The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.

MODUL FLUIDA DINAMIS BERBASIS STEAM BERORIENTASI ESD_RezkiW

Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by fatahbintoro212, 2022-12-12 02:59:59

MODUL FLUIDA DINAMIS BERBASIS STEAM BERORIENTASI ESD_RezkiW

MODUL FLUIDA DINAMIS BERBASIS STEAM BERORIENTASI ESD_RezkiW

Keywords: fluida

KATA PENGANTAR

Syukur Alhamdulillah Penulis ucapkan atas rahmat Allah SWT
yang telah memberikan rahmat dan karunia-Nya sehingga
Penulis dapat menyelesaikan Modul Pembelajaran Fisika
berbasis STEAM (Science, Technology, Engineering, Art and
Mathematic) berorientasi ESD (Education for Sustainable
development) pada materi Fluida Dinamis untuk Siswa Kelas XI
SMA / MA. Selanjutnya shalawat dan salam kepada Nabi
Muhammad SAW sebagai contoh teladan umat manusia.
Modul Pembelajaran Fisika berbasis Fisika berbasis STEAM
(Science, Technology, Engineering, Art and Mathematic)
berorientasi ESD (Education for Sustainable development) ini
bertujuan untuk membantu peserta didik dalam memahami
materi Fluida Dinamis dan meningkatkan pengenalan konsep
fisika peserta didik tidak hanya sebatas pada konsep sains saja,
namun juga dapat mengkaitkan dan mengaplikasikannya dalam
kehidupan sehari-hari dengan keterpaduan ilmu teknologi
sederhana, rekayasa (engineering), seni dan matematika serta
menerapkan pendidikan untuk pembangunan berkelanjutan.
Penulis berharap Modul ini dapat memotivasi peserta didik
dalam mempelajari materi Fluida Dinamis sehingga peserta didik
mendapatkan pemahaman terhadap materi tersebut.
Selama penulisan Modul ini, Penulis banyak mendapatkan
bantuan dan bimbingan dari berbagai pihak. Atas bantuan dan
bimbingan tersebut Penulis ucapkan terima kasih.

Demak, Oktober 2022
Penulis

ii

DAFTAR ISI

COVER ..............................................................................................................i
KATA PENGANTAR.................................................................................... ii
DAFTAR ISI ..................................................................................................iii
PETUNJUK PENGGUNAAN MODUL ................................................... iv
GLOSARIUM ...................................................................................................v
KONSEP MATERI........................................................................................ 6

1. AYO MENGHEMAT AIR................................................................ 1
2. LANGKAH TEPAT KURANGI POLUSI..................................... 3
3. MENJAGA KELESTARIAN LINGKUNGAN............................. 4
4. WASPADAI GENANGAN AIR ..................................................... 6
5. MARI JAGA KESEHATAN DIRI DAN LINGKUNGAN ......... 8
6. HEMAT ENERGI............................................................................10
7. SELAMATKAN GENERASI MENDATANG...........................11
DAFTAR PUSTAKA...................................................................................14

iii

PETUNJUK PENGGUNAAN MODUL

1. Sebelum mempelajari isi modul ini dengan berdoa, agar ilmu yang kita dapat
membawa manfaat dan keberkahan dalam hidup kita.

2. Pahami setiap konsep yang disajikan pada uraian materi yang disajikan dan
contohsoal pada tiap kegiatan belajar dengan baik dan cermat

3. Jika terdapat petunjuk kegiatan praktek, maka bacalah terlebih dahulu
petunjuknya, dan bila terdapat kesulitan tanyakan pada guru

iv

GLOSARIUM

Fluida : Suatu zat yang bisa mengalami perubahan perubahan
bentuknya secara continu/terus menerus bila terkena tekanan/
Fluida ideal gaya geser walaupun relatif kecil atau biasa disebut zar
mengalir
Aliran laminer
Aliran turbulen : Fluida yang memiliki ciri ciri seperti tidak termampatkan (tidak
Fluida Dinamis kompresibel), tidak mengalami perubahan vulume/ massa jenis
Debit fluida ketika memperoleh tekanan
Azas Kontinuitas
: Aliran fluida yang kecepatan aliran pada setiap titik pada
Azas Bernaulli fluidaberubah terhadap waktu

: Aliran berputar atau aliran yang partikel partikelnya berbeda
bahkan berlawanan dengan arah secara keseluruhan

: fluida (bisa berupa zat cair, gas) yang bergerak.

