Prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan
Universitas Islam Nahdlotul Ulama Jepara
Grade Modul Pembelajaran
"PUISI"
Muatan Pelajaran Bahasa Indonesia
Vina Mayadina
211330000844
Tema 6
SD
Nama :.........................
Kelas :.........................
No. Absen :.........................
info.unisnu.ac.id
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
PRAKATA
Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarokatuh
Puji syukur saya panjatkan kehadirat Allah Swt. Atas berkah rahmat, karunia
dan hidayah-Nya akhirnya saya dapat menyelesaikan modul ini. Shalawat serta
salam tak lupa saya hantarkan kepada junjungan kita Nabi Agung Nabi
Muhammad saw yang kita tunggu-tunggu syafaatnya di yaumul qiyamah
nanti. Amiin.
Adapun tujuan disusunnya modul ini ialah sebagai salah satu pegangan siswa
agar dapat lebih memahami materi yang disampaikan oleh guru. Judul dari
modul yang saya buat adalah mengenai Modul Pembelajaran "PUISI" kelas IV
Tema 6 Muatan Pelajaran Bahasa Indonesia.
Saya sangat menyadari bahwa modul ini masih banyak kekurangan di dalam
penyusunan dan jauh dari kesempurnaan, untuk itu saya mengharapkan saran
maupun kritik yang kiranya dapat membangun dari para pembaca. Akhir kata
semoga modul ini dapat memberi manfaat khusunya bagi kita semua. Amin ya
Robbalalamin.
Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Jepara, 01 Januari 2023
Penulis
ii
(Vina Mayadina)
NIM. 211330000844
info.unisnu.ac.id
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
DAFTAR ISI
HALAMAN SAMPUL........................................................................................i
PRAKATA.........................................................................................................ii
DAFTAR ISI......................................................................................................iii
BAB I PENDAHULUAN....................................................................................1
A. Deskripsi Modul..................................................................................................1
B. Petunjuk Penggunaan Modul...........................................................................2
C. Standar Kompetensi..........................................................................................3
D. Kompetensi Dasar.............................................................................................3
E. Indikator..............................................................................................................3
F. Tujuan Pembelajaran........................................................................................4
BAB II KEGIATAN PEMBELAJARAN................................................................5
A. Aktivitas 01 Puisi dan Ciri-cirinya.....................................................................6
B. Aktivitas 02 Menyajikan Keterkaitan
Ciri-ciri Puisi dengan Akhir Baris Puisi...........................................................12
C. Aktivitas 03 Menjelaskan Makna Setiap Diksi Dalam Puisi..........................19
D. Aktivitas 04 Menulis Puisi.................................................................................21
E. Aktivitas 05 Mendeklamasikan Puisi...............................................................23
F. Aktivitas 06 Refleksi dan Evaluasi....................................................................28
DAFTAR PUSTAKA..........................................................................................31
TENTANG PENULIS........................................................................................32
iii
info.unisnu.ac.id
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
BAB I
PENDAHULUAN
A. Deskripsi Modul
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6 ini
khusus membahas dan mempelajari ciri-ciri puisi dan
mengidentifikasikan isi puisi dengan baik dan benar. Selain itu
kita juga akan belajar tentang cara membuat puisi kemudian
melisankan puisi dan menceritakan isi puisi beserta amanat
dalam puisi dengan tepat.
1
info.unisnu.ac.id
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
B. Petunjuk Penggunaan
Modul
Untuk memperoleh hasil belajar secara maksimal dalam
menggunakan modul ini, maka langkah-langkah yang perlu
dilaksanakan antara lain:
1. Bacalah doa sebelum 2. Bacalah dan pahami
pembelajaran dimulai. secara seksama uraian-
uraian materi yang ada
pada masing-masing
kegiatan belajar.
3. Kerjakan semua tugas
4. Jika belum memahami
formatif (soal latihan) untuk
materi yang disampaikan,
mengetahui seberapa besar
bertanyalah kepada guru.
kepahaman terhadap materi.
