The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.
Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by nenengkartikarini, 2021-12-16 04:23:07

MODUL PRAKTIKUM PEMASARAN AGRIBISNIS

MODUL PRAKTIKUM PEMASARAN AGRIBISNIS

MODUL PRAKTIKUM
PEMASARAN AGRIBISNIS

Penyusun :
Neneng Kartika Rini , S.P.,M.P

NAMA :

NIM :

KELOMPOK :

ASISTEN :

LABORATORIUM AGRIBISNIS
PROGRAM STUDI AGRIBISNIS FAKULTAS PERTANIAN

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUKABUMI
2021

KATA PENGANTAR

Alhamdulillah kami panjatkan kehadirat Allah SWT atas limpahan rahmat dan karunia-
Nya, sehingga ModulPembelajaran , Kuliah lapang, dan Praktikum pemasaran Agribisnis
dapat disusun dengan baik dan tepat waktu. Modul ini dirangkum dari berbagai referensi yang
kemudian dikembangkan untuk menyajikan pedoman pelaksanaan praktikum dan pembuatan
laporan. Untuk memudahkan pembuatan laporan kuliah lapang dan praktikum, diutamakan
metode yang praktis. Terimakasih kami sampaikan kepada pihak-pihak yang secara langsung
ataupun tidak langsung membantu penulis dalam penyelesaian modul ini. Menyadari
keterbatasan yang penulis miliki, penulis sangat mengharapkan saran dan kritik yang
membangun untuk penyempurnaan modul ini di masa yang akan datang.

Bandung, 16 Desember 2021

Tim Penyusun

DAFTAR ISI

Kata Pengantar………………………………………………………………. i

Daftar Isi…………………………………………………………………….. ii

Daftar Aktivitas Praktikum Pemasaran Agribisnis………………………… iii

Pertemuan I -II Melaksanakan Survey Pasar dan Produk…………………… 1

Pertemuan III Motivasi Bisnis dan Penentuan Produk……………………….. 3

Pertemuan IV dan V Mendesain Label dan Kemasan Produk………………. 4

Pertemuan VI Perijinan (Pendaftaran PIRT)…………………………………. 5

Pertemuan VII Membuat Media Pemasaran………………………………….. 6

Pertemuan VIII Mendesain Media Pemasaran……………………………….. 12

Pertemuan IX – X Melaksanakan Riset Perilaku konsumen………………… 14

Pertemuan XI -XIV Praktek Pemasaran dan Evaluasi………………………… 16

Daftar Pustaka………………………………………………………………… 19

PETUNJUK BELAJAR

Pada mata kuliah ini mahasiswa belajar mencapai 6 kemampuan dalam hal
konsep dasar , tantangan dan internalisasi karakter utama dalam Prroses
pemasaran, peluang dan ide bisnis berdasarkan analisis lingkungan dan
karakter Pasar, Customer Behaviour , Perilaku Konsumen, legal Pasar, rantai
nilai dan model bisnis serta mengaplikasikan Pemasaran produk/ usaha.

Petunjuk Bagi Mahasiswa

Untuk mendapatkan hasil maksimal saat belajar menggunakan bahan ajar ini, maka disediakan
beberapa petunjuk penggunaan bahan ajar antara lain:

1. Bacalah dan pahami dengan baik uraian materi yang disajikan pada masing-masing
kegitan pembelajaran. Apabila terdapat materi yang kurang jelas segera tanyakan
kepada guru.

2. Kerjakan setiap kegiatan diskusi, soal latihan dengan baik untuk melatih kemampuan
penguasaan pengetahuan konseptual dan literasi lingkunganmu.

3. Untuk kegiatan “Kegiatan Diskusi” yang berisi kegiatan praktik, perhatikan hal-hal
“Keselamatan Kerja” yang berisi petunjuk melakukan Pembelajaran . Jika ada kegiatan
yang belum dipahami, tanyakan pada guru hingga jelas.

4. Setelah selesai bersihkan dan kembalikan alat dan bahan ke tempatnya hingga kondisi
lingkungan rapih dan bersih .

Petunjuk Bagi Dosen

Dalam setiap kegiatan belajar Dosen berperan untuk:

1. Memotivasi mahasiswa dalam mengerjakan soal-soal latihan untuk melatih
kemampuan penguasaan pengetahuan konseptual dan literasi lingkungan.