: Besaran yang menunjukkan volume fluida yang melalui suatu
penampang setiap waktu.

: Ketentuan yang menyatakan bahwa untuk fluida yang tak
termampatkan dan mengalir dalam keadaan tunak, maka laju
aliranvolume di setiap waktu sama besar

: Jumlah tekanan, energi kinetik per satuan volume, dan energi
potensial per satuan volume memiliki nilai yang sama di setiap
titik
sepanjang aliran fluida ideal

v

KONSEP MATERI

FLUIDA

Fluida Statis Fluida Dinamis

Pengertian dan Asas Asas
Jenis Fluida Kontinuitas Bernaulli

Penerapan Asas Kontinuitas dan Bernaulli

dalam kehidupan sehari-hari

KONSEP KETERKAITAN MATERI FLUIDA DINAMIS DENGAN STEAM DAN ESD

STEAM Membuat peralatan sederhana: ESD
1.Kincir angin sederhana
2.Alat penyaring air - Pemanfaatan barang bekas
3. Plastik botol drip water atau barang tidak terpakai
irigation untuk membuat peralatan
sederhana
Science : Fluida Ideal, Azas Kontinuitas, Azas dan Hukum
Bernolli, Penerapan Azas Kontinuitas dan Hukum Bernoulli - Peralatan yang dibuat
pada Kehidupan ramah lingkungan

Technology : menciptakan desain teknologi sederhana untuk
meringankan pekerjaan sehari-hari

Engineering: Teknik yang digunakan dalam membuat
peralatan sederhana dengan prinsip dan metode ilmiah

Art : membuat peralatan sederhana yang mempunyai nilai
seni/ kreativitas
Mathematic : menerapkan ilmu matematika dalam membuat
peralatan sederhana

vi

1 AYO MENGHEMAT AIR

Coba bayangkan bagaimana berharganya setiap tetes air
bersih yang selama ini kita gunakan? Air menjadi salah satu
kebutuhan pokok yang sangat penting bagi manusia dan
juga lingkungan. Oleh sebab itu, hindari membuang-buang
air bersih untuk menghemat air dan selalu menjaga
kebersihan air agar kita tetap sehat.

.

iOS: htAtpksib:/a/atpKprlies.icsoA/3irhXWJ0L
Krisis air sudah sering melanda beberapa daerah, sehingga kebutuhan air penduduk
untuk keperluan rumah tangga, pertanian dan kebutuhan dasar lainnya tidak
tercukupi. Dampak langsung dari kurangnya kebutuhan air antara lain yaitu terjadinya
gagal bercocok tanam dan panen yang menyebabkan terganggunya persediaan bahan
pangan, sanitasi yang buruk dan kelaparan yang berdampak pada munculnya penyakit
akibat kurang pangan dan gizi buruk.

Keberadaan air bersih sangat sulit dijumpai terjadi akibat banyaknya masyarakat yang
membuang sampah di sumber mata air, aliran air, dan tampungan air yang dapat
membuat air menjadi tercemar. Air yang tercemar akan mengakibatkan timbulnya
penyakit bagi makhluk hidup, kepunahan spesies, maupun timbulnya berbagai macam
bencana alam. Kehidupan ekosistem makhluk hidup dibumi menjadi terganggu dan
rusak. Dibutuhkan kesadaran bagi kita semua untuk menjaga lingkungan dan
menghemat penggunaan air. Ayo kita mulai dari diri kita sendiri untuk menjaga
lingkungan!

