BAHAN AJAR
SATUAN PENDIDIKAN : SDN Adibuana Surabaya
6 (enam) / 2 (dua)
KELAS / SEMESTER : Menjelajah Angkasa Luar
Keteraturan yang Menakjubkan
TEMA 9 : 1 (satu)
SUBTEMA 1 :
PEMBELAJARAN :
PEMETAAN KOMPETENSI DASAR
BAHAN AJAR
SATUAN PENDIDIKAN : SDN Adibuana Surabaya
6 (enam) / 2 (dua)
KELAS / SEMESTER : Menjelajah Angkasa Luar
Keteraturan yang Menakjubkan
TEMA 9 : 1 (satu)
SUBTEMA 1 :
PEMBELAJARAN :
IPA
KOMPETENSI DASAR INDIKATOR
3.7. Menjelaskan sistem tata 3.7. 1. Menjelaskan sistem tata
surya dan karakteristik surya dan karakteristik
anggota tata surya. anggota tata surya.
4.7. Membuat model sistem 3.7.2. Menganalisis ciri-ciri
tata surya. planet sistem tata surya.
4.7.1. Menyusun gaambar
planet-planet berdasarkan
letaknya terhadap matahari
4.7.2. Membuat laporan
peengamatan tentang cara
kerja planet dalam sistem
tata surya.
BAHAN AJAR
SATUAN PENDIDIKAN : SDN Adibuana Surabaya
6 (enam) / 2 (dua)
KELAS / SEMESTER : Menjelajah Angkasa Luar
Keteraturan yang Menakjubkan
TEMA 9 : 1 (satu)
SUBTEMA 1 :
PEMBELAJARAN :
BHS. INDONESIA
KOMPETENSI DASAR INDIKATOR
3.9. Menelusuri tuturan dan 3.9. 1. Menggambarkan tokoh
tindakan tokoh serta
penceritaan penulis dalam utama berdasarkan cerita
teks fiksi.
4.9. Menyampaikan fiksi yang mereka baca dan
penjelasan tentang tuturan
dan tindakan tokoh serta dikembangkan dengan
penceritaan penulis dalam
teks fiksi secara lisan, tulis, menggunakan imajinasi
dan visual.
mereka.
4.9.1. Menjelaskan tokoh
utama dalam karangan fiksi
secara lisan, tulisan dan
menggambarkannya di dalam
sebuah gambar sederhana.
PETUNJUK
PEMBELAJARAN
Berdoalah Bacalah
sebelum materi
belajar dengan
fokus
Siapkan alat Kerjakan
tulis untuk soal
menulis
materi yang dengan
penting penuh
tanggung
jawab
MATERI BELAJAR 1
Perhatikan dua gambar berikut ini !
Pernahkah kamu berfikir
Apa penyebab terjadinya siang dan malam ?
Benda langit apa saja yang pernah kamu lihat pada
siang dan malam ?
Tahukah kamu planet lain selain bumi ?
Bagaimanakah planet-planet itu bekerja sehingga
tidak berbenturan satu dengan yang lain ?
Untuk menjawab rasa ingin tahumu, coba cermati
dan pahami materi pada modul ini dengan baik !
BENDA LANGIT DI
SEKITAR KITA
Alam semesta memiliki banyak galaksi dengan bentuk yang
berbeda beda. Galaksi adalah sekumpulan bintang yang terikat
oleh gaya gravitasi. Galaksi terdiri atas banyak sekali planet-
planet yang mengelilinginya. Galaksi Bima Sakti merupakan
galaksi tempat manusia tinggal. Galaksi Bima Sakti berbentuk
spiral. Di dalamnya terdapat benda-benda langit yang sangat
banyak.
Di dalam galaksi Bima Sakti terdapat sistem tata surya kita.
Tata Surya kita terdiri atas delapan planet yang mengelilingi
Matahari. Selain planet dan Matahari, sistem tata surya juga
terdiri atas satelit, asteroid, dan komet. Mari kita lihat lebih
dekat sistem tata surya kita.
Setiap planet dalam tata surya berada pada garis edar
berbentuk elips yang disebut orbit. Selama tetap berada di
orbitnya, Planet-Planet tersebut tidak saling bertabrakan.
Planet-planet yang mengelilingi Matahari adalah Merkurius,
Venus, Bumi, Mars, Jupiter, Saturnus, Uranus, dan Neptunus.
BENDA LANGIT DI
SEKITAR KITA
Setiap planet berputar pada porosnya. Peristiwa berputarnya
planet pada porosnya disebut rotasi. Rotasi bumi menyebabkan
kita dapat mengalami peristiwa siang dan malam secara
bergantian.
Semua planet yang ada dalam sistem tata surya akan berputar
mengelilingi Matahari. Oleh karena itu, Matahari disebut
sebagai pusat tata surya. Peristiwa berputarnya Planet
mengelilingi Matahari disebut dengan revolusi. Setiap planet
memiliki waktu yang berbeda untuk mengelilingi Matahari
dalam satu kali putaran penuh. Rotasi bumi menyebabkan
perubahan siang dan malam
BENDA LANGIT DI
SEKITAR KITA
Dalam sistem tata surya, selain matahari
dan delapan planet, masih ada benda
langit lainnya. Benda langit tersebut
antara lain komet, asteroid, meteoroid,
dan satelit. Bagaimanakah ciri-ciri setiap
benda langit tersebut! Mari kita bahas
bersama !
