The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.

INOVASI PEMBELAJARAN 5C
(NOVIDA ISMIYANA 19120140)

Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by aurum.mahfudz, 2021-11-30 07:05:58

Bahan Ajar Kelas 3 Tema 5 Subtema 1 Pembelajaran 1

INOVASI PEMBELAJARAN 5C
(NOVIDA ISMIYANA 19120140)

TUGAS INDIVIDU
“INOVASI PEMBELAJARAN’’

Khusnul Fajriyah, M.Pd.

Disusun Oleh :

Nama : Novida Ismiyana

NPM : 19120140

Kelas : 5C

“Bahan Ajar Tematik Kelas 3 Tema 5 Subtema 1
Pembelajaran 1”

UNIVERSITAS PGRI SEMARANG
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR

2021

1

2

BAHAN AJAR

Satuan Pendidikan : SD/MI
Kelas / Semester : III (Tiga) / 2
Tema 5 : Cuaca
Sub Tema 1 : Keadaan Cuaca
Pembelajaran :1
Alokasi Waktu : 1 Hari

I. TINJUAN UMUM
A. KOMPETENSI DASAR
Muatan : Bahasa Indonesia
No Kompetensi Dasar

3.3 Menggali informasi tentang perubahan cuaca dan
pengaruhnya terhadap kehidupan manusia yang disajikan
dalam bentuk lisan,tulis,visual,dan atau eksplorasi lingkungan

4.3 Menyajikan hasil penggalian informasi tentang konsep
perubahan cuaca dan pengaruhnya terhadap kehidupan
manusia dalam bentuk tulis menggunakan kosakata baku dan
kalimat efektif.

Muatan : Matematika
No Kompetensi Dasar

3.4 Mengenaralisasi ide pecahan sebagai bagian dari keseluruhan
menggunakan benda-benda konkret.

4.3 Menyajikan hasil penggalian informasi tentang konsep
perubahan cuaca dan pengaruhnya terhadap kehidupan
manusia dalam bentuk tulis menggunakan kosakata baku dan
kalimat efektif.

Muatan : SBdP Kompetensi Dasar
No

3.2 Mengetahui bentuk dan variasi pola irama dalam lagu
4.2 Menampilkan bentuk dan variasi irama melalui lagu

B. TOPIK ATAU TEMA
Tema 5 : Cuaca
Sub Tema 1 : Keadaan Cuaca

C. INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI

3

Muatan : Bahasa Indonesia
No Indikator Pencapaian Kompetensi

3.3 3.3.1 Mengidentifikasi informasi mengenai keadaan cuaca
dalam sebuah teks.

3.3.2. Mengetahui kosakata yang digunakan didalam
informasi keadaan cuaca.

4.3 4.3.1 Menuliskan informasi tentang keadaan cuaca

4.3.2 Menyajikan hasil pengamatan tentang perubahan cuaca.

Muatan : Matematika
No Indikator Pencapaian Kompetensi

3.4 3.4.1 Mengenal macam-macam bilangan pecahan
3.4.2 Mengidentifikasi pecahan sebagai bagian dari sesuatau
yang utuh dari benda konkret.

4.3 4.4.1 Menyajikan pecahan sebagai bagian dari sesuatu yang
utuh menggunakan benda konkret.
4.4.2 Menyelesaikan soal yang berkaitan dengan pecahan
menggunakan benda konkret.

Muatan : SBdP
No Indikator Pencapaian Kompetensi

3.2 3.4.1 Memahami bentuk dan variasi pola irama dalam
sebuah lagu.

3.4.2 Mengidentifikasi pola irama yang terdapat pada
sebuah lagu

4.2 4.2.1 Menyanyikan sebuah lagu dengan irama yang tepat.
4.2.2 Menampilkan lagu dengan variasi irama.

D. PETUNJUK BAGI PESERTA DIDIK
1. Bacalah dan pahamilah dengan cermat materi yang sudah
dipaparkan
2. dalam kegiatan pembelajaran yang dibuat oleh guru.
3. Lakukanlah kegiatan pembelajaran terutama di bagian
penugasaan.
4. Dalam mempelajari materi ini siswa diperbolehkan untuk
berdiskudi dengan teman sebangku.
5. Carilah referensi lain untuk lebih memahami materi ini dengan
karakteristik masing-masing jika bahan ajar ini masih kurang
lengkap.
6. Selamat belajar dan tetap semangat.

