Sambutan Ketua KBIHU Istiqomah
Pentingnya Jamaah Haji bergabung dengan
KBIHU ISTIQOMAH
KBIHU atau Kelompok Bimbingan Ibadah Haji berperan penting dalam memberikan
bimbingan tehnis maupun manasik calon jamaah haji pra keberangkatan. Di dalam KBIHU
calon jamaah haji akan diberikan informasi secara detail tentang fikih haji yang sangat
banyak dan asing itu. Calon jamaah akan diberikan teori maupun praktek bagaimana
melakukan ihram, tawaf, sai, lempar jamarat, dan sebagainya. Selain itu juga disampaikan
praktek ibadah tersebut dan simulasi keberangkatan calon jamaah haji dari satu area ke
area lain. Dalam ibadah praktek calon jamaah disimulasikan keberangkatan dari Mina,
menuju Arafah, kemudian Muzdalifah, dan seterusnya .
Harapannya :
adalah mereka mampu menggambarkan suasana di tanah suci pada nantinya. Tidak
kalah penting, di dalam manasik haji calon jamaah akan ditayangkan berbagai gambar
bangunan-bangunan penting, gambar suasana jamaah di tanah suci, peta-peta bahkan
barang-barang yang akan dijumpai oleh calon jamaah di tanah suci nanti.
Tehnis keberangkatan dan kepulangan ibadah haji, tehnis pelaksanaan ibadah di
sana juga dikontrol oleh KBIH. Bukan hanya teori, namun KBIH mengirimkan bersama
calon jamaah haji seorang pembimbing/muthowif yang akan mendampingi mereka selama
menunaikan ibadah suci.
Jamaah haji yang menunaikan ibadah umrah dan haji di bawah KBIHU akan lebih
terkontrol ibadah dan kondisi fisiknya. Ketika menunaikan ibadah selama bersama
rombongannya sehingga nyaris tidak ada jamaah yang tercecer atau tersesat saat di
tanah suci, dan pembimbingan dari KBIHU yang di Ungaran Kab. Semarang selalu
mengontrol keberadaan jamaahnya.