The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.
Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by Lasmaria, 2023-09-19 08:37:58

Flora dan Fauna geografi

Flora dan Fauna geografi

Floradan Fauna Nama:LasmariaDevalinTampubolon Kelas :XI


Pengertian flora dan fauna secara sederhana flora adalah tanaman dan fauna adalah hewan. Sementara pengertian flora secara umum adalah segala jenis tumbuhan serta tanaman yang ada di muka bumi dan Fauna adalah segala jenis hewan yang hidup di muka bumi. Beberapa contoh flora dan fauna di Indonesia yang berada di Kalimantan :


Pesut Mahakam adalah mamalia air atau yang sering disebut sebagai lumba-lumba air tawar. Pesut Mahakam menjadi salah satu hewan yang terancam punah. Hewan ini memiliki ciri-ciri berupa bentuk kepala bulat, mata kecil, berwarna abu-abu, berbadan lonjong dengan panjang 2,5 meter, dan berat kurang lebih 130 kilogram. Menurut data 2018, populasi hewan dengan nama latin Orcaella Brevirostris ini berjumlah 80 ekor di perairan sungaisungai Kalimantan. PESUTMAHAKAM


Rangkong atau disebut sebagai burung Enggang merupakan spesie burung yang menjadi ikon Kalimantan. Rangkong termasuk spesies burung yang dapat bertahan hidup selama 35 tahun, namun sayangnya ia sudah masuk daftar hewan yang dilindungi. Rangkong memiliki ukuran tubuh dengan panjang mencapai 90 cm. Burung enggang menjadi simbol kepemimpinan bagi suku Dayak. Namun akibat rusaknya ekosistem lingkungan dan perburuan liar di Kaltim, membuat populasi burung Enggang terancam punah BURUNG ENGGANG


Bekantan jantan memiliki ukuran tubuh 75 cm dan berat 24 kilogram. Sementara bekantan betina memiliki ukuran tubuh hanya 60 cm dengan berat 12 kilogram. Disadur dari Antara Kaltim (2022), menurut Balai Penerapan Instrumen Standar Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), populasi bekantan sekitar 25 ribu yang tersebar di lima provinsi Kalimantan. Jumlah populasi di Kalimantan dengan luas yang mencapai 743.330 kilometer persegi, membuat hewan ini terancam punah. BEKANTAN


Penyu hijau merupakan salah satu jenis fauna di Kalimantan Timur yang juga langka dan sudah terancam punah akibat perburuan liar, penjualan telur, hingga kerusakan habitat kembang biaknya. Karena sudah sangat jarang ditemukan, maka jenis hewan satu ini sangat dilindungi oleh setiap negara dan ditetapkan sebagai hewan dilindungi oleh IUCN dan CITIES.. PENYUHIJAU


Gajah Kalimantan - Mengenal Flora dan Fauna di Kalimantan Timur yang Langka dan Terancam Punah Kalimantan memiliki gajah yang sedikit berbeda dengan gajah-gajah pada umumnya. Salah satu satu fauna di Kalimantan Timur ini memiliki ukuran yang cenderung lebih kecil. Tinggi gajah jantan dewasa sekitar 1,7 – 2,6 m sedangkan untuk betina sekitar 1,5 – 2,2 m. Sebagian besar gajah jantan dewasa memiliki gading sepanjang 0,5 – 1,7 m namun untuk betina ada yang tidak memiliki gading namun ada pula yang memilikinya meskipun tidak menonjol keluar bibir. Di Kalimantan, gajah ini hanya bisa ditemui di Sungai Sugut di Timur Laut Sabah dan Sungai Sembakung yang terletak di Kalimantan Timur. GAJAH KALIMANTAN


Orangutan Kalimantan, Pongo pygmaeus, adalah spesies orangutan asli pulau Kalimantan. Bersama dengan orangutan Sumatra yang lebih kecil, orangutan Kalimantan masuk kedalam genus pongo yang dapat ditemui di Asia. Orangutan Kalimantan memiliki lama waktu hidup selama 35 sampai 40 tahun di alam liar, sedangkan di penangkaran dapat mencapai usia 60 tahun.. ORANGUTAN


