The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.

Produk SPAI Kelas 4H (Kel. 4B) - BUDIPOLIS (Menanamkan Jiwa Kepemimpinan Khulafaur Rasyidin Pada Siswa Kelas VI SD

Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by lalashofhatunnida03, 2022-03-20 20:28:16

BUDIPOLIS (Menanamkan Jiwa Kepemimpinan Khulafaur Rasyidin Pada Siswa Kelas VI SD

Produk SPAI Kelas 4H (Kel. 4B) - BUDIPOLIS (Menanamkan Jiwa Kepemimpinan Khulafaur Rasyidin Pada Siswa Kelas VI SD

BUDIPOLIS
Buku Digital Politik Islam

Kepemimpinan
Sahabat Nabi

Ovi , dkk.
PGSD Kampus Sumedang
Universitas Pendidikan Indonesia

Politik dalam Perspektif Islam

Desain Cover Rita Gustiyani

Desain Gambar All Members

Uraian Materi All Members

Komik Ovi Taufiqu R.
Editor Ani Nur Aeni

Politik dalam Perspektif Islam 1

Jiwa Kepemimpinan Khulafaur Rasyidin

Hi, namaku Salma

ehehe hai, namaku Rita

Haai, nama aku Ovi

Halo, aku Lala

Bersama kita, mari belajar jadi Lesgoow!
Pemimpin yang baik yuk!

Politik dalam Perspektif Islam 2

Kata Pengantar

Puji syukur kami panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha
Esa. Berkat rahmat dan karunia-Nya, penulis menyusun buku
digital yang berjudul "Menanamkan Jiwa Kepemimpinan
Khulafaurrasyidin Pada Siswa Kelas VI SD". Yang berdasar
pada Kompetensi Dasar dalam pembelajaran Agama Islam.

Tidak lupa, penulis mengucapkan terima kasih kepada Ibu
Ani Nur Aeni, M.Pd. selaku dosen pengampu yang telah
membimbing dan memberikan saran serta masukan kepada
penulis.

Penulis menyadari bahwa penyusunan buku ini jauh dari
sempurna karena pengalaman dan pengetahuan penulis yang
terbatas. Oleh karena itu, saran dan kritik dari semua pihak
sangat diharapkan demi perbaikan buku di masa mendatang.

Sumedang, 20 Maret 2022





Penulis

Politik dalam Perspektif Islam 3

Daftar Isi

Pembuka................................................................................................. 1
Kata Pengantar .................................................................................... 2
Daftar Isi................................................................................................. 3
Khulafaur Rasyidin ........................................................................... 4
Tokoh-tokoh Khulafaur Rasyidin ............................................... 5
Komik .................................................................................................... 14
Penutup ................................................................................................ 15
Profil Penulis ..................................................................................... 16

Politik dalam Perspektif Islam 4

Apa sih Khulafaur Rasyidin itu?

Setelah wafatnya Nabi Muhammad SAW pada tahun 632 M di Madinah,
munculah pengganti Nabi yang diberi gelar Khalifah. Khalifah tersebut
terdiri dari Abu Bakar (632-634M), Umar bin Khattab (634-644M),
Utsman bin Affan (644-656M), dan Ali ibn Abi Thalib (656-661M).
Khulafaur Rasyidin sendiri berasal dari kata Khulafa’ dan Ar-Rasyidin.
Khulafa’ artinya pengganti, dan Ar-Rasyidin artinya mendapat petunjuk.
Jika digabungkan Khulafaur Rasyidin artinya adalah pengganti yang
mendapat petunjuk. Khulafaur Rasyidin merupakan pemimpin yang
bersedia menggantikan tugas-tugas Rasulullah SAW. sebagai kepala
negara, pemimpin pemerintahan, dan pemimpin umat Islam.

Selain itu karakter kepemimpinan dalam Islam
ialah diantaranya seseorang yang memiliki
karakter kenabian seperti:
1) Sidiq,
2) Amanah,
3) Tabligh, dan
4) Fatonah.

