PERUBAHAN MATERI KIMIA Tita Puspasari, S.Pd BAHAN AJAR kelas x SMK
KATA PENGANTAR Puji syukur penyusun ucapkan kepada Allah SWT, karena atas rahmat-Nya penyusun dapat menyelesaikan Bahan Ajar pada materi Perubahan Materi yang dimaksudkan untuk menjadi sumber pembelajaran bagi peserta didik yang dapat menunjang proses pembelajaran kimia dan dapat membantu meningkatkan kemampuan berpikir tingkat tinggi (High Order Thinkhing Skills) Penyusun menyadari dalam penyusunan bahan ajar ini masih belum sempurna. Oleh karena itu, kritik dan saran dari pembaca sangat dibutuhkan guna meningkatkan kualitas bahan ajar ini menjadi lebih baik. Penyusun mohon maaf apabila dalam penyusunan bahan ajar ini terdapat banyak kesalahan. Penyusun berharap bahan ajar ini bermanfaat dan dapat digunakan sebagaimana mestinya untuk menunjang proses pembelajaran kimia. Bandung, Juni 2023 Penyusun, Tita Puspasari, S.Pd
DAFTAR ISI Kata Pengantar...........................................................................................i Daftar Isi ....................................................................................................ii KD dan IPK ...................................................................................................1 Tujuan Pembelajaran .................................................................................2 Sifat dan Wujud Materi.............................................................................3 Perubahan Fisika dan Kimia .....................................................................4 Glosarium ....................................................................................................7 Daftar Pustaka ...........................................................................................7
KOMPETENSI DASAR 3.1 Menerapkan peran kimia dalam kehidupan 4.1 Menunjukkan perbedaan perubahan materi dan pemisahan campuran melalui praktikum INDIKATOR PENCAPAIN KOMPETENSI 3. 1.1 Menganalisis perubahan materi 3.1.2 Menafsirkan ciri-ciri perubahan materi 4.1.1 Melakukan praktikum perubahan materi
TUJUAN PEMBELAJARAN 3.1.1.1 Melalui kegiatan pembelajaran dengan pendekatan saintifik dan model pembelajaran problem based learning berbantuan tayangan video dan e-LKPD peserta didik dapat menganalisis perubahan materi dengan tepat 3.1.1.2 Melalui kegiatan pembelajaran dengan pendekatan saintifik dan model pembelajaran problem based learning berbantuan tayangan video dan e-LKPD peserta didik dapat menafsirkan ciri-ciri perubahan materi dengan tepat 4.1.1.1 Melalui kegiatan pembelajaran dengan metoda praktikum, peserta didik dapat melakukan percobaan perubahan materi dengan aktif dan kerjasama selama proses diskusi
SIFAT DAN B. Wujud Materi Setiap saat kita berinteraksi dengan bendabenda di sekitar kita seperti udara, air, dan bahan bangunan. Benda-benda tersebut mempunyai wujud yang berbeda-beda dan wujud materi dikelompokkan menjadi 3 (tiga), yaitu : 1. Padat (solid) simbol s 2. Cair ( liquid ) simbol l 3. Gas ( gas ) simbol g Setiap wujud materi mempunyai sifat-sifat dan ciri-ciri yang berbeda, diantaranya susunan dan gerakan molekul penyusun zat. Molekul wujud gas, mempunyai susunan yang berjauhan dan setiap molekul bebas bergerak. Molekul wujud cair, mempunyai susunan molekul yang berdekatan dan molekulnya masih dapat bergerak bebas Molekul wujud padat, mempunyai susunan molekul yang berdekatan dan molekulnya tidak dapat bergerak atau tetap posisinya Materi adalah segala