumpulkan data (Data Collecting) 4) Mengolah data (Data Processing) 5) Memverifikasi hasil pengolahan data (Verification) 6) Penarikan Kesimpulan (Generalization)
31 Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup Kegiatan Pembelajaran Pertemuan 1 ( 2 x 45 menit) Materi: Karakteristik makhluk hidup Tabel 7 Desain Pembelajaran topik 1 pertemuan 1 No. Aktivitas Peserta Didik Aktivitas Guru Waktu 1 Menyimak dan merespon guru. Melakukan aktivitas pendahuluan: - Menginformasikan tujuan pembelajaran. - Menginformasikan garis besar aktivitas pembelajaran yang akan dilakukan. - Menginformasikan cakupan materi secara umum. - Menyampaikan apersepsi dan motivasi, dengan memberikan pertanyaan yang membangkitkan minat peserta didik, misalnya pertanyaan “Bus adalah salah satu jenis benda yang memiliki ciri bergerak dan mengeluarkan zat sisa serta membutuhkan sumber energi, apakah bus termasuk ke dalam makhluk hidup ?” 15 menit 2 Membentuk kelompok masing-masing 4-5 orang. Membagi peserta didik menjadi beberapa kelompok heterogen terdiri dari 4-5 orang. 5 menit 3 Membaca LKPD secara cermat. Membagikan LKPD. 5 menit
Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup 32 4 Melakukan pengamatan karakteristik makhluk hidup di sekitar lingkungan dan mencatat data hasil percobaan sesuai dengan LKPD (Data collection) Menginstruksikan peserta didik untuk melakukan pengamatan sesuai dengan LKPD 1 30 menit 5 Berdiskusi di dalam kelompok untuk mengolah data dan menentukan makhluk hidup sesuai LKPD (Data processing) - Memfasilitasi peserta didik untuk berdiskusi didalam kelompok. - Mendorong peserta didik untuk saling Mengungkapkan pendapat. - Melakukan penilaian proses pembejaran terhadap peserta didik. 6 Membandingkan hasil titrasi dengan literatur, atau hasil kelompok lain. Jika terjadi perbedaan yang signifikan menganalisis sebabsebab ralatnya (Verification) 7 Menyusun simpulan (Generalization) percobaan yang dilakukan. Simpulan dapat dituliskan dalam kertas karton untuk dipresentasikan dalam forum kelas. 8 Perwakilan kelompok mempresentasikan hasil diskusinya. Menfasilitasi presentasi dan terjadinya dan diskusi kelas. 20 menit 9 Menyimak dan merespon guru. Melakukan aktivitas penutup: - Melakukan verifikasi 15 menit
33 Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup - Melakukan umpan baik - Menyampaikan penugasan untuk pertemuan berikutnya. Kegiatan Pembelajaran Pertemuan 2 ( 2 x 45 menit) Materi: Klasifikasi makhluk hidup Tabel 8 Desain Pembelajaran topik 1 pertemuan 2 No. Aktivitas Peserta Didik Aktivitas Guru Waktu 1 Menyimak dan merespon guru. Melakukan aktivitas pendahuluan: - Menginformasikan tujuan pembelajaran. - Menginformasikan garis besar aktivitas pembelajaran yang akan dilakukan. - Menginformasikan cakupan materi secara umum. - Menyampaikan apersepsi dan motivasi, dengan memberikan pertanyaan yang membangkitkan minat peserta didik, misalnya menyampaikan manfaat klasifikasi makhluk hidup di dalam kehidupan. 15 menit 2 Membentuk kelompok masing-masing 4-5 orang. Membagi peserta didik menjadi beberapa kelompok heterogen terdiri dari 4-5 orang. 5 menit 3 Berdiskusi untuk menentukan masalah Memandu peserta didik dengan memberi 10 menit
Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup 34 yang berhubungan dengan klasifikasi makhluk hidup (Problem Statement) pertanyaan untuk membantu peserta didik menentukan masalah. 4 Membaca LKPD secara cermat. Membagikan LKPD. 5 menit 5 Mencari informasi dari berbagai sumber tentang klasifikasi makhluk hidup (Data collection) - Memfasilitasi peserta didik untuk berdiskusi didalam kelompok. - Mendorong peserta didik untuk saling Mengungkapkan pendapat. - Melakukan penilaian proses pembejaran terhadap peserta didik. 20 menit 6 Berdiskusi didalam kelompok tentang klasifikasi makhluk hidup dan menggali informasi terkait dengan kunci determinasi 7 Menyusun simpulan (Generalization) percobaan yang dilakukan. Simpulan dapat dituliskan dalam kertas karton untuk dipresentasikan dalam forum kelas. 8 Perwakilan kelompok mempresentasikan hasil diskusinya. Menfasilitasi presentasi dan terjadinya dan diskusi kelas. 20 menit 9 Menyimak dan merespon guru. Melakukan aktivitas penutup: - Melakukan verifikasi - Melakukan umpan baik - Menyampaikan sistematika laporan praktikum dan penugasan untuk pertemuan berikutnya 15 menit