2. Membimbing mahasiswa yang merasa kesulitan menyelesaikan tugas
3. Mengarahkan siswa untuk menemukan konsep melalui kegiatan diskusi dan , kuliah

lapang dan praktikum
4. Mengembangkan sikap peduli lingkungan dengan menyampaikan sikap yang dapat

diteladani dari materi interkasi makhluk hidup dengan lingkungan dan mengingatkan
mahasiswa siswa untuk dapat selalu peduli terhadap lingkungan sekitar mereka
khususnya lingkungan perusahaan

KOMPETENSI CAPAIAN MATA KULIAH

1. M1. Mahasiswa mampu mengetahui konsep dasar
Pemasaran (S10, KU1, KU2, P1, KK2, KK3), KK4)

2. M2. Mahasiswa mampu melaksanakan survey pasar atas
suatu produk (S9, S10, KU1, KU2, P1, KK2, KK3, KK4)

3. M3. Mahasiswa mampu memahami Bauran Pemasaran (S1, S2, S3, S6, S9, S10, KU2, KU5,
P1, KK2, KK3, KK4)

4. M4. Mahasiswa mampu mengaplikasikan peluang dan ide bisnis berdasarkan analisis
lingkungan Pasar dan karakteristik Pasar (S1, S2, S3, S6, S9, S10, KU2, KU5, KU6, P1, KK2,
KK3,KK4)

5. M5. Mahasiswa mampu memahami Segmentasi Pasar (S6, S10, KU1, KU5, P1, KK2, KK3
P3, KK2, KK3, KK4)

6. M5. Mahasiswa mampu melaksanakan perijinan usaha dan PIRT (S6, S10, KU1, KU5, P1,
KK2, KK3 P3, KK2, KK3, KK4)

7. M5. Mahasiswa mampu membuat konten Promosi (S6, S10, KU1, KU5, P1, KK2, KK3 P3,
KK2, KK3, KK4

8. M2. Mahasiswa mampu melaksanakan riset perilaku konsumen (S9, S10, KU1, KU2, P1, KK2,
KK3, KK4)

9. M6. Mahasiswa mampu mengaplikasikan proses pemasaran (S1, S2, S3, S6, S9, S10, KU2,
KU5, KU6, KU7, P1, KK2, KK3, KK4)

DAFTAR AKTIVITAS PRAKTIKUM PEMASARAN AGRIBISNIS

Minggu 1 : Melaksanakan Survey pasar atas suatu Produk
Minggu 2 : Motivasi Bisnis dan Penentuan Produk
Minggu 3 : Mendesain Label dan Kemasan Produk
Minggu 4 : Mendesain Label dan Kemasan Produk
Minggu 5 : Mengurus Perijinan
Minggu 6 : Membuat Social Media
Minggu 7 : Membuat Konten Social Media
Minggu 8 : Praktek Melaksanakan Promosi
Minggu 9 : Melaksanaka Riset Perilaku Konsumen
Minggu 10 : Melaksanaka Riset Perilaku Konsumen
Minggu 11-14 : Praktek Marketing Konvensional dan Marketing Online dan Evaluasi

INFORMASI PENDUKUNG

Agustinus Sriwahyuni, 1995, Manajemen Strategi, Pengantar berpikir strategi, Penerbit Binarupa
Aksara, Jakarta

Kotler, Kertadjaya, Hoi Den Huan.Rethinking Marketing.2004. Indeks Sumber-sumber yang relevan
lainnya.

Kartika Rini N, Dkk. 2020. Digital Marketing. Widina Pers

Kartika Rini N, Dkk , 2020, Brand Marketing. Widina Pers

Usi Usmara. 2008. Pemikiran Kreative Pemasaran.Amara Books

Sudaryono. 2016. Manajemen Pemasaran. Andi Pers

https://jurnal.unigal.ac.id/index.php/ekonologi/article/view/1136

http://e-
journal.uajy.ac.id/6331/1/JURNAL%20RISET%20PASAR%20KERIPIK%20TEMPE%20SAGU.pdf

https://jepa.ub.ac.id/index.php/jepa/article/view/523

https://www.google.com/search?q=jurnal+perilaku+konsumen+sayuran&oq=jurnal+perilaku+konsum
en+sayuran&aqs=chrome..69i57j0i333l4.12897j0j7&sourceid=chrome&ie=UT

PERTEMUAN I
MELAKSANAKAN SURVEY PASAR ATAS SUATU PRODUK

Tujuan praktikum:
1. Mahasiswa dapat melaksanakan survey pasar atas suatu produk
2. Mahasiswa memperoleh hasil analisis dari survey yang dilaksanakan