Rasulullah SAW pernah bersabda : “Abu Bakar di surga,
Umar bin Khatab di surga, Ustman bin Affan di surga, dan
Ali bin Khatab di surga” (HR. Tirmidzi, Ahmad, dan
Abdurrahman bin Auf). Khulafaur Rasyidin merupakan
pemimpin pengganti Rasulullah untuk berjuang
menegakkan Agama Islam dan mengatur kehidupan kaum
muslimin. Mari kita bahas lebih lanjut mengenai Khulafaur
Rasyidin ini yuk!

Politik dalam Perspektif Islam 5

Tokoh Khulafaur Rasyidin

Abu Bakar Ash Sidiq

Dengan asumsi kamu memperoleh bunga rata-rata 8%
atas danamu, berapa banyak bunga sederhana yang
akan kamu terima setelah satu tahun?

Berapa nilai total atau saldo tabunganmu setelah satu
tahun?

Menggunakan rumus bunga majemuk, berapa nilainya
setelah 10 tahun?
Abu Bakar Ash Shidiq dikenal sebagai salah satu sahabat dekat Rasulullah, beliau
dikenal jBuegaradpeangnainlasietbouttaalntaAsbsuabnigqaunnaml Auwjwikaaluknakmaruenmaetemrmutaususkkaonrang yang
paling auwnaltumkemmeelunkaraigkadmaanIaslnamya. sSeabaatgkaai mseuorbanegrussaihaab7a5t,taAhbuunB?akar selalu
membenarkan semua perkataan Rasulullah. Dengan begitu Rasul memberikan
nama Ash Shidiq yang artinya benar. Abu Bakar Ash Shidiq lahir pada tahun 573
Masehi di Kota Mekah. Nama aslinya ialah Abdullah bin Abi Quhafah at-Tamimi.
Beliau lahir dari orang tua yang bernama Uthman Abu Quhafa dan Salma Ummul
Khair. Abu Bakar dipilih menjadi khilafah dengan jalan musyawarah antara kaum
Muhajirin dan kaum Anshar. Setelah peninggalan Rasul terjadi perselisihan antara
kaum Muhajirin dan kaum Anshar saat pemilihan penerus Rasulullah SAW. Kaum
Anshar menawarkan Sa’ad bin Ubadah sebagai penerus kepemimpinan Rasul,
sedangkan Abu Bakar As-Siddiq menawarkan Umar bin Khattab dan Abu bin
Ubaidah sebagai penerus kepemimpinan Rasul. Sebelum Abu Bakar meninggal, ia
menun4juk Umar bin Khattab untuk menggantikan posisinya sebagai khilafah. Ia
menunjuk Umar bukan asal saja, tetapi sudah dipertimbangkan dengan situasi
politik yang ada. Abu Bakar khawatir jika pemilihan khilafah selanjutnya diadakan
seperti pemilihan sebelumnya akan terjadi situasi politik yang semakin keruh.

Politik dalam Perspektif Islam 6

Tokoh Khulafaur Rasyidin

UMAR BIN KHATTAB

Umar bin Khattab adalah khalifah kedua setelah meninggalnya Abu
Bakar as Shiddiq. Masa kepemimpinan Umat bin Khattab adalah selama
10 tahun 73 hari (13-23 Hijriah). Sebagai khalifah, Umar dikenal sebagai
sosok yang berani, tanggung jawab, adil, sederhana, dan cerdas. Ketika
memimpin jazirah Arab, banyak sekali kebijakan yang dicetuskan
beliau. diantaranya yaitu, mendirikan departemen pedidikan, membuat
peraturan gaji terhadap pegawai-pegawai pemerintah, membangun
Baitul Mal, mencetak mata uang, memberntuk kesatuan tentara untuk
melindungi daerah tapal batas, mengangkat para hakim,
menyelenggarakan hisbah dan sebagainya.
Umar bin Khhatab juga meletakan prinsip-prinsip demokratis dalam
pemerintahannya. Pemerintah Umar menjamin hak yang sama bagi
setiap warga negara dan tidak ada hak istimewa. Selain itu, Umar
berjasa besar dalam mengembangkan perekonomian masyarakat
selama masa pemerintahannya. Beliau dianggap sebagai khalifah yang
mampu mensejahterakan rakyatnya.

