The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.
Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by MODUL KELAS 5 SEMESTER 1, 2021-08-31 10:33:23

MODUL Kelas 3 Tema 2 ST 4

Kelas 3 Tema 2 ST 4

SD/MI
KELAS

III

BUKU INI MILIK

NAMA :
KELAS :
ALAMAT :

Modul Belajar Siswa

Tentang Modul BDR Berbasis 7 Poe Atikan
Istimewa Purwakarta

1. Modul ini merupakan panduan yang akan memudahkan para
peserta didik untuk belajar mandiri dari rumah.

2. Kegiatan pembelajaran yang ada pada Modul ini merupakan
kegiatan yang dapat mengispirasi Peserta didik dan orang tua
dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran.

3. Modul ini merupakan modul kelas 3 Tema 2 Sub Tema 4.
4. Pada setiap sub tema, diharapkan peserta didik mampu

memunculkan satu produk hasil pembelajaran satu pekan.
5. Modul berisi kegiatan yang mengembangkan aspek afektif,

kognitif, dan psikomotor.
6. Didalam modul terdapat muatan nilai-nilai karakter 7 Poe

Atikan Istimewa Purwakarta.

Senen, Ajeg Nusantara

Konsisten/ajeg menumbuhkan rasa cinta tanah air atau
kebangsaan dalam menjaga NKRI. (Micinta lemah cai)
Contoh : Membacakan Pancasila, Menghormat bendera, Menyanyikan
lagu kebangsaan, dll

Salasa, Mapag Buana

Menyiapkan diri untuk memperluas wawasan terhadap dunia di era
perkembangan teknologi (mi indung ka waktu, mibapa ka jaman)
Contoh : Pembelajaran IT, Pembelajaran literasi, Pembelajaran dan
pengenalan Bahasa Inggris, dll

Rebo, Maneuh di Sunda

Kembali pada jati diri alam sunda (tanah, air, udara dan matahari) atau
kebudayaan sunda (ajeg hana huni hana mangke tan hana nguni tan
hana mangke)
Contoh : Memakai pakaian dan identitas khas Sunda, Permainan
tradisional Sunda, Menggunakan bahasa Sunda, dll

Kemis, Nyanding Wawangi

Menumbuhkan rasa etik dan estetik dalam diri peserta didik. (Silih
wawangi).
Contoh : Menumbuhkan sikap peduli dengan memberi, Olah rasa melalui
pembelajaran seni dan keterampilan, Penataan keindahan lingkungan
belajar, dll

Juma'ah nyucikeun diri

Menumbuhkan nilai spiritualitas, /religiusitas dalam diri peserta didik
untuk mendekatkan diri pada, Tuhan Yang Maha Esa.
Baca Al Qur'an, Baca Yasinan, Shalat Dhuha, Kebersihan lingkungan, dll

Saptu & Minggu, Betah di Imah

Menjadikan rumah sebagai basis pendidikan yang utama tempat bersemainya
kasih sayang keluarga.

PETUNJUK KEGIATAN HARIAN SISWA

1. Sebelum belajar siswa harus berdoa, mandi,
berpakian rapi, sarapan Setalah melaksankan
kegiatan tersebut berilah tanda centang pada
lingkaran yang telah dilaksanakan

2. Laksanakan kegiatan life skill yaitu Merapikan
tempat tidur, mencuci piring, membersihkan
halaman rumah.

3. Laksanakan kegiatan beribadah dirumah
seperti Sholat lima waktu, sholat dhuha. (non
muslim menyesuaikan)

4. Laksanakan pembelajaran dsalam satu
pekandengan menumbuhkan sikap berikut:

mandiri Tanggung jawab Disiplin Kerja Jujur Berani
keras

Senin, Ajeg Nusantara

Ananda coba nyanyikan salah satu judul lagu di bawah ini
sebagai bukti bahwa kita mencintai Indonesia!

