The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.

SMiLein Bulletin Edisi Desember 2023 adalah edisi rebranding perusahaan menjadi PT MSIG Life Insurance Indonesia Tbk, sekaligus sebagai bulletin ke 2 di tahun 2023 ini. Selamat membaca!

Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by SMiLe HR, 2023-12-04 04:44:41

SMiLein Bulletin Edisi Desember 2023

SMiLein Bulletin Edisi Desember 2023 adalah edisi rebranding perusahaan menjadi PT MSIG Life Insurance Indonesia Tbk, sekaligus sebagai bulletin ke 2 di tahun 2023 ini. Selamat membaca!

Keywords: bulletin

1


BOM Message Tidak terasa kita sudah berada di penghujung tahun. Izinkan saya menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh karyawan yang telah mendukung dan bekerja keras dalam proses rebranding. Perubahan ini lebih dari sebatas nama dan logo baru, tetapi menjadi tonggak perjalanan ke arah baru, dengan semangat baru. Mari terus lanjutkan perjalanan transformasi dan komitmen kita menjadi Trusted Partner for Life agar nasabah dan masyarakat luas dapat menjalani hidup yang lebih berkualitas. Sepanjang tahun 2023, MSIG Life telah meraih 17 penghargaan yang membanggakan. Mari kita gunakan pencapaian ini sebagai pemicu semangat bagi kita semua dalam memberikan solusi perlindungan bagi keluarga Indonesia. Wianto Chen CEO & President Director Selain itu, untuk menjaga komitmen sebagai mitra tepercaya, MSIG Life meluncurkan 8 produk baru. Dengan demikian, Perusahaan bisa terus memberi perlindungan untuk semua. Saya ucapkan selamat atas terbitnya Smile in Bulletin edisi Desember, semoga bisa menjadi sumber informasi positif. Tetap semangat dalam berkarya dan bekerja untuk menciptakan senyum bagi Anda, keluarga, dan seluruh masyarakat Indonesia. Salam Smile Pembaca Setia Smile in Bulletin


Salam Redaksi Untuk Pembaca Setia Smile in Bulletin Pertama-tama, dengan rasa bangga dan bahagia, saya ucapkan puji syukur kepada Tuhan atas peluncuran Smile in Bulletin edisi Desember. Tentunya melalui bulletin ini kami dengan semangat mengabarkan berbagai berita baik seputar Perusahaan kepada seluruh keluarga besar MSIG Life. Melalui Smile in Bulletin, saya berharap bisa menjadi jendela informasi bagi seluruh karyawan MSIG Life. Selamat membaca, ya! Novelita Siregar Chief Human Capital Officer T I M R E D A K S I Penanggung jawab Novelita Siregar Advisor Lukman Auliadi Pimpinan Redaksi Denny Tim Produksi Dina Astriani Shella Syafira Rafael Yacub Budiyanto Design Cover Yoseph Rudy Arianto Contributor Indah Dina Marina


Company Awards Terima kasih atas dukungannya sehingga MSIG Life telah berhasil meraih penghargaan dari 6 Media Nasional dalam periode Mei – November 2023. Mari terus berkontribusi untuk mendorong pertumbuhan perusahaan dan mewujudkan komitmen menjadi Trusted Partner for Life. Yuk, intip penghargaan apa saja yang sudah diraih! Best Leader for Sustainability Acceleration Warta Ekonomi Indonesia CSR Awards 2023 Warta Ekonomi Best WomanOriented CSR 2023 HerStory 4 TH Indonesia Top Insurance Companies 2023 The Iconomics Excellence Financial Performance Islamic Banking Unit of Life Insurance Infobank Indonesia Best Insurance Awards 2023 Warta Ekonomi The Most Committed Leader on HC 2023 Top Business Top Human Capital Awards 2023 Top Business Best Insurance on Financial Performance CNBC Indonesia


5 Intip Keseruan Acara Soft-Launch MSIG Life, Yuk! Perusahaan baru saja melangsungkan acara Soft-Launch MSIG Life pada 17 November 2023 yang dibarengi dengan Photo and Video Challenge antar divisi. Soft-Launch MSIG Life ini menjadi garis start dalam perjalanan baru Perusahaan. Bersamaan dengan itu, Photo and Video Challenge ikut menambah keseruan acara. Challenge ini diikuti oleh lebih dari 80 karyawan dan lebih dari 10 divisi berbeda yang sedang melakukan work from office. Selain untuk turut meramaikan acara Soft-Launch kemarin, Photo and Video Challenge ini pun ditunjukkan untuk menyebarkan semangat baru kepada seluruh karyawan. Melalui challenge ini, kita mengajak seluruh karyawan untuk memberikan ucapan dan harapan terbaik bagi MSIG Life ke depannya.