Air merupakan zat cair. Dalam ilmu fisika, seluruh zat cair termasuk ke dalam jenis
fluida. Lalu apa yang dimaksud dengan fluida? Fluida didefinisan sebagai Suatu zat
yang bisa mengalami perubahan- perubahan bentuk secara kontinyu/terus menerus
bila terkena tekanan atau gaya geser walaupun relatif kecil atau biasa disebut zar
mengalir. Fluida bisa dikatakan sebagai suatu zat yang dapat mengalir. Zat cair dan
zat gas merupakan jenis fluida. Karena kedua zat tersebut mempunyai sifat yang
dapat mengalir. Berbeda dengan batu dan berbagai benda keras lainnya, seluruh zat

1

padat tidak termasuk dalam fluida karena zat padat tidak bisa mengalir. Zat cair dapat
berupa seperti halnya susu, minyak minyak goreng, dan juga air.

Selain zat cair, terdapat zat gas yang juga termasuk fluida. Zat gas juga memiliki
kemampuan untuk mengalir dari satu satu tempat ke tempat lainnya. Hembusan
angin merupakan salah satu contoh udara yang dapat berpindah dari satu tempat ke
tempat lainnya. Fluida sangat bermanfaat bagi kehidupan, sebagai contoh air yang
memiliki banyak manfaat seperti gambar berikut ini.

Kegunaan Air dalam Kehidupan Sehari-hari

sumber : http://themelower.com/

Berdasarkan gambar di atas bisa diketahui bahwa air sangat berguna bagi
kehidupan manusia dan lingkungan. Banyak kegiatan manusia yang membutuhkan
air, salah satunya ialah irigasi atau menyiram tanaman. Agar tanaman tidak
mengalami kekeringan terutama di musim kemarau, menyiram tanaman setidaknya
sehari sekali harus dilakukan agar daun tidak layu, atau bahkan mati. Tumbuhan yang
ditanam dan dipelihara akan tumbuh dengan subur dan bertambah besar. Tumbuhan
yang besar dapat memperindang lingkungan sekitar. Pohon pun dapat meredam
cahaya matahari yang terik dan membuat lingkungan sekitar menjadi teduh.

2

2 LANGKAH TEPAT KURANGI POLUSI

Bahaya Polusi Udara

Polusi udara mengandung setidaknya enam

macam polutan, yaitu karbon monoksida, timbal,

oksida nitrogen, ozone, partikel polusi atau

partikulat, dan oksida belerang. Akibat polusI

udara antara lain peningkatan dan perburukan

penyakit pernapasan dan kardiovaskular. Efek

serius lain dari polusi udara adalah apa yang

disebut "efek rumah kaca" dan penghancuran

lapisan ozon, yang di satu sisi membantu

menyebabkan pemanasan global yang cepat

dengan konsekuensi yang merusak bagi

pemeliharaan ekosistem yang ada, perubahan

Sumber: https://malangvoice.com/benarkah- iklim, penggurunan daerah yang luas, naiknya

polusi-udara-penyebab-penuaan-dini/ permukaan laut, lenyapnya tanah yang saat ini

sesuai dengan negara, proliferasi serangga, dan

kepunahan banyak spesies, pada saat yang sama

dengan lapisan yang melindungi kita dari aksi

langsung dari Sinar ultraviolet, juga

meningkatkan risiko luka bakar dan kanker kulit.

Berdasarkan artikel di atas kita mengetahui bahaya polusi udara. Oleh karena itu
kita harus mengurangi polusi udara salah satunya ialah dengan mengurangi
pemakaian kendaraan bermotor jika bepergian di tempat yang tidak terlalu jauh.
Bepergian bisa dengan menggunakan sepeda. Selain hemat, bersepeda juga
bermanfaat bagi kesehatan diri, mengurangi pencemaran lingkungan sebagai wujud

tindakan kita akan peduli lingkungan. Bagaimana jika
dalam perjalanan ban sepeda kita kempes? Kita biasanya
memompanya. Pompa ban yang biasa digunakan ialah
pompa angin atau pompa hidrolik. Cara penggunaan
pompa ini dalam ilmu fisika termasuk salah satu contoh
fluida statis. Pompa hirdrolik menggunakan gaya tekan di
atasnya, yang kemudian melalui penghisap kecil dialirkan
ke fluida. Kemudian, dialirkan ke penghisap besar yang
mengeluarkan tekanan udara. Definisi fluida statis ini sebagai cabang ilmu fisika, erat
kaitannya dengan tekanan, keseimbangan air, dan cairan lainnya. Fluida ini juga dapat
dikatakan dalam keadaan gerak. Namun, tidak ada perbedaan kecepatan antara
partikel fluida tersebut. Partikel-partikel fluida ini pun bergerak dengan kecepatan
sama. Sehingga tak memiliki suatu gaya geser.

