Disusun Oleh HUKUM PERBANDINGAN TETAP (DALTON) AULIA MIRTA DEWI Lembar Kerja Peserta Didik P R O B L E M B A S E D L E A R N I N G F A S E E
LKPD - KIMIA P R O B L E M B A S E D L E A R N I N G I D E N T I T A S P E M I L I K K E L A S : K E L O M P O K : A N G G O T A K E L O M P O K : P A N D U A N P E N G G U N A A N L K P D Setiap anggota kelompok wajib membaca LKPD yang diberikan Pahami tujuan pembelajaran yang akan dicapai Fokus saat pembelajaran dengan mengaitkan langkah LKPD dengan arahan dari guru Diskusikan setiap permasalahan dalam LKPD dengan seksama Mintalah bantuan guru jika ada yang kurang dimengerti 1. 2. 3. 4. 5. 1 . 2 . 3 . 4 . 5 . 6 . HUKUM PERBANDINGAN TETAP (DALTON)
T U J U A N P E M B E L A J A R A N Peserta didik dapat menganalisis konsep dari Hukum Perbandingan Tetap (Dalton) ke dalam perhitungan kimia. P E M A H A M A N B E R M A K N A Peserta didik dapat mengetahui bahwa penerapan perhitungan hukum dasar kimia pada stoikiometri ini berperan pada berbagai industri, contohnya seperti pembuatan pupuk, pembuatan obat, serta pembuatan airbag pada mobil juga membutuhkan perhitungan stoikiometri pada pembuatannya, jika terjadi kesalahan pada perbandingannya maka dapat fatal akibatnya pada pembuatan air bag. P E N G E T A H U A N P R A S Y A R A T Sebelum mempelajari materi ini, peserta didi diharapkan sudah mampu menuliskan molekul dan nama senyawa dengan bantuan tabel periodik unsur, menuliskan persamaan reaksi serta menyetarakannya dan memprediksikan produk yang terbentuk, dan melakukan perhitungan dasar matematika. S I N T A K S P R O B L E M B A S E D L E A R N I N G Orientasi Masalah Organisasi Kelompok Belajar Penyelidikan Kelompok Mengembangkan Hasil Karya Evaluasi Hasil Belajar
STIMULUS Jalan-jalan ke kota Bandung, tidak lengkap rasanya jika tidak membawa oleh-oleh. Diantara berbagai jenis oleh-oleh khas Bandung yang ada, salah satunya adalah Peuyeum. TAHUKAH KAMU ASAL USUL DARI PEYEUM? PERNAHKAH KAMU PERGI KE KOTA BANDUNG? Pada mulanya daerah Cipeyeum, Kota Bandung, banyak penduduk yang memanfaatkan singkong menjadi olahan makanan karena itu kemudian disingkat dengan sebutan Peuyeum. TAHUKAH KAMU PROSES PEMBUATAN DARI PEYEUM? Pyeum dibuat dari singkong. Mulanya, penyajian singkong hanya direbus atau dibakar yang kemudian dimakan ketika hangat dengan campuran garam saja. Seiring berjalannya waktu, inovasi yang tumbuh dalam kehidupan manusia mendorong mereka untuk menciptakan sesuatu yang baru.
Setelah membaca wacana di atas, apa yang muncul dalam benak Anda? (Sesuaikan dengan pembelajaran hari ini). Tuliskan pada kotak berikut: ORGANISASI KELOMPOK BELAJAR Bekerjalah bersama kelompok Anda untuk menjawab permasalahan dan temukan solusinya. Untuk membantu menyelesaikan permasalahan tersebut, silahkan scan barcode di bawah ini. Bahan Ajar Hukum Dasar Kimia Social Media Learning
PENYELIDIKAN KELOMPOK Berdasarkan identifikasi permasalahan di atas, cermati dan baca kembali bahan ajar terkait Hukum Dasar Kimia : Proust) kemudian diskusikan soal berikut: 1. Pada peristiwa pembuatan tape, menghasilkan gas karbondioksida (CO2). Tentukan perbandingan massa karbon (C) terhadap oksigen (O) dalam senyawa CO2! (Ar C= 12, Ar O= 16) 2. Apakah perbandingan massa karbon terhadap oksigen bernilai tetap? Jika iya, termasuk ke dalam hukum dasar kimia apa? Berikan alasanmu! Hukum Perbandingan Tetap (Hukum Proust) 3. Berapa gram massa karbon dioksida yang terbentuk dan sisa pereaksi, jika direaksikan sebanyak 6 gram karbon dengan 16 gram oksigen?
PECAHKAN KASUS BERIKUT Karbon dioksida terbentuk dari karbon dan oksigen yang memiliki perbandingan massa yakni 3:8. Apabila unsur karbon yang bereaksi adalah 1,5 gram. Maka tentukan massa oksigen yang bereaksi dan karbon dioksida yang dihasilkan. Air terbentuk dari gas hidrogen dan oksigen yang memiliki perbandingan massa yakni 1:8. Apabila unsur hidrogen yang bereaksi adalah 6 gram gram. Maka tentukan massa oksigen yang bereaksi dan air yang dihasilkan. AYO PECAHKAN AKU! 4. Tuliskan bunyi dari hukum perbandingan tetap yang dikemukakan oleh Proust!
Setelah menyelesaikan kegiatan pada penyelidikan kelompok, tuliskan kesimpulan mengenai pemahaman Anda terkait Hukum Proust di bawah ini! EVALUASI PEMECAHAN MASALAH Presentasikan konsep yang Anda temukan setelah menyelesaikan permasalahan di atas serta perhatikan pertanyaan dan masukan dari kelompok lainnya MENGEMBANGKAN HASIL KARYA SELAMAT MENGERJAKAN