sesuatu yang memiliki massa, menempati ruang, dapat diraba, dan memiliki sifat-sifat tertentu. Satuan materi dibedakan menjadi dua, yaitu berat dan massa. Massa suatu benda menunjukkan jumlah materi yang menyusun benda, sedangkan berat suatu benda menunjukkan besarnya gaya tarikan gravitasi suatu benda yang bermassa. Oleh karena itu, berat suatu benda akan berbeda di tempat yang berbeda. Materi yang ada di alam semesta sangat banyak dan beragam jenisnya. Untuk memudahkannya maka materi dibedakan menjadi 3 wujud yaitu, padat cair, dan gas. Tabel berikut ini menunjukkan perbedaan sifat zat padat, cair, dan gas. Sifat materi dibedakan menjadi dua macam yaitu, sifat ekstensif dan intensif. Sifat ekstensif adalah sifat materi yang bergantung pada jumlah/ukuran materi, meliputi: massa, massa jenis, volume, dll. Sementara sifat fisika adalah sifat yang bergantung pada jumlah dan ukuran materi, dibedakan menjadi 2 macam yaitu sifat fisika dan sifat kimia. A. Sifat Materi Sifat materi ditinjau dari hubungannya dengan pembentukan zat baru materi mempunyai dua sifat : 1. Sifat fisika Sifat fisika yaitu sifat-sifat zat yang tidak ada hubungannya dengan penbentukan zat baru. Contoh : kelarutan, daya hantar, kemagnetan, kekerasan, titik didih dan titik leleh, bau, warna, wujud, dan rasa 2. Sifat Kimia Sifat kimia aitu sifat-sifat zat yang ada hubungannya dengan pembentukan zat baru. Contoh : Mudah sukarnya terbakar, mudah sukarnya membusuk, mudah sukarnya berkarat, mudah sukarnya terurai. 1 2 4 3 WUJUD MATERI
PERUBAHAN FISIKA 3 Berbagai perubahan materi kita temukan dalam kehidupan sehari-hari. Misalnya air menguap, kertas terbakar, besi berkarat, es mencair, makanan menjadi basi. Berbagai macam perubahan materi tersebut dapat digolongkan ke dalam perubahan fisis dan perubahan kimia. 1. Perubahan fisika Perubahan materi yang tidak menghasilkan zat baru, tetapi hanya sifat Fisika saja yang berubah. Contoh : a. Perubahan fisika karena perubahan bentuk, antara lain : beras menjadi tepung, kayu menjadi kursi dan sebagainya b.Perubahan fisika karena perubahan wujud, antara lain : air menjadi es, daun menjadi layu dan sebagainya 1 2 PERUBAHAN KIMA Gambar 1. Perbedaan Susunan Partikel zat padat, cair, dan gas Untuk lebih jelasnya kita lihat perbandingan ketiga wujud zat pada tabel berikut: Dengan adanya tiga tingkat wujud zat, maka terdapat enam macam perubahan wujud, seperti ditunjukkan pada gambar berikut:
4 2. Perubahan kimia Perubahan kimia merupakan perubahan zat/materi yang menghasilkan zat baru dan bersifat kekal. Contoh : a. Perubahan kimia karena proses pembakaran, antara lain : bensin terbakar, mercon meledak dan sebagainya b. Perubahan kimia karena proses peragian, antara lain : kedelai jadi kecap, singkong jadi tape dan sebagainya c. Perubahan kimia karena proses kerusakan, antara lain : besi berkarat, makanan membusuk dan sebagainya d. Perubahan kimia karena proses makhluk hidup, antara lain : proses pencernaan makanan, proses fotosintesis dan sebagainya 5 Perubahan wujud dapat terjadi karena pemanasan atau pendinginan. Apabilasuatu zat padat dipanaskan, suhunyaakan naik hingga titik tertentu saat zat padat itu mulai mencair. Suhu tidak akan naik sampai seluruhpadatan itu mencair.jika pemanasan dilanjutkan, suhu cairan akan naik hingga titik tertentu saat cairan itu mulai mendidih. Sepertihalnya ketika mencair,suhu tidak akan naik sampai semua cairan menguap. Suhu saat zat padat mencair disebut titik lebur atau titik leleh, sedangkan suhu ketika zat cair mrndidih disebut titik didih. Hal yang sebaliknya akan terjadi jika suatu uap didinginkan. Pada suhu tertentuuap akan mengembundan pada suhu yang lebih rendah lagi, ia akan membeku.Titik mebun sama dengan titikdidih, sedangkan titih beku sama dengan titik leleh. c.Perubahan fisika karena pelarutan, antara lain : gula menjadi sirup, nasi menjadi bubur dan sebagainya Gambar 3. Contoh Perubahan Kimia dalam Kehidupan
