The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.
Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by prasbayu39, 2021-07-15 05:15:19

PLBJ Kelas 5 SD Bab 6

Bab 6 Permainan Bentengan

BAB 6

Permainan Bentengan

Perhatikanlah gambar pada halaman ini. Apakah yang

sedang dilakukan anak-anak pada gambar tersebut? Untuk

apa kedua tiang tersebut?
Anak-anak tersebut sedang memainkan permainan

tradisional Betawi. Permainan tersebut dilakukan di halaman

luas atau di tanah lapang. Permainan tersebut dimainkan

secara berkelompok. Permainan tersebut memerlukan

ketangkasan dan kecerdikan. Mari kita pelajari permainan ini

dan bagaimana cara memainkannya.

IndikatorPembelajaran

Setelah mempelajari bab ini, kamu dapat:

1. Menjelaskan aturan permainan Bentengan.

2. Melakukan permainan Bentengan secara
berkelompok.

3 Menyebutkan nilai-nilai luhur yang terdapat

permainan Bentengan.

umberc

PetaKonsep

Permainan Bentengan

Mengenal Permainan Aturan Permainan Nilai-Nilai Luhur

Bentengan Bentengan Permainan Bentengan

Mengenal Permainan Bentengan

Ada berbagai permainan tradisional yang menyenangkan di Jakarta.

Salah satu permainan tradisional itu adalah bentengan. Permainan ini

punya banyak nama di berbagai daerah di Indonesia. Misalnya, rerebonan

pris-prisan, atau bebentengan di Jawa Barat, bentengan di Yogyakarta, dan
raton di Kulonprogo.

Bentengan berasal dari kata benteng. Menurut Kamus Besar Bahasa
indonesia, benteng berarti tempat berlindung atau bertahan dari serangan
musuh. Permainan ini memang seru karena melibatkan serangan dan

pertahanan. Setiap kelompok memiliki benteng yang harus dijaga dan
dipertahankan. Benteng tersebut jangan sampai lepas atau direbut lawan

Jika bentengnya direbut lawan, berarti kelompoknya kalah. Sebaliknya,

kelompok yang berhasil merebut benteng lawan, merekalah pemenangnya

Permainan ini ada hubungannya dengan kehidupan bangsa Indonesia
zaman dulu. Pada masa penjajahan Belanda, Belanda membangun
benteng-benteng untuk mempertahankan kekuasaannya. Bangsa Indonesia
menyerang benteng tersebut untuk merebut benteng. Jika benteng dapat
dikuasai, bangsa Indonesia dapat mengusir penjajah Belanda. Sementara

itu, penjajah Belanda tak mau kalah dan mempertahankan bentengnya

Pada zaman sekarang, hal tersebut diterapkan dalam bentuk permainan

bentengan. Setiap kelompok berusaha menyerang dan merebut benteng

lawan dengan cara menyentuh benda yang dijadikan benteng oleh lawan

Ketika menyentuh benteng lawan, pemain berteriak kata "benteng"

40 Pendidikan Lingkungan dan Budaya jakarta

SD/MI Kelas V

Bentengan merupakan permainan yang dimainkan secara berkelompok.

Ada dua kelompok dalam permainan tersebut. Satu kelompok terdiri atas

empat orang atau lebih. Jumlah dari kedua kelompok harus seimbang. Setiap

kelompok memiliki benteng sendiri. Setiap kelompok memilih suatu tempat

sebagai benteng atau markas. Benteng tersebut dapat menggunakan benda

di sekitar, misalnya tiang, pilar, pohon, dinding, atau batu. Setiap kelompok

berusaha untuk mengalahkan dan merebut benteng lawan.
Permainan bentengan dapat dimainkan oleh anak laki-laki dan

perempuan. Permainan ini dilakukan di tempat terbuka atau tanahlapang

Hal ini karena permainan bentengan membutuhkan tempat yang luas untuk

berkejar-kejaran.

(B) Aturan Permainan Bentengan

Aturan permainan bentengan cukup mudah. Ada kelompok yang

menyerang dan bertahan. Oleh karena itu, diperlukan strategi dan kecerdikan

untuk bisa memancing lawan keluar dari bentengnya. Berikut aturan

permainan bentengan.

1. Bagilah pemain menjadi dua kelompok. Setiap kelompok harus

mempunyai jumlah anggota yang sama. Setiap kelompok terdiri atas

empat orang atau lebih.
2. Setiap kelompok berunding untuk menentukan benda yang akan dijadikan

bentengnya. Misalnya, pohon, tiang, pilar tembok, atau benda lainnya

yang disepakati.

3 Perwakilan dari masing-masing kelompok melakukan suten. Kelompok
yang menang suten dapat menyerang terlebih dahulu. Kelompok

yang kalah suten harus menjaga
bentengnya agar tidak dipegang

atau direbut oleh kelompok
lawan.

4 Setiap kelompok berusaha

menangkap anggota tim lawan

satu per satu yang berusaha
merebut bentengnya. Permainan

dimulai dengan satu anggota tim Gambar 6.1 Untuk menentukan kelompok mana yang

penyerang keluar dari bentengnya menjadi mernyerang lebih dahulu, dilakukan suten.

41

Bab 6 Permainan Bentengan

untuk memancing anggota tim lawan keluar dari bentengnya. Pemaaiinn

bertahan berusaha menangkap pemain lawan yang menyerang dengan

cara mengejar dan menyentuhnya.

5 Anggota tim penyerang yang berhasil disentuh akan ditawan di bentena

lawan. Jika banyak musuh yang ditawan, akan semakin mudah untuk
merebut benteng lawan. Sementara itu, anggota kelompoknya harug
membebaskannya dengan cara menyentuh tangannya. Anggota kelompok
yang membebaskan tersebut juga tidak boleh tersentuh oleh lawan. la

harus segera kembali ke bentengnya.

