b e r k a r y a t a n p a b a t a s E DISI KEDUA VOL.1 nO.2 F e b r u a ri 2 0 2 3
Pengantar Redaksi DEWAN REDAKSI MAJALAH INFINITY SMP Negeri 8 Mojokerto Diterbitkan SMPN 8 Mojokerto Penasehat Dwi Puspa Heriningsih, S.Pd., M.Pd. Pembina Ruri Masula, S.Pd. Indri Puspitaningrum, S.Pd. Aisyah Nurul Hidayati, S.Pd., Triyana Sugiyanti, S.Pd. Zainal Abiddin, S.Pd. Pimpinan Redaksi Arita Kasih Marsalina Sekretaris Hieronimus Alfons Susanto Editor Nayla Azzahra Rahmadani Bunga Yurizki Rahmadhani Layout & Desain Hussein Muhammad Zevanca Dionia Vaneca Winona Felicia Arief Reporter Putri Ayu Rupiyati Naysila Patricia Elice Azkia Dinda Regita Arthur Felix Irawan Tim Kreatif Vicka Ainur Rahma Oktaviona Ajeng Sylvia Kania Restanti Cinta Yoesuka Soechi Vindia Fotografer Carissa Nevalia Puteri Deviana Dhia Afriana ................................................... Email Redaksi : [email protected] Assalamualaikum Wr.Wb Hai sobat Spendela!! Sekarang majalah "Infinity" sudah masuk edisi ke dua lo.. . Kami segenap redaksi majalah "infinity spendela" mengucapkan puji syukur kepada Tuhan YME atas terbitnya majalah "Infinity spendela " SMP Negeri 8 Mojokerto edisi ke dua ini. Dibulan Februari ini kami memilih tema "MENEBAR CINTA UNTUK SEMESTA" di edisi kedua majalah kita. Dibulan ini sobat sobat Spendela udh kasih apa aja ke keluarga atau enggak ke adik atau kakak sobat sobat spendela? jangan lupa kasi hadiah buat keluarga kita ya sobat Spendela! karena tanpa mereka kita mah cuma remahan rengginang kara orang hihi. Penasaran gak ? ada apa saja di edisi kedua kita ini?? Tunggu apa lagi? Ayoo buka halaman berikutnya!! Selamat membaca sobatt, semoga bermanfaat !. Ohh iya kalau ada yang mau bagi bagi artikel, puisi, cerpen,resep, ataupun mau curhat boleh aja lohh Kirim di Gmail ini ya [email protected] Wassalamualikum Wr.Wb. 2 Infinity
daftar isi Reportase Pelantikan Pramuka Garuda Pelantikan OSIS 2022/2023 LPJ OSIS 2021/2022 Parenting Kelas VIII Prestasi Pembuka di tahun 2023 Artikel Mozaik Ada Apa Dengan Valentine ? Jendral Soedirman 04 Talenan Cantik Per-Bestie-An 10 14 Pojok bahasa 16 Pengenalan kata yang jarang diketahui dalam Bhs. Indonesia dan kata baku yang jarang diketahui Makanlah Sarapanmu Cerpen 17 Puisi 19 Ibu Ibu, malaikat tanpa sayap Resep 24 Seblak Kering Kesehatan 20 Anemia pada Remaja Hallo BK 22 Kerajinan 25 Infinity 3
Reportase Pramuka Garuda merupakan tingkatan tertinggi dalam setiap golongan Pramuka. Pramuka Garuda diatur dalam keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka nomor 038 tahun 2017 tentang petunjuk penyelenggaraan Pramuka Garuda. SMP Negeri 8 Mojokerto secara khusus melantik Pramuka Garuda pada hari Senin (02/01). Sebanyak 32 siswa yang lolos uji Pramuka Penggalang Garuda di lantik secara langsung oleh Kepala Sekolah Dwi Puspa Heriningsih, S.Pd. M.P.d. Upacara pelantikan dilaksanakan di lapangan SMP Negeri 8 Mojokerto disaksikan seluruh peserta didik dan guru SMP Negeri 8 Mojokerto. Pelantikan berlangsung dengan dibacakan beberapa janji yang ditirukan oleh para Pramuka Penggalang Garuda. Pelantikan ini ditandai dengan penyematan tanda Pramuka Garuda pada masing-masing Pramuka penggalang Garuda terlantik. Pelantikan selesai ditandai dengan pemberian upacara selamat dari peserta upacara kepada 32 Pramuka Garuda terlantik. (adr) 4 Infinity
Pelantikan Pengurus OSIS Masa Bakti 2022/2023 Reportase SMP Negeri 8 Mojokerto melaksanakan pelantikan Pengurus OSIS periode 2022/2023 pada hari Senin, 9 November 2023 di Lapangan SMPN 8 Mojokerto. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh tenaga pendidik, tenaga kependidikan, peserta didik calon pengurus OSIS baru dan pengurus OSIS yang lama. Pengurus OSIS yang dilantik pada periode tahun pelajaran ini sejumlah 45 peserta didik yang berasal dari kelas VII dan VIII SMP Negeri 8 Mojokerto. Upacara pelantikan OSIS ini dilaksanakan di lapangan SMP Negri 8 Mojokerto setelah selesai Upacara Bendera. Pelantikan berlangsung dengan dibacakan beberapa janji yang ditirukan oleh para pengurus OSIS peroide 2022/2023. Pelantikan ini ditandai dengan penyerahan bendera merah putih, bendera OSIS dan dokumen OSIS dari pengurus OSIS periode 2021/2022 ke Pengurus OSIS periode 2022/2023. (npe) Infinity 5