3

3 MENJAGA KELESTARIAN LINGKUNGAN

Air merupakan kebutuhan pokok bagi semua
tanaman. Air adalah komponen utama dalam
proses fotosintesis, pengangkutan assimilate hasil
proses ini kebagian-bagian tanaman yang hanya
dimungkinkan melalui gerakan air dalam tanaman.
Namun apa yang terjadi jika tanaman kekurangan
air? Tentunya tanaman akan menjadi kerdil, layu,
produksi rendah, kualitas turun dan sebagainya.

Sumber: https://clipart.me/free-vector/dead-plant

Ayo menyiram Tanaman
Perhatikan gambar berikut ini!

Tumbuhan bermanfaat penting bagi manusia dan lingkungan sekitar.
Keberadaannya menjadi salah satu sumber daya penting yang dibutuhkan makhluk
hidup. Tidak hanya berperan sebagai penstabil lingkungan, tumbuhan juga berfungsi
untuk mendekorasi tanaman atau ruangan agar terlihat asri dan nyaman. Hubungan
manusia dan tumbuhan tidak bisa dipisahkan satu sama lain. Tanpa tumbuhan,
manusia dan hewan tidak akan bisa menghirup udara segar setiap harinya. Tanaman
harus kita rawat salah satunya ialah dengan menyiraminya.
Menyiram tanaman merupakan kegiatan yang biasa dilakukan pada pagi hari. Pada
saat kita menyiram tanaman dengan menggunakan selang dan jarak tanaman jauh
dari ujung selang maka apa yang akan kita lakukan? Tentunya memencet ujung
selang bukan? supaya luas permukaan ujung selang menjadi semakin kecil.
Akibatnya kecepatan air yang memancar semakin besar. Mengapa demikian?

4

Ternyata, aktivitas kita menyiram tanaman menggunakan selang itu termasuk salah satu
contoh pengaplikasian fluida dinamis dalam kehidupan sehari-hari. Lalu apakah yang
dimaksud dengan fluida dinamis?

https://www.youtube.com/watch?v=VMK3R1BG0kk&t=5s

5

4 WASPADAI GENANGAN AIR

Letak genangan air bersih itu bisa ada di mana-mana, tidak hanya di luar rumah, di
dalam rumah pun banyak. Terutama pada barang-barang pribadi seperti tempat
penampungan air dispenser, bak mandi atau bak penampungan air, dan tempat minum.
Tempat genangan air itu menjadi sumber berkembang biak jentik nyamuk hingga
menjadi nyamuk dewasa. Menkes mengimbau masyarakat untuk menjaga kebersihan
lingkungan terutama di rumah masing-masing, mencari jentik-jentik nyamuk, serta
meningkatkan pemberantasan sarang nyamuk. Dalam hal ini perlu adanya jumantik di
setiap rumah dan di lingkungan tempat tinggal, termasuk di sekolah.

Sumber : https://sehatnegeriku.kemkes.go.id/baca/umum/20190204/5029293/air-bersih-
jadi-sarang-nyamuk-dbd/

Apa yang Bisa Kita Lakukan?

Cara yang bisa kita lakukan ialah selalu membersihkan benda-benda di rumah dan
dilingkungan sekitar. Jika lingkungan kotor, terdapat genangan air maka akan dijadikan
tempat berkembangbiak bagi nyamuk. Nyamuk merupakan salah satu serangga yang
berbahaya jika menggigit manusia. Bukan hanya sekadar menimbulkan ruam di kulit-
bahkan bisa menimbulkan penyakit berbahaya seperti demam berdarah jika digigit
oleh nyamuk Aedes aygepty dan penyakit malaria.