II. PENDAHULUAN
A. DESKRIPSI SINGKAT ATAU GAMBARAN UMUM
Bahasa Indonesia
Keadaan Cuaca
Dengan menonton televisi tentang berita prakiraan cuaca hari ini.

4

Ada wilayah yang cerah,ada wilayah yang berawan,ada pula wilayah
yang hujan.Kita dapat mengetahui tentang pengertian cuaca.Cuaca
adalah keadaan udara pada tempat dan waktu tertentu. Indonesia
memiliki empat jenis cuaca,yaitu cuacaberawan,mendung,hujan dan
cerah. Cuaca yang berbeda dapat membuat kegiatan manusia berubah.

Matematika
Mengenal pecahan sederhana
Dalam materi ini mengenal pecahan sederhana dengan menggunakan
benda konkret seperti apel,kue atau sebagainya yang dipraktikan oleh
guru dan siswa agar lebih mudah untuk mengenal berbagai bentuk
pecahan sederhana.

SBdP
Menyanyikan sebuah lagu dengan memperhatikan pola iramanya. Pola
irama adalah sekelompok bunyi dengan susunan tertentu dalam satu
atau beberapa biraa yang muncul secara berulang-ulang dan teratur
dalam sebuah lagu. Pola irama ada yang dinyanyikan dengan tempo
yang tepat, ada juga yang dinyanyikan dengan tempo yang sedang.

B. MANFAAT
1. Memberikan kesempatan bagi siswa untuk lebih berfikir kritis
2. Merubah suasana belajar menjadi lebih menyenangkan
3. Belajar bekerjasama antar kelompok agar menghasilkan diskusi
yang benar.
4. Adanya pemahaman siswa lebih kuat dalam menangkap materi.
5. Mendapatkan kemudahan dalam belajar untuk mencapai setiap
kompetensi dasar yang diterapkan.
6. Motivasi belajar yang tinggi untuk mencapai keberhasilan
peserta didik.

C. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Dengan membaca teks, siswa dapat mengidentifikasi informasi
mengenai cuaca dengan benar.
2. Dengan menuliskan pokok-pokok informasi dari teks, siswa
dapat menggunakankosakata baku mengenai keadaaan cuaca
dalam kalimat yang efektif.
3. Dengan kegiatan mengamati suatu benda, siswa dapat
mengindetifikasi pecahan sebagai bagian dari sesuatu yang utuh
dari benda konkret dengan tepat
4. Dengan kegiatan praktik, siswa dapat menyajikan pecahan
sebagai bagian dari sesuatu yang utuh menggunakan benda
konkret.
5. Dengan menyayikan sebuah lagu, siswa dapat menentukan
tinggi rendahnya bunyi dalam lagu.

III. PENYAJIAN
A. APERSEPSI
1. Guru menyapa peserta didik
Selamat pagi anak-anak, bagaimana kabarnya hari ini?
Sehat kan?

5

Alhamdulilah semua sehat ya jangan lupa selalu jaga kesehatan
karena sekarang Indonesia sedang dilanda pandemi kita semua
harus mematuhi protokol kesehatan. Tetap semangat dalam
mengikuti pembelajaran ya anak-anak.
2. Sebelum pembelajaran dimulai, guru mengecek kehadiran siswa.
Guru meminta siswa untuk menyanyikan lagu wajib nasional
yaitu Garuda pancasila.
3. Guru memberikan motivasi atau arahan untuk peserta didik agar
lebih semangat mengikuti kegiatan pembelajaran hari ini dan
menyampaikan tujuan pembelajaran.

B. MATERI PEMBELAJARAN
Bahasa Indonesia
Ayo Membaca!
Udin dan Beni bermain bola di lapangan. Udara sore itu terasa
sejuk. Angin bertiup sepoi-sepoi. Mereka asyik bermain. Tiba-tiba,
langit berubah mendung. Awan hitam menutupi matahari. Udin masih
tetap ingin melanjutkan bermain bola.Langit makin gelap. Angin
bertiup cukup kencang. Hujan rintik-rintik mulai turun. Udin dan Beni
berlari. Mereka mencari tempat untuk berteduh.Keadaan cuaca memang
sering berubah-ubah. Pagi hari, cuaca terasa dingin. Saat siang hari,
cuaca terasa sangat panas. Sore hari, cuaca terasa dingin.
Angin bertiup lebih kencang.Hujan mulai reda. Beni dan Udin bergegas
pulang ke rumah. Mereka membersihkan diri dengan mandi air hangat.
Badan mereka kembali terasa segar. Cuaca malam hari terasa lebih
dingin.
Udara malam sehabis hujan terasa lebih dingin. Udin melanjutkan
aktivitas dengan belajar.Ayo, kita bantu Udin menyelesaikan soal-soal
berikut ini.
Tuliskan keadaan cuaca berdasarkan gambar dibawah ini!

