The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.
Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by nrhlsa97, 2023-05-09 21:41:22

BISNIS DARING

BISNIS DARING

BISNIS DARING & PEMASARAN PENJELASAN SINGKAT Bisnis daring dan pemasaran adalah sebuah kompetensi jurusan pada bidang Sekolah Menengah Kejuruan Bisnis dan Manajemen yang mempelajari keilmuan dan praktik tentang bidang pemasaran dan pengembangan bisnis online melalui media Internet. PELUANG KERJA Beberapa pekerjaan yang sesuai untuk Lulusan dari Kompetensi Keahlian Bisnis Daring & Pemasaran antara lain : • Kasir di Bisnis Ritel • Tenaga Administrasi Gudang • Tenaga Marketing disegala bidang Usaha Nasional dan Internasional • Wirausaha dalam Bisnis Ritel dan Online • Kerjasama Dunia Usaha dan Dunia Industri PELUANG KULIAH Beberapa jurusan kuliah yang sesuai untuk Lulusan dari Kompetensi Keahlian Bisnis Daring & Pemasaran antara lain : • Digital marketing • Public relations • Marketing research and analytics • Database marketing • Marketing management • Content marketing • Search engine marketing (SEM) • Social media marketing • Integrated marketing communications • Guerilla marketing PELUANG USAHA Beberapa usaha yang bisa diciptakan oleh lulusan dari Kompetensi Keahlian Bisnis Daring & Pemasaran antara lain :


• Bisnis Daring/Online • Dropshiper • Wirausaha • Retail • Distributor • Dll


Bisnis Daring dan Pemasaran Bisnis Daring dan Pemasaran adalah sebuah kompetensi keahlian (jurusan) yang fokus utamanya yaitu mempelajari dasar kemampuan dan keilmuan untuk bisa menjadi seorang marketing. Marketing disini bisa dimaksudkan dengan marketing secara konvensional maupun melalui media sosial daring (online/internet). Di Kompetensi Keahlian Bisnis Daring dan Pemasaran (BD & PM) siswa sekalian akan mempelajari berbagai hal penting. Hal yang akan dipelajari pada kompetensi keahlian ini yaitu kewirausahaan, strategi pasar. Selain itu siswa juga diajarkan untuk mampu membaca kemungkinan munculnya peluang dalam dunia bisnis. Visi dari kompetensi keahliannya yaitu menciptakan lulusan yang memiliki kemampuan untuk bisa bersaing di pasar tenaga kerja. 1. Materi-materi yang akan dipelajari pada jurusan pemasaran yaitu: 2. Ekonomi Bisnis 3. Marketing 4. Bisnis Online 5. Administrasi Umum 6. Ekonomi Bisnis 7. Simulasi dan Komunikasi Digital Administrasi TransaksiLulusan SMK pemasaran akan kerja sebagai karyawan magang dalam perusahaan yang bergerak dalam bidang periklanan. Namun ada juga beberapa dari mereka yang bisa bekerja di perusahaan bisnis. Keuntungan mengambil jurusan pemasaran adalah bisa bekerja di dunia perkantoran atau bisa berwirausaha. Seorang lulusan pemasaran bisa membangun toko online sendiri baik dengan metode dropship dan lain sebagainya. Di era digital ini bisnis daring mulai dikenal oleh berbagai lapisan masyarakat. Selain itu sudah banyak juga masyarakat yang mulai menggunakan metode bisnis daring ini. Hal tersebutlah yang menjadi alasan penting bagi kita untuk paham bagaimana konsep bisnis ini. Metode pemasaran yang paling terkenal dari kompetensi ini adalah menggunakan teknik digital marketing. Dimana kita bisa mempromosikan produk yang akan kita jual kepada banyak orang tanpa bertemu mereka secara langsung. Tujuan Bisnis Daring Pemasaran 1. Ada beberapa tujuan memiliki kompetensi ini, tujuan tersebut beranekaragam satu sama lain diantaranya: Mampu bersaing dengan pasar tenaga kerja


