BAB 1 IKLAN PAY PER CLICK (PPC) A. Mengenal Pay Per Click (PPC) PAY PER CLICK Gambar 1.1 Pay Per Click Suraber https www.basictutorialonline.com/ppc-tutorial/ PPC merupakan kependekan dari Pay Per Clik di mana seorang bloger atau publiser akan di bayar sesuai dengan jumlah klik iklan yang di dapat dari suatu perusahaan periklanan. Klik yang dimaksud adalah klik yang sah. Klik iklan tersebut merupakan asli klik iklan dari pengunjung dan bukan dari hasil klik curang kita PPC sendiri adalah sebuah program atau metode bisnis yang dijalankan oleh sebuah perusahaan lewat jaringan internet Nantinya, pemilik situs (website atau blog) yang masuk dalam program tersebut akan mendapatkan uang dari setiap klik pada iklan yang dilakukan oleh pengunjung Jadi semakin banyak pengunjung yang melakukan klik maka akan semakin besar pula kesempatan Anda (pemilik situs) untuk mendapatkan uang PPC merupakan sistem periklanan internet yang dimaksudkan untuk mengarahkan lalu lintas online untuk situs web tertentu, kemudian pengiklan membayar penerbit dengan harga tertentu ketika iklan diklik Iklan PPC telah ada lebih dari satu dekade. Istilah PPC datang ke keberadaan pada tahun 1990 ketika organisasi mulai melakukan bisnis di Internet Salah satu perusahaan yang memelopon konsep adalah goto.com. kemudian Yahoo mengambil alih pada tahun 2003. Jenis Pay Per Click ads ini bisa kita lihat pada iklan yang mempunyai keterangan tertentu. Contohnya yaitu ada kata “sponsored links” atau “sponsored ads” kata kata ini selalu muncul di atas iklan PPC Bagi publiser iklan tentunya mereka tahu iklan yang dipasang itu adalah Pay Per Click ads Ada dua program PPC utama yang tersedia yaitu: Google AdWords dan iklan Facebook Ketika Google meluncurkan AdWords solusi untuk pemasaran PPC, kegiatan berat mulai dalam domain PPC. Selain Google, sejumlah mesin pencari seperti Yahoo, Bing, 7Search, ABC Search, dan Findology menyediakan hosting iklan PPC Dalam sebuah bisnis PPC ada 3 pihak yang terlibat di dalamnya, yakni 1. Seorang bloger yang mempunyai website yang nantinya akan memasang script iklan yang telah di berikan perusahaan PPC 2 Seorang pemilik Produk (baik jasa atau non jasa) yang bekerja sama Dengan perusahaan agar produknya diklankan lewat perusahan PPC-nya 3 Perusahaan PPC yang bertindak sebagai penghubung antara pemilik produk dan pemasang iklan
Misal ada seorang pemilik produk beriklan lewat perusahaan PPC Setiap klik iklan yang valid dan terjadi, pemilik produk akan membayar pada perusahaan, kemudian nantinya akan di bagi menurut persentase yang telah disepakati oleh publiser iklan tersebut Untuk beriklan menggunakan PPC, ada beberapa langkah yang harus kita lakukan, yaitu 1 membuat konten dari iklan yang akan ditawarkan. Membuat salinan iklan yang akan ditampilkan, 2 3. Menentukan lokasi atau tempat iklan ditampilkan dalam web, 4 memilih kata kunci yang digunakan agar iklan dapat ditampilkan, 5 mengatur biaya yang harus dikeluarkan setiap iklan yang diklik Sedangkan langkah-langkah yang dilakukan oleh penyedia iklan biaya per klik (platform PPC) adalah 1. Melakukan pengecekan iklan sesuai aturan (pedoman editorial), 2 menampilkan iklan sesuai dengan permintaan pencarian (kata kunci) atau kriteria yang lain, 2. Menentukan peringkat atau posisi iklan berdasarkan tawaran maksimum pengiklan dan keterkaitan relevansi iklan yang meliputi klik per tayang (Click Through Rate (CTR)), salinan iklan, kata kunci, dan halaman arahan web yang dituju dengan relevansi pencarian. Ketika kalian membuat sebuah iklan teks PPC, kalian akan dibatasi dalam penggunaan karakter. Berikut adalah pedoman editorial dari Google AdWords. 1. Kepala (heading) :Maksimum 25 karakter. 2. Line 1 3. Baris 2 :Maksimum 35 karakter 3. Baris 2 : Maksimum 35 karakter 4. URL Tampilan :Maksimum 35 karakter 5. Tidak ada tanda seru berulang 6. Tidak ada kata ditulis dalam huruf besar semua. 7. Tidak ada kata-kata omong kosong dapat digunakana. 8. Tidak ada klaim “terbaik”, “nomor satu”, atau superlatif dapat digunakan, kecuali dapat diverifikasi oleh pihak ketiga. 9. Nomor produk dapat digunakan. Cara kerjanya adalah seorang blogger mempunyai blog atau website yang pada awalnya telah di daftarkan pada perusahaan PPC dan dari situ seorang blogger memasang script iklan yang di dapatkan dari akun PPC tersebut. Iklan yang tayang dalam blog tersebut nantinya akan dilihat oleh pengunjung yang mampir ke blog kita dan jika ada pengunjung mengeklik iklan maka kita memperoleh hasil. Biasanya, perusahaan PPC membayar perbulan jika hasil earning kita sudah mencapai ambang batas dari pembayaran yang telah di sepakati dalam peraturan perusahaan periklanan PPC tersebut. Formula dasar menghitung PPC adalah: Membayarperklik(PPC)(S) = biaya(S) / jumlah klik iklan