Politik dalam Perspektif Islam 7

Tokoh Khulafaur Rasyidin

Umar Bin Khattab

Masa Kepemimpinan Gaya Kepemimpinan

Masa pemerintahan Umar bin 1. Musyawarah
Khattab berlangsung selama 10 2.Kekayaan Negara Untuk
tahun 6 bulan, yaitu dari tahun
13 H/634M sampai tahun Melayani Rakyat
23H/644M 3.Menjunjung Tinggi

Prestasi Kebebasan
4.Siap Mendengar dan
Perkembangan Politik
Membentuk lembaga pengadilan, perluasan Menerima Kritik
wilayah islam, mengatur administrasi negara 5.Terjun Langsung Mengatasi

Perkembangan Ekonomi Masalah Rakyat
Mendirikan Bait al-Mal, menempa mata uang,
pemerataan zakat, membuat lembaga
perpajangan

Perkembangan Pengetahuan
terbentuknya pusat-pusat pendidikan Islam
diberbagai kota dengan materi yang
dikembangkan, baik dari segi ilmu bahasa,
menulis dan pokok ilmu-ilmu lainnya.

Perkembangan Sosial
Memberi perhatian kepada besar kepada kaum
fakir, miskin, duafa, serta anak yatim dan piatu

Perkembangan Agama
Melakukan perluasan wilayah islam dipenjuru
dunia.

Politik dalam Perspektif Islam 8

Tokoh Khulafaur Rasyidin

Utsman Bin Affan

Utsman bin Affan adalah khalifah ketiga yang
memerintah dari tahun 644 (umur 69–70 tahun)
hingga 656 (selama 11–12 tahun). Nama lengkap
Utsman bin Affan ialah Utsman bin Affan bin Abi
al-Ash bin Umayyah bin Abdusy Syams bin Abdu
Manaf bin Qushai bin Kilab bin Murrah bin Ka‟ab
lahir pada tahun kelima sesudah tahun gajah pada
tahun 573 M di Makkah. Nama ibunya adalah Arwa
binti Kuriz bin Rabiah, ia masuk Islam atas ajakan
Abu Bakar dan termasuk golongan As-Sabiqun Al-
Awalun (golongan yang pertama-tama masuk
Islam).

Rasulullah sendiri menggambarkan Utsman bin Affan sebagai pribadi yang
paling jujur dan rendah hati di antara kaum muslimin. Diriwayatkan oleh Imam
Muslim bahwa Aisyah bertanya kepada Rasulullah, ‘Abu Bakar masuk tapi
engkau biasa saja dan tidak memberi perhatian khusus, lalu Umar masuk engkau
pun biasa saja dan tidak memberi perhatian khusus. Akan tetapi ketika Utsman
masuk engkau terus duduk dan membetulkan pakaian, mengapa?’ Rasullullah
menjawab, “Apakah aku tidak malu terhadap orang yang malaikat saja malu
kepadanya?”

Pada masa jahiliyyah ia disebut dengan nama panggilan Abu Amr. Setelah
masa Islam, ia lebih sering dipanggil Abu Abdullah, yang diambil dari nama
putranya dari Ruqayyah. Ada pula yang menyebutkan , di masa jahiliyyah
Utsman sering dipanggil Abu Layla, karena kelembutan dan keramahannya
kepada sesama. Julukannya yang paling terkenal adalah Dzunnurain—Sang
Pemilik Dua Cahaya. Itulah julukan yang paling disukainya. Julukan itu diberikan
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam. Ia mendapat julukan itu karena
keutamaannya menikah dengan dua putri nabi, Ruqayyah dan Ummu Kultsum.

Politik dalam Perspektif Islam 9

Tokoh Khulafaur Rasyidin

Kepemimpinan Kepemimpinan Utsman bin Affan bermula saat beliau diangkat Utsman Bin Affan
menjadi khalifah atas dasar musyawarah dan keputusan sidang
panitia enam. Adapun keenam anggota panitia tersebut adalah
Ali bin Abi Thalib, Abdurahman bin Auf, Utsman bin Affan, Thalhah
bin Ubaidillah, Sa’ad bin Abi Waqas, dan Zubair bin Awwam.