2
info.unisnu.ac.id
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
C. Standar Kompetensi
Memahami ciri-ciri puisi dan mendeskripsikan serta
menceritakan isi puisi dengan baik dan benar.
D. Kompetensi Dasar
3.6 Menggali isi dan amanat puisi yang disajikan secara lisan
dan tulisan dengan tujuan untuk kesenangan.
4.6 Melisankan puisi hasil karya pribadi dengan lafal,
intonasi, dan ekspresi yang tepat sebagai bentuk ungkapan
diri.
E. Indikator
Memahami ciri-ciri puisi dengan benar.
Menjelaskan isi dan amanat puisi dengan baik dan benar.
Mengidentifikaskan isi puisi dengan baik dan benar.
Menceritakan isi dan amanat puisi dengan percaya 3
diri.
[email protected]
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
F. Tujuan
Pembelajaran
1. Setelah membaca teks puisi, siswa dapat menganalisis isi puisi
yang disajikan secara tulis atau lisan dengan cermat.
2. Setelah memahami teks puisi, siswa dapat menyimpulkan amanat
dalam puisi yang disajikan secara tulis atau lisan dengan tepat.
3. Setelah membaca teks puisi dan mengamati video pembacaan
puisi,siswa dapat membuat tanda jeda pada puisi yang akan dibacakan
dengan tepat.
4. Setelah mengamati video pembacaan puisi, siswa dapat
mendeklamasikan puisi dengan lafal,intonasi dan ekspresi yang
4tepat dengan percaya diri.
[email protected]
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
BAB II
KEGIATAN
PEMBELAJARAN
5
[email protected]
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
Aktivitas 01
Puisi & Ciri-Cirinya
65
[email protected]
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
Wondering Time
Ananda hebat, sebelum kita mulai kegiatan hari ini,yuk baca puisi berikut ini !
GURUKU PAHLAWANKU
Karya : Upee
Andai kata matahari tiada
Dunia akan beku dan bisu
Pelangi tiada akan pernah terpancar
Kehidupan tiada akan pernah terlaksana
Di saat titik kegalauan menghampiri
Terlihat setitik cahaya yang kami cari
Yang nampak dari sudut-sudut bibirmu
Dan gerak-gerik tubuhmu
Engkau sinari jalan-jalan kami yang buntu
Yang hampir menjerumuskan masa depan kami
Engkau terangi kami dengan lentera ilmumu
Yang tiada akan pernah sirna diterpa angin usia
Guru..
Engkau pahlawan yang tak pernah mengharapkan balasan
Disaat kami tak mendengarkan mu Engkau tak pernah mengeluh dan
menyerah untuk mendidik kami
75
[email protected]
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
Darimu kami mengenal banyak hal tentang mana warna yang indah
Tentang garis yang harus dilukis Juga tentang kata yang harus dibaca
Engkau membuat hidup kami berarti
Guru..
Tiada kata yang pantas kami ucapkan
Selain terima kasih atas semua jasa-jasamu
Maafkan kami bila telah membuatmu kecewa
Jasa-jasamu akan karni semat abadi sepanjang hidup kami Terima kasih
guruku, engkau pahlawanku
Setelah Ananda mengamati puisi tersebut, tentunya Ananda
mengetahui apa tema puisi tersebut, bagaimana isi yang terkandung di
dalamnya, bagaimana bunyi vokalnya, dan masih banyak lagi. Buatlah 3
pertanyaan yang berkaitan dengan puisi tersebut, Tulislah pertanyaanmu
pada Wonder Wall berikut ini!
