The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.
Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by ririnqurniawati89, 2021-10-04 01:09:23

MODUL KESTABILAN UNSUR

MODUL KESTABILAN UNSUR

Modul Kimia Kelas X SMA/SMK Ikatan ion

@2021, PPG KIMIA ANGKATAN 4 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA 1

Modul Kimia Kelas X SMA Kestabilan Unsur

KESTABILAN UNSUR
KIMIA

KELAS X SMA

PENYUSUN
RIRIN QURNIAWATI, S.Pd
SMA NEGERI 9 LUBUKLINGGAU

@2021, PPG KIMIA ANGKATAN 4 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA

Modul Kimia Kelas X SMA Kestabilan Unsur

DAFTAR ISI

DAFTAR ISI ...................................................................................................... 2
GLOSARIUM .................................................................................................... 3
PETA KONSEP ................................................................................................. 4
A. PENDAHULUAN.......................................................................................... 5

1. Deskripsi Singkat ........................................................................................ 5
2. Capaian Pembelajaran ................................................................................ 5
3. Petunjuk Belajar ....................................................................................... 6
B. URAIAN MATERI........................................................................................ 7
1. Kestabilan Unsur-Unsur ........................................................................... 7
2. Simbol Lewis ......................................................................................... 10
3. Forum Diskusi........................................................................................ 11
4. Tugas ..................................................................................................... 12
C. PENUTUP.................................................................................................... 17
1. Rangkuman ............................................................................................ 18
2. Tes Formatif........................................................................................... 18
DAFTAR PUSTAKA....................................................................................... 23

@2021, PPG KIMIA ANGKATAN 4 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA 2

Modul Kimia Kelas X SMA Kestabilan Unsur

Aturan oktet GLOSARIUM
Aturan Duplet
Struktur Lewis Kecenderungan unsur-unsur untuk memiliki konfigurasi
elektron pada kulit terluar sebanyak 8 elektron seperti gas
mulia Ne, Ar, Kr, Xe, Rn.
Kecenderungan unsur-unsur untuk memiliki konfigurasi
elektron pada kulit terluar sebanyak 2 elektron seperti gas
mulia He
Suatu cara yang diusulkan G.N. Lewis
untuk menggambarkan elektron valensi dari atom-atom
dengan titik-titik. Simbol Lewis adalah suatu atom atau
ion terdiri dari lambang kimia yang dikelilingi oleh titik
elektron.

@2021, PPG KIMIA ANGKATAN 4 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA 3

Modul Kimia Kelas X SMA Kestabilan Unsur

PETA KONSEP

ATOM 1, 2, 3 bersifat tidak mencapai
dengan elektron valensi stabil kestabilan dengan
8
Kestabilan bersifat stabil melepaskan
Unsur 4, 5, 6, 7 elektron
bersifat tidak
Simbol stabil mencapai
Lewis kestabilan dengan
menangkap/mengi

kat elektron

@2021, PPG KIMIA ANGKATAN 4 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA 4

Modul Kimia Kelas X SMA Kestabilan Unsur

A. PENDAHULUAN

1. Deskripsi Singkat

Modul ini membahas tentang materi Capaian Pembelajaran
kestabilan unsur pada gas mulai dan
kecenderungan suatu unsur mencapai Kompetensi Dasar
kestabilan yang akan menjadi prasyarat untuk 3.5 Membandingkan ikatan ion, ikatan kovalen,
mempelajari ikatan ion dan ikatan kovalen.
ikatan kovalen koordinasi, dan ikatan logam
Aktivitas pembelajaran dalam modul serta kaitannya dengan sifat zat
ini menggunakan model pembelajaran
Problem Based Learning (PBL), dengan Indikator Pencapaian Kompetensi
sintaks 1) Orientasi peserta didik kepada Menjelaskan konfigurasi elektron
masalah; 2) Mengorganisasikan peserta didik; berdasarkan kulit atom
3) Membimbing penyelidikan individu dan Mengidentifikasi kecenderungan atom-
kelompok; 4) Mengembangkan dan atom dalam melepas dan menerima
menyajikan hasil karya; dan 5) Menganalisis elektron untuk mencapai kestabilan
dan mengevaluasi proses pemecahan masalah. Menganalisis pembentukan senyawa
Masalah yang dibahas di dalam modul ini berdasarkan pembentukan ikatan
merupakan masalah konseptual yang sering (berhubungan dengan kecenderungan
dialami oleh peserta didik dalam kehidupan atom untuk mencapai kestabilan)
sehari-hari sehingga setelah mempelajari
modul ini harapannya proses belajar peserta Tujuan pembelajaran
didik dapat menjadi lebih bermakna dan
implikatif dalam kehidupannya. Melalui pembelajaran daring menggunakan