BENDA LANGIT DI
SEKITAR KITA
KOMET
Pernahkah kalian melihat benda langit seperti
bintang berekor? Benda langit itulah yang disebut
komet atau bintang berekor. Jumlah komet di
angkasa diperkirakan 100 milyar lebih. Komet ini
berasal dari karbon dioksida, air, metana, dan debu
batuan padat yang membentuk es. Hal ini dapat
sikatakan sebuah komet terdiri atas debu dan es.
Gambar Komet atau
Ukuran diameter inti komet yang paling besar Bintang Berekor
hanyalah sekitar 10 kilometer.
Seperti anggota lainnya, komet juga bergerak mengelilingi Matahari.
Komet mengelilingi Matahari dalam lintasan berbentuk lonjong.
Beberapa komet membutuhkan waktu ribuan tahun untuk mengitari
Matahari. Oleh karena itu, kita tidak setiap hari bisa menyaksikan komet
melintas di langit.
Terkadang komet melintas terlalu dekat dengan Matahari sehingga
membuat sebagian esnya menguap. Uap itu membentuk ekor yang
panjangnya mencapai ratusan kilometer. Dengan demikian, ekor komet
selalu menjauhi Matahari. Saat mendekati Matahari, ekor komet berada
di belakang. Namun, saat menjauhi Matahari, ekor komet berada di
depan. Komet dengan ekor panjang bisa kita lihat dari Bumi dengan
bantuan teleskop tertentu. Kemunculan komet merupakan hal yang
penting bagi NASA karena benda ini dianggap sebagai satu-satunya sisa
dari bahan asli tata surya yang terbentuk 5 miliar tahun lalu.
Komet paling terang dan terkenal adalah Halley. Komet ini muncul
setiap 76 tahun sekali. Selain Halley, ada komet Encle yang muncul 3,3
tahun sekali, komet Biela muncul 6,6 tahun sekali, dan komet Kohoutek
muncul 2 tahun sekali.
BENDA LANGIT DI
SEKITAR KITA
ASTEROID
Perhatikan kembali gambar disamping.
Di antara orbit Mars dan Yupiter terdapat
titik-titik kecil. Titik-titik itu
menggambarkan benda-benda langit yang
berjumlah sekitar 100.000 buah. Benda
langit tersebut dinamakan asteroid. Gambar Asteroid
Asteroid merupakan benda langit yang mengelilingi Matahari.
Orbitnya ada diantara orbit Mars dan Yupiter. Selain diantara orbit
Mars dan Jupiter, asteroid juga ditemukan diantara Saturnus dan
Uranus. Asteroid ini diberi nama Chiron. Asteroid juga
mempunyai ukuran lebih kecil dari planet. Karenanya, asteroid
disebut juga planet kecil. Diameter asteroid berkisar antara 1-750
km. Massa keseluruhan asteroid hanya sekitar 0,001 massa Bumi.
Empat asteroid paling besar yang pernah diteliti adalah Ceres,
Vesta, Pallas, dan Hygiea. Dalam sejarah astronomi, Ceres yang
berdiameter antara 950-1000 km merupakan asteroid yang
pertama kali ditemukan pada tahun 1801 oleh seorang astronom
bernama Giuseppe Piazzi. Hingga kini, sudah ada ratusan ribu
asteroid yang ditemukan. Hasil penelitian memperkirakan bahwa
serangan asteroid pernah terjadi sekitar 200 juta tahun lalu dan
menyebabkan punahnya dinosaurus dari muka Bumi.
BENDA LANGIT DI
SEKITAR KITA
METEOROID
Batuan kecil yang bergerak bebas di
angkasa luar disebut meteoroid. Meteoroid
bergerak bebas sehingga dapat menabrak
Bumi atau planet lainnya, Meteoroid sendiri
berasal dari sisa-sisa debu asteroid atau
komet selama perjalanan mereka Gambar Meteoroid
mengelilingi Matahari.
Meteoroid melayang di luar angkasa, tetapi tidak mengelilingi
Matahari. Ketika berada di dekat sebuah planet, debu-debu ini akan
ditarik oleh gravitasi planet tersebut. Meteoroid memasuki lapisan
atmosfer Bumi dengan kecepatan 70 kilometer/detik dan muncul
hanya beberapa detik sebelum akhirnya menghilang.
Meteoroid yang masuk ke atmosfer Bumi akan bergesekan
dengan udara. Gesekan tersebut menghasilkan bunga api atau
kilatan cahaya. Meteoroid dengan kilatan cahaya ini bergerak
sangat cepat. Benda inilah yang terlihat sebagai bintang jatuh atau
sering disebut meteor. Terkadang meteoroid habis terbakar di
atmosfer sebelum mencapai permukaan Bumi. Akan tetapi, ada juga
pecahan batu meteoroid yang mencapai permukaan Bumi. batuan
tersebut biasanya membentuk sebuah kawah yang disebut kawah
meteor. Meteoroid yang sampai ke permukaan Bumi disebut
meteorit.