Laporan Pertanggung Jawaban Pengurus OSIS periode 2021-2022 8 LPJ OSIS 2021/2022 OSIS 2021/2022 Reportase Jumat (13/1) pengurus Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) periode 2021/2022 melaksanakan Kegiatan Laporan Pertanggung Jawaban (LPJ). Kegiatan tersebut dilaksanakan di Laboratorium IPA Sekolah di hadiri oleh pengurus OSIS periode 2022/2023, pengurus OSIS 2021/2022, dan pembina OSIS. Berbagai program tiap divisi dijelaskan dimulai dari kegiatan terlaksana hingga tidak terlaksana beserta faktor pendukung dan penghambatnya. Setelah pembacaan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab antara pihak OSIS. Berbagai pertanyaan muncul dengan jawaban dari pengurus OSIS Diakhir diskusi diumumkan hasil dari LPJ ini menyatakan bahwa OSIS telah melewati masa jabatan dan resmi menjadi demisioner.(afi) 6 Infinity
9 5 Infinity Reportase Parenting Sabtu (14/01) SMPN 8 Mojokerto kembali mengundang wali murid, kali ini giliran wali murid kelas VIII A, B, dan C. Di hari Sabtu (21/01) wali murid kelas VIII D, E, dan F untuk hadir pada kegiatan parenting. Selain wali murid, hadir pula wali kelas VIII dan beberapa guru dan staf. Hadir pula sebagai nara sumber, Ibu Puspa Heriningsih, S.Pd., M.Pd., Ibu Triana Sugiyanti, S.Pd., dan Bapak M. Mansur, M.Pd.I Manfaat dari kegiatan parenting ini adalah dapat menciptakan serta menjalin komunikasi yang baik antara sekolah dengan orang tua. Sehingga dalam proses mendidik siswa yang dijalankan oleh sekolah dapat seimbang dengan di rumah yang dilakukan oleh orang tua itu sendiri. Sasaran dari kegiatan program parenting yaitu wali murid kelas VIII (A-F), dimana mereka terlibat langsung dalam proses pengasuhan anak di dalam keluarga mereka masing-masing. (npa) temu sapa sekolah dengan wali murid kelas 8 Infinity 7
Di bulan Januari lalu siswa/siswi SMPN 8 Mojokerto, mengikuti beberapa lomba antar sekolah, diantaranya ; Futsal, Voli, Pencak silat, dan Balap sepeda. Reportase Prestasi pembuka di tahun 2023 Tim Futsal SMPN 8 Mojokerto mengikuti dua turnamen sekaligus, turnamen pertama yang diselenggarakan oleh SMAN 1 Sooko Mojokerto dan turnamen ke dua di selenggarakan oleh FORMATO (Forum Mahasiswa Unesa Mojokerto). pada turnamen pertama tim futsal Spendela belam berhasil meraih juara sedangkan pada turnamen ke dua tim futsal Spendela berhasil menjadi juara 1. SMPN 8 Mojokerto berhasil mengalahkan SMPN 1 Mojokerto Dan MTS Nurul Jadid, yang digelar di Lapangan Futsal AKA BENPAS, Sabtu (14/12). Turnamen tersebut diikuti 12 tim dari berbagai sekolah SMP/MTS di kota Mojokerto. Di cabang olahraga pencak silat Giananda Tri Yolardi, siswa SMPN 8 Mojokerto berhasil meraih juara 1 Pencak Silat tingkat Kota Mojokerto yang diselenggarakan di Masjid Alhikmah Mojokerto pada tanggal (14/01-15/01) yang diselenggarakan oleh IPSI Kota Mojokerto dan diikuti oleh semua perguruan pencak silat. "Saya menyukai pencak silat karna, pencak silat adalah hobi saya" Jawab Giananda dengan semangat. 8 Infinity
