The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.
Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by Sefia Subrata, 2023-09-13 21:05:24

KARYA INOVASI “PROTOTYPE ZHU ROU ROLL WITH HYDROPOWER”

Penggulingan Babi Menggunakan Tenaga Air

Keywords: PENGGULINGAN ,TENAGA AIR

KARYA INOVASI “PROTOTYPE ZHU ROU ROLL WITH HYDROPOWER” ( Prototipe Penggulingan Babi Dengan Tenaga Air ) Peneliti FIDELA AUDREY LIE NISN. 0107928702 SD SARASWATI 3 DENPASAR JL PROF. MOH. YAMIN IV, No.1 DENPASAR TAHUN 2022


Kata Pengantar Puji syukur kehadiran Tuhan yang Maha Esa atas segala limpahan rahmatNya, Penulis dapat menyelesaikan Karya Inovasi “Prototype Zhu Rou Roll With Hydropower (Penggulingan Babi Menggunakan Tenaga Air)” dan makalah ini tepat waktu serta tersusun sebagaimana mestinya. Tak lupa penulis menyampaikan terima kasih kepada Ibu Kepala SD Saraswati 3 Denpasar atas dukungan moral dan spiritualnya, sehinga kami dapat menyelesaikan inovasi dan makalah ini. Penulis juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh guru dan siswa yang sudah memberikan konstribusi, baik secara langsung maupun tidak langsung. Penulis berharap makalah ini nantinya menjadi sesuatu yang berguna bagi kita bersama. Penulis menyadari bahwa dalam menyusun karya tulis ini masih jauh dari sempurna, untuk itu penulis mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun yang berguna bagi makalah ini. Hormat kami, Penulis


1. NAMA ALAT ATAU PRODUK “Prototype Zhu Rou Roll With Hydropower” (Penggulingan Babi Menggunakan Tenaga Air) 2. LATAR BELAKANG Babi guling yang lebih dikenal dengan be guling merupakan salah satu makanan khas Bali yang populer. Babi guling sebagai makanan tradisional sudah dicatatkan sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) Indonesia sejak tahun 2011. Pada awalnya babi guling hanya digunakan untuk sajian upacara adat atau keagamaan, namun kini babi guling dapat ditemukan dengan mudah di berbagai rumah makan, warung, dan hotel di Bali. Babi guling biasanya terbuat dari bahan dasar anak babi yang dibumbui dengan basa genep (bumbu rangkap) yang terdiri dari: bawang merah, bawang putih, kencur, jahe, lengkuas, kunir, cabai rawit, gula aren, garam, terasi, daun salam dan sedikit asam. Mula-mula babi yang sudah disembelih disiram dengan air panas guna menghilangkan kulitnya agar menjadi bersih. Setelah itu dibedah perutnya selebar 10 cm guna mengeluarkan isinya. Setelah semua isi perutnya keluar, babi dicuci sampai bersih kemudian ditusuk dengan kayu tusukan yang sudah disiapkan sambil memasukkan bumbu yang sudah diulek. Bumbu dimasukkan ke dalam perut babi lalu dijarit dengan benang (tali) agar bumbu tidak tumpah. Setelah itu, babi tersebut diguling (dipanggang) di atas api dengan memutar-mutar kayu penusuknya, agar babi matang secara merata. Rahmawati (2021) menyampaikan bahwa proses diakhiri dengan memanggang babi dengan cara diguling-guling. Setiap beberapa menit, kulit babi dioles dengan minyak supaya glowing dan tidak pecah saat diguling. Jika sudah matang, babi guling siap disajikan. Selama ini, proses mengguling-gulingkan babi selama dipanggang dilakukan cara manual oleh pemanggangnya (manusia), sehingga akan menghabiskan banyak tenaga pemanggangnya. Karya inovasi ini terinspirasi saat penulis sedang pergi makan siang di rumah makan “Babi Guling Krasan”. proses mengguling daging babi penulis amati masih menggunakan cara manual dengan bantuan tenaga manusia. Padahal, di sebelah rumah makan tersebut terdapat sebuah sungai yang sebenarnya aliran airnya dapat dimanfaatkan untuk menggantikan tenaga manusia dalam proses penggulingan. Dengan tenaga air inilah proses pembuatan babi guling dapat menghemat tenaga manusia. karena alat bisa