Menyanyikanlagu Indonesia Raya

Menyanyikan lagu Maju TakGentar

AJEG NUSANTARA

Hari ini kamu akan belajar Memahami arti gambar pada lambang negara. Kalian dapat
mengidentifikasi kegiatan gotong royong di Dilingkunagan keluarga.
Sudahkah kamu melaksanakan pembagian tugas dirumah bersama anggota keluargamu ?
Jika sudah selamat anda sudah melakukannya dengan baik

Ananda apakah kamu tahu arti gotong royong?
Jika belum tahu mari kita lihat pengertian dibawah
ini !

Gotoang royong adalah suatu kegiatan
yang dilakukan secara bersama-sama dan
besifat suka rela agar yang dikerjakan
dapat berjalan dengan lancar, mudah dan
ringan. Contoh kegiatan yang dapat
dilakukan secara gotong royong antara lain
pembangunan fasilitas umum dan
membersikah lingkungan sekitar

Setelah ananda tahu pengertian dari gotong royong. Coba
kamu baca teks dibawah ini!
Apa yang sedang dilakukan Siti bersama warga kampung?

Warga kampung tempat Siti tinggal sedang gotong royong. Mereka
sedang menyiapkan lahan untuk bermain anak-anak. Setiap warga
membantu dengan caranya masingmasing. Bapak-bapak membantu
membersihkan lahan. Ada yang membantu tenaga. Ada yang
membantu menyediakan bahan-bahan yang diperlukan. Seperti pasir,
semen, cat, dan lainnya. Ibu-ibu dan anak-anak juga tidak mau kalah.
Ibuibu menyiapkan minuman dan makanan kecil. Anak-anak
membantu membawakan makanan dan minuman. Lahan tempat
bermain dapat diselesaikan dengan cepat. Anak-anak bergembira.
Karena anak-anak dapat bermain di lapangan.
Dari teks di atas apa yang menyebabkan pekerjaan cepat selesai ? Coba
kamu tuliskan dibawah ini !

Setelah Kamu mengetahui gotongroyong. Coba Tuliskan contoh kegiatan
tersebut! Didalam kolom dibawah ini?

Dilingkungan tempat tinggal Dirumah

Penilaian
Life skill

Ayah dan Bunda di rumah, mohon membantu dalam
pengisian penilaian lifeskill ini. Silakan centang pada
perilaku Ananda yang sesuai.

Sikap yang muncul hari ini : Tanda tangan orang tua Nilai hasil belajar

Mandiri Tanggung
Jawab

Selasa, Ajeg Nusantara

MAPAG BUANA Lakukanlah kegiatan ini untuk mewujudkan cita-
citamu!

Menghafalkan ungkapan bahasa Inggris

Membaca sejarah penemu-penemu di dunia
Mencoba menggunakan bahasa Inggris dalam
percakapan sehari-hari

Hari ini kamu akan mengidentifikasi langkah-langkah perawatan hewan dari teks yang dibaca dengan
teliti dan menuliskan daftar pertanyaan wawancara mengenai cara perawatan hewan.
Pernahkah ananda memelihara hewan dirumah?
jika pernah bagaimana cara merawatnya? Mari ananda perhatikan cerita udin merawat hewan
peliharaannya setealah itu buat pertanyaannya.

Ananda ku mari kita baca teks dibawah ini!

Udin senang memelihara ayam. Udin sangat menyayangi ayam peliharaannya.
Setiap hari, Udin selalu memberi makan dan minum. Udin juga rajin membersihkan
kandang ayam. Ayam peliharaan Udin bersih dan sehat. Rawatlah hewan
peliharaan dengan baik. Tuhan sayang kepada anak yang menyayangi makhluk
lainnya.
Berikut ini adalah petunjuk merawat anak ayam secara sederhana yang Udin
lakukan.

Petunjuk Merawat Anak Ayam

• Pilihlah anak ayam yang sehat.
• Banyaknya ayam cukup 2 sampai

5 ekor.
• Siapkan kandang sederhana

menggunakan kardus bekas.
• Beri alas jerami atau kertas

koran agar kandang mudah
dibersihkan.