Selain mengikuti lomba futsal, voli, dan pencak silat, siswa/i SMP Negeri 8 Mojokerto juga mengikuti Lomba balap sepeda yang diadakan pada hari Sabtu (21/1) bertempat di Jl.Benteng pancasila Kota Mojokerto. Sebanyak 2 siswa/i Spendela yang mengikuti lomba tersebut, yaitu; Filbert Zafif Orlando dari VII-D dan Putri diwakili oleh Arita Kasih Marsalina dari VIII-A. Lomba tersebut diadakan oleh Ketua ISSI (Ikatan Sepeda Sport Indonesia) Kota Mojokerto Agung Moeljono Subagijo yang bertujuan untuk menumbuhkan kembali cabor olah raga balap sepeda di Kota Mojokerto yang sudah vakum hampir sepuluh tahun. Ajang balap sepeda yang digelar mulai pagi hingga siang hari terbagi menjadi dua kategori; kategori khusus pelajar Kota Mojokerto dan kategori umum. Untuk kategori pelajar sendiri terbagi menjadi 4 kategori yaitu Pelajar SD Putra, Pelajar SD Putri, Pelajar SMP Putra, Pelajar SMP Putri. (par) Pada cabang olah raga bola voli tim putra SMPN 8 Mojokerto mengikuti lomba voli yang diselenggakan oleh SMK taman siswa, dalam rangka HUT taman siswa Mojokerto ke-98 Th, Jumat-Minggu (13/01-22/01) pada pukul 13:45 WIB. lomba ini diselenggarakan di SMK Taman Siswa Mojokerto dan diikuti lebih dari 12 tim, namun sayang sekali, tim voli SMPN 8 Mojokerto gagal melawan pertandingan dengan SMPN 7 Mojokerto. Reportase Infinity 9
Ada Apa dengan Valentine? Oleh : Atmuji, S.Pd. Hai, sobat infinty, sekarang ini lagi sibuk mikirin apa? Biasanya sih, kalo bulan Pebruari gini para remaja siapsiap mau ngerayain Valentine’s Day. Tul, gak? Liat aja di media massa, mall-mall, dan pusatpusat hiburan yang tengah berlomba menarik perhatian para remaja dengan menggelar pesta perayaan Valentine's Day, yang tak jarang berlangsung hingga larut malam bahkan hingga dini hari. Biasanya mereka saling mengucapkan "selamat hari Valentine" dengan berkirim kartu, bunga, atau sms. Juga saling curhat serta menyatakan sayang dan cinta karena beranggapan 14 Pebruari adalah “hari kasih sayang”. Eh, bener gak sich, mesti kayak gitu? Sebagai remaja Muslim, mau nggak mau Sobat Infinity mesti tahu dong, asal muasal perayaan Valentine ini and gimana pandangan Islam tentangnya. Apakah Valentinan ini harus dirayain atau sbenernya malah dilarang? Wah… gimana kalo ternyata Islam ngelarang ya? Dosa kan kan kalo kita lakuin. Karna itu sekarang Infinity mo kasih tau, gimana sih critanya kok bisa sampai ada perayaan Valentine plus gimana hukumnya. Siaap… agak konsentrasi dikit, yach! Sejarah Valentine’s Day Dahulu kala (kayak dongeng sebelum tidur nihh) di masa Romawi Kuno, ada tradisi Perayaan Lupercalia, yaitu rangkaian upacara pensucian, yang dilaksanakan tiap tanggal 13-18 Pebruari. Dua hari pertama, dipersembahkan untuk dewi cinta (queen of feverish love), Juno Februata. Artikel 10 Infinity
Di situ, para pemuda mengundi nama– nama gadis di dalam kotak. Lalu setiap pemuda mengambil nama secara acak dan gadis yang namanya keluar harus menjadi pasangannya selama setahun untuk senang-senang. Pada 15 Februari, mereka meminta perlindungan dewa Lupercalia dari gangguan srigala. Selama upacara ini, kaum muda melecut orang dengan kulit binatang dan para wanita berebut untuk dilecut karena anggapan lecutan itu akan membuat mereka menjadi lebih subur. Iihh, ngeri! Ketika agama Kristen Katolik masuk Roma, mereka mengadopsi upacara ini dan mewarnainya dengan nuansa Kristiani, antara lain mengganti namanama gadis dengan nama-nama Paus atau Pastor. Di antara pendukungnya adalah Kaisar Konstantine dan Paus Gregory I. Agar lebih mendekatkan lagi pada ajaran Kristen, pada 496 M Paus Gelasius I menjadikan upacara Romawi Kuno ini menjadi Hari Perayaan Gereja dengan nama Saint Valentine’s Day untuk menghormati St Valentine yang kebetulan mati pada 14 Februari, gitu... Tentang kematian Valentine, (dalam The World Book Encyclopedia, 1998) diceritakan bahwa Kaisar Claudius II menganggap tentara muda bujangan lebih tabah dan kuat dalam medan peperangan dari pada orang yang menikah. Kaisar lalu melarang para pemuda untuk menikah, namun St.Valentine melanggarnya. Diam-diam ia menikahkan banyak pemuda sehingga ia ditangkap dan dihukum gantung pada 14 Februari 269 M. Kalo kebiasaan mengirim kartu