The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.
Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by Nadila Nurul Shafira, 2023-01-26 20:16:35

MODUL PEMBELAJARAN_NADILA

MODUL PEMBELAJARAN_NADILA

TEMA 3 KEGIATANKU MODUL PEMBELAJARAN Kelas 1


Puji dan syukur saya panjatkan kehadirat Allah SWT karena atas limpahan rahmatnya sehingga saya dapat menyelesaikan modul pembelajaran untuk siswa kelas 1 Sekolah Dasar. Modul ini disusun berdasarkan standar isi kurikulum 2013 yang lebih menempatkan siswa sebagai pusat pembelajaran (Student Centered Learning) dan guru sebagai fasilitator yang menentukan arah pembelajaran. Modul ini juga dilengkapi dengan latihan soal untuk menguji pemahaman siswa terkait dengan materi yang terdapat pada modul. Dalam modul pembelajaran ini membahas tentang "Tema 3 Kegiatanku Subtema 3 Kegiatan Sore Hari" . Saya menyadari masih banyak kekurangan dalam penyusunan modul ini. Oleh karena itu, saya mengahrapkan kritik dan saran yang membangun untuk perbaikan dan penyempurnaan modul pembelajaran ini. Saya mengucapkan terimakasih kepada berbagai pihak yang telah membantu proses penyelesaian modul ini, terutama dosen pengampu mata kuliah pengembangan bahan ajar dan media pembelajaran di SD ibu Rika Widya Sukma,S.P.,M.Pd yang telah membimbing dalam penyusunan modul pembelajaran ini. Semoga modul ini dapat bermanfaat bagi kita semua, khususnya bagi para peserta didik. Kata Pengantar Bandung, 23 Desember 2022 Tema 3 Kegiatanku 1


Daftar Isi Daftar Isi 1 4 Kata Pengantar Tema 3 Kegiatanku Pemetaan Kompetensi Dasar Tujuan Pembelajaran Ruang Lingkup Pembelajaran Subtema 3 Kegiatan Sore Hari 2 2 4 6 5 7 Lampiran Daftar Pustaka Penyusun 14 15 16


Nama : Sekolah : Kelas : Pemilik Modul


Kompetensi Dasar Subtema 3 Kegiatan Sore Hari PEMETAAN 3.7 Menentukan kosakata yang berkaitan dengan peristiwa siang dan malam melalui teks (gambar, tulisan, dan eksplorasi lingkungan) KOMPETENSI DASAR BAHASA INDONESIA Tema 3 Kegiatanku 3.7.1 Melengkapi huruf menjadi kosakata yang tepat sesuai dengan teks kegiatan sore hari INDIKATOR 3.1 Memahami karya ekspresi dua dimensi 4.1 Membuat karya ekspresi dua dimensi KOMPETENSI DASAR SBDP 3.1.1 Mengidentifikasi karya ekspresi dua dimensi kolase 4.1.1 Membuat karya ekspresi dua dimensi kolase dari kertas origami INDIKATOR 4


Tema 3 Kegiatanku Ruang Lingkup Pembelajaran 5


1. Dengan mengamati gambar dan teks yang disampaikan oleh guru siswa dapat mengidentifikasi kosakata tentang kegiatan sore hari dengan tepat 2. Dengan permainan mencari kata pada kotak huruf siswa dapat menyusun kosakata tentang kegiatan sore hari dengan tepat 3. Dengan arahan guru, siswa mampu merancang pembuatan karya kolase dari kertas atau kain. 4. Setelah merancang, siswa mampu membuat karya kolase berdasarkan rancangan yang sudah dibuat. Tujuan Pembelajaran Tema 3 Kegiatanku 6


Matahari mulai condong ke barat. Tanda hari mulai sore. Udarapun terasa semakin sejuk. Anak-anak bermain di halaman. Siti sedang mengulang pelajaran. Ayah Siti menyiram tanaman. Mereka melakukannya dengan senang hati. Sebagai rasa syukur nikmat sore hari. Tema 3 Kegiatanku Subtema 3 kegiatan sore hari Hari ini kamu akan belajar tentang kosakata yang berhubungan dengan kegiatan di sore hari, dan membuat kolase. Yuk membaca teks cerita berikut. Ayo Membaca 7


Tema 3 Kegiatanku 8 Berikut adalah contoh kosakata yang berhubungan dengan sore hari Ayo Membaca Sejuk Belajar Terbenam Senang Bermain Udara Menyiram Barat Condong


Tema 3 Kegiatanku Ayo lengkapi huruf menjadi kata yang berhubungan dengan sore hari s r e u d s e u r b r t 9 Ayo Berlatih


Tema 3 Kegiatanku Karya ekspresi 2 dimensi Karya ekpresi dua dimensi banyak kita jumpai dalam kehidupan sehari hari. karya dua dimensi adalah karya ekpresi yang hanya memiliki dua sisi yaitu sisi lebar dan sisi panjang. Hasil karya ini hanya dinikmati melalui suatu sisi. Salah satu karya seni rupa adalah kolase. Kolase adalah karya seni rupa yang dibuat dengan cara menempelkan benda-benda pada permukaan gambar. Benda-benda yang ditempelkan bisa berupa kertas, kerikil, biji-bijian, kayu, kain, dan sebagainya 10 Ayo Membaca


Tema 3 Kegiatanku Sore ini Beni bersantai di ruang keluarga. Beni bersantai sambil membuat karya kolase. Beni membuat kolase menggunakan kertas origami. Awalnya kertas origami sobek-sobek kecil. selanjutnya, kertas origami ditempelkan pada bentuk yang sudah disiapkan. Beni membuatnya dengan hati gembira Ayo Mencoba 11


Tema 3 Kegiatanku Kegiatan bersama orang tua Buatlah kolase dengan bentuk seperti gambar diatas, atau ananda boleh membuat bentuk lain yang ananda suka. Ayah bunda, yuk dampingi ananda membuat kolase, untuk membuatnya ayah bunda bisa mengikuti cara yang dilakukan oleh Beni pada cerita diatas 12 Ayo kerjakan bersama orang tua


Tema 3 Kegiatanku 13 Lampiran


Daftar Pustaka Buku Siswa Tema : kegiatanku tema 3 (Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 , Jakarta Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, 2017) Buku Guru Tema : kegiatanku tema 3 (Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 , Jakarta Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, 2017) Tema 3 Kegiatanku 14


Penyusun Nama : Nadila Nurul Shafira Hidayat NPM : 41154030200016 Email : [email protected] Alamat :. Kp. Ciwalengke RT 02 RW 09 Kec. Majalaya Kab. Bandung Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Langlangbuana Kelas 1 Tema 3 Kegiatanku


Click to View FlipBook Version