PPC memberikan hasil yang cepat, berbeda dengan hasil SEO yang sama, penting, dan nyata, tetetapi membutuhkan waktu berbulan-bulan atau bahkan bertahun-tahun untuk mewujudkannya. PPC memberikan keuntungan, antara lain: 1.Quick Actions PPC memberikan lalu lintas besar, hasil yang cepat, dan lebih banya hype branding dalam rentang waktu singkat. 2. Negligible Initial Investment Search Engine tidak mengenakan biaya untuk menyisipkan ik PPC atau untuk membuat account. Pengguna membayar hanya ket seseorang benar-benar mengeklik iklan. 3. Business Gets Noticed Globally Bisnis bisa mendapatkan pengakuan global, bahkan jika itu setup lokal yang kecil. 4. Instant Results Dibandingkan dengan metode SEO, iklan PPC dapat memberikan jawaban yang lebih cepat berdasarkan kualitas iklan yang diposting. B. Google AdWords Google AdWords adalah program periklanan yang dapat berupa gambar, teks, bahkan video yang dapat ditampilkan pada mesin pencari google saat orang melakukan pencarian dengan kata kunci tertentu Anda bua mendaftarkan website Anda untuk ditampilkan pada halaman hasil pencarian google saat sebuah pencarian yang diproses memiliki kata kunci yang sesua dengan kata kunci adwords Anda. Google AdWords akan mengarahkan para pencari untuk bisa menemukan produk/jasa yang Anda jual di situs Anda. Iklan suatu produk atau jasa yang Anda buat akan ditampilkan di berbagai media internet yang terkait dengan jaringan google, baik dalam situs pencarian pribadi maupun situs partner dari google itu sendiri (google search). Anda bisa memanfaatkan media penklanan Google AdWords ini untuk mempromosikan produk/jasa yang Anda jual di internet. Kata kunci adwords (adwords keyword) harus Anda tetapkan pada saat Anda mendaftarkan website Anda di adwords Keyword ini berperan penting dalam hal merepresentasikan website Anda agar iklan website Anda muncul saat sebuah proses pencarian oleh pengguna google dilakukan. Untuk mengiklankan bisnis Anda di Google AdWords dan memperoleh segala kemudahan, Google AdWords menawarkan sebuah jangkauan yang ditargetkan Meskipun iklan Anda sudah tampil di hasil penelusuran, Google AdWords juga dapat membantu Anda untuk lebih memfokuskan calon pelanggan di google dan jaringan iklan yang ada Di Google AdWords, Anda juga dapat menetapkan anggaran budge iklan hingga mencapai hasil yang ingin Anda capai. Dengan Google AdWords Anda juga dapa menampilkan ancka format tertentu dan menargetkan iklan ke bahasa dan lokasi geografis tertentu. Dalam Google AdWords tidak ada persyaratan tertentu apakah itu pembelajaan yang minimum dan
komitmen waktu. Dengan pilihan biaya per klik, Anda akan mendapat penagihan hanya jika seorang pengunjung mengeklik iklan yang Anda buat. Google AdWords merupakan program periklanan miliki Google, Inc. Yang menawarkan setiap orang untuk bisa berpromosi di google search engine dan pada seluruh jaringan mitranya dengan metode Pay Per Click Advertising. Beberapa keuntungan yang ditawarkan oleh Google AdWords sebagai Berikut. 1. User (Pencari) di Search Engine Google Tertarget Iklan akan ditampilkan kepada user yang sedang mencari dengan kata kunci yang dipasang pada iklan. Dengan demikian user yang mengunjungi situs yang dipromosikan benar-benar sedang mencari produk yang dibutuhkan, 2. Anggaran Dapat Dikendalikan Biaya maksimum per klik (BPK) dan jumlah anggaran harian dapat dikendalikan Sistem Adwords tidak akan menarik biaya lebih dari anggaran yang telah ditetapkan 3. Memperoleh Hasil Maksimal dengan Investasi Minimal Untuk bisa mulai beriklan, Anda bisa set up biaya pengeluaran promosi mulai dari 10nbu/hari dan biaya per klik kata kunci minimal 500 perak/klik 4. Fleksibel Tidak ada biaya bulanan atau biaya minimum tertentu dalam waktu tertentu. Semua itu tergantung dari budget yang Anda set up sendiri Iklan Google AdWords memberikan kelebihan bagi para penggunanya. Di antaranya 1. Menjangkau orang yang merican produk atau servis melalui search 2. pengiklan dapat memegang kontrol secara penuh terhadap anggaran, 3 iklan dapat ditampilkan segera (dalam hitungan kurang dari 30 menit) setelah dibuat di Google AdWords. Laporan kinerja iklan dapat digunakan untuk melihat seberapa baik promosi berjalan. Selengkapnya kelebihan-kelebihan yang ditawarkan oleh Google AdWords adalah sebagai berikut 1. Kontrol yang Baik Account Google AdWords sepenuhnya dapat disesuaikan bagi pemasang iklan manapun, seperti tercantum di bawah ini a. Penagihan berdasarkan biaya per klik (BPK), jadi hanya membayar klik yang terjadi pada iklan saja, pada harga yang telah ditentukan (mulai dari 500perak/klik).