BENDA LANGIT DI
SEKITAR KITA
SATELIT
Satelit adalah benda-benda yang berputar Gambar Satelit
mengelilingi suatu planet. Ada planet yang Komunikasi
tidak memiliki satelit. Ada pula planet yang
memiliki banyak satelit. Jupiter paling
banyak memiliki satelit. Sementara itu,
Bumi hanya memiliki satu satelit, yaitu
Bulan. Sebagai satelit Bumi, Bulan berputar
mengelilingi Bumi. Bulan merupakan satelit
alami karena sejak awal sudah ada di alam.
Selain satelit alami, terdapat juga satelit buatan. Satelit buatan
disebut juga pesawat ruang angkasa. Satelit buatan sengaja dan
diluncurkan ke ruang angkasa. Tujuannya adalah mengirimkan
berita penting yang dapat dibaca dari ruang angkasa. Beberapa
satelit buatan dan kegunaaanya antara lain:
Satelit cuaca untuk membantu ahli perkiraan cuaca dalam
memperkirakan cuaca,
Satelit komunikasi untuk membawa program televisi dan
pesan-pesan telepon ke penjuru dunia, dan
Satelit pengamat Bumi yang mengawasi adanya polusi.
BENDA LANGIT DI
SEKITAR KITA
Tata surya kita terdiri atas delapan
planet. Kedelapan planet tersebut
mengelilingi Matahari sebagai pusatnya.
Setiap planet dalam tata surya kita
memiliki ciri dan keunikan masing-
masing. Tahukah kamu ciri dan
keunikan planet-planet itu ! Mari kita
bahas bersama !
BENDA LANGIT DI
SEKITAR KITA
Dahulu, manusia percaya bahwa bumi adalah pusat alam semesta.
Benda-benda langit seperti matahari, bulan, dan bintang beredar
mengelilingi bumi. Pendapat itu didasarkan pada penglihatan sehari-
hari. Setiap hari, matahari tampak terbit dari timur dan terbenam di
barat. Begitu pula dengan bulan dan bintang. Namun, kemajuan ilmu
pengetahuan dan teknologi membantah anggapan tersebut.
Para ilmuwan melakukan pengamatan terhadap benda-benda langit.
Mereka menemukan bahwa bumi berputar mengelilingi matahari.
Selain itu, benda-benda langit lainnya juga mengelilingi matahari.
Dengan demikian, matahari dan benda-benda langit lainnya berada
dalam satu sistem. Sitem itu disebut sistem tata surya. Jadi, sistem tata
surya adalah sistem yang tersusun oleh matahari sebagai pusat dan
benda-benda langit yang mengelilinginya.
Mengapa planet dan benda langit lainnya bisa mengelilingi
matahari? Matahari adalah benda langit yang sangat besar.
Matahari mempunyai diameter 1,4 juta kilometer (1.400.000 km).
Ukuran tersebut mengakibatkan matahari memiliki gravitasi yang
besar. Gravitasi matahari inilah yang menyebabkan anggota tata
surya beredar mengelilingi matahari.
BENDA LANGIT DI
SEKITAR KITA
Matahari merupakan salah satu dari jutaan
bintang. Sebagai bintang, Matahari
memancarkan cahayanya sendiri. Cahaya
Matahari berasal dari reaksi gas-gas di dalam
inti Matahari. Reaksi ini menghasilkan energi
yang sangat besar. Energi tersebut dilepaskan
sebagai panas dan cahaya. Energi yang
dipancarkan Matahari setiap detik setara Gambar Matahari:
dengan energi Matahari yang diterima bumi bola gas raksasa
selama 100 tahun. yang sanagt panas
Matahari berupa bola gas raksasa. Energi yang sangat besar
menyebabkannya menjadi sangat panas. Suhu di pusat matahari
mencapai 15 juta (15.000.000) derajat celcius. Sementara itu, suhu di
permukaan mencapai 5.000 derajat celsius. ini berarti suhu permukaan
matahari 50 kali suhu air mendidih. Akibatnya, planet terdekat, yaitu
Merkurius dan Venus, menjadi panas membara. Sementara, panas
matahari yang sampai ke Bumi tidak terlalu tinggi. Ini dikarenakan
jarak Bumi sangat jauh. Bumi menerima panas yang tidak terlalu tinggi
ataupun terlalu rendah. Keadaan tersebut memungkinkan adanya
kehidupan di Bumi. Inilah salah satu bukti kebesaran Tuhan Yang Maha
Esa.
Apakah kalian tahu perbedaan matahari dengan planet? Matahari
merupakan benda langit yang dapat memancarkan cahayanya sendiri.
