Kompetensi Dasar
Menyimpulkan isi iklan, slogan, atau poster (membanggakan
dan memotivasi) dari berbagai sumber
Tujuan
Pembelajaran
1. Peserta didik mampu menelaah isi teks iklan, slogan, dan
poster dengan benar.
2. Peserta didik mampu merangkum isi teks iklan, slogan,
dan poster dengan memperhatikan unsur pembentuk teks
iklan.
Materi
1) Unsur pembentuk teks iklan, slogan, dan poster.
2) Menelaah isi teks iklan, slogan, dan poster
3) Langkah-langkah merangkum isi teks iklan, slogan, dan
poster.
Pada pertemuan pertama, Ananda telah mengetahui
pengertian dan karakteristik iklan, slogan, dan poster.
Tahapan selanjutnya yakni Ananda dapat menelaah dan
merangkum isi teks iklan, slogan, dan poster.
Silahkan Ananda cermati gambar iklan, slogan, dan poster di
bawah ini!
Gambar 1 Gambar 2
Contoh Poster Contoh Slogan
Gambar 3
Contoh Iklan
Setelah selesai mengamati, Ananda pasti dapat
mengetahui secara tersirat informasi yang disampaikan dari
ketiga gambar tersebut, baik berupa penawaran,
pemberitahuan, layanan masyarakat, ajakan, bujukan,
maupun himbauan.
Nah, untuk memudahkan kita dalam menelaah dan
merangkum isi teks iklan, slogan, dan poster, kita dapat
perhatikan terlebih dahulu unsur pembentuk dari iklan,
slogan, dan poster.
A. Unsur Pembentuk Iklan
Unsur pembentuk teks iklan perlu diperhatikan untuk
menentukan maksud dan tujuan pembuatan iklan. Dimana
ada 6 unsur-unsur pembentuk iklan, yaitu :
1. Sumber
Sumber adalah pemasang iklan, slogan, dan poster atau
yang berinisiatif serta menyandang dana dari pemasangan
suatu iklan, slogan, dan poster.
2. Pesan
Pesan adalah informasi yang disampaikan berupa pesan
verbal atau kata-kata dan pesan non verbal atau gambar dan
sejenisnya. Pesan tidak hanya bertujuan agar pembaca
menggunakan produk atau jasa iklan tersebut, tetapi dalam
iklan juga bisa berisi pesan moral.
Misalnya dengan jangan membuang sampah sembarangan
agar tidak berakibat banjir atau menjadi penyebab penyakit
DBD.
3. Media
Media adalah sarana yang digunakan dapat berupa media
cetak, elektronik, atau lainnya. Media cetak dapat berupa
koran atau majalah.
Media elektronik berupa televisi, radio, dan internet. Saat ini
televisi dan internet yang menjadi media iklan paling efektif
untuk menginformasikan sebuah produk atau jasa. Hal ini
karena kedua media elektronik tersebut digunakan oleh
hampir seluruh khalayak.
4. Penerima
Penerima adalah individu atau kelompok yang menjadi
sasaran iklan. Penerima iklan yang dimaksud adalah
penonton, bila iklan ditayangkan di media elektronik.
Penerima iklan merupakan pembaca bila iklan tersebut ada
di media cetak. Misalnya ; iklan sebuah lembaga bimbingan
belajar, tentunya penerima atau sasarannya adalah siswa
dan orang tua siswa, sedangkan iklan lowongan kerja
penerimanya adalah pencari ķerja.
5. Efek
Efek adalah perubahan yang terjadi pada diri penerima iklan,
slogan, dan poster. Baik dalam aspek sikap, pola pikir,
perilaku, kebiasaan, atau pola hidup. Misalnya, setelah
seseorang membaca poster atau iklan mengenai berkendara
yang baik maka efek yang diharapkan adalah terjadi
perubahan dalam bersikap.
Selain itu, perilaku, dan kebiasaan juga berubah, seperti
dengan selalu memakai helm ketika berkendara,
menggunakan sarung tangan dan sepatu yang lengkap,
memiliki SIM dan STNK yang masih dalam masa berlaku,
mematuhi peraturan di jalan raya dan sebagainya. Dengan
iklan tersebut diharapkan berdampak pada kurangnya
kecelakaan di jalan raya.