Beruang madu adalah spesies hewan yang dijadikan maskot Kota Balikpapan. Namun, sayangnya, jumlah populasi beruang madu di alam liar tidak begitu menggembirakan. Laman Bear Conservation menulis bahwa beruang madu juga masuk ke dalam daftar merah IUCN, yang artinya termasuk hewan yang sangat terancam punah. Habitat utamanya adalah hutan dengan pohon-pohon ukuran sedang yang tumbuh di pedalaman Kalimantan. BERUANGMADU


Tenggaring adalah jenis buah yang mirip dengan rambutan dengan kulit berwarna merah kehitaman. Buah khas Kalimantan ini juga sering disebut dengan nama kapulasan. TENGGARING


Anggrek hitam adalah salah satu spesies anggrek yang dilindungi di Indonesia karena terancam kepunahan di habitat aslinya. Anggrek hitam yang dalam bahasa latin disebut (Coelogyne pandurata) merupakan flora identitas (maskot) propinsi Kalimantan Timur. Anggrek langka ini dalam bahasa Inggris disebut sebagai “Black Orchid”. Sedangkan di Kalimantan Timur, Anggrek Hitam yang langka ini mempunyai nama lokal “Kersik Luai”. ANGGREK HITAM


Mangga kasturi telah lama menjadi maskot flora Kalimantan Selatan. Keberadaan mangga khas kalsel ini telah hilang di alam liar sebab tergeser oleh keberadaan eksploitasi hutan ilegal dan pembukaan lahan besarbesaran untuk kelapa sawit. Salah satu hal lain yang menyebabkan mangga kasturi ini punah di alam liar hutan kalimantan selatan adalah karena pohon-pohonnya ditebang secara liar untuk kebutuhan proyek pembangunan. Hal tersebut terjadi sebab, karakteristik dari pohon mangga kasturi yakni memiliki batang pohon yang cukup tinggi dan besar. Batang pohon mangga kasturi bisa mencapai tinggi sekitar 25 m dengan diameter batang sekitar 40 – 115 cm. MANGGAKASTURI


Buah Kapul sebenarnya masih satu kerabat dengan buah manggis. Bedanya, kulit dari buah ini berwarna coklat muda. Selain itu, Kapul juga masih satu kerabat dengan buah menteng dan rambai, tetapi berukuran lebih besar dan berkulit lebih tebal. Kerap disebut dengan banyak nama di tiap wilayah dan suku berbeda seperti Pasin, Pegak (Suku Dayak Tunjung), Puak, Tampoi (Suku Dayak Iban), Setai (Dayak Kenyah), Jentikan (Kutai), Tampoi (Kedayan), dan masih banyak lagi. BUAH KAPUL


Ramania adalah buah dengan rasa asam yang kerap digunakan sebagai campuran sambal. Buah dengan nama latin Bouea macrophylla Griff ini juga dikenal sebagai jatake atau gandaria. Selain buahnya, daun ramania bisa diolah sebagai lalapan dan batangnya bisa diolah menjadi papan. RAMANIA


Lahung adalah buah dengan bentuk dan tekstur yang serupa dengan durian, dan memiliki bau yang menyengat kulit lahung bewarna merah, namun daging buahnya bewarna putih kekuningan. LAHUNG


Ulin merupakan salah satu tumbuhan yang menjadi kebanggan kalimantan karena merupakan tumbuhan endemik kalimantan timur. Ulin dengan nama latin Eusideroxylon zwageri atau sering pula disebut sebagai pohon bulian atau kayu besi merupakan tumbuhan dengan habistus pohon berkayu yang digolongkan ke dalam suku Lauraceae. Penduduk asli kalimantan memanfaatkan kayu ulin sebagai bahan bangunan rumah. ULIN


Itulah beberapa contoh dari flora dan fauna yang ada di kalimantan. TERIMAKASIH


Click to View FlipBook Version