The words you are searching are inside this book. To get more targeted content, please make full-text search by clicking here.
Discover the best professional documents and content resources in AnyFlip Document Base.
Search
Published by yohanafirma23, 2023-01-03 06:42:01

Modul

MODUL (1)

Keywords: Modul Sistem Pencernaan Manusia

MODUL PEMBELAJARAN SMA
SISTEM PENCERNAAN MANUSIA

SMA XI
SEMESTER 1

PENDIDIKAN BIOLOGI IKIP BUDI UTOMO MALANG

MODUL
SISTEM PENCERNAAN MANUSIA

OLEH :
YOHANA FIRMA (2191000220015)
PEND. BIOLOGI - KELAS A 2019







DOSEN PENGAMPU :
NURIL HIDAYATI, S.Pd., M.Pd.


DESEMBER 2022

PENDIDIKAN BIOLOGI IKIP BUDI UTOMO MALANG

Kata Pengantar

Puji Syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa
karena atas limpahan rahmat-Nya sehingga kami
dapat menyelesaikan modul Ilmu Pengetahuan
Alam (IPA) untuk siswa Kelas XI Sekolah Menegah
Atas. Modul ini dilengkapi dengan latihan soal
untuk menguji pemahaman siswa terkait dengan
materi yang terdapat pada modul. Dalam modul
Ilmu Pengetahuan Alam ini akan dibahas tentang
“SISTEM PENCERNAAN MANUSIA”.

Kami menyadari masih banyak kekurangan
dalam penyusunan modul ini. Oleh karena itu,
kami sangat mengharapkan kritik dan saran demi
perbaikan dan kesempurnaan modul ini.

Kami mengucapkan terima kasih kepada
berbagai pihak yang telah membantu proses
penyelesain modul ini, terutama dosen
pengampu mata kuliah pengembangan Modul ibu
Nuril Hidayati,S.Pd.,M.Pd., yang telah
membimbing penyusun dalam pembuatan modul
ini. Semoga modul ini dapat bermanfaat bagi kita
semua, khususnya para peserta didik.

Malang, 10 Desember 2022

PENDIDIKAN BIOLOGI IKIP BUDI UTOMO MALANG 1

Daftar Isi

Petunjuk Modul .........................................
Peta Konsep................................................
Pendahuluan...............................................

Kegiatan Pembelajaran 1 .........................
A. Zat-zat Makanan ...................................
B. Pengertian Penernaan...........................
C. Organ-organ Pencernaan .....................
D. Gangguan Pencernaan Manusia..........

Kegiatan Pembelajaran 2..........................
A. Rangkuman............................................
B. Evaluasi...................................................
C. Kunci Jawaban.......................................
D. Glosarium...............................................
E. Daftar Pustaka ......................................

PENDIDIKAN BIOLOGI IKIP BUDI UTOMO MALANG 2

Petunjuk Modul

Satuan Pendidikan : SMA

Mata Pelajaran : Biologi

Kelas/Semester : XI/1

Materi : Sistem Pencernaan Pada Manusia

Alokasi Waktu : 2 x 45 m (1 x Pertemuan

KOMPETENSI INTI

KI 1 : Menerima, menjalankan, dan menghargai ajaran agama

yang dianut

KI 2 : Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun,

peduli, dan percaya diri dalam berinteraksi dengan

keluarga, teman, guru, dan sekitarnya.

KI 3 : Memahami dan menerapkan pengetahuan faktual,

konseptual, prosedural, dan metakognitif, pada tingkat teknis

dan spesifik sederhana berdasarkan rasa inggin tahu tentang

ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya dengan wawasan

kemanusiaan kebangsaan, dan kenegaraan terkait fenomena

dan kejadian tampak mata.