Sumber:https://www.istockpho Membasmi Nyamuk
.com/id/ilustrasi/obat-nyamuk
Banyak sekali usaha manusia untuk menyingkirkan
nyamuk demi keselamatan manusia salah satunya
dengan menyemprotnya dengan obat nyamuk. Pada
alat penyemprot obat nyamuk tersebut, kita dapati
pompa tabung, ujung pompa, pipa tandon, dan tandon
untuk menampung cairan obat antinyamuk. Prinsip kerja
alat penyemprot obat nyamuk, yakni menekan pompa
tabung hingga cairan dalam tandon penampung keluar
melalui ujung pompa yang mana diinginkan untuk
menyasar nyamuk. Nah, proses tersebut merupakan
penerapan asas Bernoulli.

Sumber: https://www.ilmiahku.com/2019/12/cara-kerja-
obat-nyamuk-semprot-ditinjau-dari-fisika.html

6

Setelah membaca artikel diatas kita dapat mengetahui alat penyemprot nyamuk
termasuk pada fluida dinamis. Fluida dinamis adalah fluida yang mengalir atau
bergerak terhadap sekitarnya. Dalam fluida dinamis, setiap partikel pada fluida
tersebut memiliki kecepatan untuk setiap posisinya. Jika lintasan partikel pada fluida
digambarkan, akan diperoleh suatu lintasan yang dinamakan garis aliran.
Berdasarkan uraian diatas maka dapat disimpulkan bahwa jenis fluida terdiri dari dua
jenis yaitu fluida statis dan fluida dinamis.
Lalu apa ciri-ciri fluida? Mari kita pelajari.
Ciri-Ciri Fluida
1. Fluida dianggap tidak kompresibel
2. Fluida dianggap bergerak tanpa gesekan walaupun ada gerakan materi (tidak

mempunyai kekentalan )
3. Aliran fluida adalah aliran stasioner, yaitu kecepatan dan arah gerak partikel fluida

melalui suatu titik tertentu selalu tetap
4. Tak tergantung waktu (tunak) artinya kecepatannya konstan pada titik tertentu

dan membentuk aliran laminer

7

5 MARI JAGA KESEHATAN DIRI DAN LINGKUNGAN

Dampak Membuang Sampah di Sungai

Sering kali kita melihat masih banyak orang yang

kurang memiliki kesadaran untuk menjaga

lingkungan. Sebagai contoh membuang sampah

di sungai yang memiliki dampak antara lain

Berkurangnya ketersediaan air bersih, sungai

menjadi kotor dan bau, penumpukan sampah di

dasar sungai, banjir, menurunkan kadar oksigen

Sumber: di air, dan menjadi sumber penyakit.

hsattmpps:a//hc-iktaer-suumnhgaari-usmiap.ja-sbiaaprp-dreonv.dgao-5.i0d-/jbuutaa-nrgu-piah/.

Setelah membaca tentang dampak membuang sampah di sungai maka kita perlu

memiliki kesadaran agar selalu menjaga kebersihan lingkungan dengan membuang

sampah pada tempatnya, bukan di sungai. Seperti kita ketahui bahwa sungai adalah
Sungai dan kanal yang stagnan adalah contoh

aliran air yang besar dan memanjang yanalgiramnelanmgainliarrsyeacnagramteenrounsj-oml.eAnierryuasngdamriehnuglaulir
(sumber) menuju hilir (muara). Aliran airdidisusungnagiaiyadnaglamtenilamngu faitsaikuabtaedramnasauirk lpaiandnaya
jenis aliran fluida turbulen. Aliran fluida tlaumrbbualtendaandalalanhcajre.nTisidaalkiraandadigmelaonmabpanagrtiaktealu

pusaran di badan air, yang berarti lapisan air yang
fluida bergerak secara acak. Karena perbgeerbraekdaantidpaakrtsiakleinlgflmuiednaghtaelrasnegbiudta,nsmeheinnggigkuati
terbentuk pusaran yang berpotensi menjgaulurralnugrui seynaenrggsi epjaajdaar sfalutuidsaa.mTaelgaainngan geser

pada aliran turbulen lebih tinggi dari pada aliran laminar.