Bdkeuanatgatlaatnahnmpyeae/r5ntAWagDng1yIuKHanaSankIManBA Pertanyaan 5
Pertanyaan 2
Pertanyaan 1
Pertanyaan 4
Pertanyaan 3
85
[email protected]
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
Anak-anak pasti sudah tidak asing dengan istilah puisi, kan. Puisi
mampu membuat hati seseorang bahagia karena pemilihan kata-
katanya yang indah. Makanya tidak heran kalau banyak orang
menyukai membaca atau mendengarkan puisi. Nah, dalam Materi
Puisi Bahasa Indonesia Kelas IV kali ini, kita akan membahas tentang
pengertian puisi, struktur/ ciri puisi hingga jenisnya. Yuk kita pelajari
satu persatu!
A. Pengertian Puisi
Puisi adalah karangan yang dalam penyajiannya sangat menyajikan
keindahan bahasa dan kepadatan makna. Puisi terdiri dari bagian-bagian yang
merupakan kumpulan kata-kata yang disebut baris puisi. Baris-baris puisi
terkumpul menjadi bagian-bagian yang disebut bait puisi
B. Ciri-Ciri Puisi
Puisi memiliki ciri-ciri sebagai berikut: lain-lain
1. Pola Bunyi (Rima)
Rima merupakan penataan unsur bunyi yang ada dalam kata. Penataan ini
berupa pengulangan bunyi yang sama pada satuan baris atau baris-baris
berikutnya dalam bait.
2. Irama (ritme)
Irama sangat jelas terlihat saat puisi dibacakan. Intonasi, penekanan kata.
tempo (cepat lambat pengucapan), dan penataan rima memunculkan irama
puisi.
3. Pilihan Kata (diksi)
Kekuatan utama ekspresi puisi terdapat pada pilihan kata atau diksi. Kata-kata
yang dipilih penyair berfungsi untuk menyampaikan maksud atau makna
puisi. Diksi yang digunakan dalam puisi biasanya bersifat kias, padat, dan
indah. Kata yang dipilih dapat berupa kata objektif atau emotif, ada juga kata
yang memiliki makna simbolik. Suatu kata mewakili pengertian tertentu,
misalnya perahu retak, bulan biru, dan lain-lain.
95
[email protected]
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
Kegiatanku
A. Baca dan perhatikan Contoh Puisi Berikut ini!
Cita-citaku Menjadi Polisi
TMBaeermnjagpleaanknatkeaggnaapgseamrhaegnaadmtearpyaakpnegmrluaapkniagkahnya
Siap sedia menjaga ibu pertiwi
MMMeeenlninjjaadgguaangpkieersademlaumarunahaiannrakddyiaantsetatkinaepptearsttuaibkdauuntt
Tanpa pamrih sepenuh jiwa
AHYMakiennumggignbgagaetilgnaeatbmheasdendanganjsarabadehsireptapeonerlianiskuihhihr ati
B. Setelah Ananda membaca puisi tersebut, mari kita
analisis berdasarkan ciri-cirinya!
1504p52r1d3.a....oaPJJIRknluusuiyiismmnmiaipsetilluaa,gaatnimdehhasyarrieblsalaatnaaee,rbhbijmritaeksuygroeetdaaablrbiatnaunpuelngatedrrgmrjtatuuedennyndrapgs(autmuauainls-knsa"giaueCigt-aanegiacntmra-aids.tag-aeaaCaabrn-hiticuataliatantubakareaiudmrk-aaMbten1e-n2eira,njs-aebjmdab)id.eusimtePaobodrelaailsan3i"gbpaonlgissia,
[email protected]
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
1. Buatlah 3 pertanyaan dari puisi yang telah Ananda baca tadi "Guruku
Pahlawanku" dengan menggunakan kata tanya apa, mengapa,
bagaimana!
a...................................................................................................................
b...................................................................................................................
c...................................................................................................................
2. Perhatikan bagian-bagian teks puisi yang Ananda baca. Diskusikan ciri-
ciri dari teks puisi. Sebagai panduan menemukan ciri-cirinya, Ananda
dapat menjawab pertanyaan-pertanyaan berikut.
a. Apakah Ananda menemukan bahwa teks puisi tersebut terdiri atas
kumpulan kata-kata yang tersusun menjadi baris-baris? Jelaskan!
b. Apakah Ananda menemukan baris-baris tersebut terkumpul menjadi
beberapa bagian? Jelaskan!
