The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.
Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by novaindri1019, 2022-04-05 18:39:17

ENSIKLOPEDIA MINI

Buku Ensiklopedia

PAUD TERPADU NURUL DZIKRI

BUKU
ENSIKLOPEDIA MINI

Panduan Guru Nurul Dzikri

Kata Pengantar

Alhamdulillah Segala Puji Bagi Allah Subhanahu wa
ta’ala atas segala nikmat dan karunia Nya kepada kita
semua. Shalawat dan Salam semoga senantiasa tercurah
kepada Baginda Rasulullah SAW bagi keluarga beliau
dan para sahabatnya.

Buku Ensiklopedia mini ini disusun sebagai panduan
guru di PAUD Terpadu Nurul Dzikri untuk
meningkatkan pengetahuan dan wawasan terkait dengan
tema khususnya tema mingguan ( Sub Tema).

Buku ini berisi penjelasan tentang tema dan sub tema
yang sedang dipelajari oleh anak, sehingga guru dapat
mengembangkan pokok bahasan pada kegiatan apersepsi.
Semoga buku kecil ini bermanfaat bagi para pembacanya,
khususnya guru-guru Nurul Dzikri.

Penyusun

Masuklah ke dunia maya untuk

menjelajah apa yang terjadi di


belahan dunia, pelajari

perkembangan baru, ambil dan

kristalkan ide untuk meng-update

pengetahuan dan keterampilan


Anda sebagai guru.



Minggu I “ Guru Madrasah yang smart “

Guru (bahasa Sanskerta: गुरू yang berarti guru, tetapi
arti secara harfiahnya adalah "berat") adalah seorang
pengajar suatu ilmu. Dalam bahasa Indonesia, guru
umumnya merujuk pendidik profesional dengan tugas utama
mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih,
menilai, dan mengevaluasi peserta didik. Secara formal,
guru adalah seorang pengajar di sekolah negeri ataupun
swasta yang memiliki kemampuan berdasarkan latar
belakang pendidikan formal minimal berstatus sarjana, dan
telah memiliki ketetapan hukum yang sah sebagai guru
berdasarkan undang-undang guru dan dosen yang berlaku
di Indonesia.
Arti umum :
Guru adalah pendidik dan pengajar pada pendidikan anak usia dini
jalur sekolah atau pendidikan formal, pendidikan dasar, dan
pendidikan menengah. Guru-guru seperti ini harus mempunyai
semacam kualifikasi formal. Dalam definisi yang lebih luas, setiap
orang yang mengajarkan suatu hal yang baru dapat juga dianggap
seorang guru.

Arti khusus :
Dalam agama Hindu, guru merupakan simbol bagi suatu tempat suci yang
berisi ilmu (vidya) dan juga pembagi ilmu. Seorang guru adalah pemandu
spiritual atau kejiwaan murid-muridnya.
Dalam agama Buddha, guru adalah orang yang memandu muridnya dalam
jalan menuju kebenaran. Murid seorang guru memandang gurunya sebagai
jelmaan Buddha atau Bodhisattva.
Dalam agama Sikh, guru mempunyai makna yang mirip dengan agama Hindu
dan Buddha. Namun, posisinya lebih penting lagi dikarenakan salah satu inti
ajaran agama Sikh adalah kepercayaan terhadap ajaran sepuluh guru Sikh.
Hanya ada sepuluh guru dalam agama Sikh. Guru pertama, Guru Nanak Dev
adalah pendiri agama ini.
Orang India, Cina, Mesir, dan Israel menerima pengajaran dari guru yang
merupakan seorang imam atau nabi. Oleh sebab itu, seorang guru sangat
dihormati dan terkenal di masyarakat serta menganggap guru sebagai
pembimbing untuk mendapat keselamatan dan dihormati bahkan lebih dari
orang tua mereka.

