The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.
Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by tioooajaa, 2022-11-09 06:50:45

E-BOOK TWITTER

E-BOOK TWITTER

E-BOOK
Simulasi Digital

Tentang
Aplikasi Twitter

Disusun Oleh:
1.AL Jefri
2.Dafa Rizki Ramadhan
3.Danang Khardinata
4.Kelvin Fitra
5.M.Reza Alfarezi
6.Tio Gilang sanjaya
SMK MUHAMMADIYAH 1
Sangatta utara
2022

Daftar isi

Cover.......................................................................i
Daftar isi.................................................................ii
Judul......................................................................iii
BAB 1 FUNGSI DAN SEJARAH APLIKASI TWITTER
Aplikasi Twitter..........................................................4
Pengertian Twitter.....................................................
Sejarah Twitter.........................................................5
Manfaat Twitter.........................................................7
Media berbagai berbagi informasi...........................
Memberikan informasi yang up to date..................

Media hiburan yang seru dan menyenangkan.........

Meningkatkan kemampuan menulis........................

Ajaran untuk mengerakkan masa..........................

BAB 2 LATAR BELAKANG DAN ISI APLIKASI TWITTER
Apa Itu Twitter..........................................................10
Latar beakang Aplikasi Twitter.................................
Jack Patrick Dorsey.................................................11
Disain Aplikasi Twitter.............................................12
Fitur-fitur Aplikasi Twitter........................................13
Kelebihan Dan Kekurangan Aplikasi Twitter...........15
Cara Menggunakan aplikasi Twitter........................17

BAB 1 FUNGSI DAN SEJARAH APLIKASI TWITTER

 Aplikasi Twitter
Kita tahu bahwa Indonesia merupakan salah satu negara dengan pengguna sosial media
terbanyak di dunia. Lebih dari 50% penduduk Indonesia menggunakan sosial media seperti

Facebook, Instagram, Twitter, LINE, WhatsApp, YouTube, dan sebagainya. Pesatnya
pertumbuhan teknologi membuat banyak hal dilakukan secara digital. Apalagi datangnya
pandemi COVID-19 membuat semua aktivitas harus dilakukan dari rumah, yang terjadi
peningkatan pengguna sosial media semakin tinggi.
Twitter menjadi salah satu sosial media yang cukup banyak digunakan masyarakat Indonesia.
Data tahun 2019, lebih dari 22, 8% pengguna Internet Indonesia menggunakan Twitter. Ketika
ada sesuatu yang sedang ramai dibicarakan (trending) maka Twitter bisa jadi patokannya.
Semua hal serius dan receh sering kali dibahas di Twitter dimulai dari politik, agama, hiburan,
skandal, hingga cerita menarik dan inspiratif.

Melalui artikel ini saya akan menjelaskan apa itu Twitter, sejarah, fungsi, hingga manfaat untuk
ke depannya. Pengenalan lebih jauh mengenai Twitter akan membuka wawasan kita lebih jauh
agar bijak dalam menggunakan serta dapat digunakan sebagai sumber referensi dan
pengetahuan lanjutan. Mari simak ulasan lengkap mengenai Twitter berikut ini.
1. Pengertian Twitter

Menurut pengertian Wikipedia, Twitter adalah layanan jejaring sosial atau bisa juga dibilang
mikroblog daring yang memungkinkan pengguna untuk mengirim, membaca, dan membalas
pesan teks hingga 280 karakter (dikenal dengan sebutan kicauan (tweet)). Pada awalnya Twitter
hanya mengizinkan pengguna untuk mengirim tweet maksimal 140 karakter, namun pada
tanggal 7 November 2017 twitter menambah jumlahnya menjadi 280 karakter.