Tuliskan bunyi vokal dari kata terakhir setiap baris!
c. Apakah Ananda menemukan keteraturan bunyi vokal kata terakhir
dalam setiap baris? Tunjukkan keteraturan itu!
**** Selamat mengerjakan dan teliti kembali sebelum dikumpulkan ****
Paraf Guru Nilai Paraf
Orang Tua
151
[email protected]
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
Aktivitas 02
Menyajikan Keterkaitan
Ciri-Ciri Puisi Dengan
Akhir Baris Puisi
152
[email protected]
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
Wondering Time
Ananda hebat, sebelum kita mulai kegiatan hari ini, yuk simak video puisi
berikut ini!
Hebatnya Seorang Polisi
Karya: Dayu
Tampak sigap derap langkahnya
Seragam cokelat yang rapi
Berjalan tegap menatap ke muka
Siap sedia menjaga ibu pertiwi
Melindungi rakyat tanpa takut
Menjaga keamanan dan ketertiban
Menjaga kedamaian di setiap sudut
Tanpa pamrih penuh pengabdian
Aku ingin menjadi seorang polisi
Gagah berani ayomi negeri
Membela bangsa sepenuh hati
Abdi masyarakat yang sejati
153
[email protected]
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
Nah Anak-anak, setelah Ananda menyimak video puisi tersebut,
tentunya Ananda mengetahui isi puisi tersebut. Misalnya temanya apa,
rima nya apa, bagaimana amanatnya dan lain-lain. Nah, sekarang silakan
tulis 3 pertanyaan terkait puisi tersebut dengan menggunakan kata tanya
ADIK SIMBA atau 5W 1H. Silakan tulis pertanyaanmu di Wonder Wall
berikut ini!
Wonder Wall
1)...................................
2)...................................
3)...................................
Rangkuman
Anak-anak tahukah kalian, sama seperti buku cerita, kita juga bisa
mendapatkan pelajaran tertentu dari membaca puisi. Puisi dapat memberi
pesan moral yang ingin disampaikan oleh penulis kepada pembacanya,
baik itu pesan mengenai kehidupan, kesuksesan, moral dan lain-lainnya.
Agar ananda dapat memahami lebih lanjut tentang Ciri dan Unsur puisi,
yuk kita belajar dari rangkuman materi berikut ini!
154
[email protected]
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
Ciri dan Unsur Puisi
A. Pengertian Puisi
Puisi: karya sastra yang terikat pada rima dan irama yang disusun dalam
bentuk baris dan bait untuk menggambarkan perasaan pengarangnya.
B. Ciri-ciri Puisi:
1. Ditulis dalam bentuk baris berjajar ke bawah secara berkelompok.
2. Kelompok baris tersusun dalam bait. 3. Terdapat pola bunyi (Rima)
Rima merupakan penataan unsur bunyi yang ada dalam kata. Penataan ini
berupa mengulangan bunyi yang sama pada satuan baris atau baris-baris
berikutnya dalam bait.
4. Terdapat irama (ritme)
Irama sangat jelas terlihat saat puisi dibacakan. Intonasi, penekanan kata,
tempo (cepat lambat pengucapan), dan penataan rima memunculkan irama
puisi.
5. Terdapat pilihan kata (diksi) Kekuatan utama ekspresi puisi terdapat pada
pilihan kata atau diksi. Kata-kata yang dipilih penyair berfungsi untuk
menyampaikan maksud atau makna puisi. Diksi yang digunakan dalam
puisi biasanya bersifat kias, padat, dan indah. Kata yang dipilih dapat
berupa kata objektif atau emotif, ada juga kata yang memiliki makna
simbolik.
Suatu kata mewakil pengertian tertentu, misalnya perahu retak, bulan biru,
dan lain- lain.
