The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.
Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by Anazatul Naim, 2023-01-29 03:16:18

E-BULETIN KPS EDISI DESEMBER 2022

DESEMBER 2022

2023 E-BULETIN EDISI JANUARI @sekolahnasionalkps Sekolah Nasional KPS http://www.kps.sch.id/ Be KPS


Pembina M. Afcariono, S.Si., M.Pd. Hanim Farida, M.Pd. Ilustrasi Grafis Myisha 9-1 Rayfa 9-4 Khaliilah 9-4 Livinia 8-3 Nayshila 9-1 Anazatul Naim, S.Pd. ekskul Sastra Assalammualaikum warahmatullahiwabarakatuh.. Salam anak-anak hebat.... Salam para pembaca hebat.... Alhamdulillah puji syukur ke hadirat Allah, Tuhan Yang Maha Esa, berkat rahmat dan hidayah-Nya E-Buletin KPS bisa terbit perdana bulan Januari 2023 . Terima kasih kami sampaikan kepada para pengurus buletin dan siswa-siswa hebat yang telah berusaha untuk menerbitkan buletin ini. Terima kasih juga kami sampaikan kepada orang tua dan Yayasan Sekolah Nasional KPS yang selalu mensupport semua kegiatan di sekolah. Buletin ini merupakan hasil karya siswa SMP Nasional KPS yang dipandu oleh Bapak dan Ibu guru pembimbing yang berisi pengalaman dan kegiatan siswa di sekolah. Saya berharap ke depannya seluruh warga sekolah bisa berpartisipasi mengirimkan karya-karyanya untuk menambah kekayaan isi dari e-buletin ini. Kami mengucapkan selamat atas penerbitan perdana EBuletin KPS, semoga semua yang disajikan bisa menambah wawasan dan pengalaman dalam bidang jurnalistik Demikian yang dapat kami sampaikan, selamat membaca... Kepala SMP Nasional KPS Hj. Ita Saripati, M.Pd. Staff Redaksi Myisha 9-1 Rayfa 9-4 Khaliilah 9-4 Livinia 8-3 Nayshila 9-1 Guru, Siswa, dan ekskul Sastra Redaksi Pimpinan Redaksi Anazatul Naim, S.Pd. Penanggung Jawab Hj. Ita Saripati, M.Pd. Editor Myisha 9-1 Rayfa 9-4 Khaliilah 9-4 Livinia 8-3 Nayshila 9-1 Royhanah, A.Md. SP. Isnaniah, S.S. Nenny Septiana, M.Pd. ekskul Sastra Penyedia Foto OSIS SMP Nasional KPS Richno dan Bakrowi Wakil Pimpinan Royhanah, A.Md. SP Hai Readers i I Bu l e t i n KPS


DAFTAR ISI Redaksi Daftar Isi Jumbara KPS Kegiatan Perjusa GG Awards Kegiatan proyek 1 P5 Kegiatan proyek 2 P5 Jaya perpustakaanku Juara 1 SSK Paripurna Mading BI Hari Remaja STAGE 2022 Panen Karya_Puisi Usai panen karya terbitlah panen juara Aksi Bergizi Study Tour di Akhir Tahun Flowers of the past The Boyz Podcast Bersih bersih kelas Komik Malam Tahun Baru September dan dirimu Belajar Bersama osis,Yuk! Senja Ekskul Basket GG Comes back Puisi Nama Cerpen I Ii 1 2 3 4 5 6 7 8 10 11 13 14 15 16 19 20 21 23 25 26 27 35 36 37 43 44 i i I Bu l e t i n KPS


Ketua: Rachel (9) Wakil: Aisyah (9) Sean (9) Nina (9) Lady (9) Hani (9) Neiza (9) Rayfa (9) Omar (8) Joan (9) Tim JUMBARA KPS memiliki 18 anggota: KEGIATAN JUMBARA KPS Kamis, 8 Desember 2022 Halo semua! Perkenalkan, kami Wynona, Kanza dan Almyra dari tim Jumbara KPS. Kami ingin membagikan pengalaman kami saat mengikuti kegiatan JUMBARA Balikpapan ke-3 kepada teman-teman! Apakah kalian tahu apa itu JUMBARA? JUMBARA atau Jumpa Bakti Gembira adalah kegiatan lomba yang diadakan oleh Palang Merah Balikpapan. Kegiatan ini diikuti oleh PMR Madya dan Wira sekolah se-Balikpapan. JUMBARA 3 Balikpapan dilaksanakan dari tanggal 17- 20 November, di Waduk Manggar. Saat hari-H, kami mendirikan tenda yang dilanjutkan dengan menghadir upacara pembukaan. Malam nya kami menampilkan pentas seni yang sudah kami siapkan beberapa hari lalu. Setelah pentas seni selesai, hujan deras menimpa tenda kami. Saking derasnya, tenda kami bocor dan tidak bisa ditempati untuk tidur. Untung saja didekat tenda kami terdapat warung yang bisa digunakan sebagai tempat menaruh barang bawaan yang mulai basah. Kami pun terpaksa tidur di rumah lamin agar tidak kehujanan. Di hari kedua, jalan sangat becek karena hujan semalam. Tetapi berbagai lomba masih tetap diadakan hingga sore. Malamnya kami menyaksikan lanjutan pentas seni yang ditampilkan oleh sekolah yang belummenampilkan penampilan mereka di hari petama. Tapi hujan deras kembali mengguyur tenda sehingga kami terpaksa kembali tidur di rumah lamin. Di hari ketiga kami masih melaksanakan berbagai lomba yang diadakan hingga sore hari. Malamnya, Kembang api di nyalakan membuat meriah malam terakhir kegiatan JUMBARA. Apalagi didukung dengan cuaca yang cerah dari pagi hingga malam dan akhirnya kami juga dapat merasakan sensasi tidur di tenda. Di hari keempat kami malaksanakan kegiatan senam pagi, lomba ranking 1, upacara penutupan, pengumuman pemenang lomba dan dilanjutkan dengan sesi foto bersama. Beginilah pengalaman kami selama mengikuti JUMBARA, semoga bermanfaat untuk teman-teman semua. Terimakasih :) PENGHARGAAN YANG BERHASIL DIRAIH: Beginilah persiapan kami sebulan sebelum kegiatan JUMBARA di mulai. kami berlatih setiap hari selama 3 jam, sepulang sekolah. Belum lagi saat mempersiapkan pentas seni, kami baru menemukan ide untuk acara pentas seni kurang dari seminggu sebelum hari-H. Kami membawakan tarian tradisional khas Kalimantan. Tarian ini menceritakan seorang gadis perempuan yang berubah menjadi seekor burung. Juara 1 lomba kepemimpinan Juara 1 Remaja Sehat Peduli Sesama (RSPS) Juara 2 lomba siaga bencana Juara 2 lomba Pertolongan pertama(PP) Juara 3 Kepalangmerahan Juara 3 Jurnalistik Walaupun belum mendapatkan juara umum, tim kami berhasil memenangkan beberapa perlombaan, yaitu: Gimana, keren banget kan? Gaffar (9) Charlotte (9) Teras (9) Farren (9) Almyra (8) Wynona (8) Raihana(9) Kanza (8) 1 I Bu l e t i n KPS


KEGIATANPERJUSA “Membangun Kemandirian dalamKegembiraan” Hai perkenalkan nama saya Alzeeena Lovie Arinda kelas 71 . Pada kesempatan kali ini, saya akan menceritakan pegalaman saya selama kegiatan PERJUSA dengan tema “Membangun Kemandirian dalam Kegembiraan”, berlangsung pada tanggal 02 - 03 Desember 2022. Kegiataan ini dimulai dari pagi pada hari Jum’at tanggal 02 Desember pukul 09.30 sampai 13.30 untuk melakukan registrasi ulang, pembagian kavling serta pendirian tenda sesuai regu atau sesuai dengan kelompok yang telah ditentukan. Dilanjutkan dengan perlombaan LKBB pada jam 13.30 sampai 14.30. Kemudian kegiatan disambung dengan lomba membaca Dasadharma. Saya dan kelompok saya mengikuti lomba tersebut dan mendapatkan juara. Setelah lomba Dasadharma selesai kemudian kegiatan dilanjutkan dengan istirahat dan sholat ashar. Setelah istirahat, kegiatan disambung dengan briefing pentas seni. Pentas seni ini terdiri dari menyanyi, dance, komedi tunggal, drama, puisi, serta perang pantun. Setelah dilakukan briefing untuk pentas seni, kemudian para peserta, serta panitia melakukan persiapan untuk pentas seni yang akan dilakukan di malam hari. Pada pukul 18.00 hingga pukul 22.00 kegiatan yang dilakukan yaitu mulai dari mandi, kemudian sholat magrib hingga isya serta ibadah. Selanjutnya setelah ibadah dilakukan, kemudian seluruh peserta makan malam dan dilakukan persiapan lanjutan untuk pentas seni. Pentas seni dimulai pada pukul 22.00 hingga pukul 01.00. Kegiatan pentas seni ini dibuka oleh Ibu Anazatul, kemudian peserta tiap regu menampilkan pementasan seni sesuai yang telah dipilih oleh masing-masing peserta. setelah semua peserta menampilkan masing-masing pementasan seni, kegiatan pentas seni ditutup oleh Ibu Rifdah. Setelah kegiatan pentas seni selesai, seluruh peserta diberikan waktu untuk istirahat malam hingga pukul 03.00. Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan sholat subuh serta ibadah pagi. Setelah itu kegiatan dilanjukan dengan senam pagi. Setelah senam pagi dilakukan, kemudian mandi serta sarapan pagi. Kemudian melakukan apel pagi untuk persiapan penjelajahan, penjelajahan ini terdiri dari kegiatan tebak gambar, dasadarma, halang rintang sederhana, pesan berantai, serta menyanyikan lagu daerah. Kegiatan penjelahan dilakukan hingga pukul 10.00. Setelah kegiatan penjelajahan, kemudian dilakukan pembongkaran tenda dan operasi semut hingga pukul 10.30. Kegiatan PERJUSA ini ditutup dengan penyerahan hadiah bagi para pemenang dari lomba LKBB, lomba dasadarma serta pentas seni. Termasuk kelompok saya mendapatkan hadiah dari memenangkan lomba dasadarma. Dari kegiatan PERJUSA yang telah saya lakukan, saya mendapatkan banyak pengalaman baru bersama teman-teman saya. Meskipun ada kegiatan yang ditiadakan karena suatu hal, tetapi hal ini tidak mematahkan semangat saya untuk mengikuti kegiatan PERJUSA ini hingga selesai dan mendapatkan banyak pengalaman yang seru dari kegiatan PERJUSA ini. Sekian cerita pengalaman dari saya mengenai kegiatan PERJUSA dengan tema “Membangun Kemandirian dalam Kegembiraan” pada tanggal 2 - 3 Desember 2022. Terima kasih karena telah membaca cerita pengalaman saya terkait kegiatan PERJUSA kali ini. BY ALZEENA LOVIE ARINDA_7-1 2 I Bu l e t i n KPS


Green Generation SMP Nasional KPS mendapatkan juara Kompetensi Pengurus pada Closing Ceremony Jambore Nasional Generasi Hijau pada Kamis, 6 Oktober 2022. Selamat kepada GG KPS! GGRREEEENN GGEENNEERRAATTIIOONN AAWWAARRDDSS JUARA “KOMPETENSI PENGURUS” 3 I Bu l e t i n KPS