35 Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup c. Kegiatan In Learning Service-2 (2 JP) Kegiatan ini dilakukan secara tatap muka bersama fasilitator dan teman sejawat untuk melaporkan dan mendiskusikan hasil kegiatan on. Agar hambatan selama pembelajaran terekam dengan baik, lakukan refleksi pelaksanaan pembelajaran dan tuliskan ke dalam lembar berikut: Tabel 9 Refleksi Pelaksanaan Pembelajaran On Job Training Topik 1 No. Refleksi Aktivitas Peserta Didik Refleksi Aktivitas Guru Hambatan Lain 1 2 3 dst Diskusikan hambatan pelaksanaan pembelajaran Anda dengan teman sejawat untuk mendapatkan pemecahan masalah guna perbaikan pembelajaran yang akan datang. 2. Aktivitas Pembelajaran Topik 2: Pengenalan dan Penggunaan Mikroskop a. Kegiatan In Learning Service-1 ( 2 JP) Dalam aktivitas topik 1 ini, kegiatan In Learning Service-1 dilakukan secara tatap muka bersama fasilitator dan teman sejawat untuk mengkaji materi dan melakukan kegiatan pembelajaran meliputi membaca modul, mendiskusikan materi ajar yang sulit atau berpeluang terjadi miskonsepsi, menyempurnaan rancangan pembelajaran, LKPD, dan menyusun instrumen penilaian proses dan hasil belajar. b. Kegiatan On Job Training (4 JP) Pada kegiatan ini, Anda mempraktikkan pembelajaran terhadap peserta didik di madrasah masing-masing sesuai dengan perangkat pembelajaran yang telah disempurnakan. Contoh model pembelajaran yang dapat digunakan adalah model Discovery Learning (DL) dengan sintak:
Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup 36 1) Pemberian stimulus (Stimulation) 2) Mengidentifikasi masalah (Problem Statement) 3) Mengumpulkan data (Data Collecting) 4) Mengolah data (Data Processing) 5) Memverifikasi hasil pengolahan data (Verification) 6) Penarikan Kesimpulan (Generalization) Kegiatan Pembelajaran ( 2 x 45 menit) Materi: Pengenalan dan penggunaan mikroskop Tabel 10 Desain Pembelajaran Topik 2 Pertemuan 1 No. Aktivitas Peserta Didik Aktivitas Guru Waktu 1 Menyimak dan merespon guru. Melakukan aktivitas pendahuluan dalam pembelajaran: - Menginformasikan tujuan pembelajaran. - Menginformasikan garis besar aktivitas yang akan dilakukan. - Menginformasikan cakupan materi secara umum. - Menyampaikan apersepsi dan motivasi, dengan memberikan pertanyaan yang membangkitkan minat peserta didik, misalnya: “setelah mempelajari karakteristik dan klasifikasi makhluk hidup tentunya kalian bisa mengenali beragam persamaan ciri dari masing – masing makhluk hidup, lantas bagaimanakah 15 menit
37 Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup dengan makhluk mikroorganisme yang ada disekitar kita ? 2 Membentuk kelompok masing-masing 4-5 orang. Membagi peserta didik menjadi beberapa kelompok heterogen terdiri dari 4-5 orang. 5 menit 3 Membaca LKPD secara cermat. Membagikan LKPD. 5 menit 4 Melakukan percobaan penggunaan mikroskop dan mencatat data hasil pengamatan sesuai dengan LKPD (Data collection) Menginstruksikan peserta didik untuk melakukan percobaan sesuai dengan LKPD 3 serta mengingatkan etika bekerja di laboratorium. 30 menit 5 Berdiskusi di dalam kelompok untuk mengolah data dan menggambar penampang melintang obyek yang dilihat pada mikroskop sesuai LKPD (Data processing) - Memfasilitasi peserta didik untuk melakukan praktikum secara berkelompok. - Mendorong peserta didik untuk aktif bekerjasama dan berdiskusi. - Mendorong peserta didik untuk bersikap hati-hati dan objektif (menuliskan data sesuai fakta) dalam melakukan percobaan. - Melakukan penilaian proses pembelajaran terhadap peserta didik. 6 Membandingkan hasil pengamatan melintang obyek dengan literatur (Verification) 7 Menyusun simpulan (Generalization) percobaan yang dilakukan. Simpulan dapat dituliskan dalam kertas karton untuk dipresentasikan dalam forum kelas.
Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup 38 8 Perwakilan kelompok mempresentasikan hasil diskusinya. Menfasilitasi presentasi dan terjadinya dan diskusi kelas 20 menit 9 Menyimak dan merespon guru. Melakukan aktivitas penutup: - Melakukan verifikasi - Melakukan umpan baik - Menyampaikan informasi penugasan untuk pertemuan berikutnya. 15 menit c. Kegiatan In Learning Service-2 (2 JP) Kegiatan ini dilakukan secara tatap muka bersama fasilitator dan teman sejawat untuk melaporkan dan mendiskusikan hasil kegiatan on. Agar hambatan selama pembelajaran terekam dengan baik, isikan ke dalam lembar berikut: Tabel 11 Refleksi Pelaksanaan Pembelajaran On Job Training Topik 2 No. Refleksi Aktivitas Peserta Didik Refleksi Aktivitas Guru Hambatan Lain 1 2 3 dst Diskusikan hambatan pelaksanaan pembelajaran Anda dengan teman sejawat untuk mendapatkan pemecahan masalah guna perbaikan pembelajaran yang akan datang.
