hairullahrizki04
  • 3
  • 0
E-Booklet Desa Tepal, Sumbawa, Nusa Tenggara Barat
Desa Tepal menawarkan kombinasi sempurna antara alam yang menakjubkan, budaya yang memikat, serta kearifan lokal yang masih terjaga. Dengan perbukitan hijau, air terjun yang jernih, hingga keindahan alam yang masih asri, Desa Tepal layak menjadi salah satu destinasi unggulan di Provinsi Nusa Tenggara Barat. Mayoritas penduduk di Desa Tepal merupakan suku asli Sumbawa, ditambah beberapa suku pendatang dari berbagai daerah, seperti suku Mbojo dan Sasak. Jarak antara pusat Kota Sumbawa dengan Desa Tepal memerlukan waktu perjalanan sekitar 2 hingga 4 jam menggunakan sepeda motor atau mobil. Sebagai salah satu desa penghasil kopi terbesar di Kabupaten Sumbawa, masyarakat Desa Tepal umumnya berprofesi sebagai petani kopi. Tanaman kopi yang tumbuh subur menjadikan kopi dari Desa Tepal sangat terkenal di Kabupaten Sumbawa bahkan mancanegara. Dengan kebudayaan yang masih kental, Desa Tepal memiliki visi dan misi untuk mewujudkan desa yang mandiri, aman, sejahtera, dan religius dengan berlandaskan semangat gotong royong.
View Text Version Category : 84
  • Follow
  • 1
  • Embed
  • Share
  • Upload
Related publications
Following Unfollow0