model Problem Base Learning (PBL)

berbantukan aplikasi Zoom meeting, serta

penayangan video pembelajaran, dengan

metode diskusi, menggali berbagai sumber

belajar, dan mengolah informasi, diharapkan

peserta didik terlibat aktif selama proses

pembelajaran berlangsung, memiliki sikap

ingin tahu dan teliti dalam melakukan

pengamatan serta bertanggung jawab dalam

menyampaikan pendapat, mejawab

pertanyaan, memberi saran dan kritik dan

dapat menjelaskan konfigurasi elektron

berdasarkan kulit atom dengan benar,

mengidentifikasi kecenderungan atom atom

dalam melepas dan menerima elektron untuk

mencapai kestabilan dengan tepat, serta

menganalisis pembentukan senyawa

berdasarkan pembentukan ikatan

(berhubungan dengan kecenderungan atom

untuk mencapai kestabilan) dengan tepat dan

benar.

@2021, PPG KIMIA ANGKATAN 4 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA 5

Modul Kimia Kelas X SMA Kestabilan Unsur

Petunjuk Penggunaan Modul

Modul ini berisi tentang materi kestabilan unsur pada gas mulai dan
kecenderungan suatu unsur mencapai kestabilan yang akan menjadi prasyarat
untuk mempelajari ikatan ion dan ikatan kovalen. Agar modul ini dapat
digunakan secara maksimal maka peserta didik diharapkan melakukan
langkah langkah berikut :
3.Pe1t.unPjeulkajBareiladjaanrpahami peta materi yang disajikan dalam setiap modul.

2. Pelajari dan pahami tujuan yang tercantum dalam setiap kegiatan
pembelajaran.

3. Pelajari uraian materi secara sistematis dan mendalam dalam setiap
kegiatan pembelajaran.

4. Kerjakan latihan soal di setiap akhir kegiatan pembelajaran untuk
mengetahui tingkat penguasaan materi.

5. Lakukan penilaian individu untuk mengukur kelebihan dan
kekurangan kalianterkait kompetensi yang sesuai.

6. Kerjakan soal tes formatif untuk mengukur kompetensi secara
keseluruhan

@2021, PPG KIMIA ANGKATAN 4 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA 6

Modul Kimia Kelas X SMA Kestabilan Unsur

B. URAIAN MATERI

Dalam kehidupan sehari-hari kita tentu pernah memakan garam. Sekarang
coba perhatikan garam dapur yang berwujud padatan putih. Garam dapur
mengandung senyawa NaCl. Garam dapur tersusun atas unsur narium dan unsur
klorin, unsur –unsur tersebut bergabung dengan terikat secara kimia.

Gambar 1. Garam garam dapur
(Sumber: ©tr.ditaichemical.com)
NaCl atau yang biasa disebut dengan garam dapur adalah gabungan dari
senyawa ion natrium dan ion klorin. Kita juga sering ‘kan kamu mendengar iklan
dengan kata-kata”Go Ion ? Nah apa siswa tahu apa maksudnya ? Bagaimana pula
terjadinya ikatan ion dan pembentukannya ? jika masih bingung dan belum
memahaminya, mari simak pembahasan ikatan ion pada modul ini. Baca baik-
baik ya ...!