Sumber: lustrasi asap rokok (Pixabay) Bahaya Asap Rokok Bagi Lingkungan

Efek dari rokok tidak hanya bagi perokok saja
melainkan berdampak juga bagi lingkungan
sekitarnya. Saat merokok, perokok
menghembuskan asap yang mengandung banyak
racun ke udara yang mencemari lingkungan sekitar.
Dampak yang ditumbulkan bagi lingkungan antara
lain Pencemaran udara, penurunan kualitas udara,
pencemaran air, penurunan kualitas air, kebakaran,
masalah sampah, penyebaran racun, merusak
ekosistem, dan membunuh makhluk hidup lain.

8

Setelah kita membaca tentang bahaya asap rokok maka kita harus bisa menjaga diri
untuk tidak merokok dan menjaga tempat tinggal dan lingkungan kita agar bebas
dari asap rokok. Dalam ilmu fisika, mula-mula asap keluar dengan bentuk teratur,
lama kelamaan bentuk asap menjadi tidak teratur. Aliran yang teratur kita namakan
sebagai aliran laminer. Aliran laminer mempunyai garis alir berlapis. Sedang aliran
yang tidak teratur kita sebut aliran turbulen.
Kesimpulan
jenis aliran fluida dibedakan menjadi 2 yaitu aliran laminar dan aliran turbulen.

a. Aliran laminar : aliran fluida dalam pipa sejajar dengan dinding pipa tanpa
adanya komponen radial.

b. Aliran turbulen : aliran fluida dalam pipa tidak beraturan/tidak sejajar dengan
pipa

Bisakah kita menghitung jumlah volume fluida yang mengalir persatuan waktu atau
sering dinamakan debit fluida? Mari kita pelajari pada materi berikutnya.

9

6 HEMAT ENERGI

Pernahkah kamu lupa mematikan kran pada

wastafel ataupun di kamar mandi? Tidak

mematikan kran atau terus menyalakan air dan

membiarkan air tumpah tumpah merupakan

sikap boros energi. Sikap boros energi

merupakan tindakan menggunakan energi

secara berlebihan dan tidak tepat guna. Artinya

energi digunakan untuk hal atau aktivitas yang

kurang penting. Perilaku ini harus kita hentikan

karena merugikan. Mari kita terapkan hemat

energy mulai sekarang.

sumber:

https://www.kompas.com/skola/read/2021/04/07

https://www.cleanpng.com/png-sink-bathroom-tap-clip/1-5ar3t8-s0p6il9le6d9-w/caotenrt-oclhip-paretrsi-l1a7k5u16-b3o/ ros-dan-hemat-

energi-di-lingkungan-masyarakat.
Cara menghitung volume fluida yang mengalPirenulis : Vanya Karunia Mulia Putri

Editor : Serafica Gischa
Berdasarkan bacaan di atas kita dapat mengetahui bahwa perilaku boros energi

sangat merugikan. Air yang mengalir dari Dkroawnnlyoaandg adpilbikiaasrikaKnommpeansy.caolma teurnutusk akses
berita lebih mudah dan cepat:

menerusakan terbuang sia-sia. Bagaimana jikAanadirroiidtu: menyala dalam hwttapkst:u//byita.lnyg/3g85pkA

lama? Satu jam mungkin? biaya yang harus diOkeSl:uhatrtkpas:n//aupnptlue.kcom/3ehmXWbaJy0aLr air akan

bertambah. Mari kita hitung volume air yang keluar selama 1 jam jika debit air 10

liter/menit?

Diketahui:
t = 60 menit
Q = 10 liter/ menit

Ditanyakan V = … ?

Jawab :

Rumus Debit

Q =

V = Q.t = 10 liter/menit. 60menit = 600 liter.