KI 4 : Menyajikan pengetahuan faktual dan bahasa yang jelas,

sistematis dan logis, dalam karya yang setetis, dalam gerakan

yang mencerminkan anak sehat dan dalam tindakan yang

menjerminkan perilaku anak bermain dan berakhlak mulia

PENDIDIKAN BIOLOGI IKIP BUDI UTOMO MALANG 3

Petunjuk Modul

Satuan Pendidikan : SMA

Mata Pelajaran : Biologi

Kelas/Semester : XI/1

Materi : Sistem Pencernaan Pada Manusia

Alokasi Waktu : 2 x 45 m (1 x Pertemuan

KOMPETENSI DASAR 4.7 Menganalisis Sistem
3.7 menyajikan zat-zat
makanan dalam berbagai pencernaan pada manusia
jenis makanan dengan
kebutuhan energi. dan memahami fungsi

INDIKATOR organ-organ pencernaan

Menjelaskan zat-zat makanan pada manusia serta
yang terlibat dalam sistem
pencernaan makanan memahami gangguan

sistem pada sistem

pencernaan

INDIKATOR

Menjelaskan sistem pencernaan
makanan pada manusia
Mengurutkan organ-organ pada
sistem pencernaan manusia
Menjelaskan gangguan yang
terkait dengan sistem
pencernaan manusia

TUJUAN PEMBELAJARAN

1.Siswa dapat menjelaskan zat-zar pencernaan makanan
2.Siswa mampu menjelaskan pengertian sistem pencernaan

secara umum
3.Siswa mampu menjelaskan fungsi organ-organ pencernaan
4.Siswa mampu menjelaskan gangguan/penyakit yang

terkait dengan sistem pencernaan manusia

PENDIDIKAN BIOLOGI IKIP BUDI UTOMO MALANG 4

Petunjuk Modul

Satuan Pendidikan : SMA

Mata Pelajaran : Biologi

Kelas/Semester : XI/1

Materi : Sistem Pencernaan Pada Manusia

Alokasi Waktu : 2 x 45 m (1 x Pertemuan

PETUNJUK MODUL

Sebelum mempelajari modul ini, perhatikan petunjuk Modul
di bawah ini :


Petunjuk Siswa
1.Bacalah dan pahami materi yang ada pada setiap kegiatan
belajar. Bila ada materi yang belum jelas, siswa dapat
bertanya pada guru.
2.Kerjakan setiap tugas diskusi terhadap materi-materi yang
dibahas dalam setiap kegiatan belajar.
3.Jika belum menguasai level materi yang diharapkan, ulangi
lagi pada kegiatan belajar sebelumnya atau bertanyalah
kepada guru.

Petunjuk Bagi Guru
Dalam setiap kegiatan belajar guru berperan untuk:

1.Membantu siswa dalam merencanakan proses belajar
2.Membimbing siswa dalam memahami konsep, analisa, dan

menjawab pertanyaan siswa mengenai proses belajar.
3.Mengorganisasikan kegiatan belajar kelompok

PENDIDIKAN BIOLOGI IKIP BUDI UTOMO MALANG 5

Peta Konsep

Sistem
Pencernaan
Pada Manusia

Zat-zat Makanan Gangguan
Pencernaan
Organ-organ
Pencernaan Manusia

Karbohidrat Rongga mulut XEROSTOMIA
Protein Kerongongan TUKAK LAMBUNG
Lemak Lambung
Vitamin Usus Halus BATU EMPEDU
Mineral Usus Besar APENDIKSITIS
Air Anus
SEMBELIT
MAAG
DIARE

PENDIDIKAN BIOLOGI IKIP BUDI UTOMO MALANG 6

Pendahuluan

Salah satu proses biologi yang berlangsung dalam kehidupan
sehari-hari yaitu pencernaan. Pencernaan dalam tubuh manusia
berlangsung didalam sebuah proses yang disebut sistem
pencernaan. Sistem pencernaan berlangsung didalam tubuh
manusia sehingga tidak dapat kita lihat secara langsung. Oleh
karena itu untuk mempelajari dapat menggunakan gambar yang
menampilkan organ-organ dalam tubuh manusia yang bergungsi
dalam proses pencernaan . Akan tetapi, dengan hanya
menggunakan gambar saja proses ini masih sulit dipahami. Untuk
mempermudah dalam memahami dalam proses ini, Untuk
mempermudah dalam memahami dalam proses ini, kita dapat
melihat video animasi di You-tube.