6. Penggunaan majas (gaya bahasa, perumpamaan) sangat dominan.
7. Latar, alur, dan tokoh tidak begitu ditonjolkan.
155
[email protected]
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
C. Unsur-Unsur Puisi:
1. Kata: unsur utama dalam penyusunan puisi, menentukan kesatuan
dan keindahan makna puisi secara keseluruhan.
2. Larik atau baris: paduan kata-kata yang dituliskan dalam kalimat
berbentuk baris.
3. Kalimat dalam puisi tidak menggunakan aturan baku karena bisa
berupa satu kata,frase, atau kalimat lengkap. 4. Bait kumpulan larik
yang tersusun harmonis, mengandung makna puisi.
5. Rima: bunyi yang ditimbulkan oleh huruf atau kata untuk
memperindah puisi,
umumnya berada di suku kata akhir setiap larik. Rima bisa berupa
pengulangan bunyi (sajak a-a-a-a atau a-b-a-b) atau bunyi bebas tanpa
pola.
6. Irama: pergantian tinggi rendah, panjang pendek, dan keras lembut
bunyi bacaan puisi.
7. Makna/lsi: informasi utama yang disampaikan dalam puisi.
8. Amanat : pesan yang disampaikan oleh penulis puisi kepada pembaca,
tersirat di balik kata-kata dan berada di balik tema yang diungkapkan.
D. Jenis-jenis Puisi:
1. Puisi Lama: puisi yang masih terikat oleh aturan rima dengan pola
tertentu, pengaturan jumlah larik dalam setiap bait dan jumlah kata
dalam setiap larik, serta musikalitas puisi.
a. Pantun (4 larik, 2 larik pertama berupa sampiran, 2 larik terakhir
berupa isi, rima a-b-a-b)
b. Gurindam (2 larik, larik pertama berupa sampiran, larik terakhir
berupa isi, rima a-a-a-a)
2. Puisi Baru: tidak terikat dengan pola rima tertentu, jumlah baris,
jumlah kata, maupun jumlah bait. Tetap mengandung irama, rima,
156musikalitas, makna, dan amanat
[email protected]
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
Ayo Berlatih
Menyajikan Keterkaitan Ciri-Ciri Puisi dengan Akhir Baris Pada Puisi
Dalam Bentuk Peta Konsep Sederhana
A. Amati dan bacalah Puisi berikut ini secara berulang-ulang!
"Dokter Hewan"
Kaulah Penyelamat binatang
Kaulah penyelamat di kandang
Kaulah malaikat yang ikhlas menolong
Dengan tanganmu kau obati
Dengan tanganmu kau kasihi
Kau berjuang demi keselamatan hayati
Terima aksih dokterku
Betapa hebatnya dirimu Dengan kerendahan hati memujimu
157
[email protected]
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
Kegiatanku
a. Bentuklah kelompok yang terdiri dari 4 anggota kelompok! Buatlah
Pertanyaan berdasarkan puisi tersebut dengan mengaitkan pada unsur-
unsur dan ciri-ciri puisi di dalamnya!
b. Masing-masing anak dalam satu kelompok membuat 2 pertanyaan.
c. Carilah jawaban dari pertanyaanmu dari berbagai sumber, bisa melalui
intemet, buku,majalah, atau bisa berdiskusi bersama teman, atau
keluarga.
d. Tukarkan hasil pertanyaanmu dengan teman dalam satu kelompok
untuk d idiskusikan!
e. Simpulkan hasil jawaban tentang ciri-ciri dan unsur puisi dari apa yang
telah di diskusikan dalam bentuk peta konsep secara terperinci.