"Projek Kelas 9 Jejak Karbon" Tema : Gaya Hidup Berkelanjutan "Eksplorasi karamunting dengan ECOPRINT" KELAS 8 Tema : Kearifan Lokal Tahap menciptakan (creating) Tahap menginspirasi (inspiring) Tahap mendedikasikan (dedicating) Tahap menginspirasi (inspiring), guru dan peserta didik akan menjalani pengalaman nyata yang berhubungan dengan karamunting mulai dari kegiatan berinteraksi langsung dengan masyarakat, menggali informasi tentang karamunting dan kebutuhan informasi lainnya yang memberikan inspirasi, gambaran dan pemahaman bersama antara guru dan peserta didik. Tahap menciptakan (creating), guru dan peserta didik akan belajar bersama akan membuat motif atau pewarnaan kain dengan memanfaatkan bahan alami dari tumbuhan (ecoprint) dalam hal ini menggunakan tanaman Karamunting. Tahap mendedikasikan (dedicating), produk Karamunting berupa pewarnaan kain yang memiliki motif yang unik dan otentik akan dipresentasikan dalam bentuk nyata melalui kegiatan selebrasi dan didedikasikan kepada masyarakat luas. Projek ini mengikuti tiga tahapan yaitu: Tema : Bangunlah Jiwa dan Raganya "Minuman Sehat, Panjang Umurku" KELAS 7 KKEEGGIIAATTAANN P5 Kegiatan ini merupakan Panen Karya pertama yang dilakukan SMP Nasional KPS. Dengan mengusung tema berbeda di masing-masing angkatan, kelas 8 dan 9 ikut andil dan unjuk gigi di proyek ini. Kegiatan ini berlangsung dengan tertib dan semarak karena bertepatan dengan STAGE semester 1. ##PPRROOYYEEKK 11 4 I Bu l e t i n KPS


BBEERRKKEEBBIINNEEKKAAAANN GGLLOOBBAALL KKEEGGIIAATTAANN P5 SSMMPP NNAASSIIOONNAALL KKPPSS BBAALLIIKKPPAAPPAANN Berkebinekaan global mengandung arti bahwa Pelajar Indonesia seharusnya dapat mempertahankan budaya luhur, lokalitas, dan identitasnya. Mengenal dan menghargai budaya. Kemampuan komunikasi interkultural dalam berinteraksi dengan sesama. Refleksi dan tanggung jawab terhadap pengalaman kebinekaan. 1. 2. 3. EELLEEMMEENN BBEERRKKEEBBIINNEEKKAAAANN GGLLOOBBAALL 5 November 2022 menjadi hari tak terlupakan bagi siswa-siswi SMP Nasional KPS. Pasalnya di hari itu dilaksanakan Panen Karya P5 setelah1,5 bulan siswa-siswi mendalami sebuah proyek. Sesuai dengan tema, berkebinekaan global, seluruh siswa memakai pakaian adat daerah, kelas 7 WIB, kelas 8 WITA, dan kelas 9 WIT. Dalam kegiatan ini juga dimeriahkan lomba-lomba, di antaranya menulis esai, membaca puisi, pameran poster dan mading, menyanyi lagu daerah, dan cosplay pahlawan daerah. ##PPRROOYYEEKK 22 5 I Bu l e t i n KPS


Nama Perpustakaan SMP Nasional KPS kembali bergaung. Bersamaan dengan pernyataan akreditasi A yang diperoleh, perpustakaan ini juga menjadi juara 2 di Lomba Perpustakaan Sekolah. Prestasi yang membanggakan ini tak lain didapat berkat kerja keras Ibu Royhanah selaku pustakawan dan Bapak udi Prasetiyo selaku Kepala Perpustakaan.i PERPUSTAKAAN SEKOLAH TINGKAT SMP/MTS SE KOTA BALIKPAPAN JUARA 2 Pak Pras, Bu Ita, dan Bu Hana sedang menerima penghargaan juara 2 Lomba Perpustakaan. JJAAYYAA PPEERRPPUUSSTTAAKKAAAANNKKUU 6 I Bu l e t i n KPS


Penerimaan penghargaan Juara 1 SSK Paripurna Tingkat Provinsi Kalimantan Timur oleh Ibu Hj. Ita Saripati, M.Pd. (Kepala Sekolah) JJUUAARRAA 11 SSEEKKOOLLAAHH SSIIAAGGAA KKEEPPEENNDDUUDDUUKKAANN KKAALLIIMMAANNTTAANN TTIIMMUURR TTAAHHUUNN 22002222 SMP Nasional KPS berhasil mendapatkan kejuaraan di lomba Sekolah Siaga Kependudukan tahun 2022. Juara 1 yang didapat berlanjut membawa almamater sekolah ini sebagai Juara 3 tingkat Nasional. Kejuaraan ini tak lepas dari usaha dan kerja keras warga sekolah yang solid, yang dikoordinatori oleh Bu Desy. 7 I Bu l e t i n KPS


MADING BI Pada mulanya, kami mendapatkan kabar dari sekolah, bahwa kami bertiga, Nurul Azizah, I Gusti Ayu Anindy, Gabriel sidabutar, terpilih menjadi partisipan kegiatan lomba mading BI yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia. Kami tentu senang bisa mengikuti lomba mading ini! Dengan mengikuti lomba mading ini, kami akan dapat pengalaman, dan mencoba hal yang baru. Karena yang penting dalam mengikuti lomba sebenarnya merupakan proses dari hal yang sudah kami lakukan. Bukan dari menang kalahnya, itu hanya merupakan suatu bonus! Oh ya! Perkenalan dulu ya, kami bertiga merupakan murid SMP Nasional KPS Balikpapan. Gabriel dan Azizah merupakan siswa kelas 8, sedangkan Nindy merupakan siswa kelas 7. Untungnya kami memiliki kemampuan masing-masing untuk melengkapi mading ini. Nindy dapat menggambar, Azizah memiliki banyak ide daftar isi yang bisa dimasukkan ke mading tersebut, dan Gabriel memiliki ide agar mading tersebut kelihatan lebih menarik. Konsep mading yang telah kami ambil, merupakan konsep rempah-rempah. Tetapi sebenarnya, kami mendapatkan ide konsep ini, di akhir-akhir saat mading ini hampir selesai. Karena pada awalnya kami bingung konsep apa yang kami ambil. Saat kami mulai membuat mading, kami membuat judul di awal. Saat sedang membuat konsep kami mendapat judul yang menurut kami menarik! Yaitu ,“CiBaDuYuk”, yang jika dipanjangkan artinya Cinta, Bangga, Dukung Rupiah, Yuks! Sekitar 4-5 hari, kami saling kerjasama dalam menulis artikel yang akan kami taruh di dalam mading tersebut. Ada yang kami print, ada juga yang kami tulis tangan. Kami memulai kegiatan kami dengan membahas apa saja yang kami butuhkan dan topik-topik apa saja yang akan kami bahas dari mading tersebut. Sesuai arahan dari BI, kami harus membuat mading tentang Rupiah. Apa manfaat Rupiah, sejarah Rupiah dari masa ke masa dan lain-lain. Kami juga menggambar sketsa awal seperti apa bentuk mading yang akan kami buat. 8 I Bu l e t i n KPS


Di mading kami, kami juga memiliki komik dan cerita tentang Rupiah. Komik tersebut di gambar oleh Nindy dan cerita tersebut ditulis oleh Gabriel. Saat mading kami hampir selesai, kami agak bingung karena mading kami agak kosong dan kurang hiasan, jadi kami memiliki ide dengan menambah rempah-rempah, dan tanaman. Rempah-rempahnya kami beli, dan tanamannya kami petik dari tanaman sekitar sekolah. Tanaman yang kami petik, kami keringkan, maksudnya kami setrika agar tanaman tersebut dapat ditempel di mading tersebut. Bunganya kami taruh di atas kertas, lalu kami taruh lagi kertas di atasnya lalu disetrika. Cara ini kami dapat dari youtube. Kami menerima banyak masukkan dari guru pembina, dan kepala sekolah. Dan tentu semua masukkan yang kami terima, kami masukkan ke dalam mading tersebut. Saat kami mendengar informasi, bahwa mading kami diterima dan akan dipresentasikan secara daring, kami merasa senang dan langsung belajar cara presentasi, dan mempelajari pertanyaan-pertanyaan, yang mungkin akan muncul, saat kami telah mempresentasikan mading tersebut! Kami sangat deg-degan saat kami akan mulai presentasi. Tapi kami tetap percaya diri dalam mempresentasikan mading tersebut. Kami sangat legah saat kami telah selesai mempresentasikan mading tersebut. Kami tinggal menunggu hasil pemenangnya. Saat pengumuman, kami bertiga datang ke Pentacity untuk mengetahui siapa pemenangnya.. Dan ya, kami belum beruntung. Tapi itu tidak apa-apa. Karena yang penting adalah proses yang telah dilakukan dan pengalamannya. Menang hanyalah bonus. Pengalaman ini akan kami jadikan motivasi untuk lebih bersemangat lagi berkompetisi. -Sekian, terima kasih. GABRIEL DEANDRI_8-4 9 I Bu l e t i n KPS


REMAJA DESY DWI FAMILIA_GURU BK HARI Pada hari rabu tanggal 9 November 2022 dilaksanakan kegiatan memperingati hari remaja tingkat kota Balikpapan tahun 2022 di Ballroom Hotel Sagita Balikpapan dengan tema “Remaja Balikpapan Bermental Juara”. Ada sekitar 48 orang siswa SMP yang mewakili 24 SMP di Balikpapan untuk kegiatan tersebut. Untuk SMP Nasional KPS di wakili oleh Widodari Ajeng Kinasih kelas 9.1 dan Queen Athifah Shadrian Maraya kelas 7.4. Kegiatan dilaksanakan dari jam 9.00-15.30 WITA, awal pertama datang Ajeng dan Queen mendapatkan baju kaos yang berwaran orange dengan ornamen logo genre yang dibagikan saat pendaftaran kemudian kaos tersebut harus di pakai selama kegiatan berlangsung. Kemudian pembukaan kegiatan di awali dengan sambutan dari kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) kota Balikpapan setelah itu dilanjutkan permainan games perkenalan dengan teman-teman peserta yang hadir, senam bersama, refleksi kebaikan dan kekurangan yang kita miliki, kemudian game team building yang seru-seru bersama teman-teman dari SMP, SMA dan SMK dan diakhiri dengan ESQ dan renungan serta foto bersama para peserta. Foto Ajeng dan Queen di Ballroom Hotel Sagita Balikpapan menghadiri kegiatan hari remaja 1 0 I Bu l e t i n KPS


EVENT VOL. 1 STAGE, Show The Audience and Get Experience. A very special event for SMP NASIONAL KPS Balikpapan. This year, we celebrated STAGE offline the first time for years. So, what are my impression? I am a comitee, a performer, a audience and a bazaar coordinator for my class. I think the most impressive thing that i saw as an audience is the bands., which I think are really cool. There are also cosplayers, and I was one of them. There are many of them, and I am going to be honest, they're so cool. The bazaars were fun, and there are many foods and drinks to buy. STAGE 2022 THE MC'S I think the formal MCs are really good at keeping their composure. On the other side, the informal MCs are very good delivering the performances, and I really appreciate them! Ihope that the next STAGE would be as fun! By Livinia M. H. The comitees - photo by Saihan Kurnia Informal MCs - photo by Saihan Kurnia 1 1 I Bu l e t i n KPS


STAGE2022 Salam, semuanya!! Perkenalkan, nama saya Ghaitsa Izzatun Najwa. Biasanya dipanggil Ghaitsa. Kali ini, saya akan bercerita tentang pengalaman saya menjadi panitia di STAGE tahun 2022. Saya menjadi panitia di bidang bazar. Dengan adanya acara stage ini, saya bisa menambah pengalaman saya. Satu hari menjelang hari H, saya dan teman-teman saya menghias tempat bazar kelas 71. Lalu saya dan teman-teman meniup balon, mempercantik meja bazar dan mempersiapkan semua yang diperlukan saat bazar. Tibalah hari pelaksanaan STAGE!! Pada hari itu sangat menyenangkan, karena banyak teman–teman dan kakak kelas yang menunjukkan bakat mereka yang pastinya keren-keren dan hebat. Di saat yang lain sedang tampil, saya dan seorang saya menjaga bazar 71, kita jualan minuman jus, siomay, nasi bebek, dan masih banyak lagi makanan dan minuman yang kita jual, pokoknya enak semua deh. Selang beberapa waktu, akhirnya makanan dan minuman kami sudah habis dan kami mendapat cukup banyak uang. Lalu hasil uang jualan itu kami berikan ke bendahara. Selesai sudah acara STAGE kali ini, sekian cerita dari saya dan sampai jumpa di acara STAGE selanjutnya. 1 2 I Bu l e t i n KPS


