The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.
Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by nikmatin91, 2023-06-07 04:29:33

3.Bahan Ajar Zat Aditif Pewarna nik

3.Bahan Ajar Zat Aditif Pewarna nik

ZAT ADITIF PEWARNA ILMU PENGETAHUAN ALAM (IPA) KELAS VIII DISUSUN OLEH : NIKMATIN, S. Pd


Puji syukur Penulis ucapkan kepada Tuhan Yang Maha Esa atas segala nikmat dan karunianya sehingga Handout “Zat Aditif ” dapat terselesaikan. Penulis mengembangkan Handout IPA “Zat Aditif” sesuai dengan KD 3.6 dan 4.6 pada kurikulum 2013 untuk peserta didik kelas VIII Semester 1. Handout ini membantu peserta didik menemukan sendiri konsep IPA. Handout ini memberikan refrensi kepada peserta didik untuk mendapatkan materi. Handout ini disajikan agar peserta didik lebih memahami dan aktif dalam pembelajaran. Handout ini menggunakan alur berfikir induktif. Jadi, peserta didik dapat dengan leluasa mengembangkan pengetahuannya dengan kegiatan-kegiatan pada Handout. Materi yang disajikan relevan dengan kegiatan yang dilalukan oleh peserta didik sehingga dapat menjadi referensi bagi peserta didik. Handout yang baik tentunya diinginkan oleh semua pihak. Oleh karena itu, kami membutuhkan saran dan masukan dari semua pihak demi perbaikan Handout ini. Semoga Handout ini dapat memberikan manfaat bagi peserta didik dan proses pembelajaran IPA pada khususnya. Ketapang, Juni 2023 KATA PENGANTAR


Kata Pengantar ..........................................................................1 Daftar Isi ...................................................................................2 Daftar Tabel ...............................................................................3 Daftar Gambar ............................................................................3 A.Pendahuluan .........................................................................4 Deskripsi Singkat......................................................................4 B.Isi........................................................................................... 5 1.Capaian Pembelajaran (KD)........................................................ 5 2.Sub Capaian Pembelajaran (Indikator).......................................... 5 3.Materi Pembelajaran Zat Aditif Jenis Pewarna................................ 6 a.Pewarna Alami........................................................................... 6 b.Pewarna Buatan......................................................................... 8 c. Perbedaan Pewarna Alami dan Pewarna Buatan............................11 C.Penutup .................................................................................12 1.Rangkuman.............................................................................. 12 2. Tes Formatif ............................................................................ 13 Daftar Pustaka ...........................................................................14 DAFTAR ISI


DAFTAR GAMBAR 1. Kue tradisional getuk............................ 6 2. Daun suji................................................. 7 3. Buah kakao............................................. 7 4. Kunyit ......................................................7 5. Cabe merah ............................................ 7 6. Wortel...................................................... 7 7. Buah Naga .............................................. 7 DAFTAR TABEL 1. Pewarna sintetis yang aman digunakan....7 2. Perbedaan pemanis alami dan buatan...... 9


1. Deskripsi Singkat Materi Ajar untuk SMP ini membahas mengenai Zat Aditif Pewarna. Dalam keseharian, kita sering kali menemukan berbagai makanan dan minuman yang dijual oleh pedagang, seperti es sirup warna warni, jajanan tradiosional, dan jajanan moderen. Apakah kamu mengetahui mengapa berbagai makanan dan minuman yang di jual oleh pedangang memiliki warna yang menarik? Hal ini dilakukan untuk meningkatkan daya tarik dari makanan dan minuman tersebut. Apakah dengan menambahkan zat pewarna aditif kedalam makanan memiliki dampak? Zat pewarna buatan akan memiliki dampak negatif bagi kesehatan, apalagi zat pewarna yang digunakan bukan diperuntukkan untuk makanan, tentunya hal ini akan berdampak negatif untuk kesehatan. Zat aditif atau zat tambahan makanan merupakan bahan yang ditambahkan ke dalam makanan untuk mempengaruhi sifat atau bahan pangan. Bahan atau campuran bahan yang secara alami bukan merupakan bagian dari bahan baku pangan, tetapi ditambahkan kedalam pangan untuk mempengaruhi sifat atau bentuk pangan, antara lain pewarna, pemanis, penyedap dan pengawet. Zat Aditif makanan juga diartikan sebagai bahan yang ditambahkan dan dicampurkan sewaktu pembuatan, pengolahan, pengepakan pengemasan, penyimpanan. Pada kegiatan belajar ini kita akan mempelajari Zat Aditif jenis Pewarna dalam makanan dan minuman dan dampak negatif bagi kesehatan manusia. A. PENDAHULUAN