• Lengkapi kandang buatanmu
dengan

lampu untuk menghangatkan
ruangan dalam kandang.
• Minta bantuan orang tua untuk
memasangkan lampu.
• Nyalakan lampu terus menerus
selama tiga minggu agar anak ayam
merasa hangat.
• Lengkapi kandang dengan tempat
makan dan minum yang mudah
dijangkau oleh anak ayam.
• Gantilah air minum ayam setiap
hari.
• Beri makan ayam setiap hari
dengan makanan dari bijibijian,
seperti beras.
• Simpan kandang ayam buatanmu
di tempat yang nyaman dan aman
agar tidak terancam oleh binatang lainnya.
• Setelah tiga minggu anak ayam
akan tumbuh menjadi besar.

Sebelum mencari tahu kamu harus membuat pertanyaan terlebih dahulu.
Dengan menggunakan kalamat Tanya, kalimat Tanya selalu diawali
dengan kata Tanya seperti apa, mengapa,bagaimana dan lain sebagainya.
Contohnya :
Bagaimana cara merawat ayam yang sehat ?

Buatlah pertanyaan dan jawaban sesuai gambar yang berkaitan
dengan teks perawatan anak ayam!

Pertanyaan
…………………………………………………….
Jawaban
…………………………………………………….

Pertanyaan
…………………………………………………….
Jawaban
…………………………………………………….

Pertanyaan
…………………………………………………….
Jawaban
…………………………………………………….

Penilaian
Life skill

Ayah dan Bunda di rumah, mohon membantu
dalam pengisian penilaian lifeskill ini. Silakan
centang pada perilaku Ananda yang sesuai.

Sikap yang muncul hari ini : Tanda tangan orang tua Nilai hasil belajar

Mandiri Kerja Keras Tanggung
Jawab

Rabu, Maneh di Sunda

MANEUH DI SUNDA Lakukanlah kegiatan ini untuk mewujudkan cita-citamu!
Menghafalkan pakian adat

Menyebutkan permainan Tradisonal Sunda
Menggunakan bahasa Sunda

Hari ini kamu akan mempelajari pengukur satuan waktu dengan tepat, setelah mengenal satuan waktu
lainnya dengan tepat.
Sebelum ananda bealajar sudahkah kamu bangun tepat waktu?
Jika sudah bagus sekali karena hari ini belajar tentang jam atau waktu.

Apakah kamu tahu benda disamping ini ?

Ya, betul sekali yang ananda sebutkan. Mari kita belajar mengenai

waktu. Setiap hari, kita berhubungan dengan waktu. Ada waktu

sekolah, waktu bermain, waktu tidur, dan ada juga waktu istirahat.
Bagaimana kita mengetahui waktu-waktu ini? Kita dapat
menggunakan alat yang bernama jam. Ada jam dinding dan ada
pula jam tangan.

Nah Ananda mari kita pelajari satuan waktu mengenai
patani garam
Waktu yang dibutuhkan petani garam untuk mengisi
satu petak air laut adalah dua jam. Berapa lama waktu
yang diperlukan dalam satuan menit? Satuan jam
dapat diubah menjadi menit. Perhatikan contoh
berikut ini.

Perhatikan cara penyelesaiannya di bawah ini!

Untuk memanen satu petak garam, petani garam
memerlukan waktu 90 menit. Berapa lama waktu
yang diperlukan dalam satuan jam?
Sekarang kamu lihat penjelasannya
dibawah ini yah !

Setelah memanen garam, petani juga
membawa garam hasil panen ke pabrik.
Waktu yang ditempuh petani menuju pabrik
dengan berjalan kaki adalah 1 jam 20 menit.
Berapa lama waktu yang dibutuhkan dalam
menit?

Ini penjelasannya !

Nah, sekarang silahkan kamu berlatih menghitung satuan waktu.
Ayo, kamu isi titik-titik di bawah ini dengan benar!

A. Ubahlah satuan jam menjadi menit! Kerjakan
dengan teliti
1. 3 jam = ................ menit
2. 4 jam = ................ menit yah!
3. 8 jam = ................ menit
4. 12 jam = ................ Menit
5. 20 jam = ................ menit
6. 2 menit = ................ Detik
7. 5 menit = ................ detik
8. 11 menit = ................ Detik
9. 15 menit = ................ Detik
10. 18 menit = ................ detik

B. Ubah satuan menit menjadi jam!

Penilaian
Life skill

Ayah dan Bunda di rumah, mohon membantu
dalam pengisian penilaian lifeskill ini. Silakan
centang pada perilaku Ananda yang sesuai.