1. Kestabilan Unsur-Unsur

Kita mengenal sekian banyak unsur yang ada di alam. Unsur –unsur
tersebut sangat jarang ditemukan dalam atom tunggal, kecuali golongan gas
mulia. Atom –atom unsur saling berikatan membentuk berbagai jenis molekul.
Mengapa atom-atom harus saling berikatan ? Apa tujuannya ?
Unsur-unsur dialam umumnya tidak stabil sehingga ditemukan dalam bentuk
senyawanya. Atom-atom unsur tersebut saling berikatan membentuk molekul
unsur atau molekul senyawa, untuk mencapai keadaan yang lebih stabil.

@2021, PPG KIMIA ANGKATAN 4 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA 7

Modul Kimia Kelas X SMA Kestabilan Unsur

Kestabilan yang dimaksud adalah kestabilan dari susunan elektronnya.
Susunan elektron yang paling stabil adalah susunan elektron golongan

VIII A atau Gas mulia. Gas mulia cenderung sukar bereaksi dengan unsur lain
atau disebut juga inert. Hal ini karena gas mulia sulit bereaksi dengan atom
unsur lainnya. Di alam, gas mulia berada sebagai atom tunggal. Atom-atom gas
mulia bersifat stabil karena kulit terluarnya terisi penuh oleh elektron.
Perhatikan Tabel 1 konfigurasi elektron gas mulia.

Tabel 1. Konfigurasi elektron beberapa unsur gas mulia

Unsur Konfigurasi elektron Elektron
1s2 valensi
Helium,
2He 2
Neon,
10Ne 1s2 2s2 2p6 8

Argon, 1s2 2s2 2p6 3s2 3p6 8
18Ar
Kripton, 1s2 2s2 2p6 3s2 3p6 4s2 3d10 4p6 8
36Cr
Xenon, 1s2 2s2 2p6 3s2 3p6 4s2 3d10 4p6 5s2 4d10 5p6 8
54Xe
Radon, 1s2 2s2 2p6 3s2 3p6 4s2 3d10 4p6 5s2 4d10 5p6 6s2 8
86Rn 4f14 5d10 6p6

G.N. Lewis (Amerika) dan W. Kossel (Jerman) mengaitkan kestabilan gas
mulia dengan konfigurasi elektronnya.Dijelaskan bahwa kestabilan suatu atom
unsur dalam ikatan kimianya, terkait dengan upaya atom unsur tersebut untuk
memiliki konfigurasi elektron seperti gas mulia terdekat.
- Jika jumlah elektron pada kulit terluar dari dua atom yang berikatan akan

berubah sedemikian rupa sehingga konfigurasi elektron kedua atom tadi
sama dengan konfigurasi elektron gas mulia yaitu mempunyai 8 elektron
pada kulit terluarnya. Pernyataan ini disebut aturan oktet
- Sedangkan Unsur-unsur dengan nomor atom kecil seperti H dan Li, stabil
dengan 2 elektron valensi seperti He, disebut aturan duplet.

@2021, PPG KIMIA ANGKATAN 4 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA 8

Modul Kimia Kelas X SMA Kestabilan Unsur

Aturan duplet : konfigurasi elektron stabil
dengan 2 elektron pada kulit terluar.
Aturan oktet : konfigurasi elektron stabil

dengan 8 elektron pada kulit terluar
-

Untuk mencapai kestabilan suatu atom seperti konfigurasi elektron gas
mulia dengan cara melepaskan elektron, menangkap elektron, atau penggunaan
bersama pasangan elektron

Contoh:
- Unsur natrium, 11Na : 1s2 2s2 2p6 3s1 , mempunyai elektron valensi

satu, sesuai kaidah oktet unsur ini akan stabil dengan cara melepaskan 1e
tersebut membentuk ion Na+

Na → Na+ + e
1s2 2s2 2p6 ( sama dengan konfigurasi elektron 10Ne )
- Unsur 12Mg : 1s2 2s2 2p6 3s2 , mempunyai elektron valensi dua,
sesuai kaidah oktet unsur ini akan stabil dengan cara melepaskan 2e
tersebut membentuk ion Mg2+ .