B. Anggaran harian ditentukan sendiri, minimal 10-20ribu/hari sampai dengan tak terhingga C. Iklan dibuat dan diatur dengan target wilayah tertentu D. Laporan kinerja iklan promosi langsung di dalam account * Jaringan mitra iklan yang terdiri atas halaman web dan halaman promosi produk berfungsi sebagai sarana untuk meningkatkan luasnya pangsa penayangan iklan. f. Satu iklan atau lebih ditargetkan menggunakan satu kata kunci atau lebih 2. Garansi Sukses Kesuksesan program Adwords dibangun dari kesuksesan para pengiklannya sehingga program akan selalu dikembangkan menjadi lebih baik dan dapat menarik prospek-prospek yang bermutu dengan biaya yang paling efektif Disediakan perkiraan biaya dan alat-alat yang dapat membantu untuk mengontrol biaya 3. Adanya Support Telah disediakan media untuk membantu (pusat bantuan) bagi para pengguna iklan Google Adwords agar pengguna dapat memaksimalkan alat-alat bantu yang disediakan dan merasakan fleksibilitas dalam mengatur account Pusat bantuan mi penuh dengan informasi Google AdWords yang penting, tip-tip meningkatkan kinerja iklan, dan penjelasan langkah demi langkah bagaimana membuat dan mengelola account. 4. Metode Pembayaran Google AdWords menyediakan cara pembayaran melalui kartu kredit, kartu debit, auto debit, dan pembayaran melalui transfer bank Umumnya pembayaran dilakukan dengan kartu kredit yang diterima secara internasional, seperti Mastercard, Visa, dan kartu debit. Pada negara-negara tertentu yang tidak mengenal pembayaran kartu kredit, pembayaran dapat dilakukan dengan autodebit dan transfer bank. Ada dua metode pembayaran di Google AdWords, yaitu sistem pasca Bayar dan prabayar a. Metode Pasca Bayar Pascabayar adalah metode pembayaran yang dilakukan setelah user mengeklik iklan Anda. Tentu saja iklan Anda harus diaktifkan. Atau ditayangkan terlebih dahulu. Agar iklan Anda segera ditayangkan, setelah registrasi, Anda harus segera memberikan data informasi penagihan, misalnya data kartu kredit. Setelah Anda menentukan jumlah anggaran untuk harian dan bulanan, Anda akan dikenakan biaya setiap 30 hari atau ketika batas anggaran tersebut telah tercapai b. Metode Prabayar Pembayaran dilakukan di muka sebelum menerima klik apapun Setelah Anda menerima klik-klik tersebut, Adwords akan mengurangkan biayanya dari saldo prabayar Anda. Iklan Anda akan langsung jalan segera setelah Adwords menerima pembayaran dari Anda. Jika account Anda kehabisan dana, iklan tersebut akan berhenti ditayangkan sebelum Anda kembali membayar, jadi pastikan bahwa Anda selalu mengecek saldo account Anda secara teratur.
Anda akan selalu diingatkan dan Google AdWords akan mengirimkan email ketika dana Anda tinggal tersisa sedikit dan ketika saldo Anda menjadi nol. Anda akan terlebih dahulu mentransfer biaya deposit ke rekening google. Namun metode prabayar ini kurang efektif karena Anda harus selalu mentransfer deposit dan harus menunggu uang tersebut masuk ke rekening google baru bisa menjalankan iklan. Jadi, memang disarankan ketika Anda ingin menjalankan program periklanan menggunakan Google AdWords untuk mempromosikan produk-produk toko online Anda maka Anda harus wajib memiliki kartu kredit (Visa/MasterCard) dari bank lokal. C. Cara Menggunakan AdWords Untuk dapat menggunakan Google AdWords, Anda harus membuat website terlebih dahulu, Adpun cara dan langkah membuat website telah kita bahas pada saat kelas XI kemaren. Setelah Anda memiliki website, barulah Anda dapat membuat akun AdWords. 1. Memulai Penggunaan AdWords a. Membuat akun AdAdWords Daftar ke Google AdWords untuk mulai menjangkau pelanggan baru dengan iklan online yang disesuaikan dengan sasaran dan anggaran bisnis Anda. Panduan 3 langkah ini akan menuntun Anda dalam membuat akun AdWords dan menyiapkan kampanye iklan pertama. Untuk membuat akun AdWords, Anda memerlukan alamat email dan situs untuk bisnis Anda. Kalian dapat membuat akun AdWords baru kapan saja dengan mengunjungi beranda AdWords di https://adwords.google.com. Proses ini sedikit berbeda tergantung pada apakah Anda telah menggunakan produk Google lainnya atau Anda baru menggunakan Google. Berikut adalah langkah-langkah membuat akun Google AdWords: 1) Langkah 1 Masuk ke-situs Google Adword, kemudian cari tombol Start Now, biasanya ketika Anda sudah masuk ke halaman home AdWords maka langsung terpampang dengan jelas tombol Start Now disebelah kiri, dan kalau Anda scrool ke bawah maka akan jumpa tombol Start Now yang ke-dua, kemudian tekan tombol tersebut untuk memulai. 2) Langkah 2
Setelah muncul halaman seperti berikut, isilah kolom yang tersedia. Petunjuk pengisian: a) Masukan email yang ingin Anda gunakan untuk masuk ke akun AdWords baru. Apabila sudah memiliki Akun Google (dengan kata lain, jika Anda menggunakan produk Google lainnya seperti Gmail), gunakan alamat email Google Anda. B) Masukkan alamat situs web untuk bisnis yang ingin diiklankan. C) Klik Lanjutkan atau Continue. D) Masuk ke Akun Google yang sudah ada, atau buat akun baru. (1) Apabila sudah memiliki Akun Google (dengan kata lain, jika Anda menggunakan produk Google yang lain, seperti Gmail), masukkan alamat email Google Anda beserta sandinya, lalu klik Masuk. (2) Apabila belum memiliki Akun Google, atau ingin menggunakan alamat email yang berbeda untuk masuk, cukup klikp Buat akun di bawah layar dan ikuti petunjuk untuk membuat dan mengonfirmasi akun Google baru Anda. 3) Langkah 3 Pada halaman ini hanya fokus pada tema atau grup produk. Untuk membuat kampanye (iklan), Anda harus memasukkan nominal budget (modal), pilih hadirin/pengunjung, dan buat iklan Anda. Anda tidak akan dikenakan biaya untuk memilih opsi dan bisa mengubahnya nanti. Cara pengisian: Cara pengisian: a) Decide how much to spend Pada bagian ini Anda dimintakan untuk mengisi berapa rata rata budget/modal Anda perhari. Uang Anda akan dipotong ketika seseorang mengeklik iklan Anda. Silahkan isi angka jumlah uang modal Anda (Contoh – IDR: 1000000), (bisa diabaikan). b) Choose a target audience Pada bagian ini Anda harus menentukan target Lokasi (Location) negara pengunjung website Anda, pada bagian jaringan (Network) Anda tidak perlu edit lagi, pada bagian Kata Kunci (Keywords) Anda bisa menentukan kata kunci apa aja yang digunakan untuk target iklan di mesin pencari nanti atau bisa juga kata kunci yang sudah ada di hapus, dan bisa juga dengan menambahkan kata kunci baru, bagian keywords ini wajib dipililih kemudian klik tombol Save c) Set your bid Ini bagian penawaran pembayaran perklik iklan, secara default bagian ini sudah otomatis, artinya sudah ditentukan oleh pihak Google Adword, tetetapi jika Anda ingin menentukan sendiri juga bisa dengan memilih opsi kedua, (bisa diabaikan). D) Write your ad Pada bagian ini Anda diminta untuk membuat iklan sendiri, tidak sulit, Anda hanya butuh menuliskan kata-kata Pada bagian Write your ad ini wajib di buat. Berikut panduan dalam bentuk gambar.