Valentine, sebenarnya gak ada kaitan langsung dengan St. Valentine. Pada 1415 M ketika the Duke of Orleans dipenjara di Tower of London, pada perayaan hari gereja mengenang St.Valentine 14 Februari, ia mengirim puisi kepada istrinya di Perancis. (The Encyclopedia Britannica, Vol.12 hal.242, The World Book Encyclopedia, 1998). Coba cari, di mana hubungannya? Asal tau aja, kebiasaan lain di hari Valentine dengan mengatakan “Be My Valentine” ternyata mengandung nilai syirik, sebab dalam artikel “Should Biblical Christians Observe It?” (www.korrnet.org), Ken Sweiger mengatakan kata “Valentine” berasal dari Latin yang berarti : “Yang Maha Perkasa, Yang Maha Kuat dan Yang Maha Kuasa”. Kata ini ditujukan kepada Nimrod dan Lupercus, tuhan orang Romawi. Maka disadari atau tidak, tulis Ken Sweiger jika kita meminta seseorang menjadi “my Valentine”, hal itu berarti melakukan perbuatan yang dimurkai Tuhan (karena memintanya menjadi “Sang Maha Kuasa”) dan menghidupkan budaya pemujaan kepada berhala. Bukankah ini berarti menyekutukan Allah Subhannahu wa Ta'ala? Adapun Cupid, si bayi bersayap dengan panah itu, konon ia adalah putra Nimrod, Sang Dewa Matahari . Ia disebut tuhan Cinta. Infinity 11
Karena ia rupawan sehingga diburu wanita dan kabarnya ia pernah berzina dengan ibunya sendiri. Naudzubillah! Sobat Infinity, sekarang jadi tau kan, kalo ritual Valentine’s Day tu berasal dari paganisme orang musyrik, penyembahan berhala. Lalu kenapa kita masih juga menyambut Hari Valentine? Adakah ia merupakan hari yang istimewa bagi istimewa? Adat? Atau cuman ikut-ikutan aja? Merayakan Valentine’s Day Emang sih, keinginan untuk ikut-ikutan pasti ada dalam diri manusia, but gak semua keinginan harus dituruti kan? apalagi kalo keinginan itu bertentangan dengan akidah dan aturan-aturan Allah, bisa masuk neraka… Sebab Rasul Shallallaahu alaihi wa Salam telahmelarang untuk mengikuti tata cara peribadatan selain Islam: “Barang siapa meniru suatu kaum, maka ia termasuk dari kaum tersebut.” (HR. At-Tirmidzi). Banyak orang yang kurang mengerti agama terjerumus dalam suatu perbuatan tanpa menyadari buruknya perbuatan tersebut. Seperti orang yang memberi selamat kepada orang lain atas perbuatan maksiat, bid’ah atau kekufuran maka ia telah menyiapkan diri untuk mendapatkan kemarahan dan kemurkaan Allah.” Terlintas nggak sih, dalam benak Sobat Infinity, kenapa remaja muslim sampe nggak tahu asal- usul dan hukum ngerayain Valentine’s Day?. Valentine’s Day kan gak ada hubungannya ama kita, udah gitu, haram lagi. Sobat Infinity, bukankah kita termasuk orang-orang yang percaya bahwa setelah kehidupan ini berakhir nanti, kita akan menghadap Allah untuk mempertanggungjawabkan semua amal perbuatan kita?. Akan sangat menyedihkan kalo kita ngerayain sesuatu hanya karna anggapan bahwa sesuatu itu budaya modern yang haru kita ikuti, kalo pengen dianggap modern. Sebab budaya-budaya yang merebak saat ini kebanyakan adalah budaya orang-orang kufur. So, kita kudu selektif milih aktifitas yang akan kita lakukan. Jangan sampe masuk neraka gara-gara gak tau hukum dari aktifitas yang kita lakukan. Karena itu jangan bosen tuk slalu dan slalu cari tau tentang Islam. Allah berfirman dalam QS Al Isra ayat 36, “Dan janganlah kamu mengikuti apa yang kamu tidak mengetahui tentangnya. Sesungguhnya pendengaran, penglihatan dan hati, semuanya akan diminta pertangggung jawabannya. Dalam buku yang berjudul “Misi di Sebuah Planet”, Ustadz Husain Matla mengatakan bahwa hidup ini adalah episode penentuan. Hidup. Iya… pernah gak Sobat Infinity kepikiran, untuk apa kita hidup? 12 Infinity
