The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.
Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by organisasi.ciamis, 2022-11-30 23:46:19

Budaya Kerja BerAKHLAK Pemerintah Kabupaten Ciamis

Merupakan pedoman dan panduan perilaku pegawai

Keywords: berakhlak

PEMERINTAH KABUPATEN
CIAMIS

BUDAYA KERJA

2022 CIAMISKAB.GO.ID
@PEMKAB_CIAMIS
@PEMKAB_CIAMIS

Copyright (C) 2022
Pemerintah Kabupaten Ciamis

2 | Budaya Kerja BerAKHLAK

Kata Pengantar

Budaya Kerja merupakan unsur yang mendominasi dalam
pencapaian sasran strategis instansi sekaligus menjadi
nilai penting dalam mewujudkan lingkungan kerja yang
kondusif, adaptid dan dinamis.
Semenjak 27 Juli 2021, Bapak Presiden RI mencanangkan
nilai dasar ASN BerAKHLAK yang merupakan akronim dari
Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis,
Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif, serta menerbitkan
Employer Branding ASN "Bangga Melayani Bangsa". Mulai
saat itu, Pemerintah Kabupaten Ciamis segera
menerapkan nilai dasar BerAKHLAK dan Employer
Branding. Atas dasar, tersebut, Pemerintah Kabupaten
Ciamis bertindak proaktif dengan menyusun panduan
perilaku dari setiap unsur BerAKHLAK.
Dalam buku saku ini berisi contoh perilaku BerAKHLAK
dan upaya dalam melakukan sosialisasi, internalisasi
penerapan BerAKHLAK. Mari kita semua terapkan nilai
dasar BerAKHLAK dalam setiap pelaksanaan kegiatan
pekerjaan sekecil atau sesederhana apapun.

Tim Penyusun

Budaya Kerja BerAKHLAK | 3

DAFTAR ISI

3 Kata Pengantar
4 Daftar Isi
6 Sejarah Singkati
8 Makna Logo Kabupaten Ciamisi
10 Mars Kabupaten Ciamisi

4 | Budaya Kerja BerAKHLAK

Definisi BerAKHLAK 12
Berorientasi Pelayanan 14

Akuntabel 15
Kompeten 16
Harmonis 17

Loyal 18
Adaptif 19
Kolaboratif 20
Wujudkan Ciamis BerAKHLAK 20

Budaya Kerja BerAKHLAK | 5

PEMERINTAH KABUPATEN
CIAMIS

Sejarah Singkat

Kata galuh berasal, dari bahasa sansekerta, yang berarti batu permata,
kerajaan galuh berarti kerajaan batu permata yang indah gemerlapan, subur
makmur gemah ripah loh jinawi, aman tentram kertaraharja.

Dari sejarah terungkap bahwa pendiri Kerajaan Galuh adalah
Wretikkandayun, beliau adalah putra bungsu dari Kandiawan yang
memerintah Kerajaan Kendan selama 15 Tahun (597–612) yang kemudian
menjadi pertapa di Layungwatang (Daerah Kuningan) dan bergelar Rajawesi
Dewaraja atau Sang Layungwatang.

Mulai berdirinya Kerajaan Galuh oleh Wretikkandayun tanggal 23 Maret 612
M atau zaman Rakean Jamri yang juga disebut Rahyang Sanjaya sebelum sang
Manarah berkuasa, atau akan mengambil tanggal dan tahun dari peristiwa–
peristiwa, sebagai berikut :

1.Digantinya nama Kabupaten Galuh menjadi Kabupaten Ciamis oleh Bupati
Rd. Tumenggung Sastra Winata pada Tahun 1916;

2.Pindahnya pusat pemerintahan dari Imbanagara ke Cibatu (Ciamis) oleh
Bupati Rd. Aa Wiradikusamah pada tanggal 15 Januari 1815;

3.Atau berpindahnya pusat Kabupaten Galuh dari Garatengah yang letaknya
di sekitar Cineam (Tasikmalaya) ke Barunay (Imbanagara) pada tanggal 12 juni
1642.

Semangat untuk membangun tatar galuh ini, sejalan dengan moto juang
kabupaten ciamis, yaitu Pakena Gawe Rahayu Pakeun Heubeul Jaya Dina
Buana, untuk mengejar / mewujudkan mahayunan ayuna kadatuan.