berputar secara otomatis dan daging bisa matang secara merata dengan bantuan tenaga air. Berdasakan pengalaman tersebut penulis terinspirasi membuat karya inovasi Prototype Zhu Rou Roll With Hydropower (Penggulingan Babi Menggunakan Tenaga Air) Berdasarkan latar belakang di atas, ada pun rumusan masalah yang diangkat dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Apakah yang dimaksud Prototype Zhu Rou Roll With Hydropower (Penggulingan Babi Menggunakan Tenaga Air)? 2. Apakah karya inovasi Prototype Zhu Rou Roll With Hydropower (Penggulingan Babi Menggunakan Tenaga Air) dapat diaplikasikan pada kehidupan nyata? 3. Apakah keunggulan (manfaat) Prototype Zhu Rou Roll With Hydropower (Penggulingan Babi Menggunakan Tenaga Air)? Dengan demikian tujuan penelitian karya inovasi yaitu: 1. Mendeskripsikan Prototype Zhu Rou Roll With Hydropower (Penggulingan Babi Menggunakan Tenaga Air). 2. Mengetahui karya inovasi Prototype Zhu Rou Roll With Hydropower (Penggulingan Babi Menggunakan Tenaga Air). 3. dapat diaplikasikan dalam kegiatan memanggang babi guling. 4. Mengetahui keunggulan (manfaat) Prototype Zhu Rou Roll With Hydropower (Penggulingan Babi Menggunakan Tenaga Air) 3. SPESIFIKASI TEKNIS TEKNOLOGI 3.1 ALAT DAN BAHAN a. Alat 1. Gunting 2. Cutter 3. Penggaris


4. Ballpoint 5. Lem tembak 6. obeng 7. korek api a. Bahan 1. Kepingan CD bekas Dua lembar kepingan CD bekas digunakan sebagai bahan contoh kincir. 2. Lembaran kartu atm bekas Dua lembar kartu anggota bekas digunakan sebagai bahan contoh kincir air.


3. Pompa air kolam mini Digunakan sebagai seolah-olah aliran air kali. 4. Pipa pembuangan air conditioner (flexible) Digunakan sebagai seolah-olah pengarah aliran air kali. 5. Pipa besi bekas gantungan barang Digunakan sebagai penerus tenaga dari kincir dan penusuk babi. 6. Klem slang Digunakan sebagai penyambung-pemutus tenaga kincir ke penusuk babi. 7. Brick Lego Digunakan sebagai penyembung-pemutus tenaga kincir ke penusuk babi.


8. Pengikat kabel 9. Potongan Daging Yang Akan Diguling / Dipanggang. 10. Air sebagai tenaga penggerak kincir. 3.2 LANGKAH-LANGKAH PEMBUATAN No. Gambar Langkah Pembuatan 1. Menyiapkan alat dan bahan, antara lain: - Gunting, Cutter, Penggaris, Ballpoint, Lem Tembak, Obeng, Korek Api. - Kepingan CD Bekas, Lembaran Kartu ATM Bekas, Pompa Air Kolam Mini, Pipa Pembuangan Air Conditioner (flexible), Pipa


Besi Bekas, Klem Slang, Brick Lego, Pengikat Kabel, Potongan Daging. 2. Memotong lembaran kartu anggota plastik sebagai bahan kincir air. 3. Menempelkan potongan kartu pada kepingan CD


4. Menempelkan potongan kartu pada kepingan CD kedua, sehingga terbentklah kincir air. 5. Menyatukan kincir air dengan besi penggerak dan brick lego (penyambungpemutus) tenaga.


