BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Salah satu pokok bahasan dalam pembelajaran Bahasa Indonesia adalah menulis, di semua
jenjang pendidikan menulis adalah pembelajaran yang diajarkan. Di jenjang pendidikan terdini seperti
Taman Kanak-kanak dan Sekolah Dasar kemudian meningkat ke SMP, SMA, dan Perguruan Tinggi
pembelajaran seputar penulisan tetap diajarkan. Mulai dari dasar-dasar menulis sampai dengan macam-
macam bentuk penulisan karna menulis dapat menjadi sumber informasi selain suara, selain memberikan
informasi menulis juga dapat dijadikan sebagai wadah untuk menyampaikan gagasan, menceritakan suatu
pengalaman dengan tujuan memberikan informasi kepada orang lain.
Selain diajarkan untuk menulis untuk menyempurnakan tulisannya, para siswa juga diajarkan
untuk membaca tulisan atau informasi, dengan tujuan dapat memahami,menalar, menganalisis, dan
menyimpulkan informasi yang dibaca.
Keterampilan menulis sangat penting bagi siswa karena memudahkan siswa berfikir secara kritis,
melalui tulisan siswa dapat menjelaskan ide atau gagasan mereka menjadi informasi. Sebagai salah satu
keterampilan yang harus dimiliki dalam berbahasa, menulis memiliki fungsi dan karakteristik tersendiri.
Kompetensi Dasar tahun 2013 mata pelajaran Bahasa Indonesia untuk siswa SMP adalah memahami teks
laporan hasil observasi, tanggapan deskriptif, eksposisi, eksplanasi dan cerita pendek baik tulisan maupun
lisan. Berdasarkan kompetensi dasar tersebut, salah satu keterampilan Bahasa yang harus dikuasai oleh
siswa adalah keterampilan menulis.
B. Kompetensi Dasar
1. Menelaah struktur, kebahasaan, dan isi teks laporan hasil observasi yang berupa buku pengetahuan
yang dibaca atau diperdengarkan.
2. Menyajikan rangkuman teks laporan hasil observasi yang berupa buku pengetahuan secara lisan dan
tulis dengan memperhatikan kaidah kebahasaan atau aspek lisan.
C. Tujuan Pembelajaran
1. Siswa diharapkan dapat memahami struktur teks laporan hasil observasi setelah membacanya.
2. Siswa dapat mengerti unsur dan tujuan dari teks laporan hasil observasi.
3. Siswa diharapkan dapat menganalisis dan menyimpulkan serta memberi gagasan tentang teks laporan
hasil observasi yang disajikan.
D. Petunjuk Penggunaan Modul
Berikut beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam penggunaan modul ini :
1. Peserta didik akan diberi contoh teks laporan hasil observasi. Contoh dapat diambil dari modul ini
maupun dari sumber lain.
2. Setelah mendapatkan contoh teks laporan hasil observasi, peserta dapat menelaah strukturnya.
3. Peserta didik menganalisis contoh teks laporan hasil observasi yang diberikan dan menyimpulkan.
BAB II MATERI TEKS LAPORAN
HASIL OBSERVASI
A. Pengertian Teks Laporan Hasil Observasi
Teks laporan hasil observasi adalah teks yang berisi penjabaran umum atau melaporkan sesuatu
berupa hasil dari pengamatan (observasi). Teks laporan observasi juga disebut teks klasifikasi karena
memuat klasifikasi mengenai jenis-jenis sesuatu berdasarkan kriteria tertentu.
Teks laporan observasi adalah teks yang berfungsi untuk memberikan informasi tentang suatu objek atau
situasi, setelah diadakannya investigasi atau penelitian secara sistematis. Nah, laporan hasil observasi
dapat berupa hasil riset secara mendalam tentang suatu benda, tumbuhan, hewan, konsep atau ekosistem
tertentu. Teks laporan hasil observasi biasanya berisi tentang fakta-fakta yang dapat dibuktikan secara
ilmiah. Tujuannya adalah untuk mendapatkan informasi dan penjelasan rinci mengenai suatu hal dari
sudut pandang keilmuan kepada pembaca.
Menggambarkan ciri, bentuk, atau sifat umum seperti benda, hewan, manusia, tumbuh-tumbuhan, atau
peristiwa yang terjadi di alam semesta kita. Teks hasil observasi bersifat faktual atau berdasarkan fakta
yang ada.
