BAB I Fungsi al Qur’an dan Hadis Informasi Umum Acuan Umum Modul BAB I Penulis Modul: Debi Musdalifah, M.S.I Kelas/Semester: VII/Semester 1 Kode Perangkat: PAI/D/VII/smst 1 Aspek: Al quran dan Hadis Ruang Lingkup Materi Q.S an-Nisâ`/4: 59 dan Q.S. an-Naḥl/16: 64 Konsep Utama: Fungsi al quran dan Hadis Kata kuci Q.S an-Nisâ`/4: 59 dan Q.S. an-Naḥl/16: 64, fungsi al Qur'an dan Hadis Profil Pelajar Pancasila yang dikembangkan: Beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan Berakhlak Mulia, Bergotong Royong, mandiri, Kreatif, Bernalar kritis Sarana dan Prasarana: Buku teks, diktat guru, akses internet, AlQuran, ruang kelas Target Peserta Didik: Dapat membaca, memahami dan menganalisis isi Q.S an-Nisâ`/4: 59 dan Q.S. an-Naḥl/16: 64 Model Pembelajaran: Cooperative Learning Dengan metode tutor sebaya dan Tournament Group dan Teknik Number Head together Ketersediaan Materi: ·Untuk siswa dengan kesulitan pemahaman; ada Untuk siswa dengan pemahaman yang cepat dan pencapaian yang tinggi; ada
Skenario Pembelajaran Pertemuan I 1. Peserta didik membaca Q.S an-Nisâ`/4: 59 dan Q.S. an-Naḥl/16: 64 dengan tajwid yang benar, khususnya pada bacaan alif lam syamsiyah dan qamariyah 2. Peserta didik menulis dan mengidentifikasi tajwid Q.S an-Nisâ`/4: 59 dan Q.S. anNaḥl/16: 64 dengan baik dan benar 3. Peserta didik menghafal Q.S an-Nisâ`/4: 59 dan Q.S. anNaḥl/16: 64 dengan artinya 1. Pendahuluan a. Membimbing kegiatan Pendahuluan (berdoa, mengecek absensi, menjelaskan materi dan tujuan, dan memberikan motivasi) b. Pemahaman Prasyarat - Mampu membaca al Quran - Mampu memahami pengertian dan fungsi tajwid c. Appersepsi: Mengajukan pertanyaan: - Apakah kalian mengetahui hukumnya melaksanakan shalat? Bagaimana kamu mengetahuinya? - Apakah kalian pernah ragu-ragu akan hukum seebuah makanan? Bagaimana agar kamu tidak ragu-ragu mengenai hukum memakannya? Semua sudah kalian ketahui tersebut akan kita pelajari pada materi al-Qur’an dan hadis sebagai sumber ajaran Islam? d. Membagi kelas ke dalam beberapa kelompok belajar: Sebagian siswa belajar membaca, mengidentifikasi tajwid dan menghafal materi Q.S an-Nisâ`/4: 59 dan Q.S. an-Naḥl/16: 64 secara mandiri menggunakan pedoman LKPD yang telah disediakan Beberapa siswa belajar bersama tutor dan menjadi tutor dalam kegiatan membaca, mengidentifikasi tajwid dan menghafal materi Q.S an-Nisâ`/4: 59 dan Q.S. an-Naḥl/16: Beberapa siswa belajar membaca, mengidentifikasi tajwid dan menghafal materi Q.S an-Nisâ`/4: 59 dan Q.S. an-Naḥl/16: 64 dibawah bimbingan guru secara langsung (dalam hal ini guru berperan sebagai ketua kelompok) 2. Pertanyaan pemantik - Bagaimanakah penerapan bacaan al Syamsiah dan al Qamariah yang benar? - Bolehkah di dalam beragama kita hanya menggunakan al Qura’an saja sebagai sumber hukum dan pedoman dalam beragama?