Tahapan:
1. Pembekalan Praktikum pemasaran agribisnis oleh dosen Matakuliah
2. Mahasiswa membentuk kelompok yang beranggotakan 5-6 orang/ kelompok.
3. Mahasiswa menentukan produk yang akan disurvey dan menentukan pasar dimana

produk tersebut ada atau belum adanya. Produk tersebut harus produk yang berbasis
agribisnis, misalnya : sayur, telur, ikan, frozen, sayuran organic, produk hasil inovasi
mahasiswa dan lain-lain.
1. Menyiapkan instrument survey seperti kuesioner, recorder, camera, data sukender (data
pasar, data produk ) dan sebagainya .
2. Analisa Peluang Pasar
Analisa peluang pasar atau kesempatan pasar sangat penting dilaksanakan sebelum usaha
menentukan tujuannya. Peluang yang ada dibedakan antara lain:
a. Peluang Lingkungan
Peluang ini muncul apabila ada kebutuhan konsumen yang belum terpenuhi oleh produsen.
Contoh : petani mempunyai kesempatan yang baik untuk mengembangkan padi dengan tingkat
kadar gula yang lebih rendah.
b. Peluang Perusahaan
Perusahaan memiliki peluang lebih apabila memiliki keunggulan yang tidak dimiliki
perusahaan pesaingnya.
Keunggulan tersebut diantaranya:
Biaya produksi lebih rendah
Harga lebih murah
Menggunakan beberapa saluran distribusi
Melakukan promosi secara aktif
Berikut ini adalah beberapa ciri peluang usaha yang potensial menurut (Brian, 2018):
• Mempunyai nilai jual

• Bukan sekedar ambisi, namun bersifat riil
• Mampu bertahan dan berkelanjutan
• Bisnis tersebut tidak musiman
• Skala usaha bisa diperbesar
• Modal awal yang digunakan tidak terlalu besar
• Bisnis tersebut profitable

3. Mencatat data yang diperoleh di lapangan
4. Melakukan Tabulasi atau kodding atas data yang diperoleh
5. Menganalisis data yang diperoleh
6. Menyusun Laporan hasil survey pasar atas suatu produk

PERTEMUAN II
MOTIVASI BISNIS DAN PENENTUAN PRODUK

Tujuan praktikum:
1. Mahasiswa mendapat motivasi dan dapat menangkap peluang bisnis yang ada di

sekitarnya.
2. Mahasiswa dapat merancang atau menetukan produk yang akan di jual.

Tahapan:
1. Pembekalan Praktikum Manajemen Pemasaran Agribisnis oleh Dosen Pengampu Mata

kuliah
2. Mahasiswa membentuk kelompok yang beranggotakan 5-6 orang/ kelompok.
3. Mahasiswa menentukan produk yang akan dipasarkan. Produk tersebut harus produk

yang berbasis agribisnis, misalnya : sayur, telur, ikan, frozen, roti UMM dan lain-lain.

Analisa Peluang Pasar
Analisa peluang pasar atau kesempatan pasar sangat penting dilaksanakan sebelum usaha
menentukan tujuannya. Peluang yang ada dibedakan antara lain:
a. Peluang Lingkungan
Peluang ini muncul apabila ada kebutuhan konsumen yang belum terpenuhi oleh produsen.
Contoh : petani mempunyai kesempatan yang baik untuk mengembangkan padi dengan
tingkat kadar gula yang lebih rendah.
b. Peluang Perusahaan
Perusahaan memiliki peluang lebih apabila memiliki keunggulan yang tidak dimiliki
perusahaan pesaingnya.
Keunggulan tersebut diantaranya:

Biaya produksi lebih rendah
Harga lebih murah
Menggunakan beberapa saluran distribusi
Melakukan promosi secara aktif
Berikut ini adalah beberapa ciri peluang usaha yang potensial menurut (Brian, 2018):
• Mempunyai nilai jual
• Bukan sekedar ambisi, namun bersifat riil

• Mampu bertahan dan berkelanjutan
• Bisnis tersebut tidak musiman
• Skala usaha bisa diperbesar
• Modal awal yang digunakan tidak terlalu besar
• Bisnis tersebut profitable

PERTEMUAN II DAN III MENDESAIN LABEL DAN KEMASAN PRODUK

Tujuan Praktikum:
1. Mahasiswa dapat mendesain label dan kemasan produk yang akan dipasarkan