Konsep tentang Sistem Pencernaan Manusia merupakan salah satu
materi yang diajarkan dalam mata pelajaran Biologi , khusunya
kelas XI Sekolah Menengah Atas (SMA). Mata pelajaran ini
membahas tentang memproses makanan dan menyerap sari
makanan berupa nutrisi-nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh. Selain
itu juga membahas organ-organ yang berada didalam tubuh
manusia. Dalam materi ini juga dibahas gangguan pada sistem
pencernaan cukup beragam. Faktor penyebab yang bermacam-
macam, diantaranya makanan yang kurang baik dari segi
kebersihan dan kesehatan, keseimbangan nutrisi, pola makan yang
kurang tepat, adanya infeksi, dan kelainan pada organ pencernaan.
Sistem pencernaan manusia merupakan salah satu pokok bahasan
di dalam biologi. Di mana didalamnya membahas tentang proses
pencernaan makanan, organ-organ pencernaan, gangguan yang
ada, zat-zat yang terkandung didalam makanan yang dimakan oleh
manusia.

PENDIDIKAN BIOLOGI IKIP BUDI UTOMO MALANG 7

pada saat kalian menjalankan puasa atau kalian menjalankan diet pasti
adanya rasa lapat! apa yang kalian rasakan dan apa yang kalian butuhkan
untuk menghatasi rasa yang kurang enak itu?
Untuk mengetahui hal tersebut kalian bisa memahami setalah membaca
materi berikut :

A. ZAT-ZAT MAKANAN


Zat makanan yang diperlukan oleh tubuh ada enam macam
yaitu karbohidrat, protein, lemak, vitamin, mineral, dan air.
Makanan yang kita makan sehari-hari sangat dibutuhkan tubuh
sebagai sumber energi, pertumbuhan, dan untuk menjaga
kesehatan. Kita memerlukan makanan dalam jumlah tepat dan
mengandung zat nutrisi lengkap.

1.Karbohidrat berfungsi Sumber energi - Bahan pembentuk

senyawa organik - Pembentuk struktur sel, jaringan, dan

organ tubuh. contoh sumber Karbohidrat Beras, kentang,

jagung

2.protein berfungsi sebagai Penghasil energi - Mengganti sel-sel

tubuh yang rusak -Pengatur keseimbangan cairan dalam

jaringan - Bahan baku pembentuk enzim, hormon, antibodi,

dan hemoglobin. contoh sumber protein Kacang-kacang,

tempe (nabati), telur (hewani)

3.Lemak berfungsi sebagai Penghasil energi - Pelarut vitamin A,

D, E, K - Komponen membran sel dan garam empedu -

Bantalan lemak untuk melindungi tubuh dari dingin. contoh

sumber lemak Kacang tanah, minyak kelapa sawit (nabati),

minyak ikan, daging, susu (hewani)

4.Vitamin berfungsi sebagai Berperan dalam pertumbuhan dan

pembentukan sel - Mempertahankan fungsi jaringan supaya

normal - Koenzim (pengaktif enzim).

PENDIDIKAN BIOLOGI IKIP BUDI UTOMO MALANG 8

vitamin A berfungsi Mencegah penyakit rabun
senja . contoh sumber vitamin A Hati, wortel,
minyak ikan
Vitamin B berfungsi Mencegah penyakit beri-beri
sumber makanannya adalah Kacang hijau dan
bekatul.
vitamin C Menjaga ketahanan tubuh contoh
sumber Jeruk, tomat, pepaya


vitamin D Mencegah penyakit raktis contoh

sumber Vit D susu dan kuning telur
Vitamin E Berperan penting dalam sistem
reproduksi. contoh sumber Vit E Biji-bijian, telur,
mentega, kecambah
Vitamin K berperan dalam pembentukan darah
dan mencegah keguguran contoh sumber Vit K
Bayam, tomat, wortel
Mineral berfungsi sebagai Sebagai zat
pembangun - Sebagai zat pengatur. contoh
sumber mineral garam dapur
air berfungsi sebagai Pelarut zat-zat yang ada di
dalam tubuh. contoh sumber air adalah air putih