Nah, maksud episode penentuan tuh, ya antara dua pilihan itu... Mo surga or neraka, nentuinnya ya di dunia ini. So, setelah baca Infinity edisi kali ini, Sobat Infinity akan jadi pioneer kan, dalam mengubah tradisi buruk yang udah kadung melekat dalam diri remaja muslim. Iya kan? Oke, Let’s back to Islam and you’ll be a smart tenageer. Kebanyakan orang nganggep, hidup ini ya untuk sekedar hidup, seneng-seneng, main, and ngejalanin semua rutinitas kehidupan. Habis gitu trus mati, trus pindah ke akhirat.Tapi coba dipikir, masa’ Allah nyiptain kita cuman buat gitu doang, padahal dah jelas-jelas tuh disebutin dalam QS Adz Dzariyat ayat 56, bahwa kita diciptain untuk beribadah kepada-Nya. Iya lah… kalo hidup ini cuman buat seneng-seneng gitu, dimana coba, ibadahnya? (Ini bukan persepsi pribadi. Tapi, kita bisa menilai. Orang yang ga tahu maksudnya pindah ke akhirat tuh buat apa and ga tahu pedihnya siksa akhirat pasti akan nglakuin sesuatu sekehendak hatinya. Padahal disetiap halaman Al Qur’an yang “katanya” petunjuk dalam hidup kita, selalu di sebutin hadiah dari Allah. Buat yang bertaqwa, ada jannah yang penuh keindahan dan kenikmatan. Dan buat yang “nakal”, ada jahannam yang siap membakar tubuh kita. Amit-amit deh, ya kalo dapet jahannam. Naudzubillahi min dzalik. Kena panas setrika aja udah gosong, kulit nglupas, apalagi kalo kena api neraka. Nggak kebayang deh. Infinity 13
SOEDIRMAN Jendral Soedirman 24 Jan 1916 - 29 Jan 1950 Kejahatan akan menang bila orang yang benar tidak melakukan apa-apa -Jendral Soedirmanoleh:Cinta Yoesuka Soechi Vindia Yu Mozaik Jendral Soedirman adalah seorang perwira tinggi di Indonesia, Sebagai Panglima Besar Tentara Nasional Indonesia pertama, ia adalah sosok yang dihormati di Indonesia, ia lahir pada tanggal 24 Januari 1916 dari pasangan Karsid Kartawiraji dan Siyem di Purbalingga. Jendral Soedirman diadopsi oleh pamannya yang bernama Cokrosunaryo. Ia sosok yang rajin dan sangat aktif di kegiatan ekstrakurikuler, termasuk mengikuti program kepanduan yang dijalankan oleh organisasi islam Muhammadiyah. Saat Jendral Soedirman masih menginjak masa pelajar ia selalu pindah pindah sekolah karena ada saja halangannya. Ketika kematian Cokrosunaryo keluarga nya jatuh miskin tetapi ia tetap diizinkan untuk melanjutkan sekolahnya. Disekolah ia dikenal sebagai murid yang pandai dan sangat pintar agama, ia juga selalu berbagi informasi tentang agama kepada temannya. Oleh karena itu temannya sering menyebutnya dengan sebutan "pak ustad". Selain ia pintar agama ia juga bisa menguasai beberapa pelajaran. 14 Infinity
Ia salah satu orang yang bergabung dalam TNI untuk merebut kemerdekaan Republik Indonesia dari tangan pejajahan. Awalnya sempat ragu-ragu bergabung dalam TNI, terutama karena cedera lutut yang dialaminya ketika masih remaja, Soedirman akhirnya setuju untuk memulai pelatihan di Bogor, Jawa Barat. Pada penjajahan Belanda berlangsung saat itu Soedirman mendirikan pos untuk memantau di seluruh daerah. Di Cilacap tempat Soedirman mengajar di alih fungsikan sebagai pos pemantau, ia juga membantu warga setempat yang menderita karena pelanggaran hak asasi manusia yang berada di tangan Jepang. Mozaik Ketika penjajahan berlangsung ia adalah salah satu komandan PETA, ia orang yang terlibat dalam perang/pertempuran perang dunia II, ia bersembunyi di tempat persembunyian dengan para anak buahnya untuk menyelamatkan diri saat pertempuran itu berlangsung. Setelah sekian lama,para pemberontak mundur dan menyerah pada tanggal 25 April. Hal itu membuat banyak dukungan untuk Indonesia merdeka. Akhirnya setelah sekian lamanya Indonesia berhasil merdeka dan berhasil melawan Penjajah. Jendral Soekarno meninggal pada 29 Januari 1950 pada saat ia berusia 34 tahun. Di Magelang. Dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kusumanegara, di Jalan Kusumanegara, Semaki, Umbulharjo, Yogyakarta. Ia juga pernah menjadi guru dan menjadi kepala sekolah di sekolah dasar Muhammadiyah. Meskipun ia sudah menjadi kepala sekolah ia tetap aktif dalam kegiatan organisasi. Ia sangat sabar dalam mengajar agama kepada muridnya sehingga membuatnya populer dikalangan muridnya di sekolah dasar, dan banyak murid yang suka dengan cara mengajarnya. Ketika ia sudah dewasa ia menikah dengan Alfiah salah satu teman sekolahnya dulu, pasangan ini kemudian dikaruniai tiga orang putra; Ahmad Tidarwono, Muhammad Teguh Bambang Tjahjadi, dan Taufik Effendi, serta empat orang putri; Didi Praptiastuti, Didi Sutjiati, Didi Pudjiati, dan Titi Wahjuti Satyaningrum. Infinity 15