6 | Budaya Kerja BerAKHLAK

Perpindahan pusat Kabupaten Galuh dari Garatengah ke Imbanagara
mempunyai arti penting dan makna yang sangat dalam bagi perkembangan
Kabupaten Galuh berikutnya dan merupakan era baru pemerintahan galuh
menuju terwujudnya Kabupaten Ciamis dikemudian hari karena :

1.Peristiwa tersebut membawa akibat yang positif terhadap perkembangan
pemerintahan maupun kehidupan masyarakat Kabupaten Galuh yang
mempunyai batas teritorial yang pasti dan terbentuknya sentralisasi
pemerintahan;

2.Perubahan tersebut mempunyai unsur perjuangan dari pemegang
pimpinan kekuasaan terhadap upaya peningkatan kesejahteraan rakyatnya
dan adanya usaha memerdekakan kebebasan rakyatnya dari kekuasaan
penjajah;

3.Kabupaten Galuh di bawah pemerintahan Bupati Rd. Adipati Arya Panji
Jayanegara mampu menyatukan wilayah galuh yang merdeka dan berdaulat
tanpa kekerasan;

4.Adanya pengakuan terhadap kekuasaan mataram dari Kabupaten Galuh
semata-mata dalam upaya memerangi penjajah (VOC) dan hidup
berdampingan secara damai;

5.Sejarah perkembangan Kabupaten Galuh tidak dapat dipisahkan dari
sejarah terbentuknya Kabupaten Ciamis itu sendiri. Dirubahnya nama
Kabupaten Galuh menjadi Kabupaten Ciamis pada Tahun 1916 oleh Bupati
Rd. Tumenggung Satrawinata (Bupati Ke−18) sampai sekarang belum
terungkap alasannya, merupakan fakta sejarah yang tidak bisa dipungkiri dan
dihindari.

Mudah–mudahan “komara” Galuh Ciamis terus cemerlang dan makin
gemerlap oleh keluhuran budi masyarakat dan aparatur pemerintahannya.
-Pakena Gawe Rahayu Pakeun Heubeul Jaya Dina Buana, Mahayunan
Ayuna Kadatuan.

Budaya Kerja BerAKHLAK | 7

PEMERINTAH KABUPATEN
CIAMIS

Makna Logo
Kabupaten Ciamis

8 | Budaya Kerja BerAKHLAK

1 Sudut tengah atas menggambarkan pemimpin yang berwibawa,
dan kedua sudut kiri dan kanan melambangkan cita-cita daerah
yaitu adil dan makmur.

2 Ketiga sudut bagian atas melambangkan syarat minimum
kesejahteraanmasyarakat yaitu sandang, pangan, keamanan
dan keinsyafan/kepercayaan.

3 Keempat sudut perisai melambangkan syarat untuk
tercapainya kemakmuran menurut leluhur bangsa Indonesia.

4 Bidang kuning mas mendatar melambangkan daerah padi,
bidang putih bergerigi melambangkan benteng pertahanan.
sedangkan bidang putih mendatar berisi gubahan rumput
melambangkan rawa, lengkung-lengkung putih melambangkan
laut dan sungai.

5 Di dalam perisai terdapat lukisan pohon kelapa yang
melambangkan penghasilan daerah Ciamis yang terutama di
samping padi dan Gunung Sawal melambangkan
mengenangkan para leluhur Ciamis.

6 Bundaran Kuning mas yang merupakan payung terkembang
melambangkan kerajinan tangan, seni budaya kekal (langgeng)
ketekunan.

7 Pada Bagian bawah perisai terdapat sebuah kalimat
"Mahayunan Ayuna Kadatuan" yang berarti menghadapi
pembangunan kebahagiaan daerah.

8 Arti warna ungu adalah kekayaan budi, kuning kekayaan duniawi,
cahaya kelegaan, hijau damai subur, putih suci, bersih dan hitam
tegas, kuat.

Budaya Kerja BerAKHLAK | 9

PEMERINTAH KABUPATEN
CIAMIS

Mars Kabupaten Ciamis

Lirik Lagu:
Manis bukan sembarang manis
Manis nya Ciamis
Tatar galuh parahiyangan
Permata pasundan

Manis bukan sembarang manis
Menawan asri nyaman indah sehat
Ciamis manis manjing dinamis
Mahayuna ayuna kadatuan
Maju

10 | Budaya Kerja BerAKHLAK

Budaya Kerja BerAKHLAK | 11

PEMERINTAH KABUPATEN
CIAMIS

Definisi

Berkomitmen memberikan pelayanan prima demi
kepuasan masyarakat
Bertanggung jawab atas kepercayaan yang diberikan

Terus belajar dan mengembangkan kapabilitas

Saling peduli dan menghargai perbedaan
Berdedikasi dan mengutamakan kepentingan bangsa dan
negara
Terus berinovasi dan antusias dalam menggerakan serta
menghadapi perubahan