Sementara planet adalah benda langit yang tidak dapat memancarkan
cahayanya sendiri. Ini terjadi karena planet memantulkan cahaya
Matahari. Agar kalian memiliki gambaran tentang planet, cermati
uraian berikut.
PLANET TATA SURYA
MerkuriusVenus Jupiter
Bumi
Mars
Saturnus
Uranus
Neptunus
PLANET DALAM PLANET LUAR
Empat planet yang paling Empat planet yang paling
dekat dengan Matahari jauh dari Matahari disebut
disebut planet dalam. planet luar. Keempatnya
Keempat planet ini juga berupa bola gas sangat besar
disebut planet berbatu ( terutama hidrogen dan
karena berupa bola batu dan helium ) serta cairan. Mereka
logam. Planet ini berbentuk disebut raksasa gas. Uranus
padat dan memiliki besi. dan Neptunus juga disebut
raksasa es.
SETELAH KAMU MENGENAL JENIS
PLANET DALAM TATA SURYA , UNTUK
LEBIH JELASNYA MARI KITA BAHAS
BERSAMA !
MERKURIUS
Planet ini bernama Merkurius. Planet merkurius adalah
planet yang terdekat dengan matahari pada sistem tata surya,
planet ini berukuran kecil dan hampir tidak mempunyai
atmosfer, akibatnya langit kelihatan gelap seperti di angkasa
lepas. Permukaannya dipenuhi kawah (tampak berlubang-
lubang) seperti permukaan sebuah bulan. Merkurius ini sulit
terlihat di langit pada malam hari jika dilihat dari Bumi.
Merkurius baru terlihat setelah Matahari terbenam, atau
sebelum Matahari terbit.
Pada siang hari, suhu di permukaan merkurius sangat panas,
mencapai 400 derajat celcius dan sebaliknya suhu pada malam
hari sangat dingin hingga -200 derajat celcius. Periode planet ini
kira-kira 88 hari, sedangkan periode rotasinya 59 hari. Diameter
planet ini adalah 4.880 km, dengan jarak rata-rata Merkurius ke
Matahari lima puluh delapan juta kilometer. Keunikan dari
Merkurius adalah melesat cepat mengelilingi Matahari, tetapi
berotasi sangat lambat. Satu hari di Merkurius sama dengan 30
hari di Bumi.
VENUS
Planet ini bernama Venus. Planet Venus merupakan planet
terdekat dari Bumi. Planet Venus adalah planet yang cahayanya
paling terang diantara planet-planet dalam sistem tata surya
setelah matahari dan bulan, sehingga sering disebut sebagai
bintang terang atau bintang senja. Planet ini sering nampak pada
pagi hari dan sore hari, dan dikenal dengan nama bintang kejora.
Planet Venus lebih panas dibanding Merkurius yang lebih
dekat dengan Matahari. Hal ini terjadi karena Plabet Venus
memiliki lapisan atmosfer tebal yang dilapisi awan. Oleh karena
itu, pancaran sinar Matahari terperangkap di dalamnya. Awan
yang mengelilingi Venus menjadi salah satu keunikan planet ini.
Awan tersebut terlihat indah karena memantulkan cahaya
Matahari.
Planet Venus melakukan rotasi dengan arah yang berlawanan
dengan arah rotasi planet-planet lainnya. Planet Venus berotasi
searah dengan jarum jam. Satu hari di Venus sama dengan 243
hari di Bumi.
BUMI
Planet ketiga dalam sistem tata surya ini adalah bernama Bumi.
Pada planet bumi inilah manusia, hewan, dan tumbuhan dapat
hidup. Bumi merupakan salah satu planet yang di dalamnya
terdapat berbagai keindahan dan kelengkapan untuk kehidupan.
Planet bumi juga sering disebut Planet Biru. Hal ini karena
sebagian besar Bumi ditutupi oleh lautan, sehingga nampak biru.
Jarak Bumi ke Matahari sekitar 150 juta kilometer dengan periode
revolusi 365,3 hari dan periode rotasi 23 jam 56 menit. Bumi
memiliki satu satelit yaitu Bulan. Sedangkan diameter planet
Bumi sebesar 12.760 km.
Bumi diselimuti oleh udara tebal yang disebut atmosfer dan
medan magnet yang disebut magnetosfer. Fungsi dari atmosfer
untuk menyaring panas dari Matahari sehingga tidak terbakar.
Lapisan udara ini menyelimuti bumi hingga ketinggian sekitar
700 kilometer. Lapisan udara ini dibagi menjadi Troposfer,
Stratosfer, Mesosfer, Termosfer, dan Eksosfer.
BUMI
Lapisan atmosfer merupakan lapisan gas atau udara yang
menyelimuti sebuah planet. Lapisan atmosfer ini berfungsi
sebagai pelindung permukaan dan menjaga ekosistem udara
dari suatu planet.
Dalam planet Bumi lapisan atmosfer menjadi lapisan terluar
yang terletak di ruang angkasa. Fungsi dari lapisan atmosfer
ini adalah untuk melindungi Bumi dari sinar ultraviolet,
melindungi dari jatuhnya benda-benda langit, sebagai
penyedia gas untuk kebutuhan makhluk hidup, dan masih
banyak lagi.