Terdapat beberapa kelompok kata yang biasanya digunakan dalam penulisan teks laporan hasil observasi,
yang pertama adalah verba, yang keduan adalah nomina, dan yang ketiga adalah adjektiva.
B. Ciri-ciri Teks Laporan Hasil Observasi
Teks laporan hasil observasi mempunyai ciri-ciri sebagai berikut :
1. Bersifat objektif, global, universal.
2. Objek yang akan dibicarakan/dibahas adalah objek tunggal.
3. Ditulis secara lengkap dan sempurna.
4. Ditulis berdasarkan fakta sesuai dengan pengamatan yang telah dilakukan.
5. Informasi teks merupakan hasil penelitian terkini yang sudah terbukti kebenarannya.
6. Tidak mengandung prasangka/dugaan/pemihakan yang menyimpang atau tidak tepat.
7. Saling berkaitan dengan hubungan berjenjang antara kelas dan subkelas yang terdapat di dalamnya.
C. Struktur Teks Laporan Hasil Observasi
Terdapat 3 struktur utama yang membangun teks LHO, yaitu :
1. Pernyataan umum berisi definisi atau keterangan umum tentang subjek yang dilaporkan. Pernyataan
umum berisi informasi umum (nama latin, asal usul, kelas, informasi tambahan tentang hal yang
dilaporkan).
2. Deskripsi bagian berisi perincian hal-hal yang dilaporkan. Kalau binatang mencakup ciri fisik, habitat,
makanan, perilaku. Kalau tumbuhan berupa perincian ciri fisik bunga, akar, buah atau perincian bagian
yang lain. Perincian manfaat dan nutrisi juga dipaparkan pada bagian ini. Kalau yang dilaporkan berupa
objek, deskripsi bagian berisi klasifikasi objek dari berbagai segi dan deskripsi manfaat suatu objek, sifat-
sifat khusus objek.
3. Simpulan berisi ringkasan umum hal yang dilaporkan.
D. Fungsi Teks Laporan Hasil Observasi
Teks laporan hasil observasi berfungsi untuk :
1. Melaporkan tanggung jawab sebuah tugas dan kegiatan pengamatan.
2. Menjelaskan dasar penyusunan kebijaksanaan, keputusan dan/atau pemecahan masalah dalam
pengamatan.
3. Sarana untuk pendokumentasian.
4. Sebagai sumber informasi terpercaya.
E. Jenis Teks Laporan Hasil Observasi
Terdapat dua jenis, dibedakan dari objek yang diobservasi dengan tujuan pelaksanaan observasi :
Berdasarkan objek yang diobservasi :
1. Observasi mengenai kondisi sosial, ekonomi, politik
2. Observasi mengenai kondisi lingkungan dan ekosistem
3. Observasi mengenai keadaan yang sedang terjadi (acara HUT
RI)Dan sebagainya.
Berdasarkan tujuan :
1. Teks observasi eksposisi.
2. Teks observasi identifikasi.
3. Teks observasi
klasifikasi.Dan sebagainya.
F. Langkah-langkah Penyusunan Teks Laporan Hasil Observasi
1. Membuat judul laporan sesuai dengan pengamatan yang telah dilakukan.
2. Membuat kerangka teks yang condong ke pembuatan gagasan utama sesuai dengan hasil
pengamatan.
3. Menyusun teks berdasarkan gagasan utama yang telah dibuat, diawali dengan paragraf pernyataan
umum lalu ke bagian isi. Setelah membuat klasifikasi secara umum, langkah berikutnya yaitu
menjabarkan klasifikasi tersebut berdasarkan hasil pengamatan
4. Meneliti kembali hasil penulisan teks, jika ada kalimat janggal atau salah penulisan, segera perbaiki
kembali.
G. Contoh Teks Laporan Hasil Observasi
1. Contoh teks laporan hasil observasi tentang kelapa
Definisi Umum Pohon kelapa (Cocos nucifera) atau disebut juga pohon nyiur merupakan
tumbuhan palem yang berbatang tinggi, tingginya bisa mencapai 3 meter. Buahnya tertutup sabut dan
tempurung keras, dalamnya terdapat daging yang mengandung santan dan air.
Kelapa adalah sebutan dari nama buah yang yang dihasilkan tumbuhan inin.Kelapa menjadi tumbuhan
serba guna karena dimanfaatkan semua bagiannya oleh manusia, karena banyak manfaatnya maka tunas
kelapa dijadikan sebagai lambang pramuka di Indonesia. Tumbuhan ini diperkirakan berasal dari pesisir
Samudera Hindia di sisi Asia, namun sekarang sudah menyebar luas di seluruh pantai tropika dunia.
