The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.
Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by kasma1311, 2021-03-31 01:48:35

MACAM-MACAM KELOMPOK SOSIAL

MACAM-MACAM KELOMPOK SOSIAL

1. In-group dan Out-group
2. Kelompok Primer dan Kelompok Sekunder
3. Paguyuban (Gemeinschaft) dan Patembayan

(Gesellschaft)
4. Membership Group dan Reference Group
5. Kelompok Formal dan Kelompok Informal
6. Kelompok Okupasional dan Kelompok Volunter

• 1.In-Group
Merupakan Kelompok sosial dengan anggota individu yang mengidentifikasikan

dirinya dengan kelompok sosialnya. Sifat-sifat ingroup umumnya berdasarkan adanya
faktor rasa simpati , dan selalu mempunyai perasaan yang dekat dengan anggota-
anggota dalam kelompok.

2.Out-Group
Merupakan Kelompok sosial yang menjadikan sebagai lawan in-group-nya. Sifat

outgroup ini umumnya selalu ditandai adanya sifat kelainan yang berwujud antagonisme
dan antipati sehingga terdapat kaitan erat dengan istilah kami, kita dan mereka.

• Kelompok primer (primary group)
Merupakan kelompok sosial yang para anggotanya mempunyai perasaan

kebersamaan dan saling mengenal dekat, akrab, erat, dan intensif. Anggota
kelompok sering bertatap muka dan berdialog, sehingga lebih akrab . Kelompok
ini juga diken dengan sebutam kelompok “face to face”.
Contoh :keluarga, teman bermain

2. Kelompok sekunder (secondary group)
Kelompok yang terdiri dari banyak orang yang sifat hubungannya tidak

berdasarkan pada Pengenalan secara pribadi dan bersifat sementara atau
kelompok yang di dalamnya terdapat kepentingan yang sama sehingga kerjasama
didasarkan pada hitungan untung rugi.pedagang di pasar

1. Paguyuban
Paguyuban juga dikenal sebagai gemeinschaft. Ini adalah kelompok sosial

yang terdapat ikatan erat, intim dan harmonis antar angotanya. Mereka memiliki ikatan
batin keluarga dan kelompok kekerabatan, dan hubungan yang berlangsung ini
bersifat kekal.

Ada 3 tipe dari gemeinschaft adalah:

1. Gemeinschaft by place

2. Gemeinschaft by blood

3. Gemeinschaft of mind

2. Patembayan
Patembayan juga dikenal dengan sebutan gesellschaft, yakni kelompok sosial

yang dibentuk berdasarkan jalinan hubungan kontraktual bukan tradisional. Bentuk
kelompok ini lebih sering terdapat dalam hubungan atau ikatan perjanjian berdasar
pada ikatan timbal balik

• Membership Group adalah suatu kelompok dimana setiap orang secara fisik
menjadi anggota kelompok.

• Reference Group
suatu kelompok yang menjadi acuan bagi seseorang (bukan anggota kelompok)
untuk membentuk pribadi dan perilakunya

• Kelompok formal
adalah suatu kelompok yang memiliki peraturan tegas dan sengaja diciptakan

oleh anggotanya untuk mengatur hubungan antarsesama

• Kelompok informal
Adalah suatu kelompok yang sifatnya tidak resmi serta tidak memiliki struktur

dan organisasi yang pasti

Kelompok Okupasional adalah kelompok yang tercipta karena semakin
memudarnya fungsi kekerabatan , kelompok ini terdiri atas berbagai profesi
atau memiliki pekerjaan yang sama

Contoh: ikatan dokter indonesia

Kelompok volunter adalah kelompok yang terdiri atas berbagai anggota yang
memiliki kepentingan yang sama juga,yang membedakan kelompok ini dengan
kelompok okupasional adalah keberadaan kelompok ini tidak mendapatkan
perhatian dari masyarakat

Contoh :Tim sukarela wan yang membantu korban bencana alam


Click to View FlipBook Version