ABDUL GAFUR
METODOLOGI
PENELITIAN
G
N
N I
R
A
L E
D
E
D
N
L E
B
P
O
H
S
K
R
O
W
RPKPS
(RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN PEMBELAJARAN SEMESTER)
1. Nama Matakuliah : METODE PENELITIAN & RANCANGAN PERCOBAAN
2. Kode/SKS : JCPB 151/3 SKS
3. Prasyarat : STATISTIKA (JAKK 133)
4. Status Matakuliah : Pilihan/Wajib
5. Deskripsi singkat matakuliah :
Mata kuliah ini membahas tentang prosedur umum penelitian, berbagai macam metode
penelitian, serta beberapa prinsip dan macam rancangan percobaan.
6. Tujuan Pembelajaran:
Mata kuliah ini bertujuan untuk menjelaskan tentang langkah-langkah dalam melaksanakan
penelitian, berbagai macam penelitian, cara pengumpulan data dan cara pelaporan hasil
penelitian. Selain itu bertujuan untuk mengasah ketrampilan mahasiswa dalam memahami
beberapa tipe baku rancangan percobaan dan melakukan perancangan percobaan yang
tepat dalam suatu penelitian, serta membekali ketrampilan pada mahasiswa mengenai cara
menganalisis data hasil pengamatan.
7. Hasil Pembelajaran (Capaian Pembelajaran):
1. Memiliki Pengetahuan dan Pemahaman (Knowledge & Understanding) tentang:
a. Hakikat metode ilmiah dan penelitian ilmiah.
b. Prinsip dasar penelitian dan perancangan percobaan.
c. Berbagai macam metode penelitian, kelebihan dan kekurangannya.
d. Berbagai macam rancangan percobaan, persyaratan dan penerapannya.
e. Tanggung jawab professional dan etika ilmiah sebagai ahli biologi terhadap dampak
kemajuan ilmiah di bidang biologi kepada masyarakat dan dunia.
2. Memiliki kemampuan Berpikir (Intelectual Skill) untuk:
a. Mengidentifikasi dan merumuskan suatu masalah di bidang biologi.
b. Menyusun kerangka teoritis hingga merumuskan hipotesis.
c. Merencanakan, melaksanakan dan melaporkan suatu penelitian di bidang biologi.
d. Mengintegrasikan dan menganalisis informasi dan data dari berbagai sumber.
3. Memiliki Kemampuan Berkarya (Practical Skill) untuk:
a. Merencanakan dan melaksanakan secara sahih suatu percobaan/penelitian.
b. Menggunakan pustaka ilmiah dan membuat catatan secara efektif.
c. Menganalisis data hasil percobaan.
d. Membuat usulan penelitian.
e. Membuat laporan hasil penelitian.
4. Memiliki Kemampuan Manajerial dan Alih Ilmu (Managerial and Transferable Skill) untuk:
a. Melakukan komunikasi tertulis secara efektif dalam Bahasa Indonesia.
b. Bekerja dalam kelompok.
c. Menggunakan teknologi komunikasi dan informasi.
d. Mengelola sumber daya dan waktu secara efektif dan efisien.
e. Menarik kesimpulan yang sahih secara deduktif dan induktif.
5. Memiliki Sikap (Attitude)
a. Memiliki sikap ilmiah yang didasari oleh pemahaman mendalam tentang metode
ilmiah.
b. Bertanggungjawab, jujur dan menghargai keorisinalan ide, konsep dan penemuan
lainnya.
c. Memperhatikan dan menghargai pandangan dan pendapat orang lain.
8. Materi Pembelajaran
PERTE- MATERI POKOK SUB MATERI METODE AJAR
MUAN
1 KONTRAK PERKULIAHAN Review tentang Konsep Dasar Ceramah &
Penelitian Diskusi
ILMU PENGETAHUAN 1. Berbagai macam pengetahuan Ceramah &
2. Ilmu Diskusi
3. Metode Ilmiah
2 PENELITIAN 4. Ciri Penelitian Ceramah &
5. Jenis Penelitian Diskusi
6. Pola Umum Penelitian
3 MASALAH 1. Pentingnya masalah Ceramah, Diskusi
2. Identifikasi & perumusan & Penugasan
masalah
4 HIPOTESIS 1. Pentingnya hipotesis Ceramah, Diskusi
2. Kerangka teoritis & Penugasan
3. Rumusan hipotesis
4. Macam hipotesis
5 METODE PENELITIAN 1. Historis Ceramah, Diskusi
2. Deskriptif & Penugasan
3. Percobaan
6 PENELITIAN PERCOBAAN 1. Karakteristik Ceramah, Diskusi
2. Rancangan & Penugasan
7 USULAN PENELITIAN 1. Ketentuan umum Ceramah, Diskusi
2. Ketentua khusus & Penugasan
8 UJIAN TENGAH SEMESTER
9 DASAR-DASAR 1. Pengertian dan tujuan Ceramah &
RANCANGAN PERCOBAAN 2. Istilah dalam rancangan Diskusi
percobaan
3. Prinsip rancangan percobaan
10 RANCANGAN ACAK 1. Pengertian Ceramah, Diskusi