Membangun kerja sama yang sinergis

12 | Budaya Kerja BerAKHLAK

NILAI-NILAI DASAR ASN BerAKHLAK
DEFINISI
KATA KUNCI
PANDUAN PERILAKU
DAN HAL-HAL YANG
PERLU DIHINDARI

Budaya Kerja BerAKHLAK | 13

Definisi:

Berkomitmen memberikan pelayanan prima demi kepuasan masyarakat

Kata Kunci:

Solutif, Tulus, Sepenuh Hati

Panduan Perilaku: Contoh Perilaku:

1.Memahami dan memenuhi 1.Memahami kebutuhan
kebutuhan masyarakat pemangku kepentingan dengan
baik
2.Ramah, cekatan, solutif, dan
dapat diandalkan 2.Melayani sesuai Standar
Pelaynan dengan kualitas tinggi
3.Melakukan perbaikan tiada
henti 3.Melayani dengan inisiatif yang
tinggi

Hal-hal yang 1.Mempersulit dan pilih kasih
perlu dihindari 2.Bicara tidak sopan
3.Tidak memiliki kompetensi dalam melayani
4.Bersikap merendahkan orang lain
5.Melayani di bawah standar dan tidak konsisten
6.Lambat merespon kebutuhan informasi dan

pelayanan
7.Melayani dianggap sebagai suatu beban

14 | Budaya Kerja BerAKHLAK

Definisi:

Bertanggung jawab atas kepercayaan yang diberikan

Kata Kunci:

Inetgritas, Konsisten, Dapat Dipercaya

Panduan Perilaku: Contoh Perilaku:

1.Melaksanakan tugas dengan jujur, 1.Melaksanakan tugas dengan
bertanggung jawab, cermnat, prinsip-prinsip keterbukaan
disiplin, dan berintegritas tinggi
2.Patuh kepada peraturan yang
2.Menggunakan kekayaan dan berlaku
barang milik negara secara
bertanggung jawab, efektif, dan 3.Melayani dengan inisiatif yang
efisien tinggi

3.Tidak menyalahgunakan
kewenangan jabatan

Hal-hal yang 1.Menyampaikan informasi, data dan fakta yang tidak
perlu dihindari benar

2.Menjalankan kegiatan yang tidak sesuai dengan
aturan yang berlaku

3.Mengambil/menerima sesuatu yang bukan haknya
4.Tidak menjalankan kode etik dan kode perilaku dalam

bertugas
5.Menyembunyikan/bekerjasama dalam melakukan

kegiatan yang melanggar aturan

Budaya Kerja BerAKHLAK | 15

Definisi:

Terus belajar dan mengembangkan kapabilitas

Kata Kunci:

Spesialis, Kinerja Terbaik, Terus Belajar

Panduan Perilaku: Contoh Perilaku:

1.Meningkatkan kompetensi 1.Mengembangkan kompetensi
diri untuk menjawab diri sesuai dengan tuntutan
tantangan yang selalu pekerjaan
berubah
2.Sebagai tempat bertanya yang
2.Membantu orang lain belajar menyenangkan
3.Melaksanakan tugas dengan
3.Bekerja dengan tepat dan
kualitas terbaik menghindari kesalahan

Hal-hal yang 1.Melempar tanggung jawab kepada orang lain
perlu dihindari 2.Menyelesaikan tugas dengan tidak tepat

waktu
3.Enggan meningkatkan keahlian (stagnant)
4.Membiarkan masalah/kendala dan kesalahan

berulang tanpa inisiatif perbaikan
5.Berani mengambil resiko dari setiap

pekerjaan yang telah dilaksanakan

16 | Budaya Kerja BerAKHLAK

Definisi:

Saling peduli dan menghargai perbedaan

Kata Kunci:

Ringan Tangan, Empati, Keberagaman

Panduan Perilaku: Contoh Perilaku:

1.Menghargai setiap orang 1.Menghargai dan menghormati
apapun latar belakangnya orang lain layaknya terhadap diri
sendiri
2.Suka menolong orang lain
3.Membangun lingkungan kerja 2.Berkontribusi untuk memberikan
manfaat bagi diri, orang lain,
yang kondusif masyarkat, bangsa dan negara

3.Sebagai tempat bertanya yang
menyenangkan

Hal-hal yang 1.Bicara tidak sopan
perlu dihindari 2.Bersikap merendahkan orang lain
3.Lambat merespon kebutuhan informasi dan

pelayanan

Budaya Kerja BerAKHLAK | 17

Definisi:

Berdedikasi dan mengutamakan kepentingan bangsa dan negara

Kata Kunci:

Komitmen, Defikasi, Kontribusi

Panduan Perilaku: Contoh Perilaku:

1.Memegang teguh ideologi 1.Menjaga kepercayaan dengan baik
Pancasila, Undang-undang Dasar 2.Patuh pada peraturan yang
Negara Republik Indonesia tahun
1945, setia kepada Negara berlaku
Kesatuan Republik Indonesia serta 3.Setia kepada Pemerintah
pemerintah yang sah
Kabupaten Ciamis
2.Menjaga nama baik sesama ASN,
pimpinan, instansi, dan negara

3.Menajaga rahasia jabatan dan
negara

Hal-hal yang 1.Mengerjakan tugas seadanya
perlu dihindari 2.Bekerja lamban
3.Mementingkan kepentingan individu

dibandingkan bekerja secara (jujur,
rofesional, melayani, dan berinovasi)

18 | Budaya Kerja BerAKHLAK

Definisi:

Terus berinovasi dan antusias dalam menggerakan serta menghadapi
perubahan

Kata Kunci:

Inovatif, Antusias, Proaktif, Agile

Panduan Perilaku: Contoh Perilaku:

1.Cepat menyesuaikan diri 1.Memiliki ide baru yang
menghadapi perubahan bermanfaat

2.Teus berinovasi dan 2.Setiap pekerjaan
mengembangkan kreativitas mempercepat tercapainya
target kinerja
3.Bertindak proaktif
3.Mampu membuat solusi
alternatif dalam pekerjaan

Hal-hal yang 1.Resisten terhadap perubahan
perlu dihindari 2.Mematikan kreativitas
3.Mengabaikan ilmu pengetahuan dan teknologi
4.Pasif terhadap jaringan internasional
5.Berpuas diri dengan kondisi yang ada
6.Mengabaikan ide-ide baru
7.Tidak konsisten terhadap perubahan
8.Merasa nyaman dengan kondisi "zona nyaman"
9.Merasa puas pencapaian kinerja saat ini
10.Selalu berpikir pesimis saat menghadapi kendala

Budaya Kerja BerAKHLAK | 19

Definisi:

Membangun kerja sama yang sinergis

Kata Kunci:

Menurunkan ego, Rendah Hati, SInergis, Kerja Sama

Panduan Perilaku: Contoh Perilaku:

1.Memberi kesempatan kepada 1.Memiliki ide baru yang
berbagai pihak untuk berkontribusi bermanfaat
serta pemerintah yang sah
2.Setiap pekerjaan
2.Terbuka dalam bekerja sama untuk mempercepat tercapainya
menghasilkan nilai tambah target kinerja

3.Menggerakan pemanfaatan 3.Mampu membuat solusi
berbagai sumberdaya untuk tujuan alternatif dalam pekerjaan
bersama

Hal-hal yang 1.Resisten terhadap perubahan
perlu dihindari 2.Mematikan kreativitas
3.Mengabaikan ilmu pengetahuan dan teknologi
4.Pasif terhadap jaringan internasional
5.Berpuas diri dengan kondisi yang ada
6.Mengabaikan ide-ide baru
7.Tidak konsisten terhadap perubahan
8.Merasa nyaman dengan kondisi "zona nyaman"
9.Merasa puas pencapaian kinerja saat ini
10.Selalu berpikir pesimis saat menghadapi kendala

20 | Budaya Kerja BerAKHLAK

WUJUDKAN CIAMIS BerAKHLAK

Internalisasi

SURAT EDARAN Bupati
Ciamis Nomor

060/893/Org.3/2021
Tentang Implementasi

Core Values dan
Employer Branding
Aparatur Sipil Negara di
Lingkungan Pemerintah
Kabupaten Ciamis

PERATURAN BUPATIN
CIAMIS NOMOR

800/Kpts.572-Huk/2021
TENTANG BUDAYA
ORGANISASI DI
OINGKUNGAN
PEMERINTAH
KABUPATEN CIAMIS

Budaya Kerja BerAKHLAK | 21

Sosialisasi

Sosialisasi Budaya Kerja
BerAKHLAK dilaksanakan
13 Juli 2022 diikuti oleh
seluruh ASN Pemerintah

Kabupaten Ciamis

22 | Budaya Kerja BerAKHLAK

Budaya Kerja BerAKHLAK | 21

PEMERINTAH
KABUPATEN CIAMIS

BUDAYA KERJA

Jl. Jenderal Sudirman Nomor 16
Ciamis, Jawa Barat
46211


Click to View FlipBook Version