Sumatera Utara ... Terdiri dari berbagai budaya Makanan khas yang sangat menggoda Adat istiadat yang sangat unik Air terjun yang sangat indah Bahasa Batak yang menjadi ciri khas Rumah adat dan sejarahnya Melengkapi Sumatera Utara Alunan lagu Sinanggar Tulo yang memanjakan telinga Tahi Bonang Simatupang sebagai Pahlawan Nasionalnya Pakaian Batak Toba dengan warna merah yang sangat berani Sumatera Utara Oh Sumatera Utara Tetaplah Mar Sipature Hutana Be PUISI SUMATERA UTARA Stefani, Richard, dan Aysha 1 3 I Bu l e t i n KPS


#PANENKARYA USAI PANEN KARYA TERBITLAH PANEN JUARA Lomba Baca Puisi Pameran Mading Lomba Poster Digital Lomba Menyanyikan Lagu Daerah Lomba Menulis Esai, dan Lomba Cosplay Pahlawan Panen karya yang bertepatan dengan peringatan Hari Pahlawan menjadi momen pesta karya yang berjalan sangat khidmat dan gembira. Kegiatan lomba-lomba yang diselenggarakan juga memacu siswa untuk saling berkompetisi secara sehat. Kali ini mereka memperebutkan Juara Umum, yang pada classmeeting tahun lalu diraih oleh kelas 9-4. Adapun lomba-lomba yang diselenggarakan: 1. 2. 3. 4. 5. 6. Juara 1: Carissa Putri_8-1 Juara 2: Sava Oriza_8-3 Juara 3: Ventar_7-3 DAFTAR JUARA Lomba Baca Puisi Pameran Mading Juara 1: Kelas 8-4 Juara 2: Juara 3: Lomba Poster Digital Juara 1: Carissa Putri_8-1 Juara 2: Juara 3: Juara 1: Jafits dkk_7-4 Juara 2: Richard dkk_7-4 Juara 3: Amanda dkk_8-3 Lomba Menyanyikan Lagu Daerah Juara 1: Lyam Huang_9-4 Juara 2: Teras Mahoura_9-2 Juara 3: Myisha_9-1 Lomba Menulis Esai Juara 1: Juara 2: Juara 3: Aysha Aira_7-4 Lomba Cosplay Pahlawan JUARA UMUM: KELAS 8-3 1 4 I Bu l e t i n KPS


Pada tanggal 26 Oktober, siswa siswi SMP Nasional KPS melaksanakan kegiatan aksi bergizi. Kegiatan dimulai pada pukul 7.15 diawali dengan sambutan dari Kepala SMP Nasional KPS dan Kepala puskesmas Prapatan. Setelah itu kami semua melakukan kegiatan senam bersama di lapangan upacara SMP Nasional KPS. Kegiatan ini dilakukan serentak se Indonesia. Pada kegiatan ini, kami juga membawa bekal untuk sarapan bersama. Kami sarapan di teras kelas sambil bercanda dan tertawa. Selesai sarapan, siswa perempuan dianjurkan minum tablet tambah darah secara serentak. Setelah itu, kami pergi ke GKM. Di sana, kami mendengarkan penyuluhan tentang aksi bergizi yang disampaikan oleh Dokter Tien. Kegiatan sangat seru dan menyenangkan. AKSI BERGIZI 1 5 I Bu l e t i n KPS


STUDY TOUR DI AKHIR TAHUN JAKARTA BANDUNG JOGJA AVANZZA ABHINAYA Liburan saya diawali dengan study tour pada hari Kamis 15 Desember 2022 study tour pertama saya kelas 9 di SMP Nasional KPS, saya sangat senang kegiatan ini diadakan lagi karena di tahun 2020 dan 2021 study tour ini tidak diadakan karena pandemi Covid19. Dari awal sebelum saya berangkat study tour saya sudah mempersiapkan koper, tas, dan barangbarang yang saya butuhkan dan nyusun barang-barang. Hari ke 1 study tour hari Kamis jam 03.00 dini hari saya bangun untuk persiapan berangkat, jam 04.00 saya berangkat menuju bandara sampai di bandara saya berkumpul ditempat yang sudah di pandu dengan bapak ibu guru untuk mengambil name tag setelah saya mengambil name tag saya menuju konter tiket untuk cetak boarding pass yang dibagikan oleh Pak Afcar. Setelah di bagian saya dan guru-guru lainnya menuju pengecekan barang-barang (Xray) bandara dan menunggu diruang tunggu tidak lama menunggu akhirnya boarding ke pesawat, saya duduk di sebelah Angel, Aldo, dan Gaffar. Maskapai yang digunakan yaitu Super air jet saya baru pertama kali naik maskapai ini yang baru ini, saya duduk di sebelah Angel dan Gaffar. Di pesawat saya dengerin musik dan mengobrol dengan teman-teman disebelah duduk saya yaitu Aldo dan Angel, perjalanan dari bandara SAMS Sepinggan di Balikpapan menuju bandara Soekarno hatta di Tangerang Jakarta ditempuh dengan waktu 2 jam, sesudah pesawat parkir di Terminal 1A saya pun mengambil tas saya di kompartemen bagasi kabin dan saya turun dari pesawat terus saya menuju pengambilan bagasi setelah mengambil bagasi semua siswa disuruh berkumpul untuk memasuki bus. 1 6 I Bu l e t i n KPS


Di dalam bus, kami dibagikan sarapan pagi, rute perjalanan pertama mengunjungi fakultas ekonomi dan bisnis di Universitas Indonesia di daerah Depok. Teman-teman saya dan guruguru pada foto - foto dulu sebelum memasuki gedung pertemuan, setelah berfoto-foto semuanya disilakan untuk memasuki gedung pertemuan untuk mendengarkan perkenalan dan memberikan penjelasan tentang fakultas ekonomi dan bisnis. Setelah keluar gedung kita foto berame-rame Bersama guru wali kelas dan guru-guru lain, setelah berfoto-foto kita menaiki bis lagi dan dibagikan meal box untuk makan di perjalanan, rute perjalanan selanjutnya kita akan mengunjungi Dunia Fantasi (Dufan) di Taman Impian Jaya Ancol perjalanan menuju Dufan ditempuh dengan jarak 1 jam. Di Dufan kita diberi waktu 5 jam sampai jam 5 sore, di Dufan saya dkk memasuki rumah miring yang unik dan berkeliling ke Dufan untuk mencari permainan yang sepi karena Sebagian besar permainan yang lain antrinya ramai banget jadi saya dkk memutuskan buat berkeliling dan jajan di Dufan. Selesai jalan berkeliling dufan semua nya disuruh kumpul untuk menunggu bis, setelah masuk kedalam bis kita pun makan malam yang tidak jauh dari dufan yaitu laut biru, habis makan kita lanjut perjalanan menuju hotel di Bandung perjalanan dari Jakarta ke Bandung kira-kira 5 jam, di bis pada saat itu situasi di bis ramai ramai banget banyak yang ngobrol, main game bareng bahkan ada yang tidur, saya dkk mengobrol sepanjang perjalanan.Jam setengah 12 malam kita pun tiba di Hotel sampai di Hotel saya bersihbersih dan istirahat untuk perjalanan besok. Hari ke 2 jam 5 saya bangun untuk mandi untuk sarapan di hotel, setelah sarapan saya dkk menuju ke bis untuk perjalanan selanjutnya. Rute perjalanan yang pertama akan mengunjugi Institut Teknologi Bandung (ITB) di ITB kita diperkenalkan dan dikasih penjelasan. Setelah selesai dari ITB perjalanan selanjutnya menuju restoran makan habis makan kita menuju wisata Floating market setelah ke Floating market kita menuju ke wisata Asia Afrika dan ke Susu Lembang setelah dari wisata tersebut perjalanan selanjutnya menuju restoran padang setelah itu balik ke hotelsekitar jam 8 malam sudah sampah hotel saya istirahat untuk perjalanan besok. 1 7 I Bu l e t i n KPS


Hari ke 4. Jam setengah 3 dini hari kita tiba di stasiun Tugu Jogyakarta setelah kelaur dari stasiun kita menuju ke bis untuk transit sementara di hotel daerah Magelang di hotel kita transit sekitar 4 jam. Pagi jam 7 kita check out di hotel transit, perjalanan selanjutnya kita menuju wisata Adventur VW safari explore Borobudur sampai di wisata VW safari kita memakai mobil VW di wisata tersebut kita keliling-keliling persawahan dan melihat rumah madu dll. Setelah berkeliling kita menuju restoran kampung ulam untuk makan siang setelah makan kita menuju wisata Candi Borobudur kita berkeliling-keliling. Setelah berkeliling kita menuju hotel dekat mall Jogja City Mall (JCM) setelah sampai hotel saya check in. Malam saya dan teman-teman makan bareng di hotel. Hari ke 5. Jam 6 saya dan teman saya sarapan di hotel, perjalanan selanjutnya kita menuju Universitas Islam Indonesia (UII) kita berkunjum ke fakultas Kedokteran di fakultas ini kita di jelaskan tentang anatomi pada manusia kita di kasih liat tentang organ - organ manusia, setelah dari UII perjalanan selanjutnya kita menuju makan siang di restoran dekat wisata HEHA Sky View, setelah makan siang kita menuju wisata HEHA Sky View di HEHA saya dan Naville dkk jajan makanan dan minuman dan keliling-keliling untuk mencari spot foto. Setelah berfoto-foto jam 3 kita lanjut perjalanan menuju Malioboro sampai di Malioboro saya dkk keliling – keliling ke toko dan ke mall. Setelah dari mall jam 6 sore kita disuruh Kembali ke bis lagi untuk makan malam di restoran gudeg setelah dari restoran kita Kembali menuju hotel di hotel kita packing – packing untuk besok pulang ke Balikpapan. Hari ke 6 (terakhir). Pagi jam 6 kita sarapan dan check out dari hotel rute perjalanan yang pertama kita menuju pusat oleh – oleh khas Jogyakarta setelah dari pusat oleh – oleh kita menuju ke wisata terakhir dari study tour yaitu wisata Studio Alam Gamplong yang tidak jauh dari bandara Yogyakarta International Airport (YIA) di wisata ini banyak sekali spot – spot foto. Setelah dari wisata tersebut kita menuju restoran makan siang yang tidak jauh juga dari bandara, setelah makan siang kita lanjut ke bandara YIA di Kulonprogo dibandara saya dibagikan tiket boarding pass oleh bapak guru setelah di bagikan kita menuju counter check in untuk memasukkan bagasi setelah dari counter check in kita menuju pengecekan barang (Xray) habis itu kita menunggu pesawta di ruang tunggu. jam 3 siang kita muali memasuki ke pesawat perjalanan dari bandara YIA menuju bandara Sepinggan Balikpapan di tempuh dengan waktu 2 jam. Pukul 18.00 sore kita tiba di Balikpapan. Sekian perjalanan study tour 2022 yang sangat berkesan. 1 8 I Bu l e t i n KPS


Hydrangea, it represents gratitude It shows how "grateful" I am to you Sunflower, it symbolizes adoration Just like how I would adore you, always Bagai sinar matahari yang hidup kau menyinari hari-hariku mendorongku untuk melalui semua untuk meneruskan perjalananku only if I have a garden of flower I would bring flowers for you everyday In hopes that you would adore them only if you would appreciate me as I appreciate you Tetapi, matahari tak selalu bersinar Bagaikan anak kucing yang ditinggalkan induknya engkau berpaling begitu saja sebenarnya, saya tidak bermaksud I always think, only if I had listened but I threw all of that away you won't make me feel bad anymore just so you know, I'd never hate you, best friend FLOWERS OF THE PAST by Livinia M H_kelas 8 1 9 I Bu l e t i n KPS