Jika sudah klik tombol Save and Continue, perhatikan tanda panah merah pada gambar di atas. 4) Langkah 4 Pada halaman ini, isi semua textbox untuk keperluan pembayaran iklan. Berikut adalah petunjuk pengisiannya: a) Country Pilih jenis negara, kalau Anda tinggal di Indonesia maka pilih Indonesia. b) Tax Information Pilih Status pajak Anda, Business atau pribadi, kemudian isi nomor NPWP kalau tidak ada jangan di isi. c) Name and address Isikan nama bisnis Anda (Business Name), nama Anda (Name), Alamat Anda (Address line 1) tinggal sekarang (jika ada dua alamat silahkan alamat yang kedua isi di textbox kedua), isikan Kota kelahiran / kota sekarang / kota satelit (Town/City/Suburb), isi kode pos (Postal code) dengan cara tentukan dulu provinsi Anda tinggal sekarang, Primary contact isikan nama asli Anda (Name), dan nomor hp (Phone number). d) How you pay Silahkan pilih metode pembayaran, Otomatis atau manual, berikut penjelasan dari masing-masing metode: e) (1) Automatic payments Pelayanan Anda akan segera dimulai, dan Anda akan membayar setelah ditetapkan jumlah pembayaran. Anda dikenakan biaya otomatis bila saldo Anda sudah mencapai sejumlah yang sudah ditetapkan atau 30 hari setelah pembayaran otomatis Anda, terserah yang mana terlebih dahulu. (2) Manual payments Pembayaran di muka dan kami memotong biaya pembayaran dari saldo pra-bayar Anda. Setelah Anda menentukan jenis pembayaran selanjutnya lengkapi pengisian selanjutnya seperti (card number), bulan, tahun, (CVC) Card Verification Number, dan terahir isi nama pemegang kartu (Cardholder Name). Jangan lupa centang checkbox kalau alamat kartu kredit dan debit sama seperti yang sudah di isi sebelumnya. 3) Introductory offer Isikan alamat Gmail Anda. Kegunaannya untuk Google AdWords mengirimkan pemberitahuan ke Gmail Anda seperti penawaran promosi, undangan untuk mencoba fitur baru yang ada di Google AdWords, dan google Survey. Kalau Anda ingin mendapatkan informasi secara update dari ketiga hal yang sudah jelaskan di atas maka silahkan isikan alamat email Anda saya dan tekan tombol Apply. Hal ini dapat di-skip apabila Anda tidak menginginkannya (4) Time zone Untuk pengubahan time zone hanya bisa dilakukan saat Anda Sign up saja. Setelah proses Sign up selesai bagian ini tidak dapat diubah, sesuai dengan keterangan yang sudah dibubuhi oleh Google AdWords “Time zone applies to your entire account and cannot be changed later”. Jika sudah di isi semua proses selanjutnya klik tombol Save and Continue. 5) Langkah 5
Ini adalah bagian terahir dari proses daftar AdWords. Sebelum Anda klik tombol Save and Continue ada baikknya baca semua keterangan, mulai dari Billing profile, Billing preferences dan Google Asia Pacific Pte. Ltd. Jika Anda sudah setuju dengan semua hal yang sudah diuraikan oleh Google Adwords, silahkan centang checkbox “Yes, I agree to the above terms and conditions” dan terahir klik tombol Save and Continue. 3. Membuat Iklan Pertama Setelah Anda membuat akun dan mengonfirmasikan email, Google akan mengarahkan Anda langsung ke laman tempat Anda dapat menyatukan iklan pertama. Ini adalah kesempatan Anda untuk menjadi kreatif. Anda dapat memilih tempat iklan ditampilkan, menentukan anggaran, membuat iklan, dan memilih beberapa kata atau frasa (Google menyebutnya sebagai kata kunci) yang dapat membuat iklan tampil di samping konten yang paling sesuai (misalnya, iklan dapat muncul di samping hasil penelusuran Google atau di website web mitra Google). A. Memilih tempat iklan dapat tampil Anda dapat memilih website web mana, di lokasi mana, dan dalam bahasa apa. Jika Anda tidak merasa siap untuk mengambil keputusan tersebut sekarang, pilih saja opsi default. Pelajari lebih Lanjut tentang lokasi penayangan iklan Anda. Di bagian ini, And akan membuat keputusan yang menentukan tempat iklan mo dan istilah penelusuran apa (kata kunci) yang diinginkan untuk memicu iklan agar muncul Di manakah lokasi pelanggan Anda? Di situlah iklan sebaiknya ditampilkan. Dengan A * dWor * ds Anda dapat memilih und menargetkan iklan kepada pelanggan yang berlokasi: 1) di negara tertentu, beberapa negara atau seluruh dunia; 2) di daerah tertentu dalam suatu negara, seperti negara bagian atau provinsi, kota atau wilayah tertentu, atau kode pos tertentu; 3) Di daerah tertentu dalam suatu negara, seperti negara bagian atau provinsi, kota atau wilayah tertentu, atau kode pos tertemu 3) di lingkungan tertentu, misalnya dalam jarak berkendara dari bisnis Anda. Agar anggaran tidak habis oleh klik iklan yang tidak relevan dari orang yang berlokasi di luar wilayah layanan bisnis, Anda dapat mengecualikan wilayah tersebut dari kampanye. Caranya buka bagian “Lokasi” dengan mengeklik gambar pensil untuk menargetkan satu negara, beberapa negara, atau seluruh dunia. 1) Pilih opsi prasetel yang sesuai. 2) Klik Simpan Untuk menargetkan daerah tertentu dalam suatu negara, seperti negara bagian atau provinsi, kota atau wilayah tertentu, kode pos tertentu, atau sebuah negara yang tidak ditampilkan dalam opsi prasetel. 1) Pilih Pilihan saya adalah. 2) Ketik nama daerah atau kode pos dalam kotak teks. 3) Klik Tambahkan untuk menambahkan lokasi. 4) Untuk menambahkan lokasi lainnya, ikuti langkah 2 dan 3. 4) Klik Simpan