Cuaca dapat berubah sewaktu-waktu
Terkadang cerah,berawan,mendung atau hujan

6

Matematika
Mengenal pecahan Sederhana
Mengenal pecahan setengah,sepertiga,seperempat dan seperenam

Kue A
1. Satu dibagi 2 bagian yang sama.
2. Nilai tiap bagian satu per dua atau seperdua.
3. Yang diarsir 1 dari 2 bagian, nilainya 1 per 2

atau seperdua.
4. Lambang pecahan seperdua adalah 1/2
5. 1 disebut pembilang dan 2 disebut penyebut.
Kue B
1. Satu dibagi 4 bagian yang sama.
2. Nilai tiap bagian satu per empat atau

seperempat.
3. Yang diarsir 1 dari 4 bagian, nilainya 1 per 4

atau seperempat.
Lambang pecahan seperempat adalah ¼
4. 1 disebut pembilang dan 4 disebut penyebut.

SBdP
Cuaca malam masih diselimuti hujan. Saat hujan, bulan tak tampak di
langit. Ibu mendendangkan lagu Ambilkan Bulan Bu. Ibu menemani
Siti belajar di kamar. Ayo, kita bernyanyi lagu Ambilkan Bulan
Bu bersama-sama.Nyanyikanlah dengan irama yang tepat. Ada bagian
yang kita nyanyikan dengan tempo irama cepat.Ada bagian yang kita
nyanyikan dengan tempo irama sedang. Ada pula bagian yang
dinyanyikan dengan tempo irama lambat.
Perhatikan lagu Ambilkan Bulan Bu. Kalimat 1 dan 2 memiliki tempo
irama yang sama. Menyanyi dapat membuat hati senang. Menyanyi
juga dapat menenangkan hati.

7

C. AKTIVITAS ATAU KEGIATAN PESERTA DIDIK
 Siswa mengamati teks visual yang ada dibuku siswa tentang
keadaan cuaca.
 Siswa berkelompok dengan temannya untuk mempraktikan
kegiatan tentang pecahan.
 Siswa mendiskusikan pertanyaan yang sudah disediakan oleh
guru
 Siswa menampilkan bakatnya didepan kelas dengan bernyanyi
 Secara individu siswa menjelaskan kembali tentang pertanyaan
yang dikerjakan

D. RANGKUMAN
Dalam pembuataan bahan ajar ini dapat membantu guru dalam
melaksanakan pembelajaran secara sistematik. Bahan ajar ini sangat
diperlukan pendidik dalam mengajar siswa lebih terprogram dan siswa
lebih mudah untuk melakukan pembelajaran. Bahan ajar merupakan
sebuah karya yang mempunyai nilai jual tinggi bagi para pendidik.
Banyak manfaat dalam pembuataan bahan ajar,bahan ajar dapat dibuat
semenarik mungkin agar terlihat lebih mengesankan seperti diberi
gambar-gambar sesuai materi yang akan diajarkan.

IV. PENUTUP
A. TES FORMATIF AKM (Literasi dan nurmersi) beserta kunci
jawaban.
 Pilihan Ganda
Berilah tanda (x) didepan jawaban yang benar!

1. Cuaca di muka bumi bersifat ….
a. Tetap
b. Berubah-ubah
c. Tergantung manusia
d. Merusak

2. Jika akan hujan maka biasanya akan dimulai dengan terlihat
banyak ….
a. Pelangi
b. Mendung

8

c. Petir
d. Bintang
3. Pecahan 1⁄4 dibaca ….
a. Satu bagi empat
b. Empat per satu
c. Seperempat
d. Satu empat

4. Ibu memotong kue menjadi lima bagian, maka nilai tiap bagian
adalah ….
a. Lima per satu
b. Satu per lima
c. Satu per semua
d. Lima per kue

5. Lagu Ambilkan Bulan Bu mempunyai Tempo .....
a. Lambat
b. Cepat
c. Sedang
d. Sangat Cepat

 Isian
Isilah titik-titik dibawah ini dengan benar !