Capaian Pembelajaran ( KD ) 3.6 Menjelaskan berbagai zat aditif dalam makanan dan minuman, zat adiktif, serta dampaknya terhadap kesehatan 4.6 Membuat karya tulis tentang dampak penyalahgunaan zat aditif dan zat adiktif bagi kesehatan Sub Capaian Pembelajaran ( Indikator ) 3.6.1 Menjelaskan contoh zat pewarna alami dan sintetis pada makanan dan minuman 3.6.2 Menganalisis perbedaan zat pewarna alami dan sintetis pada makanan dan minuman 3.6.3 Menguraikan dampak negatif penyalahgunaan zat pewarna pada makanan dan minuman 4.6.1 Melakukan penyelidikan adanya zat pewarna pada makanan dan minuman 4.6.2 Membuat poster tentang dampak penyalahgunaan zat pewarna bagi kesehatan B. ISI


Pernahkah kalian berbelanja ke toko kue? Apakah kalian menjumpai hamper semua kue yang dijajakan menggunakan pewarna (gambar 1). Ada yang berwarna hijau, kuning, merah, coklat, atau warna lain. Apa fungsi penambahan pewarna pada makanan tersebut? Bahan- bahan apa saja yang digunakan untuk memberi warna tersebut? Apakah penggunaan pewarna tersebut tidak berbahaya? Zat aditif jenis pewarna dikelompokkan menjadi dua yaitu pewarna alami dan pewarna buatan. Pewarna alami merupakan pewarna yang diperoleh dari alam, baik nabati, hewani, ataupun mineral. Beberapa pewarna alami yang banyak dikenal masyarakat misalnya daun suji dan daun pandan dipakai sebagai pewarna hijau pada makanan. Selain memberi warna hijau, daun pandan juga memberi aroma harum pada makanan. Kunyit untuk warna kuning,daun jati atau cabai untuk warna merah. Gula merah dan kakao sering digunakan untuk memberikan warna cokelat pada makanan. ZAT ADITIF PEWARNA 1. PEWARNA ALAMI Gambar 1


Cenderung memberikan rasa dan aroma khas yang tidak diinginkan, misalnya kunyit. Konsentrasi pigmen rendah, sehinggamemerlukan bahan baku relatif banyak. Stabilitaspigmen rendah (umumnya hanya stabil pada tingkat keasaman/pH tertentu). Keseragaman warnakurang baik. Daun suji mengandung zat warna klorofil untuk memberi warna hijau menawan, misalnya pada dadar gulung, kue bika, atau kue pisang. Daun suji berbeda dengan daun pandan Buah kakao merupakan penghasil cokelat dan memberikan warna cokelat pada makanan. Kunyit (Curcuma domestica) mengandung zat warna Kurkumin untuk memberi Warna kuning pada makanan. Cabai Merah, Selain memberi rasa pedas, juga menghasilkan zat warna kapxantin yang menjadikan warna merah pada makanan misalnya rendang daging atau sambal goreng. Wortel. Selain untuk pewarnaan makanan, wortel juga dapat dimakan langsung dan diperas airnya untuk diminum karena mengandung provitamin A, yaitu betakaroten. Betakaroten tersebut yang memberikan warna oranye pada bahan makanan Buah Naga, Kulit buah naga merupakan limbah hasil pertanian yang mengandung zat warna alami antosianin cukup tinggi. Antosianin merupakan zat warna yang berperan memberikan warna merah yang berpotensi menjadi pewarna alami untuk pangan dan dapat dijadikan alternatif pengganti pewarna sintetis yang lebih aman bagi kesehatan. Pewarna alami mempunyaikeunggulan, yaitu umumnyalebih sehat dan juga lebihaman untuk dikonsumsidaripada pewarna buatan. Penggunaan pewarna alami relatif terbatas, karena adanya beberapa kekurangan antara lain: 1. 2. 3. 4. Contoh pewarna alami sebagai berikut: 1. 2. 3. 4. 5. 6. Daun suji Kakao Wortel Cabe Kunyit Buah Naga


Saat ini, sebagian besar orang lebih senang menggunakan pewarna buatan untuk mem- buat aneka makanan yang berwarna. Bahan pewarna buatan dipilih karena memiliki beberapa keunggulan dibanding pewarna alami, yaitu harganya murah, praktis dalam penggunaan, warnanyalebih kuat, macam warnanya lebih banyak, dan warnanya tidak rusak karena pemanasan. Penggunaan bahan pewarna buatan untuk makanan harus melalui pengujian yang ketat untuk kesehatan konsumen. Pewarna yang telah melalui pengujian keamanan dan yang diijinkan pemakaiannya un- tuk makanan dinamakan permitted colour atau certified colour. Penggunaan pewarna buatan secara aman sudah begitu luas digunakan masyarakat sebagai bahan pewarna dalam produk makanan. Namun, di masyarakat masih sering ditemukan penggunaan bahan pewarna buatan yang tidak sesuai dengan peruntukannya. Contoh penggunaan pewarna sintetis yang tidak sesuai peruntukannya adalah penggunaan pewarna tekstil untuk makanan yang dapat membahayakan kesehatan konsumen. Pewarna tekstil dan pewarna cat tidak boleh digunakansebagai pewarna makanan karena pewarna cat dan tekstil biasanya mengandung logam-logam berat, sepertiarsen, timbal, dan raksa yang bersifat racun bagi tubuh konsumennya. 2. PEWARNA BUATAN