Definisi Bagian Bagian-bagian dari tumbuhan ini adalah buah kelapa, batang, pelepah dan akar. Buah
kelapa terdiri dari kulit luar, sabut, tempurung, kulit daging, daging buah, air kelapa dan lembaga. Pohon
kelapa atau pohon nyiur banyak terdapat di bagian tepi pantai.
Definisi Manfaat Berdasarkan penelitian yang ada, kelapa diyakini bermanfaat untuk menyembuhkan
penyakit seperti TBC, luka bernanah, wasir, disentri, dan kolera. Selain itu, buah kelapa bagus untuk
mengobati keracunan, karena buah ini dapat menetralkan racun didalam tubuh kita dan dapat dijadikan
sebagai makanan atau minuman.
Definisi Penutup Para dokter gigi juga meyakini bahwa kelapa bisa mencegah gigi berlubang.
Sedangkan, batang pohonnya sangat bermanfaat untuk pembuatan janur, pembungkus ketupat dan masih
banyak lagi.
2. Contoh teks laporan hasil observasi tentang rumput
Pernyataan Umum Rumput adalah tumbuhan monokotil yang mempunyai daun berbentuk sempit
meruncing yang tumbuh dari dasar batang, rumput berasal dari keluarga poacae.Daun rumput yang biasa
ada di pekarangan rumah kita panjangnya antara 5 – 10 cm dan tumbuhnya tidak beraturan dan sulit di
kontrol pertumbuhannya.Beberapa contoh rumput yang biasa ditanam di Indonesia antara lain rumput
manila, rumput teki, rumput kucai, rumput jepang, rumput gajah mini, rumput peking, dan rumput ilalang.
Anggota atau Aspek yang dilapokan Rumput seringkali ditanam sebagai tanaman hias, tanaman obat,
dan pakan ternak. Di Indonesia rumput banyak digunakan sebagai pakan untuk hewan ternak seperti sapi,
kambing, dan kerbau.
Rumput juga bisa ditanam untuk membuat lanskap taman dan berfungsi sebagai karpet taman, warna
daunnya yang hijau bisa menarik perhatian dan dapat menyejukkan mata orang yang melihat.
Rumput yang tumbuh di tanah yang lapang pertumbuhannya dibiarkan liar karena bisa dimanfaatkan
peternak untuk melepas hewan ternaknya. Namun di sisi lain rumput yang tumbuh di lahan pertanian
bersifat mengganggu pertumbuhan tanaman sehingga sering disebut sebagai tanaman pengganggu
(gulma).
Latihan Soal
1. Apa yang dimaksud denga teks laporan hasil observasi?
2. Jelaskan fungsi teks laporan hasil observasi?
3. Apa tujuan teks laporan hasil obervasi?
4. Apa perbedaan antara teks laporan hasil observasi dengan teks deskripsi?
5. Sebutkan ciri-ciri teks laporan hasil observasi?
6. Tuliskan ciri kebahasaan yang ada di teks laporan hasil observasi?
7. Jelaskan struktur teks laporan hasil observasi?
8. Jelaskan syarat dalam penulisan teks laporan hasil obervasi?
9. Jelaskan tahapan-tahapan dalam penulisan teks laporan hasil observasi?
10. Apa saja hal yang harus diperhatikan ketika menulis teks laporan hasil observasi?
DAFTAR PUSTAKA
Ahmad. 2021. “Contoh Teks Laporan Hasil Observasi Tumbuhan”. https://www.yuksinau.id/teks-
laporan-hasil-observasi/contoh/tumbuhan/. Diakses pada 14 Juni 2021 pukul 11.20
Ahmad. 2021. “Teks Laporan Hasil Observasi”. https://www.yuksinau.id/teks-laporan-hasil-
observasi/. Diakses pada 14 Juni 2021 pukul 11.41
Alfari, Shabrina. 2018. “Mengenal Teks Laporan
Observasi”. https://www.ruangguru.com/blog/mengenal-teks-laporan-observasi.
Diakses pada 14 Juni 2021 pukul 11.47
Shandy, Dimas. 2020. “Kebahasaan Pada Laporan Hasil Observasi”.
https://www.pusatilmupengetahuan.com/kebahasaan-laporan-hasil-observasi/. Diakses pada 14 Juni 2021
pukul 11.54