Junior : “Sugeng rawuh konco-konco ing Podcast The Boyz!” Ryo : “Piye kabare konco-konco internetku, sehat mboten? Alfian : “Alhamdullilah, kulo sehat, mas!” Bryant : “Alhamdulilah sehat, Bang!” Naufal : “Gue sehat, Bang! Bang, bisa nggak jangan pake bahasa Jawa pas nanti cakap-cakap?” Ryo & Junior : “Siap Mas, aman aja!” Junior : “Kita cakap-cakap pake Bahasa Nasional aja!” Naufal : “Oh iya, Bang, btw, kita hari mau bahas apaan nih? Ryo : “Apaan tuh?” Junior : “Hari ini kita membahas tentang narkoba nih!” Bryant : “Wah bahaya nih bahas narkoba!” Alfian : “Waduh… Semoga aman nih!” Naufal : “Wah, ada yang bisa jelasin ga narkoba itu apa?” Alfian : Narkoba itu sebenarnya obat yang di salah gunakan Bryant : wah berarti kita selama ini minum narkoba dong Junior : Narkoba itu sebenarnya obat untuk orang yang memiliki penyakit jiwa atau biasa di sebut odgj, tapi jika dipakai berlebihan akan menyebabkan kecanduan Naufal : Apa aja tuh dampak dari penggunaan narkoba pada remaja? Ryo : Dampaknya ada banyak salah satunya adalah menyebabkan keseimbangan elektrolit berkurang sehingga tubuh kekurangan cairan . Junior : Dan jika tidak ditangani tubuh akan mulai kejang-kejang,halusinasi,emosi tidak terkontrol,dan bagian dada akan terasa sesak.Dalam jangka Panjang dapat menyebabkan kerusakan pada otak Naufal : “Wih ,banyak juga ya dampak dari narkotika.” Junior & Ryo : “Masih ada lagi lo, dampak dari penggunaan narkotika.” Alfian & Naufal: “Apa lagi tuh dampak dari penggunaan narkoba?” Junior : “Narkotika juga berdampak pada pada psikologis. Contohnya seperti hilang kepercayaan diri, apatis, penghayal, penuh curiga, sulit berkonsentrasi, perasaan tertekan, dan kesal.” Ryo : “Narkotika juga salah satu pelaku dari orang yang bunuh diri. Dikarenakan pengguna narkotika akan cenderung menyakiti dirinya sendiri.” Naufal : “Wih, ngeri banget ya!” Alfian : “Bisa kena pasal apa aja dengan penggunaan narkotika” Junior : “Undang-undang tentang narkotika tertera pada Undang-Undang No.35 Tahun 2009 tentang narkotika, pengguna narkotika golongan 1 bagi diri mendapat hukuman pidana paling lama 4 tahun penjara, pengguna narkotika golongan 2 mendapat hukuman pidana paling lama 2 tahun penjara sedang untuk golongan 3 mendapat hukuman pidana paling lama 1 tahun penjara.” Bryant : “Terus apa perbedaan narkotika dan obat, kenapa kita tidak mengalami gejala yang dialami pengguna narkoba padahal narkotika itu adalah obat” Ryo : “Karena kita menggunakan obat sesuai dosis yang diberikan oleh dokter/ apoteker, sedangkan pengguna narkoba cenderung memakai narkoba tanpa arahan dokter/ apoteker sehingga menyebabkan kecanduan,” Bryant, Alfian, Naufal : “Ohh makasih ya, Bang, kita jadi dapat banyak pengetahuan tentang narkoba” Junior & Ryo : “Kalian kalo depresi cerita aja jangan narkoba nanti kayak si itu lo masuk penjara karena narkoba.” Junior : “Matur nuwun nggih pun ngrungokke podcast iki” Alfian : “Sami-sami, Mas, matur nuwun pun ngundang kami ing Podcast The Boys!” Bryant & Naufal: “Sama-sama, Bang!” 7-4 DESEMBER BE KPS 2 THE BOYZ PODCAST JUNIOR, RYO, ALFIAN, BRYANT, NAUFAL 2 0 I Bu l e t i n KPS


Pada hari jumat, pukul 13:00, seluruh siswa SMP Nasional KPS disuruh pergi ke lapangan untuk berbaris. Saat berbaris, para guru menginformasikan kepada semua siswa untuk membersihkan kelas masing-masing. Singkat cerita, setelah guru memberi informasi tersebut, para guru memberi arahan untuk membubarkan barisannya. Setelah membubarkan barisannya, seluruh murid-siswa termasuk saya bergegas pergi ke kelas mereka masing-masing untuk membersihkan kelas. Setelah sampai di kelas, saya dan teman-teman menunggu walas kelas 8-2 datang. Bagian kelas mana yang harus dibersihkan dan menunggu pembagian tugas seperti menyapu, membersihkan kaca, mengambil sampah di laci, membersihkan meja, membersihkan papan tulis, dan lain-lain. Beberapa menit kemudian, walas kelas 8-2 Pak Indra telah tiba di kelas dan langsung menginformasikan bagian kelas mana saja yang harus dibersihkan dan memberikan tugas kepada seluruh siswa. Saat selesai membagikan tugas, saya, teman-teman, dan Pak Indra langsung membersihkan kelas. Ada yang membersihkan kaca, membersihkan papan tulis, mengambil sampah di laci meja, menyapu, membersihkan meja, dan lain-lain. Saya bertugas untuk mengambil sampah di laci meja, sementara Pak Indra membantu siswa yang kesusahan untuk membersihkan kelas. Pak Indra juga menyampaikan solusi untuk mengambil tempat sampah agar di bawa ke kelas 8-2 untuk mempersingkat proses membuang sampah yang ada di kelas. Saat mengambil sampah di laci meja, saya banyak sekali menemukan sampahsampah plastik, tempat minuman plastik, bekas makanan dan snack utuh yang sudah dibuka kemasannya tapi tidak dimakan dan dibiarkan di bawah meja. BERSIH-BERSIH KELAS RAISYA SYARIF_8-2 2 1 I Bu l e t i n KPS


Saya juga menemukan botol dan Tupperware yang tertinggal di laci meja milik kelas 8-2. Saya pun langsung memberikan botol minum dan tupperware ke Pak Indra dan melapor bahwa ada botol minum dan Tupperware yang tertinggal di laci meja kelas. Pak indra langsung melapor ke ruang guru bahwa ada botol minum dan tupperwear yang tertinggal. Singkat cerita, botol minum dan Tupperware yang tertinggal sudah diumumkan dan orang yang kehilangan sudah mengambilnya. Setelah itu, saya dan teman-teman masih berlanjut membersihkan kelas. Seorang teman saya kesusahan untuk membersihkan kaca besar yang berada di paling belakang kelas. Kesulitannya adalah kaca besar tersebut sudah dibersihkan tapi nodanya masih ada atau tidak mau hilang, Pak Indra pun memberi solusi air yang digunakan membersihkan kaca diganti, setelah air yang digunakan untuk membersihkan kaca diganti, barulah noda di kaca besar tersebut hilang. Singkat cerita, setelah beberapa jam membersihkan kelas akhirnya kelas sudah bersih. Saya dan teman-teman pun beristirahat. Setelah 30 menit, seluruh siswa kelas 7-8-9 dipanggil ke lapangan untuk berbaris. Setelah sampai di lapangan kami disambut para guru dengan wajah bahagia dan bangga karena telah selesai membersihkan kelas. Para guru memuji kekompakkan siswa dalam membersihkan kelas mereka. Setelah beberapa menit, para guru memberikan arahan untuk membubarkan barisan dan menuju kelas mengambil tas, barang barang untuk pulang ke rumah karena bersih-bersih kelas sudah selesai dan para murid diperbolehkan untuk pulang ke rumah. LANJUTAN... 2 2 I Bu l e t i n KPS


Andrew Wijaya Ang_7-3 2 3 I Bu l e t i n KPS


2 4 I Bu l e t i n KPS


Halo semuanya, selamat pagi! Pagi hari di bulan Desember tanggal 31 hari Sabtu, aku sedang lari pagi di Lapangan Merdeka bersama sepupuku yang seumuran. Aku sering memanggilnya Iko. Baru sekali putaran, sepupuku udah kecapean, akhirnya aku pun menepi dan berjalan dengan santai sambil mencari pedagang kaki lima yang menjual air putih dan minuman lainnya. Setengah jam sudah aku dan Iko saling berbincang sambil minum air mineral. Sekarang kami akan melanjutkan dengan berjalan menuju rumah. Sampai di rumah aku langsung mandi dan mengganti baju lalu sarapan dan lanjut tidur sampai sore. Jam 4 sore, aku dibangunkan oleh sepupu untuk pergi ke BSB dengan orang tua. Sesampainya di BSB, aku membeli barang di toko yang baru buka. Sehabis itu aku lanjut makan di Shem Ramen. Setelah itu kami pulang ke rumah. Sesampainya di rumah, aku mandi lagi karena hari itu panas sekali dan AC di kamarku lagi diperbaiki, aku pun memutuskan bermain game bersama sepupuku hanya 2 ronde, lalu aku lanjut tidur di kamar Eyang. Malamnya aku dibangunkan oleh kakakku untuk join bakar-bakar di teras rumah. Di sana ada banyak sekali makanan mulai dari sosis, bakso, jagung bakar, aneka daging-dagingan yang anak muda suka. Kami bernyanyi bersama kakak sepupu yang membawa gitar sementara orang tua mengobrol di ruang tamu. Jam sudah menunjukkan pukul 11:49, sebentar lagi tahun akan berganti. Kakak mengajakku ke Lapangan Merdeka lalu menonton kembang api di sana. Sangat senang sekali rasanya. Setelah selesai melihat kembang api, aku dan kakak bersiap pulang. Beberapa menit kemudian, kami akhirnya keluar dari kemacetan, lalu mengelilingi Kota Balikpapan ditemani angin malam yang sejuk dan bintang juga bulan. Kami pulang pukul 2 malam, jalanan masih macet dan ini hari pertama di tahun 2023. Naqiyyah Salsabila_7-2 MalamTahun Baru 2 5 I Bu l e t i n KPS


SEPTEMBER DAN DIRIMU Hai Oktober, bulan baru untuk cerita baru Namun sayang, Septemberku terlalu special untuk dilupakan Semuanya serba pertama dan darimu Pernyataan cinta pertama darimu Bubble tea pertama darimu Coklat almond kesukaanku juga darimu Dan bunga putih pemberianmu yang tak kutau namanya apa Jujur, banyak hal yang mau kuceritakan tentangmu Namun segala tingkah lakumu tak cukup kutuliskan di satu buku Tingkahmu yang kadang lucu, menyebalkan, dan membingungkan membuatku tersipu Darimu, kutemukan bunga-bunga baru Yang kadang membuatku cemburu. Namun segala usaha yang kau beri membuat batu di hati ini luluh Akhirnya aku pun menyerah, tak bisa mengelak dari perasaan ini Darimu, kugenapi sisa bulan ini Menikmati melihat senja yang semakin menyala - Myisha Matondang_kelas 9 2 6 I Bu l e t i n KPS