LENGKAP 2. Pengacakan dan denah & Penugasan
rancangan
3. Model linier dan analisis ragam
PERTE- MATERI POKOK SUB MATERI METODE AJAR
MUAN
11 PEMBANDINGAN 1. Beda Nyata Terkecil (BNT) Ceramah, Diskusi
BERGANDA 2. Beda Nyata Jujur (BNJ) & Penugasan
3. Uji Jarak Ganda Duncan (UJGD)
12 RANCANGAN ACAK 1. Pengertian Ceramah, Diskusi
KELOMPOK 2. Pengacakan dan denah & Penugasan
rancangan
3. Model linier dan analisis ragam
13 RANCANGAN 1. Pengertian Ceramah, Diskusi
BUJURSANGKAR LATIN 2. Pengacakan dan denah & Penugasan
rancangan
3. Model linier dan analisis ragam
14 PERCOBAAN FAKTORIAL 1. Pengertian percobaan faktorial Ceramah, Diskusi
DENGAN RAL 2. Pengaruh utama, sederhana dan & Penugasan
interaksi
3. Pengacakan dan denah
rancangan
4. Model linier dan analisis ragam
15 PERCOBAAN FAKTORIAL 1. Pengacakan dan denah Ceramah, Diskusi
DENGAN RAK rancangan & Penugasan
2. Model linier dan analisis ragam
16 UJIAN AKHIR SEMESTER
9. Evaluasi yang direncanakan
Kriteria penilaian yang akan digunakan untuk mengetahui keberhasilan kegiatan
pembelajarandalam mata kuliah ini adalah:
NO. KOMPONEN PENILAIAN BOBOT (%)
1 Tugas individu atau kelompok 30
2 Ujian Tengah Semester 30
3 Ujian Akhir Semester 40
Jumlah 100
Selanjutnya jumlah skor yang dicapai mahasiswa dikonversikan dalam nilai huruf dengan
ketentuan sebagai berikut:
SKOR YANG DICAPAI (X) NILAI HURUF
X ≥ 80 A
75.00 ≤ X < 80.00 B+
70.00 ≤ X < 75.00 B
65.00 ≤ X < 70.00 C+
60.00 ≤ X < 65.00 C
55.00 ≤ X < 60.00 D+
50.00 ≤ X < 55.00 D
X ≤ 50 E
10. Referensi
Metodologi Penelitian
1. Barnard, C., Gilbert, F., & McGregor, P. (2007). Asking Questions in Biology. 3rd edition.
Pearson Education Limited, Harlow, England.
2. Best, John W. 1977. Research in Education. 3 Edition. Diterjemahkan oleh Sanapiah
rd
Faisal. Usaha Nasional. Surabaya.
3. Gafur, A. (2008). Diktat Metodologi Penelitian. Program Studi Biologi FMIPA Unlam.
Banjarbaru.
4. Kumar, R. (2011). Research Methodology: A Step by Step Guide for Beginners. 3rd
edition. Sage, Los Angeles.
5. Marczyk, G., DeMatteo, D., & Festinger, D. (2005). Essentials of Research Design and
Methodology. John Wiley & Sons, Inc. Hoboken, New Jersey.
6. Laake, P., Nenestad H. B., & Olsen B. R. (Eds). (2007). Research Methodology in The
Medical and Biological Sciences. Academic Press, Amsterdam.
nd
7. Plutchik, Robert. 1974. Foundations of Experimental Research. 2 Edition. Disadur oleh
M. Djuanidi Ghony. Usaha Nasional. Surabaya.
8. Pratiknya, Ahmad Watik. 1986. Dasar-dasar Metodologi Penelitian Kedokteran dan
Kesehatan. CV. Rajawali. Jakarta.
9. Suriasumantri, Jujun S. 1990. Filsafat Ilmu: Sebuah Pengantar Populer. Pustaka Sinar
Harapan. Jakarta.
Rancangan Percobaan:
10. Gasperz, Vincent. 1991. Metode Perancangan Percobaan. Armico. Bandung.
11. Hanafiah, Kemas Ali. 1991. Rancangan Percobaan. Teori dan Aplikasi. Raja Grafindo
Perkasa. Jakarta.
12. Steel, R. G. D. & J. H. Torrie. 1980. Principles and Procedure of Statistics: A Biometrical
Approach. McGraw Hill. New York.
13. Sudjana. 1985. Disain dan Analisis Eksperimen. Tarsito. Bandung.
14. Yitnosumarto, Suntoyo. 1993. Percobaan: Perancangan, Analisis dan Interpretasinya.
PT Gramedia Pustaka Utama. Jakarta.
Banjarbaru, ... September 2015
Koordinator mata kuliah Ketua kelas
Abdul Gafur Sovia Ayu Dewi
TENTANG PENULIS
Drs. Abdul Gafur, M.Si., M.Sc., PhD. adalah
staf pengajar di Program Studi Biologi FMIPA
Universitas Lambung Mangkurat.
Penulis menyelesaikan program S1 di
Pendidikan Biologi FKIP Universitas Lambung
Mangkurat di tahun 1990. Pendidikan S2
dalam bidang biologi ditempuhnya di
Universitas Gadjah Mada (1996, bidang minat
taksonomi hewan) dan Wageningen
University, Belanda (2006, bidang minat
ekologi). Yang terakhir, penulis menyelesaikan
pendidikan S3 di bidang biologi, khususnya
taksonomi nematoda, di Australian National
University (2014).