Berikut tabel pewarna buatan/sintesis yang boleh digunakan sebagai zat pewarna makanandan minuman menurutKBPOM (Kepala Badan Pengawasan Obat dan Makanan)No 37 Tahun 2013 Jenis pewarna makanan berbahaya yaitu 1.Pewarna karamel Pewarna makanan yang sering ditemukan di dalam produk permen dan cola ini justru berbahaya. Jenis pewarna ini ketika diproduksi bersama dengan amonia akan mengandung kontaminan penyebab kanker, yaitu 2- methylimidazole (2-MI) dan 4-methylimdiazole (4-MI). Foods and Drugs Administration atau FDA di Amerika Serikat merekomendasikan agar kita mengonsumsi pewarna karamel tidak lebih dari 200 miligram per kilogram berat badan. 2.Allura red Jenis pewarna ini mengandung benzidene, yang bersifat karsinogen atau pemicu kanker. Menurut FDA, batas aman konsumsi allura red adalah 7 miligram per kilogram berat badan. 3.Sunset yellow Sunset yellow alias Yellow 6 bisa menyebabkan tumor testis dan adrenal. Pewarna ini juga berpotensi menyebabkan reaksi alergi dan asma bertambah parah, hiperaktif, dan kegelisahan. Menurut FDA, takaran yang aman untuk pewarna ini adalah 3,75 miligram per kilogram berat badan. Baca juga: BPOM Baubau Sita Ratusan Zat Pewarna Makanan Ilegal


4. Biru berlian Biru berlian atau Blue 1 merupakan salah satu perwarna makanan yang paling banyak digunakan. Pewarna biru ini dapat menembus sawar darah otak yang merupakan berfungsi menghalangi masuknya zat-zat berbahaya ke dalam otak. Pewarna biru berlian juga dapat menyebabkan kerusakan-kerusakan sel-sel saraf dan kanker, kerusakan kromosom, reaksi alergi, dan perubahan perilaku. Menurut FDA, takaran yang aman untuk pewarna ini adalah 12 miligram per kilogram berat badan. 5. Yellow 5 Yellow 5 atau tartazine dapat menyebabkan reaksi alergi parah dan merusak sistem informasi sel. Zat pewarna ini diketahui dapat menghambat penyerapan zinc sehingga menyebabkan penurunan pertumbuhan, peningkatan risiko infeksi dan flu, melemahnya memori atau daya ingat, serta menurunnya kemampuan untuk berkonsentrasi pada anak-anak. Menurut FDA, takaran yang aman untuk pewarna ini adalah 5 miligram per kilogram berat badan. Berdasarkan sifat kelarutannya, zat pewarna makanan dikelompokkan menjadi dye dan lake. Dye merupakan zat pewarna makanan yang umumnya bersifat larut dalam air. Dye biasanya dijual di pasaran dalam bentuk serbuk, butiran, pasta atau cairan. Lake merupakan gabungan antara zat warna dye dan basa yang dilapisi oleh suatu zat tertentu. Karena sifatnya yang tidak larut dalam air maka zat warna kelompok ini cocok untuk mewarnai produk- produk yang tidakboleh terkena air atau produk yang mengandung lemak dan minyak


C. Perbedaan Pewarna Alami dan Pewarna Buatan Aktivitas Siswa : Observasi Bentuklah kelompok yang masing-masing terdiri dari 5 orang. Masing-masing kelompok mengumpulkan satu kemasan makanan yang menggunakan pewarna. Catatlah pewarna makanan yang tertera pada kemasan tersebut serta warna yang dihasilkannya. Kemudian, buatlah dalam bentuk tabel dan sampaikan hasilnya kepada teman-temanmu


