The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.

E-modul ini juga dapat menjadi sumber belajar yang berguna bagi guru dan siswa.

Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by Krisna Kumalasari, 2024-05-02 23:31:04

E-Modul Bahasa Indonesia Kelas 1 SD Bab 7. Aku Ingin

E-modul ini juga dapat menjadi sumber belajar yang berguna bagi guru dan siswa.

Keywords: kurikulum merdeka,Bab7. Aku Ingin,Bahasa Indonesia kelas 1

Bab 7. Aku Ingin E-MODUL BAHASA INDONESIA Disusun oleh : Krisna Kumalasari Kelas 3D NIM : 2022085131 Kelas/Semester : 1/II


Identitas Penulis


KATA PENGANTARPuji syukur kami panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, atas segala rahmat dan karunia-Nya, sehingga e-modul ini dapat diselesaikan dengan baik. E-modul ini disusun sebagai panduan belajar bagi para siswa kelas 1 Sekolah Dasar (SD) dalam mata pelajaran Bahasa Indonesia, khususnya pada pembahasan bab 7. Melalui e-modul ini, diharapkan para siswa dapat memahami dengan lebih baik materi yang disajikan serta dapat mengembangkan kemampuan berbahasa Indonesia mereka. Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan dan kontribusi dalam penyusunan emodul ini. Terima kasih kepada siswa, dan semua yang terlibat dalam proses pembuatan e-modul ini. Kami menyadari bahwa e-modul ini masih perlu penyempurnaan lebih lanjut. Oleh karena itu, masukan dan saran dari pembaca sangat kami harapkan guna perbaikan di masa yang akan datang. Akhir kata, semoga e-modul ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi para siswa dalam proses pembelajaran Bahasa Indonesia. Selamat belajar dan semoga sukses selalu! Hormat kami, Krisna Kumalasari


GAMBARAN UMUMTentang Bab Ini Bapak dan Ibu Guru, Bab 7 ini meningkatkan kecakapan literasi finansial para peserta didik kelas satu. Mereka akan diajak untuk mengenali kebutuhan dan keinginan serta memahami bahwa tidak semua keinginan dapat dipenuhi. Peserta didik juga diajarkan untuk hidup sederhana dan berhemat. Selama berkegiatan di bab ini, guru dapat mengajak para peserta didik untuk: mengenali tempat membeli kebutuhan mereka di sekolah, misalnya koperasi dan kantin sekolah; menghitung jumlah uang yang mereka bawa sebelum membelanjakannya di sekolah; berpikir dengan cermat sebelum membelanjakan uang yang mereka bawa. Pada tema ini, peserta didik juga meningkatkan keterampilan berbahasanya dengan: menyimak dan mendiskusikan cerita tentang menabung; mengeja dan membaca kata kata benda yang sering ditemui sehari-hari; menulis kata-kata benda yang sering ditemui sehari-sehari. Tujuan Pembelajaran Bab Ini : Dengan menyimak dan menanggapi bacaan tentang hidup hemat, peserta didik dapat membaca dan menulis kata yang sering ditemui sehari-hari. Interaksi dengan Orang Tua Bapak dan Ibu Guru, ajak orang tua/wali peserta didik untuk mengenali materi pembelajaran peserta didik pada bulan ini. Sesuai dengan materi pada bab ini, ajak orang tua/wali peserta didik untuk: melibatkan peserta didik dalam kegiatan berbelanja atau berjualan agar ia mengamati kegiatan transaksi menggunakan uang; membiasakan peserta didik untuk menabung di rumah; berdiskusi dengan peserta didik untuk membeli barang yang benar-benar dibutuhkan; membacakan buku-buku tentang berhemat, menabung, hidup sederhana, dan berbagi dengan orang lain yang membutuhkan bantuan; mengamati dan mengeja kata benda yang sering ditemui dalam buku yang dibacakan.