Atmosfer memiliki lima lapisan. Cari tahu tentang kelima
lapisan atmosfer terlebih dahulu, yuk!
BUMI
TROPOSFER
Lapisan troposfer adalah lapisan yang berhubungan langsung
dengan permukaan bumi dan merupakan tempat terjadinya gejala
atau peristiwa cuaca, seperti hujan, angin, dan badai.
Ciri-Ciri Troposfer :
a. Lapisan atmosfer bumi yang berada di ketinggian paling rendah
ini memiliki ciri-ciri sebagai berikut :
b. Lapisan yang bersentuhan langsung dengan permukaan bumi.
c. Memiliki ketebalan sekitar 12 km dari permukaan tanah.
d. Merupakan lapisan paling tipis di antara lapisan atmosfer lainnya.
Fungsi Troposfer :
Fungsi lapisan troposfer di antaranya sebagai berikut :
a. Menjadi tempat terjadinya cuaca dan iklim.
b. Digunakan sebagai tempat tinggal berbagai makhluk hidup.
c. Tempat terjadinya angin dan pelangi.
BUMI
STRATOSFER
Lapisan stratosfer adalah lapisan yang melindungi makhluk hidup
dari sinar ultraviolet (UV) karena stratosfer merupakan tempat
bernaungnya lapisan ozon (O3) yang dapat menyerap sinar ultraviolet.
Fungsi stratosfer bagi kehidupan di bumi adalah untuk melindungi dari
gelombang radiasi sinar ultraviolet dari matahari.
Ciri-Ciri Stratosfer :
Lapisan stratosfer bumi memiliki ciri-ciri sebagai berikut :
a. Lapisan terendah kedua setelah troposfer.
b. Berada di ketinggian sekitar 12-60 km di atas permukaan bumi.
c. Memiliki sifat udara yang kering karena tidak mengandung uap air,
awan, dan debu.
d. Terdapat lapisan ozon yang menyerap sinar ultraviolet.
MESOSFER
Lapisan mesosfer adalah lapisan atmosfer yang berfungsi sebagai
tempat terbakarnya meteoroid. Jadi, kita terlindungi dari ancaman
benda angkasa yang bisa saja jatuh ke bumi. Lapisan mesosfer
berfungsi sebagai pelindung bumi dari meteor, seperti fungsi lapisan
atmosfer lainnya.
BUMI
Ciri-Ciri Mesosfer :
Ciri-ciri lapisan mesosfer di antaranya :
a. Berada di ketinggian sekitar 60-80 km.
b. Meteor yang mencapai mesosfer akan hancur terbakar dan menjadi
pecahan-pecahan kecil yang disebut meteorit.
c. Penurunan suhu menyebabkan pergeseran objek dari luar angkasa
sehingga meteor dapat terbakar.
TERMOSFER
Lapisan termosfer merupakan lapisan keempat yang ada pada
atmosfer, letaknya berada di atas lapisan mesosfer. Lapisan termosfer ini
terletak di ketinggian sekitar 80 hingga 482 kilometer. Temperatur atau
suhu di lapisan ini bisa mencapai 1.232 derajat Celsius. Lapisan ini
mengandung partikel ion yang membantu untuk memantulkan
gelombang radio.
Ciri-ciri Termosfer :
Termosfer sebagai lapisan yang jauh dari bumi memiliki beberapa ciri-
ciri sebagai berikut :
a. Terdapat di ketinggian sekitar 80-482 km
b. Sering disebut sebagai lapisan panas (hot layer)
c. Terdapat lapisan ionosfer yang berfungsi sebagai memantulkan
gelombang radio yang bermanfaat bagi satelit dan komunikasi
d. Memiliki udara yang sangat tipis
BUMI
EKSOSFER
Lapisan eksosfer adalah lapisan paling luar dan paling atas dari
atmosfer. Lapisan eksosfer berada pada di atas 400 km dari permukaan
bumi. Jaraknya yang jauh dari bumi menyebabkan pengaruh gaya
gravitasi bumi di eksosfer sangat kecil. Eksosfer merupakan lapisan
antara bumi dengan angkasa luar.
Ciri-Ciri Eksosfer :
Lapisan eksosfer bumi memiliki ciri-ciri sebagai berikut :
a. Berada di ketinggian di atas 400 km di atas permukaan bumi.
b. Merupakan lapisan atmosfer paling luar sehingga pengaruh gaya
gravitasi sangat kecil.
c. Memiliki kandungan gas atmosfer sangat rendah.
d. Memiliki suhu yang sangat rendah atau sangat dingin.
e. Merupakan lapisan atmosfer yang berbatasan langsung dengan luar
angkasa.
MARS
Planet keempat ini bernama Mars. Planet Mars dijuluki sebagai
Planet Merah. Planet ini disebut-sebut paling menyerupai Bumi.