Di Twitter, pengguna yang tidak terdaftar hanya dapat membaca kicauan (tweet) pengguna lain,
sedangkan pengguna terdaftar bisa menulis, membagikan, dan menyukai kicauan (tweet)
melalui user interface situs web dan aplikasi smartphone Android dan iOS (iPhone). Kicauan
(tweet) diartikan ketika pengguna menulis dan membagikan tulisan (postingan). Sedangkan
retweet diartikan membagikan tulisan pengguna lain ke beranda profil kita.

Twitter memiliki banyak manfaat dalam segala aspek, namun ada beberapa hal yang terkadang
membuat kegaduhan sehingga terjadi masalah dimana-mana. Twitter banyak dimanfaatkan
sebagai media kampanye politik dengan mendukung pasangan tertentu atau bahkan
merendahkan pasangan lain, dijadikan sebagai sarana protes, sarana pembelajaran, hingga
media komunikasi darurat.

2. Sejarah Twitter

Twitter pertama kali digagas oleh Jack Dorsey, mahasiswa sarjana Universitas New York ketika
berdiskusi pada sebuah acara yang diselenggarakan perusahaan podcast bernama Odeo. Jack Dorsey
mengemukakan sebuah gagasan penggunaan pesan singkat untuk berkomunikasi. Awalnya, nama

proyek ini bernama twttr setelah diungkapkan oleh Evan Williams yang kemudian dikemukakan oleh
Noah Glass.

Pengembangan proyek terinspirasi dari Flickr dan kode singkat SMS Amerika yang jumlahnya hanya
lima digit. Proyek pengembangan Twitter dimulai pada tanggal 21 Maret 2006, Jack Dorsey membuat
pesan singkat yang berbunyi “just setting up my twttr”, untuk pertama kalinya pukul 9:50 PM PST.
Definisi arti dari Twitter sendiri adalah ‘a short burst of inconsequential information,’ (ledakan singkat
informasi tidak penting) dan ‘chirps from birds’ (celotehan burung).
Dalam penggunaannya, Twitter pertama kali digunakan untuk kebutuhan internal bagi karyawan
Odeo, yang akhirnya diperkenalkan ke publik pada tanggal 5 Juli 2006. Setelah mendapat perhatian
baik dari publik, Oktober 2006, Biz Stone, Evan Williams, Jack Dorsey, dan staf Odeo membentuk
perusahaan baru. Semua aset Odeo.com dan Twitter.com di akuisisi oleh investor dan pemegang
saham.

Twitter mendapat titik puncak popularitas ketika penyelenggaraan konferensi South by Southwest
Interactive (SXSWi) di tahun 2007. Ketika acara tersebut berlangsung, pengguna Twitter meningkat
dari awalnya 20 ribu kicauan (tweet) per hari menjadi 60 ribu kicauan (tweet) per hari. Menariknya
lagi, pesan twitter pertama kali juga dikirimkan dari luar bumi oleh Astronaut NASA bernama T. J.
Creamer tanggal 22 Januari 2010.

3. Manfaat Twitter

Pertumbuhan pengguna Twitter yang meningkat dari waktu ke waktu tentu memiliki banyak manfaat.
Meskipun banyak kontroversial terjadi, namun yang pasti Twitter telah menjadi acuan dalam sebuah
bahasan menarik yang sedang terjadi, entah dalam dunia politik, bisnis, ekonomi, sosial, hingga
hiburan. Simak beberapa manfaat yang pengguna dapatkan ketika menggunakan Twitter;

1. Media berbagi dan bertukar informasi

Platform sosial media pasti memiliki manfaat sebagai media interaksi dan bertukar informasi. Twitter
menghubungkan pengguna satu dengan pengguna lain secara publik dan dapat saling berbagi
informasi dalam bentuk tulisan, foto, hingga video. Layaknya sosial media, pengguna dapat saling
membalas tulisan sesuai dengan topik bahasan yang sedang terjadi.