Mg → Mg2+ + 2e
1s2 2s2 2p6 ( sama dengan konfigurasi elektron 10Ne )
- Unsur 16S : 1s2 2s2 2p6 3s2 3p4, mempunyai elektron valensi 6, sesuai
kaidah oktet unsur ini akan stabil dengan cara menyerap 2e membentuk
ion S2- .
S + 2e → S2-
1s2 2s2 2p6 3s2 3p6 (sama dengan konfigurasi elektron 18Ar)

- Unsur 17Cl : 1s2 2s2 2p6 3s2 3p5 , mempunyai elektron valensi 7,
sesuai kaidah oktet unsur ini akan stabil dengan cara menyerap 1
elektron membentuk ion Cl-
Cl + e → Cl-

@2021, PPG KIMIA ANGKATAN 4 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA 9

Modul Kimia Kelas X SMA Kestabilan Unsur

1s2 2s2 2p6 3s2 3p6 ( sama dengan konfigurasi elektron 18Ar )
Ion positif (+) disebut kation terbentuk ketika unsur logam akan melepaskan
elektron valensinya. Unsur yang cenderung melepaskan elektron adalah golongan
IA (kecuali He) dan golongan II A. Ion negatif (-) disebut anion terbentuk ketika
unsur nonlogam akan menangkap elektron
Ketika atom-atom berinteraksi membentuk ikatan kimia, hanya elektron-
elektron pada kulit terluar yang berperan yaitu elektron valensi. Ahli kimia G.N.
Lewis menggunakan sistem titik yang disebut lambang titik Lewis. Lambang titik
Lewis terdiri dari simbol unsur dan satu titik untuk masing-masing elektron
valensi dalam atom. Empat titik pertama ditampilkan satu persatu di keempat sisi
lambang atom. Jika terdapat lebih dari empat elektron maka titik dipasangkan
dengan titik yang sudah ada. Elektron yang dituliskan pada lambang Lewis adalah
elektron valensi (Jespersen, et al., 2012; Chang, 2010; Silberberg, 2010).
Coba cermati tabel berikut
Tabel 2. Struktur Lewis unsur-unsur golongan utama

(Sumber : Setiyana, 2015)

Contoh soal

Gambarkan simbol Lewis untuk atom

17Cl, 12Mg , 11Na !

Jawab

Unsur Konfigurasi elektron Elektron valensi Rumus lewis

17Cl 1s2 2s2 2p6 3s2 3p5 7

12Mg 1s2 2s2 2p6 3s2 2
11Na 1s2 2s2 2p6 3s1 1
-

@2021, PPG KIMIA ANGKATAN 4 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA 10

Modul Kimia Kelas X SMA Kestabilan Unsur

4. Forum Diskusi
1. Sebutkan dan amati peralatan di sekitarmu yang terbuat dari besi
dan emas.

2. Bandingkan keduanya. Manakah yang lebih stabil terhadap korosi
karat? Adakah hubungan antara peristiwa karat dengan kestabilan
atom? Jelaskan!

@2021, PPG KIMIA ANGKATAN 4 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA 11

Modul Kimia Kelas X SMA Kestabilan Unsur

5. Tugas

Tugas analisis

Fase 1 Orientasi Masalah

Fakta menunjukan bahwa, selain gas mulia, hampir semua unsur yangada
di alam terdapat sebagai senyawa, artinya unsur tersebut berikatandengan
unsur yang lain dan tidak berdiri sendiri. Mengapa bisa demikian?
Apakah berkaitan dengan susunan elektron valensi?
Unsur golongan gas mulia pada sistem periodik unsur merupakan unsur-
unsur yang stabil dan tidak reaktif, sehingga di alam ditemukan sebagai
unsur bebas. Konfigurasi elektron gas mulia yang tidak reaktif
membantu menjelaskan bagaimana atom unsur- unsur yang reaktif
berinteraksi satu dengan yang lain. Konfigurasi elektron seperti gas mulia
dapat dicapai suatu unsur dengan melakukan serah terima elektron dari
atom unsur satu dengan atom unsur yang lain atau dengan menggunakan
elektron secara bersama- sama oleh dua atom atau lebih. (Keenan,
1996:152).