Tahapan:
1.Mahasiswa akan dipandu oleh Dosen pengampu Matakuliah dalam pertemuan ke II dan III
2.Mahasiswa bersama kelompoknya menentukan warna, model dan bentuk dari label yang

akan digunakan (menggunakan aplikasi teknologi, misal photoshop)
3.Mahasiswa menentukan dan membuat kemasan produk (usahakan kemasan produk yang

ramah lingkungan (tidak menggunakan plastik)

Tujuan dan Maksud Desain Produk
Tujuan desain produk dalam pemasaran adalah:

membantu unit bisnis (perusahaan) dalam menciptakan dan
mengembangkan produk baru

menjamin hasil produksi sesuai dengan keinginan konsumen
menghasilkan produk yang mempunyai kualitas dan harga jual yang tinggi namun
biaya produksi seminal mungkin
menghasilkan produk yang trend pada masanya.
Maksud dari Desain Produk, antara lain :
Menghindari kegagalan produk yang mungkin akan terjadi
Pemilihan metode yang paling baik dalam pembuatan produk
Penentuan standarisasi atau spesifikasi produk
Menentukan biaya
Penentu harga jual produk

Mengetahui kelayakan produk

PERTEMUAN IV PERIJINAN (PENDAFTARAN PIRT)

Tujuan Praktikum:
1. Mahasiswa dapat mendaftarkan PIRT untuk produk yang dipasarkan

Cara mendaftarkan ijin PIRT (Pangan Industri Rumah Tangga):
1. Datang ke Dinas Kesehatan di Kota/ Kabupaten (tergantung domisili usaha)
2. Mengisi formulir pendaftaran yang telah disediakan. Formulir pendaftaran terdiri dari :

nama perusahaan, alamat, nama pemilik, alamat pemilik, nama produk, jenis produk,
proses pembuatan, jenis kemasan, komposisi produk, dan desain kemasan.
3. Fotokopi KTP pemilik usaha
4. Pas foto pemilik usaha 3 x 4 sebanyak 2 lembar
5. Surat keterangan usaha dari Puskesmas (yang keluar setelah petugas Puskesmas
meninjau lokasi usaha)
6. Denah lokasi usaha
7. Draft label produk yang terdapat dalam kemasan (nama produk, merek, produsen, alamat
produsen, komposisi, berat bersih, tanggal kadaluwarsa, kode produksi, nomor PIRT)
8. Stempel usaha

PERTEMUAN V MEMBUAT MEDIA PEMASARAN

Tujuan Praktikum:
1. Mahasiswa dapat membuat dan menggunakan media social untuk memasarkan produknya.

Tahapan :
1. Mahasiswa akan dipandu Dosen Matakuliah
2. Memilih media social apa saja yang akan digunakan (instagram, whatsapp,

marketplace, shopee dan lain-lain)
3. Mahasiswa membuat akun media social yang akan di gunakan

A. Instagram
Cara membuat instagram bisnis

1. Pertama, masuk pada profil, kemudian klik Pengaturan/Setting.
Pilihan ini ada pada pojok kanan atas profilmu. Lalu klik account.

2. Selanjutnya, ubah akun mu menjadi Instagram bisnis dengan klik pilihan switch to
business account. Klik continue, lalu pilih jenis bisnis yang kamu jalankan. Ada
beberapa pilihan seperti Local Business, Personal Blog, Product/Service,
Art,Musician/Band, dan masih banyak lagi.

3. Setelah itu klik next atau lanjutkan. Kamu akan diminta untuk melakukan konfirmasi
apakah alamat email dan nomor telepon yang dicantumkan sudah sesuai atau belum.
Hal ini untuk memudahkan calon pembeli menghubungi kamu untuk melakukan
aktivitas transaksi

4. Langkah selanjutnya, kamu akan diminta untuk menyambungkan profil Instagram
bisnismu ke laman Facebook. Jika tidak ada, bisa juga klik pilihan don’t connect to
Facebook. Cara membuat Instagram bisnis ini berarti tidak menghubungkan dua
platform media sosial tersebut.

5. Sekarang, akun Instagram bisnismu sudah selesai. Promosikan bisnismu dengan
memanfaatkan Instagram Stories dan Instagram TV untuk membuat konten
yang menarik.