Belajarbersama OSISyuk! Halo semua, perkenalkan nama ku azizah dari kelas 81. kali ini aku bakal nge-share pengalaman aku selama menjabat jadi osis. aku di osis menjabat sebagai ketua osis, dari kelas 7 memang aku sudah pengen menjadi ketua osis. berorganisasi itu memang ga mudah apalagi menjabat sebagai “ketua”. aku juga tau kok resiko nya apa ketika menjabat sebagai ketua osis, dan harus punya tanggung jawab yang besar juga. karena semua pilihan ada resikonya, jadi kalo berani memilih, berarti berani menghadapi resikonya. dan menjadi ketua osis adalah salah satu keputusan terbaik ku selama aku berada di SMP, menjadi ketua osis di SMP Nasional KPS adalah salah satu ke banggaan. menjadi ketua itu sangat berat kalau kamu bekerja sendirian, dan untungnya aku punya tim yang hebatt. sebelum aku bercerita lebih lanjut, aku ingin berterima kasih untuk sava, salsa, dan livinia beserta anggota osis lainnya. maaf aku belum bisa menjadi ketua osis yang baik dan masih banyak kurangnya. Mungkin aku bakal nge-share sedikit tips kali ya, yang aku alamin selama aku ikutt pemilihan calon ketos dan waketos. waktu itu ada pemberitahuan kalau ada recruitment calon ketos dan waketos, karena emang aku dari kelas 7 pengen banget jadi ketos, dan akhirnya aku mulai ngisi formulir berupa gform. disitu banyak pertanyaan yang harus kalian jawab, seperti alasan kalian kenapa mau jadi inti osis, visi misi kalian apa, kegiatan apa yang bisa kalian lakukan ketika menjadi inti osis nanti. dan masih banyak lagi pertanyaan yang harus kalian jawab, selain itu kalian juga harus bikin cv ya semacam bio data gitu lah pokoknya. terus untuk menjadi inti osis juga kalian harus banyak relasi, kayaknya itu paling penting deh. kalo gapunya relasi itu sulit karena ya siapa yang mau nge vote kamu mereka aja gakenal kamu, mungkin agak terkesan jahat gitu ya, tapi beneran relasi itu sangat amat penting. pokoknya prosesnya panjang, terus juga ada dimana namanya mengirimkan pasangan calon pengurus, jadi kalian harus punya pasangan calon gitu jadi bagi kalian yang berniat menjadi inti osis sama temen kalian bisa tuh. terus kalian juga bakal ngerasain kampanye terbuka, semacam kalian bikin flayer terus di sebar gitu mengajak orang untuk vote kalian dan pasangan calon kalian. ya walaupun mungkin bakal melewati banyak drama ya hahahaha. setelah itu ada juga namanya masa tenang, dimana kalian gaboleh nyebar flayer atau yang lainnya dimana pun. dan 2 fase terakhir yaitu pemilu dan pelantikan, paling deg degan itu bagian pemilu sih, tapi kalian jangan berkecil hati jika tidak dipilih menjadi inti osis. makanya seperti yang aku bilang perbanyak relasi itu sangat penting. setelah kalian selesai pemilu dan terpilih menjadi inti osis, kalian ga langsung jadi ketua osis soalnya kalian akan dilantik terlebih dahulu. ya menjadi bagian inti osis itu prosesnya ga gampang dan ga secepat yang kalian bayangin, kalian harus banyak melewati banyak proses terlebih dahulu. Azizah' s side 2 7 I Bu l e t i n KPS


dan jadi osis itu ada enak dan gaenak nya, mungkin aku sebutin dulu ya enaknya menjadi osis itu apa. pertama kalian mendapatkan pengalaman berorganisasi, ga cuma di osis sih sebenarnya apapun organisasi yang kalian ikutin pasti kalian dapat pengalaman yang ga semua orang dapet. pastinya pengalaman itu gabisa dilupakan. kedua kalian bakal di kenal banyak guru, dan belajar bertanggung jawab. ketiga pastinya kalian punya banyak teman, terus kalau lagi ngadain acara, terus acaranya sukses seneng banget deh pokoknya kayak terbayarkan perjuangan-perjuangan waktu mau mulai acaranya. kalian juga jadi berani ngomong di depan banyak orang, nah itu bagian enak nya ketika kalian menjadi inti osis. nah, udah yang manis-manis saatnya yang pait-pait. salah dikit langsung dah tuh langsung nyalah nyalahin osis, kita itu osis kak/dek, manusia biasa punya salah dan janggal, jadi mohon dimaafkan. banyak yang julidin. yah segitu lah suka duka jadi osis, jadi, buat para teman-teman sekalian selain ketua osis yang berkualitas, semua itu harus diiringi pula dengan pembina yang mendukung dan juga berkualitas. “ kenapa mau masuk osis?” mungkin kalian bertanya-tanya, kenapa aku mau masuk osis. dari kelas 7 itu aku sudah di kasih percayaan untuk menjadi ketua kelas, nah untuk menjadi pemimpin yang besar kalian harus belajar dulu dari hal yang terkecil. misalnya ketua kelas, ketua kelompok, nah kalo misalnya kalian gabisa memimpin hal-hal yang kecil, apa kabar kalian langsung mimpin osis? kayaknya terlalu berat, jadi kalian harus nyoba dari hal-hal kecil dulu sih, sebenarnya untuk menjadi ketua kelas juga tidak begitu gampang ya. kalian juga punya tanggung jawab yang besar untuk kelas kalian. ya seperti memastikan kelas kalian tetap kondusif, dan masih banyak lagi. itu saranku ya, kalo kalian ga mau ngikutin juga gapapa sih, toh yang jalanin kalian. ini aku cerita berdasarkan pengalamanku. masuk osis juga itu bisa melatih kamu untuk berorganisasi dan bersosialisasi dengan orang lain, bagi kalian yang introvert kayaknya berat ya tapi gapapa kalian harus coba hal diluar zona nyaman kalian. nah mungkin segitu yang aku bisa share atau ceritain selama menjabat sebagai ketua osis, ini semua berdasarkan pengalamanku. sangat mengesankan dan terima kasih untuk smp nasional kps sudah memberikan kesempatan untukku menjabat sebagai ketua osis di SMP Nasional KPS. Sava ' s side Halo dengan Sava Oriza Samidan yang menjabat sebagai Wakil Ketua OSIS periode 22/23 disini! Kali ini, saya sendiri akan menceritakan hal yang sama seperti partner saya, Azizah yang ada diatas ini, dengan pandangan saya sendiri. Saya sendiri juga setuju dengan berbagai opini partner saya, karena sebagai tim dengan kerja sama yang cukup solid, apa yang mereka rasakan, tentu saya rasakan juga. 2 8 I Bu l e t i n KPS


Pengalaman saya selama di OSIS jujur sangat menegangkan. Karena sebagai OSIS, tentu saja kami harus menampung berbagai aspirasi siswa. “Lantas dimana letak menegangkannya?” Mungkin ini adalah pertanyaan yang ada dalam benak kalian jika kalian membaca kalimat pertama saya di paragraf ini. Menampung aspirasi teman - teman kami yang berada disekolah kami tentu tidak mudah, karena kami juga harus memilah mana yang baik untuk kedepannya dan mana yang baik tapi hanya bersifat sementara. Belum lagi kalau kami sudah menetapkan salah satu aspirasi teman kita yang mungkin menurut kami dan mayoritas teman – teman sudah cukup baik untuk mereka tetapi untuk beberapa teman kurang baik, pasti ada saja celah mereka untuk mengkritik. Tetapi berbagai kritik dari teman kami, tentu saja kami terima dan kami juga pasti akan memikirkan jalan tengah dari suatu aspirasi yang mungkin mereka kurang suka. Hitung – hitung untuk pelajaran kami kedepannya. Flashback, On. “Sava, haii. Kamu mau gaa jadii pendamping ku?” Alhamdulillah! Rasanya seperti diberi anugerah dari Allah SWT. Senang sekali saat itu saat Azizah bertanya dengan pertanyaan yang saya tunggu – tunggu saat itu. Bagaimana tidak senang, saat itu saya sudah putus asa sekali, karena saya lupa untuk membuat CV karena masih sibuk & kaget dengan kegiatan yang serba offline saat itu. Jam 6 pagi sampai ketemu jam 6 malam saya menghabiskan waktu untuk sekolah, penelitian (OPSI), dan les. Jujur kalau diingat lelah sekali, tapi lelah saat itu sudah terbayarkan dengan tawaran yang diberikan Azizah. Hari demi hari kami berpikir dan mempersiapkan diri untuk membuat proker agar diterima oleh masyarakat sekolah pada saat itu, dan ya. Akhirnya kami mendapatkan 104 suara pada saat itu. Terima kasih teman – teman karena sudah mempercayakan kami. :D Flashback, Off. Petualangan kami tidak sampai disitu saja, lho. Awal kami membentuk Inti OSIS jujur melelahkan sekali, karena harus beradaptasi dengan teman dan suasana baru. “Tidak apa, demi kenyamanan teman – teman kami selama menjadi siswa.” Dan ya, setelah menanamkan mindset itu, sekarang saya nyaman dan lebih gerak cepat dalam berorganisasi. Apalagi dengan support yang diberikan oleh partner saya, seperti Azizah, Livinia, Salsa, serta pembina kami, Pak Indra. Jujur, saya sendiri sebelumnya tidak minat untuk berorganisasi, bahkan saya sendiri punya prinsip seperti “Buat apa masuk organisasi, mengurus diri sendiri saja belum bisa.” Tapi dengan mindset yang seperti itu tentu tidak akan melatih skill Teamwork & Leadership saya. Maka dari itu saya challenge diri saya untuk keluar dari zona nyaman dan melatih diri saya sendiri. 2 9 I Bu l e t i n KPS


Petualangan saat turun lapangan tidak kalah seru, bahkan lebih seru! Tapi ya kembali lagi pada plus & minus nya lagi. Contohnya pada saat Classmeeting perdana kami sebagai panitia berlangsung, kami langsung dituai berbagai kritik dari teman – teman kami, karena kurangnya pengalaman kami. Tapi, untung saja alumni OSIS periode 21/22 masih menjadi Steering Committee di Organisasi ini, mereka sangat membantu kami sekali, mereka lah yang membimbing kami saat menjalankan tugas kami. Selain itu, Pembina kami, Pak Indra. Sangat berjasa sekali bagi kami. Bagaimana tidak, Pak Indra lah yang selalu menjadi tameng yang kuat untuk kami yang pemula dalam menghadapi permasalahan di Organisasi ini. Pak Indra tak pernah ketinggalan untuk memberikan kami motivasi agar kami selalu kuat menghadapi berbagai rintangan. “Jadi gimana dong cara ngatur waktu & nilai akademik kakak selama di OSIS?” Jujur, pertanyaan ini selalu menghantui saya sendiri. Untuk jawaban yang pasti dari saya, kurang tahu. Karena pada saat saya memulai ini semua pada saat waktu yang bersamaan saya malah kewalahan. Bahkan pada Semester 1 Kelas 8 ini, nilai saya jauh sekali dari semester lalu. Ya karena itu penyebabnya, kurang mahir dalam membagi waktu. Tapi, tentu saja waktu terus berjalan dan saya terus berkembang untuk mengembangkan potensi dan mengembangkan organisasi ini. Saya memutar otak bagaimana caranya agar bisa membagi waktu dengan efektif, dan ya, saya mendapatkan ide nya. Semoga cara ini dapat bekerja dengan baik bagi saya maupun teman – teman yang membaca ini. Tentu saja dengan memprioritaskan yang memang sudah harus di prioritaskan. Contohnya ada tugas yang dimana deadline nya 2 hari lagi, sedangkan saya juga harus mengurus keperluan OSIS untuk minggu depan. Kira – kira apa ya yang harus saya lakukan terlebih dahulu? Ya, benar sekali. Ternyata saya harus memprioritaskan yang waktu tenggatnya dekat terlebih dahulu. Masalah lagi malas atau tidaknya belakangan, bahkan rasa malas itu harus dihapus. Karena apa? Karena itu lah yang menghambat kita untuk maju. Tidak apa – apa malas sekali – kali. Tapi tidak baik juga jika malas itu selalu menjadi alasan penghambat kita untuk maju. Jangan terlalu paksakan diri kita untuk bergerak cepat. Sekali – kali coba ajak dirimu untuk istirahat dari rasa penat yang menumpuk yang ada didalam dirimu. Tapi jangan terlalu memanjakan diri, tidak baik juga untuk kedepannya. Cukup lakukan apa yang dirimu mau asal ada manfaat yang kembali untuk dirimu.” Nasihat Orang Tua yang selalu saja tertanam untuk diri saya. Jujur, nasihat ini memang sangat bermanfaat. Dikala saya terlalu memaksakan diri untuk menggarap semua tugas dan tujuan, atau bahkan dikala saya terlalu bermalas – malasan untuk mengerjakan sesuatu, dan akhirnya yang ada saya sendiri malah kewalahan. Nasihat ini juga ternyata sangat berguna didalam organisasi, bahkan partner saya sendiri sering kali mengingatkan hal yang sama untuk diri saya. Terlalu banyak mengambil peran dalam organisasi memang kurang baik untuk diri sendiri bahkan untuk partner dalam organisasi. Dampak yang akan diberikan adalah yang dimana diri sendiri terlalu memaksakan hingga diri sendiri sering kali merasa lelah hingga stress. Untuk partner sendiri, mereka akan selalu merasa bersalah karena kita terlalu banyak mengambil peran, bahkan hal terburuknya adalah, mereka mungkin bisa saja hanya menumpang nama. Dalam artian lain, mereka tidak mengerjakan tugas yang harusnya dikerjakan, tetapi mereka mengatasnamakan tugas yang dikerjakan orang lain. (Disclaimer, kalimat terakhir ini bukan pengalaman pribadi saya dalam organisasi ini, tetapi banyak sekali ditemukan dalam Organisasi luar sana.) 3 0 I Bu l e t i n KPS