Buka video pembelajaran berikut ini untuk memahami lebih lanjut. 12

https://youtu.be/aIKaaJFvXcM

@2021, PPG KIMIA ANGKATAN 4 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA

Modul Kimia Kelas X SMA Kestabilan Unsur

Fase 2 : Mengorientasikan dalam Kegiatan Belajar

Dari fakta yang disebutkan diatas dan video pembelajaran yang sudah
ditonton kemudian peserta didik melakukan diskusi mengenai permasalahan
tersebut

Fase 3 : Melakukan Penyelidikan Kelompok

Peserta didik yang terbagi dalam beberapa kelompok kecil melakukan
penyelidikan dengan mengumpulkan data dalam permasalahan tersebut

A. Kegiatan 1 (Susunan Elektron Gas Mulia) Elektron Susunan
1. Lengkapilah tabel berikut! Valensi Elektron

No Unsur Konfigurasi Elektron …..
…..
1 2He 2 2 …..
…..
2 10Ne 2 . 8 8 …..
3 …..
….
18Ar .
4 …..
….
36Kr .
5 …..
….
54Xe .
6 …..
….
86Rn .

1. Pertanyaan
a. Berdasarkan tabel di atas, bagaimana susunan elektron yang
dimiliki oleh unsur Helium? Jelaskan!
Jawab:

@2021, PPG KIMIA ANGKATAN 4 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA 13

Modul Kimia Kelas X SMA Kestabilan Unsur

b. Berdasarkan kegiatan di atas, bagaimana susunan elektron
yang dimiliki oleh unsur gas mulia selain Helium? Jelaskan!
Jawab:

@2021, PPG KIMIA ANGKATAN 4 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA 14

Modul Kimia Kelas X SMA Kestabilan Unsur

Kegiatan 2 (Kecenderungan Suatu Unsur untuk Mencapai Kestabilan)

Lengkapilah tabel berikut!

Unsur Susunan Elektron Melepas / Konfigurasi Lambang
Elektron Valensi Menerima Elektron Baru Ion
Elektron
3Li 2 . 1 1 2 …..
….. ….. …..
….. ….
19K . …..

12Mg 2.8.2 …. Melepas 2 e- ….. …..
13Al ….. . …..
31Ga ….. …. ….. ….. Al3+
7N 2.5 . 2.8 …..
15P ….. …..
…. ….. N3-
. …..

…. Menerima 3 e-
.

…. …..
.

9F ….. …. ….. ….. …..
….. . ….. …..
…. …..
17Cl
.

1. Pertanyaan
a. Berdasarkan tabel di atas, mengapa unsur dengan elektron
valensi 1, 2, 3 cenderung melepas elektron untuk mencapai
kestabilan? Jelaskan! Jawab:

@2021, PPG KIMIA ANGKATAN 4 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA 15

Modul Kimia Kelas X SMA Kestabilan Unsur

b. Bagaimanakah dengan unsur yang elektron
valensinya 4 untuk mencapai kestabilan ? Apakah
melepas atau menangkap elektron? Jelaskan!
Jawab:

Fase 4 : Mengembangkan dan menyajikan hasil karya

Dari hasil diskusi yang dilakukan peserta didik kemudian menuliskan jawaban
dan dipresentasikan hasilnya secara berkelompok

Fase 5 : Analisis dan Evaluasi

Hasil diskusi yang dipresentasikan dianalisis semua kelompok dan guru
membimbing peserta didik menarik kesimpulan

Dari uraian diatas, apa yang dapat Anda simpulkan mengenai
konfidurasi elektron pada gas mulia dan kecenderungan suatu atam
dalam mencapai kestabilan ?
Kesimpulan

@2021, PPG KIMIA ANGKATAN 4 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA 16

Modul Kimia Kelas X SMA Kestabilan Unsur

C. PENUTUP

1. Rangkuman
a. Suatu atom dapat mencapai kestabilan konfigurasi elektron gas mulia
dengan cara melepaskan elektron, menangkap elektron, atau
menggumakan pasangan elektron secara bersama.