GAMBARAN UMUMKegiatan utamanya sebagai berikut: Berlatih membaca kata-kata benda yang diinginkan dan dibutuhkan pada cerita. Menuliskan nama benda yang diinginkan dan dibutuhkan. Menjelaskan perbedaan uang koin dan uang kertas. Media pembelajaran yang dipakai: Buku Siswa; kartu huruf; kartu kata; kartu bergambar benda-benda yang sering ditemui sehari hari; alat tulis dan alat warna; buku-buku bacaan fiksi dan nonfiksi tentang berhemat, menabung, berbagi, dan hidup sederhana yang sesuai untuk peserta didik kelas satu. Kegiatan pendukungnya sebagai berikut: Menuliskan nama diri pada tempat bekal makanan yang dibawa. Mengeja dan menuliskan nama nama benda yang dikenali sehari-hari di kamus dinding kelas. Unsur kebahasaan ini meliputi: Kalimat argumentasi sederhana. Tentang Asesmen Formatif : Asesmen formatif hanya dilakukan pada beberapa kegiatan yang bersimbol di samping ini. Kegiatan pada Bab 7 dapat dinilai menggunakan contoh rubrik penilaian yang disediakan pada kegiatan kegiatan tersebut. Asesmen ini pun merujuk kepada Alur Konten Capaian Pembelajaran yang dikutip pada kegiatankegiatan tersebut. Kegiatan lain dilakukan sebagai pembiasaan dan latihan; tidak diujikan.


DAFTAR ISI Sampul Buku i Identitas Penulis ii Kata Pengantar iii Gambaran Umum v Daftar Isi vi CP dan TP vii Menyimak 3 Membaca 11 Menulis 13 Mengamati 14 Menulis 15 Berdiskusi 16 Menulis 16 Mengamati 18 Menyimak 19 Mengamati 24 Kreativitas 25 Jurnal Membaca 27 Membaca 29 Refleksi 30 Daftar Pustaka 31 Biodata 32


CP DAN TP Alur Konten Capaian Pembelajaran Tujuan Pembelajaran Menyimak Mengingat dan memahami ide pokok dalam teks yang dibacakan. Melalui kegiatan menjawab pertanyaan pada cerita “Bimo di Pasar”, peserta didik dapat menjelaskan ide pokok pada teks yang dibacakan dengan baik. Membaca Mengenali dan mengeja kombinasi huruf pada suku kata dan kata yang sering ditemui. Melalui latihan berulang-ulang, peserta didik dapat merangkai bunyi huruf dengan bunyi huruf lain menjadi suku kata dan kata dengan lancar. Menulis Menuliskan suku kata sederhana pada kata-kata yang sering ditemui sehari-hari. Dengan latihan menulis suku kata pada kata benda, peserta didik merangkai huruf menjadi suku kata dan kata dengan tepat. Menulis Menulis nama kata benda. Melalui latihan menulis dan menggambarkan kata benda yang dipilih dari gambar pada Buku Siswa, peserta didik merangkai huruf menjadi suku kata dan kata dengan baik. Berbicara Membicarakan tentang hubungan sebab-akibat sederhana dari sebuah fenomena. Melalui kegiatan menjelaskan tentang perbedaan uang logam dan uang kertas serta alasan uang tersebut digunakan dengan baik, peserta didik berlatih menjelaskan pendapatnya dalam struktur sebab akibat sederhana. Menulis Menulis nama kata benda. Melalui latihan menulis dan menggambarkan kata benda yang dipilih dari gambar pada Buku Siswa, peserta didik merangkai huruf menjadi suku kata dan kata dengan baik. Mengamati Mengamati gambar. Melalui kegiatan menjawab pertanyaan tentang gambar, peserta didik berlatih mengenali dan memahami informasi pada gambar. Menyimak Menyimak dan memahami informasi pada cerita yang dibacakan. Melalui kegiatan menyimak cerita yang dibacakan, peserta didik memahami jenis-jenis uang dengan baik. Mengamati Mengamati gambar untuk menarik kesimpulan tentang perbedaan dalam gambar. Melalui kegiatan menjawab pertanyaan tentang gambar, peserta didik berlatih memahami dan mengenali perbedaan benda pada gambar.


Bab 7 Aku Ingin Tujuan Pembelajaran KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET, DAN TEKNOLOGI REPUBLIK INDONESIA, 2021 Bahasa Indonesia, Aku Bisa! Buku Siswa SD Kelas I Penulis: Sofie Dewayani ISBN: 978-602-244-309-4 (jil.1 ) Kalian dapat mengenali bentuk uang melalui bacaan. Kalian juga dapat membaca dan menulis kata-kata sederhana. Bab 7 | Aku Ingin 1


Kalian sudah siap belajar? Amati gambar di atas, ya. Lalu, jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut. 1. Tempat apa yang kalian lihat dalam gambar? 2. Benda apa saja yang kalian lihat? 3. Pernahkah kalian pergi ke tempat itu? 4. Apa yang kalian beli di sana? 2 Bahasa Indonesia | Aku Bisa! | SD Kelas I