PENDIDIKAN BIOLOGI IKIP BUDI UTOMO MALANG 9

A. PENGERTIAN SISTEM PENCERNAAN

Sistem pencernaan adalah kumpulan organ yang saling
terintegrasi untuk melakukan proses pengubahan makanan
dari ukuran besar atau kasar menjadi ukuran yang lebih kecil
atau halus dengan menggunakan organ-organ pencernaan dan
enzim.




Proses pencernaan makanan dibagi menjadi 2 jenis yaitu;
sistem pencernaan secara kimiawi dan proses penCernaan
secara mekanik.

1.Pencernaan Secara Kimiawi : terjadi reaksi kimia yang
mengurangi makanan dengan bantuan enzim pencernaan.

2. Pencernaan Secara Mekanik : merupakan proses
mencerna/mengunyah makanan dengan bantuan gigi

Sistem pencernaan terdiri atas saluran pencernaan dan
kelenjar pencernaan. Saluran pencernaan terdiri atas mulut,
kerongkongan (esofagus), lambung, (ventrikulus), usus halus
(intestinum), usus besar (kolon), dan anus.

PENDIDIKAN BIOLOGI IKIP BUDI UTOMO MALANG 10
B. SALURAN PENCERNAAN




Saluran pencernaan makanan merupakan saluran yang
menerima makanan dari luar dan mempersiapkannya untuk
diserap oleh tubuh dengan jalan proses pencernaan
(penguyahan, penelanan, dan pencampuran) dengan enzim zat
cair yang terbentang mulai dari mulut sampai anus. Saluran
pencernaan makanan pada manusia terdiri dari beberapa
organ berturut-turut dimulai dari mulut (cavum oris),
kerongkongan (esofagus), lambung (ventrikulus), usus halus
(intestinum), usus besar (colon), dan anus. Untuk lebih
jelasnya, dapat dilihat pada gambar berikut ini.

1. RONGGA MULUT

Proses pencernaan dimulai sejak makanan masuk ke
dalam mulut. Di dalam mulut terdapat alat-alat yang
membantu dalam proses pencernaan, yaitu gigi, lidah, dan
kelenjar ludah (air liur). Di dalam rongga mulut, makanan
mengalami pencernaan secara mekanik dan kimiawi.

PENDIDIKAN BIOLOGI IKIP BUDI UTOMO MALANG 11

Pada Mulut terdapat beberapa organ

1.Gigi Memiliki fungsi memotong, mengoyak dan menggiling
makanan menjadi partikel yang kecil-kecil. Perhatikan
gambar disamping.

2.Lidah Memiliki peran mengatur letak makanan di dalam
mulut serta mengecap rasa makanan.

3.Kelenjar Ludah Ada 3 kelenjar ludah pada rongga mulut.
Ketiga kelenjar ludah tersebut menghasilkan ludah setiap
harinya sekitar 1 sampai 2,5 liter ludah. Kandungan ludah
pada manusia adalah : air, mucus, enzim amilase, zat
antibakteri, dll. Fungsi ludah adalah melumasi rongga


mulut serta mencerna karbohidrat menjadi disakarida.

2. KERONGKONGAN (ESOFAGUS)

Merupakan saluran yang menghubungkan antara
rongga mulut dengan lambung. Pada ujung saluran
esophagus setelah mulut terdapat daerah yang disebut
faring. Pada faring terdapat klep, yaitu epiglotis yang
mengatur makanan agar tidak masuk ke trakea
(tenggorokan). Fungsi esophagus adalah menyalurkan
makanan ke lambung. Agar makanan dapat berjalan
sepanjang esophagus, terdapat gerakan peristaltik
sehingga makanan dapat berjalan menuju lambung.