Untuk menargetkan lingkungan tertentu, seperti jarak berkendara tertentu dari bisnis, sebaiknya gunakan penargetan radius. 1) Klik Penelusuran lanjutan. 2) Klik Penargetan radius. 3) Di kotak telusur, masukkan alamat lokasi yang ingin Anda gunakan sebagai pusat radius. Masukkan target jarak dari titik ini dan pilih satuan pengukuran dari menu tarik-turun, misalnya 5 km. 4) Klik Telusuri untuk menemukan radius di peta. 5) Periksa peta untuk memastikan Anda menargetkan area yang benar. Bila sudah siap, klik Tambahkan untuk menambahkan target radius. 6) Klik Selesai di bagian bawah jendela. 7) Klik Simpan Supaya iklan tidak tampil di luar lokasi layanan bisnis Anda. 1) Pilih Pilihan saya adalah. 2) Kelik nama daerah atau kode pos dalam kotak teks: 3) Klik Kecualikan. 4) Untuk mengecualikan lokasi lainnya, ikuti langkah 2 dan 3.. 5) Setelah selesai, klik Simpan. B. Memutuskan anggaran Dengan AdWords, Anda menetapkan harga tertinggi yang bersedia Anda bayar ketika calon pelanggan mengeklik iklan Anda. Ini disebut tawaran biaya per klik maksimum (BPK maks.). Putuskan jumlah yang bersedia Anda bayar setiap kali seseorang mengeklik iklan dan tetapkan jumlah maksimum yang ingin Anda belanjakan setiap hari. Pelajari lebih lanjut tentang cara menentukan anggaran Anda. Umumnya, semakin tinggi tawaran dan semakin relevan iklan dan kata kunci, semakin besar kemungkinan iklan akan tampil di posisi laman teratas. Anda memiliki 2 opsi penawaran saat membuat kampanye pertama: 1) Biarkan AdWords mengelola tawaran secara otomatis untuk menghasilkan klik sebanyak mungkin sesuai dengan anggaran. Ini adalah strategi penawaran paling sederhana yang ideal untuk pengiklan baru atau siapa pun yang tidak ingin menghabiskan banyak waktu menyetel dan mengelola tawaran mereka. 2) Gunakan penawaran manual untuk menetapkan sendiri jumlah tawaran BPK maksimum. Penawaran manual cocok bagi pengiklan yang lebih berpengalaman yang mampu menginvestasikan waktu untuk secara teratur meninjau akun AdWords mereka dan menyesuaikan tawaran untuk mengoptimalkan performa. c. Menulis iklan singkat Iklan adalah suara dari produk dan layanan Anda. Semakin relevan dan menarik iklan bagi pelanggan, iklan Anda akan cenderung mendapatkan lebih banyak klik. Langkah membuat iklan dapat Anda lakukan dengan cara: 1) Untuk memulai, klik pensil untuk membuka bagian “Iklan teks”.
2) Masukkan URI. Laman lAndas Anda. Ini adalah tempat yang akan dibuka orang setelah mereka mengeklik iklan Anda. Pastikan memilih laman lAndas yang terkait erat dengan teks iklan Anda. 3) Tulis judul yang menarik perhatian. Anda memiliki dua bidang judul untuk diisi, masing-masing berisi hingga 30 karakter. Kedua bidang judul ini akan muncul berdampingan, dipisahkan oleh tanda hubung. Judul dapat ditampilkan dalam beberapa baris, tergantung ukuran layar pengguna. Pastikan kedua bidang judul mudah dilihat dan masuk akal jika dib 4) aca secara terpisah satu sama lainnya. Coba sertakan salah satu kata kunci dalam judul sehingga orang langsung mengetahui bahwa Anda menawarkan sesuatu yang berkaitan dengan apa yang mereka cari. 5) Tulis deskripsi singkat menggunakan kiat yang disediakan di atas. Pastikan untuk menyertakan ajakan bertindak, seperti Beli Sekarang atau Telepon Sekarang, dan satu atau dua kata kunci Anda. Pertimbangkan untuk menyoroti harga atau promosi tertentu untuk menonjolkan iklan. 5) Jika Anda menginginkan iklan untuk mendorong panggilan telepon ke bisnis Anda, centang kotak di samping “Mungkinkan panggilan telepon d. Memilih kata kunci yang dapat membantu iklan tampil dalam penelusuran: Iklan dapat tampil saat orang-orang menelusuri Google menggunakan kata yang Anda masukkan dalam iklan.dari iklan” dan masukkan nomor telepon Anda (saat ini hanya tersedia di negara tertentu). Iklan Anda akan menampilkan nomor telepon atau tombol “Telepon” yang dapat diketuk pada perangkat seluler. Untuk membantu Anda melacak berapa banyak panggilan yang didapatkan dari iklan, Google akan menggunakan nomor penerusan khusus. 6) Setelah selesai, klik Simpan. D. Memilih kata kunci yang dapat membantu iklan tampil dalam penelusuran: Iklan dapat tampil saat orang-orang menelusuri Google menggunakan kata yang Anda masukkan dalam iklan. d. Memilih kata kunci yang dapat membantu iklan tampil dalam penelusuran: Iklan dapat tampil saat orang-orang menelusuri Google menggunakan kata yang Anda masukkan dalam iklan. 4. Mengaktifkan akun Jika akun sudah didaftarkan maka otomatis akun Anda telah dapat digunakan. Kalian hanya perlu login saja. MENGEKSPLORASIKAN Kumpulkan data mengenai iklan Pay Per Click (PPC)! Carilah data dari berbagai sumber, baik dari buku maupun media lain yang relevan! Kerjakan secara berkelompok! D. Menyiapkan Kampanye PPC 1. Perencanaan