- Apa fungsi hadis terhadap al-Qur’an? 3. Kegiatan inti Bersama kelompok yang telah ditentukan pada kegiatan pembagian kelompok, peserta didik membaca dan memahami arti Q.S an-Nisâ`/4: 59 dan Q.S. an Naḥl/16: 64 dengan kegiatan sebagai berikut: a. Membaca dan mengartikan b. Menghafal arti dari penggalan setiap ayat c. Menghafal penggalan ayat dan artinya dengan tepat d. Mendemonstrasikan hafalan kepada ketua kelompok dari kelompok lain Kegiatan 2 a. Membaca dan Memahami Materi Tajwid b. Mengidentifikasi dan menentukan jenis bacaan tajwid c. Siswa yang belum mampu membaca al Quran, belajar menulis dan melafalkan huruf-huruf yang termasuk dalam bacaan al-syamsiyah dan al-qamariah dibawah bimbingan guru (guru berperan sebagai tute) Diskusi identifikasi Tajwid Identifikasilah Hukum bacaan tajwid dari Q.S an-Nisâ`/4: 59 dan Q.S. an-Naḥl/16: 64 No Bacaan Hukum bacaan Sebab Menulis dan melafalkan huruf-huruf yang termasuk dalam bacaan al-syamsiyah dan al-qamariah dibawah bimbingan guru. No Bacaan Cara Membaca (akan diberikan keterang oleh tutor dengan keterangan tepat/kurang tepat) Penulisan Al Qamariah Al Syamsiyah d. Mempresentasikan hasil identifikasi tajwid Presentasi anggota kelompok kepada ketua kelompok dari kelompok lainnya. (Penilaian berdasarkan pengamatan ketua kelompok dituangkan dalam lembar pengamatan keaktifan belajar)
e. Guru memverifikasi hasil diskusi f. Bersama-sama membuat kesimpulan g. Refleksi Apa yang kamu pahami dari materi yang sudah kita pelajari? Apa yang perlu diperbaiki dalam kegiatan pembelajaran ini? Pertemuan II 1. Pendahuluan: a. Membimbing kegiatan Pendahuluan (berdoa, mengecek absensi, menjelaskan materi dan tujuan, dan memberikan motivasi) b. Pemahaman Prasyarat; Sudah membaca dan menghafal paling sedikit arti QS An Nisa/4: 59 Dan QS An Nahl/16:64 c. Appersepsi Untuk Memahami materi ini mari mengingat Kembali QS An Nisa/4: 59 Dan QS An Nahl/16:64 yang telah kalian hafalkan sebelumnya e. Membagi kelas ke dalam beberapa kelompok belajar: Sebagian siswa melakukan analisis secara mandiri menggunakan pedoman LKPD yang telah disediakan. Beberapa siswa belajar bersama tutor dan menjadi tutor dalam kegiatan menganalisis kedudukan al Quran dan Hadis sebagai sumber ajaran Agama Islam berdasarkan Q.S an-Nisâ`/4: 59 dan Q.S. an-Naḥl/16: 64 Untuk siswa yang tidak memungkinkan dalam melakukan kolaborasi maka kegiatan menganalisis kedudukan al Quran dan Hadis sebagai sumber ajaran Agama Islam berdasarkan Q.S an-Nisâ`/4: 59 dan Q.S. an-Naḥl/16: 64 bimbingan guru secara langsung (dalam hal ini guru berperan sebagai ketua kelompok) d. Pertanyaan pemantik: 1) Berdasarkan QS An Nisa/4: 59 Perintah siapakah yang wajib ditaati secara mutlak? 2) Siapa sajakah ulil amri yang dimaksud Di dalam QS An Nisa/4: 59? Apakah semua perintah ulil amri wajib kita ikut? Tujuan Pembelajaran : Peserta didik mampu menganalisis kedudukan al Quran dan Hadis sebagai sumber ajaran Agama Islam berdasarkan Q.S an-Nisâ`/4: 59 dan Q.S. an-Naḥl/16: 64