6. Membuat lubang (memotong alas) tempat berputar kincir air. 7. Memasang kincir air pada lokasi (alas).


8. Menyambung kayu penusuk dengan brick lego (penyambung-pemutus) tenaga. 9. Memasang stabilisator (pemegang kayu penusuk) pada lokasi (alas).


10. Membuat lubang tempat memasang pipa pembuangan air conditioner (flexible). 11. Memasang pipa pembuangan air conditioner (flexible) pada lokasi sebagai contoh aliran air kali. 12. Menyambung pipa pembuangan air conditioner (flexible) dengan mesin pompa kolam mini (sebagai sumber arus air)


13. Menyatukan besi penggerak dengan kayu penusuk dengan menghubungkan kedua brick lego (penyambung-pemutus tenaga). 14. Mengetes alat dengan mengisi air pada ember dan menghidupkan daya listrik pompa. Serta mencoba menggulingkan potongan daging pada alat tersebut.


3.3 CARA PEMAKAIAN PRODUK 1. Letakkan mesin pompa kolam mini pada bak air. 2. Isi bak air dengan air setinggi pompa. 3. Sambungkan pipa pembuangan air conditioner (flexible) dengan mesin pompa kolam mini. 4. Sambungkan aliran listrik pompa kolam mini ke sumber listrik. 5. Kincir air mulai berputar memutar daging yang dipanggang sehingga matang merata. 3.4 FUNGSI PRODUK Prototype Zhu Rou Roll With Hydropower (Penggulingan Babi Menggunakan Tenaga Air) jika diwujudkan dalam bentuk produk yang ukurannya lebih besar dan digerakan dengan aliran air sungai atau kali akan dapat menggantikan tenaga manusia (pemanggang) dalam mengguling-gulingkan babi saat dipanggang, sehingga diperoleh babi guling yang masak secara merata. 3.5 KEUNGGULAN PRODUK Adapun keunggulan dari produk “Prototype Zhu Rou Roll With Hydropower (Penggulingan Babi Menggunakan Tenaga Air)” adalah sebagai berikut: 1. Mengurangi kebutuhan akan tenaga manusia karena tidak diperlukan lagi tenaga manusia dalam mengguling-gulingkan babi saat dipanggang. 2. Dapat menambah jumlah babi dalam sekali panggang sehinga menambah jumlah produksi. Tenaga kincir dapat digunakan memanggang banyak babi. 4. HASIL PENGUJIAN DAN KESIMPULAN 4.1 HASIL PENGUJIAN 1. Uji keamanan Alat akan berfungsi dengan mudah dan aman karena tidak mempergunakan tenaga mesin, dan mengikuti tata cara penggunaan yang runut dan benar.


2. Uji kepuasan Prototype Zhu Rou Roll With Hydropower diuji cobakan bersama tujuh anggota keluarga terdekat, satu guru pembina, dan dua teman yang mengikuti lomba KIC SMPN 3 Denpasar. Berdasarkan hasil pengujian diperoleh hasil sebagai berikut. Berdasarkan hasil pengujian di atas sebanyak sepuluh partisipan menyukai Prototype Zhu Rou Roll With Hydropower. Selain itu sepuluh partisipan juga menyatakan alat ini dapat berfungsi dengan baik dan mudah untuk digunakan. Sebanyak sembilan partisipan meyakini bahwa alat ini berguna dalam mempermudah memanggang babi guling, namun satu partisipan masih meragukan alat pemanggangan tersebut. 4.2 KESIMPULAN Berdasarkan hasil pengujian karya inovasi “Prototype Zhu Rou Roll With Hydropower (Penggulingan Babi Menggunakan Tenaga Air)” kesimpulan sebagai berikut: 1. Karya inovasi Prototype Zhu Rou Roll With Hydropower merupakan produk pemodelan awal yang digunakan untuk proses penggulingan babi dengan menggunakan tenaga air. Karya inovasi penggulingan babi dengan tenaga air akan membantu No. Pernyataan Penilaian Ya Tidak 1 Apakah kamu menyukai Prototype Zhu Rou Roll With Hydropower? 10 0 2 Apakah Prototype Zhu Rou Roll With Hydropower berfungsi dengan baik? 10 0 3 Apakah Prototype Zhu Rou Roll With Hydropower mudah untuk dipergunakan? 10 0 4 Apakah Prototype Zhu Rou Roll With Hydropower diyakini berguna dalam mempermudah memanggang babi guling? 9 1 Total Skor 39 1