Tokoh guru di Indonesia
• Abdurrahman Wahid
• Ki Hadjar Dewantara
• Ki Sarmidi Mangunsarkoro
• Dewi Sartika
• Haji Abdul Malik Karim Amrullah
• Maria Ulfah Santoso
• Sartono

Guru dalam perspektif Islam :
Dalam islam seorang guru akan mendapatkan keutamaan atau bisa
dikatakan lebih dimuliakan. Lalu kenapa profesi guru diposisikan sebagai
profesi yang mulia? Hal tersebut karena guru merupakan seorang dimana di
karuniai ilmu oleh Allah SWT. Dimana (guru) tersebut hanya perantara
manusia yang mendapatkan, memperoleh serta menuju kebaikan di dunia dan
akhirat dengan ilmunya.
Dengan menetapkan profesi guru pada posisi sangat mulia, hal itu islam menyuruh
umatnya untuk menuntut ilmu sejak kecil sampai meninggal. Itulah sebabnya setiap
guru harus amanah agar memberikan ajaran ilmu yang benar, dan berikut
kedudukan guru di dalam Islam :

Mendapat Derajat Lebih Tinggi
Seorang guru atau pengajar juga nantinya akan dinaikkan derajatnya. Karena
seorang dengan profesi guru yang baik dan berlandaskan pada nilai pengajaran
islam akan selalu mengajarkan ilmu bernilai kebaikan dan bermanfaat dengan
cara berdakwah menurut Islam.

Memiliki Ilmu Bermanfaat
Seorang yang berprofesi sebagai guru dalam islam nantinya juga akan memiliki
kedudukan dimana mengerti dan memahami secara detail mengenai bidang pengajaran
yang akan diajarkan. Dengan begitu seorang guru akan senantiasa memiliki ilmu
bermanfaat dan nantinya disebarluaskan pada orang yang membutuhkan.

Mendapat Pahala Besar
Memelihara ilmu yang nilai lebih mulia dan lebih baik dari harta kekayaan tentunya juga
akan memberikan nilai pahala yang berlimpah. Bahkan ilmu terpelihara dan diamalkan
sama dengan pahala bersedekah, jika tidak memiliki harta untuk disedekahkan, maka
menyedekahkan ilmu akan sama saja nilainya.

Menjaga Diri
Dengan memiliki ilmu, seorang guru akan merasa ilmu tersebut menjadi benteng dalam
menjaga dirinya. Dengan berbekal ilmu tersebut tentunya seorang guru akan bisa
membedakan antara hal baik dan buruk, sehingga hal ini dapat menjaga diri untuk tidak
berbuat kemaksiatan.

Memperoleh Kebaikan Berlimpah
Dalam Hadist HR Bukhori dan muslim dijelaskan jika seorang guru derajatnya lebih baik
dari pada harta kekayaan yang melimpah. Hal ini semakin menegaskan jika kedudukan
seorang guru memiliki posisi sangat penting dan tidak hanya perkara mengenai ilmu saja
yang diberikan.

Minggu II “
Cita-citaku menjadi dokter muslim

yang hebat dan smart “

Dokter (bahasa Inggris: medical doctor, disingkat M.D.; dari bahasa Latin
medicinae doctor) adalah seseorang yang karena keilmuannya berusaha
menyembuhkan orang-orang yang sakit. Tidak semua orang yang
menyembuhkan penyakit bisa disebut dokter. Untuk menjadi dokter
biasanya diperlukan pendidikan dan pelatihan khusus dan mempunyai gelar
dalam bidang kedokteran.
Etimologi :
Kata "dokter" diserap dari bahasa Belanda "dokter", yang diperoleh dari
bahasa Belanda Pertengahan (Middle Dutch) "doctor", yang diperoleh dari
bahasa Latin "doctor" (berarti guru, pengajar atau instruktur).
Gelar kedokteran memiliki definisi yang bervariasi di tiap-tiap negara. Di
Amerika Serikat dan beberapa negara lain, gelar dokter menunjukkan gelar
sarjana profesional . Hal ini muncul karena kebanyakan dokter pada abad ke-18
dilatih di Skotlandia, yang sebelumnya menggunakan gelar MD. Di Inggris, gelar
Bachelor of Medicine atau Bachelor of Surgery digunakan sebagai pengganti
M.D. Pada abad ke-19 hal ini menjadi hal yang umum pula terjadi di Skotlandia.
Kemudian, di Britania Raya, Republik Irlandia dan negara lainnya, MD adalah
gelar doktoral untuk riset, doktorat yang lebih tinggi, doktor kehormatan
(Honoris Causa), atau gelar klinis terapan. Gelar ini terbatas pada mereka
yang sudah memegang gelar profesional sebelumnya di bidang kedokteran Di
negara-negara tersebut, gelar profesional yang setara dengan Amerika Utara
dan beberapa penggunaan M.D. lainnya biasanya masih disebut sebagai
Bachelor of Medicine, Bachelor of Surgery (MBBS).]