Satu hari di Mars sama dengan 24,6 jam di Bumi. Ia juga memiliki
kutub yang diselimuti es. Suhu udara di Mars lebih dingin
daripada suhu di Bumi, yaitu sekitar 63 derajat Celsius di bawah
nol, karena letak Mars yang lebih jauh dari Matahari dibanding
Bumi. Mars juga memiliki lapisan atmosfer, namun lebih tipis
dibanding Bumi.
Ukuran Mars lebih kecil dibandingkan dengan Bumi. Meskipun
sedikit kecil, pada planet Mars erdapat lapisan udara. Oleh karena
itu, keadaan di planet mars belum bisa dijadikan sebagai tempat
tinggal oleh manusia. Hal ini disebabkan karena pada planet Mars
suhu udara dan tekanan udaranya cukup rendah, serta komposisi
gas yang ada di planet Mars sebagian besar berupa gas
karbondioksida. Planet Mars mempunyai dua satelit, yaitu
Phobos dan Deimos. Planet Mars dapat mengelilingi matahari
dalam waktu 686 hari.
JUPITER
Planet kelima ini bernama Jupiter. Planet Jupiter adalah
planet terbesar di dalam tata surya. Diameternya mencapai
142.796 km. Karena ukurannya yang sangat besar, planet ini
disebut sebagai planet raksasa. Suhu di planet ini pun sangat
rendah, mencapai kurang lebih minus 100 derajat Celsius. Jarak
antara planet Jupiter dengan matahari sekitar 780 juta
kilometer. Planet Jupiter dapat berputar pada sumbunya
(berotasi) dengan periode 9 jam 50 menit, sedangkan perioda
revolusinya 11,86 tahun. Rotasi planet yang sangat cepat ini
merupakan rotasi tercepat dalam tata surya.
Planet Jupiter merupakan planet yang sebagian besar terdiri
atas gas. Permukaannya juga tertutup oleh awan berwarna-
warni. Letak inti planetnya pun jauh di tengah. Planet ini
memiliki bintik merah yang ternyata merupakan badai raksasa.
P
SATURNUS
Planet keenam ini bernama Saturnus. Planet saturnus adalah
planet terbesar kedua setelah jupiter. Planet saturnus terlihat
memiliki cincin yang melingkari tubuhnya. Cincin tersebut terdiri
atas lingkaran bebatuan, debu, dan es yang terperangkap dalam
orbit mengelilingi planet tersebut. Planet saturnus memiliki
periode revolusi sekitar 29,5 tahun dan periode rotasi 10,2 jam.
Saturnus merupakan gas raksasa yang berputar sangat cepat.
Hal ini menyebabkan bagian ekuatornya menggembung. Oleh
sebab itu, kutubnya tampak lebih datar dibanding planet lainnya.
Saturnus memiliki beberapa satelit yang lebih banyak dibanding
Bumi yang hanya memiliki satu. Salah satu satelit yang paling
terkenal yang mengelilingi Saturnus adalah Titan.
URANUS
Planet ini bernama Uranus. Planet uranus merupakan planet
ketujuh dalam sistem tata surya. Planet uranus berputar miring
karena porosnya yang hampir sejajar dengan orbitnya. Suhu
planet ini sangat dingin, yaitu sekitar minus 212 derajat Celsius.
Jarak Uranus sangat jauh dari Matahari. Diameter uranus
mencapai 50.800 km. Uranus memiliki rotasi 10 jam 49 menit
dan periode revolusi 84,02 tahun. Atmosfer uranus terdiri atas
metana yang berwarna biru. Akibat gas alam ini, uranus
berwarna biru menakjubkan. Seperti halnya planet saturnus,
planet Uranus juga memiliki cincin. Hanya cincin pada planet
uranus sangat tipis.
NEPTUNUS
Planet ini bernama Neptunus. Planet Neptunus merupakan
planet yang berada di urutan paling jauh dari Matahari. Jaraknya
yang paling jauh dari matahari menyebabkan neptunus sangat
dingin. Diameter neptunus sekitar 44.600 km. Neptunus
mempunyai periode revolusi 165 tahun dan periode rotasinya 16
jam.
Planet ini tampak berwarna biru gelap dari kejauhan dan tidak
memiliki permukaan yang nyata. Sama halnya dengan Jupiter,
Saturnus, dan Uranus, planet ini juga terdiri atas gumpalan gas.
Atmosfernya dipenuhi dengan gas metana, dan sering terjadi
badai yang sangat besar. Salah satu satelit yang mengelilingi
Neptunus bergerak berlawanan arah dengan satelit-satelit dan
planet-planet lainnya.
MATERI BELAJAR 2
Tahukah kamu
apa itu karangan
fiksi ?
Karangan Fiksi
Cerpen atau cerita pendek merupakan salah satu karangan fiksi.
Karangan fiksi adalah karangan yang berisi kisah atau cerita yang
dibuat berdasarkan khayalan atau imajinasi pengarang. Fiksi atau
cerita rekaan biasanya berbentuk novel dan cerita pendek.