PETA KONSEP CIRI-CIRI PUISI
Ciri-Ciri
Puisi
158
[email protected]
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
Aktivitas 03
Menjelaskan Makna Setiap
Diksi Dalam Puisi
159
[email protected]
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
Bahasa dan Makna Puisi
A. Bahasa Puisi
a. Bahasa puisi mengandung makna tersembunyi dan cenderung imajinatif sendiri.
b. Bahasanya singkat, padat, dan bermakna
c. Menggunakan gaya bahasa (majas)
d. Memiliki rima (persamaan bunyi) yang menambah keindahan, memberikan efek
musikal, dan memberi kesan sehingga puisi mudah diingat.
e. Menggunakan pilihan kata (diksi) yang tepat, sesuai dengan tema yang
disampaikan, agar mudah diingat, indah didengar/dibaca, dan menciptakan kekaguman
f. Tidak selamanya menggunakan kata kiasan, ada kalanya menggunakan
kata bermakna lugas. Semua bergantung pada tema puisi yang dibuat
B. Makna Puisi:
Makna puisi adalah arti atau maksud atau isi yang terkandung dalam puisi
yang dapat ditangkap oleh pembaca sesuai tingkat pengalaman dan
pengetahuannya.
C. Jenis-Jenis Makna Puisi
a. Makna lugas: makna sebenarnya, disampaikan secara jelas
b. Makna kias: makna yang melambangkan sesuatu, ditujukan untuk membangun
imajinasi
D. Menjelaskan Makna yang Terkandung dalam puisi
Menjelaskan makna yang terkandung dalam puisi adalah menjelaskan
maksud atau arti yang terkandung dalam puisi
Ada hal-hal yang harus diperhatikan dalam memaknai puisi antara lain:
a. Membaca puisi dengan seksama
b. Membaca setiap baris dalam bait-bait dengan cermat
c. Mencatat hal-hal pokok yang disampaikan.
d. Menyusun catatan etrsebut dalam tulisan dengan menggunakan bahasa sendiri.
250
[email protected]
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
Aktivitas 04
Menulis Puisi
251
[email protected]
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
LANGKAH-LANGKAH MENULIS PUISI
1. Tentukan Tema dan Judul
Pertama, pilihlah satu tema yang kita inginkan sebagai acuan dalam membuat puisi agar puisi
kita lebih menarik. Tema puisi ada banyak sekali. Jadi, sebisa mungkin pilihlah tema yang benar-
benar menarik. Misalnya tema cita-cita, tema pahlawan, persahabatan, dan lain-lain.
2. Menentukan Judul
Setelah menentukan tema, langkah selanjutnya adalah menentukan judul yang berpacu pada
tema. Misalnya saja kita menentukan temanya, yaitu cita-cita, maka judul yang kita buat
"Hebatnya Cita- Citaku"
3. Menentukan Kata Kunci
Setelah menentukan tema, langkah-langkah menulis puisi selanjutnya adalah menentukan kata
kunci dan kemudian mengembangkan kata tersebut. Jika Ananda telah menemukan tema,
misalnya tadi cita-cita, maka selanjutnya adalah menemukan kata kunci yang berkaitan dengan
tema tersebut. Apabila sudah dirasa cukup untuk memulai membuat puisi, maka Ananda tinggal
mengembangkannya dalam sebuah kalimat atau larik puisi. Misalnya satu kata kunci digunakan
untuk satu larik. Atau bisa saja, satu kata kunci kemudian dikembangkan menjadi satu bait.
4. Menentukan diksi atau pilihan kata
Diksi atau pilihan kata menjadi keunikan sebuah puisi, jika gaya menulismu bagus, maka tulislah
puisi dengan pilihan kata yang sederhana atau sebaliknya.
5. Menggunakan Gaya Bahasa
Langkah menulis puisi selanjutnya adalah dengan menggunakan gaya bahasa. Salah satunya
adalah dengan majas misalnya majas perbandingan atau majas metafora misalnya.
6. Menentukan Rima
Rima berguna untuk pembacaan puisi yang lebih tertata. Pembuatan rima juga mengembangkan
sisi kreativitasmu untuk mencari kata-kata lain agar dapat memenuhi lantunan di kata
sebelumnya.