Guru akan membacakan cerita ini. Simak baik-baik, ya. Ayah berjualan tahu di pasar. Bimo senang ikut Ayah berjualan Bab 7 | Aku Ingin 3


Banyak sekali barang dijual. Ada sate, ada balon, ada kue-kue .... 4 Bahasa Indonesia | Aku Bisa! | SD Kelas I


... dan ada mobil truk mainan! Bab 7 | Aku Ingin 5


Bimo ingin truk mainan itu. Kata Ayah, Bimo belum perlu mainan baru. 6 Bahasa Indonesia | Aku Bisa! | SD Kelas I


Namun, Bimo ingin sekali! Bab 7 | Aku Ingin 7


Kata Ayah, mobil mainan Bimo masih dapat digunakan. Selain itu, ada benda lain yang Bimo butuhkan. 8 Bahasa Indonesia | Aku Bisa! | SD Kelas I


Oh, iya. Bimo jadi ingat sepatunya yang hampir kekecilan. Bab 7 | Aku Ingin 9


an. tih menyebutkan ide pokok pada ba Denga enjawab Ayah sedang menabung untuk membeli sepatu Bimo. Satu koin setiap hari. Apakah kalian suka ceritanya? Dengarkan pertanyaan-pertanyaan guru di bawah ini, lalu jawablah. 1. Siapa nama anak pada cerita di atas? 2. Apa yang diinginkan anak itu? 3. Apakah anak itu bisa mendapatkan apa yang diinginkannya? 4. Apa yang dilakukan anak itu untuk mendapatkan yang diinginkannya? 5. Apakah kalian juga pernah melakukan hal yang sama? n m semua pertanyaan di atas, kalian berla ca 10 Bahasa Indonesia | Aku Bisa! | SD Kelas I mengingat dan


1. Barang-barang ini juga dijual di pasar. Baca bersama-sama, ya. susu roti tahu balon bayam jeruk pepaya cabai Bab 7 | Aku Ingin 11


dengan bunyi h f lain untuk membe uk suku kata De 2. Kalian masih ingat bunyi huruf-huruf ini, bukan? Ucapkan dengan benar bersama teman-teman, ya. ngan mengenali bunyi huruf, kalian berlatih menggabungkan bunyinya uru nt da 12 Bahasa Indonesia | Aku Bisa! | SD Kelas I n kata.


3. Sekarang gabungkan bunyi huruf-huruf ini dan bacalah. Gambarkan bentuknya di buku tulis kalian. Tuliskan juga namanya di garis yang tersedia. s-u-s-u t-a-h-u r-o-t-i b-a-y-a-m Benda-benda apakah ini? Apakah kalian tahu namanya? Lengkapi namanya, ya. Sebelum menulis, cobalah mengeja nama benda itu dulu. Bab 7 | Aku Ingin 13


pe - ... - ya ... - ne - ka sa - ... ... - ruk ... - bil ... - pi Amati gambar di bawah ini bersama seorang teman. Pilih yang Mana? 14 Bahasa Indonesia | Aku Bisa! | SD Kelas I


Bimo ingin truk mainan. Akan tetapi, Bimo memerlukan sepatu. Barang yang Bimo inginkan dan yang Bimo butuhkan berbeda. 1. Lalu, pilihlah barang yang kalian inginkan pada gambar toko di halaman sebelumnya. Gambar dan tuliskan yang kalian sukai. Ikuti petunjuk guru. Aku suka ............................. 2. Kalian juga dapat menambahkan alasan kalian menyukai benda tersebut. Aku ingin ................................................................ karena .................................................................... .................................................................................. Bab 7 | Aku Ingin 15


la ikia isa me a k en ang kali li il lu Bagaimana? Sudahkah kalian memilih barang yang diinginkan? Kalian akan berpasangan dengan teman. La , ja ablah pe anyaan-pertanyaa ini. Ikuti petunjuk guru, ya. 1. Benda apa yang ka an p 2. Bend apa yang te an kalian pilih? 3. Apakah benda pilihan kalian dan teman kalian sama? 4. Jika tidak, mengapa berbeda? Sekarang, jawablah ini. ertanyaan-pertanyaan gur bawah 1. Apakah kalian b nd inginkan saat ini? 2. Mengapa dem n? an b da y an 3. Benda-benda mana gambar? ang kalian butuhkan da m Gambarkan benda yang kalian inginkan dan benda yang kalian butuhkan di buku tulis. Tuliskan juga namanya. 16 Bahasa Indonesia | Aku Bisa! | SD Kelas I y pat p u di a m ih? w rt n


h nj tu d Benda yang saya inginkan ................................................................. Benda yang saya butuhkan ................................................................. Dengan menulis nama benda-benda di atas, kalian berlatih menggabungkan uruf me adi lisan suku kata an kata. Bab 7 | Aku Ingin 17