6 2.Perubahan Suhu Reaksi kimia biasanya disertai pelepasan atau penyerapan kalor. Reaksi yang membebaskan kalor kita sebut reaksi eksoterm, sedangkan reaksi yang menyerap kalor kita sebut reaksi endoterm. Beberapa reaksi dalam kehidupan sehari-hari menunjukkan hal ini dengan sangat jelas. Namun demikian, perubahan fisika juga sering disertai perubahan suhu. Misalnya, proses pelarutan dan pengembunan. Gambar 5. Kenaikan suhu terjadi saat logam natrium dimasukkan ke dalam air 7 Adapun ciri perubahan kimia selalu terjadi dari hasil reaksi kimia ditandai dengan: 1. Perubahan Warna Banyak zat kimia yang berwarna, tetapi banyak juga yang tidak berwarna. Warna, jika memang dimiliki, adalah sifat khas zat. Oleh karena itu, perubahan warna merupakan salah satu petunjuk bahwa telah terbentuk zat baru. Memudarnya warna pakaian, perubahan warna daun dari hijau menjadi kuning, kertas Koran yang menguning, semuanyamenunjukkan telah terjadi suatu reaksi kimia. Gambar 4. Uji Benedict pada karbohidrat menunjukkan perubahan warna 8 3.Pembentukan Endapan Kelarutan zat dalam air sangat beragam, ada yang mudah larut, ada pula yang sukar larut. Garam dan gula adalah contoh zat yang mudah larut, kapur sedikit larut, sedangkan batu, pasir, dan kayu sangat sukar larut dalam air. Reaksi yang menghasilkan endapan adalah reaksi-reaksi yang hasi reaksinya tergolong zat yang sukar larut sehingga terbentuk endapan. Gambar 6. Reaksi Beberapa Logam Ditunjukkan Dengan Adanya Endapan
9 4. Pembentukan Gas Selain perubahan warna, perubahan suhu dan pembentukan endapan, perubahan lain yang menandai berlangsungnya reaksi kimia yaitu pembentukan gas. Gas hasil reaksi dapat kita amati berupa gelembung yang keluar dari campuran pereaksi. GLOSARIUM Sifat fisika : Sifat dari suatu benda yang dapat diamati melalui panca indra Sifat kimia : Sifat zat yang berkaitan dengan kemampuan suatu zat untuk bereaksi atau mengalami perubahan Perubahan fisika : Perubahan zat yang bersifat sementara, atau perubahan yang tidak menghasilkan zat baru Perubahan kimia : perubahan zat/materi yang menghasilkan zat baru ataubersifat kekal Materi : Segala sesuatu yang memiliki massa, menempati ruang, dapat diraba, dan memiliki sifa-siafat tertentu Mr.Klik. Perubahan Fisika dan Perubahan Kimia, Sifat dan Perubahan Zat. Media Youtube. Alamat: https://www.youtube.com/watch?v=1mz5YoU0YcQ. Diakses tanggal 24 November 2022 Nefoyati. 2017. Kimia SMK/MAK Kelas X Bidang Keahlian Teknologi Informasi dan Komunikasi. Bandung: HUP Suswanto Djony & Siti Naqiyah. 2018. Kimia untuk SMK/MAK Kelas X Bidang Keahlian Teknologi Informasi dan Komunikasi. Jakarta: Erlangga TV One News. Es Antartika Timur Runtuh| Kabar Dunia tvOne. Media Youtube. Alamat https://www.youtube.com/watch?v=L1_OxBX66Zc . Diakses tanggal 24 November 2022 Zenius. 2020. Bagaimana Bisa Besi Berkarat? Ternyata Ini Penyebabnya! – Redoks. Media Youtube. Alamat: https://www.youtube.com/watch?v=h5iUILi_Wx0 . Diakses tanggal 24 November 2022 DAFTAR PUSTAKA