Pada saat itu, Abdurahman ditunjuk untuk memilih siapa yang
akan menjadi khalifah diantara Utsman dan Ali. Konon katanya
sebagian besar rakyat cenderung memiluh Utsman sehingga hasil
keputusan menetapkan beliau sebagai khalifah. Utsman diangkat
menjadi khalifah saat usianya 70 tahun dan menjadi khalifah
tertua yang diangkat.

Masa kekhalifahan Utsman adalah masa yang paling makmur
dan juga sejahtera. Bahkan banyak rakyatnya bisa haji sampai
berkali-kali. Beliau menjadi khalifah pertama yang berhasil
melakukan perluasan Masjid al-Haram (Mekkah) dan Masjid
Nabawi (Madinah) agar bisa menampung lebih banyak umat Islam
yang akan menjalankan ibadah haji. Beliau juga menjadi pencetus
ide polisi keamanan bagi rakyatnya serta membuat bangunan
khusus untuk mahkamah dan mengadili perkara.

Politik dalam Perspektif Islam 10

Tokoh Khulafaur Rasyidin

Keruntuhan Kepemimpinan Penyebab terjadinya fitnah
pada masa pemerintahan
Khalifah Utsman bin Affan
adalah :

Pengangkatan kerabat-

kerabat Khalifah Utsman

bin Affan

Pengangkatan Marwah

bin Hakam. Utsman Bin Affan

Kesederhanaan dan

kemurahan hati Khalifah

Utsman bin Affan.

Kaum munafik telah

menyebarkan fitnah dan

hasutan.

Wafatnya Khalifah Utsman
bin Affan



Khalifah Utsman bin Affan
wafat karena terbunuh
dalam suatu peristiwa
pemberontakan akibat

fitnah yang disebarkan oleh
Abdullah bin Saba'. Beliau
wafat pada tahun 35
H/656 M dalam usia 82
Tahun. Utsman bin Affan
menjabat sebagai Khalifah
selama 12 tahun.

Politik dalam Perspektif Islam 11

Tokoh Khulafaur Rasyidin

Prestasi Utsman Bin Affan

Menaklukan Menaklukan
daerah Arjan Khurasan dan
Nashabur di Iran.
dan Persia.

Setiap hari Jumat,
beliau akan

memerdekakan
seorang budak.

Meresmikan mushaf Mengangkat Amr
Utsmani, yaitu kitab suci bin Ash sebagai
Alquran yang digunakan
oleh seluruh umat muslim gubernur di
Afrika Utara.
di dunia.

Politik dalam Perspektif Islam 12

Ali bin Abi Thalib adalah khalifah Tokoh Khulafaur Rasyidin
keempat yang berkuasa dan Imam
Ali bin Abi Thalib Syiah pertama. Dia termasuk
golongan pemeluk Islam pertama
dan salah satu sahabat utama Nabi.
Secara silsilah, 'Ali adalah sepupu
dari Nabi Muhammad. Pernikahan
'Ali dengan Fatimah az-Zahra juga
menjadikannya sebagai menantu
Nabi Muhammad.

Diangkatnya menjadi Khalifah

Ali diangkat sebagai khalifah atau pemimpin umat Islam setelah
Abu Bakar, Umar, dan Utsman. Dalam sudut pandang Sunni, Ali
bersama tiga pendahulunya digolongkan sebagai Khulafaur
Rasyidin. Di sisi lain, kelompok Syiah memandang bahwa 'Ali yang
harusnya mewarisi kepemimpinan umat Islam begitu mangkatnya
Nabi Muhammad atas tafsiran mereka dalam peristiwa Ghadir
Khum, membuat kepemimpinan tiga khalifah sebelumnya
dipandang tidak sah. Masa kekuasaan 'Ali merupakan salah satu
periode tersulit dalam sejarah Islam karena saat itulah terjadi
perang saudara pertama dalam tubuh umat Muslim yang berawal
dari terbunuhnya Utsman bin 'Affan, khalifah ketiga. Terlepas dari
perbedaan pendapat mengenai status 'Ali dan hak
kepemimpinannya atas umat Islam, Sunni dan Syiah sepakat
mengenai pribadinya yang saleh dan adil.