Amati gambar ini, ya. 18 Bahasa Indonesia | Aku Bisa! | SD Kelas I


mo bol Lalu, jawablah pertanyaan-pertanyaan guru berikut. 1. Ada berapa jenis uang yang dilihat Bimo? 2. Bisakah kalian menyebutkan nilai uang itu? 3. Apa yang akan dilakukan Bimo dengan uang-uang itu? Dengarkan guru membacakan cerita ini, ya. Uang Baru Bimo Saatnya Bimo menabung. Bi eh engamb uang untuk dimasukkan ke celengan. Wah! Yang mana, ya? Bab 7 | Aku Ingin 19 m il


Bimo paling suka uang logam baru ini. Ini paling bersih dan mengilat. 20 Bahasa Indonesia | Aku Bisa! | SD Kelas I


“Semua uang itu sama nilainya,” kata Ayah. Amati bilangan pada uang itu. Temukan persamaan dan perbedaannya. Bab 7 | Aku Ingin 21


Ini uang logam dan uang kertas. Nilainya sama-sama seribu. 22 Bahasa Indonesia | Aku Bisa! | SD Kelas I


Namun, Bimo tetap suka uang logam yang ini. Bab 7 | Aku Ingin 23


Kalian tentu pernah melihat uang logam dan uang kertas. Amatilah gambar uang logam dan uang kertas di bawah. Uang-uang itu memiliki dua sisi yang berbeda. Tunjukkan dua sisi uang yang sama. Perhatikan lambang bilangannya, ya. Ikuti petunjuk guru. 1. Kalian telah mengamati uang logam dan uang kertas pada gambar. Sekarang, jawablah pertanyaan-pertanyaan ini. a. Apa perbedaan uang logam dan uang kertas? b. Dari mana orang tua kalian mendapatkan uang? c. Karena uang itu terbatas, bolehkah kita membeli semua yang kita inginkan? d. Mengapa kita tidak dapat membeli semua barang yang kita inginkan? 24 Bahasa Indonesia | Aku Bisa! | SD Kelas I


2. Ayo, bantu Bimo memasangkan dua sisi uang dengan tepat. Ikuti petunjuk guru, ya. Kreativitas Ayo, menabung di rumah. Nanti kalian dapat menggunakan uang tabungan itu untuk membeli sesuatu. Apa yang ingin kalian beli? Bicarakan dengan ayah dan ibu, ya. Lalu, tulis dan gambarkan benda yang ingin kalian beli. Kalian juga akan memiliki catatan tabungan. Bab 7 | Aku Ingin 25


Nomor Hari, Tanggal Jumlah Total Ayah atau ibu kalian akan membantu mengisinya. Kalau uang tabunganku sudah banyak, aku akan membeli Catatan Tabungan 26 Bahasa Indonesia | Aku Bisa! | SD Kelas I


Ayo, membaca setiap hari. Bagaimana kalau suatu saat kalian menemukan uang? Ada anak yang mengalami hal itu. Baca ceritanya dalam Itu Bukan Uangku di: http://badanbahasa.kemdikbud.go.id/lamanbahasa/sites/default/ files/Itu%20Bukan%20Uangku%20%28Sabir%29.pdf Kalian juga dapat memindai gambar berikut untuk membaca: Mintalah ayah, ibu, atau kakak untuk membacakan ceritanya. Lalu, isilah Jurnal Membaca yang tersedia. Mintalah ayah, ibu, atau kakak untuk menuliskan judul buku, nama penulis, dan nama ilustrator buku ini. Bab 7 | Aku Ingin 27