On Going Campaign Dalam bagian dari Employee Engagement Activity, Perusahaan baru saja menggelar acara puncak Sports Day Competition 2023 pada 23 September 2023 di Kyzn Kuningan. Sports Day Competition 2023 adalah salah satu bentuk mengkampanyekan gaya hidup sehat bagi seluruh karyawan. Selain untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh, kegiatan olahraga ini juga penting untuk menambah kekompakan serta menunjang kerja sama yang lebih baik sesama karyawan. Acara ini sudah berlangsung sejak Agustus hingga September dan melibatkan seluruh divisi dengan 10 cabang olahraga yang dilombakan. Dalam lingkungan yang serba kompetitif, keseimbangan antara kerja dan kehidupan pribadi menjadi kunci untuk mencapai keberhasilan jangka panjang. Kami juga mengajak semua peserta untuk saling mengenal satu sama lain. Melalui Sports Day Competition 2023, diharapkan karyawan dapat memperluas jejaring profesional, saling membantu, dan meningkatkan kemampuan komunikasi. Acara ini dihadiri juga oleh Bapak Tomoyuki Monden, Bapak Herman Sulistyo, Bapak Andrew Bain, Bapak Ken Terada, Ibu Inasari A. Atmodjo, Bapak Renova Siregar dan Bapak Lukman Auliadi yang turut memberikan semangat kepada masing-masing perwakilan group values. Ada sekitar 200 karyawan hadir pada acara ini. Dengan berakhirnya acara ini, kami ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh anggota tim yang telah berpartisipasi dengan sepenuh hati. Antusiasme dan dedikasi Teman Smile membuat acara ini sukses besar. Kami bangga memiliki tim yang luar biasa yang mewujudkan nilai-nilai Perusahaan dalam merangkul keunikan, melindungi dan mengoptimalkan kehidupan, dan selalu berusaha lebih keras. Sampai jumpa dikeseruan Sports Day Competition 2024, ya! Keseruan Puncak Acara Sports Day Competition 2023!


Hi, Teman Smile! Perusahaan sukses menyelenggarakan Q4 Employee Town hall 2023 dengan Tema Synergy & Innovation to Accelerate Growth yang telah dilaksanakan pada Selasa, 24 Oktober 2023. Pada kesempatan ini, jajaran manajemen mengungkapkan bahwa masa depan Perusahaan cerah untuk dapat tumbuh secara berkelanjutan. Bapak Wianto Chen, Bapak Herman Sulistyo, Bapak Andrew Bain, Ibu Novelita Siregar dan Bapak Lukman Auliadi memberikan beragam informasi terkini mengenai Perusahaan, sementara jajaran manajemen yang lain turut hadir secara offline di Sinarmas MSIG Tower. Bapak Wianto Chen selaku CEO & Presiden Direktur mengungkapkan, bahwa Perusahaan tumbuh selaras dengan fase kedua strategi jangka menengah GREAT 2025, yang berfokus pada percepatan Company Value melalui: Optimalisasi Bisnis, Branding dan Peningkatan Customer Experience. Hingga akhir kuartal III 2023, Perusahaan mencatatkan pertumbuhan Annual Premium Equivalent (APE) sebesar 35% atau tumbuh di atas rata-rata di industri asuransi jiwa Indonesia. Inovasi juga terus dilakukan dalam hal pelayanan, operasional, hingga produk karena menjadi faktor pendorong pertumbuhan. Tidak hanya itu, beliau menekankan bahwa seluruh pihak harus berkomitmen menjalankan tata kelola yang baik sesuai prosedur untuk menjaga keberlangsungan bisnis hingga ke masa depan, mewujudkan komitmen sebagai Trusted Partner for Life. Sesi town hall kali ini, menandakan bahwa kita telah berada di penghujung tahun 2023 dan dalam waktu sekitar satu bulan lagi akan memasuki tahun 2024. Mari terus mempererat kolaborasi, saling menginspirasi serta membangun TRUST (Timely, Reliable, Unique, Simple and Touch of Human) dalam setiap aktivitas yang kita lakukan di Perusahaan guna mencapai target bisnis di tahun ini.