3) Bagaimanakah jika kita berselisih pendapat dalam masalah agama? (Contohnya berselisih pendapat tentang suatu hukum) 1. Kegiatan Inti a. Membaca dan memahami isi kandungan QS An Nisa/4: 59 Dan QS An Nahl/16:64 Pada buku diktat, buku ajar PAI, atau sumber lainnya. b. Menjawab secara lisan pertanyaan pemahaman yang sekaligus sebagai interaksi dialogis investigative yang mendorong siswa melakukan literasi c. Mendiskusikan sebuah permasalahan oleh guru: Bahan Diskusi Kelompok Diferensiasi 1: 1. Menurut Penjelasan QS an Nisa:59, Siapa saja yang wajib ditaati secara mutlak dan hanya ditaati dengan syarat tertentu? 2. Seorang guru menyuruh santrinya untuk bertapa di gunung tanpa makan dan minum selama 3 hari dan tanpa menyentuh air untuk mendapatkan kesaktian. Maka santri tersebut.. a. Wajib taat b. Tidak wajib taat Berikan alasan dari jawaban yang kamu pilih dengan memperhatikan QS An Nisa’59: Alasan: ………………………………………………………………………………………… ……………………………. 3. Dua orang ustadz berselisih pendapat tentang masalah hukum membaca doa qunut, mereka menyelesaikan masalahnya dengan berdebat dan bertengkar dan saling menghina. Sikap mereka adalah.. a. Benar b. Salah Berikan alasan dari jawaban yang kamu pilih dengan memperhatikan QS An Nisa’:59 Alasan:………………………………………………………………………………… ……………………………………….. Bahan Diskusi Kelompok Diferensiasi 2: 1. Di dalam QS An Nisa: 59 Siapa saja yang wajib ditaati? 2. Bagaimanakah cara mentaati Allah dan RosulNya? 3. Siapa saja yang termasuk ulil amri? 4. Bagaimanakah cara mentaati ulil amri?
5. Bagaimana jika kita berbeda pendapat dalam masalah hukum agama? 6. Apa tugas Rosul (Nabi) terhadap al Quran? 7. Apa yang dimaksud Hudaw warahmah? d. Presentasi Presentasi I dilakukan oleh salah satu anggota kelompok diferensiasi 2 oleh seluruh anggota kelompok (Kegiatan ini untuk menyamakan jawaban hasil diskusi sekaligus mengecek keberhasilan diskusi kelompok sekaligus membahas pembahasan dasar yang wajib diketahui semua siswa) Presentasi ini wajib disimak oleh kelompok pada diskusi diferensiasi 1 Presentasi II dilakukan salah satu kelompok diferensiasi 1 oleh perwakilan anggota kelompok yang ditunjuk secara acak/diundi berdasarkan nomer anggota kelompok Bersama sama membuat kesimpulan e. Refleksi Pengetahuan apa yang bertambah setelah mempelajari materi tadi? Bagaimanakah perasaan kamu selama mengikuti pembelajaran tadi? Jelaskan hal-hal yang perlu kita perbaiki dalam pembelajaran ini! Pertemuan ke III Menyimpulkan definisi Al qur’an, Hadis dan fungsinya atas Al-Quran menurut Q.S anNisâ`/4: 59 dan Q.S. an-Naḥl/16: 64, menganalisis fungsi hadis terhadap al Qur’an dan menentukan contoh-contoh hadis yang berfungsi sebagai bayan taqrir, bayan tafsir dan bayan bayan tasyri’ terhadap al Qur’an 1. Pendahuluan: a. Membimbing kegiatan Pendahuluan (berdoa, mengecek absensi, menjelaskan materi dan tujuan, dan memberikan motivasi) b. Pemahaman Prasyarat: - Memahami isi Q.S an-Nisâ`/4: 59 dan Q.S. an-Naḥl/16: 64 c. Appersepsi Menurut QS Q.S an-Nisâ`/4: 59 dan Q.S. an-Naḥl/16: 64 apa fungsi al Quran dalam kehidupan kita? d. Pertanyaan Pemantik: 1) Bisakah kita hanya menggunakan al Quran saja sebagai pedoman dalam menjalankan agama? Apa fungsi hadis terhadap al Quran? 2) Apa fungsi al Qur’an dalam kehidupan kita?