2. Mampu membangun bisnis secara mandiri 3. Bekerja di dunia Perkantoran 4. Memiliki kemampuan negosiasi (tawar-menawar) yang baik 5. Menjadi marketer yang Andal 6. Mengembangkan diri menjadi seorang Wiraswasta 7. Menguasai Ilmu Marketing 8. Bersikap Profesional dalam Dunia Bisnis 9. Inovatif dan Kreatif 10. Andal dalam mengatur administrasi 11. Memahami prinsip dasar bersbisnis 1. Mampu bersaing dengan pasar tenaga kerja 2. Mampu membangun bisnis secara mandiri 3. Bekerja di dunia Perkantoran 4. Memiliki kemampuan negosiasi (tawar-menawar) yang baik 5. Menjadi marketer yang Andal 6. Mengembangkan diri menjadi seorang Wiraswasta 7. Menguasai Ilmu Marketing 8. Bersikap Profesional dalam Dunia Bisnis 9. Inovatif dan Kreatif 10. Andal dalam mengatur administrasi 11. Memahami prinsip dasar bersbisnis


Apa Itu Jurusan BDP? Alasan Memilih Jurusan BDP Berikut beberapa alasan yang bisa membuatmu makin yakin untuk mengambil jurusan BDP. Apa sajakah itu? 1. Peluang Kerja yang Luas Dengan cakupan ilmu yang luas, peluang kerja untuk lulusan SMK jurusan BDP juga luas. Pasalnya, kamu bisa bekerja di dalam banyak bidang. Kamu bisa bekerja sebagai karyawan di perusahaan, atau bahkan membangun sebuah usaha sendiri. Hampir di semua perusahaan membutuhkan ahli di bidang marketing dan penjualan. Itulah mengapa keahlian lulusan BDP akan selalu dicari. 2. Dapat Melanjutkan Kuliah Tidak hanya bekerja dan berwirausaha, lulusan SMK jurusan BDP juga memiliki peluang untuk melanjutkan kuliah di perguruan tinggi. Apalagi, banyak jurusan yang linear dengan BDP. Mulai dari Ekonomi Bisnis, Manajemen, Pemasaran dan lain sebagainya.


3. Mendapatkan Kemampuan Komunikasi dan Wirausaha Lulus dari jurusan BDP juga membuatmu memiliki kemampuan komunikasi dan wirausaha yang mumpuni. Terlebih, di jurusan ini kamu dibekali dengan kemampuan bagaimana membuat produk yang bagus dan bisa diterima di pasar. Ditambah lagi, kamu juga sudah mempelajari bagaimana memasarkan produk tersebut. Dalam berbisnis ataupun bekerja di sebuah perusahaan, komunikasi bisnis sangatlah penting untuk kamu kuasai. Nah, di jurusan ini, kamu akan dibekali juga dengan skill komunikasi ini. Prospek Kerja Jurusan BDP Setelah mendapatkan pengetahuan dan keterampilan selama di jurusan BDP, kamu bisa bekerja di beberapa bidang sebagai berikut: 1. Wirausaha Dengan ilmu bisnis dan pemasaran yang kamu peroleh, kamu bisa membuka bisnis sendiri dan menjalankannya. Apalagi, kamu sudah tahu bagaimana riset pasar, menyusun strategi pasar, dan membuat produk yang bagus serta memasarkannya. 2. Social Media Marketing Pesatnya perkembangan teknologi membuat pemasaran beralih ke sosial media. Itulah mengapa profesi ini banyak dibutuhkan di berbagai perusahaan. 3. Sales Executive Ilmu pemasaran yang sudah kamu kuasai juga bisa membuatmu bekerja sebagai sales executive. Pekerjaan ini diperlukan di setiap perusahaan mengingat setiap bisnis membutuhkan orang-orang yang bekerja di posisi ini untuk memasarkan produk mereka. 4. Staf Digital Marketing Dengan memilih jurusan BDP, kamu juga bisa berkarir di bidang digital marketing. Walaupun sama-sama bekerja di ranah pemasaran digital, tetap terdapat perbedaan antara staf digital marketing dan social media marketing. Staf digital marketing menggunakan platform digital lebih banyak sebagai media pemasarannya. Sedangkan social media marketing lebih fokus menggunakan media sosial.


Click to View FlipBook Version