1
Assalamu’alaikum
Warahmatullahi
Wabarakatuh
Memperbanyak amalan
di Bulan Ramadhan
Yeni Nurlaeli, S.Pd.I
3
Tarawih Tadarus Sadaqah
Materi pembelajaran
4 Apa Salat Tarawih itu?
Shalat Tarawih Salat Tarawih ialah Salat
malam yang dikerjakan pada
malam hari di bulan
Ramadan. Salat ini sangat
dianjurkan, boleh dikerjakan
sendiri-sendiri atau
berjamaah. Dilakukan
sesudah Salat Isya sampai
waktu fajar. Bilangan rakaat
Salat boleh dilakukan
delapan rakaat dan boleh 20
rakaat.
5
Keutamaan Shalat Tarawih
a. Dapat menambah ketaatan kepada Allah Swt.
b. Allah Swt. mengampuni dosa-dosanya.
c. Pahala ibadat ditulis seperti salat satu malam penuh.
d. Mempererat silaturahmi sesama kaum muslimin.
6
Tadarus Al Qur’an
Apakah Tadarus itu?
7
Pengertian Tadarus
Tadarus berasal dari kata “darasa“ yang artinya mempelajari, meneliti,
menelaah, dan mengambil pelajaran. Tadarus al-Qur’ān berarti mempelajari
al- Qur’an.
Kegiatan tadarus al-Qur’an umumnya dilakukan di masjid atau musala setelah
salat tarawih. Di sekolah, biasanya dilakukan pada pagi atau siang hari setelah
kegiatan salat duha.
Pada masa Nabi Muhammad saw. kegiatan tadarus al-Qur’an dilakukan
dengan berbagai cara. Ada sekadar membaca hingga khatam, ada yang
menghafalnya, dan ada pula yang mempelajari isi kandungannya.
8
Bagaimana cara tadarus
yang baik?
1. Ketika akan membaca al-Qur’an hendaklah berwudu lebih dahulu.
2. Mengawalinya dengan membaca ta’awuż dan basmalah.
3. Di tempat yang bersih.
4. Berbusana bersih dan menutup aurat dengan rapi.
5. Dianjurkan menghadap kiblat.
6. Membaca al-Qur’an dengan tenang dan tidak tergesa-gesa.
7. Membaca dengan suara sedang.
8. Tidak berbicara dan bersenda gurau (bercanda).
9
Apa Manfaat Tadarus?
a. Menumbuhkan kecintaan kepada al-Qur’an.
b. Memperlancar membaca al-Qur’an.
c. Terlatih membaca dan mencintai al-Qur’an.
d. Mendapat pahala yang berlipat ganda dari Allah Swt.
e. Memperoleh ilmu tentang al-Qur’an .
f. Memperoleh kasih sayang dan kebaikan dari Allah Swt.
10 Memperbanyak Sedekah
11 Pengertian Sedekah
Sedekah Sedekah berasal dari bahasa
Sedekah Arab yaitu sadaqah yang
sedekah
berarti pemberian atau derma.
Menurut istilah syariat Islam
sedekah adalah memberikan
bantuan atau pertolongan
berupa barang/ harta atau
lainnya tanpa mengharap
imbalan dari orang lain dan
hanya mengharap rida Allah
SWT.
12 Hikmah dan Manfaat Sedekah
a. Mendekatkan diri kepada Allah SWT karena sedekah merupakan bukti
ketakwaan seseorang kepada Allah SWT.
b. Melatih kepedulian sosial bagi pemberi sedekah.
c. Menghidupkan sifat dermawan.
d. Memanjangkan umur atau usia.
e. Ikut meringankan beban orang lain yang kesusahan.
f. Menambah keberkahan harta yang dimiliki.
g. Menyambung dan mempererat silaturrahim dan persaudaraan
13 Diskusi kelompok
Pembagian cardshort presentasi
kelompok
1
4
Langkah-Langkah Diskusi Kelompok
Pembagian Kelompok Presentasi kelompok Konfirmasi
Siswa dibagi menjadi 3 Masing-masing kelompok Guru membimbing siswa
kelompok belajar, dengan diwakilkan satu siswa untuk menemukan
satu perwakilan yang nanti mempresentasikan hasil kesimpulan dan melakukan
akan mempresentasikan diskusi kelompok konfirmasi
hasil diskusi kelompok
Model card short
Guru menyiapkan dan
membagikan kartu yang
berisi amalan-amalan dan
di bulan ramadhan beserta
pengertian kepada masing-
masing kelompok, siswa
berdiskusi untuk
menemukan pasangan
yang benar
LKPD 1
5
Lembar Kerja Peserta Didik
Kerjakan soal-soal di bawah ini !
1. Shalat sunnah yang dikerjakan pada malam hari di bulan Ramadhan
yaitu shalat …
2. Hukum shalat tarawih adalah …
3. Membaca dan mempelajari Al Qur’an secara bersama-sama disebut
…
4. Pengertian sedekah menurut istilah yaitu …
5. Manfaat sedekah yaitu …
1
6
Wassalamu’alaikum
Warahmatullahi
Wabarakatuh