PENDIDIKAN BIOLOGI IKIP BUDI UTOMO MALANG 12
3. LAMBUNG




Lambung (ventrikulus) merupakan kantung besar yang

terletak di sebelah kiri rongga perut sebagai tempat

terjadinya sejumlah proses pencernaan. Lambung terdiri

dari tiga bagian, yaitu bagian atas (kardiak), bagian

tengah yang membulat (fundus), dan bagian bawah

(pilorus). Kardiak berdekatan dengan hati dan

berhubungan dengan kerongkongan. Pilorus

berhubungan langsung dengan usus dua belas jari. Di

bagian ujung kardiak dan pilorus terdapat klep atau

sfingter yang mengatur masuk dan keluarnya makanan

ke dan dari lambung.

4. USUS HALUS

Usus halus merupakan salah satu organ dalam sistem
pencernaan yang berfungsi untuk memecah dan
menyerap nutrisi dari makanan maupun minuman yang
dikonsumsi. Nutrisi ini nantinya digunakan untuk
pembentukan dan perbaikan sel serta pemeliharaan
jaringan tubuh. Usus halus terdiri dari :

1. Usus dua belas jari (duodenum)
2.Usus kosong (jejenum)
3. Usus penyerap (ileum)

PENDIDIKAN BIOLOGI IKIP BUDI UTOMO MALANG 13

Usus halus terdiri dari :
1. Usus dua belas jari (duodenum)
2. Usus kosong (jejenum)


3. Usus penyerap (ileum)

5. USUS BESAR

Usus besar merupakan bagian akhir alias ujung dari
saluran pencernaan. Hal itulah yang membuat usus besar
memiliki peran penting dalam sistem pencernaan, yaitu
mengeluarkan zat sisa dari makanan yang dicerna. Fungsi
usus besar juga mencakup penyerapan cairan dan vitamin
hingga memproduksi antibodi dan mencegah infeksi

6. ANUS
Anus adalah lubang di mana saluran pencernaan

berakhir. Fungsi anus dalam sistem pencernaan sangat
penting, karena ini menjadi jalan keluar feses dari tubuh.

PENDIDIKAN BIOLOGI IKIP BUDI UTOMO MALANG 14

KELENJAR PENCERNAAN

Kelenjar pencernaan bertugas menghasilkan getah
pencernaan untuk membantu proses pencernaan secara
kimiawi. Kelenjar pencernaan pada sistem pencernaan
manusia adalah:

1.Kelenjar ludah (Siliva) : Kelenjar ludah dapat
menghasilkan enzim ptialin, yang dapat mengubah
makanan yang mengandung zat karbohidrat (amilum)
menjadi gula sederhana (maltosa).

2.Kelenjar Pankreas: Kelenjar pankreas terletak dekat


lambung dan usus halus. Pankreas dapat

menghasilkan enzim yang dipengaruhi oleh hormon
sekretin yang diproduksi oleh usus dua belas jari.
Enzim tersebut terdiri dari enzim amilase sebagai
pengubah amilum menjadi glukosa, enzim lipase
sebagai pengubah lemak menjadi asam lemak dan
gliserol, serta enzim tripsin sebagai pengubah protein
menjadi senyawa asam amino
3.Kelenjar hati: Kelenjar hati merupakan kelenjar
pencernaan terbesar manusia berwarna merah
kecoklatan. Dalam hati terdapat kantung empedu
yang berfungsi sebagai penampung cairan sebelum
disalurkan untuk mencerna makanan yang terbuat
dari sel sel darah merah yang telah mati atau rusak.
Cairan empedu mampu mengubah ukuran lemak
menjadi partikel kecil, supaya lebih mudah di
edarkan oleh darah ke seluruh tubuh.

PENDIDIKAN BIOLOGI IKIP BUDI UTOMO MALANG 15

C. GANGGUAN PENCERNAAN

1. XEROSTOMIA

Xerostomia merupakan gejala mulut kering karena
kurangnya produksi saliva. Saliva itu apa, sih? Saliva itu
nama ilmiah dari ludah atau kelenjar air liur. Oh iya,
xerostomia ini bisa terjadi karena adanya penyakit yang
menyerang pusat ludah, saraf yang membawa
rangsangan ludah, atau perubahan komposisi elektrolit
ludah.