Jurnal Membaca Nama: ................................................. Judul Buku: ..................................................................... Nama Penulis: ................................................................. Nama Ilustrator: ............................................................ Kalian suka ceritanya? Gambarkan dan warnai uang biru yang ditemukan di buku ini. Kalian juga dapat menggambar uang yang ada di rumah, lalu mewarnai gambar uang itu. Mintalah izin dulu kepada ayah, ibu, atau wali kalian untuk menggunakan uang itu. 28 Bahasa Indonesia | Aku Bisa! | SD Kelas I


Bisakah kalian membaca kata-kata berikut ini? Ikuti guru membacanya, ya. Bab 7 | Aku Ingin 29


Hore! Bab 7 sudah selesai. Apa yang sudah kalian pelajari? Isi dengan tanda centang, ya. Guru akan membantu. Di Bab 7 ini: Sudah Dapat Masih Perlu Belajar Lagi 1. Saya dapat menjelaskan perbedaan kebutuhan dan keinginan. 2. Saya dapat mengenali perbedaan uang logam dan uang kertas. 3. Saya dapat menjelaskan alasan memilih yang diinginkan 4. Saya dapat menyebutkan bunyi huruf. 5. Saya dapat membaca kata-kata sederhana. 6. Saya dapat menulis kata-kata sederhana. 7. Memahami arti atau makna kata-kata baru. 8. Berkreasi membuat kamus pribadi. 30 Bahasa Indonesia | Aku Bisa! | SD Kelas I


DAFTAR PUSTAKA Dewayani, Sofie. 2021. Aku Bisa! Buku Guru SD Kelas I. Jakarta: Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia Dewayani, Sofie. 2021. Aku Bisa! Buku Siswa SD Kelas I. Jakarta: Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia 31


BIODATA PENULIS Nama Lengkap : Krisna Kumalasari, S.Pd Email : [email protected] Akun Intragram : krisna_sharie Alamat Kantor : Pengasih, Pengasih, Pengasih Riwayat Pekerjaan : 1. Guru di SD Negeri 1 Pengasih, 2007—sekarang Riwayat Pendidikan Tinggi dan Tahun Belajar: 1. S1: Pendidikan Bahasa Inggris, Universitas Terbuka (2015—2018) 2. S1: Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas Terbuka (2018—2020) Judul Buku dan Tahun Terbit (3 Tahun Terakhir): 1. Puber Ala SNEPSA. enang, Tigi! Room to Read. 2021. 2. Detak Pertama. Yayasan Litara. 2021. 3. Seni Mengukir Kebahagiaan. Yayasan Litara. 2021. 4. Fabel Unik dan Populer #1. Yayasan Litara. 2021. 5. Jangan Dibaca. Yayasan Litara. 2021. 6. Berbisnis?Jangan Takut! Yayasan Litara. 2021. 7. Diary Perjalanan Calon Guru Penggerak Angkatan 1 Kulon Progo. Badan Bahasa Kemendikbud. 2021. 8. Tangguh Tumbuh. Yayasan Obor. 2021. 9. Damai Sepanjang Masa #4. PenerbitKanisius. 2021. 10. Inspirasi Kehidupan. Puskurbuk Kemendikbud. 2021. 11. Peran Guru Dalam Pendidikan Pada Masa Pandemi. Penerbit Kanisius. 2021. 12. Jangan (Lagi) #1. Penerbit Rosda Karya. 2022. 13. Tak Seindah Rayuan Romeo #1. Yayasan Litara. 2022. 14. Kulon Progo Pintu Gerbang Istimewa (Menjejakkan Potensi Menguarkan Imajinasi). Yayasan Litara. 2022. 15. Nembang Gambuh Sinambi Sinau. Yayasan Litara. 2022. 16. Terus Berproses Untukmu.Yayasan Litara. 2023. 17. Guru – Guru Kehidupan. Yayasan Litara. 2023. Judul Jurnal dan Tahun Terbit: 1. “Evaluasi Pelaksanaan PJBL Berbasis STEAM dalam Pembelajaran IPA SD Kelas V” (2023) 2. “Pembelajaran Outdoors Untuk Memperkuat Koneksi Siswa dengan Materi IPS” (2023) 3. “Seru dan Edukatif: Kahoot Pendidikan Pancasila untuk Semua” (2024) 4. “Strategi Diferensiasi dalam Mengembangkan Kreativitas Siswa Kelas 1 Melalui Seni Rupa” (2013) 32


Terima Kasih E-Modul Bahasa Indonesia Kelas 1 SD Bab 7.Aku Ingin


Click to View FlipBook Version