B. Shopee

1. Klik tombol untuk mengambil foto produk atau
menggunakan foto produk dari halaman galeri Anda.

2. Isi rincian produk yang anda unggah :Kategori produk, Harga, Stok, Variasi, Berat dan
Onkir (ongkos kirim). Jika Anda membutuhkan lebih dari 7 hari untuk melakukan
pengemasan produk jangan lupa untuk mengakktifkan tombol Pre-Order. Setelah itu,
isi jumlah hari yang anda butuhkan untuk Pre-Order. Lama hari untuk pre-order antara

7-15 hari. Tambahkan #hastag saat anda mengupload foto untuk memberikan
rekomendasi bagi konsumen yang akan mencari produk

tersebut. Jika sudah, klik tanda ✓(untuk Android) atau tombol

"Simpan" (untuk iOS). Produk anda sudah berhasil dipasang di Shopee.

NOTE : Anda perlu memverifikasi nomor telepon, agar produk yang dipasang di platform
shopee dapat ditampilkan ke publik. Aplikasi Shopee versi terbaru juga memiliki fitur Auto-
reply chat yang bisa digunakan penjual untuk menyapa pembeli. Fitur ini bisa mengkonfigurasi
akun penjual sehingga pembeli yang menyapa penjual untuk pertama kalinya dapat langsung
mendapatkan balasan dari

akun penjual. Pengaturan ini dapat ditemukan di bagian >

> > Kirim Auto-reply dalam chat.

PERTEMUAN VI MENDESAIN MEDIA PEMASARAN

Tujuan Praktikum:
1. Mahasiswa dapat mendesain konten-konten dalam media social untuk memasarkan

produknya.
Tahapan :
1. Mahasiswa akan didampingi dosen matakuliah
2. Mahasiswa mulai mendesain konten dari social media yang telah dibuat (instagram,

whatsapp, marketplace, shopee dan lain-lain)

Cara Mendesain Feed Instagram Bisnis:
1. Foto profil dan bio yang menarik
2. Memilih tema feed instagram
3. Gambar dengan warna senada
4. Pilih foto dengan resolusi tinggi

5. Membuat foto menjadi beberapa bagian

PERTEMUAN VII – IX MELAKSANAKAN RISET PERILAKU KONSUMEN

Tujuan praktikum:
1. Mahasiswa dapat melaksanakan Riset perilaku Konsumen
2. Mahasiswa memperoleh hasil analisis dari mini riset yang dilaksanakan

Tahapan:
1. Pembekalan Praktikum pemasaran agribisnis oleh dosen Matakuliah
2. Mahasiswa membentuk kelompok yang beranggotakan 5-6 orang/ kelompok.
3. Mahasiswa menentukan produk yang akan disurvey dan menentukan konsumen

responden dimana produk tersebut digunakan / dimanfaatkan konsumen . Produk
tersebut harus produk yang berbasis agribisnis, misalnya : sayur, telur, ikan, frozen,
sayuran organic, produk hasil inovasi mahasiswa dan lain-lain.
1. Menyiapkan instrument riset seperti kuesioner, recorder, camera, data sukender (data pasar,
data produk ) dan sebagainya .
2. Analisa Perilaku konsumen
Analisa perilaku konsumen atau persepsi dan prefrensi sangat penting dilaksanakan sebelum
usaha menentukan tujuannya. Peilaku yang ada dibedakan antara lain:
a. Perilaku secara Psikologis
Perilaku ini muncul apabila dari psikologis konsumen yang belum terpenuhi oleh produsen.
Contoh : petani mempunyai psikologis dari gaya hidup, kebiasaan yang baik untuk
mengkonsumsi produk bebas gluten dengan tingkat kadar gula yang lebih rendah.
b. Perilaku secara Pemahaman terhadap Produk
Perusahaan memiliki Profil produk lebih apabila memiliki keunggulan yang tidak dimiliki
perusahaan pesaingnya.
Keunggulan tersebut diantaranya:

Biaya produksi lebih rendah
Harga lebih murah
Menggunakan beberapa saluran distribusi
Melakukan promosi secara aktif
Berikut ini adalah beberapa ciri peluang usaha yang potensial menurut (Brian, 2018):
• Mempunyai nilai jual
• Bukan sekedar ambisi, namun bersifat riil
• Mampu bertahan dan berkelanjutan
• Bisnis tersebut tidak musiman
• Skala usaha bisa diperbesar
• Modal awal yang digunakan tidak terlalu besar
• Bisnis tersebut profitable
3. Perilaku konsumen dari Sosial budaya
4. Perilaku konsumen dari factor keluarga
5. Perilaku konsumen dari factor demografis
6. Perilaku konsumen dari factor Geografis
3. Mencatat data yang diperoleh di lapangan
4. Melakukan Tabulasi atau kodding atas data yang diperoleh
5. Menganalisis data perilaku konsumen yang diperoleh
6. Menyusun Laporan hasil mini riset perilsku konsumen atas produk / jasa

PERTEMUAN X-XIV PRAKTEK PEMASARAN DAN EVALUASI
Tujuan Praktikum:
1. Mahasiswa dapat memasarkan produknya dengan bertemu konsumen secara langsung
2. Mahasiswa dapat memasarkan produknya dengan menggunakan teknologi (marketing

online)
3. Mahasiswa dapat melakukan evaluasi terhadap usahanya, apakah untung atau rugi
4. Mahasiswa dapat mengambil keputusan untuk mengembangkan usahanya atau
menutup usahanya.