e. Membagi kelas secara berpasangan dengan memperhatikan tingkat Capaian belajar 2. Kegiatan Inti (Think pair and share dengan Teknik ilustrasi) a. Membaca dan memahami Materi b. Think pair and share menggunakan ilustrasi: Perankan Ali dan Ustdaz pada Ilustrasi berikut ini secara bergantian! Untuk memperkuat pemahamanmu tentang fungsi hadis terhadap al Qur’an, perhatikan ilustrasi berikut ini dan jika kamu sebagai Ali, cobalah kamu jawab pertanyaan dari ustadz dalam tokoh ilustrasi berikut ini! 1. Ilustrasi 1 Ali: Ustadz, di dalam al Quran ada perintah berwudhu sebelum shalat (al maidah:6) Ustadz: O iya, coba kamu baca juga, di dalam hadis pun Rosulullah saw. Bersabda “Tidak akan diterima shalat seseorang yang berhadas hingga ia berwudhu” Ali: Berarti hadis itu berfungsi sebagai bayan at taqrir ya ustadz? Ustadz: Betul sekali, ayo kira-kira mengapa hadis itu disebut bayan at taqrir? Ali: ???....... 2. Ilustrasi 2 Ali: Ustadz, aku tadi menemukan di dalam al Quran tentang makanan yang diharamkan, diantaranya darah, daging babi dan bangkai. Wah bagaimana ya, padahal setiap hari aku makan ikan, ikan kan bangkai? Ustadz: owh menurut hadis, tidak semua bangkai haram li, di dalam hadis Rosulullah saw bersabda, dihalalkan bagi kalian dua bangkai dan dua darah, dua bangkai yaitu bangkai belalang dan ikan, sedangkan dua darah yaitu limpa dan hati (HR. Ibnu Majah no;3314) Ali: wah ternyata begitu, hadis yang ustadz baca tadi berarti berfungsi sebagai bayan tafsir ya? Ustadz: betul sekali, menurut kamu mengapa hadis tentang macam bangkai dan darah yang diperbolehkan disebut bayan tafsir? Ali: ???...... 3. Ilustrasi 3 Ali: Ustad, di dalam al Quran al maidah ayat 3 yang diharamkan hanya darah, babi, bangkai atau binatang yang tidak disembelih dengan menyebut nama Allah. Apakah berarti kucing dan anjing boleh dimakan?
Ustadz: Meskipun di al Quran hanya itu yang disebutkan, tetapi Ibnu Abbas ra, meriwayatkan hadis bahwa Rosulullah saw. Melarang memakan semua binatang bertaring dan burung yang bercakar (HR Muslim) Ali: Berarti hadis yang ustad baca tadi berfungsi sebagai bayan at tasyri’ ya? Ustadz: Betul sekali, menurutmu mengapa hadis itu disebut bayan at tasyri”? Ali:??? c. Menentukan fungsi hadis terhadap al Qur’an bersama pasangan belajar Kelompok Diferensiasi I Perhatikan dalil al Qur’an dan hadis pada kolom di bawah ini, lalu tentukan fungsi Hadis yang ada pada kolom tersebut terhadap al Qur’an yang ada pada kolom sebelumnya! No Dalil al Qur’an Hadis Fungsi hadis Alasan 1 Surat Al Baqarah Ayat 185 "Bulan Ramadan adalah (bulan) yang di dalamnya diturunkan Al-Qur'an, sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu dan pembeda (antara yang benar dan yang batil). Karena itu, barangsiapa di antara kamu ada di bulan itu, maka berpuasalah. Dan barangsiapa sakit atau dalam perjalanan (dia tidak berpuasa), maka (wajib menggantinya), sebanyak hari yang ditinggalkannya itu, pada harihari yang lain. Allah menghendaki kemudahan bagimu, dan tidak menghendaki kesukaran bagimu. Hendaklah kamu mencukupkan bilangannya dan mengagungkan Allah atas petunjuk-Nya yang diberikan kepadamu, agar kamu bersyukur." Artinya: Rosulullah saw bersabda: "Telah datang kepada kalian bulan yang penuh berkah, diwajibkan kepada kalian ibadah puasa, dibukakan pintu-pintu surga dan ditutuplah pintu-pintu neraka serta setan-setan dibelenggu. Di dalamnya terdapat malam yang lebih baik dari seribu bulan. Barangsiapa yang tidak mendapatkan