8 Kolaborasi Menjaga Ekosistem Laut, MSIG Life dan MSIG Indonesia Lakukan Transplantasi Terumbu Karang di Kepulauan Seribu Hi, Teman Smile! Kolaborasi untuk menjaga ekosistem laut dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat sekitar, MSIG Life & MSIG Indonesia bekerja sama dengan Smiling Coral Indonesia melakukan transplantasi terumbu karang dan penanaman mangrove di Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu. Keberlanjutan ekosistem laut di wilayah ini terancam, karena 64% dari pulau-pulau di Kepulauan Seribu diklasifikasikan sebagai pulau dengan tingkat kerentanan tinggi, sehingga berdampak signifikan pada lingkungan serta kualitas kehidupan hingga perekonomian masyarakat setempat. Dalam mendukung upaya ini, MSIG Life memperkenalkan inisiatif #LangkahUntukLaut yang dijalankan melalui aplikasi MyFit+. Dengan tantangan 1 Miliar Langkah di dalam aplikasi, pengguna dapat menyumbangkan langkah saat berjalan atau berlari sekaligus berkontribusi dalam upaya pemulihan terumbu karang. Inisiatif ini adalah langkah permulaan Perusahaan untuk menjalankan kampanye #LangkahUntukLaut, dan wujud komitmen sebagai ‘Trusted Partner’ agar hidup lebih sehat, sejahtera, dan lestari.


Masalah lingkungan merupakan isu utama yang penting di dunia. Mengapa? karena ini merupakan salah satu penyumbang terbesar masalah lingkungan mengenai pencemaran dari aktivitas operasional Perusahaan. Sebagai bagian dari komitmen Perusahaan dalam menciptakan lingkungan kerja yang sehat, bersih dan nyaman, MSIG Life sedang dalam proses untuk mendapatkan Green Office Certification kategori Greenship Interior Space yang dikeluarkan oleh Green Building Council Indonesia. Sertifikasi tersebut merupakan bagian dari kontribusi Perusahaan dalam menciptakan Sustainable Environment. Apa saja sih manfaat dari kantor yang Green Office? 1. Produktivitas Meningkat Berdasarkan data dari University of Exeter, kantor yang menerapkan green office dapat meningkatkan produktivitas karyawan hingga 15%. Siapapun yang bekerja dalam lingungan nyaman secara psikologis tentu akan bekerja lebih baik. 2. Ramah Lingkungan Green Office adalah konsep yang perlu disebarluaskan terutama dalam manajemen sampah Indonesia. Bangunan yang menerapkan Green Office harus memiliki pengelolaan sampah ramah lingkungan yang baik sehingga dapat mengurangi emisi karbon & konservasi energi. 3. Dampak Lingkungan dan Bangunan Menurut program lingkungan Perserikatan Bangsa-Bangsa, bangunan menyumbang 40% dari emisi gas rumah kaca dan 20% dari semua limbah padat yang dihasilkan di negara maju. Rancangan bangunan yang sustainable siap mengurangi emisi global secara signifikan, karena sektor bangunan bertanggung jawab atas sekitar 39% dari semua emisi CO2 terkait energi dan 36% penggunaan energi akhir. Ayo, bersama kita mulai bertanggung jawab dalam mewujudkan implementasi Green Office ini agar menciptakan lingkungan kantor lebih sehat, lebih energik, dan dapat meningkatkan produktivitas kerja Teman Smile. Penerapan Green Office di MSIG LIfe What’s Going On


10 Hi, Teman Smile! Menerapkan kebiasaan hidup sehat di kantor dapat menjaga kesehatan tubuh sekaligus meningkatkan produktivitas di kantor. Mau tau apa saja? Yuk, intip beberapa kebiasaan baik yang bisa Teman SMiLe lakukan di kantor!