Tahapan-Tahapan Dalam Praktek Pemasaran
1. Pemasaran kewirausahaan memulai usaha melalui kecerdikan pelaku usaha
2. Pemasaran terencana merubah bisnis kecil melalui sistem pemasaran yang terencana

(program).
3. Pemasaran intrapreneurial pemasaran dikembangkan melalui upaya kreativitas dalam

membangun nilai bagi kepuasan pelanggan

7 Komponen Utama Marketing Mix (7 P) Yaitu:
1. Produk (product)
2. Personel (person)
3. Saluran distribusi (place)
4. Proses (proces)
5. Promosi (promotion)
6. Bentuk secara fisik (physical evident)
7. Harga (price)
Tahapan-tahapan dalam konsep product life cycle mendapatkan perhatian khusus dari
marketing mix yang digunakan, karena tidak setiap produk mengalami keselurahan
proses tersebut dan masa kehidupan produk akan mempengaruhi penjualan dan laba.

Setiap masa kehidupan produk memiliki kombinasi urutan prioritas marketing mix yang perlu
dilakukan :
Tahap perkenalan : kualitas produk, advertensi, harga, pelayanan Tahap kedewasaan : harga,
kualitas produk dan pelayanan
Tahap kejenuhan : packaging, advertensi, kualitas produk & pelayanan, harga
Tahap penurunan : advertensi, pelayanan, kualitas produk, packaging & harga

Faktor-Faktor Pendorong Kepuasan dan Loyalitas Pelanggan
• Kepuasan pelanggan

Seberapa tinggi persepsi kinerja sebuah produk, menurut harapan harapan seorang
pelanggan
• Harapan pelanggan di peroleh melalui: Pengalaman membeli masa lalu
• Rekomendasi teman/kolega
• Informasi & janji pemasar dan pesaing

Manfaat Loyalitas Pelanggan:
• Kurang sensitif terhadap perubahan harga
• Komitmen terhadap produk perusahaan
• Tetap setia dalam jangka waktu yang lama
• Membangun komunikasi yang positif
• Sumber informasi yang akurat

Membangun relasi pelanggan yang langgeng
Membangun relasi dengan pelanggan di berbagai tingkatan ekonomi, sosial, budaya, teknis &
hukum sesuai dengan sifat dari pasar sasaran. Sifat hubungan pelanggan:
• Banyak pelanggan, margin rendah (bina relasi)
• Sedikit pelanggan, margin tinggi (kemitraan kuat)

Cara membangun relasi yang kuat:

• Menciptakan nilai & kepuasan (fasilitas)
• Menambah manfaat sosial & manfaat keuangan
• Menambah ikatan structural dan sosial (komunitas)
• Melibatkan emosional pelanggan melalui berbagai kegiatan usaha.

DAFTAR PUSTAKA

Brian, R. (2018). Pengertian Peluang Usaha Menurut Para Ahli dan Bagaimana Membidiknya
dengan Benar. Retrieved August 1, 2019, from https://www.maxmanroe.com/pengertian-
peluang-usaha.html
Kartika Rini N, Dkk. 2020. Digital Marketing. Widina Pers
Kartika Rini N, Dkk , 2020, Brand Marketing. Widina Pers
Kotler, Philip and Gary Amstrong. 2012. Prinsip-prinsip Pemasaran. Edisi 13.
Jilid 1. Jakarta: Erlangga.
Kotler, Philip and Gary Amstrong. 2012. Prinsip-prinsip Pemasaran. Edisi 13.
Jilid 2. Jakarta: Erlangga.
Kotler, Philip and Kevin Lane Keller, 2011. Manajemen Pemasaran, Edisi 13 Jilid 1 dan 2,
Alih Bahasa : Bob Sabran, Erlangga, Jakarta.
Tanudjaya Glenna. 2018. https://slideplayer.info/slide/12370419/


Click to View FlipBook Version