10

7 SELAMATKAN GENERASI MENDATANG

Penghijauan Berkelanjutan
Pernahkah kalian mencoba membandingkan keadaan lingkungan saat ini dan beberapa
puluh tahun yang lalu? Jika pernah, kira-kira perbedaan apa yang cukup signifikan? Ya,
salah satu perbedaan yang cukup signifikan yaitu ketersediaan lahan terbuka hijau.
Dewasa ini, pepohonan banyak berkurang digantikan gedung-gedung megah, juga
perumahan-perumahan elit, utamanya di daerah perkotaan. Hal inilah yang menjadi
salah satu penyebab berbagai permasalahan lingkungan seperti banjir, tanah longsor,
polusi udara yang semakin parah, juga udara yang terasa semakin panas. Jika hal ini
terus-menerus dibiarkan, maka lingkungan akan semakin rusak. Oleh karena itu perlu
dilakukan berbagai upaya agar lingkungan tidak semakin rusak. Salah satu upaya untuk
mengatasi masalah tersebut yaitu dengan menggalakkan penghijauan. Proses
penghijauan tidak sekedar menanam bibit pohon lalu dibiarkan tumbuh sendiri begitu
saja. Penghijauan harus dilakukan secara berkelanjutan. Berkelanjutan artinya proses
penghijauan jangan sampai terhenti begitu saja setelah bibit pohon tertanam. Perlu
dilakukan perawatan dan pemantauan secara berkala untuk memastikan bahwa pohon
dapat hidup sesuai potensinya serta memberikan manfaat yang maksimal bagi
generasi mendatang. Penghijauan berkelanjutan dimulai dari proses pembibitan,
pemilihan area, penanaman, perawatan, pelaporan perkembangan, dan pemantauan.
Kerja sama berbagai pihak, utamanya pemerintah dan masyarakat sekitar diperlukan
untuk mendukung keberhasilan proses penghijauan yang berkelanjutan.
Sumber : https://ecolify.org/blog/manfaat-penghijauan-berkelanjutan

Setelah membaca artikel di atas kita perlu menyadari betapa pentingnya arti kesadaran
terhadap lingkungan karena akan menentukan kehidupan generasi yang akan datang.
Lalu apa yang bisa kita lakukan?

11

Yuk, Cegah Kebakaran Hutan dan Lahan
Kebakaran hutan dan lahan adalah suatu peristiwa terbakarnya hutan atau lahan baik
secara alami maupun oleh perbuatan manusia, sehingga mengakibatkan kerusakan
lingkungan yang menimbulkan kerugian ekologi, ekonomi, sosial budaya dan politik.
Kebakaran hutan dan lahan adalah kejadian berulang setiap tahun yang pada
umumnya terjadi pada musim kemarau, baik di dalam kawasan hutan yang menjadi
kewenangan pemerintah maupun pada lahan-lahan milik masyarakat, namun demikian
kebakaran hutan dan lahan adalah tanggung jawab kita bersama.
Sumber : https://dlhk.jogjaprov.go.id/yuk-cegah-kebakaran-hutan-dan-lahan

Bagaimana jika kebakaran hutan terlanjur terjadi? Tentunya petugas pemadam
kebakaran harus segera menanganinya.

Kegiatan pemadam kebakaran dalam
penggunaan selang ini menggunakan
konsep Hukum Bernoulli.

Siapakah pencetus azas Bernoulli? Daniel Bernoulli (1700-1782).

Azas Bernoulli dikemukakan pertama kali oleh Daniel Bernoulli (1700-1782). Dalam ilmu
fisika, dikenal salah satu konsep mengenai mekanika fluida atau secara sederhana
dapat dikatakan sebagai konsep yang membahas gerak (aliran) zat cair dan gas. Pada
konsep mekanika fluida terdapat salah satu hukum (konsep dasar) yang dikenal dengan
nama Hukum Bernoulli. Hukum Bernoulli merupakan sebuah konsep dasar dalam
mekanika fluida yang disampaikan oleh Matematika yang diajarkan di Goningen,
Belanda sekitar tahun 1700 bernama Daniel Bernoulli. Ia adalah anak seorang ahli
matematika bernama Johan Bernoulli, dua dari tiga turunan keluarga Bernoulli yang
terkenal ahli matematika. Hanya saja, Daniel Bernoulli memiliki minat yang sangat besar
mengembangkan aplikasi konsep matematika dibidang mekanika fluida sehingga
lahirlah hukum Bernoulli. Daniel Bernoulli adalah matematikawan termuda dari
keluarga Bernoulli. Dalam kertas kerjanya yaitu, Bernoulli menunjukkan bahwa begitu
kecepatan aliran dalam suatu pipa maka semakin besar tekanannya.