Agar kampanye Anda sukses. Anda perlu melakukan analisis online dan offline dari bisnis/produk yang akan ditawarkan, tujuan/target, demografi pelanggan, pesaing, dan cara beriklan atau ukuti acuan 5W1H (what, when, where, who, why dan how), misalkan: a. Apa yang akan Anda jual? B. Merek apa yang harus Anda gunakan? b. Apa yang dilakukan pesaing untuk pemasaran online dan di mana mereka beriklan? D. Bagaimana konsumen mengetahui dan mencari tahu akan produk Yang kita tawarkan? c. Apakah tujuan website yang Anda buat? Apakah menjual produk lebih banyak? Apakah mendidik konsumen akan produk? Apakah meningkatkan kesadaran akan merek? Apakah membangun database marketing melalui pendaftaran newsletter? 2. Anggaran Tentukan seberapa banyak kalian bersedia menghabiskan anggaran untuk mencapai tujuan kalian (biaya per action). Putuskan berapa banyak anggaran kalian untuk kampanye PPC atau beriklan/berpromosi. Ketika kalian melaksanakan sebuah iklan PPC agar anggaran kalian dapat dihemat ada beberapa hal yang harus dipertimbangkan, yaitu: a. Jangan melakukan penawaran untuk berada di posisi teratas Selama posisi iklan kalian berada di antara nomer 2 dan 4 maka iklan kalian akan tetap ditayangkan dan ada kemungkinan diklik sehingga biaya yang dikeluarkan tidak terlalu besar. b. Pengaturan waktu Anda harus mengatur iklan Anda tampil pada waktu yang tepat dan jam yang tepat pula contoh kalau Anda menjual produk antar makan siang maka aturlah iklan Anda tampil untuk jam makan siang. Pengaturan lokasi Pastikan Anda mengatur lokasi sesuai dengan target yang diharapkan. c. Kata kunci Anda perlu menentukan kata kunci apa yang konsumen cenderung Gunakan ketika mencari layanan yang Anda tawarkan. Seiring
Dengan itu, Anda perlu tahu: 1) Kesalahan ejaan yang umum dan biasa terjadi saat pelanggan memasukan kata kunci. 2) Kata-kata apa yang akan menunjukkan bahwa mereka tidak mungkin untuk membeli produk dari Anda (misalkan kata seperti gratis). 3) Maanfaatkan tool untuk analisis kata kunci. Ada sejumlah alat yang akan membantu Anda dalam mengembangkan daftar kata kunci, dan menentukan volume kata kunci. Ada yang gratis dan ada pula yang berbayar. Dengan AdWords, Anda memilih anggaran harian untuk setiap kampanye berdasarkan sasaran iklan dan jumlah rata-rata yang sanggup Anda belanjakan setiap hari. Anda dapat selalu mengubah anggaran setiap saat. Berikut adalah cara menetapkan anggaran harian untuk kampanye baru. a. Login ke akun AdWords. B. Klik tab Kampanye. b. Klik+Kampanye dan pilih jenis kampanye yang ingin Anda buat. 1) “Jaringan Penelusuran dengan Display Select” 3) “Hanya Jaringan Penelusuran” 3) “Hanya Display Network” D. Pada laman “Pilih setelan kampanye”, gulir ke bagian “Anggaran”,Lalu masukkan anggaran harian atau gunakan anggaran bersama. D. Selesaikan (atau lewati) memilih setelan kampanye lainnya, kemudian klik Simpan dan lanjutkan. Jika Anda membuat kampanye dengan tanggal mulai dan akhir tertentu, Anda dapat menetapkan anggaran total untuk seluruh durasi kampanye. Anggaran total kampanye saat ini hanya tersedia untuk kampanye video. Berikut adalah cara membuat anggaran total kampanye untuk kampanye video baru. a. Login ke akun AdWords. B. Klik tab Kampanye. Klik + Kampanye dan pilih “Video” untuk membuat kampanye video. c. Di bagian “Anggaran”, klik menu drop-down yang menampilkan “Harian” dipilih secara default. Pilih Total kampanye di menu drop- down. d. Masukkan jumlah yang ingin Anda belanjakan selama durasi kampanye. e. Di bagian Tanggal mulai dan akhir kampanye”, masukkan “Tanggal mula” dan “Tanggal akhir” untuk kampanye Anda. f. Setelah Anda selesai menyiapkan kampanye baru, klik Simpan dan
Lanjutkan. Cara mengedit beberapa anggaran kampanye sekaligus a. Login ke akun AdWords. b. Klik Kampanye di menu laman c. Centang kotak di samping kampanye yang ingin Anda edit. Untuk memilih semua kampanye, klik kotak centang paling atas di samping tajuk kolom Kampanye. d. Dari menu tarik-turun Edit, pilih Ubah anggaran. e. Pada jendela yang muncul, Anda dapat menetapkan anggaran pada jumlah tertentu, atau meningkatkan atau mengurangi anggaran Anda dengan persentase atau jumlah tertentu f. (Opsional) Klik Pratinjau untuk melihat daftar perubahan. g. Klik Terapkan. Jika Anda membuat kampanye dengan tanggal mulai dan akhir tertentu, Anda dapat menetapkan anggaran total untuk seluruh durasi kampanye. Anggaran total kampanye saat ini hanya tersedia untuk kampanye video. Berikut adalah cara membuat anggaran total kampanye untuk kampanye video baru. a. Login ke akun AdWords. B. Klik tab Kampanye b. Klik + Kampanye dan pilih “Video” untuk membuat kampanye Video. c. Di bagian “Anggaran”, klik menu drop-down yang menampilkan “Harian” dipilih secara default. Pilih Total kampanye di menu drop- down. Masukkan jumlah yang ingin Anda belanjakan selama durasi kampanye. g. Di bagian “Tanggal mulai dan akhir kampanye”, masukkan “Tanggal Mulai” dan “Tanggal akhir” untuk kampanye Anda. G. Setelah Anda selesai menyiapkan kampanye baru, klik Simpan dan Lanjutkan. Cara mengedit beberapa anggaran kampanye sekaligus.