PENGENALAN KATA yang jarang diketahui dalam Bhs.Indonesia Kata-kata indah yang jarang diketahui Ancala = gunung Arunika = cahaya matahari pagi sesudah terbit Bentala = bumi; tanah Bumantara = awang-awang; angkasa Dersik = desir (bunyi angin dan sebagainya) Jenggala = hutan; rimba Mangata = bayangan bulan di air yang berbentuk seperti jalan Petrikor = aroma harum tanah kering saat terkena air hujan Sandyakala = cahaya merah saat senja Swastamita = pemandangan indah saat matahari terbenam 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. 10. 16 Infinity 1. Analisa × 2. Antri × 3. Bis × 4. Fikir × 5. Nafas × 6. Nasehat × 7. Perduli × 8. Resiko × 9. Sekedar × 10. Silahkan × 1. Analisis √ 2. Antre √ 3. Bus √ 4. Pikir √ 5. Napas √ 6. Nasihat √ 7. Peduli √ 8. Risiko √ 9. Sekadar √ 10. Silakan √ B A K U TIDAK BAKU Pojok Bahasa Oleh : Aisyah Nurul, S.Pd.
cerpen ''nak, ayo sarapan dulu!, kan hari ini upacara, kalo tidak sarapan nanti kamu kelaparan, upacara kan lama nak", tanpa menghiraukan peringatan ibunya, MELANI langsung pergi ke sekolah begitu saja. Di sekolah, MELANI melaksanakan upacara berdera, awalnya baik baik saja, tetapi di tengah upacara, perut MELANI sakit karena lapar, dan karena cuaca panas saat itu kepalanya menjadi pusing, lalu tubuh MELANI pun jatuh ke tanah, hal terakhir yang MELANI dengar sebelum pingsan adalah suara teman-teman kelasnya yang panik melihatnya jatuh. Ketika MELANI bangun dari pingsannya, ia sudah berada di ruang UKS, anggota UKS lah yang membawanya ke UKS, bahunya ditepuk oleh salah satu anggota UKS, ia bertanya pada MELANI. Infinity 17 Makanlah sarapanmu KARYA : RIFDATUL R.F_VII-D Di sebuah KOTA, ada seorang anak bernama MELANI, MELANI bersekolah di SMP Tunas Bangsa 2, MELANI adalah anak yang tidak suka membuang-buang waktu, jadi kadang saat pagi, MELANI tidak sarapan, karena MELANI menganggap sarapan tidak penting. Saat hari senin, MELANI ingin berangkat ke sekolah ibu MELANI tau bahwa MELANI belum sarapan jadi ia bilang kepada MELANI. Cerpen
Setelah kejadian itu, MELANI tidak pernah meninggalkan sarapan, ia selalu sarapan setiap hari, dia juga tidak pilih makanan, kakak anggota UKS yang menolongnya memberi tahunya tentang gizim seimbang yang ada pada makanan yaitu karbohidrat, protein, lemak, vitamin, dan mineral, tidak menyimpan pengetahuannya tentang sarapan sendiri, MELANI juga memberi tahu tentang manfaat sarapan dan gizi seimbang pada teman-teman di kelasnya MELANI juga bergabung menjadi anggota UKS, ibu MELANI juga melihat perkembangan anaknya. nah, begitulah kisah MELANI, MELANI telah menunjukkan pada kita pentingnya sarapan pagi, awalnya MELANI adalah anak yang gak suka sarapan, setelah kejadian pingsan saat upacara, ia menjadi ank yang suka sarapan karena ia ingin jadi anak yang sehat, jagalah tubuhmu agar selalu sehat!! "apakah kamu sarapan pagi ini, dek?", MELANI hanya menggelengkan kepalanya, lalu kakak anggota UKS, itu bilang lagi. ''haduh, pantas saja kamu pingsan lain kali kamu harus sarapan, karena sarapan adalah sumber energi di pagi hari, kalo kamu nggak sarapan kamu bakal lemes, dan konsentrasi kamu bakal terganggu, dek", MELANI mengetahui itu, jadi dia bilang. ''iya kak, saya sudah tahu", kakak anggota UKS itu bingung, ia bertanya pada MELANI. "lah, terus