2. TUKAK LAMBUNG


Tukak lambung merupakan luka yang terjadi pada
dinding lambung. Jenis gangguan pencernaan ini
disebabkan oleh infeksi bakteri Helicobacter pylori atau
efek samping penggunaan obat pereda nyeri dalam jangka
panjang. Ciri umum tukak lambung meliputi kembung,
mual dan muntah, feses berwarna gelap, penurunan berat
badan yang tak diketahui penyebabnya, serta hilangnya
nafsu makan. Untuk melakukan diagnosis tukak lambung
lebih lanjut dapat dilakukan pemeriksaan
esofagogastroduodenoskopi.

3. BATU EMPEDU

Batu empedu merupakan contoh gangguan pencernaan
yang terjadi akibat cairan empedu mengandung terlalu
banyak kolesterol dan limbah sisa metabolisme. Gangguan
ini juga dapat terjadi jika pelepasan empedu mengalami
hambatan.

PENDIDIKAN BIOLOGI IKIP BUDI UTOMO MALANG 16

4. APENDIKSITIS

Apendiksitis ini merupakan peradangan apendiks (umbai
cacing). Coba, ada yang masih ingat fungsi umbai cacing
nggak sih? Umbai cacing antara lain berfungsi untuk
mempertahankan bakteri baik dalam usus untuk mengolah
makanan. Oh iya, kenapa ya bisa terjadi apendiksitis?
Apendiksitis bisa terjadi karena ada penyumbatan di
apendiks. Biasanya yang tersangkut di apendiks adalah
bahan olahan sisa makanan yang akan dibuang.

5. SEMBELIT
Sembelit Merupakan salah satu gangguan pada sistem


pencernaan dimana si penderita akan mengeluarkan fases

yang keras. Gangguan ini terjadi disebabkan karena usus
besar menyerap air terlalu banyak. Sembelit disebabkan
karena kurang mengkonsumsi makanan berserat seperti
misalkan buah dan sayur atau kebiasaan buruk yang selalu
menunda buang air besar.

6. MAAG

Maag merupakan penyakit yang sudah tidak aneh lagi
untuk kita semua, karena penyakit yang satu ini biasanya
dialami oleh banyak orang. Maag merupakan penyakit atau
gangguan sistem pencernaan yang ditandai dengan adanya
rasa perih pada dinding lambung, selain itu maag juga disertai
dengan adanya rasa mual dan perut menjadi kembung.
Gangguan ini terjadi karena tingginya kadar asam lambung.
Penyebab utama gangguan ini yaitu karena pola makan
penderita tidak baik atau tidak teratur, stres dan lain
sebagainya. Helicobakter pylori, merupakan bakteri penyebab
terjadinya maag pada manusia.

7. DIARE

Diare Merupakan salah satu gangguan sistem pencernaan yang banyak
dialami. Dimana gangguan pencernaan ini akan membuat perut terasa
mulas dan feses penderita menjadi encer. Gangguan ini terjadi karena
selaput dinding usus besar si penderita mengalami iritasi. Ada beberapa hal
yang menyebabkan seseorang menderita diare, dimana salah satunya yaitu
karena penderita mengkonsumsi makanan yang tidak higenis atau
mengandung kuman, sehingga dengan begitu gerakan peristaltik usus
menjadi tidak terkendali serta di dalam usus besar tidak terjadi
penyerapan air. Jika fases penderita bercampur dengan nanah atau darah,
maka gejala tersebut menunjukan bahwa si penderita mengalami desentri
yang mana gangguan itu disebabkan karena adanya infeksi bakteri Shigella
pada dinding usus besar orang yang menderitanya.