6. Penerima
Umpan balik atau feedback adalah tanggapan atau reaksi
yang dikehendaki dari penerima pesan. Misalnya; dengan
membeli produk yang ditawarkan atau mengikuti program
imunisasi MR.
B. Menelaah Isi Teks Iklan, Slogan, dan
Poster Berdasarkan Unsur
Pembentuknya
Menelaah isi teks iklan, slogan dan poster artinya
mengkaji isi teks iklan, slogan dan poster. Dalam pembelajaran
ini, kita akan mengkaji isi teks iklan, slogan, dan poster
berdasarkan unsur pembentuknya.
Berikut Contoh menelaah isi teks iklan, slogan, dan poster
berdasarkan unsur pembentuknya.
Unsur pembentuk yang terdapat pada iklan tersebut
1. Sumber : PT. Tempo Scan Pacifik tbk
2. Pesan : Bodrex extra adalah obat untuk sakit kepala yang
terasa begitu mencengkram
3. Media : TV, Internet
4. Penerima : Masyarakat yang sedang mengalami sakit kepala
5. Efek : Masyarakat akan selalu minum obat jika sedang
sakit kepala
6. Umpan Balik : Masyarakat membeli bodrex extra jika sedang sakit
kepala
C. Merangkum isi teks Iklan, Slogan, dan
Poster
Merangkum isi teks iklan, slogan, dan poster artinya
menjelaskan dengan singkat apa yang disampaikan oleh
pihak pemajang iklan atau pembuat slogan dan poster
kepada pihak yang ditujunya.
Teks iklan berisi pernyataan-pernyataan yang
berhubungan dengan materi iklan. Selain itu, iklan terdiri
atas unsur-unsur pembentuknya, seperti yang sudah
dijelaskan sebelumnya. Kalian dapat merangkum isi teks
iklan tersebut dengan memperhatikan unsur
pembentuknya.
Langkah-langkah merangkum teks iklan, slogan,
dan poster sebagai berikut
1. Bacalah dengan cermat pernyataan-pernyataan dalam
teks iklan, slogan, dan poster.
2. Temukan ide pokok dalam teks iklan, slogan, dan
poster.
3. Kenali unsur pembentuk dari iklan, slogan, dan poster.
4. Susunlah pernyataan berdasarkan ide pokok unsur
pembentuknya dengan kalimat sendiri.
Contoh Hasil Rangkuman isi Teks Iklan
Contoh 1
Tanah Dijual
Ada 2 lokasi tnh kav cluster Cibubur Pd Rangon 27 kav 198 jt
& Munjul 28 Kav 250 jt jaktim SHM hub 081196109152
Rangkuman: Iklan penjualan tanah kavling yang disertai
informasi jumlah, harga, dan nomor telepon yang bisa
dihubungi.
Contoh 2
Rangkuman: Perusahaan otomotif PT Daihatsu mengeluarkan
mobil dengan merek terbarunya bernama XENIA-WT-i dengan
harga Rp115,4 juta bisa di bayar CAS atau KREDIT. Asco
Daihatsu menyediakan mobil XENIA ini yang dilengkapi
dengan banyak kelebihan dan keunggulan salah satunya
adalah hemat bahan bakar minyak dan ramah lingkungan
dengan variasi warna dan bentuk.
Contoh 3
Rangkuman: Pajak dapat mewujudkan generasi emas, karena
itu bayarlah pajak.
Contoh Hasil Rangkuman isi Slogan
Rangkuman: Slogan tersebut mengajak kita untuk selalu
berusaha dan tak pernah menyerah apabila kita gagal
mendapatkan sesuatu yang kita iginkan. Bangkit dan
teruslah berjuang.
Contoh Hasil Rangkuman isi Poster
Rangkuman: Poster di atas menjelaskann tentang bahaya
merokok yang dapat mengganggu kesehatan manusia.
Poster tersebut membahas tentang bahaya yang terkandung
dalam rokok kita sering kita isap setiap harinya. Dengan
kata lain poster di atas mengajak kita untuk hidup sehat
tanpa merokok.