39 Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup A. Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) 1. LKPD 1 Contoh Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) yang dapat digunakan dalam pembelajaran di kelas adalah sebagai berikut: Nama Peserta didik : 1.................................................. 2.................................................. 3.................................................. Kelas : ...................................................... Hari/tanggal : ...................................................... Tujuan Pembelajaran: Melalui diskusi dan pengamatab berkelompok, peserta didik dapat: 1. Mengenali ciri – ciri makhluk hidup. 2. Membedakan antara makhluk hidup dengan benda tak hidup. 3. Mengelompokkan obyek pengamatan berdasarkan persamaan ciri. Pengantar: Berbagai keanekaragaman yang terdapat di belahan Bumi adalah anugerah dari Allah SWT yang Maha Pemurah. Allah telah menciptakan berbagai makhluk hidup dan berbagai benda dengan sangat teratur sehingga keberadaannya saling membutuhkan antara satu dengan yang lainnya. Oleh karena itu, kita harus selalu menanamkan rasa bersykur kepada Allah dengan menjaga keberadaan lingkungan, baik lingkungan abiotik maupun lingkungan biotik. Komponen lingkungan abiotik meliputi udara, tanah, air, intensitas cahaya, dan lain sebagainya yang keberadaannya sangat dibutuhkan oleh lingkungan biotik seperti tumbuhan, hewan dan makhluk hidup lainnya Lembar Kerja Peserta Didik: 1. Menggali informasi melalui pengamatan langsung secara berkelompok dan menjawab pertanyaan berikut. a. Lakukan pengamatan pada benda hidup dan benda tak hidup ? Tuliskan ciri – ciri dari benda hidup yang kamu amati Nama benda hidup yang diamati : .................. Nama benda tak hidup yang diamati : ..................
Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup 40 b. Tuliskan ciri – ciri dari benda tak hidup yang kamu amati ! c. Ulangi point a sampai dengan c, dengan menggunakan 2 obyek pengamatan yang lain dan isikan hasil pengamatan di dalam tabel berikut ; No Nama obyek pengamatan Ciri – ciri 2. Setelah melakukan penelusuran literatur, lakukanlah penarikan kesimpulan bersama dengan kelompok Anda. Simpulan 3. Presentasikan hasil diskusi kelompok Anda dalam forum kelas.
41 Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup 2. LKPD 2 Nama Peserta didik : 1.................................................. 2.................................................. 3.................................................. Kelas : ...................................................... Hari/tanggal : ...................................................... Tujuan Pembelajaran: Melalui diskusi kelompok, peserta didik dapat 1. Mengenal berbagai ciri – ciri dari makhluk hidup. 2. Mengelompokkan berbagai makhluk hidup berdasarkan persamaan ciri. 3. Membuat kunci determinasi berdasarkan pengelompokan makhluk hidup yang telah dilakukan 4. Mengenal binomial nomenclatur Pengantar: Beragam makhluk hidup yang ada di dunia ini pasti memiliki berbagai persamaan ciri, sebagai contoh kucing dan harimau dimana keduanya memiliki persamaan ciri berkaki empat, memiliki kumis, berambut, dll, sehingga perlu dikelompokkan agar lebih mudah dipahami dan dipelajari lebih lanjut. Terdapat beberapa istilah yang harus dipahami terlebih dahulu dalam melakukan klasifikasi makhluk hidup. Untuk itu, lakukanlah penelusuran literatur tentang klasifikasi makhluk hidup dari buku atau internet. Lembar Kerja Peserta Didik: 1. Menggali informasi (kajian literatur) tentang klasifikasi makhluk hiup dari berbagai sumber kemudian diskusikan secara berkelompok pertanyaan berikut. a. Apa yang dimaksud dengan klasifikasi makhluk hidup ? b. Bagaimana cara melakukan klasifikasi makhluk hidup ?
Unit Pembelajaran 8 : Klasifikasi Mahluk Hidup 42 c. Dalam mempelajari klasifikasi makhluk hidup terdapat istilah kunci determinasi, apakah yang dimaksud dengan kunci determinasi? d. Bagaimanakah cara membuat kunci determinasi yang benar? e. Beragam makhluk hidup di belahan dunia memiliki nama – nama yang berbeda sehingga dibuatkan penamaan secara internasional yang dikenal dengan istilah binomial nomenclatur, bagaimanakah tata cara penulisan binomial nomenclatur yang tepat? f. Taksonomi adalah ilmu yang mempelajari tentang klasifikasi makhluk hidup, tuliskan urutan takson pada hewan dan tumbuhan dari tingkat rendah ke tingkat yang tinggi ! 3. Setelah melakukan penelusuran literatur, lakukanlah penarikan kesimpulan bersama dengan kelompok Anda. Simpulan 4. Presentasikan hasil diskusi kelompok Anda dalam forum kelas.