12


PEMBELIAN ASURANSI OLEH KARYAWAN Sesuai dengan SE No. 040/AJSMSIGSE/VII/2023 tentang Pembelian Produk Asuransi oleh Karyawan Tetap (Internal Sales) KETENTUAN CASHBACK Karyawan diberikan cashback yang besarnya sesuai dengan presentasi komisi, bonus jika ada, dan overriding sesuai ketentuan produk dan kompensasi yang berlaku. JENIS PRODUK Asuransi Jiwa Perlindungan asuransi untuk resiko kerugian finansial akibat meninggalnya pencari nafkah. Asuransi Kesehatan Perlindungan asuransi untuk resiko kerugian finansial akibat sakit penyakit (biaya pengobatan). Dana Pendidikan Perencanaan keuangan untuk dana Pendidikan anak di masa depan. PROSEDUR PEMBELIAN 1. Karyawan tetap aktif pada saat pembelian produk. 2. Melengkapi form SPAJ dengan pemegang polis adalah karyawan, dan nama tertanggung adalah karyawan/keluarga inti. 3. Menyertakan copy Salinan kartu identitas karyawan. 4. Melakukan pembayaran premi sesuai ketentuan. 5. Proses pembelian, pengisian dan penyerahan dokumen dilayani oleh tim Customer Care (Ibu Eny Meliyani & Ibu Yayuk Tri Wahyuni).


Di Bulan Agustus lalu, salah satu Teman Smile kita yaitu Indah Dina Marina (Kezia) membawa nama baik MSIG Life dengan berpartisipasi dalam ajang Run to Care 2023 Ultra Marathon, yaitu ajang lari sejauh 150 Km dari Semarang ke Yogyakarta untuk penggalangan dana bagi anak - anak kurang mampu di seluruh Indonesia. Event ini dimulai pada tanggal 18 Agustus 2023 dan Kezia berhasil tiba di garis finish pada tanggal 20 Agustus 2023. Keren banget! “Terima kasih untuk MSIG Life yang telah memberi dukungan yang luar biasa untuk acara ini”, ucap Kezia Kezia sendiri mulai lari sejak tahun 2016, awalnya karena overweight, jadi memicu untuk hidup lebih sehat. Saat ini Kezia bisa lari hingga 300 Km setiap bulan Selain alasan kesehatan, Kezia juga volunteering di program marathon untuk kebaikan anak Indonesia, bahkan nggak jarang Kezia lari di tengah malam. “Caraku untuk overcome fear adalah saat lari aku deep talk dengan Tuhan dan saat itu juga aku merasa aman,” ucap Kezia tentang pengalaman dia saat lari di tengah malam. Sahabat Smile


SELAMAT! Kepada para pemenang Smile in Bulletin Edisi Mei 2023 Eliza Christabella Phuanerys | Iga Ukiarwan | Marcelyn Lavenia | Vonny Darmanto | Risa Mirazwaty F. Yuk ikuti quiz melalui link : https://forms.office.com/r/sd67KjF69Q Atau scan QR Code berikut : Quiz ini menggunakan Microsoft form dan dapat di akses menggunakan akun Microsoft 365 dengan cara sbb : Klik link atau scan QR Code di samping Masukan email kantor dan password laptop Masukan kode token Google Authenticator Jawab quiz dengan benar ? ? ? ? ? ? ?


Welcome to Family LENY JOSEPH MUTHIA KIKI ALIF REIZA RISA INDIRA VONNY DIMAS RAZI EFAN PREFERRED BANK DISTRIBUTION FAIZAL JUVITA DONNY ARANDA NURLIA MARIA RATIH SULAEMAN TAUFIQ MARCIANO FIFA EGA KURNIA EMERGING BANK PARTNER DMTM DEVINA CORPORATE & DPLK AGENCY DATA ANALYTICS TRANSFORM ATION BUSINESS PROJECT PARTNERSHIP PERFORMANCE MANAGEMENT PARTNERSHIP BUSINESS ACADEMY MRI BUSINESS MARATUS NURKOMALA ANTHI INVESTMENT OPERATION


Welcome to The Family RATIH IMELDA GLORIA ALEN IRVAN IVAN DAVID ANDRE ANDIK SUSI MARLIA DEDY RIZKY RESTU REMIA KEN VALENTINO FAISHAL CLIVE INDIVIDUAL OPERATION CUSTOMER & MARKETING COMPLI ANCE GROUP OPERATION CUSTOMER & DISTRIBUTOR CARE CLAIM DISTRIBU TION OPERATION INFORMA TION TECHNOLOGY ACTUARIAL FINANCE & ACCOUN TING Dr. DITA TABITA NAULI HASRIANI ARFIANTI DEFIAGNI EVELYN SRI ASTUTI SUTININGSIH RIAN IRVAN VEGA RAFAEL


AAJI HR Summit 2023 Risk Beyond 2023 Christmas Celebration Smile Collab Day Performance Management Workshop


Click to View FlipBook Version