PENDIDIKAN BIOLOGI IKIP BUDI UTOMO MALANG 17

Lembar Kerja Siswa

1.buatlah sebuah poster semenarik mungkin
2.Satu kelompok 4 orang
3.isi posternya mengenai organ-organ pencernaan
4.Siswa mampu menjelaskan orang-orang

pencernaan pada manusia
5.brosur tersebut wajib menggunakan bahasa yang

mudah dipahami semua orang
6.menggunakan huruf warna hitam


7.ukuran huruf 12

8.ukuran spasi 1,15
9.menggunakan kertas A 4
10.Poster menarik dan diminat semua orang
11.kumpul di grup WA kelas paling lambat hari selasa

jam 12 siang sebelum mulai pembelajaran
12.di presentasi di depan kelas

PENDIDIKAN BIOLOGI IKIP BUDI UTOMO MALANG 18

RANGKUMAN
Zat makanan yang diperlukan oleh tubuh ada enam macam
yaitu:

1. karbohidrat,
2. protein,
3. lemak,
4. vitamin,
5. mineral,
6. dan air.

Saluran pencernaan makanan merupakan saluran yang


menerima makanan dari luar dan mempersiapkannya untuk

diserap oleh tubuh dengan jalan proses pencernaan
(penguyahan, penelanan, dan pencampuran) dengan enzim
zat cair yang terbentang mulai dari mulut sampai anus.

Ada dua jenis pencernaan
pencernaan secara kimiawi
pencernaan secara mekanik

Saluran pencernaan makanan pada manusia terdiri dari
beberapa organ berturut-turut dimulai dari

1. mulut (cavum oris),
2. kerongkongan (esofagus),
3.lambung (ventrikulus),
4.usus halus (intestinum),
5.usus besar (colon),
6.dan anus.

gangguan Pada sistem pencernaan manusia
1. XEROSTOMIA
2.TUKAK LAMBUNG
3.BATU EMPEDU
4. APENDIKSITIS
5. SEMBELIT
6. MAAG
7. DIARE

PENDIDIKAN BIOLOGI IKIP BUDI UTOMO MALANG 19

EVALUASI

Pililah jawaban yang paling tepat!

1.Di bawah ini mana yang merupakan bahan bakanan yang mampu menghasilkan energi

adalah.......

a. vitamin, lemak, karbohidrat

b. mineral, lemak, protein

c. air, mineral, karbohidrat

d. lemak, protein, karbohidrat

2. Di bawah ini mana pernyataan yang paling benar adalah

a. secara kimiawi saja

b. secara mekanik saja

c. protein secara kimiawi

d. karbohidrat secara mekanik dan secara kimiawi

3. Organ apa saja yang terdapat pada rongga mulut adalah....

a. lambung

b. enzim tripsin
c. gigi
d. gigi, lidah, dan kelencar ludah

4. Di bawah ini yang merupakan fungsi dari rongga mulut

a. memompa

b. memecahkan

c. mengunyah, menghancurkan, menghaluskan

d. menelan

5. untuk memecah dan menyerap nutrisi dari makanan maupun minuman yang dikonsumsi,

dari pernyataan tersebut ini merupakan fungsi dari organ apa..........

a. usus halus

b. usus besar

c. lambung

d. kerongkongan

6. manakah yang termasuk kelencar pencernaan adalah.......

a. keneljar penkreas

b. kelenjar ludah, kelenjar hati, kelenjar pankreas

c. pankreas

d. hati

7. terjadi karena selaput dinding usus besar si penderita mengalami iritasi ini merupakan

termasuk gangguan apa...........

a. tukak lambung

b. maag

c. diare

d. usus buntu

8. dibawah ini yang termasuk bagian dari lambung adalah.........

a. jejenum, fundus

b. deodenum, pilorus

c. ileum, kardiak

d. kardia, pilorus, fundus

9. lambung merupakan organ ketiga pada sistem pencernaan. lambung terletak dibagian

sebelah mana adalah.........