12

bisakah kita menghitung tekananya? Mari kita lihat gambar berikut ini!

Kita ketahui bahwa kelajuan fluida paling besar terjadi pada pipa yang sempit, sesuai
dengan azas kontinuitas yang telah kita pelajari sebelumnya. Bagaimanakah dengan
tekanannya?

W total = Δ Ek
W1 - W2 + W3 = Ek2 – Ek1
dimana W3 adalah kerja yang dilakukan oleh gravitasi.

nilai W2 negatif, disebabkan gaya yang dialami fluida oleh P2 berlawanan arahterhadap
laju fluida.

dengan asumsi bahwa volume fluida yang dipindahkan oleh W1 dan W2 adalah

sama, maka Persamaan di atas selanjutnya dibagi

olehsehingga didapatkan persamaan

Persamaan di atas dikenal dengan persamaan Bernoulli. Persamaan Bernoullidapat
dinyatakan juga dengan

P + ρgh +1ρv2 = konstan

P adalah tekanan (Pascal)
ρ adalah massa jenis fluida (kg/m3) v
adalah kecepatan fluida (m/s)
g adalah percepatan gravitasi (g = 9,8 m/s2) h
adalah ketinggian (m)
Penerapan Azas Bernoulli diantaranya terjadi pada, tangki air yang berlubang, gaya
angkat pada sayap pesawat terbang, pipa venturi, tabung pitot dan lain sebagainya.

13

DAFTAR PUSTAKA

Fatimah. 2021. Pengembangan Modul Fisika Fluida Dinamis Berbasis Pemecahan
Masalah. Skripsi. Universitas Muhammadiyah Makassar Fakultas Keguruan Dan
Ilmu Pendidikan Program Studi Pendidikan Fisika

Halliday & Resnick. Fundamentals Of Physics 9th Edition. United Stated of America:
John Wiley & Sons, Inc.

Kurniati, dkk. 2020. E-Modul Fluida Dinamis Berbasis Maslah Terintegrasi STEM MA/SMA
Kelas XI

Kusrini. 2020. Modul Pembelajaran SMA Fisika. Kelas XI Fluida Dinamis. Direktorat SMA,
Direktorat Jenderal PAUD, DIKDAS dan DIKMEN.

https://www.kompas.com/skola/read/2022/09/02/12000066
247-Article Text-859-1-10-20120901.pdf
https://www.academia.edu/11000619/FLUIDA_STATIK_DAN_DINAMIS
https://student-activity.binus.ac.id/tfi/2019/03/dampak-rokok-bagi-lingkungan-

dan-sekitar/
https://sainsmania.com/7-contoh-aliran-laminar-dalam-kehidupan-sehari-hari/
https://citarumharum.jabarprov.go.id/buang-sampah-ke-sungai-siap-siap-denda-

50-juta-rupiah/
https://formasibisnis.com/artikel/dampak-pencemaran-udara
https://www.harapanrakyat.com/2021/12/contoh-fluida-statis/
https://www.ilmiahku.com/2019/12/cara-kerja-obat-nyamuk-semprot-ditinjau-

dari-fisika.html
https://ecolify.org/blog/manfaat-penghijauan-berkelanjutan
https://dlhk.jogjaprov.go.id/yuk-cegah-kebakaran-hutan-dan-lahan
https://www.youtube.com/watch?v=VMK3R1BG0kk&t=5s

14


Click to View FlipBook Version