Zat pewarna aditif adalah zat yang ditambahkan pada makanan dan minuman untuk meningkatkan kemenarikan makanan dan minuman. Bahan aditif ada yang bersifat alamidan buatan Bahan aditifdapat berupa bahan pewarna, pemanis,pengawet, dan penyedap. Penggunaan bahan aditif buatan harus menggunakan bahan yang diijinkan oleh pemerintah dan tidak melebihi jumlah maksimal yang diijinkan. Penggunaan bahan aditif alami lebih aman dibandingkan bahan aditif buatan. Bahan pewarna alami merupakan pewarna makanan yang diperolehdari bahan-bahan alami, naik nabati,hewani, ataupun mineral.Macam-macam pewarna alami yaitu: buah murbei dan anggur (biru); kunyit (kuning); wortel (orange); daun suji (hijau); kakao (cokelat); buah naga (merah); arang (hitam). Bahan pewarna buatan adalah pewarna makanan yang dihasilkan dari olahan sintetis pabrik.Macam-macam pewarna buatan yaitu: amaranth, karmiosin, poceau 4R, allura red (merah); hijau FCF dan hijau S (hijau); tartrazin, kuning FCF (kuning),Cokelat HT dan Cokelat FK (cokelat). Selamat, Anda telah menyelesaikan bahan ajar tentang Zat Aditif Jenis Pewarna. Hal- hal penting yang telah Anda pelajari dalam bahan ajar ini adalah sebagai berikut. 1. 2. 3. 4. 5. 6. C. PENUTUP 1.RANGKUMAN


1.Perhatikan gambar berikut ! Apabila Nina ingin membuat jajanan pasar berupa kelepon, Nina dapat menggunakan bahan pewarna alami berupa…. a.Buah Cokelat b.Daun Suji c.Ubi ungu d.Daun Jati 2. Pada kemasan produk minuman sachet, tercantum bahan-bahan sebagai berikut: Gula, pengatur keasaman, perisa sintetik, natrium siklamat, aspartam, asesulfam-K, penstabil, ekstrak jeruk, antikempal, kuning FCF CI 15985, Tartrazine CI 191 Bahan yang berfungsi sebagai pewarna buatan adalah adalah .…. a.Ekstrak jeruk dan kuning FCF CI 15985 b.Gula dan aspartam c.kuning FCF CI 15985 dan Tartrazine CI 19140 d.Aspartame dan asesulfam - K 3.Perhatikan bahan-bahan alami di bawah! a)Daun pandan b)Garam c)Vanili d)Bawang merah Dari bahan-bahan diatas yang dapat digunakan zat aditif pada makanan adalah... . a.Daun pandan, untuk memberikan pewarna pada makanan. b.Garam, digunakan untuk pewarna pada makanan c.Vanili, digunakan untuk pengawet pada makanan d.Bawang merah , digunakan sebagai pewarna makanan 4.Penggunaan formalin pada produk perikanan sebagai bahan pengawet masih marak dilakukan oleh pengolah ikan terutama pada produksi untuk pemasaran lokal. Baru-baru ini seorang pedagang ikan dari Kecamatan Lekok Kabupaten Pasuruan ditangkap aparat penegak hukum karena menyimpan produk ikan kering berformalin sejumlah 2,5 Ton. Menyikapi maraknya penggunaan formalin sangatlah tepat pemakaian formalin harus segera beralih ke pengawet ikan yang ramah lingkungan dan aman. Penggunaan formalin ke dalam bahan makanan telah dilarang oleh pemerintah karena…. a. Menimbulkan kanker dalam waktu tertentu b. Meningkatkan kadar gula dalam darah c. Mengakibatkan emosi tidak seimbang d. Menyebabkan tekanan darah rendah 5.Perhatikan komposisi makanan berikut! Komposisi : Pati Tapioka, Kacang Tanah, minyak nabati, gula, bumbu sambal balado, penguat rasa (Dinatrium Inosinat dan Guanilat), Asesulfam-K dan aspartam, pewarna makanan alami karmin CI 75470, Bawang putih, garam, penguat rasa Mononatrium Glutamat, pemanis buatan sukralosa. Berdasarkan komposisi diatas, zat aditif yang dapat mengakibatkan penyakit Sindrom Restoran Cina dan dapat merangsang tumbuhnya tumor dalam kemih adalah…. a. Kacang tanah dan Aspartam b. Monosodium Glutamat dan Asesulfam_K c. Aspartam dan Asesulfam_K d. karmin CI 75470 dan kacang tanah 2. TES FORMATIF


Kemendikbud. 2017. Ilmu Pengetahuan Alam Kelas VIII Semester 1. Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Kemendikbud. 2017. Buku Guru Ilmu Pengetahuan Alam Kelas VIII. Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan id.wikipedia.org. Diakses 2 Juni 2023 https://encrypted- tbn0.gstatic.com . Diakses 2 Juni 2023 http://www.google.co.id. Diakses 2 Juni 2023 (http://cdn2.tstatic.net). Diakses 2 Juni 2023 (http://1.bp.blogspot.com). Diakses 2 juni 2023 (https://i1.wp.com/www. Diakses 2 juni 2023 (https://i1.wp.com/www.sa. Diakses 2 juni 2023 DAFTAR PUSTAKA


Click to View FlipBook Version