2. Mendapatkan Informasi yang up to date
Jika ingin mendapatkan informasi yang up to date, maka Twitter-lah pilihannya. Adanya trending
topics memungkinkan pengguna untuk mendapatkan informasi yang up to date (paling baru), entah
dalam hal politik, ekonomi, bisnis, skandal, motivasi, inspirasi, dan sebagainya. Meskipun demikian,
tidak semua hal yang trending itu pasti, bisa jadi hoax atau hanya sebatas hiburan. Untuk itu,
pengguna juga perlu berhati-hati dalam menggunakan Twitter agar tidak salah dalam mengambil
informasi.

3. Media hiburan yang seru dan menyenangkan
Karena fungsi sosial media adalah hiburan, maka tak jarang apabila trending topics berisi banyak
hiburan seru dan menyenangkan. Sebagai pengguna, Anda dapat membagikan tulisan atau momen-
momen seru yang sedang Anda alami dalam cerita singkat 280 karakter. Contoh kecil yang dulu
pernah terjadi adalah ketika cerita KKN desa penari trending di Twitter dan menjadi pembahasan seru
para pengguna.

4. Meningkatkan kemampuan menulis
Keterbatasan karakter bukan menjadi alasan pengguna dalam membagikan tweet. Justru inilah
tantangan para pengguna untuk membagikan tulisan secara singkat, padat, namun tetap memiliki
dampak dan pengaruh yang luar biasa. Satu contohnya adalah membagikan motivasi dan pesan
inspiratif kepada pengikut; “Getting rich begins with the right mindset, the right words and the right
plan” – Robert Kiyosaki.

Dengan Twitter, pengguna bisa mulai berpikir keras untuk mengasah kemampuan menulis, bercerita,
beropini, serta membagikan hal-hal positif kepada banyak orang.

5. Ajakan untuk menggerakkan masa
Trending topics menjadi peluang besar influencer dan buzzer dalam menggerakkan dan
mempengaruhi masa. Trending topics Twitter sering kali di dominasi oleh hal-hal negatif seperti

p*rn*grf*, politik identitas, hingga skandal. Twitter telah melakukan perubahan algoritma untuk
mengurangi manipulasi tren yang dibuat oleh kelompok tertentu. Namun kesadaran pengguna tetap
menjadi hal penting untuk diperhatikan, menyebarkan hal-hal positif akan jauh lebih baik ketimbang
hal-hal negatif.

BAB 2 LATAR BELAKANG DAN INFORMASI APLIKASI TWITTER

 Apa itu Twitter

Twitter adalah layanan jejaring sosial dan mikroblog daring yang memungkinkan penggunanya untuk
mengirim dan membaca pesan berbasis teks hingga 140 karakter akan tetapi pada tanggal 07
November 2017 bertambah hingga 280 karakter yang dikenal dengan sebutan kicauan. Wikipedia
CEO: Elon Musk (27 Okt 2022–) Trending
Didirikan: 21 Maret 2006, San Francisco, California, Amerika
Kantor pusat: San Francisco, California, Amerika
Pendapatan: 5,1 miliar USD (2021)
Total aset: 14,1 miliar USD (2021)
Anak perusahaan: Crashlytics, Twitter Asia Pacific Pte. Ltd., Twitter France SAS, lainnya
Pendiri: Jack Dorsey, Noah Glass, Biz Stone, Evan Williams

 Latar belakang Aplikasi Twitter
Jack Patrick Dorsey[4] (lahir 19 November 1976) adalah seorang pengembang web dan pengusaha
Amerika Serikat yang dikenal sebagai pencipta Twitter dan pendiri serta CEO Square, layanan
pembayaran pada perangkat seluler.[5] Pada tahun 2008, ia dinobatkan oleh MIT Technology Review
TR35 sebagai salah satu dari 35 inovator paling bersinar di dunia yang berusia di bawah 35 tahun.[6]
Pada 2012, ia dianugerahi penghargaan "Innovator of the Year Award" oleh The Wall Street Journal.[7]