kebaikannya berarti ia telah benar-benar terhalang atau terjauhkan (dari kebaikan)." (H.R. Ahmad) 2 QS At taubah:103 Artinya:"Ambillah zakat dari sebagian harta mereka, dengan zakat itu kamu membersihkan dan mensucikan mereka dan mendoalah untuk mereka. Sesungguhnya doa kamu itu (menjadi) ketenteraman jiwa bagi mereka. Dan Allah Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui." Mu’adz radhiyallahu ‘anhu, ia berkata, “Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam memerintahkanku untuk mengambil dari setiap 30 ekor sapi ada zakat dengan kadar 1 ekor tabi’ (sapi jantan umur satu tahun) atau tabi’ah (sapi betina umur satu tahun)
dan setiap 40 ekor sapi ada zakat dengan kadar 1 ekor musinnah (sapi berumur dua tahun). 3 QS Al Maidah:3 menjelaskan jenis makanan yang diharamkan: Artinya, “Diharamkan bagimu (memakan) bangkai, darah, daging babi, dan (daging) hewan yang disembelih bukan atas (nama) Allah, yang tercekik, yang dipukul, yang jatuh, yang ditanduk, dan yang diterkam binatang buas, kecuali yang sempat kamu sembelih. Dan (diharamkan pula) yang disembelih untuk berhala. Ibnu Abbas ra, meriwayatkan hadis bahwa Rosulullah saw. Melarang memakan semua binatang bertaring dan burung yang bercakar (HR Muslim) Kelompok diferensiasi 2 bermain card match mencocokkan kartu dari potongan materi di atas dan ditambahkan fungsi hadis terhadap al Quran d. Presentasi Presentasi anggota kelompok kepada ketua kelompok dari kelompok lainnya. (Penilaian berdasarkan pengamatan ketua kelompok dituangkan dalam lembar pengamatan keaktifan belajar) e. Bersama-sama membuat kesimpulan Kegiatan 2 Mendiskusikan Fungsi al Qur’an dan hadis dalam Kehidupan a. Membaca dan memahami fungsi hadis dalam kehidupan manusia b. Secara berpasangan (dengan memperhatikan diferensiasi capaian dan karakter siswa) menemukan contoh petunjuk dari al Qur’an dalam hal Aqidah, Akhlak dan Syariah Aktifitas 1: Carilah contoh petunjuk dari al Qur’an dan hadis tentang 1. Aqidah (kepercayaan kepada Allah) 2. Akhlak perintah berperilaku terpuji 3. Syariah (persoalan atau ketentuan hukum) Masukkan Surat dan arti dari ayat yang dimaksud dalam kolom berikut ini: No Petunjuk dari al qur’an tentang… Al Quran Surat: Ayat/ Hadis Riwayat Artinya 1. Aqidah/kepercayaan 2. Akhlak
3. Syariah Untuk mempermudah pencarian, kita dapat menggunakan website: https://quran.kemenag.go.id Aktifitas 2: Pilih salah satu hadis atau ayat al Qur’an yang kamu temukan dan buatlah poster yang dapat menyampaikan pesan petunjuk dari ayat/hadis tersebut 3. Penutup a. Bersama sama siswa membuat kesimpulan b. Refleksi 1) Bagaimanakah perasaan kalian selama mengikuti kegiatan pembelajaran dengan materi fungsi hadis terhadap al quran? 2) Pemahaman apa yang kalian dapatkan setelah mengikuti kegiatan pembelajaran ini? 3) Apa yang harus guru dan siswa perbaiki dalam kegiatan pembelajaran? Asesmen Formatif (Obeservasi menggunakan kuis) Asesmen formatif dengan Tournament Group: a. Masing Masing Anggota kelompok memiliki nomer Anggota kelompok b. Pertanyaan per regu dengan cara menunjuk anggota kelompok untuk menjawab Pertanyaan yang diajukan guru, jika benar mendapat skor 100 dan jika salah mendapat skor 0 c. Guru mengajukan pertanyaan rebutan yang dijawab secara cepat jika benar mendapat skor 100 dan jika salah dikurangi 50 d. Jika Pemahaman dan skor rendah maka guru akan memperbaiki strategi pembelajaran berikutnya Asessmen Sumatif : Rencana Asesmen: Untuk Tujuan Pembelajaran mampu membaca