Salsa ' s side Hai semua! Perkenalkan aku Amalia Salsabila dari kelas 83 menjabat menjadi Sekretaris OSIS 22/23. Disini aku mau menceritakan tentang OSIS. Mungkin bakal banyak yang bilang menjadi OSIS pasti cape banget, pasti banyak pekerjaan dan kegiatan, rapat ini, rapat itu. Hm, bisa dibilang itu nggak salah yaa. Karena memang yang dibutuhkan OSIS adalah orang-orang yang bertanggung jawab dan siap untuk melaksanakan tugas mereka, tetapi bukan berarti OSIS itu yang kerja terus bagai kuda nggak berhenti-berhenti. Dalam kegiatan pasti bakal dikasih istirahat dan juga OSIS nggk mungkin ya ngadain rapat tiap hari kalo misal nggk ada acara menanti kita. Jadi OSIS selain bisa nambah pengalaman, tentu saja juga bisa menambah kenangan-kenangan yang nggk bisa dilupakan. Setiap selesai kegiatan pasti kita foto-foto bersama, terus yaa kadang saat ngeliat orang-orang menikmati kegiatan yang sudah kita usahakan dengan keras, ada rasa bangga gitu, kayak mikir ‘Alhamdulillah mereka suka sama kegiatan nya’ jujur kalo opini ku sendiri, aku ini tipe orang yang suka sibuk di lapangan gitu. Aku suka kalo misalnya aku bisa membantu dengan apapun pekerjaan yang bisa kubantu, dan melihat anak-anak OSIS yang bekerja sama bikin aku seneng banget. No pain no gain, menurutku ini cocok banget buat deskripsi OSIS. Karena tanpa lelah dan rasa cape, tanpa keringat dan usaha, tanpa rapat dan kerja lapangan. Pasti event-event itu bakal sangat susah dilaksanakan, kan? Bagi kalian yang masih ragu-ragu buat masuk OSIS, atau yang sudah di OSIS tapi bingung mau lanjut atau tidak. Saranku ikutin kata hati aja, mungkin emang OSIS keliatan strict banget dari luar, tapi seru banget kok. Kalian punya banyak kenalan dari berbagai kelas, mendapat pengalaman-pengalaman juga dari latihan kepemimpinan. Aku belajar banget dari OSIS, misalnya soal ketepatan waktu, Kerjasama juga harus banget, ikhlas, tegas, dan lain-lain. Pengalaman diriku sendiri, kalo kalian masuk OSIS utnuk menjadi pengurus inti OSIS, semangat yaa. Mungkin ada hal yang nggak berjalan sesuai rencana kalian, tapi kadang itu bukan hal buruk kok. Pasti ada hal baik yang datang, dan mungkin saja kalian bisa lebih bahagia dimana kalian sekarang atau bisa juga menjadi pembelajaran untuk kedepannya. Kita nggak bisa langsung sempurna, iya kan? Bahkan manusia nggak ada yang sempurna, jangan takut bikin kesalahan dan jangan takut karena gagal mendapat apa yang kalian mau. Semua bakal baik-baik saja, yang penting kalian harus semangat, tetap berjuang dan jangan menyerah, fokus kepada yang kalian inginkan. Mungkin itu saja ya dari aku, makasih banyak sudah baca ini!! Jangan lupa baca literasi dari pengurus inti OSIS yang lain yaa. Azizah, Sava, dan Livinia. Tim yang ku sayangi banget, mereka hebat-hebat dan aku yakin pasti literasi mereka juga keren-keren nih. 3 1 I Bu l e t i n KPS


Salsa ' s side Aku bangga banget bisa sampe di titik ini dan aku tau aku nggak bakal berhenti sampe disini dan tetap berusaha lebih giat lagi untuk impian ku, keliatan agak nggak panjang ya literasi ini haha, tetapi hanya ini yang ingin aku sampaikan, dan aku rasa ini cukup, semoga cukup deh hehe. Kita semua pasti ada perjalanannya masing-masing, ya nggak? Perjalanan itu lah yang membawa kita sampai disini, dan perjalanan ku membawa aku sampai disini walau banyak yang tidak aku bayangkan bakal terjadi. Kayaknya kalo aku ceritakan semuanya, bisa-bisa literasi ini berubah jadi novel berbuku-buku. Jadi segini aja cukup, aku berharap kalian suka literasi ini. Maaf kalo ada salah kata ya semua! Livinia ' s side 20% ■◻◻◻◻ 40% ■■◻◻◻ 60% ■■■◻◻ 80% ■■■■◻ 100% ■■■■■ Hai semua! Sekarang bersama dengan saya, Livinia Madelaine Huang yang menjabat sebagai Bendahara OSIS periode jabatan 2022/2023. Nah, mungkin teman-teman semua telah membaca pengalaman dari anggota tim inti OSIS yang lain. Sayangnya, pengalaman saya tidak terlalu jauh dari mereka, jadi mungkin para pembaca bosan membaca pengalaman saya… Tetapi saya memiliki beberapa hal yang dapat dibilang, sepertinya tidak dibicarakan oleh para anggota tim inti yang lain, karena tentu saja, ini pengalam pribadi saya dan opini saya. Dengan opini, pandangan, dan pengalaman pribadi yang berbeda-beda. Nah, sudah cukup basa-basinya, mari kita mulai! Cerita tentang pengalaman pribadi ini mungkin memiliki unsur-unsur yang sedikit ekstrim. Cerita ini tidak memiliki maksud ataupun tujuan untuk menyindir siapapun. Mungkin. 3 2 I Bu l e t i n KPS


[ 4 Agustus 2022 ] “Bagaimana perasaanmu sebagai anggota tim inti OSIS?” Perasaan saya yah… campur aduk. Dengan banyaknya hal yang harus dipegang dan diatur oleh para tim inti OSIS, rasanya seperti naik rollercoaster! Menegangkan adalah salah satu cara untuk mendeskrepsikannya, mungkin… “Apakah terdapat kesusahan pada saat pemilihan?” Haha, tentu saja, terdapat banyak sekali tantangan dalam menyelesaikan tugas-tugas dan kampanye, tetapi salah sau yang paling parah adalah saat… Dengan partner OSIS saya, Amalia Salsabila Prameswari, kami mencalonkan diri sebagai ketua dan wakil ketua OSIS (spoiler: dengan ending kami berhasil menduduki bangku sekretaris dan bendahara) dan sedang dalam proses berkampanye atas nama Salnia, dan sedang bersaing dengan Aziva dan Mandy. Nah, teman-teman saat masa-masa pemilihan presiden ataupun pemilihan ketua RT, mendengar rumor yang kurang baik tentang para kandidat, sebagai contoh : Kandidat A membayar orang-orang untuk mendukung dia, atau Kandidat B menghancurkan bahan kampanye milik Kandidat C. Itulah hal yang terjadi pada saya, terdapat orang yang menyebarkan rumor yang kurang baik tentang saya (saya tidak akan menuliskan rumor tersebut) yang pastinya jika tersebar luas (untungnya tidak) dapat menghancurkan reputasi saya. Saat itu sekitar pukul 14.25, saat saya mendengar kabar tersebut (Jangan dicontoh ya teman-teman, menyebar rumor palsu tentang orang lain itu tidak baik!). [...] Yah, sekilas adalah sisi buruk dari pemilihan, tetapi juga ada banyak sisi baiknya loh temanteman! Seperti yang kalian baca dalam pengalaman-pengalaman sebelumnya… Jadi, bagaimanakah hasil pemilihan??? Aziva keluar sebagai nomor 1 paling banyak divote, diikuti dengan salnia, dan kemudian Mandy. Jujur, karena selisih Salnia dan Mandy hanya 1 vote, sangat menegangkan mengetahui bahwa 1 vote itu dapat mengubah posisi saya sebagai tim inti OSIS hari ini. Nah sekarang saya akan meneritakan tentang pengalaman berogranisasi, dengan style saya sendiri yaitu, sunshine and rainbows, thundercloud and windstorm. Yes, kebaikan dan keburukannya. Pertama-tama, saya mensyukuri tim inti yang berfungsi dengan baik, anggota-anggota yang saling mengsupport dan juga guru pembina yang sangat efesien. Dengan para tim inti yang baik, saya dapat mengerjakan tugas yang diberikan kepada saya. Ketua yang efesien dan peduli pada anggotanya, wakil yang pandai bicara dan penuh ide, dan sekretaris yang peka dan tangkas. Juga dengan ketua subbidang yang mengerjakan tugasnya dengan penuh semangat dan memipin anggotanya dengan baik. Dan juga, tentu saja para anggota yang dapat menumpahkan ide-idenya dan juga mengerjakan semua tanggun jawabn mereka dengan baik. Tidak hanya para murid, juga para guru, khususnya guru pembina kami, Pak Indra yang memberikan kami informasi dan membimbing kami dengan baik dan penuh semangat. 3 3 I Bu l e t i n KPS


Haha, sepertinya saya terlalu banyak complain. Nah, karena menurut saya kalian sudah cukup tahu kebaikan dan kejelkan (ini adalah umum, mungkin setiap angkatan OSIS terdapat masalah seperti ini) menjadi tim inti OSIS, saya sudahi yah. Terima kasih sudah membaca, Pamit undur diri dulu yah! <menutup file?> 20% ■◻◻◻◻ 40% ■■◻◻◻ 60% ■■■◻◻ 80% ■■■■◻ 100% ■■■■■ 3 4 I Bu l e t i n KPS


Puisi Karya 8-3 (satu orang menulis satu kalimat puisi) Jika aku seorang senja Maka kan kutunggu bulan sama sepertiku menunggumu Ditemani semburat jingga yang menyinari wajahmu Dalam rangkaian matahari terbenam yang sangat indah Aku menunggumu senantiasa menunggu waktu isya Tetapi kamu meninggalkanku seperti malam berganti pagi Jika aku seorang senja Maka aku bukan seorang fajar Menyakitkan sekali menunggumu seperti purnama Kau dan aku tidak berdekatan, tidak seharusnya pernah bertemu Jarak kita bagaikan jarak bumi dan matahari Jika aku seorang senja Aku akan menahan bulan agar matahari tak terbenam Cahayamu kekal, indah namun mustahil digapai Tidak maukah engkau menatapku sekali saja Sejak mata ini memandang tanpa jemu Sebagaimana kamu menyinari hatiku Sungguh aku ingin dekat denganmu Dan aku ingin melihat senyummu Meskipun aku tak berbuat banyak Aku masih ingin melihat senyummu yang berharga Aku akan menunggumu dari pagi sampai malam Hatiku bagai didebur ombak besar Kebahagiaanmu, semua tentangmu telah terukir di dadaku Dan kanku pertahankan karena kuyakin kita lebih dari sekadar teman Menunggumu sampai kau datang Meskipun engkau tak kembali Pda akhirnya, akankah semua ini tersampaikan? Kusadari, aku hanyalah seorang senja Sedang kamu merindukan sang purnama SENJA 3 5 I Bu l e t i n KPS