kenapa nggak sarapan dek, padahal sudah tau fungsi sarapan?", MELANI menjawab. ''saya menganggap sarapan itu cuma bikin kenyang, lagi pula apa aja sih manfaatnya sarapan?", kakak anggota UKS itu tersenyum lalu menjawab. "aduh dek, sarapan itu bukan cuma bikin kenyang, banyak loh manfaatnya, yaitu meningkatkan konsentrasi otak, bisa ningkatin mood, dan bisa melindungi tubuh kamu dari penyakit, pola makan kamu juga bakal terjaga", MELANI terkejut, selama ini dia mengira sarapan hanyalah waktu makan di pagi hari, ternyata ada begitu banyak manfaat sarapan yang tidak ia ketahui, segingga ia kadang melewatkan sarapan, setelah menjelaskan manfaat sarapan kakak itu juga mengajari MELANI tentang gizi seimbang. Cerpen 18 Infinity
Ibu, malaikat tanpa sayap by: MARETA SANNY S_VIII-E Fajar terbit dipagi hari Aku melihatnya sedang bekerja Harus menyiapkan makan dan minum Rasanya tak tega melihatnya Ibu kaulah pahlawanku Perjuanganmu sangat besar Rasanya tiada yang bisa membayarnya Atas semua pengorbanan mu Terhadap seluruh anggota keluarga Antara sedih dan bahagia Maafkan semua kesalahanku padamu ibu Aku sangat menyayangimu Ibu Mungkin sejuta kata tak mampu kuucap Akan tetapi sejuta syukur mampu kuucap Rintik-rintik hujan telah menjadi saksi Entah apa yang telah terjadi Telah memperkaya hidupku Aku mencintaimu ibu! Sungguh besar pengorbanan mu Aku sangat bersyukur dan bahagia Nilai nilai yang telah ibu ajarkan Nilai nilai yang ibu berikan Yang tercurah untuk anakmu Setetes air mata seorang ibu Air mata yang terus mengalir Lelah mu sungguh berarti Serta cinta luar biasa telah kau tunjukkan Asuh yang telah engkau berikan Benderang cahyanya menyinari samudra Ibu, kaulah matahariku Langit langit menjadi saksi Lantunan doamu di setiap langkah Aku selalu menyayangimu by: FAHRI P_VIII-A Puisi Infinity 19
5 Infinity The last memories at the end of 2022 Kesehatan Kesehatan Anemia Anemia merupakan suatu keadaan dimana konsentrasi hemoglobin (Hb) di dalam darah lebih rendah dari nilai normal untuk kelompok umur menurut umur dan jenis kelamin. Anemia yang terjadi karena kekurangan zat besi sehingga pembentukan sel-sel darah merah dan fungsi lain dalam tubuh terganggu adalah anemia gizi besi. Anemia secara fungsional dapat didefinisikan sebagai penurunan jumlah masa eritrosit (Red Cell Mass) sehingga tidak dapat memenuhi fungsinya untuk membawa oksigen dalam jumlah yang cukup kejaringan Remaja memiliki resiko tinggi terhadap kejadian anemia gizi besi. Hal itu terjadi karena masa remaja parifer (penurunan Oxygen Carrying Capacity). Memerlukan zat gizi yang lebih tinggi termasuk zat besi untuk pertumbuhan dan remaja putri mengalami haid (menstruasi) setiap bulannya. Anemia merupakan masalah gizi utama yang terjadi diseluruh dunia pada remaja Oleh : Wahyu MarethaRahmadini 20 Infinity
Kesehatan Penyebab paling umum dari anemia adalah ketika anak kekurangan zat besi baik dari makanan atau asupan suplemen. Apalagi ketika anemia lebih banyak terjadi pada remaja putri karena di masa puber ia merasakan permulaan siklus menstruasi. Patut diketahui bahwa anemia pada remaja berdampak buruk terhadap penurunan imunitas, konsentrasi, prestasi belajar, kebugaran remaja dan produktifitas. AYO LAWAN ANEMIA DENGAN MINUM TABLET TAMBAH DARAH!. Dampak dari kejadian anemia pada remaja dapat menurunkan konsentrasi dan prestasi belajar, serta mempengaruhi produktivitas di kalangan reamaja. Disamping itu dapat menurunkan daya tahan tubuh sehingga mudah terkena infeksi. Akibat jangka panjang menderita anemia gizi besi pada remaja putri yang nantinya akan hamil, maka remaja putri tersebut tidak mampu memenuhi zat-zat gizi pada dirinya dan janinnya sehingga dapat meningkatkan terjadinya resiko kematian maternal, prematuritas, BBLR (Berat Bayi Lahir Rendah), dan kematian perinatal.