7. Kembangkan Puisi Seindah Mungkin
Selanjutnya adalah mengembangkan semua langkah di atas menjadi puisi yang indah. Susun
kata- kata, larik-larik puisi menjadi bait-bait, Kembangkanlah menjadi satu puisi yang utuh dan
bermakna. Kamu harus ingat bahwa puisi bukanlah sebuah artikel. Tulisan yang kamu buat untuk
puisi harus ringkas, padat, sekaligus indah. Pilihlah kata yang sesuai yang mewakili unsur
keindahan sekaligus makna yang padat.
Ingatlah tiga hal yang berkaitan dengan kata dan larik dalam menulis puisi, yaitu:
Kata adalah satuan rangkaian bunyi yang ritmis atau indah, atau yang merdu 252
Makna kata bisa menimbulkan banyak tafsir
Mengandung imajinasi mendalam tentang hal yang dibicarakan.
[email protected]
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
Aktivitas 05
Mendeklamasikan
Puisi
253
[email protected]
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
Mendeklamasikan Puisi
A. Pengertian Deklamasi Puisi
Deklamasi puisi adalah membaca puisi tanpa membawa teks dengan
diiringi lagu, dikuatkan dengan ekspresi dan gerak tubuh yang sesuai
Aktivitas 05denganmaknapuisitersebut.pengiring
B. Hal yang Perlu Diperhatikan dalam Mendeklamasikan Puisi:
1. Ekspresi Wajah
Ekspresi wajah adalah penghayatan isi puisi yang digambarkan
melalui raut wajah untuk menunjukkan perasaan.
2. Lafal
Lafal merupakan penyebutan atau pengejaan kata-kata harus jelas
agar mudah dipahami.
3. Intonasi
Intonasi adalah tinggi rendahnya nada baca untuk memberi
penekanan pada kata tertentu.
4. Irama
Irama merupakan panjang pendek, keras lembut, kuat lemahnya
suara.
5. Gerak Tubuh
Gerak tubuh adalah penggambaran perasaan yang terkandung dalam
puisi melalui gerak tubuh, melengkapi ekspresi wajah.
C. Langkah-langkah Mendeklamasikan Puisi:
1. Pahami isi puisi
2. Tentukan nuansa pembacaan puisi, apakah gembira atau sedih
3. Berlatih mengucapkan kata-kata sulit yang terdapat dalam puisi
4. Berlatih dengan mengombinasikan puisi, ekspresi, gerak
254tubuh, dan lagu pengiring.
[email protected]
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
Aktivitas 06
Refleksi & Evaluasi
255
[email protected]
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
Refleksi
Setelah mempelajari materi di atas, sudahkah kalian
menampilkan sikap berikut:
Aktivitas 051. Mampu dan berani mengidentifikasi isi dan amanat dalam puisi.
2. Mampu dan berani membuat puisi.
3. Mampu dan berani membacakan puisi dengan percaya diri.
256
[email protected]
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
Evaluasi
1. Cermati potongan bait puisi berikut ini! 05
Cita-Citaku
Sembilan bulan lamanya
Aku tumbuh dalam rahim Bunda
AktivitasSetelah lahir ke dunia
Aku dibesarkan dengan penuh cinta
Menurut Ananda, apa maksud dari larik-larik dalam puisi tersebut!
Berilah tanda (x) pada salah satu pilihan jawaban!
A. Ibu mengandungku selama 9 bulan lamanya
B. Ibu memberikan cinta kepadaku selama 9 bulan
C. Ibu mengandungku selama 9 bulan dan membesarkanku dengan penuh
cinta
D. Ibu membesarkanku dengan penuh cinta untuk meraih cita-cita
Perhatikan puisi di bawah ini untuk mengisi soal nomor 2 – 5!
