The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.

BAHAN AJAR LAPORAN KEUANGAN PERUSAHAAN JASA

Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by dessy.dessyr, 2022-10-17 07:31:27

LAPORAN KEUANGAN PERUSAHAAN JASA

BAHAN AJAR LAPORAN KEUANGAN PERUSAHAAN JASA

Keywords: LAPORAN KEUANGAN

SIKLUS AKUNTANSI PERUSAHAAN JASA
LAPORAN KEUANGAN

Sekolah : SMA NEGERI 2 TEMANGGUNG
Mata Pelajaran : Ekonomi
Kelas/Semester : XII/Gasal

A Tujuan Pembelajaran

Melalui pendekatan saintifik dengan model Problem Based Learning (PBL),
peserta didik dapat menganalisis laporan keuangan dan mempresentasikan
laporan keuangan peusahaan jasa dengan penuh tanggung jawab, teliti,
bekerjasama, dan jujur.

B Uraian Materi

1) Pengertian Laporan Keuangan
Laporan keuangan adalah suatu catatan informasi keuangan
perusahaan dalam satu periode tertentu atau satu periode kauntansi
yang dapat menggambarkan kinerja perusahana tersebut.

2) Fungsi Laporan Keuangan
menunjukkan apa yang telah dilakukan manajemen atau
pertanggungjawaban manajemen atas sumber daya yang telah
dipercayakan kepadanya.
untuk menyediakan informasi yang berkaitan dengan posisi
keuangan, kinerja, dan perubahan posisi keuangan suatu perusahaan
yang bermanfaat bagi pemakai untuk pengambilan keputusan.

3) Jenis-Jenis Laporan Keuangan
a. Laporan Laba Rugi
Adalah laporan yang memberikan informasi mengenai pendapatan
yang diperoleh dan beban yang terjadi pada periode tertentu.

Fungsi laporan laba rugi
1. Menyajikan informasi keuntungan atau kerugian perusahaan

dalam periode waktu tertentu

2. Menjadi alat bantu untu mengukur dan menganalisa perkembangan
perusahaan

3. Menjadi alat bantu untuk evaluasi kinerja perusahaan
4. Menghitung besar pajak perusahaan
Unsur laporan laba rugi
1. Pendapatan adalah hasil dari kegiatan perusahaan.
2. Beban adalah semua beban yang dikeluarkan selama periode

akuntansi.
3. Laba/rugi adalah selisih dari total pendapatan dan total beban

selama satu periode akuntansi.
Bentuk Laporan Laba rugi
1. Laporan laba rugi bentuk single step

Semua pendapatan (pendapatan usaha usaha maupun pendapatan
di luar usaha) disusun dan dijumlahkan dalam satu kelompok dan
semua beban dijadikan satu kelompok baik beban usaha maupun
beban diluar usaha.
Berikut ini contoh laporan laba rugi bentuk single step

2. Laporan laba rugi bentuk multiple step
Pendapatan dan beban dibedakan antara pendapatan usaha
dengan pendapatan di luar usaha serta beban usaha dengan beban
di luar usaha.

Berikut ini contoh laporan laba rugi bentuk multiple step

b. Laporan Perubahan Modal
Adalah laporan keuangan yang menunjukkan atau menggambarkan
perubahan modal selama satu periode akuntansi. Laporan ini
menyajikan perubahan modal karena adanya penambahan atau
pengungarang dari laba/rugidan traksaksi pemilik perusahaan.
Unsur laporan perubahan modal
1. Modal awal pemilik, merupakan jumlah modal awal tahun pada saat
periode laporan keuangan dibuat.
2. Laba atau rugi bersih yang terdapat dalam laporan laba rugi
Apabila perusahaan mengalami laba maka akan ada penambahan
modal awal, namun sebaliknya apabila perusahaan mengalami rugi
maka akan mengurangi modal.
3. Pengambilan pribadi (prive), merupakan penarikan untuk
keperluan pribadi pemilik di luar kepentingan perusahaan.
4. Modal akhir merupakan modal yang sudah ditambahkan dengan
laba atau dikurangi dengan rugi dan prive.

Berikut ini contoh laporan perubahan modal

c. Laporan Posisi Keungan (Neraca)
Neraca merupakan laporan yang menunjukkan keadaan keuangan
atau posisi keuangan suatu perusahaan pada akhir periode.
Unsur Neraca
1. Aset/harta/aktiva meliputi aktiva lancar dan aktiva tetap.
2. Utang meliputi utang jangka pendek (utang lancar) dan utang
jangka panjang
3. Modal pemilik akhir periode
Bentuk neraca
1. Bentuk Skontro
Neraca dibentuk dengan mengelompokan aktiva (harta) pada
kolom sebelah kiri serta mengelompokan kewajiban serta modal
yang diletakan pada kolom sebelah kanan.
Berikut ini contoh neraca bentuk skontro

2. Bentuk Staffel
Neraca dibentuk dengan mengelompokan aktiva (harta) pada
setiap bagian atas dan kelompok kewajiban dan modal pada bagian
bawah.

Berikut ini contoh neraca bentuk staffel

C Latihan Soal

Dengan menggunakan data kertas kerja di atas, susunlah laporan keuangan yang terdiri
atas:
1. Laporan Laba Rugi
2. Laporan Perubahan Modal
3. Neraca

Kunci Jawaban:

Konsultan Ahmad Rp 7.000.000
Laporan Laba Rugi Rp 300.000
Untuk periode yang berakhir 31 Desember 2021 Rp 7.300.000

Pendapatan
Pendapatan jasa
Pendapatan bunga
Total pendapatan

Beban Rp3.500.000
Beban gaji Rp 400.000
Beban iklan Rp 800.000
Beban perlengkapan Rp 1.600.000
Beban sewa Rp 400.000
Beban penyusutan peralatan
Total beban (Rp6.700.000)
Laba usaha Rp 900.000

Konsultan Ahmad
Laporan Perubahan Modal
Untuk periode yang berakhir 31 Desember 2021

Modal Tn. Ahmad 1 Januari 2021 Rp 900.000 Rp9.000.000
Laba usaha (Rp 400.000)
Prive Tn. Ahmad Penambahan modal Rp 500.000
Rp9.500.000
Modal Tn. Ahmad 31 Desember 2021

Konsultan Ahmad
Neraca

Per 31 Desember 2021

Aktiva Rp 4.000.000 Pasiva Rp 2.000.000
Aktiva Lancar Rp 3.600.000 Utang Lancar Rp 500.000
Kas Rp 800.000 Utang usaha Rp 2.500.000
Piutang usaha Utang gaji

Sewa dibayar di Total Utang Lancar
muka
Perlengkapan Rp 600.000
kantor
Iklan dibayar di Rp 200.000 Modal Tn. Ahmad Rp 9.500.000
muka Rp 9.200.000

Total Aktiva Lancar

Aktiva Tetap Rp 4.000.000
Peralatan (Rp1.200.000)
Akumulasi
penyusutan Rp 2.800.000 Total Pasiva Rp 12.000.000
peralatan Rp 12.000.000

Total Aktiva Tetap

Total Aktiva

D Daftar Pustaka

Harti, Dwi. 2019. Praktikum Akuntansi Perusahaan Jasa dan Dagang. Semarang:
Erlangga

Kartomo, Sudarman. 2019. Buku Ajar Dasar-Dasar Akuntansi. Yogyakarta:
Deepublish

Mulyono, Agus. 2020. Praktikum Akuntansi Perusahaan Jasa, Dagang, dan
Manufaktur. Jakarta: Swadaya Murni.


Click to View FlipBook Version