1. Jack Patrick Dorsey

Lahir
19 November 1976 (umur 45)
Missouri, A.S.
Tempat tinggal
San Francisco, California, A.S.
Pekerjaan
Pengembang web, pengusaha
Kekayaan bersih
Kenaikan US$1,1 juta (Maret 2013)[1][2]

2. Disain Aplikasi Twitter

 Fitur-fitur Aplikasi Twitter
Untuk menggunakan Twitter, pengguna perlu mengetahui fitur-fitur dasar yang ada di Twitter.
Secara stAndar, tweet adalah fitur yang paling umum ketika menggunakan Twitter. Pengguna
dapat memposting foto, video, teks, dengan fitur tersebut. Dan untuk lebih jelasnya, mari
simak penjelasan mengenai fitur utama Twitter berikut ini;

1. Kicauan (tweet)

Kicauan (tweet) merupakan fitur dapat digunakan oleh pengguna untuk membagikan tulisan,
foto, video, maupun gif kepada publik. Secara umum, tweet yang dibagikan dapat terlihat
oleh semua pengguna terdaftar maupun tidak terdaftar, namun pengguna juga dapat
mengatur batasan kiriman hanya bagi pengikut tertentu.Pada awalnya, Twitter hanya
mengizinkan pengguna untuk membagikan tulisan dengan panjang maksimal 140 karakter,
namun pada tanggal 7 November 2017 Twitter telah menambahkan jumlah maksimal kiriman
hingga 280 karakter. Selain mengirim tweet melalui situs web dan app, pengguna juga dapat
mengirim tweet lewat SMS (untuk negara-negara tertentu). Pengguna bisa menggunakan
Twitter secara gratis, namun untuk mengirim tweet lewat SMS akan dikenakan biaya oleh
provider layanan seluler.
2. Follow, followers, unfollowing
Ketika menggunakan Twitter, pengguna akan menemukan istilah pengikut (follow), menjadi
pengikut (followers), dan membatalkan pertemanan (unfollowing). Fitur tersebut berfungsi
agar pengguna dapat saling terhubung dan berkomunikasi dengan pengguna lain serta
mendapatkan tweet terbaru darinya secara real-time melalui berAnda Twitter.

Selain itu, pengguna juga dapat melakukan pemblokiran pada akun yang dirasa mengganggu
atau tidak disukai. Fitur ini sebenarnya juga ada pada banyak layanan sosial media lain seperti
Facebook, Instagram, dan sejenisnya.

3. Hashtag
Hashtag (tagar) adalah sebuah kata frasa yang diawali dengan tAnda “#”. Penggunaan simbol
tersebut sangat penting ketika digunakan untuk mengawai sebuah topik bahasan yang terjadi
di Twitter. Manfaat lain adalah dapat digunakan untuk mengidentifikasi sebuah brand
tertentu, misal #dianisacom, #dianarifin26, dan sebagainya. Sebuah topik dengan penggunaan
hashtag yang tinggi juga memungkinkan untuk menjadi trending topik di Twitter.

4. Nama pengguna
Ketika membuat akun Twitter, pengguna diwajibkan untuk membuat nama pengguna
(username). Nama pengguna ini mengidentifikasi sebuah akun di mana fungsinya sangat
penting untuk membedakan pengguna satu dengan pengguna lainnya. Penggunaan “@”
diikuti dengan nama pengguna, misal @ngawidian, @dianarifin26, dan sebainya.

Ketika membalas tweet pengguna lain, maka akan lebih baik menyertakan @namapengguna
untuk menyebut (mention) agar ia mengetahuinya. Dengan begitu pengguna tahu bahwa ia
disebut namanya dan kembali membalas (reply).
5. Retweet
Retweet adalah istilah yang dibuat Twitter untuk membagikan ulang kiriman yang pernah
dibuat. Pengguna dapat membagikan ulang kiriman yang pernah dibuat dimasa lalu, baik
kiriman sendiri ataupun kiriman pengguna lain. Fungsi ini dapat dimanfaatkan ketika kiriman
relevan dengan keadaan yang sedang terjadi. Selain kiriman, pengguna juga dapat me-
Retweet balasan (reply) untuk dibagikan ke pengikut.