1. Keadaan udara pada tempat dan waktu tertentu dinamakan ….
2. Manusia dapat beraktivitas dengan mudah ketika cuaca ….
3. Lambang pecahan dari seperdelapan adalah ….
4. Dalam pecahan 3⁄4 maka bilangan 3 dinamakan ….

5. Lagu ambilkan bulan Bu diciptakan oleh....
 Uraian
Jawablah pertanyaan-pertanyaan dibawah ini dengan benar!
1) Sebutkan 4 jenis cuaca yang ada di Indonesia
Jawab :...........................................................................
2) Tulislah kata yang berhubungan dengan kata dibawah
ini!
Hujan
Cerah
Jawab :...........................................................................
3) Tulislah lambang bilangan pecahan dari kotak warna
hitam dari di bawah ini.

Jawab :...........................................................................
4) Bu Mifta membeli martabak untuk ketiga anaknya, yaitu

Dini, Bagas dan Erwin. Bu Mifta membagi martabak

9

yang dibelinya menjadi delapan bagian. Dini memakan 2
bagian, Bagas memakan 4 bagian dan Erwin memakan 1
bagian. Tulislah bagian martabak yang dimakan Dini,
Bagas dan Erwin dalam bentuk pecahan.
Jawab :............................................................................
5) Sebutkan pola irama pada lagu ambilkan Bulan Bu!
Jawab :............................................................................

Kunci Jawaban :
PG
1.B
2.A
3.C
4.A
5.C
Isian
1. Cuaca
2. Cerah
3. 1⁄8
4. Pembilang
5. At Mahmud
Uraian
1. – Berawan

– Mendung
– Cerah
– Hujan
2. a. Hujan = Dingin, air, basah, mendung, petir, kilat, pelangi, rintik,
gerimis, payung, mantel
b. Cerah = Matahari, panas, terang, langit, awan, siang, cuaca, indah
3. a. 1⁄4
b. 2⁄5
c. 3⁄6
d. 4⁄7
4. – Bagian martabak yang dimakan Dini = 2 bagian = 2⁄8
– Bagian martabak yang dimakan Bagas = 2 bagian = 4⁄8
– Bagian martabak yang dimakan Erwin = 2 bagian = 1⁄8
5. Pola Irama pada lagu ambilkan bulan bu adalah Sedang

10

B. TINDAK LANJUT

1. Dari gambar diatas sebutkan apa saja cuaca yang ada digambar itu!
Jawab :

2. Sebutkan bentuk pecahan berdasarkan gambar diatas!
Jawab :

3. Untuk mengetahui jenis pola irama, siswa diminta untuk maju satu
persatu didepan kelas menyanyikan lagu Ambilkan Bulan bu!

Refleksi
1. Pelajaran apa yang didapat hari ini?
2. Manfaat apa yang kalian dapatkan dari materi tersebut?
3. Apakah kalian bisa menarik kesimpulan untuk pembelajaran hari ini?

11

DAFTAR PUSTAKA
Brilian, B. (2019, Januari 06). SOAL TEMATIK KELAS 3 SD KURIKULUM 2013 ( K13 ).

Diambil kembali dari soal-tematik-kelas-3-sd-tema-5-subtema-1-keadaan-cuaca-dan-
kunci-jawaban: https://bimbelbrilian.com/soal-tematik-kelas-3-sd-tema-5-subtema-1-
keadaan-cuaca-dan-kunci-jawaban/
Heyulita. (2020, Januari 16). Soal Tematik Kelas 3 tema 5 Subtema 1. Diambil kembali dari
soal-tematik-kelas-3-tema-5-subtema-1: https://www.heyulita.com/2020/01/soal-
tematik-kelas-3-tema-5-subtema-1.html
JSN, D. (2019, Juli 07). Buku Kurikulum 2013 SD/MI Kelas 3 Tema 5 Edisi Revisi 2018 Untuk
Guru dan Siswa. Diambil kembali dari buku-kurikulum-2013-sdmi-kelas-3-tema-5.html:
https://www.dadangjsn.com/2019/07/buku-kurikulum-2013-sdmi-kelas-3-tema-5.html
Kependidikan. (2018). Buku Siswa Kelas 3 Kurikulum 2013 Revisi 2018. Diambil kembali dari
Kependidikan.com: https://kependidikan.com/buku-siswa-kelas-3-kurikulum-2013/

12


Click to View FlipBook Version