Unsur-Unsur Karangan Fiksi
Unsur-unsur karangan (cerita) fiksi yaitu sebagai berikut :
a. Tema , yaitu gagasan dasar umum yang menopang sebuah cerita.
b. Tokoh, yaitu pelaku dalam cerita, dibagi menjadi 2 yakni tokoh
utama dan tokoh tambahan. Tokoh utama merupakan tokoh yang
banyak diceritakan di dalam sebuah karangan. Sedangkan tokoh
tambahan merupakan tokoh yang mendukung tokoh utama.
c. Alur/Plot, yaitu cerita yang berisi urutan kejadian, peristiwa yang
satu disebabkan atau menyebabkan peristiwa yang lain.
KARANGAN FIKSI
Unsur-Unsur Karangan Fiksi
d. Konflik, yaitu kejadian yang tergolong penting, merupakan
sebuah unsur yang sangat diperlukan dalam mengembangkan
plot.
e. Klimaks, yaitu saat sebuah konflik telah mencapai tingkat
intensitas tertinggi, dan tidak dapat dihindari.
f. Latar, yaitu tempat, waktu, dan lingkungan sosial tempat
terjadinya peristiwa-peristiwa yang direncanakan.
g. Amanat, yaitu pemecahan yang diberikan pengarang terhadap
persoalan di dalam sebuah cerita.
h. Sudut Pandang, yaitu cara pandang pengarang untuk
menyajikan tokoh, tindakan, latar, dan berbagai peristiwa yang
membentuk cerita dalam sebuah karya fiksi kepada pembaca.
i. Penokohan, yaitu teknik atau cara-cara menampilkan tokoh.
KARANGAN FIKSI
Bagian Karangan Fiksi
1. Awal
a. Abstrak, bagian ini adalah opsional atau boleh ada
maupun tidak ada. Bagian ini menjadi inti dari sebuah
teks cerita fiksi.
b. Orientasi, berisi tentang pengenalan tema, latar
belakang tema serta tokoh-tokoh di dalam cerita.
Terletak pada bagian awal dan menjadi penjelasan dari
teks cerita fiksi.
2. Tengah
a. Komplikasi, merupakan klimaks dari teks cerita fiksi
karena pada bagian ini mulai muncul berbagai
permasalahan.
b. Evaluasi, bagian dalam cerita yang berisi munculnya
pembahasan pemecahan atau penyelesaian masalah.
3. Akhir
a. Resolusi, merupakan bagian yang berisi inti pemecahan
masalah dari masalah-masalah yang dialami tokoh
utama.
b. Koda (reorientasi), berisi amanat dan juga pesan moral
positif yang bisa dipetik dari sebuah naskah teks cerita
fiksi.
KARANGAN FIKSI
Barisan yang Menyenangkan
Oleh Amanda Naila
Tiara sedang duduk di halaman belakang rumahnya, menengadah menatap
langit malam yang cerah. Siang tadi, gurunya baru menjelaskan tentang tata
surya. Tentu, Tiara mengerti tentang delapan planet di tata surya. Ia juga
mengerti tentang posisi Matahari sebagai pusat tata surya. Namun, satu hal
yang masih menjadi pertanyaan Tiara adalah mengapa Bumi tidak pernah
bertabrakan dengan planet-planet lain, padahal jarak mereka sangat dekat.
Tanpa Tiara sadari, ayahnya yang baru
kembali dari musala mendapatinya sedang
melamun. Perlahan, ia menghampiri Tiara
dan bertanya, “Hei, anak Ayah kok
melamun?”
Tiara terkejut dengan kehadiran ayahnya
yang tak disadarinya. Ia terlalu lama
memikirkan pertanyaannya sendiri. “Oh,
Ayah,” ujarnya sembari tertawa. “Aku sedang
memikirkan sesuatu yang baru aku pelajari
tadi siang. Mengapa ya, Yah, planet-planet
bergerak lurus dan tidak menabrak satu sama
lain? Mereka terlihat seperti memiliki jalur
khusus.
KARANGAN FIKSI
Ayah Tiara tersenyum. “Sebenarnya, planet-planet itu memang
mempunyai jalur mereka sendiri. Jalur itu bernama orbit. Planet-
planet ini bergerak mengikuti orbit yang mengelilingi Matahari
sebagai pusat tata surya. Orbit planet-planet itu berbentuk elips.
Oleh karenanya, planet-planet di dalam sistem tata surya tidak
akan menabrak satu sama lain.
Tiara yang sedari tadi mendengarkan dengan saksama
penjelasan ayahnya, akhirnya pun mengangguk. “Benar-benar
sebuah keajaiban Tuhan ya, planet planet itu bergerak
mengikuti orbitnya sendiri.
“Tiara, Ayah, kita makan sama-sama, yuk! Ayah pasti juga sudah
lapar. Ibu sudah siapkan,” tiba-tiba Ibu bergabung mengajak
mereka makan.
Ayah Tiara mengusap rambut putrinya dengan lembut. “Ya,
benar-benar sebuah bukti kebesaran Tuhan. Nah, sekarang, yuk
kita makan malam untuk merasakan kebesaran Tuhan bagi
tubuh kita!”