Halo perkenalkan nama saya Nareta Bellavisa dan bisa dipanggil Una. Saya dari kelas 7-4 SMP Nasional SMP KPS.Dan saya akan mendeskripsikan tentang eskul basket saya. Sedikit tentang pengalaman basket saya, saya sudah bermain basket selama 7 bulan di tempat les pribadi saya. Setelah jam pelajaran proyek selesai, siswa-siswi pulang ke rumah atau menunggu sampai eskul masing-masing dimulai. Eskul saya dimulai jam tiga sore.Sebelum itu saya mengganti baju ke tempat ganti baju perempuan.Saya mengganti dari baju sekolah merah-biru ke baju kaos dengan legging dan pakaian jersey warna biru. Dengan ditambah topi warna hijau dari amerika.Setelah ganti pakaian, saya jajan ke warung kejujuran untuk makan dan minum. Makanan dan minuman seperti memanggilku untuk segera membeli dan mengonsumsinya. Saya biasanya membeli susu ultra millk dan wafer superstar. Setelah memakan dan meminum jajan, saya pergi ke ruang bahasa Indonesia untuk belajar menggambar karena cita-cita saya adalah menjadi animator di youtube. Saya bergegas pergi ke lapangan basket di depan kelas SD. Rasa diterpa oleh cahaya matahari yang terik membuat aku gelisah. Di sana ditunggulah saya oleh teman-teman dan gurunya. Ini sebenarnya adalah hari pertama kita eskul basket. Sebelum dimulai eskulnya biasanya kita berdoa lalu pemanasan singkat. Selesai pemanasan kita di pisah menjadi 2 grup. Grup pertama di sisi kiri adalah grup dimana anak-anak yang belum bisa main basket dilatih. Sedangkan di sisi lain adalah grup yang anak-anaknya jago main basket. Latihan basket yang lalu kita disuruh melakukan gerakan lay up. Selesai melakukan kegiatan latihan, kita memiliki waktu istirahat 5 menit. Waktu istirahat ini kugunakan untuk membeli susu cokelat di warung kejujuran. Rasa lelah langsung hilang habis minum susu cokelat. Habis selesai waktu istirahat kita langsung kembali melakukan latihan basket. Sekarang grup sisi kanan dan sisi kiri digabung. Kita disuruh membuat lima barisan dan masing-masing barisan yang paling depan memegang dua bola.Guru kita menginstruksi kita untuk dribble dua bola yang kita pegang secara bersamaan. Gerakan kombinasi ini lumayan susah tetapi saya sudah agak terbiasa dengan ini. Usai latihan ini kita langsung ganti posisi menghadap gerbang masuk SD. Dan masih sama barisan dibagi menjadi 5 barisan. Kali ini kita diinstruksikan untuk orang yang paling depan dribble lalu melakukan gerakan pivot dan passing ke teman berikutnya. Gerakan ini di ulang-ulang sampai akhirnya guru. Masih banyak teman-teman saat di passing langsung menghindar karena takut kena bola.Saya memaklumi perbuatan mereka sebab mereka masih baru dalam permainan bola basket. Usai latihan basket hari itu, kami disuruh duduk membentuk lingkaran setengah. Kami diceritakan oleh guru kami tentang pengalaman beliau dengan tim basketnya dulu. Kata beliau,tim basketnya unggul dalam permainan tanding tetapi menjadi sombong karena itu. Jadi yang guru lakukan adalah mengeluarkan pemain ahli dan memasukkan pemain yang standar-standar saja. Tentu saja tim beliau kalah,tetapi pesan moral dari cerita ini adalah jangan jadi orang yang sombong,sejago apapun kamu. Setelah bercanda sedikit sinisana, kita berdoa selesai latihan dan pamit kepada guru kita. Saya senang bermain basket sebab basket menyenangkan dan menyegarkan. 3 Nareta EKSKUL BASKET 3 6 I Bu l e t i n KPS


Comes back 2.Pemilihan anggota dan ketua subbidang Setelah diadakannya voting pemilihan tim inti GG dan OSIS, di sela-sela waktu sebelum pelantikan pengurus GG dan OSIS yaitu pada tanggal 11 - 16 Agustus 2022, kami mencari anggota dan ketua subbidang. Pemilihan anggota dan ketua subbidang dilakukan dengan mengirimkan google forms kepada seluruh siswa via online. Terdapat 14 Subbidang dalam organisasi ini tetapi karena anggota GG terlalu sedikit, 14 subbidang ini diperkecil menjadi 4 bidang utama yaitu Tanaman, kebersihan, kompos dan dokumentasi. 1.Pemilihan tim inti GG pada 10 Agustus 2022, SMP Nasional KPS Balikpapan melaksanakan pemilihan tim inti OSIS dan GG masa bakti 2022 - 2023 langsung secara bersamaan. Pemilihan tim inti OSIS dan GG dilakukan dengan cara voting. Jika kalian duduk berdekatan dengan para calon tim inti GG, kalian akan merasakan kentalnya persaingan Fidelia, Kanza, Nerissa, dan Ayuri dalam memperebutkan posisi dalam tim inti. Hasil pemilihan keluar dengan urutan berikut; Ayuri A. C. P. sebagai ketua GG, Fidelia F. S. sebagai wakil ketua GG, Kanza A. P. sebagai sekretaris GG, dan Nerissa A. R. sebagai bendahara GG. Hai semuanya! Kami dari tim GG masa jabatan 2022/2023. Akhirnya GG kembali aktif pada tahun ajaran ini setelah sebelumnya sempat off karena covid yang menyebabkan berhentinya kegiatan di sekolah. Pada tahun ajaran ini GG akan memulai kembali kegiatan yang sempat tertunda pada tahun ajaran lalu. Pada tahun ini, kami banyak melakukan berbagai kegiatan dari pelantikan hingga pelaksanaan program kerja. Mau tau seperti apa kegiatan kami selama ini? simak sampai habis ya :) 3 7 I Bu l e t i n KPS


4. Program GG Pada semester pertama tepatnya 12 September 2022, kami mendiskusikan program kerja (PROKER) yang akan dilaksanakan pada semester 1. Para anggota GG sangat aktif dalam berdiskusi mengenai Proker yang akan mereka lakukan contohnya kegiatan mengenai kebersihan seperti “GG Goes To Class” yang dilaksanakan pertengahan desember. Pada semester 2 tepatnya pada 10 & 19 Januari 2023, kami memperbarui Proker kami seperti program bank sampah, labeling tanaman, kelas terbersih, sekilas info, dll. selain itu, kami mengadakan rapat secara terjadwal yaitu setiap hari Kamis, yang dilaksanakan pada pukul 14.10 - 15.00. 3. Pelantikan Pada tanggal 17 Agustus 2022 tepatnya setelah melaksanakan upacara kemerdekaan Republik Indonesia, kami resmi menjadi anggota GG periode 2022/2023. Pelantikan dilaksanakan bersamaan dengan pelantikan OSIS. Ayuri sebagai ketua GG baru menerima tongkat estafet dari ketua GG periode lama yang menandakan sah nya ia menjadi Ketua GG periode ini. berikut foto yang bisa kami lampirkan :) 3 8 I Bu l e t i n KPS


5. Kedatangan presiden GG Presiden GG menyempatkan datang ke SMP Nasional KPS pada tanggal 5 Oktober 2022, beliau datang untuk meninjau kehijauan sekolah kami. Beliau datang sekitar pukul 12.45 dan langsung menuju ke GKM untuk menyaksikan sambutan dan presentasi dari kami yang telah disiapkan beberapa hari sebelumnya. Setelah turun dari GKM, beliau meninjau koleksi tanaman angrek kami. Belum selesai sampai disitu, beliau juga menuju ke kebun mini kami yang terletak di samping bangunan sekolah. 6. Pelaksanaan Proker Pada hari rabu tanggal 14 Desember 2022, GG, melaksanakan salahsatu PROKER kami, yaitu GG Goes To Class. Kami mengecek tiap-tiap kelas untuk memeriksa kebersihan kelas tersebut. Kami dibagi menjadi beberapa tim, ada tim untuk mengecek kelas 7, 8, 9. Kami tidak mengecek kelas kami sendiri untuk menghindari kecurangan. Kami memakai seragam GG kami dan mengecek semua kelas dengan seksama. Walaupun ada beberapa kelas yang masih mendapat nilai rendah dalam kebersihan, tetapi hampir seluruh kelas bisa dikatakan baik, bahkan sangat baik karena tidak ada sampah diloker, terdapat alat kebersihan, dan lain-lain. Sebelum memulai kegiatan ini kami melakukan rapat agar kegiatan berjalan dengan lancar (gambar dilampirkan dibawah). Pada semester 2 ini, kami akan memulai program kerja baru pada bulan Februari mendatang. 3 9 I Bu l e t i n KPS


2.Merawat Angrek Nah, yang selanjutnya merupakan kegiatan terbaru dan terakhir dari kami tim GG yaitu perawatan bunga anggrek. Senin tanggal 23 Januari, Wynona selaku ketua labeling tanaman bersama Almyra melakukan perawatan tanaman anggrek. Mereka bersama Bu RIfda, Bu Fitri dan Bu Nana mengganti media tanaman lama dengan yang baru. Caranya dengan mengeluarkan media tanam yang lama. Setelah itu media tanam baru seperti arang/bata dan pakis dimasukkan kedalam pot yang juga sudah terdapat tanaman angrek yang ingin diganti media nya tadi. 4 0 I Bu l e t i n KPS


Ayuri :Green Generation adalah organisasi yang sangat amat peduli dengan lingkungan . Saya sangat senang bisa mengikuti GG. karena GG saya jadi lebih bisa bersosialisasi dan mengenali banyak tentang sampah , kebersihan , tanaman, dll. GG juga mengajarkan kita untuk tidak membuang sampah sembarangan , dan mengajarkan kita juga untuk cara mendaur ulang sampah atau bisa disebut recycle. Saya juga sangat senang ketika GG memenangkan GG Awards "Kepengurusan" saya senang akan hal itu. Pesan saya, jangan pernah membuang sampah sembarangan dan buanglah ditempatnya. Walau kadang capek tapi harus ikhlas dengan hal itu. Terima kasih Green Generation sudah mengajarkan saya banyak hal. Fidelia : Green Generation adalah organisasi yang menyadarkan semua orang pentingnya menjaga lingkungan. Saya senang mengikuti GG, bisa bersosialisasi, dan bekerja sama menjaga kebersihan lingkungan. GG juga mementingkan kebersihan kelas, karena jika kelasnya bersih belajar pun menjadi nyaman, tetapi jika kelasnya kotor maka kita menjadi kurang nyaman dan fokus dalam belajar. Terkadang, selain bersosialisasi, GG juga mencontohkan perilaku yang baik seperti membuang sampah pada tempatnya, mengambil sampah yang dibiarkan begitu saja, dll. Pesan saya adalah tetap semangat dalam berorganisasi, semoga kita bisa meningkatkan kinerja agar menjadi lebih baik lagi, selalu jaga kebersihan dan yang terakhir jangan menganggap GG seperti tukang sampah. Sekian dan terimakasih. Akhirnya kita telah tiba di penghujung buletin kami. Kami tim GG mengucapkan maaf bila ada kata yang kurang berkenan. O iya yang terakhir, di bawah ini merupakan pesan dan kesan tim initi GG selama berada dalam Organisasi GG SMP Nasional KPS Balipapan. Sekian dari kami terimakasih :) Pesan dan kesan tim inti 4 1 I Bu l e t i n KPS


Kanza : GG adalah organisasi yang berfokus kepada lingkungan dan kebersihan. Saya turut senang mengikuti GG, menjaga lingkungan, tanaman, di sekitar sekolah. GG organisasi yang mementingkan kebersihan juga, seperti kebersihan kelas, lingkungan, buang sampah tempatnya dll. Kami juga bekerja sama selalu, ketsub, anggota dan tim inti, kami mengerjakan beberapa proker GG di tahun 2022. Beberapa Proker sudah terlaksana di 2022. Saya juga sangat senang, karena GG KPS bisa memenangkan GG Awards “Kepengurusan” bisa menyumbangkan prestasi dari GG untuk Sekolah Nasional KPS. Di awal tahun 2023, kami juga membuat proker lagi, dan lebih banyak bekerja, hohoho. Untuk di tahun 2022 itu saja kesan saya. Pesan saya, tetap semangat berorganisasi, anggota GG harus ikhlas bekerja walaupun capek hehehe, GG juga berperan penting untuk SMP Nasional KPS, kita harus bangga menjadi GG, intinya tetap semangat selalu menjaga kebersihan kelas dan buang sampah pada tempatnya. sekian dan terimakasih. Nerissa : GG adalah organisasi yang sangat penting dalam membantu memperhatikan lingkungan dan juga sangat penting bagi lingkungan, saya bangga bisa jadi salah satu tim inti di organisasi ini. GG ini dilaksanakan di sekitar sekolah tapi juga kita tidak hanya memperhatikan disekitar sekolah saja tetapi dimanapun, organisasi ini sudah banyak melakukan kegiatan yang sangat berguna seperti mengecek kelas, selalu mengecek sampah, dan lain lain. Janganlah kamu minder karena ikut organisasi ini yang sudah banyak sekali mengatakan organisasi ini seperti CS (cleaning servis) atau lainnya, karena kita lebih tinggi dari mereka yang tidak memperhatikan lingkungan, kita harus bangga ada organisasi ini karena tidak banyak orang yang selalu memperhatikan lingkungan bahkan hanya biasa saja kepada lingkungan. Ayo mulai perhatikan lingkungan janganlah buang sampah sembarangan!! 4 2 I Bu l e t i n KPS