b. Aturan oktet adalah kecenderungan unsur-unsur untuk memiliki
konfigurasi elektron pada kulit terluar sebanyak 8 elektron seperti gas
mulia Ne, Ar, Kr, Xe, Rn.

c. Aturan Duplet adalah kecenderungan unsur-unsur untuk memiliki
konfigurasi elektron pada kulit terluar sebanyak 2 elektron seperti gas
mulia He.

d. Struktur Lewis adalah suatu cara yang diusulkan G.N.
Lewis untuk menggambarkan elektron valensi dari atom-atom dengan
titik-titik. Simbol Lewis adalah suatu atom atau ion terdiri dari lambang
kimia yang dikelilingi oleh titik elektron.

@2021, PPG KIMIA ANGKATAN 4 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA 17

Modul Kimia Kelas X SMA Kestabilan Unsur

2.Tes Formatif

Petunjuk :
Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat
1. Unsur kalsium mempunyai konfigurasi elektron 1s2 2s2 2p6 3s2 3p6 4s2 .
Untuk mencapai kondisi yang stabil seperti golongn gas mulia, maka yang
terjadi pada kalsium adalah … .

A. Pelepasan 1 elektron sehingga bermuatan +1
B. Pelepasan 2 elektron sehingga bermuatan +2
Penyerapan 1 elektron sehingga bermuatan +2
C. Penyerapan 2 elektron sehingga bermuatan +2
D. Memasangkan dua elektron dengan dua elektron lain.

2. Diketahui konfigurasi elektron sebagai berikut :

2He : 1s2 13Al : 1s2 2s2 2p6 3s2 3p1

6C : 1s2 2s2 2p2 16S : 1s2 2s2 2p6 3s2 3p4

8O : 1s2 2s2 2p2 17Cl : 1s2 2s2 2p6 3s2 3p5

10Ne : 1s2 2s2 2p6 18Ar : 1s2 2s2 2p6 3s2 3p6

11Na : 1s2 2s2 2p6 3s1 19K : 1s2 2s2 2p6 3s2 3p6 4s1

Maka kelompok unsur yang cenderung membentuk ion positip adalah
….
A. He,Al, dan O
B. He,Ne, dan Ar
C. Na, Al dan K
D. C,O dan Cl
E. Ne, Na dan K

3. Perhatikan gambar struktur Lewis beberapa senyawa berikut!

@2021, PPG KIMIA ANGKATAN 4 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA 18

Modul Kimia Kelas X SMA Kestabilan Unsur

Senyawa yang tidak mengikuti kaidah oktet atau duplet adalah ....
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)
E. (5)
4. Semua unsur di alam cenderung mencapai kestabilan dengan memiliki elektron
terluar seperti gas mulia. Unsur yang cenderung menarik elektron dalam
mencapai kestabilan adalah...
A. 9 F
B. 11Na
C. 18 Ar
D. 36Kr
E. 20Ca
5. Unsur 12 Mg dapat membentuk ikatan ion dengan unsur yang memiliki
konfigurasi....
A. 2 8 1
B. 2 8 2
C. 2 8 7
D. 2 8 8
E. 2 8 4

@2021, PPG KIMIA ANGKATAN 4 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA 19

Modul Kimia Kelas X SMA Kestabilan Unsur

Kunci Jawaban dan pembahasan

No Kunci Pembahasan
1B Unsur kalsium mempunyai konfigurasi elektron
1s2 2s2 2p6 3s2 3p6 4s2 ., berarti elektron valensi = 2,
2C maka untuk mencapai kondisi yang stabil cenderung
melepas 2e
membentuk ion Ca2+