Di Indonesia, gelar dokter (dr.) Diberikan setelah melalui setidaknya 3-3,5
tahun proses pembelajaran dan 1,5–2 tahun praktik klinis di rumah sakit
pendidikan. Setelah setidaknya lima tahun menempuh pendidikan kedokteran,
seorang mahasiswa kedokteran diwajibkan mengikuti ujian kompetensi. Saat
ini uji kompetensi ini disebut sebagai “Uji Kompetensi Mahasiswa Program
Profesi Dokter” (UKMPPD) untuk dokter umum, dan "Uji Kompetensi
Dokter Gigi Indonesia" (UKDGI) untuk dokter gigi umum. Jika lulus ujian
tersebut, mereka dapat mengucapkan Sumpah Hipokrates dan
mendapatkan gelar dokter (dr.) atau dokter gigi (drg.).
Kemudian, sesuai dengan UU Pendidikan Kedokteran, mereka perlu
mengikuti program internship selama maksimal setahun di Puskesmas dan
rumah sakit dasar untuk berpraktik sebagai dokter internship di bawah
pengawasan dokter senior. Dokter yang ingin melanjutkan program
spesialisasi dapat mengambil program pascasarjana kedokteran. Program
spesialisasi ini mengharuskan dokter mengikuti program residensi yang
mengharuskan dokter menempuh studi dan magang di rumah sakit serta
ujian negara di akhir semester residensi. Setelah mengikuti setiap proses
tersebut, dokter akan diberi gelar "Spesialis ..." di belakang nama mereka
(misalnya: Sp.A untuk gelar dokter spesialis anak).

Minggu III
“ Ayahku seorang polisi yang ramah “

Polisi adalah suatu pranata umum sipil yang menjaga ketertiban, keamanan,
dan penegakan hukum di seluruh wilayah negara. Kepolisian adalah salah satu
lembaga penting yang memainkan tugas utama sebagai penjaga keamanan,
ketertiban dan penegakan hukum, sehingga lembaga kepolisian ada di seluruh
negara berdaulat. Kadang kala pranata ini bersifat militaristis, seperti di
Indonesia sebelum Kepolisian Republik Indonesia (Polri) dilepas dari ABRI. Polisi
dalam lingkungan pengadilan bertugas sebagai penyidik. Dalam tugasnya dia
mencari barang bukti, keterangan-keterangan dari berbagai sumber, baik
keterangan saksi-saksi maupun keterangan saksi ahli.
Namun selain polisi, ada pula lembaga polisi di luar Polri yang tugasnya
berbeda dengan polisi pada umum nya, di Indonesia terdapat beberapa
lembaga kepolisian tertentu dengan berbagai karateristik dan umumnya
cakupan kerja nya lebih terbatas pada wilayah dan tugas tertentu, seperti:

Polisi Khusus Pemasyarakatan (Polsuspas), adalah Pegawai Negeri Sipil
pada Kementrian Hukum dan HAM sesuai kewenangan Undang Undang diberi
kuasa menjalankan fungsi kepolisian di lembaga pemasyarakatan dan Rumah
Tahanan Negara.