Q.S an-Nisâ`/4: 59 dan Q.S. an-Naḥl/16: 64 dengan tajwid yang benar, khususnya pada bacaan alif lam syamsiyah dan qamariyah, mampu menulis dan mengidentifikasi tajwid Q.S an-Nisâ`/4: 59 dan Q.S. an-Naḥl/16: 64 dengan baik dan benar serta mampu menghafal Q.S an-Nisâ`/4: 59 dan Q.S. anNaḥl/16: 64 dengan artinya menggunakan menggunakan asesmen unjuk kerja dengan KKTP sebagai Berikut: Rentang Nilai : 0-60 perlu bimbingan 61-70 cukup 71- 80 baik 81-100 sangat baik 1. Rubrik untuk Tujuan Pembelajaran membaca dan memahami QS An Nisa:59 dan An Nahl:64 tentang fungsi al quran dan hadis
Bukti (evidence) Perlu bimbingan (0-60) Cukup (61-70) Baik (71-80 Sangat Baik (81-100) 1. Mampu membaca Belum mampu membaca arab maupun arab latin Belum mampu membaca arab tetapi mampu membaca dalam bentuk arab latin Mampu membaca dengan lanacar Mampu membaca dengan lancer dengan tajwid yang benar 2. Mampu mengahaf al Belum mampu menghafal Hanya Mampu menghafal artinya Mampu menghafal sebagian ayat dan artinya Mampu menghafa l seluruh ayat dan artinya 3. Mampu menulis dan identifika si tajwid Belum mampu menulis arab dan mengidentifika si tajwid Belum mampu menulis arab dan mengidentifika si tajwid Mampu menulis dan mengidentifika si sebagian materi tajwid Mampu menghafa l dan menulis seluruh materi tajwid Penilaian untuk peserta didik yang belajar secara mandiri dilakukan antar peserta didik menggunakan pedoman rubrik ini Penilaian untuk peserta didik dengan bimbingan guru dilakukan oleh guru 2. Penilaian pemahaman menggunakan penskoran dari test tertulis dan pilihan ganda 1. Q.S an-Nisâ`/4: 59 menjelaskan tentang perintah taat kepada berikut ini, kecuali.. a. Allah b. Rosul c. Pemimpin atau pegang kekuasaan d. Sahabat satu kelompok bermain
2. Kita memiliki Kewajiban taat secara mutlak apapun bentuk perintahnya kepada.. a. Allah dan RosulNya b. Ulil amri c. Guru d. Teman 3. Bagi Ummat Islam, Al Quran dan hadis berfungsi sebagai “huda”, huda artinya.. a. Mukjiza b. Petunjuk c. Kasih sayang d. Nikmat 4. Cara tepat untuk taat kepada ulil amri adalah.. a. Melakukan semua perintahnya dan menjauhi larangannya b. Melaksanakan perintahnya selama perintahnya tidak bertentangan dengan perintah Allah c. Melaksanakan perintahnya dengan terpaksa d. Tidak perlu melaksanakan perintahNya karena kita hanya wajib taat pada Allah dan RosulNya 5. Dalam QS an nahl Al quran berfungsi sebagai rahmah. Rahmah artinya… a. Kasih saying Allah yang memberikan banyak kebaikan b. Kitab yang sangat indah c. Firman Allah yang diturunkan kepada semua nabi dan rosul d. Penjelas atas semua persoalan 6. Di dalam al quran Allah berfirman Aqimus shalata waatuz zakata, dirikanlah shalat dan tunaikanlah zakat. Di dalam hadis, Rosulullah saw juga bersabda “amalan yang paling utama adalah shalat Hadis nabi ini berfungsi sebagai…. a. Bayan at taqrir b. Bayan at tafsir c. Bayan at tasyri’ d. Bayan at tarjih 7. Di dalam al quran ada perintah untuk mendirikan shalat, dan di dalam hadis nabi menjelaskan cara-cara shalat (rukun dan sunnahnya). Maka Hadis nabi tersebut berfungsi sebagai…. a. Bayan at taqrir b. Bayan at tafsir c. Bayan at tasyri’ d. Bayan at tarjih 8. Di dalam al Quran dijelaskan tentang makanan yang haram dikonsumsi diantaranya daging babi, bangkai dan darah. Dan di dalam hadis nabi menjelaskan bahwa bangkai ikan, bangkai belalang dan hewan yang ada di laut boleh dimakan, sedangkan hewan yang bertaring, hewan yang hidup di dua alam haram untuk dikonsumsi.