Konfigurasi elektron Keterangan

2He : 1s2 Gas mulia, stabil

6C : 1s2 2s2 2p2 Elektron valensi 4,

cenderung menangkap

4emembentuk C4-

8O : 1s2 2s2 2p4 Elektron valensi 6,

cenderung menangkap

2emembentuk 02-

10Ne : 1s2 2s2 2p6 Gas mulia, stabil
11Na : 1s2 2s2 2p6 3s1 Elektron valensi 1,

cenderung melepas

1emembentuk Na+

13Al : 1s2 2s2 2p6 3s2 3p1 Elektron valensi 3,

cenderung melepas

1emembentuk Al3+
16S : 1s2 2s2 2p6 3s2 3p4 Elektron valensi 6,

cenderung menangkap

2emembentuk S2-
17Cl : 1s2 2s2 2p6 3s2 3p5 Elektron valensi 7,

cenderung menangkap

1emembentuk Cl-

18Ar : 1s2 2s2 2p6 3s2 3p6 Gas mulia, stabil
19K : 1s2 2s2 2p6 3s2 3p6 4s1 Elektron valensi 1,

cenderung melepas

1emembentuk K+

Jadi pembentuk ion positip adalah Na, Al dan K

@2021, PPG KIMIA ANGKATAN 4 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA 20

Modul Kimia Kelas X SMA Kestabilan Unsur

3 E Suatu senyawa mengikuti kaidah oktet apabila elektron
terluar tiap unsurnya berjumlah 8, termasuk elektron
yangdiikat. Sedangkan pada kaidah duplet elektron
terluarnya berjumlah 2.

Pada soal di atas, hanya gambar nomor 5 yang tidak
mengikutikaidah oktet maupun duplet. Perhatikan gambar
ilustrasi berikut ini.

Pada gambar di atas, tampak bahwa tiap unsur Cl telah
memenuhi kaidah oktet karena mempunyai elektron
terluar(termasuk elektron ikatan) berjumlah 8. Sedangkan
unsur
barium (B) hanya mempunyai elektron terluar berjumlah 6.

4 A Unsut yang cenderung menarik elektron adalah unsur yang
memiliki elektron valensi mendekati 8 yaitu unsur F dengan
konfigurasi elektron 2 7

5 C Konfigurasi 12Mg = 2 8 2
Mg dapat membentuk ikatan ion dengan
unsur yangmemiliki konfigurasi 2 8 7

@2021, PPG KIMIA ANGKATAN 4 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA 21

Modul Kimia Kelas X SMA Kestabilan Unsur

Norma penilaian
- Pedoman penilaian

Nilai = (Jawaban benar/10) x 100

- Kategori tingkat penguasaanmu

- 90 – 100 = baik sekali
80 - 89 = baik
70 - 79 = cukup
< 70 = kurang

Penilaian Diri

Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan jujur dan bertanggung

jawab!

NO PERTANYAAN JAWABAN
YA TIDAK

1 Saya dapat memahami aturan octet dan aturan

duplet dalam kestabilan unsur

2 Saya dapat menuliskan pembentukan

pembentukan ion positif dari unsur logam dan

ionnegatif dari unsur non logam

3 Saya memahami pembentukan senyawa ion

4 Saya memahami sifat-sifat fisis senyawa ion

- Bila ada jawaban "Tidak", maka segera lakukan review pada bagian ini
Bila semua jawaban "Ya", maka peserta didik dapat melanjutkan ke
pembelajaran berikutnya

@2021, PPG KIMIA ANGKATAN 4 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA 22

Modul Kimia Kelas X SMA Kestabilan Unsur

DAFTAR PUSTAKA

Andromeda, dkk, 2019. Modul PPG Ikatan Kimia. Padang : FMIPA Universitas
Negeri Padang

Mcmurry , John e & Fay , Robert c & Fantini , Jordan. 2012. Chemistry.
London: PrenticeHall.

Masterton , William L., Hurley , Cecile N., Neth ,Edward. 2011. Chemistry:
Principles and Reactions. Cengage Learning Published

Saidah Aas,dan Tiara Damayanti. 2019. Kimia untuk SMK/MAK Kelas X.
Jakarta : Erlangga

Setiyana. 2015. My Dream In Chemistry, Kelas XII MIPA semester 1.
Bandung : Tinta Emas Publishing

https://sumberbelajar.belajar.kemdikbud.go.id/sumberbelajar/tampil/Sel-
Elektrokimia- 2015/konten1.html. Diakses 22 September 2021

@2021, PPG KIMIA ANGKATAN 4 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA 23


Click to View FlipBook Version