Politik dalam Perspektif Islam 13

Tokoh Khulafaur Rasyidin

Masa Pemerintahan

Ali diwarisi berbagai pergolakan. Masa pemerintahannya penuh dengan
cobaan. Ia berusaha mengatasinya dengan menarik para amir yang
sebelumnya diangkat oleh Usman bin Affan. Ia juga mengambil alih tanah
yang dihadiahkan Usman kepada penduduk dengan menyerahkan hasil
pendapatan kepada negara. Ali mengembalikan sistem distribusi pajak
tahunan di antara orang Islam yang pernah diterapkan pendahulunya Umar
bin Khattab. Pemberontakan yang dihadapi Ali bin Abi Talib di antaranya
datang dari Talhah, Zubair, dan Aisyah. Mereka mengecam Ali yang tak mau
menghukum pembunuh Usman. Mereka minta agar ada pembalasan. Ali yang
ingin menghindari perang, mengirim surat ke Talhah dan Zubair agar
keduanya mau berunding untuk menyelesaikan perakara itu secara damai.

Namun keduanya menolak. Maka pertempuran hebat pun meletus.
Pertempuran itu dikenal dengan nama Perang Jamal (unta) karena Aisyah
menunggang unta. Zubair dan Talhah terbunuh. Aisyah ditawan dan dikirim
kembali ke Madinah. Setelah pemberontakan itu padam, Ali begerak dari
Kufah ke Damaskus. Pasukannya bertemu dengan pasukan Muawiyah di Siffin.
Keduanya bertempur dan dikenal dengan nama Perang Siffin. Perang ini
berakhir dengan takhim atau arbitrase. Tapi takhim tak menyelesaikan
masalah. Bahkan, takhim menyebabkan munculnya golongan ketiga, yakni Al
Khawarij atau orang-orang yang keluar dari barisan Ali bin Abi Talib.

Ali bin Abi Thalib

Politik dalam Perspektif Islam 14

iya nih, materi nya Tokoh Khulafaur Rasyidin
bermanfaat sekali.
Aku jadi mau jadi Waaah! Seru juga ya,
seorang pemimpin! materi ini sangat
membantu untuk aku
asgekasbamumlaaaanauiIgtsedelatkre!mienpg. eaamnnsyiikmaajaprinajuansgnearu buat jadi seorang
pemimpin yang di
ridhoi Allah hehehe

bpsepeaeremkmkmuaiomhigmpyampai,niagndu!u!deyins.gjajaadnlianmseeAnolljraaahdn,ig

4 Tokoh Khulafaur Rasyidin

Abu Bakar As-Siddiq Umar bin Khatab Utsman bin Affan Ali bin Abi Thalib

15

16

Profil

Penulis

Rita Gustiyani

Ovi Taufiqu Rohmah TTL : Sumedang, 28 Agustus 2001

TTL : Sumedang, 27 Oktober 2000 Alamat : Dsn. Babakan Caringin, RT 02, RW 06,

Alamat : Jl. Pager Betis Baginda, Dusun Ds. Cipanas, Kec. Tanjungkerta,

Baginda RT 02/RW 01, Desa Baginda, Kab. Sumedang

Kec. Sumedang Selatan, Hobi : Memasak

Kab. Sumedang UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA 2019

Hobi : Menulis

UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA 2019

Lala Shofhatun Nida

TTL : Bekasi, 3 Agustus 2001

Salma Diffa Azzahra Alamat : Kp. Buaran, Jl. Serma Achim,

RT 01/RW 02,

TTL : Sukabumi, 18 April 2001 Lembangsari Tambun Selatan,

Alamat : Jl. RH. Didi Sukardi No. 22, Kab. Bekasi

Gedong Panjang RT 02/RW 06, Hobi : Menggambar

Kota Sukabumi UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA 2019

Hobi : Memasak

UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA 2019


Click to View FlipBook Version