Maka hadis nabi ini berfungsi sebagai… e. Bayan at taqrir f. Bayan at tafsir g. Bayan at tasyri’ h. Bayan at tarjih 9. Al quran dan hadis dalam kehidupan manusia berfungsi sebagai huda (petunjuk) dan Rahmat hal ini dijelaskan dalam… a. Q.S an-Nisâ`/4: 59 b. Q.S. an-Naḥl/16: 64 c. Ad dazariyat:7 d. Al ‘alaq:1-5 10. Berikut ini Yang tidak termasuk pengertian hadis adalah… a. Perkataan Nabi Muhammad saw. b. Perbuatan Nabi Muhammad saw c. Pemahaman sahabat Nabi Muhammad saw. d. Taqrir yang bersumber Nabi Muhammad saw. B. 1. Seorang guru ngaji menyuruh santrinya berendam di dalam air selama 2 hari di sebuah danau tanpa makan dan minum dengan tujuan untuk membersihkan dosa-dosanya dan agar mendapatkan kesuksesan. Maka perintah guru tersebut… a. Wajib ditaati b. Tidak boleh ditaati Tuliskan alasan dari jawaban yang kamu pilih! Alasan:……………………………………………………………………………………….. 2. Sahabat terdekat kita termasuk dalam kategori ulil amri Pernyataan tersebut adalah…. a. Benar b. Salah Tuliskan alasan dari jawaban yang kamu pilih… Alasan:………………………………………………………………………………………… 3. 2 orang ustad berselisih pendapat tentang masalah hukum memakan bekicot, mereka menyelesaikan masalahnya dengan berdebat dan bertengkar. Sikap mereka adalah.. c. Benar d. Salah Berikan alasan dari jawaban yang kamu pilih dengan memperhatikan QS An Nisa’:59 Alasan:………………………………………………………………………………… ………………………………………..
4. Al quran memberi petunjuk persoalan akkidah yang berupa akhlak terpuji kepada diri sendiri dan orang lain. Pernyataan tersebut adalah… a. Benar b. Salah Berikan alasan dari jawaban yang kamu pilih: Alasan:………………………………………………………………………………… ……………………………………….. 5. Cara mentaati ulil amri adalah dengan mentaati semua perintahnya tanpa terkecuali. Pernyataan tersebut adalah.. a. Benar b. Salah Berikan alasan dari jawaban yang kamu pilih: Alasan:………………………………………………………………………………… ……………………………………….. C. Essay 1. Jelaskan paling sedikit 3 isi kandungan QS An Nisa:59 dan QS An Nahl:64 2. Apa yang dimaksud dengan petunjuk akidah? Dan hal-hal apa saja yang dibahas dalam akidah? 3. Apa yang dimaksud dengan petunjuk dalam hukum syariah? Dan hal-hal apa saja yang dibahas dalam hukum syariah? 4. Jelaskan 5 kebaikan al Quran untuk ummatnya nabi Muhammad saw.! Pedoman peskoran: 1. Pilihan ganda benar bernilai 2: 2x 10 = 20 2. B/S disertai alasan 4 : 4x5 = 20 3. Essay benar: 5 : 5x4 = 20 Total skor 60/6=100 1. Rubrik untuk tujuan pembelajaran “Peserta didik mampu menunjukkan berbagai contoh petunjuk Allah dalam Al quran dan hadis Berkembang Layak Cakap Mahir 1 2 3 4 Isi Isi poster belum menjelaskan tentang Al Quran sebagai petunjuk Poster menjelaskan Sebagian tentang Al Quran Al Quran sebagai petunjuk sistematika penyusunan Poster telah menjelaskan tentang Al Quran Al Quran sebagai petunjuk dengan sistematika penyusunan Poster telah menjelaskan tentang Al Quran sebagai petunjuk Allah dengan sistematika
informasi sudah sedikit jelas yang mudah dipahami penyusunan yang mudah dipahami, jelas dan runut Penulisan/ tampilan Belum menggunakan Bahasa Menggunakan Bahasa yang bisa dipahami tetapi belum menggunakan Bahasa baku Menggunakan Bahasa baku yang baik dan benar tetapi tampilan yang dipresentasikan belum menarik Menggunakan Bahasa yang baku baik dan benar serta tampilan yang menarik