Nah… sobat BK... kemarin banyak nih yang curhat soal persahabatannya. Jadi kali ini kami mau bahas soal friendship atau istilah anak jaman now itu dunia perbestie-an. Menurut kami ini penting banget untuk kita ketahui. Ada pepatah yang mengatakan bahwa, “sahabat atau teman itu adalah cerminan dirimu.” Dengan siapa anda bergaul, itulah dirimu. Yup.. Bicara soal friendship. Mencari teman itu berbeda dengan mempertahankannya. Mempertahankan persahabatan bisa menjadi usaha yang paling sulit. Mempertahankan persahabatan bisa jadi sulit. Komunikasi dengan teman-teman kita merupakan hal yang penting dalam memperkuat dan tetap mempertahankan hubungan. Ada berbagai alasan mengapa persahabatan cenderung putus, misal… perbedaan, perbedaan minat, konflik, atau masing-masing telah masuk pada tahap mempersiapkan kariernya. Seperti halnya hubungan yang lain, persahabatan juga harus ada upaya untuk menjaga dan memeliharanya. Menurut Mental Health, beberapa hal untuk membantu menjaga persahabatan yaitu : memahami perbedaan, memberi mereka ruang agar pertumbuhan terjadi, meluangkan waktu, dan jadilah teman seperti yang kamu inginkan. Miller (2012) menyatakan bahwa kedekatan seseorang memainkan peran penting dalam persahabatan dan keharmonisan kita cenderung tumbuh dari interaksi dengan orang-orang di dekat kita. Menurut Miller, persahabatan berfungsi sebagai salah satu sumber kebahagiaan dan support system. ppeerr--bbeessttiiee--aann Oleh : Trianna Sugiyanti S.Pd. Hallo BK 22 Infinity
Oke.. mungkin itu saja dulu sedikit pembahasannya. Kami juga mau nanya ke sobat BK nih... Kira-kira sahabat yang seperti apa yang kalian inginkan? Apa yang paling anda dambakan dalam persahabatan? Dan menurut kalian, apa hal terpenting yang harus dilakukan untuk menjaga persahabatan? Kepercayaan dan komunikasi, memiliki sahabat yang mempunyai kedua nya itu sangat menyenangkan Pingin banget minta curhat Saya selalu mendambakan persahabatan yang sehat tapi saya belum mendapatkan nya sampai sekarang Selalu ada setiap kali dibutuhkan, yang bisa meluangkan waktunya Sahabat yg bisa bawa ke arah positif, jaganya saling jujur dan menghargai satu sama lain Yang saling membutuhkan atau menguntungkan satu sama lain, tidaka ada nya rahasia tentang kita Yang selalu ada buat kita, bukan yang cuman datang karena ada maunya. Menurut saya sih harus saling memahami Saling menjaga rahasia dan tidak ada yang di sembunyikan Sahabat itu saling mengerti dan memahami Sahabat itu selalu menghibur dan tentu sefrekuensi 10 people have voted so far. Infinity 23
Cara membuat : 1. Haluskan semua bumbu 2. Rebus makaroni, mie kering, dan kerupuk udang 3. Kemudian tiriskan makaroni, mie kering dan kerupuk udang yang sudah direbus 4. Tumis bumbu sampai harum 5. Masukkan makaroni, mie kering dan kerupuk udang yang sudah direbus ke tumisan bumbu 6. Ambil kulit pangsit, taruh bahan yang sudah direbus ditengah tengah kulit pangsit 7. Kemudian lipat dan rekatkan dengan cairan tepung terigu 8. Goreng sampai kecoklatan dan tiriskan 9. Seblak kering siap dihidangkan SEBLAK KERING Bahan : 1. 1/2 kg makaroni 2. 1 keping mie kering 3. 1 ons kerupuk udang 4. 2 pack kulit pangsit 5. 1 ons tepung terigu Bumbu : 1. 5 siung bawang putih 2. 8 siung bawang merah 3. 1 ruas jari kencur 4. 1/2 sdt masako 5. 1 sdt garam 6. 3 buah butir cabai merah besar 7. 10 buah cabai rawit Oleh : Upik Sariwana S.Pd. Resep 24 Infinity
Talenan Cantik BY: ARITA KASIH MARSALINA_VIII-A Alat : 1. Talenan 2. Sendok 3. Hairdryer Bahan : 1. Obat nyamuk cair 2. Fotocopy gambar 3. Vernish Siapkan alat dan bahan Fotocopy gambar dioleskan sofel/autan secara merata pada talenan. Tempelkan fotocopy gambar yang sudah dioleskan sofel/autan ke talenan Dikeringkan menggunakan hairdryer, dan di ratakan dengan sendok hingga merata Melakukan finishing dan di vernish kerajinan talenan siap sebagai benda hias atau suatu ide untuk dipasarkan Cara pembuatan : Kerajinan Infinity 25
Juara 2 Lomba Kolase Gambar Pahlawan Cecilia Novia Ardini, Naysila Patricia Alice, Reynata Hilda Putri
Juara 2 Lomba Poster Classmetting 2022 Austrin Cantika Ramadani
"Cinta terbaik adalah di saat kau mencitai seseorang yang membuat akhlakmu semakin baik, jiwamu semakin damai, dan hatimu semakin bijak " -Habib Umar bin Hafidzspendela_mojokerto SMPN8 Kota Mojokerto smpn8mojokerto.sch.id