Sikap yang muncul hari ini : Tanda tangan orang tua Nilai hasil belajar

Berani Kerja Keras Tanggung
Jawab

Kamis, Nyanding Wawangi

Lakukanlah kegiatan ini untuk menumbuhkan
rasa persatuan!

Menggunakan bahasa yang sopan

Menggunakan pakian dengan rapih

Nyanding wawangi

Hari ini kamu akan belajar mengidentifikasi bentuk pola irama sederhana dengan
tepukan tangan dan mengiringi lagu dengan tepukan.

Ananda benda dapat dibuat dari bermacam-
macam bahan. Ada benda yang terbuat dari batu,
kayu, besi, kaca, plastik, dan lainnya. Setiap
benda dapat menghasilkan bunyi yang khas jika
diketuk. Benda-benda tersebut menghasilkan
bunyi yang berbeda.

Ayo kita dengarkan bunyi-bunyian
dari berbagai alat musik ritmis. Alat
musik ritmis adalah alat musik
yang tidak bernada, namun dapat
menghasil kan irama lagu. Ada
berbagai macam alat musik ritmis.
Berikut ini beberapa contoh alat
musik ritmis.

Apakah kamu pernah memainkan alat musik
di atas? Selain menggunakan alat musik, kita
dapat meng gunakan tepukan tangan untuk
mengiringi lagu.
Mari kita berlatih membuat pola irama lagu.
Caranya dengan menggunakan alat musik
ritmis atau pun tepukan tangan.

Berlatihlah memukul pola
ketukan berirama
menggunakan simbol berikut.

Ikutilah pola irama berikut ini!

Modul Belajar Siswa

Setelah kamu memahami pola irama yang dicontohkan diatas, mari
kita mencoba mengiri lagu dengan tepukan tangan bila punya alat
music iringi dengan alat musik seperti yang dilakukan edo dan siti.

Ayooo
Bernyanyi!

Bernyanyilah
bersama orang
tuamu yaaa!

Dengan bantuan ayah bunda Penilaian
memvediokan anandanya Life skill

dalam meyanyikan lagu teka Ayah dan Bunda di rumah, mohon membantu
teki di atas dalam pengisian penilaian lifeskill ini. Silakan
centang pada perilaku Ananda yang sesuai.

Sikap yang muncul hari ini : Tanda tangan orang tua Nilai hasil belajar

Berani Tanggung
Jawab

Jum’at, Nyucikeun diri

Lakukanlah salah satu kegaitan yang sesuai
dengan hari ini yakni “Nyucikeun Diri”

Sholat duha

Membacakan surat-surat pendek

Nyucikeun Diri

Hari ini kamu akan mengidentifikasi langkah-langkah perawatan hewan dari gambar
dengan teliti dan menuliskan daftar pertanyaan wawancara mengenai cara perawatan
hewan.
Ayo lihat Beni sedang memelihara dan merawat ikan hiasnya!

Buatlah pertanyaan sesuai gambar diatas mengenai
cara merawat hewan!

Penilaian
Life skill

Ayah dan Bunda di rumah, mohon membantu dalam
pengisian penilaian lifeskill ini. Silakan centang pada
perilaku Ananda yang sesuai.

Tanda tangan orang tua Nilai hasil belajar

Berani Tanggung
Jawab

Daftar Pustaka

Sari Kusuma Dewi dan Lubna Assagaf. 2018. buku siswa kelas 3 tema 3 benda
disekitarku: Pusat Kurikulum dan Perbukuan, Balitbang, Kemdikbud.

Yanti Kurnianingsih, Sonya Sinyanyuri., dan Lubna Assagaf. 2018. buku siswa
kelas 3 tema 2 menyanyangi tumbuhan dan hewan: Pusat Kurikulum dan
Perbukuan, Balitbang, Kemendikbud.


Click to View FlipBook Version