6. Penyingkat URL
Ketika membagikan sebuah tautan, secara otomatis Twitter akan memperpendeknya menjadi
tautan https://t.co/, yang diikuti dengan URL Shortener (mirip seperti URL Shortener bit.ly).
Dengan fitur ini, pengguna tetap dapat membagikan tulisan maksimal 240 karakter tanpa
adanya gangguan dari panjangnya tautan yang ingin ditambahkan.Twitter juga
mengidentifikasi sebuah tautan apakah berbahaya untuk pengguna atau tidak. Sehingga hal
ini akan meminimalisir penyebaran malware, serangan phishing, serta aktivitas berbahaya
lainnya. Ketika sebuah URL terlihat tidak aman (unsafe) maka Twitter akan menginformasikan
Warning: this link maybe unsafe. Lebih jelasnya, Anda bisa lihat penjelasannya di sini.

7. Topik hangat (Trending Topics)
Twitter adalah jejaring sosial yang pertama kali memperkenalkan Topik hangat (trending
topics). Topik hangat adalah sesuatu yang banyak dibicarakan pengguna di Twitter
berdasarkan tagar, kata, atau frasa. Trending topics membantu Twitter dan pengguna untuk
memahami apa yang sedang terjadi di dunia serta letak geografis pengguna. Dalam
perkembangannya, Twitter telah melakukan banyak perubahan untuk menghindari
manipulasi tren yang sedang terjadi.Faktanya, trending topics masih menjadi strategi untuk
mempengaruhi masa dengan jumlah yang cukup besar, baik dalam hal positif maupun negatif.
Meskipun demikian, Twitter akan tetap melakukan pemantauan terhadap topik yang dibahas
dan akan melakukan penyensoran apabila itu berdampak buruk dalam hal sosial.

8. Tampilan
Ada beragam fitur-fitur unggulan dan terbaru yang dihadirkan Twitter, salah satunya
Tampilan dimana pengguna dapat melakukan perubahan tampilan dengan tiga pilihan warna
yakni Bawaan, Temaram, dan Lampu Mati. Pengguna juga dapat melakukan perubahan pada
warna hingga ukuran huruf. Dengan penyesuaian tampilan yang dihadirkan Twitter akan
menambah kesan pengguna agar lebih nyaman ketika menggunakan Twitter.

 Kelebihan Dan kekurangan Aplikasi Twitter
Twitter memiliki keunggulan lainnya yakni memberikan kebebasan pada penggunanya untuk
mengganti background tampilan Twitter sesuka hati. Dengan begini sudah bisa dipastikan
pengguna tidak akan merasa bosan saat menggunakan Twitter. Meski memiliki banyak
kelebihan, namun ada pula kelemahan dari Twitter.Twitter adalah sarana untuk informasi dan
komunikasi. Twitter merupakan media yang cepat, mudah, dan efektif jaring relasi bisnis
melalui akun. Setiap startup pastinya memiliki kelebihan & kekurangan dari startup yang
lainnya, contohnya saja twitter pasti ada yang mengeluhkan tentang batasan karakter utuk
mengupdate status.

