Bahasa indonesia Bab VI KARYA ILMIAH
KELOMPOK 4
Ima Neng Safitri (15) ANGGOTA KELOMPOK Kafka Nafisa L.A. (17) Marlina Dwi R. (21)
Naila Putri Andhini (26) ANGGOTA KELOMPOK Naila Rahmawati (27) Sinta (31)
Pertanyaan Tuliskan apa yang dimaksud dengan abstrak dan bagaimana cara pembuatan abstrak 01 02 Bagaimana ketentuan dalam menuliskan latar belakang
Tuliskan apa yang dimaksud dengan abstrak dan bagaimana cara pembuatan abstrak 01
Pengertian Abstrak Abstrak merupakan suatu komponen yang cukup penting di dalam sebuah karya tulis ilmiah. Keberadaan abstrak ini selalu terletak di halaman pertama karya tulis ilmiah. Adapun isi dari abstrak yaitu keseluruhan rangkuman dari penelitian yang sudah dilakukan oleh pihak yang berkaitan. Dapat dikatakan bahwa abstrak merupakan suatu komponen yang dapat memberikan gambaran secara menyeluruh mengenai suatu penelitian yang ada di dalam karya tulis ilmiah tersebut kepada para penguji ataupun kepada para pembaca. Abstrak akan ditulis secara ringkas, mudah dibaca, akurat, jelas, dan padat. Oleh karena itu, jumlah total kata yang ada di dalam abstrak pada karya tulis ilmiah umumnya sekitar 250 sampai 400 kata saja. Don't forget ...
Cara Pembuatan Abstrak ● 1. Tuliskan Latar Belakang Penelitian Dalam proses penulisan abstrak, kamu bisa menjelaskan dan memaparkan latar belakang dari penelitian tersebut. Berikan beberapa argumen yang dapat melandasi mengapa kamu melakukan penelitian tersebut. Kemudian jangan lupa juga untuk mengajarkan mengenai topi atau isu dan masalah yang akan diangkat di dalam penelitian tersebut. Berikan juga penjelasan tentang mengapa kamu memilih topik tersebut. ●
2. Menjelaskan Metode Penelitian yang Digunakan Metode yang ada di dalam karya tulis ilmiah merupakan salah satu kewajiban yang harus ada. Tanpa adanya metode penelitian tersebut, maka suatu karya ilmiah yang sedang ditulis tidak akan mempunyai landasan yang kuat dan data bisa dipatahkan dengan mudah oleh para penguji. Metode penelitian tersebut dapat diartikan sebagai alat peneliti yang dipakai untuk menyelesaikan permasalahan yang sudah diangkat dalam suatu penelitian. 3. Berikan Penjelasan Mengenai Hasil Penelitian Setelah membahas tentang latar belakang dan metode penelitian di dalam abstrak, maka tahapan selanjutnya kamu bisa menjelaskan mengenai penjelasan hasil penelitian yang diperoleh. Pada proses penulisan hasil dan juga temuan pada penelitian yang sudah dilakukan nantinya akan ditulis dengan ringkas supaya pembaca bisa lebih mudah untuk memahami apa saja yang diperoleh dari penelitian tersebut. Kemudian, jangan lupa juga untuk memberikan informasi penting dari hasil penelitian yang sudah diperoleh.
4. Berikan Kesimpulan Kesimpulan merupakan suatu bagian yang tidak boleh kamu lewatkan dalam proses penulisan abstrak. Pada bagian kesimpulan ini, akan ada interpretasi penulis mengenai penelitian yang sudah Ia lakukan. Setelah selesai mencari data-data, mengolah data tersebut, dan melakukan analisis data serta menemukan hasil penelitian yang dilakukan. Kemudian bagaimana pandangan penulis dari semua proses yang sudah dilakukan tersebut? Pandangan itu bisa ditulis di bagian kesimpulan dan bagian kesimpulan ini nantinya juga akan ditulis lebih ringkas pada bagian abstrak. 5. Masukkan Kata Kunci Terakhir yaitu menuliskan kata kunci yang diperlukan. Kata kunci akan menjadikan bagian abstrak terlihat berbeda dengan bagian lain yang ada di dalam karya tulis ilmiah. Nantinya, kata kunci itu akan dituliskan pada bagian akhir paragraf abstrak. Untuk proses pembuatan kata kunci tersebut dapat diambil dari poin-poin penting yang ada pada judul penelitian.
Bagaimana Ketentuan Dalam Menuliskan Latar Belakang 02
Cara Menuliskan Latar Belakang 1.Tentukan tujuan dari artikel ilmiah tersebut. Ini akan membantu Anda menentukan apa yang ingin Anda sampaikan dalam latar belakang artikel. 2.Cari sumber-sumber yang relevan dengan topik yang akan Anda bahas. Anda dapat menggunakan database seperti Google Scholar atau ScienceDirect untuk menemukan jurnal ilmiah yang terkait dengan topik yang Anda pilih. 3.Baca sumber-sumber tersebut dengan seksama dan catat informasi yang penting. Ini akan membantu Anda memahami konteks dari topik yang akan Anda bahas dan menentukan apa yang sudah diketahui tentang topik tersebut. 4.Buat outline dari latar belakang artikel ilmiah yang akan Anda tulis. Ini bisa berupa daftar poin-poin yang akan Anda bahas dalam latar belakang artikel.
Cara Menuliskan Latar Belakang 6.Pastikan untuk menulis latar belakang artikel ilmiah Anda dengan jelas dan mudah dipahami, serta menggunakan bahasa yang sesuai dengan standar ilmiah . Jangan lupa untuk memperhatikan aturan-aturan penulisan ilmiah, seperti penggunaan tenses yang tepat dan penulisan referensi. 5.Tulis latar belakang artikel ilmiah Anda sesuai dengan outline yang telah Anda buat. Jelaskan konteks topik yang akan Anda bahas dan berikan informasi tentang apa yang sudah diketahui tentang topik tersebut. Ingat untuk menyertakan referensi dari sumber-sumber yang Anda gunakan dalam penulisan latar belakang artikel ilmiah Anda.
THANK YOU Don't forget ... Don't forget ...