The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.
Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by achmadrajif123, 2021-06-08 11:02:45

Defenisi Permasalahan sosial dan jenis permasalahan sosial di ranah publik

bahan bacaan dalam pembelajaran siswa

ACHMAD RAJIF
18058171

Definisi Permasalahan sosial di Masyarakat, Berbagai
jenis permasalahan sosial di ranah publik

PENDIDIKAN SOSIOLOGI
FKULTAS ILMU SOSIAL
UNIVERSITAS NEGRI PADANG

2021

Definisi Permasalahan sosial di Masyarakat,
Berbagai jenis permasalahan sosial di ranah

publik

DEFENISI JENIS

ketidaksesuaian  Kemiskinan
unsur-unsur  Kriminalitas
kebudayaan yang  Kesenjangan sosial
dapat
membahayakan
kehidupan dari
suatu kelompok
sosial

PEDALAMAN MATERI
DEFINISI PERMASALAHAN SOSIAL DI MASYARAKAT, BERBAGAI JENIS

PERMASALAHAN SOSIAL DI RANAH PUBLIK
A. Tujuan Pembelajaran
Setelah kegiatan pembelajaran ini, diharapkan siswa mampu mendeskripsikan Definisi
Permasalahan Sosial Di Masyarakat, Berbagai Jenis Permasalahan Sosial Di Ranah Publik
Uraian Materi

Defenisi

Soerjono Soekanto mendefinisikan permasalahan sosial sebagai ketidaksesuaian unsur-
unsur kebudayaan yang dapat membahayakan kehidupan dari suatu kelompok sosial.

Permasalahan sosial sendiri dapat terjadi karena adanya interaksi sosial di tengah-tengah
masyarakat dalam memenuhi kebutuhan hidupnya, baik itu antar individu, antar
kelompok, atau antara individu dengan kelompok.
Menurut Soetomo, masalah sosial merupakan sebuah kondisi yang tidak diinginkan oleh
sebagian besar warga masyarakat. Martin S. Weinberg menambahkan bahwa masyarakat
yang tidak menginginkan permasalahan sosial tersebut sepakat bahwa dibutuhkan suatu
tindakan untuk dapat mengubahnya

Jenis Permasalahan Sosial Di masyarakat

Beberapa jenis masalah sosial di masyarakat adalah sebagai berikut:

 Kemiskinan

Kemiskinan merupakan suatu kondisi ketika individu atau sebuah kelompok gak sanggup
untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari dan sulit mengakses pelayanan yang
dibutuhkan. Bentuk sekaligus faktor penyebab kemiskinan itu ada tiga, yaitu:

 Natural. Kemiskinan ini disebabkan oleh faktor-faktor yang alami. Misalnya, karena
individu tersebut cacat atau sakit, sehingga ia kesulitan memenuhi kebutuhannya
dan termasuk kategori miskin.

 Kultural. Jenis kemiskinan ini berbahaya, nih, Pahamifren. Kemiskinan kultural ini
disebabkan karena individu tersebut sudah merasa cukup sama hidupnya. Jadi dia
males-malesan dan gak disiplin, gak ada usaha untuk membuat hidupnya jadi lebih
baik. Dari sinilah seseorang bisa mengalami kemiskinan.

 Struktural. Individu atau suatu kelompok bisa jadi miskin karena sesuatu yang
dibuat oleh manusia. Misalnya, kebijakan yang gak adil, distribusi barang ataupun
makanan yang gak merata, dan korupsi

 Kriminalitas

Jenis masalah sosial uang kedua adalah kriminalitas. Kamu masih inget gak kalau
kriminalitas merupakan salah satu bentuk dari penyimpangan sosial? Soalnya para pelaku
kriminal ini berperilaku gak sesuai dengan norma dan nilai yang dianut masyarakat dan
melanggar hukum yang berlaku. Kriminalitas biasanya identik dengan pencopetan,
pembunuhan, atau penggunaan narkoba yang dilakukan oleh masyarakat menengah ke
bawah. Tapi jangan salah, ya, kriminalitas juga dilakukan oleh masyarakat menengah ke
atas, loh. Contohnya adalah korupsi, koruptor menyalahgunakan kekuasaan dan uang
rakyat untuk kepentingan pribadi atau kelompok mereka sendiri, sehingga membuat
kelompok lain jadi kesulitan. Inilah yang dikenal sebagai white collar crime.

 Kesenjangan Sosial dan Ketidakadilan

Kesenjangan sosial merupakan salah satu akibat dari adanya stratifikasi sosial, yang
membeda-bedakan masyarakat. Dalam hal ini, masyarakat kelas atas biasanya lebih mudah
mendapatkan segala sesuatu, sedangkan kelas bawah kesulitan mendapatkan akses
pelayanan ataupun memenuhi kebutuhan hidupnya. Nah, terakhir ada ketidakadilan.
Ketidakadilan adalah suatu kondisi saat suatu kelompok atau individu diperlakukan
berbeda dan dipinggirkan di masyarakat. Salah satu contoh ketidakadilan adalah isu yang
sempat ramai di Amerika, “Black Lives Matter”. Padahal semestinya semua orang
diperlakukan dengan cara yang sama, ya, Pahamifren

RANGKUMAN MATERI

Soerjono Soekanto mendefinisikan permasalahan sosial sebagai ketidaksesuaian unsur-
unsur kebudayaan yang dapat membahayakan kehidupan dari suatu kelompok sosial,
Permasalahan sosial sendiri dapat terjadi karena adanya interaksi sosial di tengah-tengah
masyarakat dalam memenuhi kebutuhan hidupnya, baik itu antar individu, antar
kelompok, atau antara individu dengan kelompok.

Beberapa jenis permasalahan sosial yang sering dijumpai di masyarakat diantaranya yaitu
kemiskinan, kriminalitas dan kesenjangan sosial


Click to View FlipBook Version