1. Berikut adalah Kelebihan media Sosial Twitter

Alat komunikasi yang cepat dan tanggap.
Semua orang bisa mengikuti orang lain, kecuali diblokir.
Tidak log in untuk dapatkan update, karena bisa menggunakan pembaca RSS.
Navigasi yang mudah dan tampilan yang sederhana.
Pengguna banyak pengikut, berpotensi mendatangkan iklan, sehingga bisa menguntungkan
penggunanya.
Ganti tema, background, maupun warnanya.
Bebas dari banner iklan
Mudah navigasi dan memperbarui, dan mempromosikan apapun.
Jangkau lebih luas tidak hanya antara teman
Satu feed untuk semua pengguna dapat mengikuti orang lain kecuali diblokir
Alat komunikasi yang murni dan cepat tanggap
Sangat interaktif, extensible messaging platform dengan API terbuka
Banyak aplikasi lain maupun widget yang sedang dikembangkan (Twitterific, Summize, Twhirl,
dll)
Pesan teks SMS berpotensi untuk memberi pendapatan dari jaringan nirkabel
Potensi iklan masa mendatang atau perusahaan berbasis langganan
Twitter mungkin lebih terukur dari Facebook dan memberikan keuntungan biaya

2. Kekurangan twitter

Berikut adalah Kekurangan dari media Sosial Twitter

Terdapat akun yang kosong dan tidak aktif
Batasan karakter posting hanya 140 karakter. Jika ternyata postingan blog yang akan
ditwitter memiliki jumlah karakter judul dan link yang lebih 140 karakter ,maka kita harus
gunakan fasilitas url shortener untuk pendekin jumlah karakter link.
Tampilan terlalu sederhana , tidak seperti Facebook yang memiliki tampilan modis dan elegan.
Tidak memiliki fitur Chat seperti Facebook.
Mudah salahgunakan untuk melakukan spam.
Belum jelas bagaimana strategi monetisasinya.
Tidak dapat mengelompokkan mana teman, keluarga, atau orang lain.
Tidak menulis informasi profil lengkap pemiliknya.
Kemampuan terbatas untuk menemukan orang-orang, mengirim pesan singkat, balasan
langsung
Tidak semua orang menemukan manfaat langsung
Lebih menekankan pada hitungan follower
Mudah untuk salahgunakan untuk spam dan meningkatkan tingkat kebisingan
Relatif lebih kecil basis pengguna harus instal
Belum ada strategi keuangan yang mudah dan jelas

 Cara menggunakan Aplikasi Twitter
Cara menggunakan Twitter untuk Android
Cara mendaftar akun baru
Jika Anda belum menginstal aplikasi Twitter untuk Android, Anda dapat mengunduhnya.
Setelah aplikasi diinstal, Anda dapat masuk dengan akun yang ada atau mendaftar akun
baru langsung dari aplikasi.Pelajari tentang mengelola beberapa akun Twitter melalui
aplikasi Anda.
Anda akan dipandu dalam proses pendaftaran kami dan diminta untuk memasukkan
informasi, seperti nama dan alamat email Anda.
Jika Anda mencantumkan alamat email saat mendaftar, kami akan langsung mengirimi
Anda email berisi petunjuk agar kami dapat memverifikasi alamat email Anda.
Jika Anda mencantumkan nomor ponsel saat mendaftar, kami akan langsung mengirimi
Anda SMS berisi kode sehingga kami dapat memverifikasi nomor ponsel Anda.
Pelajari cara menyesuaikan pengaturan untuk akun baru Anda.

Cara membuat akun Twitter ---------->https://youtu.be/_e4j5wbLGD8

Kerangka Aplikasi Twitter

Judul/Tema: Aplikasi Twitter

Kategori: E-book

A. FUNGSI DAN SEJARAH APLIKASI TWITTER

B.Aplikasi Twitter

C.Pengertian Twitter

D Sejarah Twitter

E.Manfaat Twitter

F.LATAR BELAKANG DAN ISI APLIKASI TWITTER

G.Apa Itu Twitter

H.Latar beakang Aplikasi Twitter

I.Jack Patrick Dorsey

J.Disain Aplikasi Twitter

K.Fitur-fitur Aplikasi Twitter
L.Kelebihan Dan Kekurangan Aplikasi Twitter
M. Menggunakan aplikasi Twitter


Click to View FlipBook Version