a. Login ke akun AdWords. b. Klik Kampanye di menu laman. c. Centang kotak di samping kampanye yang ingin Anda edit. Untuk memilih semua kampanye, klik kotak centang paling atas di samping tajuk kolom Kampanye. d. Dari menu tarik-turun Edit, pilih Ubah anggaran. e. Pada jendela yang muncul, Anda dapat menetapkan anggaran pada jumlah tertentu, atau meningkatkan atau mengurangi anggaran Anda Dengan persentase atau jumlah tertentu. F. (Opsional) Klik Pratinjau untuk melihat daftar perubahan. f. Klik Terapkan. 3. Memilih platform PPC Ada beberapa teori bahwa platform PPC yang berbeda lebih baik untuk industri yang berbeda pula, misalnya, bahwa Yahoo! Memberikan tarif yang lebih murah dari Google untuk iklan travel. Namun, hal ini adalah subyektif, mayoritas pengiklan besar biasanya akan menjalankan kampanye PPC pada sejumlah platform. Ada beberapa perbedaan kecil setiap platform dalam hal kebijakan editorial, dan masing-masing sistem 4. Memilih platform PPC Ada beberapa teori bahwa platform PPC yang berbeda lebih baik untuk industri yang berbeda pula, misalnya, bahwa Yahoo! Memberikan tarif yang lebih murah dari Google untuk iklan travel. Namun, hal ini adalah subyektif, mayoritas pengiklan besar biasanya akan menjalankan kampanye PPC pada sejumlah platform. Ada beberapa perbedaan kecil setiap platform dalam hal kebijakan editorial, dan masing-masing sistem Memiliki antarmuka pengguna yang berbeda. Google AdWords mungki yang paling terkenal dan memungkinkan pengguna untuk bertransaksi dalam mata uang pilihan mereka, serta menawarkan program pelatihan dan sertifikasi, Google AdWords juga sebagai penargetan geografis terbaik di seluruh dunia meskipun penargetan geografis ditawarkan oleh Microsoft adCenter, Facebook, Linkedin, dan Youtube, Setelah Anda tentukan platform, selanjutnya membuat akun dan iklan yang ingin ditawarkan ke konsumen. 5. Melakukan pengujian, pelacakan, dan pengukuran iklan Iklan yang Anda buat harus di uji untuk mengetahui tingkat keberhasilannya. Setelah proses pengujian dan iklan Anda mulai tayang, iklan tersebut perlu
dilacak dan diukur untuk mengetahui tingkat keberhasilan iklan Anda terhadap produk yang dijual. MENGASOSIASIKAN Buatlah kesimpulan mengenai iklan pay per click (PPC)! E. Aplikasi Pembuatan Banner Banner adalah sebuah gambar atau animasi yang ditampilkan pada sebuah web untuk tujuan periklanan. Untuk membuat banner Anda dapat menggunakan aplikasi-aplikasi pengolah berikut. 1. Paint 2. GIMP 3. Adobe Photoshop 4. Coreldraw 5. Macromedia Flash (banner animasi) 6. Gif Animator Anda dapat pula menggunakan aplikasi pembuat banner online. F. Optimasi Biaya Per Klik Untuk mengetahui bagaimana iklan Anda bekerja dengan baik dan optimal, ada beberapa faktor dapat Anda lakukan, yaitu sebagai berikut.
1. Memilih Kata Kunci yang Tepat Ketika Anda ingin beriklan menggunakan PPC, maka mesin pencari membutuhkan kata kunci sebagai acuan agar iklan dapat ditampilkan. Oleh karena itu, Anda harus dapat membuat daftar kata kunci yang tepat. Berikut adalah gambaran pengelompokan daftar kata kunci pada Google AdWords. a. Luas (Broad) Dengan cara ini, iklan kalian akan muncul sesuai dengan kata kunci yang dimasukan, mengandung kata kunci tersebut dan kata- kata dengan urutan apa pun, serta beberapa variasi kata kunci (salah eja dan sinonim). b. Frasa (Phrase) Pencocokan frasa, dilambangkan dengan tanda kutip pada kata kunci (“Frasa match”) berarti iklan Anda akan muncul hanya untuk istilah pencarian yang memiliki kata kunci yang ada di dalamnya, dalam urutan yang sama, meskipun kata lain mungkin juga berada dalam istilah pencarian. Sama persis (Exact) C. Sama persis, dilambangkan dengan tanda kurung siku ([sama persis]), berarti iklan tersebut hanya akan muncul untuk istilah pencarian sama persis dengan kata kunci yang dipilih. D. Negatif (Negative) Pencocokan negatif, dilambangkan dengan menggunakan tanda dash di depan kata kunci (- negatif), berarti iklan Anda tidak akan muncul dalam pencarian menggunakan kata itu, tidak peduli apa. Kata-kata lain yang digunakan 3. Bahasa dan Lokasi Iklan Saat beriklan, kalian dapat melakukan pemilihan lokasi/geografis dan bahasa, atau disebut geotargeting. Penargetan ini bertujuan agar kalian tahu obahwa lalu lintas website yang kalian miliki berasal dari pengguna internet yang relevan, yaitu berdasarkan lokasi dan bahasa yang mereka gunakan. Misalnya, hanya ingin iklan untuk pencarian bahasa Inggris di Asia atau bahasa Inggris pencarian di Indonesia. Jadi, kalian tidak perlu membayar atas lalu lintas yang tidak diinginkan atau diluar area penargetan iklan.
