The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.
Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by jualanappremium, 2023-07-18 00:26:38

PROMOSI PENANAMAN MODAL KOTA PEMATANG SIANTAR TAHUN 2023

PROMOSI PENANAMAN MODAL KOTA PEMATANG SIANTAR 2023

POTENSI UNGGULAN SEKTOR KOPERASI, UMKM, PERINDUSTRIAN, DAN PERDAGANGAN KOTA PEMATANG SIANTAr 51


Sumber: Dinas Koperasi dan UKM Kota Pematang Siantar Sektor Koperasi dan UMKM Jumlah industri besar dan sedang di Kota Pematang Siantar pada tahun 2022 tersebar di berbagai industri pengolahan, seperti : makanan dan minuman, tembakau, percetakan, bahan baku / bahan jadi dan lain sebagainya. Sektor industri pengolahan ini memberikan andil yang cukup signifikan untuk kontribusi PDRB yakni urutan ketiga terbesar atau menyumbang 20,38% dari total PDRB. 52


Roti Ketawa Waka Waka merupakan oleh oleh khas Kota Pematang Siantar yang sudah berdiri sejak tahun 2015. Terdapat berbagai pilihan rasa yang ditawarkan oleh roti Ketawa Waka Waka ini ada yang lembut gurih dan manis, cocok untuk menemani cemilan keluarga . Beberapa Industri Pengolahandan UMKMKota Pematang Siantar Roti Ketawa Waka Waka Usaha ini berlokasi di Kelurahan Teladan di Kecamatan Siantar Barat. Usaha ini berdiri sejak tahun 2012 membuat penanaman jamur (Beklok) dan pengelolahan jamur tiram menjadi makanan stik jamur dengan berbagai rasa. Rumah Jamur Tiram Qorry Sumber: Dinas Koperasi dan UKM Kota Pematang Siantar 53


Rupala berdiri tahun 2019 terinspirasi dari banyaknya daging buah pala yang dihasilkan dari kebun miliki pribadi. Rupala atau Rumah Pala merupakan sebuah rumah produksi yang mengolah daging buah pala segar menjadi aneka produk yang makanan dan minuman, di antaranya sirup pala dan manisan pala hingga produk lainnya, seperti selai pala, dodol pada, dan minuman siap saji. Semua olahan yang diproduksi telah memilki sertifikat HALAL dan HAKI dari Kemenkumham. Di Kota Pematang Siantar banyak usaha kreatif bidang kuliner, yang kerap diincar penggemarnya. Salah satunya adalah usaha kuliner keripik berbahan dasar tempe yang dipadu dengan tepung. Cita rasanya yang tinggi dan juga gurih, menjadikan makanan olahan rumah tangga ini sudah dikenal di sejumlah daerah di Sumatera Utara. Rumah Pala/RUPALA Keripik Tempe Bilqis Sumber: Dinas Koperasi dan UKM Kota Pematang Siantar 54


Sofa Donat Kota Pematang Siantar Merupakan salah satu usaha kreatif limbah ban bekas yang terletak di kecamatan Siantar Sitalasari. Berbagai jenis Sofa Donat dengan warna yang menarik, tersedia di gerai SOFA DONAT milik Togi Marulak Sinaga/Br Damanik tersebut. Usaha pembuatan Sofa Donat dari bahan ban bekas kini mendapat pangsa pasar pecinta perabot unik dan menarik. Sektor Koperasi Sofa Donat Jumlah Koperasi Menurut Kegiatan Tahun 2022 Sumber: Dinas Koperasi dan UKM Kota Pematang Siantar 55


SEKTOR PENYEDIAAN AKOMODASI, MAKANAN DAN MINUMAN Selain kota transit, Kota Pematang Siantar juga dijadikan sebagai kota singgah dan pusat perbelanjaan oleh-oleh atau kuliner bagi para wisatawan mancanegara maupun wisatawan nusantara/lokal. Selain itu, dari sisi penyediaan jasa akomodasi, daerah ini juga menjadi salah satu alternatif tempat menginap khususnya pada puncak liburan. Gerai Starbucks Pematang Siantar diresmikan pada 27 Februari 2023. Memiliki dua lantai, dan berlokasi di Megaland, pusat Kota Pematang Siantar. Di lantai dua, terdapat mejakomunitas dan area outdoor, memberikan kemudahan bagi pelanggan untuk berkumpul bersama kolega, sesuai dengan lokasinya yang memang berada di kompleks bisnis. Sumber: Dinas Koperasi dan UKM Kota Pematang Siantar 56 Starbucks


Toko Roti Ganda sampai sekarang dijadikan oleh-oleh khas dari Pematang Siantar. Biasanya orangorang yang berkunjung ke kota ini tidak lengkap rasanya jika tidak membawa roti ganda untuk dibawa pulang atau untuk dinikmati di perjalanan. Toko roti ganda berlokasi di 2 (dua) tempat, yang pertama masih berada di lokasi lamanya di jalan Sutomo no. 89 dan yang kedua berada di jalan Kartini. Roti ganda berupa roti tawar yang dibelah menjadi 2 bagian kemudian diisi dengan isian selai srikaya ataupun cream dengan taburan cokelat. Asli merupakan toko penjual camilan oleh-oleh ciri khas Pematang Siantar. Ada di Jl. Merdeka no. 85-87. Makanan ciri khas Siantar memiliki bahan dasar kacang tanah seperti Teng-teng, akam, pic-pac, tac-tac serta ping-ping berada di toko makanan ringan Asli yang terdapat di pusat Kota Pematang Siantar. Umumnya, tempat ini banyak dikunjungi wisatawan lokal bahkan juga wisatawan mancanegara yang ingin mencari oleh-oleh ciri khas kota ini. Ganda Asli Sumber: Dinas Koperasi dan UKM Kota Pematang Siantar 57


Potensi Unggulan Sektor Industri Kain ulos adalah kain tenun khas Masyarakat Batak. Kain ulos ini secara turun-temurun dikembangkan oleh masyarakat Batak, Sumatera Utara, salah satunya di Pematang Siantar. Tenun Ulos Di Kota Pematang Siantar, selain roti ganda, makanan (kuliner) khas adalah opak. Rupala Rumah Pala merupakan sebuah rumah produksi yang mengolah daging buah pala segar menjadi aneka produk yang makanan dan minuman Sumber: Dinas Koperasi dan UKM Kota Pematang Siantar 58


(0622)-24175 Kontak DPMPTSP mail.pematangsiantar.go.id www.dpmptsp.pematangsiantar.go.id Dpmptsp_Pematangsiantar Jalan Melanthon Siregar No.36 Dpmptsp_Pematangsiantar


Click to View FlipBook Version