Rumah… Arah langkahku menuju Yang selalu kurindu Fajar menyingsing Aku terdiam membisu Kesempurnaan Hatimu Asmaraku berdebar Lantas membolak-balikkan hati Ikrar yang tersembunyi di bilik nadi Ikut menampakkan diri Lara menerpaku Aku terpaku Hampa tanpa senyumanmu Mataku Yang tersinari oleh binar matamu yang indah Ituah yang membuatku terpikat padamu Senyumu yang sangat tulus, Hatimu yang sangat baik Adalah kekuatan baru untukku Karya: Rayfa, Khaliilah, dan Myisha TEMUKAN NAMA KAMI DI BALIK PUISI INI! 4 3 I Bu l e t i n KPS


Carmen namanya. Seorang siswi SMA yang duduk di bangku kelas 12-1. Carmen berlari menyusuri lorong menuju kelasnya. Membiarkan rambut terurainya bergerak kesana kemari. Carmen melihat semua orang sudah berbaris rapi di lapangan upacara. Sial, dia terlambat. Saat dia akan menaiki tangga menuju lantai dua, suara deheman menghentikannya. Carmen berbalik dan melihat pak Budi, salah satu guru killer di sekolahnya sedang berdiri di belakangnya. "Ngapain kamu? Ayo baris." Tegur pak Budi. Carmen yang sudah tertangkap pun mengangguk pasrah dan ikut berbaris di lapangan upacara bersama murid lainnya. Carmen juga melihat beberapa adik kelas dan anak seangkatannya yang terlambat di cegat oleh pak Budi. Namun beberapa berhasil lolos. Akhirnya setelah lima belas menit berdiri yang membuat kakinya terasa pegal. Upacara pun selesai dan pasukan dibubarkan. Carmen mengambil tasnya yang tadi dia letakkan diatas lemari loker dan berjalan menuju tangga. Saat sedang menaiki tangga, seorang temannya yang bernama Bilqis pun menegurnya. Diikuti oleh beberapa siswi lainnya yang ia sendiri tidak kenal. "Loh Carmen, kelasmu dibawah. Disini kelas 12-4." Ujar Bilkis. "Ohh astaga. Kukira disini kelas 12-1. Makasih ya, Kis." Ujar Carmen lalu berlari menuju tangga. Sesampainya di kelas, Carmen menyapukan pandangannya keseluruh kelas dan melihat salah seorang sahabatnya yang bernama Tata duduk di bangku paling belakang sambil asik memainkan ponselnya. Tanpa pikir panjang, Carmen menghampirinya dan langsung duduk di sebelahnya. "Hai, aku kok nggak lihat kamu pas upacara tadi?" Tanya Tata. "Iya aku terlambat tadi. Didepan sekolah macet banget." Ujar Carmen dengan nafas yang masih tersengal-sengal. Sambil meminum airnya, Carmen kembali menyapukan pandangannya keseluruh kelas. Hanya ada empat atau lima orang yang dia kenal di kelas ini. Selebihnya hanya ia kenal sebatas nama. Bahkan ada yang tidak ia kenal sama sekali. "Salam anak-anak. Selamat pagi." Ujar pak Pri sambil berjalan memasuki kelas. Tak lupa dengan senyuman lebar di wajahnya. Suasana kelas yang tadinya sangat ramai kini berubah menjadi sedikit tenang meski ada beberapa murid yang masih mengobrol dan bermain game. Pak Pri pun mulai mengabsen murid satu persatu. Sementara itu, Carmen pun membuka ponselnya dan melihat pesan dari sahabatnya yang bernama Angel. Angel menanyakan bagaimana suasana di kelas, dan apakah Tata ikut masuk sekolah? Lima belas menit bermain ponsel, tiba-tiba suara pak Pri menginterupsi nya. "Baik anak-anak, hari ini belum ada pelajaran. Namun hari ini kita akan berdiskusi tentang kesepakatan kelas. Apa ada yang mau menyebutkan kesepakatan apa saja yang harus kita lakukan?" September Myisha_kelas91 4 4 I Bu l e t i n KPS


Satu persatu teman-teman kelasnya mulai menyebutkan kesepakatan di dalam kelas. Setelah semua sepakat, Carmen mengajukan diri untuk membuat mengeprint kesepakatan kelas. Setelah itu, pak Pri mempersilahkan murid-murid untuk jajan di kantin karena memang sudah waktunya istirahat. Tata dan Carmen pun berjalan bersama menyusuri lorong. Saat sedang asik melihat-lihat sekolah yang ramai, tiba-tiba Carmen menoleh saat Tata tiba-tiba memukul pundaknya sambil terkikik geli. Saat dia akan menaiki tangga menuju lantai dua, suara deheman menghentikannya. Carmen berbalik dan melihat pak Budi, salah satu guru killer di sekolahnya sedang berdiri di belakangnya. "Ngapain kamu? Ayo baris." Tegur pak Budi. Carmen yang sudah tertangkap pun mengangguk pasrah dan ikut berbaris di lapangan upacara bersama murid lainnya. Carmen juga melihat beberapa adik kelas dan anak seangkatannya yang terlambat di cegat oleh pak Budi. Namun beberapa berhasil lolos. Akhirnya setelah lima belas menit berdiri yang membuat kakinya terasa pegal. Upacara pun selesai dan pasukan dibubarkan. Carmen mengambil tasnya yang tadi dia letakkan diatas lemari loker dan berjalan menuju tangga. Saat sedang menaiki tangga, seorang temannya yang bernama Bilqis pun menegurnya. Diikuti oleh beberapa siswi lainnya yang ia sendiri tidak kenal. "Loh Carmen, kelasmu dibawah. Disini kelas 12-4." Ujar Bilkis. "Ohh astaga. Kukira disini kelas 12-1. Makasih ya, Kis." Ujar Carmen lalu berlari menuju tangga. Sesampainya di kelas, Carmen menyapukan pandangannya keseluruh kelas dan melihat salah seorang sahabatnya yang bernama Tata duduk di bangku paling belakang sambil asik memainkan ponselnya. Tanpa pikir panjang, Carmen menghampirinya dan langsung duduk di sebelahnya. "Hai, aku kok nggak lihat kamu pas upacara tadi?" Tanya Tata. "Iya aku terlambat tadi. Didepan sekolah macet banget." Ujar Carmen dengan nafas yang masih tersengal-sengal. Sambil meminum airnya, Carmen kembali menyapukan pandangannya keseluruh kelas. Hanya ada empat atau lima orang yang dia kenal di kelas ini. Selebihnya hanya ia kenal sebatas nama. Bahkan ada yang tidak ia kenal sama sekali. "Salam anak-anak. Selamat pagi." Ujar pak Pri sambil berjalan memasuki kelas. Tak lupa dengan senyuman lebar di wajahnya. Suasana kelas yang tadinya sangat ramai kini berubah menjadi sedikit tenang meski ada beberapa murid yang masih mengobrol dan bermain game. Pak Pri pun mulai mengabsen murid satu persatu. Sementara itu, Carmen pun membuka ponselnya dan melihat pesan dari sahabatnya yang bernama Angel. Angel menanyakan bagaimana suasana di kelas, dan apakah Tata ikut masuk sekolah? Lima belas menit bermain ponsel, tiba-tiba suara pak Pri menginterupsi nya. "Baik anak-anak, hari ini belum ada pelajaran. Namun hari ini kita akan berdiskusi tentang kesepakatan kelas. Apa ada yang mau menyebutkan kesepakatan apa saja yang harus kita lakukan?" 4 5 I Bu l e t i n KPS


Carmen pun menoleh kebelakang dan menyadari crush milik Tata baru saja lewat bersama teman-temannya. "Dia ngeliatin gue dongg tadi." Ujar Tata sambil masih terkikik geli dengan wajah yang mulai memerah. Carmen yang mendengar itu pun ikut tertawa kecil dan menggoda Tata. Meski semakin salting, Tata mencoba meredakan tawanya dan mulai bersikap cool. Setelah dua kali jalan berkeliling sekolah, mereka pun beristirahat di salah satu bangku di pinggir lapangan. "Kalau nggak ada Angel jadi sepi gini ya." Gumam Carmen yang dibalas anggukan oleh Tata. Keduanya pun larut dalam lamunannya masing-masing hingga bel masuk berbunyi dan mereka pun bergegas masuk. Sesampainya di kelas, mereka disambut oleh suara teriakkan anak lelaki yang saling bersahutan. Entah itu membalas masalah game, atau berdebat soal hal lain Carmen tidak terlalu peduli. Saat hendak duduk di kursi nya, tiba-tiba Carmen mendengar sebuah suara yang terdengar familiar. Ia pun menoleh dan melihat seorang lelaki dari kelas 12-4 bernama Gavin sedang mengobrol bersama teman kelas Carmen. Carmen sontak mengalihkan pandangannya ketika Gavin menatapnya. Carmen sempat menyukai Gavin selama delapan bulan. Namun ketika mengetahui Carmen menyukainya, Gavin langsung menjauhinya. Padahal selama ini mereka berteman cukup baik. Namun Carmen sudah tidak terlalu larut dalam kesedihan itu. Dia pun lanjut memainkan ponselnya sambil menunggu guru masuk ke kelas. Setelah suara Gavin tidak terdengar lagi, Carmen pun baru berani mengangkat kepalanya dan melihat ke sekeliling untuk memastikan kalau Gavin sudah benarbenar pergi. Lima belas menit menunggu, tidak ada guru yang masuk. Sepertinya jamkos. Suasana kelas yang awalnya ramai kini berubah menjadi semakin ramai. Carmen melihat para siswi di kelasnya yang terlihat asik memainkan ponselnya atau sekedar mengobrol dengan teman sebangkunya. Daripada merasa bosan, Carmen memilih untuk menyumbat telinga nya dengan earphone. Ada tiga hal yang tidak bisa dia lupakan jika pergi ke sekolah. Ponsel, buku, dan earphone. Tiba-tiba suara pintu yang dibuka secara kencang mengagetkannya. Terlihat beberapa anak laki-laki dari kelas 12-3 berdiri di depan pintu sambil mengobrol dengan beberapa temannya yang dari kelas 12-1. Carmen tidak memedulikan hal itu namun dia merasa kesal karena gerakan tibatiba yang mereka lakukan membuatnya terlonjak kaget. Apalagi suara dobrakan pintu tersebut dapat menembus suara musik nya. Mengabaikan rasa kesalnya, Carmen menenggelamkan wajahnya dilipatan tangannya dan kembali memfokuskan pikirannya pada musik. Merasa bosan, Carmen pun memilih untuk mengeluarkan notebook biru nya dan mulai menulis 4 6 I Bu l e t i n KPS


Malam ini bulan bersinar terang Ayar di laut terlihat tenang dan menyala-nyala Suara ombak yang menenangkan hati Rona di wajah terlihat sedih Sembari mengayunkan kaki dengan lesu Berdiri di ujung jiwa Mengecup setangkai mawar yang digenggamnya Menatap hamparan laut yang luas Dirinya melepaskan mawar itu Membiarkan laut membawanya pergi Seperti dirinya yang melepaskan cinta ini Hanya membutuhkan waktu lima belas menit bagi dirinya untuk menulis itu. Merasa tulisannya terlalu berlebihan, Carmen menutup bukunya dan memutuskan untuk menyudahi menulisnya. Sembari menunggu waktu istirahat selesai, Carmen memilih untuk menelungkupkan kepalanya di meja. Tiba-tiba seseorang menepuk pundaknya dan sontak matanya pun membulat saat melihat siapa yang ada di depannya...... BACA SELENGKAPNYA DI.... 4 7 I Bu l e t i n KPS


Click to View FlipBook Version