4. Perilaku dan Demografi Saat beriklan, kalian dapat menargetkan iklan berdasarkan perilaku dan demografi beberapa hal berikut. a. Jenis Kelamin b. Lokasi C. Status hubungan c. Kelompok Umur Anda juga dapat menargetkan berdasarkan: a. Suka dan kepentingan, b. Interaksi dengan merek/produk. Menambah Ekstensi Iklan 4. Google khususnya sering bereksperimen dengan cara-cara menambah informasi untuk iklan PPC. Ini disebut sebagai ekstensi iklan. Untuk pengiklan PPC, ekstensi iklan menawarkan cara untuk mendapatkan informasi tambahan yang ditampilkan pada iklan PPC tanpa mempengaruhi batas iklan salinan standar. Saat ini, Google menawarkan lima ekstensi Iklan PPC teks. Perluasan lokasi a. Perluasan lokasi untuk iklan lokal memungkinkan untuk menambahkan informasi lokasi dan gambar untuk iklan. Untuk menggunakan ekstensi ini, akun AdWords dan Bisnis Lokal (www.google.com/local) perlu dihubungkan. b. Sitelinks Iklan Sitelinks Iklan memungkinkan untuk menampilkan hingga empat link, masingmasing link dengan tujuan URL yang berbeda. Untuk Link teks standar dibatasi hingga 35 karakter. Dengan sitelinks Iklan memungkinkan untuk mengarahkan pengguna ke web atau tempat yang lebih relevan c. Ekstensi telepon Perpanjangan telepon memungkinkan Anda untuk menampilkan nomor telepon lokal di garis bawah iklan yang teks standar. c. Ekstensi produk
Dengan menghubungkan akun AdWords ke akun Google Merchant Center dan menyediakan feed produk, Anda dapat menyertakan gambar produk di PPC iklan bila tersedia. Hal ini sangat berguna bagi pengiklan e-commerce. E . Penjual ratings ekstensi Google akan mencocokkan domain yang digunakan dalam iklan untuk meninjau web dan menampilkan peringkat dari informasi bersama-sama dengan iklan teks. Hal ini sangat berguna jika Anda memiliki peringkat yang sangat baik. Inilah manfaat menjadi blogger All Videos A MapsNilai skor kualitas dapat di peringkat sebagai a. Bagus (8, 9, 10) Kata kunci sangat relevan dan QS tidak perlu perbaikan. b. OK (5, 6, 7) Kata kunci relevan, tetetapi masih bisa mendapatkan keuntungan dari QS tinggi. d. Buruk (1, 2, 3, 4) Kata kunci ini tidak relevan dan QS perlu perbaikan. 5. Konversi dan Harga Klik-tayang Mesin pencari dalam menentukan iklan mana yang akan tampil melihat faktor-faktor lain, seperti relevansi. Tujuannya untuk memastikan bahwa tidak hanya yang berkantong tebal yang dapat di posisi teratas sebagai pengiklan Mesin pencari memastikan bahwa pengguna menemukan iklan
yang relevan, jika tidak maka pencari informasi akan cenderung kurang atau tidak sama sekali mengeklik iklan yang ditawarkan. Jika tidak ada iklan yang diklik, berarti tidak ada pendapatan. Iklan dengan peringkat teratas biasanya memiliki rasio klik per tayang tertinggi (RKT) dan pengiklan mendapatkan hasil klik maksimal. CTR sebuah iklan adalah clicks/impression. Tingkat konversi dari sebuah iklan adalah konversi/klik. Biaya per tindakan (atau biaya per konversi) adalah total biaya kampanye/jumlah konversi. Biaya rata-rata per klik adalah total biaya kampanye/jumlah klik. Sebagai pemasang iklan, Anda perlu mengetahui nilai setiap konversi. Anda perlu mengetahui hal ini sehingga Anda tidak membayar terlalu banyak untuk klik Anda. 6. Website Tujuan Iklan PPC tidak hanya tentang menciptakan iklan dan penawaran untuk kata kunci. Proses berlanjut setelah seorang pengguna internet mengeklik iklan. Halaman yang dituju pengguna internet dengan mengeklik sebuah iklan disebut halaman arahan. Halaman arahan dapat menghancurkan kampanye iklan karena buruk dalam tampilan dan target yang tidak jelas. Kampanye PPC akan mengirim semua pengguna ke halaman depan web. Kampanye convert yang akan memastikan bahwa pengguna mendarat di halaman yang relevan dengan apa yang konsumen inginkan. Mengirimkan pengguna ke halaman rumah memberikan mereka banyak pilihan lain untuk memilih. More Search tools About 338,000 results (0.43 seconds) Inilah 5 Manfaat Menjadi Guest Blogger di Blog Lain, Cobalah!. www.maxmanroe.com Blogging Translate this page Nov 23, 2015 Guest blogger atau blogger tamu adalah orang yang menulis dan mengirim artikel blog orang lain untuk bisa dipotting dan dikand Blogger Panutan, Perlu Nggak Sih? Inilah Manfaatnya Memili... www.maxmanroe.com Bogging Translate this page Apr 27, 2016-foilah Manfaatnya Memiliki Blogger Panuta Namun untuk menjadi Blogger yang sukses tentu saja peru banyak perjuangan dan
Inilah Manfaat Menjadi Blogger | Mitramini mitramini.com Kategori Translate this page ***** Rating 44-43 votes Jul 12, 2016-Inilah Manfaat Menjadi Blogger yang perlu anda ketat dan semuanya Akan dulas disini satu persatu Artikel yang saya tulis ini mengulas Gambar 1.8 Tampilan informasi Google Sumber: http://mitramini.com/wpcontent/uploads/2016/08/penyebab-rating-bintang- hreview-aggregate-tidak-muncul-digoogle.png 7. Penawaran dan peringkat Lelang Vickrey adalah suatu jenis lelang di mana para penawar tidak saling mengetahui berapa besar jumlah yang ditawarkan. Angka mutu ditentukan oleh faktor faktor antara lain, 8. Pelacakan Pelacakan konversi biasanya dilakukan dengan pixel pelacakan kecil yang ada di konversi halaman konfirmasi dari website. Google AdWords menawarkan konversi tag pelacakan, yang memungkinkan Anda untuk melaporkan pada AdWords kampanye melalui konversi. Dalam rangka untuk melacak banyak jaringan lain, diperlukan pelacakan pihak ketiga, misalnya www.wordtracker.com. Jika Anda mengirimkan lalu lintas ke website web yang menggunakan Google Analytics, Anda dapat menggunakan pelacakan kampanye untuk melacak dan melaporkan kampanye yang mengarahkan lalu lintas ke website.