The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.
Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by d.apriani81, 2021-04-26 20:37:50

Makanan Sehat

Materi Kelas 2

Keywords: Sehat

Makanan Sehat

Setiap hari kita harus makan. Ternyata
Makan tiga kali sehari. makanan sangat
Jika tidak makan,
tubuh kita menjadi lemas penting ya!
Kita menjadi malas beraktivitas.
Bahkan, jika beberapa hari tidak makan,
kita dapat meninggal.

Makanan yang kita makan
harus makanan yang bergizi.
Makanan bergizi bagus untuk kesehatan.
Makanan bergizi tidak harus mahal.
Makanan ini mengandung banyak gizi.
Di antaranya karbohidrat, protein, vitamin, dan mineral.
Makanan bergizi disebut juga
makanan empat sehat lima sempurna.
Perhatikan gambar berikut.

Gambar 5.13 Makanan empat sehat lima sempurna

Gambar di atas merupakan
makanan empat sehat lima sempurna.
Makanan tersebut terdiri atas
nasi, lauk, sayuran, buah, dan susu.

Gambar 5.14 Karbohidrat Nasi mengandung karbohidrat.
Karbohidrat merupakan sumber energi.
Energi merupakan tenaga
untuk melakukan aktivitas.
Jadi, kamu harus makan nasi
yang banyak.
Makanan lain yang
mengandung karbohidrat
di antaranya roti, jagung, dan kentang.

1

Lauk mengandung protein. Gambar 5.15 Protein
Protein adalah makanan yang
menambah besar dan tinggi tubuhmu.
Protein terkandung dalam
hewan dan tumbuhan.
Protein hewan disebut
protein hewani.
Protein tumbuhan disebut
protein nabati.
Protein hewani contohnya
ayam, ikan, dan telur.
Protein nabati contohnya
tempe dan tahu.

Sayuran dan buah mengandung
vitamin dan mineral.
Makanan ini akan menjaga
tubuh kita tetap sehat.
Banyaklah makan sayuran dan buah.
Agar kamu tidak mudah
terserang penyakit.

Gambar 5.16 Sayuran dan buah mengandung
vitamin dan mineral

Susu juga diperlukan olehtubuh. Gambar 5.17 Tubuh memerlukan cairan
Susu mengandung vitamin pelengkap.
Minumlah susu setiap hari.
Tubuhmu semakin sehat.
Selain makanan,
tubuh memerlukan cairan.
Cairan dalam tubuh
berasal dari air yang kita minum.
Sebaiknya, dalam satu hari kita minum
enam sampai delapan gelas air.
Air membuat tubuh kita segar.

2

Ayo Lakukan

Mari lakukan kegiatan berikut dengan benar.
Buatlah menu makanan bergizi dalam satu hari.
Makanan pagi, siang, dan malam.

No. MakanPagi Makan Siang MakanMalam

1. Nasi .... ....
2. Tempe .... ....
3. .... .... ....
4. .... .... ....
5. .... .... ....

Ayo Berlatih

Isilah titik-titik berikut ini dengan benar.
1. Jika tidak makan, tubuh menjadi ....
2. Makanan bergizi mengandung ....
3. Vitamin dan mineral berasal dari ....
4. Minuman yang mengandung vitamin pelengkap adalah ....
5. Ayam dan ikan merupakan protein ....

Bab 5 Budaya Hidup Sehat 65


Click to View FlipBook Version