Polisi Pamong Praja (Pol PP), satuan dikomandoi seorang Mantri Polisi
Pamong Praja (MP PP) setingkat di bawah camat (dulu disebut Asisten
Wedana). MP PP dulu bertanggung-jawab kepada Wedana.

Polisi Kehutanan Indonesia (Polhut), adalah polisi yang bernaung dibawah
kementrian kehutanan, dibentuk sebagai lembaga penegak hukum yang
bertugas mengamankan, melindungi dan mengawasi hutan berikut
ekosistemnya serta aktivitas yang berkaitan.

Polisi Khusus Kereta Api (Polsuska), adalah polisi milik PT Kereta Api
(PT KAI) yang bertugas menjaga kelancaran perjalanan kereta api dari
gangguan keamanan dan lainnya. Sebelum membentuk Polsuska, PT KAI
memakai jasa aparat Kepolisian untuk pengamanan perjalanan kereta api.
Polsuska sempat dibubarkan kemudian dibentuk kembali seiring reformasi
besar besaran ditubuh manajerial PT KAI. Pelatihan dan Pendidikan
polsuska dilaksanakan oleh PT KAI dan Kepolisian, kehadiran Polsuska telah
memberikan jaminan keamanan dan kenyamanan bagi konsumen PT KAI
selama perjalanan.

Polisi Militer (POM/PM), adalah polisi dari organisasi militer yang
bertugas menyelenggarakan pemeliharaan, penegakan disiplin, hukum, dan tata
tertib di lingkungan militer suatu negara dalam rangka mendukung tugas
pokok militer untuk menegakkan kedaulatan Negara tersebut.
Di Malaysia dan Brunei, polisi dikenal
dengan istilah Polis Diraja (Kepolisian
Kerajaan Malaysia dan Angkatan Kepolisian Kerajaan Brunei Darussalam).
Istilah polisi berasal dari bahasa Belanda politie yang mengambil dari bahasa
Latin politia berasal dari kata Yunani politeia yang berarti warga kota
atau pemerintahan kota. Kata ini pada mulanya dipergunakan untuk
menyebut "orang yang menjadi warga negara dari kota Athena", kemudian
pengertian itu berkembang menjadi "kota" dan dipakai untuk menyebut
"semua usaha kota".

Minggu IV : “ Petani yang rajin

dan Tangguh “

Petani adalah seseorang yang bergerak di bidang pertanian, utamanya
dengan cara melakukan pengelolaan tanah dengan tujuan untuk menumbuhkan
dan memelihara tanaman (seperti padi, bunga, buah dan lain lain), dengan
harapan untuk memperoleh hasil dari tanaman tersebut untuk digunakan
sendiri ataupun menjualnya kepada orang lain
Setiap orang bisa menjadi petani, baik itu mengolah lahan milik pribadi atau
mempekerjakan pekerja tani untuk mengolah lahan pemilik. Artinya, seseorang
disebut petani berdasarkan bidang pekerjaannya, bukan kepemilikan lahannya.
Sejarah pertanian
Bercocok tanam telah dilakukan sejak zaman Neolitik. Di Zaman Perunggu
(5000 hingga 4000 SM), bangsa Sumeria memiliki pembagian kerja di
bidang pertanian. Ketika panen, pekerjaan dilakukan secara berkelompok
dengan jumlah orang dalam setiap grup sebanyak tiga orang. Sedangkan
usaha peternakan telah ada sejak ribuan tahun. Anjing telah
didomestikasikan sejak 15000 tahun yang lalu di Asia Timur untuk
keperluan berburu. Kambing dan domba didomestikasikan sejak 8000 tahun
SM di Asia. Babi didomestikasikan di Timur Tengah dan China sejak 7000
tahun SM. Kuda didomestikasikan sejak tahun 4000 SM

Pemandangan

[*Hapus halaman ini sebelum mengekspor]


Click to View FlipBook Version