Cita-Citaku
Aku punya sebuah harapan besar
Aku ingin menjadi seorang guru
Kini aku tekun dalam belajar
Aku ingin wujudkan cita-citaku
Menjadi guru itu mulia 257
Mengajar dan mendidik para siswa
Aku akan semangat meraih cita-citaku [email protected]
Belajar dengan giat sepanjang waktu
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
2. Judul puisi di atas adalah ….
a. Guruku
b. Cita-citaku
c. Semangat
d. Giat belajar
Aktivitas 053.Puisidiatasterdiridari….bait
a. 8
b. 2
c. 4
d. 10
4.Pada di atas menceritakan tentang ….
a. Semangat terus belajar
b. Suka duka guru
c. Manfaat menjadi seorang guru
d. Cita-cita menjadi seorang guru
5. Rima pada bait pertama puisi di atas adalah ….
a. r – u – r – u
b. ar – ru – ar – ku
c. a – b – a –b
d. sar – ru – jar – ku
6. HIkmah yang dapat dipetik atau diambil untuk dijadikan pelajaran dalam
puisi disebut ....
a. tema
b. diksi
c. amanat 258
d. latar belakang
[email protected]
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
7. Hal pertama yang ditentukan sebelum menulis puisi
adalah ....
a. amanat
b. bait
c. tema
d.rima Aktivitas 05
8. Puisi ditulis dalam bentuk ....
a. Bait
b. Paragraf
c. Prosa
d. Alinea
9. Perhatikan puisi berikut ini!
Anganku melayang ke masa depan
Aku ingin menjadi seorang guru
Guru adalah pejuang ilmu di garis depan
Guru tanpa pamrih berbagi ilmu
Jumlah baris pada puisi di atas adalah ....
a. Satu baris
b. Dua baris
c. Tiga baris
d. Empat baris
10. Bunyi vokal akhir pada baris-baris puisi disebut… 259
a. Bait
b. Rima [email protected]
c. Baris
d. Irama
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
Ayo Mencoba
Buatlah sebuah puisi kemudian bacakan di depan kelas serta
identifikasikan isi dan amanatnya!
.......................................... 350
..........................................
..........................................
..........................................
..........................................
..........................................
..........................................
..........................................
..........................................
..........................................
[email protected]
Modul Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 Tema 6
Tentang
penulis
VINA MAYADINA,yang akrab dipanggil Maya. Dara Jepara
yang lahir pada 11 September 2002 adalah seorang mahasiswi
semester 3 Progam Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Universitas Islam
Nahdlotul Ulama Jepara. Penulis ini merupakan perempuan
yang sangat menyukai aksara,berbagai macam karya sastra
yang ia tulis adalah puisi,cerpen,bahkan novel. Ia
mengatakan,bahwa ia sangat menyukai kesastraan sejak
dini,yakni sejak iamasih duduk di bangku MI. Minatnya
dalam kesastraan membuat ia menyibukkan dirinya dengan
menulis. Selain itu,penulis juga seorang perempuan yang
aktfif organisasi serta kegiatan-kegiatan lainnya yang menurutnya bermanfaat. Tidak
hanya menulis,ia juga sering mengikuti lomba membaca puisi. Dari quotes Neng Hilma Anis
(beliau adalah seorang penulis perempuan yang sangat hebat,buku-bukunya juga sudah
populer,beliau juga inspirasi kaum perempuan islam di Indonesia). Yaitu “BELAJARLAH
MENULIS NAK. BIAR KELAK KALAU KAU PATAH HATI,KAU BUKAN MENANGIS,TAPI
MENULIS”. Quotes itu yang selalu tertanam dalam diri penulis untuk meningkatkan
kemampuan menulis bagi dirinya sendiri. Dengan ketekunan dan motivasi yang tinggi, kali
ini penulis dapat menyelesaikan tugas membuat modul yang berjudul “MODUL
PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA PUISI KELAS 4 TEMA 6”. Dengan harapan modul ini
dapat membantu peserta didik ataupun guru sekolah dasar mampu memahami dan
mengidentifaksi materi puisi untuk meningkatkan keterampilan
membaca,menulis,melafalkan puisi anak sekolah dasar dengan baik dan benar. Semoga
modul ini dapat bermanfaat bagi kita semua. Amin Yarobbal Alamin….
352
[email protected]