a. sebelah kiri rongga perut

b. sebelah kanan rongga perut

c. sebelah kiri usus halus

d. sebelah kanan usus besar

10. dibawah ini yang merupakan gerakan yang ada pada kerongkongan adalah

a. gerakan pasif

b. gerakan aktif

c. gerakan peristaltik

d. gerakan pasif dan aktif

PENDIDIKAN BIOLOGI IKIP BUDI UTOMO MALANG 20

Kunci jawaban

1. D

2. D
3. D
4. C
5. A
6. B
7. C
8. D
9. A
10. C

PENDIDIKAN BIOLOGI IKIP BUDI UTOMO MALANG 21

GLOSARIUM

Antibodi : Antibodi, juga dikenal sebagai imunoglobulin, adalah protein
berukuran besar berbentuk huruf Y yang digunakan oleh sistem imun untuk
mengidentifikasi dan menetralkan benda asing seperti bakteri dan virus
patogen.

Amilase : Amilase adalah enzim yang memecah pati, mengubahnya

menjadi gula.

Enzim : Enzim adalah biomolekul berupa protein yang berfungsi sebagai

katalis dalam suatu reaksi kimia organik


Fundus
: Fundus adalah area lambung yang terletak di sebelah kiri

kardiak dan di bawah diafragma

Infeksi : kondisi dimana ada mikroorganisme atau benda asing masuk ke

dalam tubuh dan menimbulkan penyakit tertentu.

Hewani : merupakan bahan-bahan makanan yang berasal dari hewan

atau olahan yang bahan dasarnya dari hasil hewan

Kardiak : Kardiak merupakan bagian paling atas lambung yang

berbatasan langsung dengan kerongkongan

Lipase : enzim yang dapat sekali bekerja dengan mengkatalisis hidrolisis
ikatan ester dalam substrat lipid yang tidak larut air seperti trigliserida
berantai panjang.

Nabatai : bahan-bahan makanan yang berasal dari tanaman atau bahan
makanan yang diolah dari bahan dasar dari tanaman
.
Peristaltik : gerakan mendorong makanan karena kontraksi otot pada
saluran pencernaan.

pilorus : bagian akhir lambung yang terhubung dengan usus halus

Ptialin : enzim yang terdapat pada air liur, sehingga sering disebut

dengan amilase saliva

Tripsin : enzim di bagian pertama dari usus kecil yang memulai

pencernaan molekul protein dengan memotong rantai panjang asam amino

ini menjadi potongan-potongan yang lebih kecil.

Sfingter : otot dengan bentuk seperti cincin yang berfungsi menutup jalur
atau bukaan pada tubuh.

PENDIDIKAN BIOLOGI IKIP BUDI UTOMO MALANG 22

DAFTAR PUSTAKA

AL LAHIJI, A. K., DESIANA, D., ANDARNINGSIH, E., AMINAH, S., &
SYAHADATIN,

Z. MAKALAH KELOMPOK SISTEM PENCERNAAN MANUSIA.



Tamam, M. B., & Bahtiar, Y. (2021). Sistem Pencernaan pada
Manusia.

Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat
Universitas KH. A. Wahab Hasbullah.



Damopolii, I., & Nunaki, J. H. (2020). Sistem Pencernaan Manusia.



Tresnaasih, I. (2020). Modul pembelajaran biologi SMA kelas XI:


sistem pencernaan pada manusia.




http://file.upi.edu/Direktori/FPOK/JUR._PEND._KESEHATAN_&_REKR
EASI/PRODI._KEPERAWATAN/197011022000121-
HAMIDIE_RONALD_DANIEL_RAY/Bahan_Kuliah/sistem-

pencernaan.pdf





https://www.ruangguru.com/blog/biologi-kelas-11-apa-saja-
gangguan-bioproses-sistem-pencernaan

PENDIDIKAN BIOLOGI IKIP BUDI UTOMO MALANG 23

MODUL
SISTEM PENCERNAAN MANUSIA

X1/I




FAKULTAS PERTANIAN ILMU EKSAKTA DAN
KEOLAHRAGAAN

PENDIDIKAN Biologi
IKIP BUDI UTOMO MALANG

2022


Click to View FlipBook Version