Lengkapi diagram berikut setelah
kamu membaca cerita fiksi "Barisan
yang Menyenangkan"!
JUDUL CERITA FIKSI :
__________________________________________________________________
__________________________________________________________________
PENULIS :
_______________________________________________________
_______________________________________________________
Sifat dari Tokoh Utama Tindakan yang dilakukan
Tokoh
Utama
Gambar Pendapatmu tentang
Tokoh Utama
Jawablah pertanyaan berikut ini
berdasarkan karangan fiksi "barisan
yang menyenangkan"!
1.Bercerita tentang apakah karangan fiksi tersebut?
____________________________________________________
____________________________________________________
2.Siapakah tokoh utama karangan fiksi tersebut?
____________________________________________________
____________________________________________________
3.Siapakah tokoh tambahan dalam karangan fiksi tersebut?
____________________________________________________
____________________________________________________
4.Dimanakah peristiwa dslam karangan fiksi tersebut?
____________________________________________________
____________________________________________________
SETELAH KAMU MENGIDENTIFIKASI
TEKS "BARISAN YANG MENYENANGKAN".
AYO COBA PRESENTASIKAN HASIL
IDENTIFIKASIMU DI DEPAN KELAS !
SOAL EVALUASI
1.Sekumpulan gas, debu dan miliyaran bintang beserta sistem tata surya yang
terikat oleh gaya gravitasi dinamakan .....
a. Luar angkasa
b. Galaksi
c. Satelit
d. Alam semesta
2.Sistem tata surya kita terdiri dari delapan planet yang mengelilingi
matahari, planet-planet tersebut adalah .....
a. Merkurius, Venus, Bumi, Mars, Asteroid, Meteorid, Jupiter dan Neptunus
b. Merkurius, Venus, Bumi, Mars, Jupiter, Saturnus, Uranus dan Pluto
c. Merkurius, Venus, Bumi, Mars, Jupiter, Saturnus, Uranus dan Neptunus
d. Merkurius, Venus, Bumi, Mars, Bulan, Jupiter, Saturnus dan Neptunus
3.Semua planet yang ada dalam sistem tata surya bergerak berputar
mengelilingi matahari. Gerakan mengelilingi matahari tersebut dinamakan
.....
a. Rotasi
b. Revolusi
c. Orbit
d. Satelit
4. Banyaknya planet yang dimiliki oleh tata surya kita adalah ....
a. 8 planet
b. 9 planet
c. 11 planet
d. 21 planet
SOAL EVALUASI
5. Yang termasuk planet luar adalah ....
a. Jupiter, Saturnus, Venus, Mars
b. Jupiter, Saturnus, Uranus, Merkurius
c. Jupiter, Saturnus, Uranus, Neptunus
d. Jupiter, Merkurius, Uranus, Neptunus
6. Teks fiksi yang menggambarkan sifat manusia yang diibaratkan pada hewan
dinamakan …
a. Pantun
b. Fabel
c. Syair
d. Legenda
7. Planet yang mendapat sebutan bintang kejora adalah ...
a. Saturnus
b. Merkurius
c. Venus
d. Mars
8. Tiga planet berdasarkan urutan letaknya dari yang lebih dekat dengan
matahari adalah .....
a. Uranus, Venus, Neptunus
b. Nemptunus, Uranus, Saturnus
c. Bumi, Mars, Jupiter
d. Merkurius, Venus, Bumi
SOAL EVALUASI
Perhatikan teks berikut ini untuk menjawab pertanyaan 9 dan 10 !
Di suatu hutan, tinggallah seekor kelinci yang tidak bisa berjalan. Kondisi
tubuhnya membuat kehausan pergi ke pinggir sungai. Di tengah perjalanan,
kelinci melihat seekor kambing yang terbaring lemas. Kelinci memeriksa si
kambing,kemudian kelinci mulai tersenyum. Kambing tua itu tidak memiliki
kaki namun ia tidak dapat melihat. Sedangkan dirinya memiliki mata namun
tidak dapat berjalan seperti hewan lainnya. Kelinci pun segera membantu
kambing tua menuju sungai terdekat.
9. Tokoh utama dalam cerita tersebut adalah….
a. Kambing
b. Kelinci
c. Hutan
d. Kambing tua
10.Karakter kelinci dalam cerita tersebut adalah…
a. Jahat
b. Baik
c. Cerdik
d. Senang membantu
AYO KERJAKAN SOAL
EVALUASI !
DAFTAR PUSTAKA
Karista Puspa, Diana, dkk. 2018. Tema 9: Menjelajah Angkasa Luar.
Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 Buku Guru Kelas 6. Jakarta:
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
Karista Puspa, Diana, dkk. 2018. Tema 9: Menjelajah Angkasa Luar.
Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 Buku Siswa Kelas 6. Jakarta:
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
Suhartati, Dwi, dkk. 2008. Ilmu Pengetahuan Alam untuk Kelas VI
SD/MI. Jakarta: Pusat Perbukuan, Departemen Pendidikan Nasional.