6 Setiap kelompok tidak boleh meninggalkan bentengnya dalam keadaan
kosong. Hal itu dapat membuat lawan mudah untuk merebut bentengnya.

7. Permainan dianggap selesai apabila anggota tim dapat merebut benteng
lawan. Caranya dengan menyentuh benteng lawan.

(CNilai-Nilai Luhur Permainan Bentengan

Bermain bersama teman di halaman atau tanah lapang sangat

menyenangkan. Bermain bentengan juga dapat membuat tubuh sehat karena

bergerak dan berkeringat. Selain itu, permainan ini juga dapat membentuk

karakter karena mempunyai nilai-nilai luhur sebagai berikut.

1. Kerja sama
Permainan bentengan melatih kerja sama antarkelompok untuk

mempertahankan bentengnya dari lawan. Kerja sama menentukan

keberhasilan kelompok dalam mempertahankan kelompoknya agar tidak

ditawan oleh kelompok lawan. Kerja sama juga dapat menguatkan setiap
anggota kelompok.

2. Sosialisasi
Bermain bentengan mengharuskan kita untuk berinteraksi dengan tema

teman.Semakin sering kita berinteraksi dengan teman-teman akan melatin

kita bersosialisasi dengan lingkungan baru.

3. Kecepatan berpikir

Dalam permainan ini, kita dilatih untuk memikirkan cara untuk menang
maupun mempertahankan dirĂ­. Misalnya, kita harus berpikir dengan cepal
untuk menyelematkan teman yang ditawan dan mempertahankan benteng

Dengan demikian, kita dilatih untuk berpikir beberapa hal secara berssaammaa@ann

Pendidikan Lingaungan dan Budaya Jakarta

42 SD/MI KelasV

Kegiatan Keterampilan Kinerja Praktik

Bermain Permainan Bentengan

Bentuklah kelompok yang terdiri atas 4-8 anak. Selanjutnya,

praktikkanlah permainan bentengan di lapangan. Bermainlah

secara kompak dan sportif. Berhati-hatilah ketika melakukan

kejar-kejaran. Bermainlah secara bergantian.

Catatan guru:

Peserta didik memiliki sikap disiplin jika ia dapat mematuhi aturan permainan,

sikap jujur jika ia dapat bermain secara sportif dan tidak curang, serta sikapP

peduli jika ia dapat melakukan kerja sama dengan anggota kelompoknya.

Melalui kegiatan ini dapat dinilai keterampilan kinerja praktik yang meliputi aspekK

kekompakan dan kerja sama.

PekertiTeladan

Bermain bersama teman lebih menyenangan daripada bermain
sendiri dengan ponsel. Bermain bersama teman melatih kita untuk

berinteraksi dengan lingkungan. Bermain bersama teman juga
melatih untuk berdiskusi dan menentukan keputusan. Selain itu,

bermain di luar ruangan membuat tubuh lebih sehat karena tubuh
kita dilatih untuk bergerak.

Rangkuman

1 Bentengan berasal dari kata "benteng'.yang artinya tempat berlindung

dari serangan musuh.

2 Permainan bentengan boleh dimainkan oleh laki-laki dan perempuan
di tempat yang luas di luar ruangan, seperti tanah lapang.

3 Bentengan dimainkan oleh dua kelompok, ada kelompok penyerang

dan kelompok bertahan.

4 Setiap kelompok harus mempertahkankan bentengnya agar tidak
direbut lawan.

5. Permainan dimulai dengan satu anggota tim penyerang keluar

benteng.

6 Anggota tim lawan dapat ditangkap dengan cara disentuh.

7 Permainan dianggap selesai apabila ada anggota tim yang dapat

menyentuh benteng lawannya.

8 Nilai luhur permainan bentengan, antara lain kerja sama, sosialisasi,

dan kecepatan berpikir.

Bab 6 Permainan Bentengan 43

Uji Kemampuan

Berilah tanda silang (*) pada huruf a, b, C, atau d di depan jawaban
A.

yang paling tepat!

1. Permainan bentengan dilakukan di C. tanah lapang

a. ponsel

b. kolam renang d. dalam ruangan

2. Anggota tim yang menang suten keluar dari bentengnya untuk
C. melarikan diri
a. melawan

b. menyerang d. menyerahkan diri

3. Anggota kelompok yang ditawan lawan dapat dibebaskan dengan cara

a. merusak benteng lawan C. menyentuh benteng lawan

b. masuk ke benteng lawan d. menyentuh tubuh temannya

Kelompok yang menang adalah kelompok yang

a. Jumlah pemainnya paling banyak

b. bertahan sampai akhir
C. menyentuh benteng lawan

d. menangkap anggota lawan

55. Permainan bentengan melatih kita untuk... .

a. kerja keras C. menjatuhkan lawan

b. kerja sama d. membuat lawan takut

B Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang benar!
1. Permainan bentengan berasal dari daerah .

2. Untuk memulai permainan bentengan, perwakilan kelompok melakukar

Jumlah minimal pemain bentengan dari setiap regu adalah

A4. Benda yang dapat digunakan sebagai benteng adalah. .

5. Nilai luhur permainan bentengan antara lain .

Kerjakan soal-soal di bawah ini dengan benar!

Apa saja aturan permainan bentengan?

2. Tulislah dua manfaat dari bermain bentengan!

3 Mengapa kita harus bekerja sama saat bermain bentengan?

4. Bagaimana cara membebaskan anggota kelompok yang ditawan

5. Kapan permainan bentengan dinyatakan selesai?

Pendidikan Lingkungan dan Budaya Jakarta

44 SD/MI Kelas v


Click to View FlipBook Version