Bidadari tak bersayap dia adalah seseorang yang sangat berharga dimata semua orang tanpanya hidup terasa sepi dan tak terarah
ibuku..... Beliau adalah duniaku tidak ada seorang pun yang membuatku takut selain takut kehilangan dirinya. Beliu bagaikan BIDADARI TAK BERSAYAP yang mampu melahirkan ku yang ada di dalam perut nya selama 9 bulan dengan penuh perjuangan yang mana perjuangan itu mempertaruhi nyawanya sendiri , tanpa kata lelah dia berusaha memperjuangkan ku untuk lahir ke dunia ini dengan selalu berdoa agar anaknya terlahir dengan keadaan yang sempurna. Tanpa kata lelahnya dia mengurusiku dengan baik hingga pada akhirnya aku tumbuh dewasa dengan baik sebagaimana dia mengurusiku selama ini. Ibuku adalah sosok yang berarti untukku. ibuku bagaikan sebuah Rumah dan tempat, Rumah dalam artian arah tujuan atau tempat untuk aku bersinggah disaat semuanya terasa berat. Dan tempat yaitu tempat aku berbagi suka duka maupun tawa denganya. Ibuku bisa menjadi sahabatku dia juga bisa menjadi tempat aku bercerita banyak hal, dan banyak hal yang sering aku ceritakan dari hal yang tidak penting sampai hal yang sangat serius, ibuku sangat lembut dalam tutur bicaran nya dia selalu tersenyum ketika berbicara begitupun dengan hatinya yang tak kalah lembut dan sabarnya yang mungkin seluas samudra yang mampu menerima semua sikap baik maupun buruk ku, hanya dia yang dapat mengerti semua itu.
Tentang ibu Ibu... meskipun aku seringkali buat salah keinginan kita tak searah dan kita seringkali merasa lelah tapi tolong hidup lebih lama lagi ya Keindahan surya langit mengingatkan ku tentang seorang perempuan yang membuatku bahagia, orang yang selalu ada di setiap doaku yang dapat memancarkan keceriaan dan sumber energi kehidupanku. Ya itu adalah ibuku. Ibu, dalam segala kemuliaan dan kelembutan, adalah tiang penopang kehidupan yang tak tergantikan. Ibu adalah sumber cinta yang tak pernah kering, penuh dengan pengorbanan tanpa pamrih. Dalam setiap langkah hidup, jejak cintanya terpatri dalam setiap keberhasilan dan kesulitan. Ia adalah teladan sempurna tentang ketabahan, kebijaksanaan, dan kasih yang tak terkalahkan. Kasih sayangnya tak pernah kenal batas dan akan terus memancar, menjadi sumber kekuatan yang menginspirasi, memperkuat, dan menenangkan hati. Ibu adalah cahaya dalam kegelapan, tempat untuk kembali saat hati terluka, dan tiang yang kokoh di saat badai kehidupan melanda. Ibu, segalanya bagimu adalah anaknya, segalanya baginya adalah keluarga, cintamu tak pernah pudar, dan itu lah yang membuatmu istimewa. Ibu...
mulai dari mengandung ku menjadi super hero ku Menyangi ku dengan sepenuh hatinya Mengajariku berbagai hal Ini adalah beberapa perjuangan nya yang sebenarnya tidak bisa diperlihatkan secara detail karena perjuangannya yang begitu tak terhitung Perjuangan untuk merawatku melahirkan ku Membingbing ku Mengurusiku dan menjadi my best mother
Tak tergantikan Ya ibu adalah orang yang telah mendidik dan membesarkan ku sampai sekarang tanpa beliau mungkin aku sudah terlantar di jalan entah jadi apa. aku bersyukur meskipun bukan dari kalangan keluarga yang berada tapi orang tuaku masih lengkap, terutama ibu karena ibu adalah separuh hidupku. Setiap manusia di dunia ini pasti terlahir dari rahim seorang wanita yang kita sebut dengan Ibu, di dalam rahim kita sudah mendapatkan kasih sayang dan penjagaan yang super hati-hati. Berada di dalam sana dalam waktu yang cukup lama yakni 9 bulan 10 hari merupakan sebuah kebahagiaan bagi seorang ibu yang mengandung. Beraktivitas dengan kondisi kandungan yang dalam waktu ke waktu semakin membesar. artinya kita berkembang dengan baik atas izin Allah yang memberikan kepercayaan kepada para ibu kita untuk membesarkan dan mearwat kita. Ibu adalah wanita yang sangat kuat yang ada di dunia ini, ibu takan bisa tergantikan dengan seseorang pun hanya ibu yang rela melakukan apa saja agar anak mereka hidup berkecukupan, tidak ingin ankanya mengalami kekurangan apapun, selalu berjuang demi kebahagian putra putri mereka. Ibu adalah wanita yang pandai "berbohong" hanya demi kebaikan kita, rela berbohong sudah makan atau tidak menyukai makanan tersebut hanya karena agar kita bisa menikmatinya. Perjuangan ibu untuk membesarkan ku sangat luar biasa ibu rela tidak makan enak asalkan aku makan yang enak dan cukup, ibu rela tidak membeli baju di hari raya asalkan aku memakai baju bagus seperti anak anak di luar sana.
01 02 03 Ibu ini hanya beberapa ungkapan yang ingin ku sampaikan padamu Ibu, untuk semua do'a, cinta dan pengorbananmu, semoga Allah karuniakan surga terbaik untukmu Ibu, terima kasih atas ketulusanmu merawat dan menjagaku. Do'a kan aku agar bisa membalas semua yang pernah kau berikan untukku Dibalik senyumanmu, terdapat kisah perjuangan yang tak terhingga. aku hanya ingin bilang, aku beruntung memiliki seorang Ibu super hebat seperti mu Ungkapan ku Ibu Ibu Ibu
Ibu terbaiku ibu selalu mendidik kita, membesarkan kita, dengan penuh kesabaran. semua dia lakukan hanya untuk membuat kita berguna bagi orang lain. Ibu itu orang yang melahirkan kita, dia rela mempertaruhkan nyawanya demi melahirkan kita di dunia. maka jangan pernah kamu bengecewakan ibumu. Ibu adalah pahlawanku, penyemangatku dalam menjalani perihnya hidup kasih sayang dan senyumannya lah yang mengobati hatiku yang terluka. jika ada yang membuat hatinya sakit melalui perkataan atau sikap mu itu meminta maaf lah mulai dari sekarang kepada ibumu karna tanpa dia kau tidak akan ada di dunia ini dengan tumbuh menjadi anak yang baik Saat hidupmu bahagia, ibumu tidak pernah memintamu untuk membagi kebahagiaanmu kepadanya tapi saat kamu terluka ibumu selalu datang untuk menerima bagian dari lukamu maka libatkan lah ibumu dalam kesenangan yang kau dapatkan . Terimakasih ibuu.. untuk setiap air susu yang mengalir dalam darahku.. tanpamu.. aku tak akan pernah mampu menghirup udara kehidupan.. berteman dengan alam, mengarungi nafas dunia bersamamu.. terimakasih karena selalu menyayangiku.
Bidadari tak bersayap Terima kasih! hargai lah semasih ada