mempermudah proses pemanggangan babi guling. 2. Karya inovasi penggulingan babi dengan tenaga air dapat membantu mempermudah proses pemanggangan babi guling dan menambah jumlah babi yang dapat dipanggang dalam waktu bersamaan. 3. Karya inovasi penggulingan babi dengan tenaga air akan membantu mengefisienkan biaya pemanggangan babi guling serta mengefisienkan tenaga manusia.


DAFTAR PUSTAKA Andi Annisa Dwi Rahmawati,2021. Ini Rahasia Kulit Babi Guling Glowing dan Garing Renyah dari Foodies Bali. https://food.detik.com/info-kuliner/d-5808530/ini-rahasia-kulit-babiguling-glowing-dan-garing-renyah-dari-foodies-bali. Diakses pada tanggal 28 Pebruari 2022. Anonim,2015. Be Guling: Makanan Tradisional Khas Bali. http://kebudayaan.kemdikbud.go.id/bpnbbali/be-guling-makanantradisional-khas-bali/. Diakses pada tanggal 28 Pebruari 2022. Anonim,2015. Mengenal hidangan klasik Bali, babi guling. https://www.bbc.com/indonesia/vert_tra/2015/12/151130_vert_tra_babigul ing. Diakses pada tanggal 28 Pebruari 2022.


RIWAYAT HIDUP PENELITI Nama lengkap : Fidela Audrey Lie Tempat dan taggal lahir : Denpasar, 13 Pebruari 2010 Alamat Rumah : Jalan Tukad Musi No.8 Sekolah / lembaga : SD Saraswati 3 Denpasar Nomor telpon / HP : 085695357876 Email : [email protected] Daftar prestasi (akademik) : : - Peraih Peringkat Terbaik 8 English Competition Of Primary School, 25 Pebruari 2018. - Juara I Lomba Mewarnai, Yang Diadakan Oleh Ayam Kendeel Resto, 09 Desember 2018. Daftar prestasi (nonakademik) : - Juara II Lomba Fashion Show Endek TK Se-kota Denpasar, Dalam Rangka HUT Yayasan Dwijendra Denpasar Ke-63, 24 Oktober 2015. - Juara I Lomba Fashion Show Endek yang Diadakan Oleh Pelangi Production & KFC Gelael Kuta, 22 Nopember 2015. - Juara III Lomba Fashion Show In Jeans Yang Diadakan Oleh Warna Bali, 20 Maret 2016. - Peraih Peringkat Terbaik I Tari Puspanjali, Yang Diadakan Oleh Sanggar Tari Rimantaka, 25 Maret 2016. - Juara Harapan II Busana Casual Bebas, Yang Diadakan Oleh Pelangi Production & Timezone, 08 Mei 2016. - Juara II Lomba Busana Casual, Yang Diadakan Oleh Warna Bali, 25 September 2016. - Juara Harapan I Lomba Fashion Show Black Casual, Yang Diadakan Oleh Warna Bali, 25 September 2016. - Juara Harapan I Lomba Peragaan Busana Ke Pura, Dalam Rangka Gebyar Pendidikan Anak Usia Dini, 2016. - Juara Harapan I Lomba Fashion Show Busana Casual, Yang Diadakan Oleh Warna Bali, 17 Desember 2017.


Click to View FlipBook Version